Anda di halaman 1dari 4

KUMPULAN SOAL UKMPPD

UKDI CORNER PERIODE FEBRUARI – MEI 2017


No. SOAL
1. Ny. Indah 23 tahun, datang ke RS dengan keluhan jantung berdebar sejak 1 minggu yang lalu.
Keluhan jantung berdebar disertai mudah berkeringat, tangan gemetar, dan berat badan yang
turun walau banyak makan. Pemeriksaan fisik TD 120/80, HR 120x/i, RR 20x/i, T 36,7. Tampak
exoftalmus, pembesaran leher difus, bruit (+), tremor pada tangan. Diagnosis yang tepat?
a. Hipotiroid
b. Adenoma toksik
c. penyakit Graves
d. Karsinoma tiroid
e. Tiroiditis hashimoto
2. Ny. Popi 30 th datang ke ugd rs bersama suaminya dengan penurunan kesadaran sejak 1 jam
yang lalu. Riwayat deman (+) sejak satu minggu yang lalu. Riwayat penyakit tiroid (+) sejak 6
bulan yang lalu dan teratur minum obat. Pada pemeriksaan fisik: TD: 110/60 mmHg, HR:
120x/menit, RR: 20x/menit, T: 39.9c, GCS: e3v4m5. Eksoftalmus (+), pembesaran tiroid difusa,
bruits (+). Apakah Diagnosis ? pasien?
A. Tiroiditis
B. Hipotiroid
C. Krisis tiroid
D. Struma nodusa toksik
E. Struma difusa non toksik
3. Ny. Langsa 30 tahun datang dengan benjolan yang nyeri di leher sejak 1 minggu yang lalu.
Keluhan disertai demam. PF: VS normal, benjolan di leher teraba difus, kenyal, mudah
digerakkan, dan ikut bergerak saat menelan. Lab: leukositosis, TSH menurun, T3 dan T4
meningkat. Diagnosis ?
A. Tiroiditis
B. Karsinoma tiroid
C. Struma nodosa non toksik
D. Struma nodosa toksik
E. Struma difusa non toksik
4. Tn. X mengalami penurunan kesadaran sejak 3 jam sebelum masuk rumah sakit. Pasien sesak
napas dan ditemukan ketonuria (+). Pasien adalah penderita DM tidak terkontrol. GDS 450
gr/dl. Apakah diagnosis pasien ?
A. Ketoasidosis diabetikum
B. Hiperosmolar non ketotik
C. dehidrasi berat
D. syok hipovolemik
E. hipoglikemi
5. Ny. Umi 30 tahun datang ke dokter dengan keluhan banyak kencing, banyak minum, banyak
makan tapi terap kurus. Pemeriksaan GDS: 750 mg/dl pernapasan Kusmaull dan ketonuria tidak
dijumpai. Apa diagnosis pada kasus ini ....
a. KAD
b. HONK
c. Hipoglikemi
d. Tiroid Storm
e. Krisis Adrenal
6. Tn. Mahmud usia 56 tahun datang dengan keluahan kesemutan pada kedua kakinya sejak 3
bulan ini. Pasien juga mengeluhkan sering buang air kecil pada malam hari, sering merasa haus
dan kelaparan 6 bulan ini. Berat badan turun 9 kg dalam 3 bulan. Apakah pemeriksaan
penunjang yang dapat dilakukan untuk menegakkan diagnosis?
a. Kadar insulin
b. Urinalisa
c. Gula darah sewaktu
d. HbA1c
e. C-peptide

INTERNA : METABOLIK DAN PENYAKIT ENDOKRIN | 1


KUMPULAN SOAL UKMPPD
UKDI CORNER PERIODE FEBRUARI – MEI 2017
7. Tn. Yasir 66 th penurunan kesadaran setelah 3 hari tidak konsumsi obat DM dan juga tidak
makan. TD100/70 mmHg N 90 T : 37.5 RR 18 . GDS 55 mg/dLa. Obat apa yg menyebabkan
keluhan diatas?
a. Acarbose
b. Metformin
c. Glinid dan metformin
d. Glinid dan tianzolilindion
e. Metformin dan insulin
8. Ny. Sri 46 th, dengan keluhan sesak, batuk pasien juga mengeluh terjadi penurunan berat
badan walaupun makan pasien banyak, berdebar, berkeringat, dan tidak menyukai tempat
panas. FT4 48, FT3 48, TSH 0,04. Terapi apa yang tepat?
a. PTU dan Parasetamol
b. Metronidazole
c. PTU dan Propanolol
d. Metimazol dan Propanolol
e. PTU dan metimazol
9. Ny. Cut 65 tahun datang ke UGD RS diantar oleh anaknya dengan keluhan tidak sadar sejak 1
jam lalu. Sebelumnya pasien mengeluhkan keringat dingin, pandangan buram. Pasien memiliki
riwayat DM 7 tahun dan sudah mendapat terapi dg 3 golongan OHO. Pada pemeriksaan
didapatkan kesadaran umum lemah, TD 110/70 mmHg, HR 90 x/m, RR 16 x/m GDS 50 mg/dl.
Apakah kemungkinan penyebab dari keluhan pasien?
a. Sulfonilurea
b. Biguanide
c. Alfa glukosidase inhibitor
d. DPP- 4 inhibitor
e. SGLT-2 inhibitor
10. Anto usia 14 tahun ke dokter dg keluhan sering haus dan BAK 3 bulan ini. Pasien juga
mengeluhkan bb turun 4 kg dalam 3 bulan. Pasien mengaku sebelumnya pernah sakit flu 5
bulan yll dan sembuh sendiri. Pem. Lab didapatkan GDS 220 mg/dl dan urin glukosiuria +3. Apa
mekanisme penyebab penyakit pada pasien ini?
a. Konsumsi glukosa harian berlebih
b. Peningkatan pemakaian insulin perifer
c. Destruksi islet cell pancreas
d. Resistensi insulin perifer
e. Sekresi insulin ireguler
11. Tn. Ibrahim 53 thn datang ke poliklinik untuk pemeriksaan kesehatan. Pada pemeriksaan fisik
BB: 92kg TB: 162cm. Status generalisata dalam batas normal. Pada pemeriksaan penunjang
didapati GDP: 120 mg/dL Kolesterol total: 240 mg/dL HDL: 42 mg/dL LDL: 196 mg/dL
Trigliserida: 210 mg/dL.
Apa makanan yang perlu dibatasi pasien tersebut?
A. Daging ayam
B. Roti gandum
C. Kuning telur
D. Nasi putih
E. Ikan laut
12. Tn. Suriadi 56 Thn berobat, pemfis dalam batas normal. Pemeriksaan lab : kolesterol total 240,
LDL 170, Trigliserida 130, obat antidislipidemi yang cocok:
a. Gol. Statin
b. Gol fibrat
c. Gol asam nikotinat
d. Gol biguanid
e. Gol statin dan fibrat
13. Tn. Ikhsan 48 thn datang keklinik untuk konsultasi. Pasien pernah mengalami infark miokard 3
bulan yang lalu. Hasil pemeriksaan didapatkan LDH 175, HDL 45, kolestrol total 286, trigliserida
178. Terapi yg tepat adalah ?
INTERNA : METABOLIK DAN PENYAKIT ENDOKRIN | 2
KUMPULAN SOAL UKMPPD
UKDI CORNER PERIODE FEBRUARI – MEI 2017
A. Simvastatin
B. Fenofibrat
C. Asam nikotinit
D. Kolestiramin
E. Gemfibrozil
14. Ny. Susi umur 35 tahun datang ke RS dengan keluhan ada benjolan di leher sejak 5 hari yang
lalu. Keluhan disertai dengan dada sering berdebar-debar, sering berkeringat dan nafsu makan
meningkat tapi berat badan tidak naik. Pada PF TD=130/90 mmHg, H=100x/m, RR=20x/m, suhu
36,8 ºC. Pada pemeriksaan status lokalis teraba benjolan difus di leher, konsistensi lunak, batas
tidak tegas, bergerak jika menelan, nyeri tekan. Pada pemeriksaan labor di dapatkan TSH, F3
dan F4 normal. Diagnosis yang tepat pada pasien adalah :
A. limfoma non hodgkin
B. penyakit Grave
C. tiroiditis
D. struma difusa non toksik
E. struma nodusa non toksik
15. Tn. Adin berumur 36 tahun datang ke RSUD dengan keluhan lemas. Diketahui 2 jam yang lalu
pasien baru melakukan aktifitas olahraga ditempat kebugaran. Olahraga tersebut sudah
berlangsung selama 5 hari ini. Pasien didiagnosis DM tipe 1 sejak usia 12 tahun dan sudah
mendapatkan terapi insulin sejak 8 bulan ini dengan dosis yang sama. Apakah yang
menyebabkan kondisi pasien diatas ?
A. Sekresi insulin meningkat
B. Sekresi glukagon meningkat
C. Glukogenesis dan glukolisis meningkat
D. Glukoneogenolisis menurun
E. Terjadi peningkatan Lipolisis
16. Ny. Erlinawati 35 tahun datang kepuskesmas dengan keluhan badan terasa lemah sejak 5 hari
yang lalu.pasien juga mengeluhkan kepalanya juga teras pusing.akhir-akhir ini pasien merasa
baju yang dipakainya terasa semakin longgar.apakah yang menyebabkan pasien tersebut ?
A. peningkatan ACTH
B. peningkatan kortisol
C. penurunan tiroksin
D. penurunan adrenalin
E. penurunan TSH

17. Ny. Bela 29 Tahun, datang dengan keluhan dada berdebar sejak 2 bulan yang lalu. Keluhan
disertai dengan penurunan nafsu makan dan siklus menstruasi yang tidak teratur. Pada
pemeriksaan didapatkan takikardi, eksoftalmus, tremor, dan hiperflekseia. Pada pemeriksaan
leher didapatkan difus, hangat, tidak nyeri. Apakah diagnose pasien diatas?
A. Penyakit Plummer hipetiroid, tidak ada oftalmopati, multinoduler, tidak nyeri tekan
B. Penyakit Grave
C. Tiroiditis
D. Hipertiroid subkronik
E. Karsinoma tiroid
18. Sauki usia 12 tahun datang ke UGD diantar oleh ibunya karena mengeluh berdebar-debar,
cepat berkeringat. Pada palpasi terdapat benjolan di leher ukuran 4x3x3 cm. Dokter curiga
akan kelainan tiroid. Pemeriksaan lab didaptkan darah rutin, SGOT,SGPT dalam batas normal,
fungsi tiroid TSH 5.8 (naik) T4 8, dan T3 120 (normal). Terapi yang diberikan......
a. L tiroksin
b. Garam yodium
c. PTU
d. Radiasi
e. Tiroidektomi
19. Ny. Hanum 32 thn datang ke RS dengan keluhan perut membesar. TD 170/100 mmHg TTV
Lainnya dalam batas normal, pasien sering marah pada pemeriksaan fisik di temukan buffalo
INTERNA : METABOLIK DAN PENYAKIT ENDOKRIN | 3
KUMPULAN SOAL UKMPPD
UKDI CORNER PERIODE FEBRUARI – MEI 2017
hump, striae keunguan dan moon face, apakah diagnosa pasien ......
a. Cushing syndrome
b. Addison disease
c. Cushing disease
d. Krisis Adrenal
e. Krisis Tiroid
20. Tn. Ucok 50 th wajah sembab, BB meningkat, nafsu makan bertambah, tumbuh bulu dibadan.
Sering mengkonsumsi obat dexametasone. Kelenjar apa yg menyebabkan kelainan?
a. Kelenjar endokrin pancreas
b. Kelenjar adrenal
c. Kelenjar hipofisis
d. Kelenjar tiroid
e. Kelenjar Timus

INTERNA : METABOLIK DAN PENYAKIT ENDOKRIN | 4

Anda mungkin juga menyukai