Anda di halaman 1dari 3

Lokasabha vi

KESATUAN MAHASISWA HINDU DHARMA INDONESIA


Sulawesi Utara, 26 Oktober 2013

LaporanpanitiaPelaksanaLokasabha VI
PD KMHDI SULUT Tahun 2013

LATAR BELAKANG
Peralihan tongkat estafet kepemimpinan dalam suatu organisasi kader merupakan
suatu hal yang mutlak terjadi. Pengijian kualitas-kualitas kader yang telah dibekali dasar-
dasar kepemimpinan sesuai jati diri religius, humanis, nasionalis dan progresif telah saatnya
akan menunjukkan eksistensi dan perannya. Dengan tetap berpegang teguh pada ideologi
kesatuan Mahasiswa Hindu Dharma Indonesia (KMHDI) diharapkan generasi muda Hindu
dapat membawa organisasi menuju cita-cita organisasi seperti yang tertuang dalam visi dan
misi.
KMHDI sadar bahwa untuk membentuk kader yang berkualitas maka program
KMHDI harus diarahkan pada pembentukan kader yang memiliki pemikiran yang berkualitas
dan sadar akan jati diri Mahasiswa Hindu Indonesia yang siap mengemban Dharma Agama
dan Dharma Negara.
Untuk mewujudkan Dharma Agama dan Dharma Negara tersebut, KMHDI
melakukan proses kaderisasi yang rasional, sistematis dan terstandarisasi. Untuk
mewujudkan kaderisasi tersebut, KMHDI menjadikan manajemen sebagai jawabannya.
Salah satu fungsi manajemen dan pelatihan yaitu manajemen kontrol dan pemantapan
secara individual akan selalu diperlukan oleh organisasi, begitu juga dalam organisasi
KMHDI. Dalam rancangan yang telah disusun sedemikian rupa dalam rapat kerja ataupun
rapat koordinasi seringkali mengalami perubahan. Disamping perubahan program kerja,
dinamika dalam organisasi seperti pergantian antar waktu pengurus adalah wajar. Sehingga
kontrol organisasi perlu dilaksanakan dengan benar untuk menjamin kelangsungan organisasi
secara sehat.
KMHDI sebagai organisasi sosial yang bergerak dalam bidang pengembangan
genenari muda, saat ini sedangmengalami berbagai masalah yang salah satunya menyangkut
pelatihan organisasi. Untuk mengatasi masalah tersebut, diperlukan suatu pelatihan (Latihan
Kepemimpinan Organisasi)untuk meregenerasi kader-kader yang nantinya akan melanjutkan
tongkat estafet kepemimpinan, Pimpinan Daerah Kesatuan Mahasiswa Hindu Dharma
Indonesia diharapkan agar dapat menjaga konsitensi KMHDI.

LANDASAN KEGIATAN
1. Pancasila dan Undang-Undang Dasar 1945.
2. Ketetapan Mahasabha IX KMHDI Nomor: III/TAP/MAHASABHA
IX/KMHDI/VIII/2014tentang Garis Garis Besar Haluan Organisasi;
3. Ketetapan Mahasabha IX KMHDI Nomor: II/TAP/MAHASABHA
IX/KMHDI/VIII/2014tentang Anggaran Dasar dan Anggaran Rumah Tangga;
Lokasabha vi
KESATUAN MAHASISWA HINDU DHARMA INDONESIA
Sulawesi Utara, 26 Oktober 2013

4. Ketetapan Lokasabha V PD KMHDI Sulawesi Utara Nomor : II/TAP/LOKASABHA


V/PD KMHDI SULUT/X/2011 tentang Garis-Garis Besar Program Kerja Daerah

NAMA KEGIATAN
Nama kegiatan yaitu LOKASABHA VII PD KMHDI SULUT.

TEMA KEGIATAN
Melalui Lokasabha VII PD KMHDI SULUT Kita Bangun dan Bangkitkan Semangat
Kaderisasi Untuk Menciptakan Generasi Yang Berkualitas

TUJUAN KEGIATAN
Adapun tujuan kegiatan LOKASABHA VII PD KMHDI SULUT adalah sebagai
berikut :
1. Melakukan peralihan tongkat estafet kepemimpinan kepada kader-kader muda hindu
sebagai penerusperjuangan dikalangan mahasiswa Hindu.
2. Melahirkan kader-kader baru yang berkualitas dan sesuai dengan jati diri KMHDI
yaitu Religius, Humanis, Nasionalis dan Progresif
3. Menumbuhkan sikap mental yang positif bahwa generasi muda Hindu adalah
generasi yang selalu memegang Dharma Agama dan Dharma Negara.
4. Membina kerukunan, persatuan, kesatuan, kekeluargaan dan kebersamaan diantara
generasi muda Hindu.
5. Menumbuh kembangkan semangat dan jiwa kepemimpinan yaitu memimpin dan
dipimpin dikalangan generasi muda Hindu.

BENTUK KEGIATAN
Adapun bentuk kegiatan LOKASABHA VII ini meliputi :
1. Persidangan
2. Laporan Pertanggungjawaban Pengurus
3. Pemilihan ketua KMHDI periode 2015-2017

PESERTA KEGIATAN
Peserta kegiatan LOKASABHA VII PD KMHDI SULUT adalah seluruh anggota
KMHDI SULAWESI UTARA.

WAKTU DAN TEMPAT PELAKSANAAN KEGIATAN


Kegiatan LOKASABHA VII PD KMHDI SULUT akan dilaksankan pada:
Hari/tanggal : Sabtu, 24 Oktober 2015
Jam : 08.00-selesai
Lokasabha vi
KESATUAN MAHASISWA HINDU DHARMA INDONESIA
Sulawesi Utara, 26 Oktober 2013
Tempat : Pura Jagadhita Taas Manado

SUMBER DANA
Proposal
Bazar
Kupon makanan

UCAPAN TERIMAKASIH
Matursuksme kami panjatkan kepada Ide Sang HyangWidhiWasa, kepadaseluruhanggota PD
KMHDI SULUT, kepadaseluruh panitiaLokasabha VI, kepada para donatur yang telah
membantu dalam pendanaan dan kepada seluruh partisipan yang sudah turut aktif dalam
mensukseskan kegiatan ini baik dalam bentuk dukungan moril maupun materil.

Penutup :
Sebelum mengakhiri laporan ini, saya mewakili panitia memohon kepada bapak
Pembimas Hindu Kementrian Agama Kantor Wilayah Provinsi Sulawesi Utara untuk kiranya
dapat memberikan sambutan sekaligus membuka secara resmi Lokasabha VII PD KMHDI
Sulawesi Utara.
Demikian laporan panitia, kurang dan lebihnya kami mohon maaf...
Kami tutup dengan parama santih
Om Santih, Santih, Santih Om

Panitia Pelaksana
LOKASABHA VI PD KMHDI SULUT

Ketua Sekretaris

Putu Ary Satryadi Ni Nyoman Puspitasari

Anda mungkin juga menyukai