Anda di halaman 1dari 32

IDENTITAS NASIONAL

PENDAHULUAN
Pada hakikatnya manusia hidup tidak dapat memenuhi kebutuhannya sendiri, manusia senantiasa
membutuhkan orang lain. Pada akhirnya manusia hidup secara berkelompok-kelompok. Manusia
dalam bersekutu atau berkelompok akan membentuk suatu organisasi yang berusaha mengatur
dan mengarahkan tercapainya tujuan hidup yang besar. Dimulai dari lingkungan terkecil sampai
pada lingkungan terbesar. Pada mulanya manusia hidup dalam kelompok keluarga. Selanjutnya
mereka membentuk kelompok lebih besar lagi sperti suku, masyarakat dan bangsa. Kemudian
manusia hidup bernegara. Mereka membentuk negara sebagai persekutuan hidupnya. Negara
merupakan suatu organisasi yang dibentuk oleh kelompok manusia yang memiliki cita-cita
bersatu, hidup dalam daerah tertentu, dan mempunyai pemerintahan yang sama. Negara dan
bangsa memiliki pengertian yang berbeda. Apabila negara adalah organisasi kekuasaan dari
persekutuan hidup manusia maka bangsa lebih menunjuk pada persekutuan hidup manusia itu
sendiri. Di dunia ini masih ada bangsa yang belum bernegara. Demikian pula orang-orang yang
telah bernegara yang pada mulanya berasal dari banyak bangsa dapat menyatakan dirinya
sebagai suatu bangsa. Baik bangsa maupun negara memiliki ciri khas yang membedakan bangsa
atau negara tersebut dengan bangsa atau negara lain di dunia. Ciri khas sebuah bangsa
merupakan identitas dari bangsa yang bersangkutan. Ciri khas yang dimiliki negara juga
merupakan identitas dari negara yang bersangkutan. Identitas-identitas yang disepakati dan
diterima oleh bangsa menjadi identitas nasional bangsa.
Dengan perkataan lain, dapat dikatakan bahwa hakikat identitas asional kita sebagai bangsa di
dalam hidup dan kehidupan berbangsa dan bernegara adalah Pancasila yang aktualisasinya
tercermin dalam berbagai penataan kehidupan kita dalam arti luas, misalnya dalam Pembukaan
beserta UUD kita, sistem pemerintahan yang diterapkan, nilai-nilai etik, moral, tradisi, bahasa,
mitos, ideologi, dan lain sebagainya yang secara normatif diterapkan di dalam pergaulan, baik
dalam tataran nasional maupun internasional. Perlu dikemukaikan bahwa nilai-nilai budaya yang
tercermin sebagai Identitas Nasional tadi bukanlah barang jadi yang sudah selesai dalam
kebekuan normatif dan dogmatis, melainkan sesuatu yang terbuka-cenderung terus menerus
bersemi sejalan dengan hasrat menuju kemajuan yang dimiliki oleh masyarakat pendukungnya.
Konsekuensi dan implikasinyaadalahidentitas nasional juga sesuatu yang terbuka, dinamis, dan
dialektis untuk ditafsir dengan diberi makna baru agar tetap relevan dan funsional dalam kondisi
aktual yang berkembang dalam masyarakat. Krisis multidimensi yang kini sedang melanda
masyarakat kita menyadarkan bahwa pelestarian budaya sebagai upaya untuk mengembangkan
Identitas Nasional kita telah ditegaskan sebagai komitmen konstitusional sebagaimana
dirumuskan oleh para pendiri negara kita dalam Pembukaan, khususnya dalam Pasal 32 UUD
1945 beserta penjelasannya, yaitu : Kebudayan bangsa ialah kebudayaan yang timbul sebagai
buah usaha budaya rakyat Indonesia seluruhnya. Kebudayaan lama dan asli terdapat ebagi
puncak-puncak kebudayaan di daerah-daerah seluruh Indonesia, terhitung sebagai kebudayaan
bangsa. Usaha kebudayaan harus menuju ke arah kemajuan adab, budaya dan persatuan dengan
tidak menolak bahan-bahan baru dari kebudayaan asing yang dapat memperkembangkan atau
memperkaya kebudayaan bangsa sendiri serta mempertinggi derajat kemanusiaan bangsa
Indonesia . Kemudian dalam UUD 1945 yang diamandemen dalam satu naskah disebutkan
dalam Pasal 32:
1. Negara memajukan kebudayan Nasional Indonesia di tengah peradaban dunia dengan
menjamin kebebasan masyarakat dalam memeliharra dan mengembangkan nilai-nilai budaya.
2. Negara menghormatio dan memelihara bahasa daerah sebagai kekayaan budaya nasional.
Dengan demikian secara konstitusional, pengembangan kebudayan untuk membina dan
mengembangkan identitas nasional kita telah diberi dasar dan arahnya, terlepas dari apa dan
bagaimana kebudayaan itu dipahami yang dalam khasanah ilmiah terdapat tidak kurang dari 166
definisi sebagaimana dinyatakan oleh Kroeber dan Klukhohn di tahun 1952.

Pengertian Identitas Nasional


Istilah identitas nasional dapat disamakan dengan identitas kebangsaan. Secara etimologis ,
identitas nasional berasal dari kata identitas dan nasional. Kata identitas berasal dari bahasa
Inggris identity yang memiliki pengertian harfiah; ciri, tanda atau jati diri yang melekat pada
seseorang, kelompok atau . sesuatu sehingga membedakan dengan yang lain. Kata nasional
merujuk pada konsep kebangsaan. Kata identitas berasal dari bahasa Inggris identiti yang
memiliki pengerian harfiah ciri-ciri, tanda-tanda atau jati diri yang melekat pada seseorang atau
sesuatu yang membedakannya dengan yang lain. Jadi, pegertian Identitas Nsaional adalah
pandangan hidup bangsa, kepribadian bangsa, filsafat pancasila dan juga sebagai Ideologi
Negara sehingga mempunyai kedudukan paling tinggi dalam tatanan kehidupan berbangsa dan
bernegara termasuk disini adalah tatanan hukum yang berlaku di Indonesia, dalam arti lain juga
sebagai Dasar Negara yang merupakan norma peraturan yang harus dijnjung tinggi oleh semua
warga Negara tanpa kecuali rule of law, yang mengatur mengenai hak dan kewajiban warga
Negara, demokrasi serta hak asasi manusia yang berkembang semakin dinamis di Indonesia.

Identitas Nasional Indonesia :

1. Bahasa Nasional atau Bahasa Persatuan yaitu Bahasa Indonesia


2. Bendera negara yaitu Sang Merah Putih
3. Lagu Kebangsaan yaitu Indonesia Raya
4. Lambang Negara yaitu Pancasila
5. Semboyan Negara yaitu Bhinneka Tunggal Ika
6. Dasar Falsafah negara yaitu Pancasila
7. Konstitusi (Hukum Dasar) negara yaitu UUD 1945
8. Bentuk Negara Kesatuan Republik Indonesia yang berkedaulatan rakyat
9. Konsepsi Wawasan Nusantara
10. Kebudayaan daerah yang telah diterima sebagai Kebudayaan Nasional

Unsur-Unsur Identitas Nasional


Unsur-unsur pembentuk identitas yaitu:
1. Suku bangsa: adalah golongan sosial yang khusus yang bersifat askriptif (ada sejak lahir),
yang sama coraknya dengan golongan umur dan jenis kelamin. Di Indonesia terdapat banyak
sekali suku bangsa atau kelompok etnis dengan tidak kurang 300 dialeg bangsa.

2. Agama: bangsa Indonesia dikenal sebagai masyarakat yang agamis. Agama-agama yan
tumbuh dan berkembang di nusantara adalah agama Islam, Kristen, Katolik, Hindu, Budha dan
Kong Hu Cu. Agama Kong H Cu pada masa orde baru tidak diakui sebagai agama resmi negara.
Namun sejak pemerintahan presiden Abdurrahman Wahid, istilah agama resmi negara
dihapuskan.
3. Kebudayaan: adalah pengetahuan manusia sebagai makhluk social yang isinya adalah
perangkat-perangkat atau model-model pengetahuan yang secara kolektif digunakan oleh
pendukung-pendukungnya untuk menafsirkan dan memahami lingkungan yang dihadapi dan
digunakan sebagi rujukan dan pedoman untuk bertindak (dalam bentuk kelakuan dan benda-
benda kebudayaan) sesuai dengan lingkungan yang dihadapi.

4. Bahasa: merupakan unsure pendukung Identitas Nasonal yang lain. Bahsa dipahami sebagai
system perlambang yang secara arbiter dientuk atas unsure-unsur ucapan manusia dan yang
digunakan sebgai sarana berinteraksi antar manusia.

Dari unsur-unsur Identitas Nasional tersebut dapat dirumuskan pembagiannya menjadi 3 bagian
sebagai berikut :

Identitas Fundamental, yaitu pancasila merupakan falsafah bangsa, Dasar Negara, dan Ideologi
Negara
Identitas Instrumental yang berisi UUD 1945 dan tata perundangannya, Bahasa Indonesia,
Lambang Negara, Bendera Negara, Lagu Kebangsaan Indonesia Raya.
Identitas Alamiah, yang meliputi Negara kepulauan (Archipelago) dan pluralisme dalam suku,
bahasa, budaya, dan agama, sertakepercayaan.

Menurut sumber lain ( http://goecities.com/sttintim/jhontitaley.html) disebutkan bahwa:


Satu jati diri dengan dua identitas:

1. Identitas Primordial
Orang dengan berbagai latar belakang etnik dan budaya: jawab, batak, dayak, bugis, bali, timo,
maluku, dsb.
Orang dengan berbagai latar belakang agama: Islam, Kristen, Khatolik, Hindu, Budha, dan
sebagainya.

2. Identitas Nasional
Suatu konsep kebangsaan yang tidak pernah ada padanan sebelumnya.
Perlu diruuskan oleh suku-suku tersebut. Istilah Identitas Nasional secara terminologis adalah
suatu ciri yang dimiliki oleh suatu bangsa yang secara filosofis membedakan bangsa tersebut
dengan bangsa lain.

Eksistensi suatu bangsa pada era globalisasi yang sangat kuat terutama karena pengaruh
kekuasaan internasional. Menurut Berger dalam The Capitalist Revolution, era globalisasi
dewasa ini, ideology kapitalisme yang akan menguasai dunia. Kapitalisme telah mengubah
masyarakat satu persatu dan menjadi sistem internasional yang menentukan nasib ekonomi
sebagian besar bangsa-bangsa di dunia, dan secara tidak langsung juga nasib, social, politik dan
kebudayaan. Perubahan global ini menurut Fakuyama membawa perubahan suatu ideologi, yaitu
dari ideologi partikular kearah ideology universal dan dalam kondisi seperti ini kapitalismelah
yang akan menguasainya. Dalam kondisi seperti ini, negara nasional akan dikuasai oleh negara
transnasional yang lazimnya didasari oleh negara-negara dengan prinsip kapitalisme.
Konsekuensinya, negara-negara kebangsaan lambat laun akan semakin terdesak. Namun
demikian, dalam menghadapi proses perubahan tersebut sangat tergantung kepada kemampuan
bangsa itu sendiri. Menurut Toyenbee, cirri khas suatu bangsa yang merupakan local genius
dalam menghadapi pengaruh budaya asing akan menghadapi Challence dan response. Jika
Challence cukup besar sementara response kecil maka bangsa tersebut akan punah dan hal ini
sebagaimana terjadi pada bangsa Aborigin di Australia dan bangfsa Indian di Amerika. Namun
demikian jika Challance kecil sementara response besar maka bangsa tersebut tidak akan
berkembang menjadi bangsa yang kreatif. Oleh karena itu agar bangsa Indonesia tetap eksis
dalam menghadapi globalisasi maka harus tetap meletakkan jati diri dan identitas nasional yang
merupakan kepribadian bangsa Indonesia sebagai dasar pengembangan kreatifitas budaya
globalisasi. Sebagaimana terjadi di berbagai negara di dunia, justru dalam era globalisasi dengan
penuh tantangan yang cenderung menghancurkan nasionalisme, muncullah kebangkitan kembali
kesadaran nasional.

Faktor-Faktor Pendukung Kelahiran Identitas Nasional

1. Faktor-faktor yang mendukung kelahiran identitas nasional bangsa Indonesia meliputi:

Faktor Objektif, yang meliputi faktor geografis-ekologis dan demografis


Faktor Subjektif, yaitu faktor historis, social, politik, dan kebudayaan yang dimiliki bangsa
Indonesia (Suryo, 2002)

2. Menurut Robert de Ventos, dikutip Manuel Castelles dalam bukunya The Power of Identity
(Suryo, 2002), munculnya identitas nasional suatu bangsa sebagai hasil interaksi historis ada 4
faktor penting, yaitu:
Faktor primer, mencakup etnisitas, territorial, bahasa, agama, dan yang sejenisnya.
Faktor pendorong, meliputi pembangunan komunikasi dan teknologi, lahirnya angkatan
bersenjata modern dan pembanguanan lainnya dalam kehidupan bernegara.
Faktor penarik, mencakup modifikasi bahasa dalam gramatika yang resmi, tumbuhnya
birokrasi, dan pemantapan sistem pendidikan nasional
Faktor reaktif, pada dasarnya tercakup dalam proses pembentukan identitas nasional bangsa
Indonesia yang telah berkembang dari masa sebelum bangsa Indonesia mencapai kemerdekaan
dari penjajahan bangsa lain.
Faktor pembentukan Identitas Bersama. Proses pembentukan bangsa- negara membutuhkan
identitas-identitas untuk menyataukan masyarakat bangsa yang bersangkutan. Faktor-faktor yang
diperkirakan menjadi identitas bersama suatu bangsa, yaitu :

Primordial
Sakral
Tokoh
Bhinneka Tunggal Ika
Sejarah
Perkembangan Ekonomi
Kelembagaan

Faktor-faktor penting bagi pembentukan bangsa Indonesia sebagai berikut


1. Adanya persamaan nasib , yaitu penderitaan bersama dibawah penjajahan bangsa asing lebih
kurang selama 350 tahun

2. Adanya keinginan bersama untuk merdeka , melepaskan diri dari belenggu penjajahan

3. Adanya kesatuan tempat tinggal , yaitu wilayah nusantara yang membentang dari Sabang
sampai Merauke

4. Adanya cita-cita bersama untuk mencapai kemakmuran dan keadilan sebagai suatu bangsa
Cita- Cita, Tujuan dan Visi Negara Indonesia.

Bangsa Indonesia bercita-cita mewujudkan negara yang bersatu, berdaulat, adil dan makmur.
Dengan rumusan singkat, negara Indonesia bercita-cita mewujudkan masyarakat Indonesia yang
adil dan makmur berdasarkan Pancasila dan UUD 1945. Hal ini sesuai dengan amanat dalam
Alenia II Pembukaan UUD 1945 yaitu negara Indonesia yang merdeka, bersatu, berdaulat adil
dan makmur.

Tujuan Negara Indonesia selanjutnya terjabar dalam alenia IV Pembukaan UUD 1945. Secara
rinci sbagai berikut :

1. Melindungi seganap bangsa Indonesia dan seluruh tumpah darah Indonesia


2. Memajukan kesejahteraan umum
3. Mencerdaskan Kehidupan bangsa
4. Ikut melaksanakan ketertiban dunia yang berdasarkan kemerdekaan , perdamaian abadi, dan
keadilan sosial

Adapun visi bangsa Indonesia adalah terwujudnya masyarakat Indonesia yang damai ,
demokratis, berkeadilan, berdaya saing, maju dan sejahtera, dalam wadah Negara Kesatuan
Republik Indonesia yang didukung oleh manusia Indonesia yang sehat, mandiri, beriman,
bertakwa dan berahklak mulia, cinta tanah air, berkesadaran hukum dan lingkungan, mengausai
ilmu pengetahuandan teknologi, serta memiliki etos kerja yang tinggi serta berdisiplin. Setelah
tidak adanya GBHN makan berdasarkan Rencana Pembangunan Jangka mengenah (RPJM)
Nasional 2004-2009, disebutkan bahwa Visi pembangunan nasional adalah :

1. Terwujudnya kehidupan masyarakat , bangsa dan negara yang aman, bersatu, rukun dan
damai.
2. Terwujudnya masyarakat , bangsa dan negara yang menjujung tinggi hukum, kesetaraan, dan
hak asasi manusia.
3. Terwujudnya perekonomian yang mampu menyediakan kesempatan kerja dan penghidupan
yang layak serta memberikan fondasi yang kokoh bagi pembangunan yang berkelanjutan.

Pancasila sebagai Kepribadian dan Identitas Nasional


Bangsa Indonesia sebagai salah satu bangsa dari masyarakat internasional, memilki sejarah serta
prinsip dalam hidupnya yang berbeda dengan bangsa-bangsa lain di dunia. Tatkala bangsa
Indonesia berkembang menujufase nasionalisme modern, diletakanlan prinsip-prinsip dasar
filsafat sebagai suatu asas dalam filsafat hidup berbangsa dan bernagara. Prinsip-prinsip dasar itu
ditemukan oleh para pendiri bangsa yang diangkat dari filsafat hidup bangsa Indonesia, yang
kemudian diabstraksikan menjadi suatu prinsip dasar filsafat Negara yaitu Pancasila. Jadi,
filsafat suatu bangsa dan Negara berakar pada pandangan hidup yang bersumber pada
kepribadiannya sendiri. Dapat pula dikatakan pula bahwa pancasila sebagai dasar filsafat bangsa
dan Negara Indonesia pada hakikatnya bersumber kepada nilai-nilai budaya dan keagamaan yang
dimiliki oleh bangsa Indonesia sebagai kepribadian bangsa. Jadi, filsafat pancasila itu bukan
muncul secara tiba-tiba dan dipaksakan suatu rezim atau penguasa melainkan melalui suatu
historis yang cukup panjang. Sejarah budaya bangsa sebagai akar Identitas Nasional. Menurut
sumber lain (http://unisosdem.org.kliping_detail.php/?aid=7329&coid=1&caid=52) Disebutkan
bahwa: kegagalan dalam menjalankan dan medistribusikan output berbagia agenda pembangnan
nasional secaralebih adil akan berdampak negatif pada persatuan dan kesatuan bangsa. Pada titik
inilah semangat Nasionalisme akan menjadi slah satu elemen utama dalam memperkuat
eksistensi Negara/Bangsa. Study Robert I Rotberg secara eksplisit mengidentifikasikan salah
satu karakteristik penting Negara gagal (failed states) adalah ketidakmampuan negara mengelola
identitas Negara yang tercermin dalam semangat nasionalisme dalam menyelesaikan berbagai
persoalan nasionalnya. Ketidakmampuan ini dapat memicu intra dan interstatewar secara hamper
bersamaan. Penataan, pengelolaan, bahkan pengembangan nasionalisme dalam identitas
nasional, dengan demikian akan menjadi prasyarat utama bagi upaya menciptakan sebuah
Negara kuat (strong state). Fenomena globalisasi dengan berbagai macam aspeknya seakan telah
meluluhkan batas-batas tradisional antarnegara, menghapus jarak fisik antar negara bahkan
nasionalisme sebuah negara. Alhasil, konflik komunal menjadi fenomena umum yang terjadi
diberbagai belahan dunia, khususnya negara-negara berkembang. Konflik-konflik serupa juga
melanda Indonesia. Dalam konteks Indonesia, konflik-konflik ini kian diperuncing karekteristik
geografis Indonesia. Berbagai tindakan kekerasan (separatisme) yang dipicu sentimen
etnonasionalis yang terjadi di berbagai wilayah Indonesia bahkan menyedot perhatian
internasional. Nasionalisme bukan saja dapat dipandang sebagai sikap untuk siap mengorbankan
jiwa raga guna mempertahankan Negara dan kedaulatan nasional, tetapi juga bermakna sikap
kritis untuk member kontribusi positif terhadap segala aspek pembangunan nasional. Dengan
kata lain, sikap nasionalisame membutuhkan sebuah wisdom dalam mlihat segala kekurangan
yang masih kita miliki dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara, dan sekaligus
kemauan untuk terus mengoreksi diri demi tercapainya cita-cita nasional. Makna falsafah dalam
pembukaan UUD 1945, yang berbunyi sebagai berikut:

1. Alinea pertama menyatakan: Bahwa sesungguhnya kemerdekaan itu hak segala bangsa dan
oleh sebab itu maka penjajahan di atas dunia harus dihapuskan , karena tidak sesuai dengan
perikemanusiaan dan perikeadilan. Maknanya, kemerdekaan adalah hak semua bangsa dan
penjajahan bertentangan dengan hak asasi manusia.

2. Alinea kedua menyebutkan: dan perjuangan kemerdekaaan Indonesia telah sampailah


kepada saat yang berbahagia dengan selamat sentosa mengantarkan rakyat Indonesia kepada
depan gerbang kemerdekaan Negara Indonesia yang merdeka, berdaulat, adil, dan makmur.
Maknanya: adanya masa depan yang harus diraih (cita-cita).

3. Alinea ketiga menyebutkan: atas berkat rahmat Allah yang maha kuasa dan dengan didorong
oleh keinginan luhur supaya berkehidupan kebangsaan yang bebas maka rakyat Indonesia
menyatakan dengan ini kemerdekaannya. Maknanya, bila Negara ingin mencapai cita-cita maka
kehidupan berbangsa dan bernegara harus mendapat ridha Allah SWT yang merupakan dorongan
spiritual.

4. Alinea keempat menyebutkan: kemudian daripada itu untuk membentuk suatu pemerintahan
Negara Indonesia yang melindungi segenap bangsa Indonesia dan seluruh tumpah darah
Indonesia dan untuk memajukan kesejahteraan umum, menmcerdaskan kehidupan bangsa, dan
ikut melaksanakan ketertiban dunia yang berdasarkan kemerdekaan, perdamaian abadi dan
keadilan sosial, maka disusunlah kemerdekaan kebangsaan Indonesia itu dalam susunan Negara
republik Indonesia yang berkedaulatan rakyat dan berdasarkan kepada: ketuhanan yang maha
esa, kemanusiaan yang adil dan beradab, persatuan Indonesia dan kerakyatan yang dipimpin oleh
hikmat kebijaksanaan dalam permusyawaratan/perwakilan, serta dengan mewujudkan keadilan
sosial bagi seluruh rakyat Indonesia. Alinea ini mempertegas cita-cita yang harus dicapai oleh
bangsa Indonesia melalui wadah Negara kesatuan republik Indonesia.
PENUTUP

Kesimpulan
Sekilas kata-kata diatas memang membuat tanda tanya besar dalam memaknainya. Beribu-ribu
kemungkinan yang terus melintas dibenak pikiran, untuk menjawab sebuah pertanyaan yang
membahas tentang identitas nasional.Kendatipun, dalam hidup keseharian yang mencakup suatu
negara berdaulat, Indonesia sendiri sudah menganggap bahwa dirinya memiliki identitas
nasional. Identitas nasional merupakan pandangan hidup bangsa, kepribadian bangsa, filsafat
pancasila dan juga sebagai Ideologi Negara sehingga mempunyai kedudukan paling tinggi dalam
tatanan kehidupan berbangsa dan bernegara. Unsur-unsur dari identitas nasional adalah Suku
Bangsa: gol sosial (askriptif : asal lhr), golongan,umur. Agama : sistem keyakinan dan
kepercayaan. Kebudayaan: pengetahuan manusia sebagai pedoman nilai,moral, das sein das
sollen,dlm kehidupan aktual. Bahasa : Bahasa Melayu-penghubung (linguafranca). Faktor-faktor
kelahiran identitas nasional adalah Faktor-faktor yang mendukung kelahiran identitas nasional
bangsa Indonesia meliputi faktor subjektif dan factor objektif, Faktor primer, mencakup etnisitas,
territorial, bahasa, agama, dan yang sejenisnya. Faktor pendorong, meliputi pembangunan
komunikasi dan teknologi, lahirnya angkatan bersenjata modern dan pembanguanan lainnya
dalam kehidupan bernegara. Faktor penarik, mencakup modifikasi bahasa dalam gramatika yang
resmi, tumbuhnya birokrasi, dan pemantapan sistem pendidikan nasional. Faktor reaktif, pada
dasarnya tercakup dalam proses pembentukan identitas nasional bangsa Indonesia yang telah
berkembang dari masa sebelum bangsa Indonesia mencapai kemerdekaan dari penjajahan bangsa
lain.

Saran

Identitas nasional merupakan suatu ciri yang dimiliki oleh bangsa kita untuk dapat
membedakannya dengan bangsa lain. Jadi, untuk dapat mempertahankan keunika-keunikan dari
bangsa Indonesia itu sendiri maka kita harus menanamkan akan cinta tanah air yang diwujudkan
dalam bentuk ketaatan dan kepatuhan terhadap atura-aturan yang telah ditetapkan serta
mengamalkan nilai-nilai yang sudah tertera dengan jelas di dalam pancasila yang dijadikan
sebagai falsafah dan dasar hidup bangsa Indonesia. Dengan keunikan inilah, Indonesia menjadi
suatu bangsa yang tidak dapat disamakan dengan bangsa lain dan itu semua tidak akan pernah
lepas dari tanggung jawab dan perjuangan dari warga Indonesia itu sendiri untuk tetap menjaga
nama baik bangsanya.

Identitas Nasional Indonesia

March 27th, 2010 Related Filed Under


Identitas berarti ciri-ciri, sifat-sifat khas yang melekat pada suatu hal sehingga menunjukkan
suatu keunikkannya serta membedakannya dengan hal-hal lain. Nasional berasal dari kata nasion
yang memiliki arti bangsa, menunjukkan kesatuan komunitas sosio-kultural tertentu yang
memiliki semangat, cita-cita, tujuan serta ideologi bersama.Jadi, Identitas Nasional Indonesia
adalah ciri-ciri atau sifat-sifat khas bangsa Indonesia yang membedakannya dengan bangsa-
bangsa lain di dunia. dentitas Nasional Indonesia meliputi segenap yang dimiliki bangsa
Indonesia yang membedakannya dengan bangsa lain seperti kondisi geografis, sumber kekayaan
alam Indonesia, demografi atau kependudukan Indonesia, ideolgi dan agama, politik negara,
ekonomi, dan pertahanan keamanan.

Selama ini masyarakat Indonesia masih bingung dengan identitas bangsanya. Agar dapat
memahaminya, pertama-tama harus dipahami terlebih dulu arti Identitas Nasional Indonesia.
Moto nasional Indonesia adalah Bhinneka Tunggal atau kesatuan dalam keragaman. Hal ini
diciptakan oleh para pemimpin Republik yang baru diproklamasikan pada tahun 1945 dan
tantangan politik adalah sebagai benar mencerminkan hari ini seperti yang lebih dari 50 tahun
yang lalu. Karena meskipun setengah abad menjadi bagian dari Indonesia yang merdeka telah
menimbulkan perasaan yang kuat tentang identitas nasional di lebih dari 13.000 pulau-pulau
yang membentuk kepulauan, banyak kekuatan lain yang masih menarik negara terpisah.
Deklarasi kemerdekaan mengikuti proses yang lambat penjajahan Belanda yang dimulai pada
abad ke-17 dengan penciptaan VOC Belanda.

Saat itu rempah-rempah yang menarik para pedagang Eropa untuk koleksi pulau-pulau kecil di
tempat yang sekarang Eastern Indonesia. Belanda memonopoli perdagangan dan dari sana
memperluas pengaruh mereka terutama melalui pemerintahan tidak langsung di koleksi
kesultanan dan kerajaan yang independen yang membentuk daerah itu. Kesatuan politik di
bawah Belanda hanya dicapai pada awal abad ini, meninggalkan identitas regional yang kuat
utuh.

Menghadapi identitas nasional

Bangsa Indonesia sendiri masih kesulitan dalam menghadapi masalah bagaimana untuk
menyatukan negara yang mempunyai lebih dari 250 kelompok etnis, yang memiliki pengalaman
dari Belanda bervariasi dari satu wilayah ke wilayah lainnya.

Sukarno, yang menjadi presiden pertama dari Republik, adalah seorang nasionalis tertinggi.
Dialah yang menciptakan ideologi nasional Indonesia Pancasila dirancang untuk
mempromosikan toleransi di antara berbagai agama dan kelompok-kelompok ideologis.
Penyebaran bahasa nasional Bahasa Indonesia juga membantu menyatukan multi-bahasa
penduduk.
GEOGRAFI

Indonesia terdiri dari 17.508 pulau, sekitar 6.000 yang dihuni. ini tersebar di kedua sisi dari garis
khatulistiwa.Lima pulau terbesar adalah Jawa, Sumatra, Kalimantan (di Indonesia bagian dari
Kalimantan), New Guinea (bagian dari Papua Nugini), dan Sulawesi. Indonesia berbatasan
dengan Malaysia di pulau Kalimantan dan Sebatik, Papua Nugini di pulau New Guinea, dan
Timor Timur di pulau Timor.
Ibukota Negara Kesatuan Republik Indonesia terletak di DKI Jakarta.

DEMOGRAFI

pemerintah secara resmi hanya mengakui enam agama: Islam, Protestan, Katolik Roma, Hindu,
Buddha, dan Konghucu. Walaupun bukan merupakan negara Islam, Indonesia adalah dunia yang
paling padat penduduknya mayoritas beragama Islam. Dan agama yang paling minoritas adalah
Hindu dan Budha,meskipun begitu tetap berpengaruh pada kebudayaan bangsa Indonesia.

IDEOLOGI

Identitas nasional Indonesia bersifat pluralistik (ada keanekaragaman) baik menyangkut


sosiokultural atau religiositas. Identitas fundamental/ ideal adalah Pancasila yang merupakan
falsafah bangsa. Identitas instrumental adalah identitas sebagai alat untuk menciptakan Indonesia
yang dicita-citakan. Alatnya berupa UUD 1945, lambang negara, bahasa Indonesia, dan lagu
kebangsaan.

POLITIK NEGARA

Indonesia adalah republik dengan sistem presidensiil. Sebagai negara kesatuan, kekuasaan
terkonsentrasi di pemerintah pusat. Semenjak Tahun 1998 amandemen UUD 1945 di Indonesia
telah dirubah eksekutif, yudikatif, dan legislatif. Presiden Indonesia adalah kepala negara,
komandan-in-chief dari Angkatan Bersenjata Nasional Indonesia, dan direktur pemerintahan
dalam negeri, pembuatan kebijakan, dan luar negeri. Presiden menunjuk sebuah dewan menteri,
yang tidak perlu dipilih anggota legislatif. Pemilihan presiden tahun 2004 adalah yang pertama di
mana orang-orang yang dipilih secara langsung presiden dan Vice President. Presiden dapat
melayani maksimum dua berturut-turut lima tahun.
Secara administratif, Indonesia terdiri dari 33 provinsi, lima di antaranya memiliki status khusus.
Setiap provinsi memiliki politik sendiri legislatif dan gubernur. Provinsi-provinsi tersebut dibagi
lagi menjadi kabupaten dan kota, yang kemudian dibagi lagi menjadi kecamatan, dan kembali ke
pengelompokan desa.
IDENTITAS NASIONAL

Special Resume

A. KOMPETENSI
Mahasiswa diharapkan mampu mengenali karakteristik identitas nasional sehingga dapat
memiliki daya tangkal terhadap berbagai hal yang akan menghilangkan identitas nasional
Indonesia.
B. INDIKATOR
Mahasiswa diharapkan mampu:

1. mengerti tentang Latar Bclakang dan Pengcrtian Identitas Nasional;


2. menjelaskan Muatan dan Unsur-Unsur Identitas Nasional;
3. menjelaskan keterkaitan Globalisasi dengan Identitas Nasional;
4. menjelaskan keterkaitan Integrasi Nasional dengan Identitas Nasional;
5. menganalisis tentang Paham Nasionalisme atau Paham Kebangsaan sebagai paham yang
mengantarkan pada konsep Identitas Nasional; serta
6. menganalisis tentang Revitalisasi Pancasila sebagai Pemberdayaan Identitas Nasional;

C. DAFTAR ISTILAH KUNCI

Identitas Nasional pada hakikatnya merupakan manifestasi nilai-nilai budaya yang tumbuh dan
berkembang dalam aspek kehidupan suatii nation (bangsa) dengan ciri-ciri khas, dan dengan ciri-
ciri yang khas tadi sunlit bangsa berbeda dengan bangsa lain dalam hldup dan
kehidupannya.(Wibisono Koento: 2005)
Globalisasi diartikan sebagai suatu era atau zaman yang ditandai dengan perubahan tatanan
kehidupan dunia akibat kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi, khususnya teknologi
informasi sehingga interaksi manusia nienjadi sempit, serta seolah-olah dunia tanpa ruang.

Paham Nasionalisme atau Paham Kebangsaan adalah sebuah situasi kejiwaan ketika kesetiaan
seseorang secara total diabdikan langsung pada negara bangsa atas narna scbuah bangsa.
Munculnya nasionalisme terbukti sangat selektif sebagai alat pcrjuangan bcrsama dalam rangka
merebut kemerdekaan dari cengkeraman kolonial.
Integrasi Nasional adalah penyatuan bagian-bagian yang bcrbeda dari suatu masyarakat menjadi
suatu keseluruan yang lebih utuh atau memadukan masyarakat-masyarakat kecil yang banyak
jumlahnya menjadi suatu bangsa. Intcgrasi nasional tidak lepas dari pcngcrtian integrasi sosial
yang mcmpunyai arti perpaduan dari kelompok-kclornpok masyarakat yang asalnya berbeda
menjadi suatu kclompok besar dengan cara melcnyapkan perbedaan dan jali diri masing-masing.
Dalam arti ini, integrasi sosial sama artinya dengan asimilasi atau pembauran.

Rcvitalisasi Pancasila adalah pemberdayaan kembali kedudukan, fungsi, dan pcranan Pancasila
sebagai dasar negara, pandangan hidup, ideologi, dan sumber nilai-nilai hangsa Indonesia.
(Kocnto W: 2005)

Situasi dan kondisi masyarakat dcwasa ini menjadikan kita prihatin dan sekaligus mcrasa ikut
bertanggung jawab atas tercabik-cabiknya Indonesia serta kerusakan social yang menimpa
masyarakatnya. Bangsa Indonesia yang dahulu dikenal sebagai hezachsfc volk tcr aardc dalam
pergaulan antarbangsa, kini sedang mengalami bukan saja krisis identitas, melainkan juga krisis
dalam berbagai dimensi kehidupan yang melahirkan instabilitas yang berkcpanjangan semenjak
reformasi digulirkan pada tahun 1998. (Koento W: 2005)
Krisis moneter yang disusul krisis ekonomi dan politik yang akar-akarnya tcrtanam dalam krisis
moral dan menjalar ke dalam krisis budaya, menjadikan rnasyarakat kita kchilangan orientasi
nilai. Masyarakat Indonesia yang dikenal ramah, hancur porak-poranda, kemudian menjadi
kasar, serta gersang dalam kemiskinan budaya dan kekeringan spritual. Social terorism mimcul
dan berkcmbang di sana-sini dalam ,fenomena pcrgolakan fisik, pembakaran, dan penjarahan
yang disertasi pembunuhan sebagaimana terjadi di Poso, Ambon, dan bom bunuh diri di berbagai
tempat yang disiarkan sccara luas, baik olch media massa di dalam maupun di luar ncgcri.
Semenjak peristiwa pcrgolakan antaretnis di Kalimantan Barat, bangsa Indonesia di forum
internasional dilecehkan sebagai bangsa yang tclah kchilangan peradabannya. Kehalusan budi,
sopan santun dalam sikap dan perbuatan, kerukunan, toleransi, serta solidaritas sosial, idealismc,
dan scbagainya telah hilang hanyut dilanda oleh derasnya arus modernisasi dan globalisasi yang
penuh paradoks. Berbagai lembaga kocar-kacir semuanya dalam malfungsi dan disfungsi. Trust
atau kepercayaan di antara sesama, baik vertikal maupun horisontal telah lenyap dalam
kehidupan bermasyarakat. Identitas nasional kita dilecehkan dan dipertanyakan eksistensinya.

Krisis multidimensi yang sedang melanda masyarakat menyadarkan kita semua bahwa
pelestarian budaya sebagai upaya untuk mengembangkan Identitas Nasional telah ditegaskan
sebagai komitmen konstitusional, sebagaimana telah dirumuskan oleh para pendiri negara dalam
Pembukaan UUD 1945 yang intinya adalah memajukan kebudayaan Indonesia. Dengan
demikian, secara konstitusional pengembangan kebudayaan untuk mernbina dan
mengembangkan Identitas Nasional telah diberi dasar dan arahnya.

Identitas Nasional

Kata identitas berasal dari bahasa Inggris identity yang memiliki pengertian harfiah ciri-ciri,
tanda-tanda, atau jati diri yang melckat pada seseorang atau sesuatu yang membedakannya
dengan yang lain. Dalam terminologi antropologi, identitas adalah sifat khas yang menerangkan
dan sesuai dengan kesadaran diri pribadi sendiri, golongan sendiri, kelompok sendiri, komunitas
sendiri, atau negara sendiri. Mengacu pada pengertian ini identitas tidak terbatas pada individu
semata, tetapi berlaku pula pada suatu kelompok. Adapun kata nasional merupakan identitas
yang melekat pada kelompok-kelompok yang lebih besar yang diikat oleh kesamaan-kesamaan,
baik fisik, seperti budaya, agama, dan bahasa, maupun nonllsik, seperti keinginan, cita-cita, dan
tujuan. Himpunan kelompok-kelompok inilah yang disebut dengan istilah identitas bangsa atau
identitas nasional yang pada akhirnya melahirkan lindakan kelompok (colective action) yang
diwujudkan dalam bentuk organisasi atau pergerakan-pergerakan yang diberi atribut-atribut
nasional. Kata nasional sendiri tidak bisa dipisahkan dari kemunculan konsep nasionalisme.
Bila dilihat dalam konteks Indonesia maka Identitas Nasional itu merupakan manifestasi nilai-
nilai budaya yang tumbuh dan berkembang dalam berbagai aspek kehidupan dari ratusan suku
yang dihimpun dalam satu kesatuan Indonesia mcnjadi kebudayaan nasional dengan acuan
Pancasila dan roh Bhinneka Tunggal Ika sebagai dasar dan arah pengembangannya. Dengan
kata lain, dapat dikatakan bahwa hakikat Identitas Nasional kita sebagai bangsa di dalam hidup
dan kehidupan berbangsa dan bernegara adalah Pancasila yang aktualisasinya tercermin dalam
penataan kehidupan dalam arti luas. Misalnya, dalam aturan perundang-undangan atau hukum,
sistem pemerintahan yang diharapkan, scrla dalam nilai-nilai etik dan moral yang secara
normatif diterapkan di dalam pcrgaulan, baik dalam tataran nasional maupun intcrnasional, dan
scbagainya. Nilai-nilai budaya yang tercermin di dalam Identitas Nasional tersebut bukanlah
barang jadi yang sudah sclesai dalam kebekuan normatif dan dogmatis, melainkan sesuatu yang
terbuka yang cenderung terus-menerus bersemi karena hasrat menuju kemajuan yang dimiliki
oleh masyarakat pcndukungnya. Konsekuensi dan implikasinya adalah bahwa Identitas Nasional
adalah sesuatu yang terbuka untuk ditafsirkan dengan diberi makna barn agar tetap relevan dan
fungsional dalam kondisi aktual yang bcrkcmbang dalam masyarakat.
Muatan Identitas Nasional dapat digambarkan sebagai berikut:

Pandangan Hidup Bangsa


Kcpribadlan Bangsa
Filsafat Pancasila
Ideologi Negara
Dasar Negara
Norma Pcraturan
Rule of Law
Hak dan Kewajiban WN Demokrasi dan HAM
Etika Politik
Ccopolitik Indonesia Geostrategi Ketahanan Nasional

Dari gambaran tcrsebut, bisa dikatakan bahwa Identitas Nasional adalah merupakan Pandangan
Hidup Bangsa, Kepribadian Bangsa, Filsafat Pancasila, dan juga scbagai Ideologi Negara.
Dengan clemikian, Identitas Nasional mempunyai kedudukan paling tinggi dalam tatarian
kehidupan berbangsa dan bernegara, termasuk di sini adalc.h tatanan hukum yang berlaku di
Indonesia, dalam arti lain juga sebagai dasar negara yang merupakan norma peraturan (Rule of
Law) yang harus dijunjung tinggi oleh semua warga negara tanpa terkecuali. Norma peraturan ini
mcngatur mengenai hak dan kcwajiban warga negara, demokrasi, serta hak asasi manusia yang
berkembang semakin dinamis di Indonesia. Hal inilah akhirnya menjadi etika Politik yang
kemudian dikembangkan menjadi konsep geopolitik dan geostrategi Ketahanan Nasional di
Indonesia.

Identitas Nasional Indonesia merujuk pada sualu bangsa yang majcmuk. Ke-majemukan itu
merupakan gabungan dari unsur-unsur pembcntuk identitas, yaitu suku bangsa, agama,
kebudayaan, dan bahasa.

1) Suku Bangsa: adalah golongan sosial yang khusus yang bersifat askriptif (ada sejak lahir),
yang sama coraknya dengan golongan umur dan jenis kelamin. Di Indonesia terdapat banyak
sekali suku bangsa atau kclompok etnis dengan tidak kurang 300 dialek bahasa.

2) Agama: bangsa Indonesia dikenal sebagai masyarakat yang agamis. Agama-agama yang
tumbuh dan berkembang di Nusantara adalah agama Islam, Kristcn, Katolik, Hindu, Buddha, dan
Kong Hu Cu. Agama Kong Hu Cu pada masa Orde Baru tidak diakui sebagai agama resmi
negara, tctapi sejak pcmerintahan Presiden Abdurrahman Wahid, istilah agama resmi negara
dihapuskan.

3) Kebudayaan: adalah pengetahuan manusia sebagai makhluk sosial yang isinya adalah
perangkat-perangkat atau model-model pengetahuan yang secara kolcktit digunakan oleh
pendukung-pendukungnya untuk menafsirkan dan memahanii lingkungan yang dihadapi dan
digunakan sebagai rujukan atau pedoman untuk bertindak (dalam bentuk kelakuan dan benda-
benda kebudayaan) sesuai dengan lingkungan yang dihadapi.
4) Bahasa: merupakan unsur pendukung identitas nasional yang lain. Bahasa dipa! ami sebagai
sistem pcrlambang yang secara arbitrcr dibentuk alas unsur-unsur bunyi ucapan manusia dan
yang digunakan sebagai sarana berinteraksi antarmanusia.

Dari imsur-unsur identilas Nasional tersebut dapat diruinuskan pembagiannya menjadi 3 bagian
scbagai berikul:

1) Identitas Fundamental, yaitu Pancasila yang merupakan Falsafah Bangsa, Dasar Negara, dan
l.leologi Negara.
2) Identitas Instrumental, yang berisi UUD 1945 dan Tata Pcrundangannya, Bahasa Indonesia,
Lambang Ncgaia, Bcndcra Negara, Lagu Kebangsaan Indonesia Raya.
3) Identitas Alamiah yang ineliputi Negara Kepulauan (archipelago} dan pluralismc dalam suku.
bahasa, budaya, seila agama dan kcpercayaan (agama).

Keterkaitan Globalisasi dcngan Identitas Nasional


Adanya lira Globalisasi dapat berpengaruh terhadap nilai-nilai budaya bangsa Indonesia. Era
Globalisasi tersebut man tidak man, suka tidak suka telah datang dan menggeser nilai-nilai yang
telah ada. Nilai-nilai tcrscbul, ada yang bersifat positifada pula yang bcrsifat negatif. Semua ini
merupakan aneaman, tantangan. dan sekaligus sebagai peluang bagi bangsa Indonesia iinluk
bcrkrcasi dan bcrinovasi di scgala aspck kehidupan.
Di era globalisasi, pergaulan antarbangsa semakin ketat. Batas anlarnegara hampir tidak ada
artinya, batas wilayah tidak lagi menjadi penghalang. Di dalam pergaulan antarbangsa yang
semakin kenlal ilu, akan tcrjadi proses akulturasi, saling meniru, dan saling memcngaruhi di
antara budaya masing-masing. Adapun yang pcrlu dieermati dari proses akulturasi tersebut,
apakah dapat melunturkan lata nilai yang merupakan jati diri bangsa Indonesia? Lunturnya tata
nilai tersebut biasanya ditandai oleh dua faktor, yaitu:

1) semakin menonjolnya sikap individualists, yaitu mengutamakan kepentingan pribadi di atas


kepentingan umum, hal ini bcrlcnlangan dengan asas golong-royong; serta

2) semakin menonjolnya sikap materialises, yang bcrarti harkat dan martabat kemaivjsiaan hanya
diukur dari hasil atau kcbcrhasilan scseorang dalam mcmperolch kckayaan. Hal ini bisa
berakibat bagaimana cara inemperolehnya menjadi tidak dipcrsoalkan lagi. Apabila hal ini
lerjadi, berarli etika dan moral telah dikesampingkan.

Arus informasi yang semakin pesat mcngakibatkan akses masyarakat terhadap


nilai-nilai asing yang negatif semakin besar. Apabila proses ini tidak segera dibcndung,
akan berakibat lebih serins ketika pada puncaknya masyarakat tidak bangga lagi pada
bangsa dan negaranya.

Pengaruh negatif akibat proses akulturasi tersebut dapat merongrong nilai-nilai yang telah ada di
dalam masyarakat. Jika semua ini tidak dapat dibendung, akan mengganggu ketahanan di segala
aspek kehidupan, bahkan akan mengarah pad; kredibilitas sebuah ideologi. Untuk membendung
arus globalisasi yang sangat deras tersebut, harus diupayakan suatu kondisi (konsepsi) agar
ketahanan nasional dapat terjaga, yaitu dengan cara merabangun sebuah konsep nasional isme
kebangsaan yang mengarah kepada konsep Identilas Nasional.
Dengan adanya globalisasi, intensitas hubungan masyarakat antara satu ncgara dengan negara
yang lain mcnjadi semakin tinggi. Dengan demikian, kecenderungan munculnya kejahatan yang
bersilat transnasional semakin scring terjadi. Kejahatan-kejahatan tersebut, antara lain terkait
dengan masalah narkotiLa, pencucian uang (money laundering), peredaran dokumen
keimigrasian palsu, dan terorisme. Masalah-masalah tersebut berpengaruh lerhadap nilai-nilai
budaya bangsa yang selama ini dijunjung tinggi. Hal ini ditunjukkan dengan semakin
merajalelanya peredaran narkotika dan psikotropika sehingga sangat merusak kepribadian dan
moral bangsa, khususnya bagi generasi penerus bangsa. Jika hal tersebut tidak dapat dibendung,
akan mengganggu terhadap ketahanan nasional di segala aspek kehidupan, bahkan akan
menyebabkan lunturnya nilai-nilai Identitas Nasional.

Masalah integrasi nasional di Indonesia sangat kompleks dan multidimensional. Untuk


mewujudkannya, diperlukan keadilan dalam kebijakan yang diterapkan oleh pemerintah dengan
tidak membedakan ras, suku, agama, bahasa, dan sebagainya. Sebenarnya, upaya mcmbangun
keadilan, kesatuan, dan persatuan bangsa merupakan bagian dari upaya membangun dan
membina stabilitas politik. Di samping itu, upaya lainnya dapat dilakukan, seperti banyaknya
keterlibatan pemerintah dalam mcncntukan komposisi dan rnckanisme parlemen.
Dengan demikian, upaya integrasi nasional dengan strategi yang mantap perlu terus dilakukan
agar terwujud integrasi bangsa Indonesia yang diinginkan. Upaya pembangunan dan pembinaan
integrasi nasional ini perlu karena pada hakikatnya integrasi nasional menunjukkan kckuatan
persatuan dan kesaluan bangsa yang diinginkan. Pada akhirnya, persatuan dan kesatuan bangsa
inilah yang dapat lebih menjamin terwujudnya negara yang makmur, aman. clan tcntcram.
Konflik yang terjadi di Aceh, Ambon, Kalimantan Barat, dan Papua mcrupakan ccrmin belum
terwujudnya integrasi nasional yang diharapkan. Adapun kctcrkaitan integrasi nasional dengan
Identitas Nasional adalah bahwa adanya integrasi nasional dapat menguatkan akar dari Identitas
Nasional yang sedang dibangun.
Dalam perkembangan peradaban manusia, interaksi sesama manusia berubah menjadi bentuk
yang Icbih komplcks dan rumit. Hal ini dimulai dari tumbuhnya kesadaran untuk menentukan
nasib scndiri. Di kalangan bangsa-bangsa yang tcrtindas kolonialisme, scperti Indonesia salah
satunya, lahir semangat untuk mandiri dan bebas untuk menentukan masa depannya scndiri.
Dalam situasi perjuangan kemerdekaan dari kolonialisme ini, dibutuhkan suatu konsep sebagai
dasar pernbenaran rasional dari tuntutan terhadap penentuan nasib sendiri yang dapat mengikat
keikutsertaan semua orang atas nama sebuah bangsa. Dasar pcmbcnaran tersebut, selanjutnya
mengkristal dalam konsep paham ideologi kebangsaan yang biasa disebut dengan nasionalisme.
Dari sinilah, lahir konsep-konsep turunannya seperti bangsa (nation), negara (state), dan
gabungan keduanya yang menjadi konsep negara bangsa (nation state) sebagai komponsn-
komponen yang membentuk Identitas Nasional atau Kebangsaan. Dalam konteks ini, dapat
dikalakan bahwa Paham Nusionalismc a fan Paham Kebangsaan adalah sebuah situasi kcjiwaan
kctika kcsctiaan scscorang sccara total diabdikan langsung pada negara bangsa atas nama sebuah
bangsa. Munculnya nasionalisme terbukti sangat efektif sebagai alat perjuangan bersama
mcrebut kemerdekaan dari cengkeraman kolonial. Semangat nasionalisme diharapkan secara
cfcktif dapat dipakai sebagai metode perlawanan dan alat idcntifikasi olch para penganutnya
untuk mengetahui siapa lawan dan kawan.

Secara garis bcsar terdapat tiga pemikiran besar tentang nasionalisme di Indonesia yang terjadi
pada masa sebelum kemerdekaan, yaitu paham keislaman, Marxisme, dan Nasionalisme
Indonesia. Seiring dcngan naiknya pamor Soekarno ketika menjadi Presiden Pertarna RI,
kecurigaan di antara para tokoh pergerakan-yang telah tumbuh di saat-saat menjclang
kemerdekaanberkcmbang menjadi pola ketegangan politik yang lebih permancn antara negara
mclalui figur nasionalis Soekarno di satu sisi, dengan para tokoh yang nicwakili pemikiran Islam
(sebagai agama terbesar pemeluknya di Indonesia) dan Marxisme di sisi yang lain.

Paham Nasionalisme Kcbangsaan sebagai Paham yang Mengaritarkan pada Konsep Identitas
Nasional
Paham Nasionalisme atau paham Kcbangsaan tcrhukti sangat efektif sebagai alal perjuangan
bersama merebut kemerdekaan dari cengkeraman kolonial. Scmangat nasionalismc dipakai
sebagai metode perlawanan secara cfektif oleh para penganutnya, sebagaimana yang
disampaikan oleh Larry Diamond dan Marc F. Plattner bahwa para penganut nasionalisme dunia
ketiga secara khas menggunakan retorika antikolonialisme dan antiimperalisme. Para pengikut
nasionalisme tersebut berkeyakinan bahwa persamaan cita-cita yang mereka miliki dapat
diwujudkan dalam sebuah identitas politik atau kepentingan bersama dalam bcntuk sebuah
wadah yang disebut bangsa (nation). Dengan demikian, bangsa atau nation mcrupakan sualu
wadah yang di dalamnya terhimpun orang-orang yang mcmpunyai persamaan keyakinan dan
persamaan lainnya yang mereka miliki, seperti ras, etnis, agania, bahasa, dan budaya. Unsur.
persamaan tersebut dapat dijadikan sebagai identitas politik bersama atau untuk menentukan
tujuan organisasi politik yang dibangun berdasarkan geopolitik yang terdiri alas populasi,
geografis, dan pemcrintahan yang pennanen yang disebut negara atau state.

Nation state atau negara bangsa merupakan sebuah bangsa yang mcmiliki bangunan polilik
(polilical building), seperli ketentuan-kelentuan perbatasan teritorial, pemerintahan yang sah,
pcngakuan luar negeri, dan sebagainya. Munculnya paham nasionalisme atau paham kebangsaan
Indonesia lidak bisa dilepaskan dari situasi sosial politik dekade pertama abad ke-20. Pada waktu
itu semangat menenlang kolonialisme Belanda mulai bermunculan di kalangan pribumi. Cita-cita
bersama untuk merebut kemerdekaan menjadi semangat umum di kalangan tokoh-lokoh
pergerakan nasioi al. Kemudian, semangat tersebut diformulasikan dalam bentuk nasionalisme
yang sesuai dengan kondisi masyarakat Indonesia.

Menurut penganutnya, paham nasionalisme di Indonesia yang disampaikan oleh Soekarno


bukanlah nasionalisme yang berwatak sempit, sekadar meniru dari Barat, atau berwatak
chauvinism. Nasionalisme yang dikembangkan Soekarno bersifat toleran, bercorak ketimuran,
clan tidak agrcsif sebagaimana nasionalisme yang dikembangkan t.i Eropa. Selain itu, Soekarno
mengungkapkan keyakinan watak nasionalisme yang penuh nilai-nilai kemanusiaan, juga
meyakinkan pihak-pihak yang berseberangan pandangai bahwa kelompok nasional dapat
bekerja sama dengan kelompok mana pun, baik golongan Islam maupun Marxis. Sckalipun
Soekarno seorang Muslim, tetapi tidak sckadar mcndasarkan pada pcrjuangan Islam, menurutnya
kebijakan ini merupakan pilihan torbaik bagi kemerdckaan ataupun bagi masa depan seluruh
bangsa Indonesia. Semangat nasionalisme Soekarno tersebut mendapat respon dan dukungan
luas dari kalangan intclektual muda didikan Barat, semisal Syahrir dan Mohammad Hatta.
Kemudian, paham ini scmakin bcrkembang paradigmanya hingga sekarang dengan munculnya
konscp Identitas Nasional. Schubungan dengan ini, bisa dikatakan bahwa Paham Nasionalisme
atau Kebangsaan di sini adalah merupakan refleksi dari Identitas Nasional.
Walaupun demikinan, ada yang perlu diperhatikan di sini, yakni adanya perdebatan panjang
tentang paham nasionalisme kebangsaan ketika para, founding father bangsa ini mempunyai
kesepakatan perlunya paham nasionalisme kebangsaan, tetapi mereka berbeda pendapat
mengenai masalah nilai atau watak nasionalisme Indonesia.
Revitalisasi Pancasila scbagaimana manifestasi Identitas Nasional pada gilirannya harus
diarahkan pula pada pcmbinaan dan pengcmbangan moral. Dengan dccmikian, moralitas
Pancasila dapat dijadikan dasar dan arah dalam upaya untuk mengatasi krisis dan disintegrasi
yang ccnderung sudali menyentuh ke semua segi dan sendi kehidupan. Pcrlu disadari bahwa
moralitas Pancasila akan menjadi tanpa makna dan hanya menjadi sebuah karikatur apabila
tidak disertai dukungan suasana kehidupan di bidang hukum secara kondusif. Antara moralitas
dan hukum memang terdapat kcrelasi yang sangat erat. Artinya, moralitas yang tidak didukung
oleh kchidupan hukum yang kondusif akan menjadi subjeklivitas yang satu sama lain akan saling
berbenturan. Scbaliknya, ketentuan hukum yang disusun tanpa disertai dasar dan alasan moral,
akan melahirkan suatu legalisme yang represif, kontra produktif, dan bcrtcntangan dengan nilai-
nilai Pancasila itu sendiri.

Dalam merevitalisasi Pancasila sebagai manifestasi Identitas Nasional, penyeienggaraan MPK.


hendaknya dikaitkan dengan wawasan:

1) Spiritual, untuk mcletakkan landasan ctik, moral, religiusiias, sebagai dasar dan arah
pengembangan sesuatu profcsi;
2) Akademis, untuk menunjukkan bahwa MPK merupakan aspek being yang tidak kalah
pentingnya, bahkan lebih penting daripada aspek having dalam kerangka penyiapan
sumber daya manusia (SDM) yang bukan sekadar instrumen, melainkan sebagai subjek
pembaharuan dan pencerahan;
3) Kebangsaan, untuk menumbuhkan kesadaran nasionalismenya agar dalam pergaulan
antarbangsa tetap setia pada kepentingan bangsanya, serta bangga dan respek pada jati diri
bangsanya yang memiliki ideologi tersendiri; serta
4) Mondial, untuk menyadarkan bahwa manusia dan bangsa di masa kini siap menghadapi
dialektika perkembangan dalam masyarakat dunia yang terbuka. Selain itu, diharapkan mampu
untuk segera beradaptasi dengan perubahan yang terus-menerus terjadi dengan cepat. Di samping
itu, juga mampu mencari jalan keluer sendiri dalam mengatasi setiap tantangan yang dihadapi.
Sehubungan dengan kondisi ini, dampak dan pengaruh perkembangan iptek yang bukan lagi
hanya sekadar p?da sarana, melainkan telah menjadi sesuatu yang substantif, yang dapat menjadi
tantangan dan peluang untuk berkarya dalam kehidupan umat manusia.

Dalam rangka pemberdayaan Identitas Nasional, perlu ditempuh dengan melalui revitalisasi
Pancasila. Revitalisasi sebagai manifestasi Identitas Nasional mengandung makna bahwa
Pancasila harus diletakkan dalam keutuhannya dengan Pembukaan, serta dieksplorasikan
dimensi-dimensi yang melekat padanya, yang meliputi:

1) Realitas, dalam arti bahwa nilai-nilai yang terkandung di dalamnya dikonsentrasikan sebagai
cerminan kondisi objektif yang tumbuh dan berkembang dalam masyarakat kampus utamanya;
suatu rangkaian nilai-nilai yang bersifat sein im sollen dan das sollen im sein;

2) Idealitas, dalam arti bahwa idealisme yang terkandung di dalamnya bukanlah sekadar utopis
tanpa makna, melainkan diobjektivasikan sebagai kata kerja untuk membangkitkan gairah dan
optimisme warga masyarakat agar melihat masa depan secara prospektif, serta menuju hari esok
yang lebih baik. Hal ini dapat dilakukan melalui seminar atau gerakan dengan tema Revitalisasi
Pancasila;

3) Fleksibilitas, dalam arti Pancasila bukanlah barang jadi yang sudah selesai dan tertutup, atau
menjadi sesuatu yang sakral, melainkan terbuka bagi tafsir-tatsir barn untuk memenuhi
kebutuhan zaman yang terus-menerus berkembang. Dengan demikian, tanpa kehilangan nilai
hakikinya, Pancasila menjadi tetap aktual, rclevan, serta fungsional sebagai tiang-tiang
penyangga bagi kehidupan bangsa dan negara dengan jiwa dan semangat Bhinncka Tunggal
Ika, sebagaimana yang telah dikcmbangkan di Pusat Studi Pancasila (di UGM), Laboratorium
Pancasila (di Universitas Ncgeri Malang).

Dengan dcmikian, agar Idcntitas Nasional dapat dipahami oleh masyarakat scbagai pcncrus
tradisi nilai-nilai yang diwariskan oleh nenek moyang, maka pemberdayaan nilai-nilai ajarannya
harus bermakna, dalam arti relevan dan fungsional bagi kondisi aktual yang sedang berkembang
dalam masyarakat. Perlu disadari bahwa umat manusia masa kini hidup di abad XXI, yaitu
zaman baru yang sarat dengan nilai-nilai baru yang tidak saja berbeda, tetapi juga bertentangan
dengan nilai-nilai lama sebagaimana diwariskan oleh nenck moyang dan dikembangkan para
pendiri negara ini. Abad XXI sebagai zaman baru mengandung arti sebagai zaman ketika umat
manusia semakin sadar untuk berpikir dan bertindak secara baru.

Dengan kcmampuan rcfleksinya, manusia menjadikan rasio scbagai mitos, atau sebagai sarana
yang andal dalam bersikap dan bertindak dalam memecahkan masalah-masalah yang dihadapi
dalam kehidupan. Kesahihan tradisi, juga nilai-nilai spiritual yang dianggap sakral, kini dikritisi
dan dipertanyakan berdasarkan visi dan harapan tentang masa depan yang lebih baik. Nilai-nilai
budaya yang diajarkan oleh nenek moyang tidak hanya diwarisi sebagai barang sudah jadi
yang berhenti dalam kebekuan normatif, tetapi harus diperjuangkan serta terus-menerus
ditumbuhkan dalam dimensi ruang dan waktu yang terns berkembang dan berubah.

Dalam kondisi kehidupan bcrmasyarakat dan berbangsa yang sedang dilanda krisis dan
disintcgrasi, Pancasila pun tidak tcrhindar dari berbagai macam gugatan, sinisme, serta pelecehan
terhadap kredibilitas dirinya sebagai dasar negara ataupun sebagai manifestasi Identitas
Nasional. Namun, pcrlu segera disadari bahwa tanpa suatu platform dalam format dasar negara
atau ideologi, mustahil suatu bangsa akan dapat survive menghadapi berbagai tantangan dan
ancaman yang menyertai derasnya arus globalisasi yang melanda seluruh dunia.

Melalui revitalisasi Pancasila sebagai wujud pemberdayaan Identitas Nasional inilah, Identitas
Nasional dalam alur rasional-akadcmik tidak saja diajarkan secara tekstual, tetapi juga segi
konstckstualnya dieksplorasikan scbagai refercnsi kritik sosial terhadap bcrbagai pcnyimpangan
yang melanda masyarakat dewasa ini. Untuk membentuk jati diri, nilai-nilai yang ada terscbut
harus digali dulu, misalnya nilai-nilai againa yang datang dari Tuhan, serta nilai-nilai lainnya,
sepcrti gotong royong, persatuan dan kcsatuan, juga saling menghargai dan menghormati. Semua
nilai ini sangat bcrarti dalam mcmpcrkuat rasa nasionalisme bangsa. Dengan adanya saling
pengertiari di antara satu dengan yang lain, secara langsung akan memperlihatkan jati diri bangsa
yang pada akhirnya mewujudkan Identitas Nasional.
Sementara itu, untuk mengembangkan jati diri bangsa, harus dimulai dari pengembangan nilai-
nilai, yaitu nilai-nilai kejujuran, kcterbukaan, berani mengambil resiko, bertanggung jawab, serta
adanya kcsepakatan di antara sesama. Untuk itu, perlu perjuangan dan ketekunan untuk
menyatukan nilai, cipta, rasa, dan karsa. (Soemarno, Soedarsono).
Di sinilah, letak arti pentingnya penyelenggaraan MPK dalam kerangka pendidikan tinggi untuk
mengembangkan dialog budaya dan budaya dialog untuk mengantarkan lahirnya generasi
penerus yang sadar dan terdidik dengan wawasan nasional yang rnenjangkau jauh ke masa
depan. MPK. harus dimanfaatkan untuk mengembalikan Identitas Nasional bangsa, yang di
dalam pergaulan antarbangsa dahulu dikenal sebagai bangsa yang paling halus atau sopan di
bumi het zachste volk ter aarde.(W\bisor\o Koento: 2005) Dari nilai-nilai budaya tersebut,
lahir asumsi dasar bahwa menjadi bangsa Indonesia tidak sekadar masalah kelahiran saja, tetapi
juga sebuah pilihan yang rasional dan emosional yang otonom.

DATA DAN FAKTA


Contoh masalah Identitas Nasional adalah:

Keunggulan
Pelaksanaan Unsur-
Unsur Identitas Nasional
Kekurangberhasilan
Pelaksanaan Unsur-Unsur
Identitas Nasional
Alasan Kurang
berhasilnya Pelaksanaan
Identitas Nasional

Identitas Fundamental:
-Tetap tercantum dalam UUD 1945 walaupun sudah diamandemen.

Identitas Instrumental:
Bahasa Indonesia sebagai bahasa persatuan Indonesia

.Identitas Alamiah
Kekayaan alam yang mclimpah

Baru dihayati pada tataran


kognitif
Implementasinya tidak
konsisten

Bangsa Indonesia belum menggunakan dengan baik dan benar


-Belum bisa mengoptimal-kan kekayaan alam yang ada
Para pemimpin tidak bisa menjadi contoh yang baik bagi rakyat
Primordial yang masih tinggi
Kualitas SDM yang rendah
KASUS DAN ILUSTRASI

Di bcbcrapa dacrah Indonesia pada masa Orde Lama (ORLA), Orde Baru (ORBA), dan Orde
Rcformasi pernah terjadi kasus tentang perbedaan ras/suku/etnik, agama, bahasa, atau budaya
yang membahayakan inlcgritas nasional dan menyamarkan Identitas Nasional, di antaranya
sebagai berikut:
Alternatif Pemecahan agar
tidak tcrjadi/terulang
Meningkatkan kerja sama bilateral dan internasional
Memperkuat nilai-nilai ideologi
-Konflik dalam negeri jangan diintervensi oleh pihak asing
Nama dan Waktu Kasus

Tokoh/ Pimpinan

Latar Bclakang Kasus

Akibat dari Kasus Terscbut

Masa ORLA

-Konfrontasi dcngan Malaysia

Ir. Soekarno

Perebutan wilayah

Kehilangan sebagian Kalimantan

Utara

Masa ORBA Pemberontakan PKI

Aidit

Pcrubahan idcologi Pancasila

Gugurnya pahlawan revolusi

menjadi Komunis

Masa Reform as i -Terlepasnya wilayah Timor -Timur

B.J. Habibie

-Tuntutan Referendum
Kehilangan wilayah Propivinsi Timor Timur

Identitas Nasional

I. Identitas Nasional Identitas berarti ciri-ciri, sifat-sifat khas yang melekat pada suatu hal
sehingga menunjukkan suatu keunikkannya serta membedakannya dengan hal-hal lain Nasional
berasal dari kata nasion yang memiliki arti bangsa, menunjukkan kesatuan komunitas sosio-
kultural tertentu yang memiliki semangat, cita-cita, tujuan serta ideologi bersama. Jadi, Identitas
Nasional Indonesia adalah ciri-ciri atau sifat-sifat khas bangsa Indonesia yang membedakannya
dengan bangsa-bangsa lain di dunia. Identitas Nasional Indonesia meliputi segenap yang dimiliki
bangsa Indonesia yang membedakannya dengan bangsa lain seperti kondisi geografis, sumber
kekayaan alam Indonesia, demografi atau kependudukan Indonesia, ideolgi dan agama, politik
negara, ekonomi, dan pertahanan keamanan. Identitas nasional pada hakikatnya juga merupakan
manifestasi nilai-nilai budaya yang tumbuh dan berkembang dalam berbagai aspek kehidupan
suatu bangsa dengan ciri-ciri khas. Dengan ciri-ciri khas tersebut, suatu bangsa berbeda dengan
bangsa lain dalam hidup dan kehidupannya. Diletakkan dalam konteks Indonesia, maka Identitas
Nasional itu merupakan manifestasi nilai-nilai budaya yang sudah tumbuh dan berkembang
sebelum masuknya agama-agama besar di bumi nusantara ini dalam berbagai aspek kehidupan
dari ratusan suku yang kemudian dihimpun dalam satu kesatuan Indonesia menjadi kebudayaan
Nasional dengan acuan Pancasila dan roh Bhinneka Tunggal Ika sebagai dasar dan arah
pengembangannya dalam kehidupan berbangsa dan bernegara. II. Sumber Identitas Nasional
Bangsa Indonesia 1. Dasar-dasar negara Dasar negara yang merupakan key yang menyatukan
bangsa Indonesia yang beragam-ragam merupakan kesepakatan bersama yang menyatukan
bangsa Indonesia. Oleh sebab itu, dasar yang melandasi negara adalah merupakan identitas
nasional. Indonesia sebagai negara yang berdaulat memiliki landasan fundamental yaitu
Pancasila yang merupakan tujuan, dan pedoman dalam berbangsa dan bertanah air di Indonesia,
serta kunci dasar pemersatu bangsa Indonesia. Landasan fundamental ini merupakan nilai-nilai
dasar kehidupan bagi bangsa Indonesia yang membedakannya dengan bangsa-bangsa lain di
dunia. Indonesia merupakan negara demokrasi yang dalam pemerintahannya menganut sistem
presidensiil, dan Pancasila ini merupakan jiwa dari demokrasi. Demokrasi yang didasarkan atas
lima dasar tersebut dinamakan Demokrasi Pancasila. Dasar negara ini, dinyatakan oleh Presiden
Soekarno (Presiden Indonesia yang pertama) dalam Proklamasi Kemerdekaan Negara Republik
Indonesia pada tanggal 17 Agustus 1945.
Untuk menciptakan Indonesia yang dicita-citakan, bangsa Indonesia memiliki dasar instrumental
berupa UUD 1945, burung Garuda sebagai lambang negara, bahasa Indonesia dan lagu
kebangsaan. 2. Wilayah dan Kondisi Geografis Dalam kemerdekaannya bangsa Indonesia
menyatakan bahwa wilayah negara kesatuan ini meliputi segenap wilayah bekas jajahan
Pemerintah Kolonial Belanda. Wilayah yang terbentang antara 6 derajat garis lintang utara
sampai 11 derajat garis lintang selatan, dan dari 97 derajat sampai 141 derajat garis bujur timur
serta terletak antara dua benua yaitu benua Asia dan Australia/Oceania diakui kedaulatannya
oleh Belanda sendiri dan dunia sebagai Negara Kesatuan Republik Indonesia yang merdeka,
berdaulat dan bersatu. Untuk mencapai semua itu, bangsa ini mengalami perjalanan yang cukup
panjang dan berat hingga akhirnya saat ini, wilayah Indonesia dapat terlihat seperti pada peta
berikut :
Indonesia adalah negara kepulauan terbesar di dunia yang mempunyai 17.508 pulau. Wilayah
Indonesia terbentang sepanjang 3.977 mil antara Samudra Hindia dan Samudra Pasifik. Apabila
perairan antara pulau-pulau itu digabungkan, maka luas Indonesia menjadi1.9 juta mil persegi
dengan lima pulau besar di Indonesia adalah : Sumatera dengan luas 473.606 km persegi, Jawa
dengan luas 132.107 km persegi, Kalimantan (pulau terbesar ketiga di dunia) dengan luas
539.460 km persegi, Sulawesi dengan luas 189.216 km persegi, dan Papua dengan luas 421.981
km persegi. 3. Politik Indonesia Indonesia adalah negara demokrasi Pancasila. Segala sesuatu di
Indonesia diatur dan dimusyawarahkan secara mufakat, hikmat dan kebijaksanaan. Perpolitikan
di Indonesia berlandaskan nilai-nilai Pancasila. Seperti juga di negara-negara demokrasi lainnya,
sistem politik di Indonesia didasarkan pada Trias Politika yaitu kekuasaan legislatif, eksekutif
dan yudikatif. Kekuasaan legislatif dipegang oleh sebuah lembaga bernama Majelis
Permusyawatan Rakyat (MPR) yang terdiri dari dua badan yaitu DPR yang anggota-anggotanya
terdiri dari wakil-wakil Partai Politik dan DPD yang anggota-anggotanya mewakili provinsi yang
ada di Indonesia. Setiap daerah diwakili oleh 4 orang yang dipilih langsung oleh rakyat di
daerahnya masingmasing. Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) adalah lembaga tertinggi
negara. Keanggotaan MPR berubah setelah Amandeman UUD 1945 pada periode 19992004.
Seluruh anggota MPR adalah anggota DPR ditambah anggota DPD (Dewan Perwakilan Daerah).
Sebelumnya, anggota MPR adalah seluruh anggota DPR ditambah utusan golongan. Anggota
MPR saat ini terdiri dari 550 anggota DPR dan 128 anggota DPD. Anggota DPR dan DPD
dipilih melalui pemilu dan dilantik dalam masa jabatan lima tahun. Sejak 2004, MPR adalah
sebuah parlemen bikameral, setelah terciptanya DPD sebagai kamar kedua. Lembaga eksekutif
berpusat pada presiden, wakil presiden, dan kabinet. Kabinet di Indonesia adalah Kabinet
Presidenstil sehingga para menteri bertanggung jawab kepada presiden dan tidak mewakili partai
politik yang ada di parlemen. Lembaga Yudikatif sejak masa reformasi dan adanya amandemen
UUD 1945 dijalankan oleh Mahkamah Agung, termasuk pengaturan administrasi para Hakim.
Politik luar negeri Indonesia seperti tertuang dalam pembukaan UUD 1945 adalah poltik bebas
aktif. Yang artinya Indonesia sebagai negara berdaulat memiliki konsep politik luar negeri yang
tidak terikat oleh negara manapun di dunia. Artinya, Indonesia berhak menentukan sikapnya
sendiri dalam perpolitikan di dunia yang bebas aktif dan bertujuan untuk menjaga keamanan
dunia. Serta Indonesia mengatur urusan dalam negerinya tanpa campur tangan asing. 4. Ideologi
dan Agama Seperti yang di atur dalam UUD 1945, bahwa negara Indonesia menjamin kebebasan
beragama di dalam kehidupan warga negara Indonesia. Masingmasing warga negara Indonesia
berhak untuk memeluk agama dan kepercayaannya masing-masing dan menjalankan peribadatan
sesuai dengan agama dan kepercayaan masing-masing warga negara Indonesia. Hak dalam hidup
beragama di Indonesia dilindungi oleh negara. Penduduk di Indonesia secara garis besar
merupakan penganut dari lima agama di antara lain islam, budha, hindu, katolik dan protestan
serta penganut kepercayaan lainnya seperti kong fu tsu. Mayoritas penduduk Indonesia adalah
beragama islam dan selebihnya adalah penganut agama budha, hindu, katolik dan protestan serta
aliran kepercayaan. Dalam berideologi, masyarakat Indonesia berhak untuk memiliki ideologi
dan pandangan hidup. Akan tetapi, ideolgi bangsa Indonesia tidak boleh bertentangan dengan
nilai-nilai Pancasila yang merupakan kunci pemersatu bangsa Indonesia.
5. Ekonomi Perekonomian bangsa Indonesia seperti diatur dalam UUD 1945 adalah ekonomi
yang bersifat kerakyatan. Kekayaan alam dan segala hal yang menyangkut hajat hidup orang
banyak diatur oleh negara untuk sebesar-besarnya digunakan demi mensejahterakan seluruh
penduduk Indonesia. Dalam perekonomiannya, dalam negara Indonesia terdapat tiga bentuk
badan usaha yaitu Badan Usaha Miliki Negara (BUMN), Badan Usaha Miliki Swasta (BUMS)
dan Koperasi. Jadi, bangsa Indonesia memiliki azas perokonomian yang untuk kekayaan alam
dan menyangkut hidup orang banyak diatur oleh negara sedangkan bidang lainnya dijalankan
oleh swasta dan koperasi. 6. Pertahanan Keamanan Ciri khas dari bangsa Indonesia dalam bidang
ini adalah bahwa, pertahanan di Indonesia adalah pertahanan rakyat semesta atau dikenal
Hankamrata. Pertahanan di Indonesia bersifat menyeluruh bagi masyarakat Indonesia. Apabila
salah satu wilayah Indonesia diserang, maka seluruh masyarak di Indonesia lah yang akan
mengamankan dan mempertahankannya. 7. Demografi Indonesia. Penduduk Indonesia dapat
dibagi secara garis besar dalam dua kelompok. Di bagian barat Indonesia penduduknya
kebanyakan adalah suku Melayu, sementara di timur adalah suku Papua, yang mempunyai akar
di kepulauan Melanesia. Banyak penduduk Indonesia yang menyatakan dirinya sebagai bagian
dari kelompok suku yang lebih spesifik, yang dibagi menurut bahasa dan asal daerah, misalnya
Jawa, Sunda atau Batak. Bangsa Indonesia memiliki banyak sekali suku dan budaya dan adat
istiadat. Selain itu juga ada penduduk pendatang yang jumlahnya minoritas di antaranya adalah
Etnis Tionghoa, India, dan Arab. Mereka sudah lama datang ke nusantara dengan jalur
perdagangan sejak abad ke 8 SM dan menetap menjadi bagian dari Nusantara. Di Indonesia
terdapat sekitar 3% populasi etnis Tionghoa. Angka ini berbeda-beda karena hanya pada tahun
1930-an terakhir kalinya pemerintah melakukan sensus dengan menggolong-golongkan
masyarakat Indonesia ke dalam suku bangsa dan keturunannya. Islam adalah agama mayoritas
yang dipeluk oleh sekitar 85,2% penduduk Indonesia, yang menjadikan Indonesia negara dengan
penduduk muslim terbanyak di dunia. Sisanya beragama Protestan (8,9%); Katolik (3%); Hindu
(1,8%); Buddha (0,8%); dan lain-lain (0,3%). Kebanyakan penduduk Indonesia bertutur dalam
bahasa daerah sebagai bahasa ibu, namun bahasa resmi Indonesia, bahasa Indonesia, diajarkan di
seluruh sekolah-sekolah di negara ini dan dikuasai oleh hampir seluruh penduduk Indonesia.
III. Kondisi Identitas Bangsa Indonesia Saat Ini 1. Dalam perekonomian, kekayaan alam saat ini
banyak yang dikelola oleh asing. Pengelolaan ini memberikan keuntungan yang sangat kecil
sekali bagi bangsa Indonesia. Tidak hanya di bidang pertambangan, bahkan lahan perkebunan
pun telah mulai sedikit demi sedikit dikuasai oleh negara lain. Beberapa bidang yang
menyangkut hajat hidup orang banyak seperti air minum tidak lagi sepenuhnya dikuasai oleh
negara. Indonesia memiliki kekayaan alam yang melimpah, namun pengelolahannya mayoritas
dikuasai oleh asing. Pola hidup masyarakat bangsa Indonesia saat ini merupakan pola kehidupan
yang mengagungkan produk asing. Masyarakat Indonesia saat ini lebih senang apabila produk
yang dikonsumsinya merupakan buatan luar negeri. 2. Dalam kebudayaan, beberapa budaya,
lagu dan tarian telah dicaplok oleh bangsa lain. Kebudayaan batik, telah dipatenkan oleh
Malaysia sebagai produk budayanya, lagu, tarian, seni musik, serta bahkan makanan khas bangsa
Indonesia banyak yang dicaplok begitu saja oleh bangsa lain. Selain itu, pola kehidupan generasi
muda bangsa Indonesia saat ini telah luntur dan bersifat kebarat-baratan. Tidak ada rasa
kebanggaan lagi dalam penggunaan bahasa Indonesia, bertata krama Indonesia. Kehidupan dan
kebudayaan yang berbau kebarat-baratan dianggap lebih tinggi statusnya dan lebih modern. 3.
Dalam bidang Geografi Indonesia memiliki banyak pulau.17.508 pulau. Namun, penjagaan
kesatuan wilayah ini serta rasa memilikinya terasa sangat begitu kurang. Masih hangat di telinga
bangsa Indonesia, beberapa pulau di Indonesia telah dicaplok dan diakui sebagai wilayah dari
bangsa lainnya. Sedangkan ketegasan untuk mempertahankannya sangat kurang sekali baik itu
dari tingkatan pemerintah maupun masyarakat Indonesia sendiri. IV. Kesimpulan Bangsa
Indonesia saat ini dalam keadaan rapuh akan sikap dan rasa memiliki jati diri dan identitas
bangsa. Kurang kesadaran akan Identitas Nasional yang akibatnya tidak ada sikap dan rasa
bangga menjadi bangsa Indonesia. Hal yang penting adalah rasa memiliki identitas tersebut
sehingga apabila identitas kita dicaplok begitu saja, kita bangkit dan mempertahankannya. Oleh
sebab itu, Identitas Nasional ini perlu dihidupkan kembali. V. Referensi
1.http://www.indonesia.go.id/id/index.php?option=com_content&task=view&id=11
2&Itemid=1722 (dilihat pada tanggal 21 Februari 2009) 2.http://id.shvoong.com/social-
sciences/1747413-identitas-nasional-indonesia/ (dilihat pada tanggal 23 Februari 2009)
3.http://64.203.71.11/kompas-cetak/0608/24/Politikhukum/2901687.htm (dilihat pada tanggal 25
Februari 2009) 4. http://www.suarakarya-online.com/news.html?id=181233 (dilihat pada tanggal
25 Februari 2009)
Selama ini masyarakat Indonesia masih bingung dengan identitas bangsanya. Agar dapat
memahaminya, pertama-tama harus dipahami terlebih dulu arti Identitas Nasional Indonesia.
Identitas berarti ciri-ciri, sifat-sifat khas yang melekat pada suatu hal sehingga menunjukkan
suatu keunikkannya serta membedakannya dengan hal-hal lain. Nasional berasal dari kata nasion
yang memiliki arti bangsa, menunjukkan kesatuan komunitas sosio-kultural tertentu yang
memiliki semangat, cita-cita, tujuan serta ideologi bersama. Jadi, yang dimaksud dengan
Identitas Nasional Indonesia adalah ciri-ciri atau sifat-sifat khas bangsa Indonesia yang
membedakannya dengan bangsa-bangsa lain di dunia.Uraiannya mencakup :1.identitas manusia
Manusia merupakan makhluk yang multidimensional, paradoksal dan monopluralistik. Keadaan
manusia yang multidimensional, paradoksal dan sekaligus monopluralistik tersebut akan
mempengaruhi eksistensinya. Eksistensi manusia selain dipengaruhi keadaan tersebut juga
dipengaruhi oleh nilai-nilai yang dianutnya atau pedoman hidupnya. Pada akhirnya yang
menentukan identitas manusia baik secara individu maupun kolektif adalah perpaduan antara
keunikan-keunikan yang ada pada dirinya dengan implementasi nilai-nilai yang
dianutnya.2.identitas nasionalIdentitas nasional Indonesia bersifat pluralistik (ada
keanekaragaman) baik menyangkut sosiokultural atau religiositas. Identitas fundamental/ ideal
= Pancasila yang merupakan falsafah bangsa.- Identitas instrumental = identitas sebagai alat
untuk menciptakan Indonesia yang dicita-citakan. Alatnya berupa UUD 1945, lambang negara,
bahasa Indonesia, dan lagu kebangsaan.- Identitas religiusitas = Indonesia pluralistik dalam
agama dan kepercayaan.- Identitas sosiokultural = Indonesia pluralistik dalam suku dan budaya.-
Identitas alamiah = Indonesia merupakan negara kepulauan terbesar di dunia.3.Nasionalisme
IndonesiaNasionalime merupakan situasi kejiwaan dimana kesetiaan seseorang secara total
diabdikan langsung kepada negara bangsa. Nasionalisme sangat efektif sebagai alat merebut
kemerdekaan dari kolonial. Nasionalisme menurut Soekarno adalah bukan yang berwatak
chauvinisme, bersifat toleran, bercorak ketimuran, hendaknya dijiwai oleh nilai-nilai Pancasila.4.
Integratis NasionalMenurut Mahfud M.D integrai nasional adalah pernyataan bagian-bagian
yang berbeda dari suatu masayarakat menjadi suatu keseluruhan yang lebih untuh , secara
sederhana memadukan masyarakat-masyarakat kecil yang banyak jumlahnya menjadi suatu
bangsa. Untuk mewujudkan integrasi nasional diperlukan keadilan, kebijaksanaan yang
diterapkan oleh pemerintah dengan tidak membersakan SAR. Ini perlu dikembangkan karena
pada hakekatnya integrasi nasional menunjukkan tingkat kuatnya kesatuan dan persatuan
bangsa.KesimpulanIdentitas Nasional Indonesia adalah sifat-sifat khas bangsa Indonesia yang
membedakannya dengan bangsa-bangsa lain di dunia. Indonesia terdiri dari berbagai macam
suku bangsa, agama dan pulau-pulau yang dipisahkan oleh lautan. Oleh karena itu, nilai-nilai
yang dianut masyarakatnya pun berbeda-beda. Nilai-nilai tersebut kemudian disatupadukan dan
diselaraskan dalam Pancasila. Nilai-nilai ini penting karena merekalah yang mempengaruhi
identitas bangsa. Oleh sebab itu, nasionalisme dan integrasi nasional sangat penting untuk
ditekankan pada diri setiap warga Indonesia agar bangsa Indonesia tidak kehilangan identitas.
Perjuangan Bangsa Indonesia Melawan Penjajah Dan Kaitannya Dengan Kemerdekaan RI
DASAR PEMIKIRAN.
Perkembangan globalisasi ditandai dengan kuatnya pengaruh lembaga-Iembaga kemasyarakatan
internasional, negara-negara maju yang ikut mengatur percaturan perpolitikan, perekonomian,
sosial budaya dan pertahanan dan keamanan global. Kondisi ini akan menumbuhkan berbagai
konflik kepentingan, baik antar negara maju dengan negara-negara berkembang maupun antar
sesama negara berkembang serta lembaga-Iembaga internasional. Disamping hal tersebut adanya
issu global yang meliputi demokratisasi, hak asasi manusia dan lingkungan hidup turut pula
mempengaruhi keadaan nasional.
Globalisasi yang ditandai dengan pesatnya perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi,
khususnya di bidang informasi, komunikasi dan trnasportasi, sehingga dunia menjadi transparan
seolah-olah menjadi kampung sedunia tanpa mengenal batas negara. Kondisi yang demikian
menciptakan struktur baru yaitu struktur global. Kondisi ini akan mempengaruhi struktur dalam
kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara di Indonesia, serta akan mempengaruhi juga
daiam berpola pikir, sikap dan tindakan masyarakat Indonesia sehingga akan mempengaruhi
kondisi mental spiritual bangsa Indonesia.
Dari uraian tersebut di atas, bahwa semangat perjuangan bangsa yang merupakan kekuatan
mental spiritual yang melahirkan kekuatan yang luar biasa dalam masa Perjuangan Fisik. Dalam
menghadapi globalisasi dan menatap masa depan untuk mengisi kemerdekaan diperlukan
Perjuangan Non Fisik sesuai dengan bidang tugas dan profesi masing-masing yang dilandasi
nilai-nilai perjuangan bangsa Indonesia, sehingga memiliki wawasan dan kesadaran bernegara,
sikap dan perilaku yang cinta tanah air dan mengutamakan persatuan dan kesatuan bangsa dalam
rangka bela negara demi tetap utuh dan tegaknya Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Dalam rangka Perjuangan Non Fisik sesuai bidang tugas dan profesi masing-masing wawasan
atau cara pandang bangsa Indonesia yaitu wawasan kebangsaan atau Wawasan Nasional yang
diberi nama Wawasan Nusantara adalah cara pandang dan sikap bangsa Indonesia mengenai diri
dan lingkungannya yang serba beragam dan bernilai strategis dengan mengutamakan persatuan
dan kesatuan wilayah dengan tetap menghargai dan menghormati kebhinekaan dari setiap aspek
kehidupan bangsa untuk mencapai tujuan nasional. Sedang hakekat Wawasan Nusantara adalah
keutuhan Nusantara atau Nasional dengan pengertian cara Pandang yang selalu utuh menyeluruh
dalam lingkup Nusantara dan demi kepentingan nasional.
Atas dasar pemikiran dari perjalanan sejarah perjuangan bangsa Indonesia yang mengandung
nilai-nilai semangat perjuangan yang dilaksanakan dengan perjuangan Fisik dan wawasan
Nusantara yang merupakan pancaran nilai dari ideoiogi Pancasila sebagai pandangan hidup
bangsa Indonesia, sehingga dalam mengisi kemerdekaan diperlukan Perjuangan Non Fisik sesuai
bidang tugas dan profesi masing-masing dj dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan
bernegara untuk mencapai cita-cila dan tujuan nasional.
Dengan demikian anak-anak bangsa sebagai generasi penerus akan memiliki pola pikir, pola
sikap dan pola tindak yang tercermin dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara
serta tidak akan mengarah ke disintegrasi bangsa, karena hanya ada satu Indonesia yaitu NKRI
adalah SATU INDONESIA SATU.

Kesukubangsaan, Nasionalisme dan Multikulturalisme[1]

Achmad Fedyani Saifuddin


Guru Besar Antropologi, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Indonesia, Jakarta
I
Pembicaraan mengenai nasionalisme dan multikulturalisme bersifat posteriori karena beberapa
konsep harus dibicarakan lebih dahulu sebelum membahas isyu tersebut. Menurut pendapat
sayadalam hal ini tentu banyak diwarnai oleh pemikiran antropologi konsep-konsep yang
harus dibicarakan lebih dahulu setidak-tidaknya adalah sukubangsa, kesukubangsaan, bangsa,
negara-bangsa, dan kebangsaan. Semenjak lama kajian antropologi mengenai kesukubangsaan
memusatkan perhatian pada hubungan-hubungan antar kelompok yang kelompok-kelompok
tersebut dianggap memiliki ukuran sedemikian sehingga memungkinkan dikaji melalui
penelitian lapangan tradisional seperti pengamatan terlibat, wawancara pribadi, maupun survei
dalam pengertian tertentu. Fokus empiris kajian antropologi nyaris merupakan kajian komunitas
lokal. Apabila negara dibicarakan dalam hal ini, maka negara ditempatkan sebagai bagian dari
konteks yang lebih luas, misalnya sebagai agen luar (external agent) yang mempengaruhi
kondisi-kondisi lokal. Selain itu, antropologi masa lampau kerapkali bias terhadap kajian the
others. Istilah-istilah seperti masyarakat primitif, masyarakat belum beradab, masyarakat
sederhana dan lainnya jelas menunjukkan bagaimana para antropolog Barat pada akhir abad 19
hingga pertengahan abad ke 20 memandang dan menyebut masyarakat asing (the others) yang
di hadapinya di lapangan .

Pergeseran peristilahan dari suku bangsa menjadi kelompok etnik (ethnic groups)
merelatifkan dikotomi kita/mereka, karena istilah kelompok etnik, berbeda dari
sukubangsa, berada atau hadir di dalam kita (self) sekaligus orang lain/mereka
(others). Mekanisme batas (boundary mechanism) yang menyebabkan kelompok etnik tetap
kurang-lebih distinktif atau diskret memiliki karakteristik formal yang sama di kota-kota
metropolitan seperti Jakarta maupun di daerah pedalaman pegunungan Meratus, Kalimantan
Selatan, dan perkembangan identitas etnik dapat dipelajari dengan peralatan konseptual yang
sama di Indonesia maupun di negeri-negeri lain, meski pun konteks-konteks empirisnya berbeda-
beda atau mungkin unik. Pada masa kini, kalangan antropologi sosial mengakui bahwa mungkin
sebagian besar peneliti kini mempelajari sistem-sistem kompleks yang unbounded daripada
komunitas-komunitas yang terisolasi.

Kebangsaan atau nasionalisme adalah topik baru dalam antropologi. Kajian tentang nasionalisme
ideologi negara-bangsa modernsejak lama adalah topik pembicaraan ilmu politik, sosiologi
makro dan sejarah. Bangsa (nation) dan ideologi kebangsaan adalah fenomena modern berskala
besar. Meski pun kajian mengenai nasionalisme memunculkan masalah-masalah metodologi
yang baru yang berkaitan dengan skala dan kesukaran mengisolasi satuan-satuan penelitian,
masalah-masalah ini justru mengkait dengan topik-topik lain. Perubahan sosial telah terjadi di
wilayah sentral kajian antropologi, yang mengintegrasikan jutaan orang ke dalam pasar dan
negara. Perhatian antropologi terhadap nasionalisme justru menempuh jalur yang berbeda dari
ilmu politik yang sejak awal menempatkan negara sebagai pusat kajian. Antropologi, sejalan
dengan tradisi teorinya yang menempatkan evolusi sebagai premis dasar memposisikan negara
sebagai bagian dari pembicaraan mengenai evolusi masyarakat dari sederhana ke kompleks
(modern). Dalam hal ini negara menjadi bagian dari pembicaraan tentang proses masyarakat
mengkota (urbanizing) sebagai akibat proses evolusi dari masyarakat sederhana (d/h masyarakat
primitif). Dengan kata lain, negara adalah suatu institusi yang merupakan konsekuensi dari
evolusi masyarakat tersebut, suatu pengorganisasian yang tumpang-tindih dengan institusi
kekerabatan pada masyarakat sederhana pada masa lampau. (Cohen 1985). Secara metodologi,
seperti halnya kita yang hidup pada masa kini, dan disini, informan penelitian antropologi adalah
warga negara. Selanjutnya, masyarakat primitif mungkin tak terisolasi seperti pada masa lampau,
sehingga kini tak lagi lebih asli atau lebih murni daripada masyarakat kita kini .

Para antropolog sejak lama berupaya mengangkat kasus-kasus pada tingkatan mikro,
sebagaimana tercermin dari masyarakat sederhana (d/h primitif) yang berskala kecil, populasi
kecil, hidup di suatu lingkungan yang relatif terisolasi, dan memiliki kebudayaan yang relatif
homogen, ke tingkatan abstraksi yang bersifat makro, sehingga mampu menjelaskan gejala yang
sama di berbagai tempat di dunia. Meski demikian, upaya ini tidak mudah diwujudkan terlebih
ketika antropolog masa kini semakin cenderung menyukai keanekaragaman dalam paradigma
berfikir konstruktivisme yang kini berkembang, seolah paradigma relativisme kebudayaan yang
berakar pada tradisi antropologi masa lampau memperoleh tempat baru pada masa kini
(Saifuddin 2005)

Dalam terminologi klasik antropologi sosial, konsep bangsa (nation) digunakan secara kurang
akurat untuk menggambarkan kategori-kategori besar orang atau masyarakat dengan kebudayaan
yang kurang lebih seragam. I.M. Lewis (1985: 287), misalnya, mengatakan bahwa :Istilah
bangsa (nation), mengikuti arus pemikiran dominan dalam antropologi, adalah satuan
kebudayaan. Selanjutnya Lewis memperjelas bahwa tidak perlu membedakan antara
sukubangsa (tribes), kelompok etnik (ethnic groups), dan bangsa (nation) karena
perbedaannya hanya dalam ukuran, bukan komposisi struktural atau fungsinya. Apakah
segmen-segmen yang lebih kecil ini berbeda secara signifikan? Jawabannya adalah bahwa
segmen-segmen tersebut tidaklah berbeda; karena hanya merupakan satuan yang lebih kecil dari
satuan yang lebih besar yang memiliki ciri yang sama. (Lewis 1985: 358).

Dalam terminologi masa kini, ketika argumentasi homogenitas semakin sukar dipertahankan,
maka pembedaan bangsa dan kategori etnik menjadi semakin penting karena keterkaitannya
dengan negara modern. Lagi pula, suatu negara yang isinya adalah suatu kategori etnik semakin
langka adanya. Dengan kata lain, suatu perspektif antropologi menjadi esensil bagi pemahaman
secara menyeluruh mengenai nasionalisme. Suatu fokus yang bersifat analitis dan empiris
mengenai nasionalisme dalam penelitian modernisasi dan perubahan sosial, menjadi penting dan
sangat relevan dengan lapangan kajian yang lebih luas dari antropologi politik dan kajian
mengenai identitas sosial.

Barangkali penting merujuk pandangan Ernest Gellner (1983) tentang nasionalisme:


Nasionalisme adalah prinsip politik, yang berarti bahwa satuan nasion harus sejalan dengan
satuan politik. Nasionalisme sebagai sentimen, atau sebagai gerakan, paling tepat didefinisikan
dalam konteks prinsip ini. Sentimen nasionalis adalah rasa marah yang timbul akibat
pelanggaran prinsip ini, atau rasa puas karena prinsip ini dijalankan dengan baik. Gerakan
nasionalis diaktualisasikan oleh sentimen semacam ini (hal. 1). Pandangan Gellner tentang
nasionalisme ini lebih pas untuk konteks negara-bangsa (nation state). Hal ini tercermin dari
konsep satuan nasion yang terkandung dalam kutipan di atas. Nampaknya Gellner masih
memandang satuan nasion sama dengan kelompok etnik atau setidak-tidaknya suatu
kelompok etnik yang diklaim keberadaannya oleh para nasionalis : Ringkas kata, nasionalisme
adalah suatu teori legitimasi politik, yakni bahwa batas-batas etnik tidak harus berpotongan
dengan batas-batas politik (Gellner 1983: 1). Dengan kata lain, nasionalisme, menurut
pandangan Gellner, merujuk kepada keterkaitan antara etnisitas dan negara. Nasionalisme,
menurut pandangan ini, adalah ideologi etnik yang dipelihara sedemikian sehingga kelompok
etnik ini mendominasi suatu negara. Negara-bangsa dengan sendirinya adalah negara yang
didominasi oleh suatu kelompok etnik, yang penanda identitasnya seperti bahasa atau agama
kerapkali terkandung dalam simbolisme resmi dan institusi perundang-undangannya.

Tokoh lain yang dikenal dengan gagasan teoretisnya tentang nasionalisme, khususnya Indonesia,
adalah Benedict Anderson (1991[1983]: 6) yang mendefinisikan nasion sebagai an imagined
political community dan dibayangkan baik terbatas secara inheren maupun berdaulat. Kata
imagined di sini lebih berarti orang-orang yang mendefinisikan diri mereka sebagai anggota
suatu nasion, meski mereka tak pernah mengenal, bertemu, atau bahkan mendengar tentang
warga negara yang lain, namun dalam fikiran mereka hidup suatu citra (image) mengenai
kesatuan komunion bersama (hal. 6). Jadi, berbeda dari pendapat Gellner yang lebih
memusatkan perhatian pada aspek politik dari nasionalisme, Anderson lebih suka memahami
kekuatan dan persistensi identitas dan sentimen nasional. Fakta bahwa banyak orang yang rela
mati membela bangsa menunjukkan adanya kekuatan yang luar biasa itu.

Meski Gellner dan Anderson memusatkan perhatian pada tema yang berbeda, prinsip politik dan
sentimen identitas, keduanya sesungguhnya saling mendukung. Keduanya menekankan bahwa
bangsa adalah konstruksi ideologi demi untuk menemukan keterkaitan antara kelompok
kebudayaan (sebagaimana didefinisikan warga masyarakat yang bersangkutan) dan negara, dan
bahwa mereka menciptakan komunitas abstrak (abstract communities) dari keteraturan yang
berbeda dari negara dinasti atau komunitas berbasis kekerabatan yang menjadi sasaran perhatian
antropologi masa lampau.

Anderson sendiri berupaya memberikan penjelasan terhadap apa yang disebut anomali
nasionalisme. Menurut pandangan Marxis dan teori-teori sosial liberal tentang modernisasi,
nasionalisme seharusnya tidak lagi relevan di dunia individualis pasca Pencerahan, karena
nasionalisme itu berbau kesetiaan primodial dan solidaritas yang berbasis asal-usul dan
kebudayaan yang sama. Maka, kalau kita kini menyaksikan goyahnya nasionalisme di
Indonesia, hal ini mungkin disebabkan antara lain oleh masuk dan berkembangnya pemikiran
liberal dalam ilmu-ilmu sosial di Indonesia, dan menjadi bagian dari cara ilmu-ilmu sosial
memikirkan negara-bangsa dan nasionalisme kita sendiri.

Kajian antropologi mengenai batas-batas etnik dan proses identitas mungkin dapat membantu
memecahkan problematika Anderson. Penelitian tentang pembentukan identitas etnik dan
dipertahankannya identitas etnik cenderung menjadi paling penting dalam situasi-situasi tak
menentu, perubahan, persaingan memperoleh sumberdaya, dan ancaman terhadap batas-batas
tersebut. Maka tak mengherankan bahwa gerakan-gerakan politik yang berdasarkan identitas
kebudayaan kuat dalam masyarakat yang tengah mengalami modernisasi, meski pun hal ini
tidaklah berarti bahwa gerakan-gerakan tersebut menjadi gerakan-gerakan nasionalis.

II

Titik temu antara teori-teori nasionalisme dan etnisitas perlu disinggung di sini. Menurut hemat
saya, baik Gellner maupun Anderson tidak berupaya menemukan titik temu tersebut; kedua
pandangan teori mereka dikembangkan sendiri-sendiri. Baik kajian etnisitas di tingkat komunitas
lokal maupun kajian nasionalisme di tingkat negara menegaskan bahwa identitas etnik maupun
nasional adalah konstruksi. Berarti kedua identitas tersebut bukan alamiah. Selanjutnya, jalinan
hubungan antara identitas khusus dan kebudayaan bukanlah hubungan satu per satu. Asumsi-
asumsi titik temu yang tersebar luas antara etnisitas dan kebudayaan obyektif adalah kasus
yang terpancarkan dari konstruksi kebudayaan itu sendiri. Berbicara tentang kebudayaan dan
kebudayaan dapat dibedakan ibarat kita berbicara tentang perbedaan antara menu dan
makanan. Keduanya adalah fakta sosial dengan keteraturan yang berbeda.

Tatkala kita menyoroti nasionalisme, jalinan hubungan antara organisasi etnik dan identitas etnik
sebagaimana didiskusikan sebelumnya menjadi lebih jelas. Menurut nasionalisme, organisasi
politik seharusnya bersifat etnik karena organisasi ini merepresentasikan kepentingan-
kepentingan kelompok etnik tertentu. Sebaliknya, negara-bangsa mengandung aspek penting dari
legitimasi politik yakni dukungan massa yang sebenarnya merepresentasikan sebagai suatu
satuan kebudayaan.

Di dalam antropologi dapat kita temukan juga teori-teori tentang simbol-simbol ritual yang
dalam konteks pembicaraan ini juga menggambarkan dualitas antara makna dan politik, yang
umum kita temukan baik dalam kajian etnisitas maupun kajian nasionalisme. Menyitir Victor
Turner (1969 : 108) :simbol-simbol itu multivokal karena memiliki kutub instrumental dan
sensoris (makna). Itulah sebabnya, pendapat Turner ini relevan dengan apa yang dikemukakan
Anderson (1991) bahwa nasionalisme memperoleh kekuatannya dari kombinasi legitimasi politik
dan kekuatan emosional. Sejalan dengan hal di atas, seorang ahli antropologi lain, Abner Cohen
(1974) mengemukakan bahwa politik tidak dapat sepenuhnya instrumental, melainkan harus
selalu melibatkan simbol-simbol yang mengandung kekuatan untuk menciptakan loyalitas dan
rasa memiliki. Para antropolog yang mengkaji nasionalisme umumnya memandang isyu ini
sebagai varian dari etnisitas. Tentu saja dapat muncul pertanyaan bahwa kalau nasionalisme
dibicarakan dalam atau sebagai bagian dari etnisitas, dan nasionalisme yang berbasis etnisitas itu
imaginable kalau kita mengikuti pandangan Anderson maka bagaimana dengan nasionalisme
yang dibangun tidak berdasarkan etnik ? Apakah untuk kasus ini juga imaginable ?

Para pengkaji nasionalisme menekankan aspek-aspek modern dan abstrak. Perspektif


antropologis khususnya penting di sini karena para antropolog lebih suka mengetengahkan
karakter nasionalsme dan negara-bangsa yang khusus dan unik melalui pembandingan-
pembandingan dengan, atau pemikiran yang berakar pada masyarakat yang berskala kecil.
Dalam perspektif ini, bangsa (nation) dan ideologi nasionalis setidak-tidaknya nampak sebagai
peralatan simbolik bagi kelas-kelas yang berkuasa dalam masyarakat, yang tanpa peralatan
simbolik itu bangsa rentan terancam perpecahan. Sebagian ahli berpendapat bahwa nasionalisme
dan komunitas nasional dapat memiliki akar yang kuat dalam komunitas etnik sebelumnya atau
ethnies (A.D. Smith 1986), tetapi niscaya kurang tepat untuk mengklaim bahwa kesinambungan
masyarakat komunitas pra-modern atau kebudayaan etnik menjadi nasional terjaga dengan
baik. Contoh Norwegia menunjukkan bahwa tradisi dan simbol-simbol nasional lainnya
memiliki makna yang sangat berbeda dalam konteks modern dibandingkan makna pada masa
lampau (A.D.Smith 1986).

III
Multikulturalisme: Penguatan Politik dan Sentimen Kebangsaan Negara-Bangsa

Seperti telah dikemukakan di atas, konsep negara dalam antropologi adalah perluasan dari
konsep-konsep sukubangsa, kelompok etnik, etnisitas, yang pada setiap konsep tersebut konsep
nasionalisme menyelimuti sekaligus memberikan roh. Dalam konteks ini negara merupakan
suatu bentuk pengorganisasian warga masyarakat yang secara intrinsik berasal dari sukubangsa
atau kelompok etnik tersebut. Konsep negara-bangsa (nation-state), misalnya, jelas sekali
menunjukkan orientasi pemikiran antropologi ini.

Dipandang dari perspektif ini, nasionalisme yang sukses ditentukan oleh keterjalinan ideologi
etnik dengan aparatus negara. Negara-bangsa, seperti halnya banyak sistem politik lain,
memandang pentingnya ideologi bahwa batas-batas politik harus saling mendukung dengan
batas-batas kebudayaan. Selanjutnya, negara-bangsaa memiliki monopoli atas keabsahan untuk
memungut pajak, dan bahwa tindakan kekerasan terhadap warga yang dianggap menyimpang
dari kehendak negara. Monopoli ini adalah sumber kekuasaan yang paling penting. Negara
bangsa memiliki administrasi birokrasi dan undang-undang tertulis yang meliputi semua warga
negara, dan memiliki sistem pendidikan yang seragam di seluruh negeri, dan pasar tenaga kerja
yang sama bagi semua warga negara. Hampir semua negara-bangsa di dunia memiliki bahasa
nasional yang digunakan untuk komunikasi resmi. Suatu ciri yang khas dari negara bangsa
adalah konsentrasi kekuasaan yang luarbiasa. Cukup jelas bahwa Indonesia adalah salah satu
contoh negara-bangsa.

Negara Bangsa dan Multikulturalime


Dari pembicaraan kita tentang perspektif antropologi mengenai nasionalisme dan negara di atas,
dapatlah dikemukakan bahwa negara-bangsa Indonesia kini menghadapi tantangan-tantangan
besar, yang apabila kita tak berhasil menghadapi dan menaklukkan tantangan tersebut, dapat
diprediksi bahwa negara kesatuan Republik Indonesia ini akan berakhir. Akan tetapi kalau kita
memiliki kesepakatan dan komitemen bahwa negara kesatuan ini adalah final, maka kita perlu
memperhatikan secara seksama tantangan-tantangan yang kita hadapi, dan tugas-tugas yang
harus kita laksanakan untuk menghadapinya. Banyak orang berpendapat bahwa
multikulturalisme merupakan alternatif yang paling tepat untuk membangun kembali integrasi
bangsa tersebut, meski belum ditemukan model multikulturalisme seperti apa yang paling tepat
untuk Indonesia. Pendapat tersebut benar, karena pendekatan proses dalam multikulturalisme
lebih relevan untuk menjawab isyu kebangsaan dan integrasi nasional yang kini dituntut mampu
menjawab tantangan perubahan.

Buku Sdr Mashudi Noorsalim (ed.) yang kini sedang kita bahas menurut hemat saya
mengandung empat persoalan besar (penulis menyebutnya dilematis) berkaitan dengan isyu
hak-hak minoritas dalam kaitannya dengan multikulturalisme dan dilema negara bangsa.
1. Fakta keanekaragaman sukubangsa, ras, agama, dan golongan sosial-ekonomi, semakin
diperumit oleh faktor geografi Indonesia yang kepulauan, penduduk yang tinggal terpisah-pisah
satu sama lain, mendorong potensi disintegrasi meningkat.
2. Premis antropologi bahwa nasionalisme dan negara seyogyanya dibicarakan mulai dari
akarnya, yakni mulai dari konsep-konsep sukubangsa, kelompok etnik, dan etnisitas, jelas
menunjukkan bahwa apabila semangat nasionalisme luntur karena berbagai sebab, maka yang
tertinggal adalah semangat kesukubangsaan yang menguat. Dengan kata lain, meningkatnya
semangat primordial ( antara lain kesuku-bangsaan) di tanah air akhir-akhir adalah indikasi
melunturnya nasionalisme.
3. Hak-hak minoritas senantiasa melekat pada fakta pengaturan keanekaragaman yang ada.
Apabila pengaturan nasional berorientasi pada kebijakan kebudayaan seragam dan sentralistis
maka fakta pluralisme, diferensiasi, dan hirarki masyarakat dan kebudayaan akan meningkat.
Dalam kondisi ini hak-hak minoritas akan terabaikan karena tertutup oleh kebijakan negara yang
terkonsentrasi pada kekuasaan sentralistis. Namun, apabila pengaturan tersebut adalah
demokratis dan/atau multikuluralistis maka hak-hak minoritas akan semakin dihargai. Yang
perlu diperhatikan adalah bahwa upaya membangun bangsa yang multikultural itu berhadapan
dengan tantangan berat, yaitu fakta keenekaragaman yang luas dalam konteks geografi, populasi,
sukubangsa, agama, dan lainnya. Oleh karena itu membangun negara-bangsa yang multikultural
nampaknya harus dibarengi oleh politik pengaturan dan sentimen kebangsaan yang kuat.
4. Perekat integrasi nasional yang selama ini terjadi seperti politik penyeragaman nasional dan
konsentrasi kekuasaan yang besar sesungguhnya adalah hal yang lumrah dalam politik
pemeliharaan negara bangsa. Namun, mekanisme pengaturan nasional ini terganggu ketika
seleksi global pernyataan saya ini dipengaruhi oleh prinsip alamiah proses seleksi alam dalam
evolusionisme tidak lagi menghendaki (not favour) bentuk negara-bangsa sebagai bentuk
pengaturan nasional pada abad yang baru ini. Kondisi negeri kita yang serba lemah di berbagai
sektor mempermudah kita menjadi rentan untuk tidak lagi dikehendaki dalam proses seleksi
global.

Identitas Nasional

Identitas adalah sifat khas yang menerangkan dan sesuai dengan kesadaran diri pribadi, golongan
sendiri, kelompok sendiri, atau negara sendiri.
Nasional merupakan identitas yang melekat pada kelompok- kelompok yang lebih besar yang
diikat oleh kesamaan-kesamaan, baik fisik seperti budaya, agama, dan bahasa maupun non fisik,
seperti keinginan,cita-cita dan tujuan. Jadi adapun pengertian identitas sendiri adalah ciri-ciri,
tanda-tanda, jati diri yang melekat pada seseorang atau sesuatu yang bisa membedakannya.
Identitas nasional pada hakikatnya merupakan manifestasi nilai-nilai budaya yang tumbuh dan
berkembang dalam berbagai aspek kehidupan suatu bangsa dengan ciri-ciri khas. Dengan ciri-ciri
khas tersebut, suatu bangsa berbeda dengan bangsa lain dalam hidup dan kehidupannya.
Diletakkan dalam konteks Indonesia, maka Identitas Nasional itu merupakan manifestasi nilai-
nilai budaya yang sudah tumbuh dan berkembang sebelum masuknya agama-agama besar di
bumi nusantara ini dalam berbagai aspek kehidupan bdari ratusan suku yang kemudian dihimpun
dalam satu kesatuan Indonesia menjadi kebudayaan Nasional dengan acuan Pancasila dan roh
Bhinneka Tunggal Ika sebagai dasar dan arah pengembangannya dalam kehidupan berbangsa
dan bernegara.
Selama ini masyarakat Indonesia masih bingung dengan identitas bangsanya. Agar dapat
memahaminya, pertama-tama harus dipahami terlebih dulu arti Identitas Nasional Indonesia.
Identitas berarti ciri-ciri, sifat-sifat khas yang melekat pada suatu hal sehingga menunjukkan
suatu keunikkannya serta membedakannya dengan hal-hal lain.
Nasional berasal dari kata nasion yang memiliki arti bangsa, menunjukkan kesatuan komunitas
sosio-kultural tertentu yang memiliki semangat, cita-cita, tujuan serta ideologi bersama. Jadi,
yang dimaksud dengan Identitas Nasional Indonesia adalah ciri-ciri atau sifat-sifat khas bangsa
Indonesia yang membedakannya dengan bangsa-bangsa lain di dunia. Uraiannya mencakup :
1. Identitas manusia Manusia merupakan makhluk yang multidimensional, paradoksal dan
monopluralistik. Keadaan manusia yang multidimensional, paradoksal dan sekaligus
monopluralistik tersebut akan mempengaruhi eksistensinya. Eksistensi manusia selain
dipengaruhi keadaan tersebut juga dipengaruhi oleh nilai-nilai yang dianutnya atau pedoman
hidupnya. Pada akhirnya yang menentukan identitas manusia baik secara individu maupun
kolektif adalah perpaduan antara keunikan-keunikan yang ada pada dirinya dengan implementasi
nilai-nilai yang dianutnya.
2. Identitas nasionalIdentitas nasional Indonesia bersifat pluralistik (ada keanekaragaman) baik
menyangkut sosiokultural atau religiositas. Identitas fundamental/ ideal = Pancasila yang
merupakan falsafah bangsa.- Identitas instrumental = identitas sebagai alat untuk menciptakan
Indonesia yang dicita-citakan. Alatnya berupa UUD 1945, lambang negara, bahasa Indonesia,
dan lagu kebangsaan.- Identitas religiusitas = Indonesia pluralistik dalam agama dan
kepercayaan.- Identitas sosiokultural = Indonesia pluralistik dalam suku dan budaya.- Identitas
alamiah = Indonesia merupakan negara kepulauan terbesar di dunia.
3. Nasionalisme IndonesiaNasionalime merupakan situasi kejiwaan dimana kesetiaan seseorang
secara total diabdikan langsung kepada negara bangsa. Nasionalisme sangat efektif sebagai alat
merebut kemerdekaan dari kolonial. Nasionalisme menurut Soekarno adalah bukan yang
berwatak chauvinisme, bersifat toleran, bercorak ketimuran, hendaknya dijiwai oleh nilai-nilai
Pancasila.
4. Integritas Nasional Menurut Mahfud M.D integrai nasional adalah pernyataan bagian-bagian
yang berbeda dari suatu masayarakat menjadi suatu keseluruhan yang lebih utuh secara
sederhana memadukan masyarakat-masyarakat kecil yang banyak jumlahnya menjadi suatu
bangsa. Untuk mewujudkan integrasi nasional diperlukan keadilan, kebijaksanaan yang
diterapkan oleh pemerintah dengan tidak membersakan SAR. Ini perlu dikembangkan karena
pada hakekatnya integrasi nasional menunjukkan tingkat kuatnya kesatuan dan persatuan bangsa.
Kesimpulan Identitas Nasional Indonesia adalah sifat-sifat khas bangsa Indonesia yang
membedakannya dengan bangsa-bangsa lain di dunia. Indonesia terdiri dari berbagai macam
suku bangsa, agama dan pulau-pulau yang dipisahkan oleh lautan. Oleh karena itu, nilai-nilai
yang dianut masyarakatnya pun berbeda-beda. Nilai-nilai tersebut kemudian disatupadukan dan
diselaraskan dalam Pancasila. Nilai-nilai ini penting karena merekalah yang mempengaruhi
identitas bangsa. Oleh sebab itu, nasionalisme dan integrasi nasional sangat penting untuk
ditekankan pada diri setiap warga Indonesia agar bangsa Indonesia tidak kehilangan identitas.
Unsur-unsur pembentuk identitas nasional berdasarkan ukuran parameter sosiologis, yaitu :
1.suku bangsa
2.kebudayaan
3.bahasa
4.kondisi georafis.
Unsur-unsur pembentuk identitas nasional indonesia, yaitu :
1. Sejarah
2. Kebudayaan :
-Akal budi
-Peradaban
-Pengetahuan
3. Budaya Unggul
4. Suku Bangsa : keragaman/majemuk
5. Agama: multiagama
6. Bahasa

Anda mungkin juga menyukai