Anda di halaman 1dari 23

PEMAHAMAN TENTANG

KOMPUTER SERVER

Oleh:

I Gusti Nyoman Anton Surya Diputra

X TKJ I

SMKN 3 SINGARAJA

TAHUN PELAJARAN 2017/2018


Pengertian Komputer Server.

Server adalah Sebuah sistem komputer yang menyediakan berbagai jenis layanan yang
dapat diakses oleh komputer client yang sedang terhubung pada sebuah jaringan. Server harus
didukung dengan baik oleh prosesor dan juga Memori/RAM yang lumayan besar. Server juga
harus memiliki Sistem Operasi Kusus atau biasa juga disebut sebagai Sistem Operasi Jaringan.

Server mengatur lalu lintas data di dalam jaringan dan menyediakan resource yang dapat
digunakan oleh komputer lain yang sedang terhubung pada jaringannya. Server bagian paling
penting dalam jaringan komputer yang menjadi tempat untuk nodes di dalam jaringan agar mampu
melakukan yang namanya Resource Sharing.

Server terdiri dari beberapa macam diantaranya file server, printer server, disk server serta
database server. Server juga bisa bersifat dedicated , artinya server tidak mungkin bisa digunakan
sbagai, selain dedicated, non-dedicated juga ada, fungsinya tetap sebagai server, tapi bisa juga
digunakan sebagai titik masuk untuk komunikasi jaringan.

Komputer Server adalah suatu unit komputer yang berfungsi untuk menyimpan informasi
dan untuk mengelola suatu jaringan komputer. komputer Server akan melayani seluruh client atau
workstation yang terhubung ke jaringannya. Berdasarkan fungsi tersebut bisa dikatakan bahwa
Komputer Server adalah Komputer Induk.

Jenis layanan yang diberikan server komputer server kepada client antara lain ; akses file,
Sharing file dan sebagai perantara komunikasi antar user dan jasa-jasa lainnya bagi user yang
menjadi client atau menjadi domain pada suatu network. Oleh karena itu sebuah server harus
mempunyai kapasitas dan performance (unjuk kerja) yang lebih dari komputer yang digunakan
user/client.

Spesifikasi Komputer Server.

Server sendiri bertugas sebagai komputer yang melayani serta menyediakan berbagai
resource. Selain itu server juga bertanggung jawab untuk merespon segala permintaan client dan
mengatur lalu lintas data, maka pada umumnya komputer server mempunyai spesifikasi yang
berbeda dari komputer biasa.

Beratnya tugas yang di emban server membuat pemilik juga harus mempersiapkan dan
memastikan komputer server bisa melayani seluruh komputer client dengan cepat, akurat serta
memiliki performa tinggi selama 24 jam online. Membuat sebuah komputer memliki performa
tinggi, super cepat tentu saja harus di dukung kemampuan perangkat keras serta aplikasi yang di
gunakan. Katakanlah seperti penggunaan memori RAM, teknologi dan kapasitas hardisk,
processor, grafik card dan lain-lainnya harus memiliki spesifikasi lebih tinggi dari komputer biasa
pada umumnya. Jika komputer Anda biasanya memiliki spesifikasi seperti katakanlah 2GB RAM,
processor core i3 di tambah 512MB grafik card sudah cukup baik untuk menjalankan aplikasi yang
anda gunakan, maka untuk komputer server spesifikasi tersebut tidak akan cukup apalagi server
tersebut harus melayani banyak komputer client dan menjalankan banyak aplikasi yang
memberatkan kinerja processor dan memori. Maka untuk memastikan server memiliki perporma
cepat, akurat ada beberapa hal yang harus kita persiapkan seperti membeli spesifikasi processor
yang lebih tinggi, memori RAM lebih besar, ukuran hardisk, grafik card dan lainnya.

Sebagai contoh berikut spesifikasi komputer server yang di pasang di jaringan LAN untuk
melayani lebih dari 80 komputer client, dan menjalankan beberapa aplikasi serta database yang
selalu running 24 jam.
Yang utama adalah menentukan dulu akan dibuat apa komputer server ini? Jika anda sudah
bisa menjawab maka menentukan spesifikasinya akan lebih mudah. Dalam hal ini saya
mengkategorikan menjadi 2 yaitu:

 Office Server (Lebih ke arah penggunaan yang professional)


 Home Server (Lebih ke arah penggunaan yang sederhana hingga medium)

Manakah yang paling sesuai dengan kebutuhan anda?

 Jika anda menjawab office server maka saya merekomendasikan PC server build-up
 Jika anda menjawab home server maka saya merekomendasikan PC server rakitan.

Mari kita bahas untuk lebih lanjut tentang server build-up dan rakitan.

Mau Menggunakan Server Build-up atau Rakitan?


Bagian kedua ini akan membahas lebih detail tentang komputer server build-up dan rakitan.
Seperti yang sudah dijelaskan diatas jika anda sudah menjawab pertanyaan itu maka anda sudah
bisa menentukan mau build-up atau rakitan. Berikut ini untuk perbandingan dari keduanya:

Komputer Server Build-Up :

 Spesifikasi sudah fix tidak bisa diubah. Spesifikasi berdasarkan tipe-tipe yang tersedia.

 Harga lebih mahal.

 Sudah di desain khusus unutk server sehingga sudah dipastikan online 24 jam non-stop
pasti kuat.

 Service center tersedia sesuai dengan merk yang Anda beli.

 Merk yang sering diapakai IBM, HP, DELL, dll.

Kompueter Server Rakitan :

 Spesifikasi computer bisa Anda tentukan.

 Harga lebih murah karena bisa memilih


 Rancangngan desain sesuai dengan spesifikasi perangkat keras yang Anda pilih.

 Service center tidak ada karena ini adalah rakitan jadi tidak bisa di service di took-toko
komputer.

Bagian-Bagian Penting Dalam Spesifikasi Komputer Server

Komputer server terdiri dari berbagai macam komponen yang dapat kita pilih, sama seperti
spesfikasi komputer rakitan biasa. Untuk komputer server build-up spesifikasinya sudah
ditentukan berdasarkan tipe-tipe yang ada, sedangkan jika anda merakit sendiri komputer server
anda bisa menentukan sendiri. Berikut ini adalah bagian-bagian penting dalam spesifikasi
komputer server:

Processor

Processor saya membaginya menjadi 2 bagian juga yaitu Intel Xeon dan Core i7/i5
(hashwel/4xxx). Untuk komputer server paling bagus menggunakn Intel Xeon karena perfoma dari
processor ini memang di desain khusus untuk server. Pengaturan stabilitas, cache, dll lebih bagus
daripada processor pada umumnya.

Untuk processor biasa core i7/i5 tetap bisa kalau anda jadi server tetapi hasil perfoma-nya
akan kalah dengan Xeon saat melayani client-client dalam network. Core i7/i5 cocok dipakai untuk
individu karena lebih cepat. Jika anda pernah memakai intel Xeon anda pasti merasakan, jika anda
pakai komputer server itu akan terkesan lambat. Memang Xeon lambat jika dipakai di komputer
servernya tetapi dalam proses pelayanan client Xeon lebih cepat dan stabil.
Untuk komputer server pendapat saya yang penting STABIL. Karena server akan diakses
oleh banyak orang jika putus nyambung atau hang akan membuat client susah. Bagi anda yang
home server masih bisa menggunakan processor standart karena client yang dilayani tidak banyak
dan pemakaian juga standart dan lagi anda pasti akan lebih menghemat budget.

Motherboard

Untuk motherboard saya tidak membahas begitu mendetail karena motherboard untuk
Xeon biasanya menggunakan milik intel sendiri sedangkan untuk processor standart sama seperti
rakitan pada umumnya motherboard dapat anda temui berbagai macam merk.
Satu hal yang pasti harus dimiliki jika anda akan memakainya sebagai office
server, MOTHERBOARD HARUS MEMILIKI FITUR RAID. Fitur raid ini dipakai untuk
melakukan backup antar hard disk secara otomatis. Jadi minimal anda harus memiliki 2 hard disk
dengan sistem raid, secara otomatis jika hard disk 1 rusak anda tinggal langsung pasang hard disk
2 dan server siap berjalan kembali

INGAT: motherboard komputer standart tidak di desain untuk menyala 24/7 jadi harus ada jeda
dimana koputer harus istirahat/mati. Sedangkan motherboard server (untuk intel Xeon) sudah di
desain bisa 24/7 jadi lebih kuat tanpa harus dimatikan sekalipun.

Storage

Untuk tempat penyimpanan merk yang sering kita pakai adalah Seagate dan Western Digital (WD)
tetapi untuk server ada 2 jenis koneksi yaitu SATA dan SAS. Perbedaannya adalah pada kecepatan
SAS (15.000 RPM) lebih cepat daripada SATA (7200 RPM). Dan ada fitur “hot-swap”, fitur ini
harus join dengan sistem RAID jadi ketika ada crach hard disk dapat langsung dilepas dan dipasang
tanpa harus mematikan komputer server. Fitur ini sangat diperlukan untuk penggunaan
professional sedangkan untuk home office saya rasa tidak perlu.
Memory
Untuk home office anda bisa menggunakan memory komputer pada umumnya sudah
cukup sedangkan untuk office server anda bisa menggunakan memory ECC. Yang membuat beda
adalah memory ECC ini dapat memperbaiki data yang corrupt sehingga mencegah komputer
terjadi crash. Maka komputer server bisa berjalan lebih stabil dari komputer biasanya.

Power Supply

Power supply harus dipilih yang paling bagus, saya rekomendasikan jangan pilih yang
bagus tetapi pilih yang SANGAT BAGUS. Karena komputer server harus menyala terus jadi
supply power harus terus menerus dan stabil jika tidak hard disk bisa rusak atau power supply itu
sendiri rusak. Karena pada umumnya server tidak boleh terganggu jika terganggu client sudah
tidak bisa bekerja. Merk-merk andalan seperti Cooler master, thermaltake, silverstone, dll bisa
menjadi pilihan anda.

Line Internet/modem.

Modem digunakan untuk menghubungkan jaringan dengan ISP (Internet Service


Provider). Sehingga jaringan bisa terhubung ke internet.

Router

Router adalah sebuah alat jaringan komputer yang mengirimkan paket data melalui sebuah
jaringan atau Internet menuju tujuannya, melalui sebuah proses yang dikenal sebagai routing. Proses
routing terjadi pada lapisan 3 (Lapisan jaringan seperti Internet Protocol) dari stack protokol tujuh-lapis
OSI.

Kabel UTP
Kabel UTP (Unshielded twisted pair) & Konektor RJ45 kabel UTP digunakan untuk
menghubungkan antara computer yang satu dengan computer lainnya melalui LANCARD dengan
bantuan HUB/Switch.

Hub/Switch,

Hub atau switch adalah alat yang digunakan untuk menghubungkan komputer yang satu
dengan computer lainnya dalam sebuah jaringan melalui kabel UTP yang sudah dipasangi konektor
RJ 45. Hub atau Switch yang di gunakan memiliki jumlah port yang dapat disesuaikan dengan jumlah
computer yang terhubung dalam jaringan server client.

Dibawah ini adalah contoh dari spesifikasi komputer server minimum.

Pocessor: AMD FX(tm)-8120 Eight-Core Processor


RAM: 16.0 GB
Grafik Card: AMD Radeon HD645. 702 MB Memory
OS: Windows server 2008 R2 Enterprise
System type: 64-Bit Operating System
Motherbaord: Gigabyte Technology
Spesifikasi 1:

Processor : Intel Xeon

Mothervoard : Motherboard Intel

Storage : Hard disk 500Gb 2x

Memory :Memory Corsair ECC 4GB

Casing : Casing Tower Cooler Master (Ada berbagai macam tipe anda bisa memilih
salah satu tipe)

Power Supply : Power Supply Cooler Master 500W

DVD Rom

Keyboard Mouse

Monitor LG 16 inch

Spesifikasi 2:

Processor :Intel Core i7/i5

Motherboard : Motherboard Asus Z97


Storage : Hard disk 500Gb 2x

Memory : Memory Corsair 4GB

Casing : Casing Tower Cooler Master (Ada berbagai macam tipe anda bisa

memilih salah satu tipe)

Power Supply : Power Supply Cooler Master 500W

DVD Rom

Keyboard Mouse

Monitor LG 16 inch

Untuk office server dan menggunakan komputer server build-up spesikasi sudah
ditentukan oleh setiap tipe yang dijual jadi anda tinggal memilih budget yang sesuai dengan
spesifikasi yang anda harapkan. Untuk build-up casing, power supply dan motherboard sudah pasti
didesain untuk menyala 24/7 non-stop. Jadi anda hanya perlu memperhatikan fitur-fitur yang
dimiliki seperti sistem RAID, hot-swap dll.

Jika kita perhatikan spesifikasi perangkat keras dan os dari komputer server tersebut tentu
jauh lebih tinggi dari komputer pc umumnya. Spesifikasi sebuah komputer server tentu saja harus
sesuai dengan fungsinya, berhubung spesifikasi di atas bukan di gunakan untuk server game maka
penggunaan grafik card tidak terlalu tinggi.

Contoh spesifikasi komputer server diatas hanya untuk menjalankan beberapa aplikasi
yang selalu online 24 jam guna melayani komputer client di jaringan LAN. Nah kalau untuk server
web hosting atau game online pasti berbeda lagi spesifikasi komputer yang di gunakan.

Spesifikasi Perangkat Lunak Komputer Server

Sistem operasi jaringan atau Network Operating System adalah sebuah sistem operasi
untuk mengkoordinasikan kegiatan dari beberapa komputer dalam sebuah jaringan.

Fungsi Sistem Operasi Jaringan

 Menghubungkan sejumlah komputer dan perangkat lainnya ke sebuah jaringan.


 Mengelola sumber daya jaringan.
 Menyediakan layanan
 Menyediakan keamanan jaringan bagi multiple users.
 Berikut macam- macam sistem operasi jaringan

1.Banyan VINES

Banyan VINES (Virtual Integrated Network Service) adalah sebuah sistem operasi
jaringan populer pada akhir dekade 1980-an hingga awal dekade 1990-an yang banyak digunakan
dalam jaringan-jaringan korporat. Vines pada awalnya dibuat berdasarkan protokol jaringan yang
diturunkan dari Xerox Network System (XNS). VINES sendiri menggunakan arsitektur jaringan
terdistribusi klien atau server yang mengizinkan klien-klien agar dapat mengakses sumber daya di
dalam server melalui jaringan.
2.Novell Netware

Novell Netware adalah sebuah sistem operasi jaringan yang umum digunakan dalam
komputer IBM PC atau nkompatibelnya. Sistem operasi ini dikembangkan oleh Novell, dan dibuat
oleh Novell Inc. berbasis tumpukan protokol jaringan Xerox XNS. Novell Netware dahulu
digunakan sebagai LAN-based network operating system. Banyak digunakan pada awal sampai
pertengahan tahun 1990-an.
3.Microsoft LAN Manager.

LAN Manager adalah sebuah sistem operasi jaringan yang dikembangkan oleh Microsoft
Corporation bersama dengan 3Com Corporation. LAN Manager didesain sebagai penerus
perangkat lunak server jaringan 3+Share yang berjalan di atas sistem operasi MS-DOS.
4.Microsoft Windows NT Server

Microsoft Windows NT Server menggunakan non-dedicated server sehingga

memungkinkan untuk bekerja pada komputer serevser, protocol jaringan menggunakan TCP/IP

dan Windows NT merupakan sebuah sistem operasi 32-bit dari Microsoft yang menjadi leluhur
Generasi pertama sistem operasi Microsoft Windows yaitu Microsoft Windows 3.0 yang dirilis

tahun 1990. Selanjutnya Microsoft merilis Microsoft Windows 3.1 (tahun 1992), Microsoft

Windows NT (tahun 1993), Microsoft Windows 95, Microsoft Windows 98, Microsoft Windows

2000, Microsoft WindowsXP, serta Microsoft Windows Vista. Microsoft Windows 98 dirilis tahun

1998 sedangkan Microsoft Windows 2000 dirilis tahun 2000. Microsoft Windows XP dirilis tahun

2001, Microsoft Windows Vista dirilis tahun 2007, Windows 7, Windows 8 dan Windows versi

terbaru yaitu Windows 10

5.Windows 98, Windows 2000 Profesional, Windows XP Profesional, dan Windows NT

Workstation

Seluruh windows yang ada di atas tidak digunakan oleh server, tetapi dapat digunakan

untuk menyediakan sumber daya untuk jaringan (work station), seperti dapat mengakses file dan

menggunakan printer. Sekarang sudah tersedia Windows Server terbaru yaitu Windows Server

2016, dimana tampilanya sangatlah friendly user sama seperti Windows 10 tetapi servicenya

lengkap untuk menunjang jaringan.


6.GNU/LINUX
GNU/LINUX adalah turunan dari Unix yang merupakan freeware dan powerfull

operating system,memiliki implementasi lengkap dari arsitektur TCP/IP. Beberapa varian UNIX,

seperti SCO OpenServer, Novell UnixWare, atau Solaris adalah turunan dari Unix yang

merupakan freeware dan powerfull operating system,memiliki implementasi lengkap dari

arsitektur TCP/IP.

7.UNIX

UNIX dapat menangani pemrosesan yang besar sekaligus menyediakan layanan internet

seperti web server, FTP server, terminal emulation (telnet), akses database, dan Network File

System (NFS) yang mengijinkan client dengan sistem operasi yang berbeda untuk mengakses

file yang di simpan di komputer yang menggunakan sistem operasi UNIX.

Analisis Kebutuhan Jaringan Komputer untuk perangkat server dan client


Kebutuhan Hardware :

1. Personal computer

Personal Computer atau PC merupakan perangkat utama dalam suatu jaringan


computer. PC inilah yang akan bekarja mengirim dan mengakses data dalam jaringan.

2. NIC

NIC merupakan port yang menghubungkan computer dengan jaringan. Port atau card ini
bergabung di dalam PC yang menempel pada Main Board. Berdasarkan tipe bus, ada beberapa
tipe NIC atau Network Card, yaitu ISA dan PCI.

3. Kabel jaringan
Kabel jaringan merupakan media yang digunakan untuk menghubungkan kopmputer satu
dan komputer lainnya yang terhubung ke jaringan. beberapa jenis kabel jaringan adalah sebagai
berikut:

 Kabel Coaxial, Tampilan fisik terdiri dari kawat tembaga sebagai inti yang dilapisi oleh
isolator.
 Fiber Optik, Terbuat dari serat kaca dengan teknologi canggih dan mempunyai kecepatan
transfer data yang lebih cepat.
 Twisted Pair, Terdiri dari beberapa kabel yang saling melilit. Ada dua jenis kabel Twisted
Pair. Shielded Twisted Pair (STP) dan Unshielded Twisted Pair (UTP).

4. Konektor

Sebagai sarana penghubung antar kabel dengan colokan NIC.

5. Hub/Switch

Hub adalah alat yang digunakan untuk menghubungkan antar komputer dan perlatan lain
dalam jaringan. Fungsi hub yaitu untuk mengarahkan informasi dalam jaringan sehingga sampai
ke tujuan. Namun untuk mendapatkan kualitas transformasi data yang baik dapat digunakan
switch untuk menggantikan hub. Hub dan switch memiliki persamaan fungsi untuk mengarahkan
informasi dalam jaringan. Namun switch memiliki nilai lebih dibandingkan hub.

6. Modem

Modem atau Modul the Modulator adalah peralatan jaringan yang digunakan untuk
terhubung ke jaringan internet menggunakan kabel telpon. Dengan kata lain, modem adalah alat
yang bertugas untuk mengubah data dari bentuk digital ke analog dan sebaliknya yang bisa
dipahami oleh kita.

7. Bridge

Bridge adalah peralatan yang digunakan untuk memperluas atau memecah jaringan.
Bridge berfungsi untuk menghubungkan dan menggabungkan media jaringan yang tidak sama.

8. Router
Router memiliki kemampuan melewatkan paket IP dari satu jaringan yang berbeda ke
jaringan lain yang bukan susunan atau jaringan yang mungkin memiliki banyak jalur diantara
keduanya. Router berfungsi sebagai penghubung antar dua atau lebih jaringan untuk
meneruskan data dari satu jaringan ke jaringan lainnya.

9. Repeater

Repeater berguna untuk memperkuat sinyal dengan cara menerima sinyal dari suatu
segmen kabel LAN lalu memancarkan kembali dengan kekuatan yang sama dengan sinyal asli
pada segmen kabel lain.

Kebutuhan Software :
1. System Operasi

Sistem operasi (bahasa Inggris: operating system ; OS) adalah seperangkat program
yang mengelola sumber daya perangkat keras komputer, dan menyediakan layanan umum untuk
aplikasi perangkat lunak. Contohnya, Windows, Linux, Mac OS, dll.

2. Web Server

Web Server adalah komputer server yang menyediakan informasi yang bisa dilihat oleh
pengguna internet. Fungsi utama sebuah server web adalah untuk mentransfer berkas atas
permintaan pengguna melalui protokol komunikasi yang telah ditentukan.

3. Web Browser

Web Browser atau dalam bahasa indonesia peramban web merupakan software yang
mempunyai fungsi menampilkan halaman sebuah website. Sedangkan pengertian web browser
menurut wikipedia "perangkat lunak yang berfungsi menampilkan dan melakukan interaksi
dengan dokumen-dokumen yang disediakan oleh server web" .

4. File Transfer Protocol

Protokol pengiriman berkas (Bahasa inggris: File Transfer Protocol) adalah sebuah
protokol Internet yang berjalan di dalam lapisan aplikasi yang merupakan standar untuk
pengiriman berkas (file) komputer antar mesin-mesin dalam sebuah Antarjaringan.
Analisis Jaringan Komputer di Sebuah Sekolah
a. Kebutuhan Hardware :

 Personal Computer
 Modem
 Kabel UTP
 Konektor RJ-45
 NIC
 Access Point
 Antena
 Hub / Switch
 Router

b. Kebutuhan Software :

 System Operasi : Windows 7


 Web Browser : Mozila Firefox, Internet Explorer
 Anti Virus (Avira)
 Software Pendukung ( WinRar, Adobe Reader)

c. Topologi Jaringan :

Topologi jaringan komputer adalah suatu cara atau konsep untuk menghubungkan beberapa atau
banyak komputer sekaligus menjadi suatu jaringan yang saling terkoneksi.
Toplogi yang digunakan adalah topologi start, Topologi ini membentuk seperti bintang karena
semua komputer di hubungkan ke sebuah hub atau switch dengan kabel UTP, sehingga
hub/switch lah pusat dari jaringan dan bertugas untuk mengontrol lalu lintas data, jadi jika
komputer 1 ingin mengirim data ke komputer 4, data akan dikirim ke switch dan langsung di
kirimkan ke komputer tujuan tanpa melewati komputer lain. Topologi jaringan komputer inilah
yang paling banyak digunakan sekarang karena kelebihannya lebih banyak.

Anda mungkin juga menyukai