Anda di halaman 1dari 1

Penulis : Naimah Nurhayati

Fakultas : Sains dan Teknologi


Program Studi : Kimia
IPK : 3.37
Pembimbing I : Dr. Alfinda Novi Kristanti, DEA
Pembimbing II : Dr. Nanik Siti Aminah, M.Si

Isolasi, Identifikasi dan Uji Aktivitas Antibakteri Senyawa Fenolik Dari


Rimpang Temu Putih (Curcuma zedoaria Rosc)
Abstrak :

Ekstrak metanol rimpang temu putih (Curcuma zedoaria Rosc.) telah dilaporkan memiliki aktivitas
antibakteri terhadap Klebsiella pneumoniae. Bakteri ini merupakan salah satu penyebab penyakit
pneumonia, namun sebagian besar kasus pneumonia disebabkan oleh Streptococcus pneumoniae. Pada sisi
lain telah diketahui bahwa senyawa fenolik merupakan senyawa yang berpotensi sebagai antibakteri. Oleh
karena itu penelitian ini bertujuan untuk mengisolasi senyawa fenolik dari rimpang Curcuma zedoaria
Rosc. dan melakukan uji aktivitas antibakteri terhadap Streptococcus pneumoniae. Ekstraksi rimpang
Curcuma zedoaria Rosc. dilakukan dengan metode maserasi pada suhu kamar menggunakan pelarut
metanol. Pemisahan dan pemurnian senyawa dilakukan dengan metode kromatografi vakum cair, dan
kromatografi kolom gravitasi. Pada penelitian ini senyawa murni yang berhasil diisolasi jumlahnya terlalu
sedikit sehingga tidak dapat ditentukan struktur dan aktivitas antibakterinya. Oleh karena itu, identifikasi
senyawa dilakukan dengan spektrofotometer UV-Vis, KLT scanner, dan uji kualitatif menggunakan FeCl3.
Sedangkan uji aktivitas antibakteri dilakukan pada ekstrak metanol kasar. Hasil identifikasi menunjukkan
bahwa senyawa yang berhasil diisolasi merupakan senyawa fenolik. Hasil uji aktivitas menunjukkan
bahwa ekstrak metanol memiliki aktivitas antibakteri terhadap Streptococcus pneumoniae dengan
konsentrasi larutan uji mulai 1000 ppm. Tetapi ekstrak ini kurang aktif sebagai antibakteri karena pada uji
yang dilakukan dengan metode lubang menggunakan optochin sebagai pembanding, zona hambat yang
terbentuk < 13 mm.

Keyword :

Curcuma zedoaria Rosc., senyawa fenolik, Streptococcus pneumoniae

Page 1

Anda mungkin juga menyukai