Anda di halaman 1dari 34

IDENTITASKU

amaku Dwi Meriana Lisa, aku lahir di

N Sudiomoro pada tanggal 10 Maret


1997. Aku biasa dipanggil Dwi. Buah
dari pasangan Tn. Soiman dan Ny.
Intisari.
Aku terlahir dari keluarga yang sangat
sederhana. Ayahku seorang petani dan Ibuku
hanya seorang ibu rumah tangga biasa. Tapi
bagiku suasana dalam kesederhanaan ini adalah
kebahagiaan yang teramat sangat menyenangkan,
memiliki ayah yang bertanggung jawab penuh
1|Autobiografi
terhadap keluarga dan seorang ibu yang yang
tekun, sabar dan sangat menyayangiku. Inilah
ayahku yang terlahir di sudimoro, 21 September
1978 Beliau adalah sosok pahlawan yang

Ayahku, Tn. Soiman


sebernanya bagi anak-anak nya dan istri nya,
beliau selalu bekerja keras untuk menafkahi anak
dan istrinya tanpa mengenal pagi siang malam

2|Autobiografi
bahwa kan nyawanya sendiri beliau korbankan
dan mempertaruhkan semua waktunya hanya demi
untuk membahagiakan istri dan anak nya. Beliau
banting tulang bekerja serabutan demi untuk
melihat anak nya sukses dan merasa tercukupi.
Beliau selalu mengajarkan bagaimana cara
menghargai waktu, bagaimana cara menghemat
uang, bagaimana cara hidup yang mandiri. Beliau
adalah sosok pria yang terhebat didunia dan di
akhirat. Dan aku selalu bangga mempunyai sosok
ayah yang penuh dengan tanggung jawab terhadap
istri dan anaknya.

Inilah ibu aku, sosok seorang ibu yang sangat


sangat menyayangi aku daripada nyawa nya
sendiri. Beliau adalah sosok ibu yang rela bekerja
keras banting tulang demi kebahagian anak nya,
kerja selama 24 jam tanpa henti dan setiap hari

3|Autobiografi
tanpa di gaji, dan
tidak pernah
mengeluh kepada
siapapun. Beliau
selalu terlihat sehat
dan selalu
tersenyum didepan
anak-anaknya,
padahal dibalik itu
semua beliau
menyimpan sejuta rasa capek, lelah letih, lesuh.
Tetapi beliau tidak ingin anak-anaknya
mengetahui bahwa beliau sedang sakit, capek,
lelah, lesuh dan letih. Beliau adalah sosok
malaikat yang nyata bagi anak-anak nya beliau
selalu mengajarkan anak-anak nya untuk belajar
menghargai waktu,menghargai sesama manusia,
saling menolong dan yang paling penting beliau

4|Autobiografi
selalu menasihati ku jika aku salah atau terlena
dalam duniawi dan beliau selalu mengingatkan
aku untuk selalu sholat tepat waktu, selalu
membangunkanku disaat aku terlelap tidur dan
lupa untuk sholat, beliau adalah sosok yang kuat
memperjuangkan nyawanya demi aku anak yang
selalu bandel jika di nasihati selalu bantah jika di
suruh selalu bentak jika aku dimarahin beliau. Aku
selalu akung kamu bidadari surga ku ibu. Inilah
foto ibuku.

5|Autobiografi
Aku memiliki seorang satu kakak,

Kakakku, Eko Prayogi


6|Autobiografi
Eko Prayogi namanya. Terpaut 7 tahun dari
umurku tepatnya dia lahir pada tanggal 3 April
1990. Sosok kakak yang selalu memberikan
nasihat, selalu membimbing dan memberikan
contoh yang baik kepada adik-adiknya. Eko adalah
sosok kakak yang selalu mengajarkan bagaimana
cara untuk menghadapi masalah-masalah hidup,
mengajari aku bagaimana cara mengatur waktu,
membagi waktu antara main, kerja, dan istrirahat.
Sosok kakak yang penuh inspiratif bagi aku, sosok
kakak yang sealalu menasihati ketika aku salah,
selalu menyemangati aku ketika aku gagal dan
terpuruk.
Selain kakak, aku juga memiliki satu adik
perempuan, yang bernama Adinda Prameswari
yang lahir pada tanggal 21 September 2009. Inilah
adik aku yang selalu menjengkelkan yang selalu
usil yang selalu bikin aku naik darah, tapi dibalik
7|Autobiografi
itu semua terkadang aku merasa bahagia
mempunyai adik yang seperti dia. Kini adikku
masih sekolah kelas 4 SD . Dinda adalah sosok
adik yang selalu membuat aku tersenyum ketika
aku sedang marah ngambek.

Adikku, Adinda Prameswari

Masa kecilku adalah dimana aku merasakan


kebahagiaan sebagai seorang anak, bermain tanpa

8|Autobiografi
beban, berkumpul bersama teman-teman sebaya
dan banyak lagi yang membuatku bahagia.
Aku mulai masuk sekolah dasar pada tahun 2003
dan lulus tahun 2010, terlambat 1 tahun karena
pada kelas 2 sempat tinggal kelas selama 1 tahun.
Aku bersekolah di SD Negeri 1 Sudimoro Bangun.
Ketika aku SD aku mempunyai teman yang sangat
banyak dan menyenangkan, setiap hari main
baraeng tanpa mengenal waktu, selalu bercanda
tawa, dan belum mengenal yang namanya pacaran,
handphone, internet bahkan sosial media pun.
Yang aku kenal hanyalan bermain, permainan
petak umpet, tarik tambang, enggklek, bla kasti
dan masih banyak permainan tradisional lainnya.
Ketika SD aku selalu mengikuti lomba pramuka,
sering mengikuti kegiatan yang berbau agama
seperti mengaji, berpidato tentang agama. Dan aku

9|Autobiografi
perna mewakili sekolahanku lomba pidato tentang
agama sekecamatan.

Tahun 2010 aku masuk sekolah menengah


tepatnya di SMP Negeri 2 Wonosobo, disini aku
mulai belajar tentang arti sebenarnya pendidikan
dan belajar. Aku mulai aktif dalam organisasi dan
kegiatan-kegiatan ekskul hingga seperti mengikuti
pramuka, inilah foto disaat lomba di Banjar
Negara,

10 | A u t o b i o g r a f i
Foto Dokumentasi Lomba Pramuka Di Banjar Negara Kecamatan Wonosobo

11 | A u t o b i o g r a f i
Dan selain itu aku mengikuti olimpiade Biologi
dikelas VIII dan olimpiade volley walaupun belum
merasakan juara. Inilah teman-teman SMP ku
kelas VIII

Foto Teman-teman Saat SMP kelas VIII

12 | A u t o b i o g r a f i
Pengalaman SMP ini yang membuat aku
termotivasi untuk masa depan.
Dikelas IX, aku mulai fokus pada Ujian Nasional.
Inilah foto disaat bimbingan belajar untuk
menghadapi UN,

Foto saat kegiatan Bimbel SMP Kelas IX

13 | A u t o b i o g r a f i
Bersamaan dengan ini, aku juga merasakan
keindahan akan seorang sahabat.
Kepolosanku, keceriaanku mulai terasa bermakna
bersama para sahabat. Waktu dan ruang pun bukan
menjadi halangan untuk berkumpul bersama
sahabat. Inilah teman-teman SMP aku.

Foto Teman-teman SMP

14 | A u t o b i o g r a f i
Setelah lulus SMP, aku pun lanjut ke SMA. Aku
sekolah di SMA Negeri 1 Semaka. Disini aku
lebih memahami dan lebih bersemangat lagi untuk
belajar. Dikelas X aku pun langsung aktif dalam
kegiatan-kegiatan ekskul, bimbel dan kegiatan
sosial. Menjadi siswi yang aktif adalah targetku
saat itu. Hasilnya dikelas X aku berhasil
mendapatkan juara 1 pada lomba bola volley.
Selain itu aku juga mengikuti kegiatan OSN
cabang Kebumian walaupun hasilnya belum
memuaskan.
Dan yang paling membanggakan bagiku adalah
saat mendapat peringkat 1 pada semester genap.
Walaupun saat itu padat akan kegiatan ekskul.
Karena mendapat peringka1, aku masuk dikelas
yang sangat aku ingingkan saat itu, yaitu kelas
jurusan IPA.
Inilah teman-teman aku kelas XI IPA 1.

15 | A u t o b i o g r a f i
Yang selalu menyemangati aku untuk tetap
sekolah teman yang selalu membuat aku tertawa,
dan teman yang selalu memotivasiku untuk
menjadi orang yang sukses.
Dikelas XI aku masih aktif dalam kegiatan ekskul.
Mengikuti kegiatan PMR,
Inilah foto saat pelantikan anggota PMR dengan
pembinanya.

Foto Pelantikan Anggota PMR

16 | A u t o b i o g r a f i
Dan kegiatan ekskul futsal. Selain futsal aku juga
mengikuti OSIS, inilah foto teman-teman OSIS,

Foto teman-teman OSIS SMA

Karena saking padat dan sibuknya mengikuti


ekskul, pada ulangan akhir semester aku belum
bisa mempertahankan peringkat 1 ku waktu
dikelas X dan harus puas hanya masuk 10 besar.
Dengan alasan karena belum bisa mengatur waktu
untuk berapa persen belajar pelajaran dan andil di
ekskul. Dan dikelas XI aku masih aktif dalam
kegiatan ekstrakulikuler, dikelas ini aku mulai
17 | A u t o b i o g r a f i
diajari untuk menentukan mau kemana nanti
setelah lulus dan untuk mempersiapkan masa
depan yang cerah,
Inilah teman-teman kelas XI Ipa 1,

Foto teman-teman kelas XI IPA 1

Dikelas XII, aku fokus belajar untuk persiapan


Ujian Nasional dan meninggalkan kegiatan-
kegiatan yang menurutku mengganggu belajar saat
itu. Karena nilai bagus dan memuaskan di UN
adalah target aku selama 3 tahun sekolah di SMA
18 | A u t o b i o g r a f i
Ini adalah beberapa kenangan-kenangan foto
waktu SMA kelas XII ipa 1.

Foto Teman- teman SMA

19 | A u t o b i o g r a f i
Di SMA tempat ku sering terjadi banjir ketika
hujan datang karena disekolahanku letaknya di
dataran rendah, inilah foto-foto sekolahanku disaat
banjir,

20 | A u t o b i o g r a f i
Inilah foto-foto dewan guru SMA Negeri 1
Semaka:

21 | A u t o b i o g r a f i
Setelah lulus keinginanku untuk langsung
melanjutkan ke Perguruan Tinggi, dan aku
mendaftar di UNILA mengambil jurusan biologi
melalui jalur SNMPTN dan mengikuti bidikmisi,
tetapi hasil nya kurang memuaskan aku tidak
diterima di UNILA,

22 | A u t o b i o g r a f i
tetapi aku tidak pantang menyerah, dan aku
mengikuti jalur SBMPTN dan hasilnya anda tidak
di nyatakan lulus.

Karna kekurangan biaya maka aku tidak


mendaftar di Universitas lain dan harus tertunda
selama 1 tahun karena keadaan ekonomi keluarga
sebelum pada akhirnya aku mendapatkan beasiswa

23 | A u t o b i o g r a f i
pemda di Politeknik Negeri Lampung (Polinela)
ini. Pertama masuk dipolinela,aku melewati
kegiatan yang namanya Latdis, inilah teman-
teman 1 grup yang dimana anggotanya berbeda
jurusan

24 | A u t o b i o g r a f i
Di acara Latdis , diajarkan untuk displin, tepat
waktu, tanggung jawab, berani, sigap, kuat,
kekeluargaan, saling tolong menolong, dan
pantang menyerah. Inilah foto-foto saat Latdis,

25 | A u t o b i o g r a f i
Inilah teman-temanku yang ada di POLINELA,

26 | A u t o b i o g r a f i
PENGALAMAN

Terlahir dari keluarga yang sederhana


mengajarkanku untuk belajar sambil bekerja. Dari
SMP, aku sudah dibelajari bekerja membantu
orang tua. Walaupun aku seorang cewek, semua
itu tidak menghalangiku agar tidak malas-malasan.
Ayahku mempunyai kebun salak. Dan disinilah
aku belajar bekerja. Dari menyerbuk bunga salak,
sampai dengan memanen serta mengantar hasil
panen salak ke penjual langganan. Selain
mengurus kebun salak, aku juga sering mencari
keong untuk pakan bebek dirumah, karena orang
tuaku juga mempunyai beberapa ekor bebek.
Selain belajar bekerja, yang terpenting aku juga
harus belajar melawan gengsiku sendiri. Karena
tak banyak cewek seumuranku yang mau kesawah
mencari keong.tapi ini bukan masalah buatku,
27 | A u t o b i o g r a f i
karena membantu orang tua adalah niat utamaku.
Apalagi setiap musim panen padi, aku selalu
membantu ayah disawah, mengangkat gabah
untuk dibawa ke pabrik. Tidak peduli itu berat apa
tidak.. Dan aku juga aktif didesa dalam kegiatan
olahraga yaitu futsal,
Inilah fotonya saat mengikuti lomba futsal antar
desa di desa Dadisari,

28 | A u t o b i o g r a f i
Setelah lulus SMA, dan menunda untuk lanjut di
Perguruan Tinggi, aku bekerja disalah satu toko
baju didesaku. berangkat kerja jam 5 pagi dan
pulang sekitar setengah enam sore tak membuatku
untuk mengeluh. Pekerjaan ini aku geluti sampai
dengan sekarang sebelum pada akhirnya aku
diterima di Polinela jalur pemda ini. Berawal dari
facebook aku mengetahui adanya beasiswa pemda
di Polinela. Awalnya iseng-iseng membuka
facebook dan ada seorang kawan aku yang
membagikan halaman yang tulisan nya syarat-
syarat penerima beasiswa pemda di Polinela. Dan
disitulah aku minat untuk mendaftar, dan
mengikuti prosedur yang telah ditentukan oleh
Polinela. Tak semudah yang dibangyangkan daftar
beasiswa Pemda, Harus meminta formulir
pendaftaran di perhiptani yang ada di sekitar
tanggamus. Walau tak semudah itu aku tidak

29 | A u t o b i o g r a f i
perna mengeluh atau putus asa karna tekad aku
adalah kuliah agar bermanfaat bagi orang-orang
yang membutukan. Setelah meminta formulir itu,
aku harus meminta tanda tangan ketua perhiptani
yang kebetulan rumahnya ditalang padang yang
jarak rumah nya 2 jam dari rumahku. Ketika
meminta legalisir rapot di sekolahanku, ada
kendalanya yaitu cap legalisir nya dicari cari tidak
ketemu padahal hari itu adalah hari terakhir
ngumpul formulir, aku tidak pantang menyerah,
aku tetap berusaha mencari nya dan selang waktu
4 jam baru ketemu. Setelah formulir dikumpul,
mengikuti aturannya yaitu mengikuti ujian tertulis
Inilah foto selesai mengikuti ujian tertulis di
Polinela, dan aku bertemu kawan-kawan yang dari
Tanggamus dan inilah foto-fotonya.

30 | A u t o b i o g r a f i
Dan tibalah pengumuman hasil ujian tertulis dan
alhamdulillah aku lolos, setelah itu tahap
selanjutnya yaitu verifikasi dan wawancara yang
membikin hati aku dag dig dug. Untuk
diwawancara, aku selalu berdoa dan berserah diri
kepada Allah SWT. Inilah foto saat di verifikasi
dan wawancara,

31 | A u t o b i o g r a f i
Dan alhamdulillah emang rejeki aku untuk kuliah
banyak jalan untuk menuju sukses, satu gagal
Allah SWT menyiapkan seribu jalan untuk mu.

HARAPAN DALAM KEHIDUPANKU


Membahagiakan kedua orang tua kakak dan adik,
dan orang lain, bermanfaat untuk semua orang
yang membutuhkan aku. Harapan anak untuk
kedua orang tuanya itu sangat lah mulia yaitu
menaikan haji beliau dan menikmati masa tua nya
tanpa beban dan selalu mendoakan beliau
meninggal dengan keadaan khusnul khotimah.

Harapan saat ini yaitu selalu diberi kesehatan,


kekuatan, kemudahan, kelancaran untuk
menghadapi kegiatan kuliah dan tugas-tugas
kuliah, selalu mendapatkan IP diatas 3,00 dan
lulus tepat waktu dengan IP diatas 3,5.

32 | A u t o b i o g r a f i
Harapan yang akan datang selalu jadi anak yang
berbakti kepada orang tua, selalu rendah hati tidak
sombong selalu jadi diri sendiri. Setelah wisuda
semoga mendapatkan pekerjaan yang sesuai
dengan jurusanku dan bekerja di perusahaan
ternama, dan bermanfaat bagi orang disekitarnya.
Dan semoga aku menjadi anak yang tidak lupa
akan jasa-jasa guru-guru, dosen dan orang yang
membantu aku hingga aku sukses nanti. Aku yakin
aku akan menjadi anak yang sukses dunia dan
akhirat, sehingga aku bisa mewujudkan harapan
ku yaitu menaikan kedua orang tua ketanah suci
mekah. Amin ya Allah SWT.
Iniah foto keluargaku

33 | A u t o b i o g r a f i
Itulah sekian cerita pendek tentang hidupku dan
kedua orang tuaku beserta adik dan kakakku.
Semoga bermanfaat bagi pembacanya.

Penulis :
Nama : Dwi Meriana Lisa
NPM : 16751076
Program Studi : Agribisnis

34 | A u t o b i o g r a f i

Anda mungkin juga menyukai