Anda di halaman 1dari 10

Daftar Isi

A. Profil perusahaan

1. Sejarah Singkat Perusahaan

2. Lokasi Perusahaan

3. Visi dan Misi

4. Divisi Pelaksanaan

5. Ketenagakerjaan

6. Kesejahteraan Tenaga Kerja

7. Kesehatan dan Keselamatan Kerja

B. Gambaran produk

1. Macam produk

2. Pengendalian Produk

3. Pengemasan

C. Strategi Pemasaran

D. Kekuatan dan Kelemahan produk

E. Saran dalam Pengembangan Produk


F. Lampiran

G. Daftar Pustaka

BAGUS AGRISETA MANDIRI

A. Profil perusahaan

1. Sejarah Singkat Perusahaan

Pada 31 maret 2001 didirikan Bagus Agriseta Mandiri di wilayah Kota Batu Kecamatan Bumiaji
oleh Bapak Syamsul Huda. Bagus Agriseta Mandiri pada awalnya adalah usaha rumah tangga
yang saat ini berkembang menjadi industri rumah tangga. Kota Batu, Malang memiliki ciri
khas buah apel hijaunya yang manis. Oleh sebab itu, produk yang pertama di produksi adalah
jenang apel, yang mana bahan baku mudah di dapat dan modal yang kecil, dan mana bahan
baku sendiri mudah di dapat dan dua tahun kedepan dikembangkan dengan memproduksi sari
apel dan keripik apel dan sampai sekarang berkembang dengan pesat dengan berbagai macam
olahan yang bervariasi. Misalnya seperti jenang apel, dodol buah, keripik buah, sari apel,
syrup buah, bakpia buah, manisan apel, dsb.

2. Lokasi Perusahaan

Bagus Agriseta Mandiri terletak di Jalan Koperasi No. 03 Desa Bumiaji, Kecamatan Bumiaji.
Wilayah sekitar Bagus Agriseta Mandiri merupakan daerah wisata, kerajinan, pertanian,
kawasan perumahan dan perkebunan apel. Hal inilah yang dimanfaatkan oleh Bagus Agriseta
Mandiri untuk muncul sebagai suatu industri rumah tangga yang bergerak di sektor agribisnis
dengan letak geografis yang mendukung sehingga memudahkan untuk menarik minat pasar
yang ada.
3. Visi dan Misi

Bagus Agriseta Mandiri memiliki visi dan misi sebagai berikut


Visi:
Mewujutkan modal pertanian terpadu yang efisen, tangguh, modern, inovatif berkelanjutan
dan berdimensi kerakyatan.
Misi:
Memperdayakan segenap potensi sumber daya alam dan manusia untuk membanggun
pertanian Indonesia.

4. Divisi Pelaksanaan

Divisi pelaksanaan kegiatan Bagus Agriseta Mandiri dibagi menjadi dua sektor yaitu yang
pertama adalah Divisi Agrowisata yang meliputi wisata petik apel, serta kunjungan dan
pelatihan industri. Yang kedua adalah divisi Agroindustri yang berkaitan dengan Budidaya
serta Produk yang dihasilkan oleh kegiatan industri.

5. Ketenagakerjaan

Saat ini jumlah tenaga kerja yang ada di Bagus Agriseta Mandiri sebanyak 55 orang. Sebagian
besar tenaga kerja merupakan warga sekitar dengan prosentase sekitar 80%. Bagus Agriseta
Mandiri lebih menekankan pada pemberdayaan masyarakat. Tenaga kerja bekerja enam kali
dalam satu minggu, yaitu mulai dari hari Senin sampai hari Sabtu. Jam kerja menyesuaikan
misal jika permintaan keripik nanas dan keripik lainnya cukup tinggi biasanya dilakukan kerja
lembur.

6. Kesejahteraan Tenaga Kerja

Selain upah yang diberikan 2 minggu sekali, kesejahteraan tenaga kerja di Bagus Agriseta
Mandiri juga diberikan dalam bentuk lain, antara lain:

Jaminan kesehatan dan sakit

Untuk masalah kesehatan kerja BAGUS AGRISETA MANDIRI memberikan jaminan kesehatan dan
sakit kepada para tenaga kerjanya.

Bonus
Yaitu bonus yang di berikan pada kariyawan berupa THR (Tunjangan Hari Raya) serta barang
barang kebutuhan hari raya

Koperasi

Pembentukan Koperasi karyawan dapat dimanfaatkan oleh karyawan yang ada.


7. Kesehatan dan Keselamatan Kerja

BAGUS AGRISETA MANDIRI memberikan beberapa fasilitas kepada tenaga kerjanya untuk
menjamin kesehatan dan keselamatan kerja tenaga kerja. Fasilitas tersebut antara lain
berupa :

Sarung tangan kerja, bertujuan untuk menghindarkan dari kecelakaan seperti menghindari
dari bakteri kotoran di tanggan dan supaya tidak terkontaminasi dari bakteri yang ada .

Masker, bertujuan untuk menjaga kesehatan pernafasan tenaga kerja dan juga mencegah
kualitas bahan dari kontaminasi tenaga kerja.

Baju kerja, bertujuan untuk melindungi badan dari tumpahan bahan olahan baik yang
berbahaya maupun yang hanya mengotori badan.

B. Gambaran produk

1. Macam produk

Keripik Apel merupakan salah satu komoditi unggulan dari Bagus Agriseta Mandiri. Berbahan
baku dasar yaitu apel dari kawasan Batu. Didalam Bagus Agriseta Mandiri, penggorengan
dilakukan dengan mesin vacum frying. Mesin vacum frying adalah mesin yang digunakan untuk
mengeringkan buah dengan kadar air tingi dan beraroma yang khas.

Bagus Agriseta Mandiri menawarkan produk unggulan lain, yaitu dodol apel. Dodol apel
malang memiliki citarasa yang khas, manis dan agak masam. Teksturnya lembut dan lebih liat
dibandingkan dodol pada umumnya. Aromanya manis dan gurih karena ada campuran santan
dalam adonan dodol. Dodol dan Jenang apel memiliki dua rasa yaitu apel manalagi dan rome
beauty. Prodak dodol apel yang dihasilkan sekitar 45-50 box/hari tergantung pesanan yang
diterima. Dan bertahan sekitar4 bulan lamanya.

Produk olahan dari Bagus Agriseta Mandiri yang tidak kalah pentingnya adalah produk sari
apelnya. Sari apel merupakan produk olahan yang banyak diincar oleh konsume karena
karakteristiknya yang unik dan menyegarkan. Aroma dari apel menambah kesegaran pula. Dan
bertahan sekitar 6 bulan lamanya.

Selain itu masih ada beberapa produk seperti Keripik (Apel, nangka, Salak, Nanas, Wortel)
bertahan kurang lebih 1 tahun, Bakpia yang bertahan 2,5 bulan, Manisan yang bertahan 6
bulan serta berbagai macam produk olahan lainnya seperti syrup dll.
2. Pengendalian Produk

Pengendalian produk diharapkan mampu menjaga kualitas produk tersebut sehingga konsumen
percaya dan tertarik untuk mengkonsumsinya. Salah satu caranya adalah dengan
menggunakan gula murni 100% asli. Ini dilakukan untuk menjaga konsumen dari kontaminasi
pemanis buatan yang sering digunakan dalam berbagai proses pengolahan produk apel.

Hal terpenting lain yang utama dalam pengolahan apel di perusahaan ini adalah mereka
membuat berbagai olahan tanpa menggunakan bahan pengawet, pemanis, pemutih, perenyah
ataupun perasa buatan. Sehingga sangat aman untuk dikonsumsi masyarakat banyak.

3. Pengemasan

Pengemasan merupakan salah satu cara untuk melindungi pangan dan menghindari
kontaminasi atau mengawetkan produk pangan maupun non pangan. Kemasan yang di gunakan
dalam produk Bagus Agriseta yang kebanyakan olahan keripik adalah kemasan almunium foil,
yang mana tahan lama dari bakteri dan kebocoran.Produk dengan kemasan aluminium foil ini
biasanya ditujukan untuk dijual di masyarakat umum dan berguna untuk daya tahan makanan
selama kurang lebih 12 bulan tanpa bahan pengawet.

Jenis olahan jenang dan dodol pengemasannya di bungkus dengan plastik terlebih dahulu
kemudian diletakkan dalam kotak kardus kecil begitu juga dengan produk bakpia. Sedangkan
olahan sari buah dikemas dalam gelas plastik kecil dan botol plastik. Produk dengan berbagai
kemasan bergambar layaknya produk-produk makanan yang ada dipasaran guna untuk menarik
para konsumen.

C. Strategi Pemasaran

Adapun strategi pasar yang digunakan pada usaha ini adalah dengan menggunakan sistem
distribusi intensif yaitu dengan menyalurkan produk langsung ke konsumen. Selain itu produk
kami juga pasarkan dan disalurkan melalui agen- agen yang berlokasi di sekitar daerah wisata
di Malang raya. Untuk pemesanan di luar kota, kami menyediakan layanan pesan antar.
Distribusi dari produk home industri ini terbagi menjadi dua daerah distribusi yaitu lokal dan
luar kota. Pendistribusian produk untuk kawasan lokal mencakup 80 % dari produk yang
dihasilkan. Kawasan lokal ini meliputi distribusi pada kota Batu pada daerah-daerah
Pariwisata dan supermarket-supermarket disekitarnya. Untuk daerah luar kota mencakup 20 %
dari hasil produksi, distribusi dari produk ini meliputi kawasan jawa timur, antara lain kota
solo, jogjakarta, bali dan Jakarta. Selain pendistribusian ke tempat-tempat pemasaran secara
langsung, Bagus Agriseta Mandiri juga menerimapesanan secara langsung dari konsumen
dengan jumlah pesanan minimal 3 box produk.
D. Kekuatan dan Kelemahan produk

Kekuatan Kelemahan

Rasa produk yang alami buah Ketersediaan bahan baku yang sifatnya
musiman

Tidak menggunakan bahan pengawet Adanya pesaing dari produk sejenis

Menggunakan gula asli Permodalan yang kurang untuk menyetok


bahan yang sifatnya musiman

Nilai gizinya tetap tinggi Peralatan masih kurang mencukupi untuk


memproduksi sesuai permintaan pasar
yang besar, karena masih menggunakan
pengolahan yang sederhana

Harga terjangkau

E. Saran dalam Pengembangan Produk

Dengan acuan analisis diatas produk dari CV bagus agriseta memerlukan beberapa alternatif
untuk mengatasi kelemahan produk, antara lain :

Diadakan pengembangan jenis produk.

Pengemasan produk yang menarik.

Melakukan inovasi- inovasi produk.

Mengidentifikasi pesaing mengenai produk, kelemahan, keunggulan, dan sistem pasar.

Kemitraan
F. Lampiran
Beberapa produk olahan dari Bagus Agresita
G. Daftar Pustaka
https://tawulorendy97.wordpress.com/2015/01/27/fieldtrip-
agribisnis/

http://bagusagrisetamandiri.blogspot.co.id/

https://www.google.co.id/search?q=produk+produk+bagus+agriseta
+mandiri

Diposkan oleh Bherta Rigita di 22.33 Tidak ada komentar: Link ke posting ini

Kirimkan Ini lewat EmailBlogThis!Berbagi ke TwitterBerbagi ke FacebookBagikan ke Pinterest

Anda mungkin juga menyukai