Anda di halaman 1dari 2

MATERI DISAJIKAN DALAM

PENGAJIAN RUTIN NUZULUSSAKINAH


Tempat : Di rumah Bpk. Sutopo, Simbar 1
Hari/ Tanggal : Sabtu,10 Februari 2017
Materi : Shalat Sunat Rawatib
Sumber : Kitab Kifayatul Akhyar hlm. a. 56- 57; b. 86 - 87; c. 190 - 196
Oleh : Ustadz H. Djazuli Madjid

BERKATA SYEH ABU SYUJAK




Shalat shalat Sunat yang mengiringi Shalat Shalat Fardhu ada tujuh belas rakaat
yaitu:
1. Dua rakaat fajar ( sebelum Subuh)
2. Empat rakaat sebelum Dhuhur
3. Dua rakaat sesudah Dhuhur
4. Empat rakaat sebelum Ashar
5. Dua rakaat sesudah Maghrib
6. Tiga rakaat sesudah Isyak (satu rakaat dari yang tiga itu shalat witir)
A. KETERANGAN
Para ulama syafiiyah berbeda pendapat mengenai banyaknya rakaat dalam shalat
shalat sunat yang megiringi shalat fardhu sebagai berikut:
1. Jumlah rakaatnya 10 rakaat berdasarkan HR. Ibnu Umar
.

Ibnu Umar Berkata aku pernah shalat bersama Rosulullah 1. Dua rakaat
sebelum dhuhur; 2. Dua rakaat sesudah dhuhur ; 3. Dua rakaat sesudah
maghrib; 4. Dua rakaat sesudah Isya; 5. Dua rakaat sebelum subuh

.
Bahwa Rosulullah saw. Melakukan shalat ringan dua rakaat sesudah terbit
fajar ( HR. Bukhori dan Muslim).
2. Jumlahnya ada yang 17 rakaat berdasarkan hadits hadits berikut:
a.
Bahwa Rosulullah saw. Tidak pernah meninggalkan empat rakaat sebelum
dhuhur (HR. Bukhori)
b.

1
Rasulullah bersabda barang siapa yang shalat empat rakaat sebelum dan
sesudah dhuhur maka allah mengharamkan jasadnya dari api neraka (HR.
Timidzi dan Ibnu Majah)
c.

Bahwa Rasulullah saw. Melakukan shalat empat rakaat sebelum ashar
dengan membasahkan antara empat rakaat itu dengan satu salam (HR. At
Turmudzi).
d. .........
Nabi SAW. Bersabda barang siapa yang ingin melaksanakan shalat witir
satu rakaat laksanakan (HR. Abu Dawud dan Ibnu Majah)
Adapun Shalat sunat sebelum maghrib ada dua pendapat:
a. Menurut Imam Nawawi sebelum shalat maghrib disunatkan shalat qobliyah
maghrib berdasar hadits yang artinya Shalatlah kamu sebelum shalat
maghrib dua rakaat bagi yang mau.
b. Menurut Qoul yang kedua tidak disunatkan atas dasar Ibnu Umar Beliau
berkata tidak pernah aku melihat orang yang shalat dua rakaat sebelum shalat
maghrib semasa Rasulullah masih hidup HR. Tirmidzi.

PERINGATAN ( HIMBAUAN)
HR. BUKHARI

:
:
:






) (

Dari Abu Hurairah rodhiallahu anhu, berkata: Rasulullah sholallahu alaihi wa sallam
bersabda bahwa Alloh subhanahu wa taala berfirman, Barang siapa memusuhi wali-
Ku, maka Aku beritahukan (izinkan) perang terhadapnya. Tidaklah hamba-Ku
mendekatkan diri kepada-Ku dengan sesuatu yang lebih Aku cintai dari apa-apa yang
Aku wajibkan kepadanya, dan hamba-Ku itu tetap mendekatkan diri kepada-Ku dengan
amalan-amalan sunnah hingga Aku mencintainya. Bila Aku mencintainya, Aku akan
menjadi pendengaran yang ia gunakan untuk mendengar, menjadi penglihatannya
yang ia gunakan untuk melihat, menjadi tangannya yang ia gunakan untuk
menggenggam, dan menjadi kakinya yang ia gunakan untuk berjalan. Jika ia meminta
pasti Aku beri, jika ia meminta perlindungan, niscaya Aku lindungi. (HR. Bukhari)

Anda mungkin juga menyukai