Anda di halaman 1dari 2

LKM TERMOREGULASI

Untuk membantu memecahkan masalah dan memahami konsep termoregulasi,


kerjakan soal dibawah ini!

1. Apa yang dimaksud ektotermik, endotermik, poikilotermik, dan homeotermik?


2. Jelaskan dan berikan alasan mengapa istilah hewan poikilotermik dan hewan
homeotermik lebih tepat daripada istilah hewan berdarah dingin dan berdarah panas?
3. Jelaskan perbedaan termoregulasi dan termokonformer dengan disertai grafik!
4. Sebutkan dan jelaskan mekanisme yang mempengaruhi kecepatan produksi panas!
5. Jelaskan arti zona netralis, zona termoregulasi kimia, zona termoregulasi fisik, dan
zona hipotermia
6. Jeaskan mekanisme termoregulasi menggigil dan non menggigil pada homeotermik
yang dihadapkan pada suhu kritis bawah
7. Jelaskan perbedaan antara heterotermik temporal dan regional
Jawab: Heterotermik temporal yaitu suhu tubuh hewan dapat berubah sewaktu-waktu
juga dapat meningkatkan suhu tubh diatas suhu lingkngan, sedangkan heterotermik
regional yaitu suhu tubuh hewan di jaringan tubuh bagian dalam cukup tinggi dan suhu
jaringan tubuh bagian luar mendekati suhu lingkungannya.

Masalah yang harus kalian diskusikan!

1. Seorang pendaki gunung asal Spanyol mencetak rekor baru dalam hal kecepatan mencapai
puncak Gunung Everest. Killian Jornet (Laki-laki, 29) mampu mencapai puncak tertinggi
dunia itu hanya dalam waktu 26 jam tanpa menggunakan tali atau botol oksigen (Sumber:
Tribunnews.com, 2017).
a. Bagaimana mekanisme termoregulasi pada Killian Jornet agar tetap dapat
mempertahankan suhu tubuhnya dilingkungan yang dingin?
b. Berdasarkan zona termoregulasi, berada di zona termoregulasi mana Killian Jornet?
Gambar dengan grafik!

2. Kadal merupakan hewan berdarah dingin yang sering terlihat berjemur di pagi hari
dibawah sinar matahari di tempat terbuka seperti di tepi parit atau di pematang sawah. Di
siang hari, kadal mencari makan di kebun, di pekarangan, dan ada juga yang di halaman
rumah. Di malam hari kadal tidur di bawah lapisan serasah, timbunan kayu, atau tumpukan
batu (Sumber: Sophianirmalida (tingkah laku kadal), 2013).
a. Menurut kalian, sesuiakah kadal disebut dengan hewan berdarah dingin ? Jelaskan!
b. Mengapa Kadal bertingkah laku berjemur dibawah sinar matahari? Jelaskan
keterkaitannya dengan termoregulasi

3. Terlalu kurus didefinisikan dengan indeks massa tubuh 18,5 atau kurang. "Ketika tubuh
kurus, kita kekurangan lemak untuk menginsulasi tubuh dari suhu dingin," jelas Maggie
Moon, RD, ahli gizi dari Los Angeles. Kurang asupan makanan pun berdampak mudah
kedinginan. Kekurangan kalori mengerem metabolisme tubuh sehingga tubuh kekurangan
panas tubuh (Sumber: Kompas.com, 2015).
a. Apa saja yang dapat dilakukan untuk menambah produksi panas tubuh?
Jawab: Memakai pakaian tambahan yang hangat seperti jaket atau switer, memakai
topi, sarung tanan, dan syal, makan makanan agar metabolisme dalam tubuh terus
berjalan dan dapat menghasilkan panas, makan makanan atau minuman hangat juga
bisa meningkatkan suhu tubuh karena tubuh dapat menyerap panas dari makanan dan
minuman. Yang utama adalah berolahraga atau terus bergerak, karena otot yang terus
bergerak memebutuhkan banyak energy, sehingga tubuh memetabolisme makanan
lebih banyak, dari metabolisme itu akan menghasilkan panas yang banyak.

b. Bagaimana mekanisme regulasi suhu dingin pada orang bertubuh kurus?


Jawab: Termoregulasi bergantung pada fungsi normal dari proses produksi panas.
Panas yang dihasilkan tubuh adalah hasil sampingan metabolisme yaitu reaksi kimia
dalam seluruh sel tubuh. Makanan merupakan sumber utama bahan bakar untuk
metabolisme. Aktivitas yang membutuhkan reaksi kimia tambahan akan meningkatkan
laju metabolic yang juga akan menambah produksi panas. Saat metabolism menurun,
panas yang dihasilkan juga lebih sedikit. Jika terjadi penurunan suhu tubuh inti,
Thermoreseptor di kulit dan hipotalamus mengirimkan impuls syaraf ke area preoptic
( kumpulan neuron-neuron di bagian anterior hypothalamus yang merupakan Pusat
pengaturan suhu tubuh yang berfungsi sebagai termostat tubuh ) dan pusat peningkatan
panas di hipotalamus, serta sel neurosekretory hipotalamus yang menghasilkan hormon
TRH (Thyrotropin releasing hormon) sebagai tanggapan.hipotalamus menyalurkan
impuls syaraf dan mensekresi TRH, yang sebaliknya merangsang Thyrotroph di
kelenjar pituitary anterior untuk melepaskan TSH (Thyroid stimulating hormon).
Impuls syaraf dihipotalamus dan TSH kemudian mengaktifkan beberapa organ efektor.
Produksi panas terjadi saat intirahat, gerakan volunter dan termogenesis tanpa mengigil.
1) Metabolism basal berperan terhadap panas yang dihasilkan oleh tubuh saat istirahat
total. Laju metabolism basal atau basal metabolic rate (BMR) biasanya bergantung
pada area permukaan tubuh. BMR juga dipengaruhi oleh hormone tiroid. Dengan
merangsang penguraian glukosa dan lemak, hormone tiroid meningkatkan reaksi kimia
dalam sel tubuh. Saat hormone tiroid disekresikan dalam jumlah besar, BMR dapat
meningkat 100%. Ketiadaan hormone tiroid akan menurunkan BMR menjadi
setengahnya, sehingga terjadi pengurangan produksi panas. Hormen seks testoteron
meningkatkan BMR sehingga pria memiliki BMR yang lebih tinggi dari pada wanita.
2) Gerakan volunter sperti aktivitas otot pada olahraga membutuhkan energi
tambahan. Laju metabolic meningkat saat aktivitas, terkadang meningkatkan produksi
panas hingga 50 kali lipat.
3) Menginggil adalah respon tubuh involunter terhadap perbedaan suhu dalam tubuh.
Gerakan otot lurik saat menginggil membutuhkan energi yang cukup besar. Menginggil
menghasilkan produksi panas 4 sampai 5 kali lipat dari normal. Panas ini akan
membantu menyeimbangkan suhu tubuh sehingga menginggil akan berhenti.

Selamat mengerjakan, jangan lupa bahagia ya,,,,,,

Anda mungkin juga menyukai