Anda di halaman 1dari 18

NEUROLOGI

1. Seorang perempuan berusia 20 tahun datang ke UGD dengan keluhan utama kelemahan pada kaki
dan tangan. Pasien mengeluh pertama-tama kaki lemas terlebih dahulu sejak 4 hari yang lalu, semakin
lama semakin kesulitan berdiri. Kemudian bagian anggota tubuh lainnya juga ikut lemah, salah
satunya lengan yang terasa lemah sejak 2 hari yang lalu. Pada pemeriksaan fisik didapatkan tanda
vital dalam batas normal. Pada pemeriksaan neurologis didapatkan kekuatan motorik anggota gerak
atas 4/4 dan anggota gerak bawah 2/2. Pemeriksaan liquor serebrospinal menunjukkan hasil protein
meningkat, jumlah sel normal, dan kadar glukosa normal. Diagnosis yang paling tepat untuk kasus di
atas adalah?
a. Chronic transversal neuropathy
b. Guillain Bairre syndrome
c. Miastenia Gravis
d. Mielitis transversal
e. Tumor intravertebra
2. Seorang pria dibawa ke UGD dengan keluhan nyeri kepala dan demam. 1 jam SMRS pasien
mengalami kejang dan penurunan kesadaran. Pada pemeriksaan fisik didapatkan kaku kuduk (+),
Brudzinski I dan II (+), Babinski (+). Pemeriksaan penunjang: LCS berwarna xantokrom, Nonne (+),
Pandy (+), protein tinggi, glukosa 15. Diagnossi pada pasien ini adalah?
a. Meningitis bacterial
b. Meningitis viral
c. Meningitis tuberculosis
d. Meningitis fungal
e. Encephalitis
3. Wanita usia 40 tahun, rajin mencuci dan memasak, datang dengan keluhan kesemutan pada jari
tangan (ibu jari, jari telunjuk, dan jari tengah). Keluhan membaik bila tangan digerakkan. Nyeri
dirasakan terutama pada malam hari. Pemeriksaan fisik dalam batas normal. Pemeriksaan neurologis
dengan mengetuk pergelangan tangan kanan didapatkan nyeri menjalar ke telunjuk, ibu jari, dan jari
tengah. Phallen dan Tinnel positif. Apakah diagnosis pasien tersebut?
a. Erbs palsy
b. Carpal tunnel syndrome
c. Saturday night palsy
d. Todds paralysis
e. Tarsal tunnel syndrome
4. Seorang laki-laki berusia 67 tahun mendadak mengalami kelumpuhan pada tubuh sebelah kiri
sewaktu pagi hari. Kemudian saat dibawa ke dokter, keluhan tersebut sudah tidak ada, dan
pemeriksaan didapatkan normal. TD 160/100 N 88x/menit RR 24x/menit. Untuk mencegah serangan
kembali obat apa yang harusnya diberikan?
a. Piracetam
b. Mecobalamin
c. Asam asetilsalisilat
d. Propanolol
e. Amlodipin
5. Yang termasuk dalam pemeriksaan tanda rangsang meningeal adalah:
a. Babinsky
b. Brudzinski
c. Hoffman Thromner
d. Chaddock

e. Oppenheim
6. Pasien datang ke UGD setelah jatuh terduduk. Saat dilakukan pemeriksaan neurologis,
didapatkan sensibilitas berkueang setingkat umbilicus. Maka penyebab yang paling mungkin
adalah?
a. Trauma medulla spinalis thorakal 4-5
b. Trauma medulla spinalis thorakal 7-8
c. Trauma medulla spinalis thorakal 10-11
d. Trauma medulla spinalis lumbal 4-5
e. Trauma medulla spinalis lumbal 2-3
7. Seorang anak usia 5 tahun dibawa oleh orang tuanya karena dikeluhkan sering tiba-tiba tampak
bengong dan melamun. Pemeriksaan penunjang yang dapat dilakukan adalah?
a. CT scan
b. MRI
c. EEG
d. BERA
e. Lumbal pungsi
8. Pasien anak usia 7 tahun dengan keluhan sering melamun di kelas sejak 1 bulan, pandangan
kosong, badan tidak bergerak, apa yang dipegang tidak terjatuh selama 1-2 detik, kemudian
pasien kembali beraktifitas biasa. Pemeriksaan fisik dan neurologis dalam batas normal. Terapi
apakah yang dapat diberikan?
a. Phenitoin
b. Luminal
c. CPZ
d. Diazepam
e. Asam valproat
9. Seorang pasien mengalami kelemahan pada anggota gerak sebelah kiri. Pada wajah pasien
didapatkan paresis N.VII dan N.XII. di manakah letak lesi kelainan tersebut?
a. Pons
b. Cerebellum
c. Medulla oblongata
d. Hindbrain
e. Midbrain
10. Seorang mahasiswi usia 22 tahun akan mengikuti ujian, mengalami keluhan nyeri kepala. Nyeri
kepala dikatakan seperti diikat. Terapi yang paling sesuai untuk kasus di atas adalah?
a. Amitriptilin
b. Ibuprofen oral
c. Tramadol oral
d. Ketorolac
e. Kodein
11. Seorang perempuan mengeluhkan sakit pada rahang bawah dan pipi kanan. Sakit dirasakan
memberat jika makan. Pasien menjadi tidak nafsu makan. Pemeriksaan fisik dalam batas
normal. Pasien sudah berobat ke dokter gigi dan hasilnya dikatakan tidak ada kelainan.
Gangguan saraf manakah yang menyebabkan keluhan tersebut?
a. N. facialis
b. N. trigeminus
c. N. abdusen
d. N. okulomotor
e. N. troklear

12. Pasien tidak bisa melakukan gerakan dorsofleksi tangan. Nervus yang mengalami gangguan
adalah
a. N. radialis
b. N. medianud
c. N. brakialis
d. N. axillaris
e. N. ulnaris
13. Wanita usia 25 tahun, datang dengan keluhan kelopak mata sulit dibuka dan mudah lelah sejak
1 bulan terakhir. Keluhan terutama dirasakan pada sore hari dan membaik pada pagi hari. Dari
tes syaraf kranial didapatkan ptosis bilateral pada kedua kelopak mata., otot ekstrinsik bola
mata normal. Tes kelelahan didapatkan kelelahan membaik dengan istirahat beberapa menit.
Terapi yang sebaiknya diberikan pada pasien ini adalah
a. Pyridostigmin
b. Metotreksat
c. Neurotropik
d. Metilprednison
e. NSAID
14. Seorang anak laki-laki berusia 8 tahun dibawa ke IGD dalam keadaan kesadaran menurun. Dari
alloanamnesis penurunan kesadari terjadi 3 jam setelah tertabrak motor dengan kecepatan
tinggi. Pada pemeriksaan fisik didapatkan denyut nadi 170x/menit TD 90/60 mmHg, frekuensi
napas 24x/menit. Ia masih dapat membuka mata dengan rangsangan nyeri dan dapat
melokalisisir rangsang nyeri tetapi tidak dapat bersuara. Apakah tindakan yang harus segera
dilakukan?
a. Melakukan CT scan kepala
b. Melakukan resusitasi cairan
c. Memeriksa adanya luka trauma
d. Melakukan headtilt dan chinlift
e. Menjamin jalan napas dengan stabilitas servikal
15. Seorang laki-laki berusia 65 tahun tiba-tiba muntah hebat kemudian tidak sadarkan diri saat
sedang jalan-jalan di mall. Beberapa menit sebelumnya pasien mengeluh sakit kepala hebat.
Pasien langsung dibawa ke UGD RS. Pada pemeriksaan fisik GCS E2M4V2=8 TD 200/130
mmHg, kaku kuduk (+), didapatkan kesan hemiparesis sinistra dengan refleks patologis kiri (+).
Apakah diagnosis yang paling mungkin untuk kasus tersebut?
a. Stroke non hemoragik e.c emboli serebri
b. Stroke non hemoragik e.c thrombosis serebri
c. Stroke hemoragik e.c perdarahan intraserebral
d. Stroke hemoragik e.c perdarahan subarachnoid primer
e. Stroke hemoragik e.c perdarahan subarachnoid sekunder
16. Seorang laki-laki berusia 60 tahun datang ke dokter pasca stroke hemoragik. Saat ini bila
berdiri atau duduk terasa tidak stabil, jalan terhuyung dengan langkah yang lebar. Tes
Rhomberg baik tetapi ketika dilakukan tes Dix-Hallpike menjadi terganggu. Di manakah letak
kelainan pada pasien tersebut?
a. Labirin
b. Saraf otonom
c. Hemisfer cerebri
d. Cerebelo-pontin angle
e. Vornix

17. Seorang laki-laki datang dengan mulut mencucu, lidah menjulur keluar, menoleh ke satu arah.
Sebelumnya pasien diberi obat haloperidol dan CPZ. Diagnosis yang paling tepat adalah
a. Extrapiramidal syndrome
b. Syndrome chorea
c. Parkinson
d. Tourette syndrome
e. Psikosis
18. Seorang laki-laki usia 60 tahun dibawa ke RS dengan penurunan kesadaran. Pada pemeriksaan
dijumpai pernafasan tipe cepat dan diselingi fase berhentinya nafas kemudian dilanjutkan
dengan pernafasan cepat kembali. Apakah pola pernafasan yang dialami pasien?
a. Pernafasan Kusmaull
b. Pernafasan Biot
c. Pernafasan Cheyne Stock
d. Pernafasan apneutik
e. Pernafasan ataksik
19. Seorang wanita datang dengan keluhan lemah tiba-tiba pada tangan dan kaki sebelah kanan
sejak 6 jam sebelum masuk ke RS, saat pasien sedang mencuci pakaian. Pada pemeriksaan
tekanan darah 200/100. Bagaimanakah mengevaluasi penurunan tekanan darah pada pasien
tersebut?
a. Pengukuran tekanan darah dilakukan 2x/10 menit
b. Pengukuran tekanan darah dilakukan 2x/15 menit
c. Pengukuran tekanan darah dilakukan 2x/30 menit
d. Pengukuran tekanan darah dilakukan 2x/45 menit
e. Pengukuran tekanan darah dilakukan 2x/60 menit
20. Seorang laki-laki usia 25 tahun jatuh dari ketinggian 2 meter. Setelah kejadian pasien tetap
sadar namun tidak dapat menggerakkan kedua kakinya. Pada pemeriksaan fisik, tanda vital
dalam batas normal, pemeriksaan sensibilitas normal, namun tidak dapat bergerak setinggi
prosesus xyphoideus. Terapi yang dapat diberikan adalah
a. Pemberian kortikosteroid
b. Menjaga ventilasi adekuat
c. Pemberian atropine
d. Pemberian vitamin B kompleks
e. Oksigen masker 4L/menit
21. Laki-laki usia 65 tahun datang dengan keluhan lapang pandang terganggu tetapi penglihatan
masih baik. Riwayat hipertensi (+). Didapatkan pemeriksaan visus ODS 6/6, tidak ada kelainan
pada segmen anterior dan posterior, pemeriksaan lapangan pandang didapatkan hemianopia
homonym. Lesi terdapat pada
a. Chiasma optikus
b. Nervus optikus
c. Traktus optikus
d. Lobus occipitalis
e. Radiatio optikus
22. Seorang laki-laki usia 35 tahun mengeluhkan sakit kepala berdenyut sejak 3 hari ini. Keluhan
disertai mual, muntah, dan fotofobia. Serangan muncul 8x dalam, setahun terakhir.
Kemungkinan penyakit pada pasien ini adalah
a. Episodik tension type headache
b. Chronic tension type headache
c. Common migraine
d. Classic migraine

e. Cluster headache
23. Seorang laki-laki usia 57 tahun datang ke IGD dengan kelemahan kedua tungkai dan nyeri
sejak 2 minggu lalu. Terdapat riwayat penurunan BB, keringat malam, batuk-batuk lama yang
tidak diobati. Pada pemeriksaan fisik ditemukan kelemahan spastic pada kedua tungkai dan
deficit sensoris setinggi Th XI. Dari roentgen thoracolumbal ditemukan destruksi vertebra Th
XI. Diagnosis pada pasien adalah:
a. Sindrom Guillain Barre
b. Multiple sklerosis
c. Mielitis transversal
d. HNP
e. Potts disease
24. Tn. M, 35 tahun, datang ke poliklinik dengan keluhan nyeri pinggang yang menjalar hingga ke
kaki kanan sejak seminggu lalu. Pasien bekerja di pelabuhan sebagai kuli panggul. Nyeri dirasa
membaik dengan istirahat. Pada pemeriksaan fisik diternukan kelemahan tungkai. Pemeriksaan
Laseque (+). Diagnosis pada pasien adalah:
a. HNP
b. Fraktur kompresi vertebra
c. Low back pain
d. Sindrom cauda equine
e. Ankylosing spondylitis
25. Seorang pasien mengeluhkan mulut mencong ke kiri dan kelopak mata kanan tidak bisa
menutup. Dari pemeriksaan fisik didapatkan mata kanan lagoftalmus, sudut bibir kanan datar.
Apakah diagnosis pada pasien ini?
a. Stroke hemoragik
b. Stroke iskemik
c. Bells palsy
d. Tumor otak
e. Transient ischemic attack
26. Seorang laki-laki 18 tahun datang ke RS dengan keluhan kedua tungkai sulit digerakkan setelah
ditabrak motor dari samping. Dari pemeriksaan fisik didapatkan TD 110/70, N 88x/menit,
frekuensi nafas 20x/menit. GCS 14. Luka (-), anestesi (+) setinggi umbilicus ke bawah, kedua
tungkai sulit digerakkan. Pemeriksaan penunjang yang paling tepat adalah
a. Pemeriksaan elektrolit lengkap
b. EMG ekstremitas inferior
c. Roentgen vertebra lumbosakral AP lateral
d. Aspirasi sumsum tulang
e. MRI vertebra lumbosakral
27. Seorang laki-laki 68 tahun datang ke IGD dengan keluhan kaki kanannya lemah dan bicara
sulit. Pasien mengaku mempunyai riwayat hipertensi. Berdasarkan pemeriksaan fisik
didapatkan TD 175/110 mmHg. Dalam waktu 12 jam keluhan pasien menghilang. Apakah
diagnosis pada kasus di atas?
a. Stroke iskemik
b. Stroke hemoragik
c. Serangan iskemik transien
d. Reversible ischemic neurologic deficit (RIND)
e. Stroke in evolution
28. Seorang perempuan usia 26 tahun mengeluh sulit berbicara pada saat presentasi. Pemahaman
baik. Apa diagnosis pada pasien di atas?

29.

30.

31.

32.

33.

a. Aphasia wernick
b. Aphasis broca
c. Global aphasia
d. Amnesic aphasia
e. Anomic aphasia
Seorang anak usia 11 bulan datang dengan riwayat kejang 1 jam sebelumnya. Keluhan disertai
dengan demam sejak 3 hari yang lalu. Anak menangis saat kejang dan tertidur beberapa saat
setelah kejang. Pemeriksaan fisik dilakukan didapati anak lemah, temperature 39 oC. Tiba-tiba
anak kejang lagi sesaat setelah infus terpasang. Obat apakah yang dokter berikan?
a. Diazepam 5 mg rectal
b. Diazepam 10 mg rectal
c. Diazepam 5 mg bolus
d. Diazepam 10 mg bolus
e. Diazepam 5 mg oral
Anak laki-laki 10 tahun, ke praktik dokter umum dengan keluhan kejang menyentak-nyentak
pada seluruh tubuh sejak 10 menit. Pasien tidak sadar, keluar busa dari mulut. Ini merupakan
serangan dari mulut. Ini merupakan serangan ke 3 dalam satu tahun terakhir. Orang tua
menyangkal trauma kepala, demam sebelum serangan, dan nyeri kepala pada saat ini. Di
manakah lokasi kelainan yang paling sering terjadi pada keadaan ini?
a. Lobus frontalis
b. Lobus temporalis
c. Lobus parietalis
d. Lobus oksipital
e. Semua lobus
Seorang laki-laki 32 tahun dibawa ke IGD dengan keluhan penurunan kesadaran sejak 2 jam
lalu. Satu minggu sebelumnya mengeluh demam disertai sakit kepala dan mual. Riwayat
penggunaan narkoba suntik sejak 2 tahun lalu, 3 bulan terakhir berat badan turun. Pada
pemeriksaan fisik tampak keluar cairan dari telinga kiri. GCS E2M5V3, kaku kuduk (+_.
Analisis cairan serebrospinal warna jernih, jumlah sel 150/L dominan limfosit, glukosa
40mg/dL, protein meningkat, India ink (+). Apakah diagnosis pada pasien?
a. Meningitis TB
b. Meningitis bacterial
c. Meningitis kriptokokus
d. Ensefalitis toksoplasma
e. Meningoensefalitis viral
Seorang anak laki-laki berusia 12 tahun dibawa ke IGD RS dengan keluhan mulut sulit dibuka
dan kejang, setelah kejang pasien sadar. Dari anamnesis diketahui 1 minggu sebelumnya kaki
anak tertusuk duri saat bermain. Pada pemeriksaan fisik diperoleh kesadaran baik, suhu 37,3 oC,
BB 35kg, N 80x/menit, RR 26x/menit, dan ditemukan spasmus pada otot-otot muka. Apakah
uji yang dapat digunakan sebagai bed side diagnostic test untuk kasus ini?
a. Tes refleks
b. Tes spatula
c. Tes muscular
d. Tes neuromotorik
e. Tes neurosensorik
Seorang anak laki-laki berusia 5 tahun dibawa orang tuanya ke IGD RS karena tiba-tiba tidak
bisa berjalan sejak 3 hari lalu. Dari anamnesis diketahui 1 minggu lalu pasien demam, disertai
batuk, mual, muntah, dan sakit kepala. Riwayat trauma (-). Setelah tidak demam lagi, pasien

34.

35.

36.

37.

38.

tidak bisa berjalan. Pada pemeriksaan neurologis didapatkan kekuatan kaki kanan 5 dan kaki
kiri 3. Sensibilitas kedua tungkai normal. Refleks fisiologis kaki kanan normal dan kaki kiri
menurun. Diagnosis pada pasien adalah:
a. Syndrome Guillain Barre
b. Myelitis transversa
c. Miastenia gravis
d. Poliomyelitis
e. Polymiositis
Seorang laki-laki 21 tahun melakukan latihan renang bersama teman-temannya. Pada saat
menyelam dia mampu bertahan lama dalam air dibandingkan teman-temannya. Area (sistem
syaraf) apakah yang berperan pada kejadian di atas?
a. Pons
b. Hipotalamus
c. Sistem limbic
d. Korteks serebri
e. Medulla oblongata
Wanita 40 tahun datang mengeluh nyeri kesemutan pada lengan bawah kanan sampai jempol,
telunjuk, dan jari tengah kanan. Sejak sehari sebelumnya, keluhan dialami setelah mencuci
pakaian. Pemeriksaan fisik lainnya tidak ditemukan. Apakah diagnossi pasien tersebut?
a. Arthritis ulnaris
b. Arthritis radialis
c. Sindrom quervain
d. Sindrom carpal tunnel
e. Sindrom guyans canal
Seorang pasien laki-laki umur 26 tahun mengeluh mata kanan tidak bisa ditutup sejak tadi pagi.
Pasien bekerja sebagai sopir bus. Pada pemeriksaan fisik vital sign dalam batas normal,
pemeriksaan neurologis terdapat kelemahan pada otot wajah tanpa disertai kelainan pada
ekstremitas. Kemungkinan saraf kranialis yang terkena adalah:
a. N. VI
b. N. VII
c. N. VIII
d. N. IX
e. N. X
Seorang laki-laki berusia 20 tahun dibawa ke polisi ke IGD RS dalam kondisi tidak sadar
setelah sebelumya pasien mengalami kecelakaan lalu lintas. Pada pemeriksaan fisik dijumpai
memar di kepala dan pupil konstriksi. Pemeriksaan tanda-tanda vital dijumpai kesadaran spoor,
TD sistol 90mmHg, denyut nadi sangat halus hampir tidak teraba, RR 20x/menit dengan suara
stridor. Untuk mengurangi edema serebri dokter memberikan obat diuretik. Apakah pilihan obat
diuretic yang paling tepat bagi kasus ini?
a. Manitol
b. Furosemid
c. Bumetamid
d. Klortalidom
e. Spironolakton
Seorang wanita usia 18 tahun mengeluhkan rasa tebal-tebal pada mukanya. Pasien mengaku
tidak bisa menutup mata kirinya dan tidak bisa menahan air dalam mulut. Dari pemeriksaan
didapatkan sudut bibir kiri tertarik ke kanan dan didapatkan lagoftalmus pada mata kiri. Apa
pengobatan yang anda berikan?

39.

40.

41.

42.

43.

a. Dexametason
b. Citikolin
c. Piridoksin
d. Pirimetamin
e. Piracetam
Seorang pasien datang kepada Anda untuk berkonsultasi mengenai vaksin yang harus diberikan
sebelum berangkat haji karena endemis meningitis di sana, vaksin berisi polisakarida kapsul
bakteri. Untuk bakteri apa vaksin tersebut?
a. Streptococcus grup G
b. N. meningitides
c. H. influenza
d. S. pneumonia
e. S. aureus
Seorang pasien laku-laki berusia 45 tahun datang ke poliklinik dengan keluhan kejang yang
berawal dari ibu jari, kemudian menjalar ke lengan sampai dengan muka sebelah kiri. Setiap
serangan lamanya 1-2 menit. Keluhan sudah dialami beberapa kali sejak 6 bulan lalu. Pada saat
pemeriksaan ditemukan pasien kejang tipe klonik. Saat kejang pasien dalam keadaan sadar dan
terdapat hemiparese sinistra yang ringan. Apakah diagnosis yang paling mungkin pada pasien
ini?
a. Epilepsi simple parsial motorik
b. Epilepsi simple parsial sensorik
c. Epilepsi parsial kompleks
d. Epilepsi tipe myoklonik
e. Epilepsi tipe klonik
Seorang laki-laki 60 tahun datang dengan keluhan nyeri punggung bawah menjalar ke paha
kanan, kaki dan jari-jari kanan, bertambah berat saat menunduk dan mengangkat barang berat.
Pemeriksaan apa yang dibutuhkan?
a. Tes Kernig
b. Tes Laseque
c. Tes Romberg
d. Tes Valsava
e. Tes Lhermitte
Pasien berumur 50 tahun mengalami penurunan progresif kognitif. Pasien mengalami
kehilangan memori dan daya ingat. Pasien mengalami kehilangan minat dalam berkebun dan
membaca yang ia minati sebelmnya. Pasien juga hilang dalam pusat perbelanjaan yang
biasanya ia kunjungi setiap minggunya. Kemungkinan diagnosis pasien ini adalah:
a. Penyakit Alzheimer
b. Penyakit Parkinson
c. Gangguan mood
d. Demensia vaskuler
e. Bangkitan kejang parsial
Seorang pasien datang dengan kelemahan tiba-tiba pada ekstremitas kanan. Mulut pasien
mencong ke kanan, dahi kiri pasien tidak berkerut, mata kiri pasien menutup. Letak lesi
terdapat pada:
a. Kapsula interna
b. Batang otak
c. Medulla spinalis
d. Korteks cerebri
e. Thalamus

44. Ibu membawa anaknya ke dokter dengan keluhan anaknya sering tiba-tiba kehilangan
konsentrasi saat di kelas. Kadang anak sering terlepas barang yang sedang dipegangnya,
kejadian ini berlangsung kurang dari 1 menit. Sebelumnya anak sadar dan dapat berkomunikasi
dengan baik. Apakah diagnosis anak ini?
a. Bangkitan umum tonik-klonik
b. Bangkitan umum mioklonik
c. Bangkitan umum absence
d. Bangkitan parsial sederhana
e. Bangkitan parsial kompleks
45. Seorang pria, 30thn, datang dengan keluhan kesemutan di jempol dan jari telunjuk kanan,
hilang timbul dirasakan terutama malam hari. Membaik bila lengan kanan dikibas-kibas,
Bekerja di pabrik pengepakan minuman. Pemeriksaan fisik dalam batas normal. Pemeriksaan
lanjutan yg perlu dilakukan?
A. Tinnel test
B. Valsava test
C. Phallen test
D. Thomspon test
46. Seorang pasien datang dengan keluhan kesemutan pada ujung jari serta kedutan pada pipi.
Pasien dilakukan operasi tiroidektomi 6 bulan lalu. Tanda chovstek (+). Kemungkinannya
disebabkan:
a. Kalsium menurun
b. Magnesium meningkat
c. Kalsium meningkat
d. Magnesium menurun
47. Pasien laki-laki datang ke UGD dengan penurunan kesadaran. Mata terbuka saat diberi
rangsang nyeri, dapat melokalisir nyeri, dan bicara kacau. Berapakah GCS pasien tersebut ?
a. 5
b. 6
c. 7
d. 8
e. 9
48. Seorang pria 70 tahun diantar anaknya ke poliklinik dengan keluhan penurunan memori
progresif 1 tahun ini. Pasien menjadi sering lupa dimana menaruh barang-barang, disorientasi
waktu dan lupa dimana kamarnya. Pada pemeriksaan fisik tidak ditemukan kelainan.
Pengobatan yang dapat diberikan kepada pasien adalah?
a. Donepezil
b. L-Dopa
c. Risperidone
d. Prednisolon
e. Vitamin B12
49. Seorang pria berusia 65 tahun datang dengan keluhan sulit berjalan saat akan berjalan gerak
menjadi seperti robot, pada pemeriksaan di dapatkan mask face dan rigidity pada otot, terapi
yang tepat adalah?
a. Levodopa
b. Prednisone
c. Cetirizin
d. Metildopa
e. Misoprostol

50. Seorang laki-laki berusia 35 tahun datang dengan keluhan lengan dan tungkai kanan bergetar
terus menerus. Keluhan dirasakan sudah 2 bulan. Setiap keluhan 2 menit. Keluhan timbul 3-4x
per minggu. Pasien pernah mengalami trauma kepala karena KLL 4 bulan yll. Pemeriksaan
penunjang ?
a. Foto polos kepala
b. Eeg
c. Angiografi
d. MRI dengan kontras
e. MR angiografi
51. Laki-laki 30 tahun tidak sadar sejak 1 hari yang lalu. 3 minggu sebelumnya pasien demam,
mual, tidak mau makan dan minum. Kesadaran delirium. TD 120/60 mmHg, nadi 100x/m , RR
24x/m, suhu 38 . Rangsang meningen (+), laseque tidak terbatas, kernig tidak terbatas, kesan :
parese NC VI kiri. Diagnosis pasien tersebut adalah ?
a. Meningitis bakterialis
b. Meningitis purulenta
c. Meningitis serosa
d. Meningitis aseptic
e. Meningitis kreptococcus
52. Laki-laki 35 tahun mengeluh nyeri leher sejak 2 bulan yang lalu, nyeri bertambah bila kerja
lembur. Waktu pemeriksaan fisik dokter melakukan pemeriksaan dengan memiringkan kepala
ke kanan dan ke kiri lalu mengadahh dan menunduk sambil melakukan kompresi pada leher.
Apa nama prasatnya?
a. Tes laseque
b. Tes lermitte
c. Tes phallen
d. Tes tinnel
e. Tess navsieger
53. Seorang pria 30 tahun datang ke klinik dengan keluhan nyeri pinggul yang menjalar ke kaki.
Tanda vital dalam batas normal. Dimanakah kelainan yang terjadi?
a. Plexus lumbalis
b. Radix lumbalis
c. Motor dan neuron
54. Wanita dating dengan keluhan nyeri pinggang, berprofesi sebagai guru senam. Pada
pemeriksaan foto rontgen didapatkan fraktur di L5-S1, diagnosis pasien tersebut adlah?
a. Spondilolisis
b. Spondilolitesis
c. HNP
d. LBP
e. spondiloptosis
55. Pasien dengan keluhan sakit kepala sebelah, berdenyut di sebelah kanan. Selain itu setiap sakit
kepala keluar air mata di sebelah kanan. Diagnosisnya?
A. Cluster type headache
B. Tension type headache
C. Migraine

56. Wanita 31 tahun, datang dengan keluhan lemah pada seluruh badan. Keluhan disertai dengan
sulit berbicara. Sejak 1 jam yang lalu. Keluhan juga diisertai dengan nyeri kepala sebelah
kanan. Diagnosis pada pasien tersebut adalah
a. Migren simpleks
b. Migren komplikata
c. Migren asosiasi
d. Migren disosiasi
e. Miigren dengan aura
57. Seorang wanita mengeluh nyeri kepala, terutama saat haid, nyeri kepala berdenyut terutama
sebelah kiri. Keluhan disertai fotofobia dan phonofobia. Riwayat gangguan penglihatan,
hemoparese disangkal. Diagnosis yang tepat adalah?
a. Common migraine
b. Classic migraine
c. Tension type headache
d. Cluster headache
e. Cephalgia
58. Seorang wanita 23 tahun. Datang dengan keluhan sakit kepala. 15 menit yang lalu pasien
mengeluhkan foto fobia. Pusing dirasakan berdenyut. Riwayat keluarga menderita keluhan
serupa ada. Apa diagnosisnya?
a. Cluster headache
b. Migraine
c. Tension type headache
d. BPPV
59. Perempuan 23 tahun mengeluh nyeri kepala yang dirasakan berdenyut. Pasien memiliki
pekerjaan yang harus dilakukan. Keluhan ini pernah dirasakan sebelumnya dan dirasakan
terutama pada sisi kanan kepala. Keluhan dirasakan sejak pasien masih SMA. Keluhan disertai
dengan mual dan muntah. Keluhan tidak disertai dengan gangguan penglihatan dan kesemutan.
Pemeriksaan fisik dalam batas normal. Diagnosis pasien tersebut adalah ?
a. Tension Type Headache
b. Migrain dengan aura
c. Migrain tanpa aura
d. Nyeri kepala cluster
e. Nyeri kepala sekunder
60. Pasien anak dibawa oleh orang tuanya dengan keluhan sering melamun di kelasnya, dan mata
nya sering berkedip. Apa diagnosa pada pasien?
A. Epilepsy
B. Generalized seizure
C. Abstinens seizure
61. Pasien perempuan, 42 tahun datang dengan keluhan kejang sejak 1 jam yang lalu, kejang 10x,
durasi tidak lama, waktu antar kejang pasien tidak sadar. Dari heteroanamnesis didapatkan
bahwa pasien memiliki sakit epilepsy sejak lama, namun sebulan terkahir berhenti minum obat.
Apa pertolobgan pertama yang harus diberikan?
a. Fenitoin IV

62.

63.

64.

65.

66.

67.

b. Fenitoin IM
c. Midazolam IV
d. Diazepam IV
e. Diazepam IM
Seorang anak berusia 11 tahun diantar oleh tetangganya karena ditemukan sedang kejang
sebanyak 10x dalam 1 jam. Pasien diketahui memiliki riwayat epilepsy namun sudah berhenti
berobat. Obat apa yang akan diberikan pada pasien tersebut ?
a. Fenitoin im
b. Fenitoin iv
c. Diazepam im
d. Diazepam iv
Seorang anak perempuan tiba2 bengong, dipanggil tidak menjawab, terjadi sekitar 20x sehari.
Sebaiknya dilakukan pemeriksaan apa?
a. MRI
b. CT scan
c. Pem darah
d. Roentgen kepala
e. EEG
Seorang anak perempuan tiba2 bengong, dipanggil tidak menjawab, terjadi sekitar 20x sehari.
Pemeriksaan neurologis dan refleks patologis normal. Diagnosis?
a. bangkitan lena
b. abstinence epilepsi
c. kejang atonik
d. epilepsi fokal sederhana
e. epilepsi fokal kompleks
Seorang anak perempuan dibawa karena keluhan sering melamun. Mata berkedip. Setelah
serangan, anak tersebut kembali beraktivitas. Diagnosis pasien tersebut adalah?
a. Epilepsy tonik klonik
b. Epilepsy tonik
c. Epilepsy mioklonik
d. Absance atipikal
e. Absence umum
Pasien perempuan usia 25 tahun datang kontrol setelah dirawat meningoensefalitis datang
dengan keluhan penurunan kesadaran (bengong) selama beberapa detik. Setelahnya pasien
terlihat bingung. Keadaan umum baik. Diagnosis pada pasien tersebut adalah?
a. Absence seizure
b. Complex partial seizure
c. Febrile seizure
d. Generalized seizure
e. Partial seizure
Pasien laki-laki 32 tahun, sebelumnya kecelakaan mobil hingga terbalik. Pasien tidak menahan
kencing dan BAB. Pada pemeriksaan, sensitivitas berkurang dari umbilicus sampai ke kaki. Di
manakah letak kelainan yang menyebabkan keluhan tersebut ?
a. C5
b. C6
c. T10
d. T11
e. L5

68. Seorang pria kecelakaan lalu lintas dengan posisi terduduk, sebelum dan sesudah jatuh pasien
sadar. Tanda vital dalam batas normal. Kedua tungkai tidak bisa digerakan, ekstremitas bawah
sampai setinggi pusat, baal. Diagnosis pasien tersebut adalah ?
a. Fraktur vertebra thorakal 10
b. Fraktur vertebra lumbal 1
c. Fraktur vertebra lumbal 3
d. Fraktur vertebra cervical
e. Fraktur coccygeus
69. Sekretaris perusahaan mengeluh sering nyeri dan baal pada telunjuk dan ibu jari tangan kanan.
Sehari-hari berkerja mengetik menggunakan computer. Pemeriksaan fisik tinnel test (+),
phallen test (+), atrofi m. thenar. Apakah usul pemeriksaan radiologi yang harus dilakukan?
a. PET CT
b. Angiografi
c. USG tangan
d. Foto radiologi tangan
e. CT scan tangan
70. Pasien tidak dapat mengikuti perintah yang diberikan oleh pemeriksa. Pasien dapat berbicara
tetapi omongannya tidak nyambung. Keadaan tersebut merupakan?
A. Afasia motorik
B. Afasia sensorik
C. Afasia global
71. Perempuan 19 tahun datang ke puskesmas dengan keluhan sulit bicara. Pasien mengerti
pembicaraan lawan tetapi tidak bisa merangkai kata. Menulis dan memahami kata bisa.
Kelainan terjadi pada area berapa ?
a. Area broadman 17-18
b. Area broadman 39
c. Area broadman 41-42
d. Area brocca
e. Area wernick
72. Pasien mengeluh sulit membentuk kalimat, pasien mengaku mengerti pembicaraan, saat
diminta menulis pasien dapat melakukannya. Dimana letak kelainannya?
a. Broadman 40-41
b. Broadman 39
c. Broadman 16-17
d. Brocha
73. Pasien mengalami kecelakaan, datang dengan keluhan baal dari pusar sampai tungkai.
Merupakan kelainan dari traktus?
A. Sphinothalamic
B. Kortikobulbar
C. Kortikospinal
74. Seorang pasien perempuan berusia 28 tahun, mengeluhkan saat bangun tidur dapat membuka
mata, namun setelah ia beraktivitas matanya menjadi menutup dan sulit dibuka. Namun jika
pasien beristirahat mata pasien dapat dibuka kembali. Pada tes tatap mata awalnya pasien dapat
membuka mata, lama kelamaan mata pasien semakin menutup. Diagnosis yang paling mungkin
adalah?
A. Miopati

75.

76.

77.

78.

79.

80.

B. Miastenia gravis
C. Periodik paralisis
D. Neuralgia terminal
E. Lagoftalmos
Seorang pasien perempuan 30 tahun, datang dengan keluhan nyeri kepala seperi terikat sejak 6
bulan yang lalu. Nyeri kepala tidak memberat dengan aktivitas. Tidak terdapat keluhan mual
dan muntah. Diagnosa?
A. Migrain
B. TTH
C. Cluster headache
D. Secondary headache
E. Vascular headache
Seorang pasien dengan keluhan pusing berputar, terutama saat bangun tidur dan dan saat kepala
bergerak tiba-tiba. Pemeriksaan neurologis normal. Diagnosis?
a. BPPV
b. Cluster headache
c. Secondary headache
d. Vascular headache
e. TTH
Seorang wanita berusia 45 tahun datang dengan keluhan pusing berputar disertai dengan mual
dan muntah, pusing jika bangun tidur, jika menengok ke kiri dan ke kanan. Oleh dokter
dilakukan manuver halpike dan didapatkan nistagmus. Jenis vertigo yang dialami pasien
adalah?
a. Central
b. Perifer
c. Neuritis vestibular
d. Meniere
e. BPPV
Pria 47 tahun penurunan kesadaran, terletak di kamar mandi. Di sekitarnya didapatkan
muntahan. Tekanan darah 260/120, kaku kuduk (+), Babinski kanan (+), ekstremitas kanan
lemah. Pemeriksaan yg diperlukan ?
a. Ekg
b. Eeg
c. Ct scan kepala
d. Punksi lumbal
e. Biokimia darah
Seorang laki-laki usia 30 tahun datang dengan keluhan penurunan kesadarah sejak 4 hari yang
lalu. Keluhan disertai dengan keluarnya cairan di telinga kanan sejak 2 minggu yang lalu. Dari
pemeriksaan didapatkan TD 150/90 Nadi 48x/menit, Respi 16x/menit. E2v3m4. Tes brudzinski
(+), openheim kanan (+). Pemeriksaan penunjang apa yang akan anda usulkan?
a. Lumbal pungsi
b. CT scan kepala tanpa kontras
c. CT scan kepala dengan kontras
d. Foto polos kepala
e. EEG
Seorang laki-laki, 55 tahun, dibawa oleh keluarganya ke unit gawat darurat dengan keluhan
merasakan sakit kepala hebat 1 jam yang lalu, pasien mengaku seperti merasakan ledakan

didalam kepalanya saat pasien sedang bermain dengan anaknya. Pemeriksaan fisik didapatkan
kesadaran: somnolen, TD : 140/80 nadi 92x/m, respirasi: 20x/m, suhu: 36,7. Diameter pupil
kanan: 5mm, kiri 2mm, rangsang meningen +, refleks fisiologis +, refleks patologis-. Diagnosis
paling tepat?
A. Perdarahan Subaraknoid
B. Infark atrheroslerotik
C. Infark kardioemboli
D. Infark lakuner
E. Perdarahan Intra Serebral
81. Seorang pria datang dengan keluhan lemah badan sebelah kiri, bicara pelo. Keluhan dirasakan
setelah bangun tidur. Diagnosis?
a. Perdarahan Subaraknoid
b. Perdarahan Intra Serebral
c. Stroke Infark
82. Pasien datang setelah KLL, kepala terbentu dan terdapat hematom di daerah temporoparietal.
Dari hasil CT scan didapatkan semilunar hiperdens. Diagnosis?
A. Subdural hematome
B. epidural hemorrhage
C. Perdarahan intraserebral
D. subarachnoid hemorrhage
83. Tn. A usia 52 tahun diantar keluarganya dengan penurunan kesadaran, keluhan juga disertai
lemah anggota gerak kiri sejak 5 jam SMRS, pasien megeluhkan nyeri kepala hebat, mual (+)
muntah (+). Riwayat hipertesi (-) DM(-). Dari pemeriksaaan fisik didaptkan TD 200/120, HR
98x/m, RR 20x/m, T 37,1oC .dari pemeriksaan neurologis hemiparese sinistra, kaku kuduk (-),
deficit neurologis lain (-). Apa diagnosis pada pasien ?
a. Perdarahan subdural
b. Perdarahan subarachnoid
c. Perdarahan intraserebral
d. Perdarahan epidural
e. Perdarahan intraventikular
84. Tn.B usia 75 thn, diantar keluarga karena sering lupa telah melakukan sesuatu, seperti makan,
ibadah dll. Bahkan sekarang lupa dimana letak kamarnya, bahkan nama anak anaknya. Apakah
terapi pada pasien ini ?
a. Risperidon
b. Haloperidol
c. L-dopa
d. Vitamin B12
e. Donepezil
85. Tn.C post kecelakaan lalu lintas diantar oleh keluarganya. Pasien mengalami penurunan
kesadaran, nyeri kepala hebat, mual (+), muntah (+). Dari pemeriksaan fisik didapatkan TD
100/70 HR 78x/m RR 20x/m T 36,5oC, deficit neurologis (-) kaku kuduk (+). Apakah diagnosis
pasien ?
a. Perdarahan subdural
b. Perdarahan epidural
c. Perdarahan subarachnoid

d. Perdarahan intraserebral
e. Perdarahan subgaleal
86. Pasien usia 32 tahun, datang dengan keluhan lemah anggota gerak bawah, kemudian disusul
kelemahan anggota gerak atas, dari pemeriksaan neurologis didapatkan lesi LMN dan UMN.
Apa diagnosis pada pasien?
a. Multiple sclerosis
b. Miastenia gravis
c. Guillan-barre syndrome
d. Amyotrophic lateral sclerosis
e. Stroke hemoragik
87. Pasien usia 56 tahun datang dengan keluhan nyeri pada pinggang, menjalar ke kaki kanan, nyeri
bertambah hebat saat pasien mengangkat barang berat. Apa penyebab terjadinya keluhan
tersebut?
a. Kelainan saraf perifer
b. Penekanan radix
c. Kelainan myelin
88. Pasien usia 35 tahun datang dengan keluhan terasa kebas pada jari jempol, telunjuk dan jari
tengah, jari2 nyeri saat digerakkan. Apa penyebab terjadinya kelainan tersebut.
a. Penekanan N. Medianus
b. Penekanan N. Ulnaris
c. Penekanan N.Radialis
d. Penekanan N.Brakialis
e. Penekanan N.cubiti
89. Laki-laki, usia 39 tahun, datang ke poliklinik dengan keluhan tidak bisa membuka mata dan
lemah badan sejak 2 bulan yang lalu, dirasakan terutama sore hari dan membaik pada pagi hari.
Dari pemeriksaan ditemukan psitosis bilateral. Dengan tes latihan ditemukan keluhan memberat
dan membaik dengan istirahat. Diagnosanya?
a. Guillain Barre syndrome
b. Myastenia gravis
c. Erbs palsy
d. Duschene muscular dystrophy
90.Pasien seorang guru, saat mengajar dan menerangkan dikelas tiba-tiba suara pasien serak
sampai menghilang, kemudian jika dibawa istirahat suara muncul kembali, apa penyebab
kelainan tersebut ?
a. Kelainan taut neuromuscular
b. Radikulopati
c. Demielinisasi
d. Motor neuron
e. Sel sel neuron
91. Wanita, 50 tahun datang dengan keluhan kesemutan pada ibu jari, jari telunjuk dan jari tengah
yang membaik saat digerakkan. Pasien emngalami nyeri ketika ditekuk pergelangan tangannya
dan menjalar pada telunjuk dan jari tengah. Apakah diagnosanya?
a. Tarsal tunnel syndrome
b. Carpal tunnel syndrome

c. Saturday night palsy


d. Gangguan n. Radialis
e. Gangguan n. Muskulokutaneus
92. nwita,pbroefsgumdk2aitpng,hslryeL1-Sdoa.
a. spondil
b. spondlithe
c. lowkbnpaci
d. nhiaerusclpo
93. kLila68thundgepksja4lun.rgi dhpemksatlino.ugds
a. amnesi
b. mdenhsiaAlzr
c. mdensiavculr
94. Seorang perempuan berusia 20 tahun datang berobat ke puskesmas dengan keluhan nyeri
kepala berdenyut pada sisi kiri. Keluhan disertai dengan muntah dan phonophobia.Sebelum
keluhan terjadi, biasanya pasien merasa mudah lelah dan lapar namun tidak ada nafsu
makan.Keluhan sering terjadi namun bersifat hilang timbul. Apa diagnosis dari kasus ini?
A. Tension Headache
B. Migren dengan aura
C. Migren tanpa aura
D. Cluster headache
E. Neuralgia trigeminal
95.Seorang perempuan usia 25 th datang ke puskesmas dengan keluhan nyeri kepala sejak 1 bulan
yg lalu. Nyeri diseluruh bagian kepala seperti diikat dan hilang timbul terutama ketika pulang
kerja. Pada pemeriksaan fisik dan neurologis dalam batas normal. Apakah diagnosis ?
a. Cluster headache
b. Classic migrain
c. Common migrain
d. Tension type headache
e. Sinusitis headache
96. Seorang laki laki usia 35 tahun dtg ke igd setelah mengalami kecelakaan lalu lintas, mobilnya
tebalik pasien mengeluh kesemutan di ekstremitas bawah dan kaki jg susah di gerakan, pasien
juga mengeluh tidak bisa BAK dan BAB terapi apakah yg diberikan ?
A. manitol
B. levodova
C. haloperidol
D. kortikosteroid
96. seorang perempuan 38 tahun di bawa adiknya k RS dg keluhan mengurung diri di
kamarberdiam diri, tidak mau komunikasi, pasien pernah didiagnosis epilepsi dan
mengonsumsi obat epilepsi sejak umur 12 tahun, efek obat apakah yg menyebabkan kelainan di
atas
a. asam valproat
b. karbamazepin
c. azetazolamid
d. clonazepam
e. penitoin

97. anak 24bln dtg dibawa ibunya dgn keluhan kejang sejak 1jam yg lalu. Kejang di alami selama 5
menit. Pd saat kejang mata melirik keatas, tidak sadar, ngompol. Dan pd saat sadar anak segera
menangis. Pd saat ini pasien sedang batuk dan demam. Td: 110/90 mmhg T:38,3.Kaku kuduk
(-) dx?
a. Bakterial enchefalistis
b. Bakterial meningitis
c. Viral menungitis
d. Hipocalsemia
98. Seorang perempuan usia 25 th datang ke puskesmas dengan keluhan nyeri kepala sejak 1 bulan
yg lalu. Nyeri diseluruh bagian kepala seperti diikat dan hilang timbul terutama ketika pulang
kerja. Pada pemeriksaan fisik dan neurologis dalam batas normal. Apakah diagnosis ?
a. Cluster headache
b. Classic migrain
c. Common migrain
d. Tension type headache
e. Sinusitis headache
99. Seorang pria berusia 24 tahun datang dengan keluhan kelemahan pada kedua tungkai dan kakinya
disertai rasa kesemutan pada kedua sisi, beberapa jam kemudian kelemahan dirasakan di kedua
lengannya. Satu minggu sebelumnya pasien menderita flu selama 3 hari. Pada pemeriksaan fisik
didapatkan refleks tendon menghilang. Kemungkinan diagnosis kasus ini adalah
a. Poliomyelitis bulbar
b. Acute flaccid paralysis
c. Miastenia gravis
d. Guillain Barre syndrome
e. Poliomyelitis paralitik spinal
100. Seorang pria berusia 50 tahun datang dengan keluhan tangan kirinya tidak dapat diangkat
setelah sebelumnya terjatuh. Pada pemeriksaan, pasien tidak dapat melakukan dorsofleksi tangan
kiri. Nervus yang mengalami gangguan pada kasus ini adalah
a. Nervus ulnaris
b. Nervus radialis
c. Nervus medianus
d. Nervus medianus dan nervus ulnaris
e. Nervus medianus dan nervus radialis

Anda mungkin juga menyukai