Anda di halaman 1dari 11

PT.

CITRA MECHANICAL TEKNIK (CMT)


Untuk Memenuhi Salah Satu Tugas Mata Kuliah Kuliah Kerja Lapangan

Disusun Oleh :
Irwansyah Tri Putra Jungjunan
10070215053

PROGRAM STUDI TEKNIK INDUSTRI


FAKULTAS TEKNIK
UNIVERSITAS ISLAM BANDUNG
2018
BAB I
GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN

1.1 Sejarah Perusahaan

PT. Citra Mechanical Teknik (CMT) resmi didirikan pada tanggal 01


September 2008 bertempat di Bandung, PT CMT adalah satu perusahaan swasta yang
bergerak di bidang Jig & Fixture, Pada tahun 2011 PT CMT menjalin kerja sama
dengan salah satu kostumernya yaitu PT Unggul Semesta, dengan adanya kerja sama
ini dan dengan banyaknya kostumer yang berada di daerah Jabotabek, PT CMT
akhirnya berpindah lokasi dan membuka pabrik baru yang berlokasi di kawasan
Hyundai Bekasi Internasional Industrial Estate, Lippo Cikarang dengan luas area 3200
M² dan luas bangunan 2000 M².

PT. Citra Mechanical Teknik beraras pada CRM (Customer Relation


Management) sehingga kepuasan pelanggan serta peningkatan kualitas dan
produktifitas adalah wujud dari perusahaan ini.Dalam setiap pekerjaannya PT. Citra
Mechanical Teknik berkomitmen untuk melakukan perbaikan secara terus menerus
(Continous Improvement) agar mendapatkan hasil yang efisien & efektif dan
produktivitas tinggi.Untuk dapat menciptakan Continous Improvement maka PT. Citra
Mechanical Teknik senantiasa menjalin hubungan “Join Development” baik dengan
kostumer maupun Supplier.

1.2 Visi dan Misi Perusahaan


Berikut adalah visi dan misi PT. Citra Mechanical Teknik (CMT) dapat dilihat
dibawah ini:

1.2.1 Visi Perusahaan


Visi PT. Citra Mechanical Teknik (CMT) yaitu menjadi mitra handal yang
terpercaya di bidang Welding Jig, Checking Fixture, Dies & Moulding dan menjadikan
perusahaan kami sebagai partner No. 1 dan terdepan dalam bidang Jig & Fixture
dengan memanfaatkan teknologi terkini, sumber daya yang handal dan management
yang profesional. Setiap kepentingan pelanggan tetap berada di puncak daftar prioritas
kami, oleh karena itu secara profesional kami menerapkan standar-standar nasional
maupun internasional yang merupakan tuntutan baik bagi pekerjaan, maupun bagi
kepuasan pelanggan kami dengan menawarkan harga kompetitif, inovatif dan
pengiriman tepat waktu.

1.2.2 Misi Perusahaan


a. Menjadikan perusahaan terkemuka dengan motto “Good Quality, Good
Service, Good Price, Good Delivery.”
b. Menghasilkan produk yang memuaskan pelanggan
c. Mempertahankan budaya perusahaan (corporate culture) secara sehat.
d. Mengembangkan business proses yang mendorong partner untuk mencapai
visinya.
BAB II
PT. CITRA MECHANICAL TEKNIK (CMT)

2.1 JOB DESCRIPTION


Berikut adalah Job Description PT. Citra Mechanical Teknik (CMT) dapat
dilihat di bawah ini :
1. President Director

Direktur utama adalah jabatan yang ditunjuk dan memberi laporan kepada Dewan
Direksi / Board of Director (BOD).
a. memimpin perusahaan dengan menerbitkan kebijakan-kebijakan perusahaan
memilih, menetapkan, mengawasi tugas dari karyawan dan kepala bagian
(manajer)
b. menyetujui anggaran tahunan perusahaan
c. menyampaikan laporan kepada pemegang saham atas kinerja perusahaan.
d. Tanggung jawab dari direktur kepada pihak ketiga dan hukum ditentukan dari
jenis perusahaan yang didirikan (Firma, Persekutuan Komanditer (CV), atau
PerseroanTerbatas(PT)).

2. Marketing & Sales


a. Bertanggung jawab terhadap keseluruhan aspek sales – distribution dan marketing
– brand management perusahaan, termasuk mengelola semua merk dan produk –
produk perusahaan, dalam menunjang pencapaian target yang telah ditentukan,
sesuai dengan visi perusahaan.
b. Mengelola seluruh anggota tim Divisi Sales & Marketing perusahaan untuk
mencapai tujuan bersama.
c. Menjaga dan meningkatkan hubungan kerjasama Internal dan External.
3. Business Development
a. Mengobservasi kinerja project yang selama ini telah ada.
b. Menganalisa profit atau tidaknya project yang telah ada.
c. Melihat potensi untuk melakukan efisiensi dari berbagai lini.
d. Melihat peluang untuk meraih profit yang lebih besar dari bisnis yang ada.
e. Melihat peluang pengembangan bisnis yang memungkinkan dengan mengacu
pada core business yang sudah ada.
f. Melihat potensi SDM yang ada untuk memungkinkan pengembangan perusahaan
dari potensi manusianya. (biasanya kerjasama dengan HRD).

4. Coordinator

a. Mengkoordinir rekan kerjanya untuk melakukan tugas sesuai dengan fungsi /


jabatannya dan membuat pelaporan ke atasannya.
b. Mengarahkan, membimbing dan memotivasi rekan kerjanya untuk dapat bekerja
secara optimal dalam menjalankan tugasnya.
c. Menerima, mencatat data dan melapor secara lisan maupun tertulis kepada atasan
bila ada penyimpangan / masalah.
d. Memberikan ide – ide kreatif yang membangun kepada rekan sekerja maupun ke
atasannya (kantor pusat) untuk pengembangan prospect bisnis di daerahnya.

5. Engineering
a. Membantu departemen Production dalam hal pemeliharaan perbaikan dan
pengawasan mesin-mesin produksi yang digunakan.

6. Production
a. Bertanggung jawab atas kegiatan produksi perusahaan
b. Bertanggung jawab atas operasional mesin-mesin dan peralatan pada setiap
lini produksi.
c. Bertanggung jawab atas pelaksanaan start up dan shut down produksi secara
efisien
d. Memastikan setiap tim bekerja sesuai dengan prosedur dan tata tertib yang
berlaku di perusahaan
e. Memastikan produk hasil produksi telah sesuai dengan standard perusahaan
7. Delivery & Warehouse
a. melakukan pendataan terhadap barang masuk dari supplier maupun dari mesin
produksi
b. melakukan pendataan terhadap barang keluar dari gudang ke konsumen
c. membuat surat jalan
d. membuat surat pengeluaran barang dan penerimaan barang
e. Chek atau Stock Opname barang/ bahan baku yang siap dijual
f. melakukan peninputan barang masuk dan keluar untuk dilaporkan ke manajer
g. membuat berita acara bila terjadi selisih barang yang dijual maupun di terima.

8. Accounting
a. Menyusun laporaan rutin dan melaporkan kepada dewan direksi.

9. Finance
a. Bertanggung jawab penuh dalam hal pelaporan keuangan dan akuntansi PT.
CMT sesuai dengan Prosedur yang sudah di terapkan.

10. Administration
a. Memantau kegiatan-kegiatan administrasi perusahaannya
b. Mengevaluasi kegiatan-kegiatan pengorganisasian perusahaannya
c. Menyusun program pengembangan usaha dan kegiatan pengorganisasian
perusahaannya
d. Mengamankan kegiatan-kegiatan usaha dan organisasi perusahaannya

11. HRD & GA


a. Perencanaan
Merencanakan tenaga kerja secara efektif serta efisien agar sesuai kebutuhan
perusahaan dalam membantu terwujudnya tujuan, yaitu dengan menetapkan
program kepegawaian sesuai fungsi-fungsi yang dimiliki HRD.
b. Pengorganisasian
Mengorganisir semua karyawan melalui penetapan pembagian kerja,
hubungan kerja, pendelegasian wewenang, integrasi dan koordinasi dalam
bagan organisasi.

c. Pengarahan
Mengarahkan semua karyawan agar bersedia bekerja sama, bekerja efektif
serta efisien dalam membantu tercapainya tujuan perusahaan, karyawan dan
masyarakat.

d. Pengendalian
Mengendalikan semua karyawan agar mentaati peraturan-peraturan
perusahaan serta bekerja sesuai rencana yang telah ditetapkan
perusahaan.Selanjutnya jika ditengah perjalanan ternyata terdapat
penyimpangan atau kesalahan maka harus diadakan tindakan korektif atau
perbaikan serta penyempurnaan rencana tersebut.Kehadiran karyawan,
kedisiplinan, perilaku, kerjasama, pelaksanaan pekerjaan dan menjaga situasi
lingkungan pekerjaan adalah hal-hal yang harus dikendalikan perusahaan.
2.2 STRUKTUR ORGANISASI
Berikut adalah struktur organisasi pada PT.Citra Mechanical Teknik (CMT)
dapat dilihat pada Gambar 2.1.
PRESIDENT
DIRECTUR MANAGER SUPERVISOR GROUP LEADER STAF / OPERATOR
DIRECTOR

DESIGN CF & DIES


Rohmad Budiman (*) Mutaqim Ridho
Rohmad Budiman

ENGINEERING DESIGN JIG I


Bagus Kurniawan Rizki Nurdiana
Dekar Sunarwan M. Asep Rosyidin

DESIGN JIG II · Randi


Cecep Santoso
Dekar Sunarwan (*) · Zezen Zaenudin

ADM DESIGN
Anggunsari

· Atjeng Alawi
CUT / WELDING
· Cahyana
Ade Sukandar
· Feri
MACHINING
MANUAL DERT
Abas Gunawan · Agus
· Budi
MACHINING · Endang
Abas Gunawan (*) · Yudi Permana
· Asep Hilman
· Slamet Madona

· Aswandi
MACHINE CNC 1 · Dedy S
Imam Subekti · Dedy T
· Agus Salim
MACHINING II CNC
Asep Ahmad
· Yanto Mahendra
· Endra Asanta
MACHINE CNC 2
· Mamat Juhaeri
Asep Ahmad (*)
· Peri Iswandi
· Sopyan Lesmana

PRESIDENT DIRECTOR DIRECTOR


FABRICATION · Nawawi
Ir. Yunus Kurniawan Ir. Yunus Kurniawan (*)
Rahmat Basuki (*) · Agus Ali
Iwan Setiawan (*) · Umar Satria
· DedeMulyadi
F / ASSY · Daemanto
Asep Deni · Yuli Restandi
· Andrian Pradtya
SUPPORTED SPECIAL · Amin suryana
ASSIGMENT ASSEMBLY · Ahmad Mugni S
Antonius Priyono Aep Saepudin · Slamet (*)

MECHATRONIC · Nurul Huda


Asep Deni (*) · Tetep H

S / ASSY · Nurul Huda


Dadang Saepudin · Tetep H

· Sakti Al Isa
FARO
· Alimin
Sakti Al Isa(*)
· Seriantoro
ASSEMBLY
Rahmat Basuki (*)
QUALITY CONTROL · Slamet
Ahmad Mugeni S (*) · Sakti Al Isa (*)

SAFETY & 5 R
Iyan Safari

CPU
· Rahmat Basuki (*)
· Enda Pria D
· Heni W
· Iwan Setiawan

WAREHOUSE
Deni Hermansyah
Rony Anggara

FA.PURCH & ADM PURCHASING


Lessy Febriyanti
Iwan Setiawan Iwan Setiawan (*)

FA/ACCOUNT Fitrida Septia


Iwan Setiawan (*) Lia Margani
FA.PURCH & ADM
Mellisa Christine
Iwan Setiawan (*) DRIVER
Samin
Yakub Hernanto
HRD & GA HRD & GA
Agus Sucipto (*) Linda R
OFFICE BOY
Darman
Rudi

MARKETING DIV
· Edy Tono W ADM MARKETING
· Hendri Supraptono Dyah Amira
· Cucu Hidayat
· Romy R
· Senny Indrajaya

Gambar 2. 1 Struktur Organisasi PT. CITRA MECHANICAL TEKNIK (CMT)


2.3 Bidang Usaha Manufaktur dan Jenis Produk
PT.Citra Mechanical teknik (CMT) ini bergerak dibidang pembuatan alat bantu
seperti Welding Jig, Checking Fixture, Dies & Moulding dan sebagai patner
perusahaan perusahaan ini bergerak dalam Jig & Fixture dengan memanfaatkan
teknologi terkini. PT.CMTini membuat produk alat bantu untuk membantu perushaan
lain dalam proses produksinya. Produk PT. Citra Mechanical Teknik (CMT) sebagai
berikut:
 Welding Jig
 Checking Fix
 Dies
 Moulding

Gambar 2. 2 Produk PT. CMT Jig (Alat Bantu) I


Gambar 2. 3 Produk PT. CMT Jig (Alat Bantu) II

Gambar 2. 4 Produk PT. CMT (Checkcing Fixture)


2.4 Proses Manufaktur
Proses produksi pada PT.Citra Mechanical Teknik ini berawal pembuatan
desain dengan menggunakan gambar teknik oleh bagian engineering dan
diinformasikan lewat desain dengan gambar teknik tersebut ke bagian produksi
terdapat beberapa bagian diantaranya divisi Machining Manual DERT, Machining II
CNC, dan divisi perakitan (Assembly) dimana divisi tersebut dikontrol oleh divisi
Fabrication. Bahan material yang digunakan untuk membuat produk berbagai macam
diantaranya baja, tembaga, karet silikon, plat baja dll. Produk yang dihasilkan oleh
perusahaan ini yaitu alat bantu dimana perushaan ini bekerja sama dengan perushaan
lain dalam membuat alat bantu untuk mempermudah proses produksi di perusahaan
yang bekerja sama dengan PT. Citra Mechanical Teknik (CMT) ini.

2.5 Segmen Pasar PT. CITRA MECHANICAL TEKNIK (CMT)


Aliran distribusi produk pada PT. Citra Mechanical Teknik ini meliputi
Jabodetabek contohnya perusahaan ini bekerja sama dengan PT. Toyota Motor
Manufacturing Indonesia produk yang dihasilkan yaitu alat bantu dalam proses
pembuatan karoseri mobil. PT. CMT ini juga bekerja sama denga PT. Jakarta Tunggal
Citra yang bergerak dibidang produksi pembuatan sepeda anak – anak. Segmen pasar
PT. CMT ini juga meliputi dalam negeri hingga keluar negeri seperti Malaysia dan
Jepang.

Anda mungkin juga menyukai