Anda di halaman 1dari 2

Evolusi Sistem Informasi

A. Evolusi Sistem Informasi


1. Fokus awal pada data
Sistem pemrosesan transaksi merupakan jenis sistem yang pertama kali di
impelementasikan. Focus utama sistem ini adalah pada data transaksi.sistem informasi ini
digunakan untuk menghimpun , menyimpan dan memproses data transaksi serta sering kali
mengendalikan keputusan yang merupakan bagian dari transasksi.misalnya yang
mengendalikan keputusan adalah sistem pemrosesan transaksi yang sekaligus dapat
memvlidasi keabsahan kartu kredit atau mencarikan rute pesawat terbang yang terbaik sesuai
dengan kebutuhan pelanggan.
Nama aplikasi akuntasnsi berbasis komputer pada awalnya adalah pengolahan data
elektronik (EDP) kemudian berubah menjadi Data prosesing (DP) dan Sistem Informasi
Akuntansi (SIA)

2. Fokus baru pada informasi


Tahun 1964 diperkenalkan satu generasi baru alat penghitung yang mempengaruhi cara
penggunaan komputer. Konsep penggunaan komputer sebagai SIM dipromosikan oleh
pembuat komputer untuk mendukung peralatan baru tsb. Konsep SIM menyadari bahwa
aplikasi komputer harus diterapkan untuk tujuan utama menghasilkan informasi manajemen.
Konsep ini segera diterima oleh perusahaan besar karena dengan adanya Manajemen
Informasi perusahaan akan mudah mendapatkan Informasi yang akurat dan tepat guna
mendukung dalam pengambilan keputusan dalam perusahaan tersebut.

3. Fokus revisi pada pendukung keputusan.


Sistem pendukung keputusan (Decision support system) adalah sistem informasi
interaktif yang menyediakan informasi, pemodelan dan pemanipulasian data yang digunakan
untuk membantu pengambilan keputusan pada situasi yang tidak terstruktur di mana tak
seorangpun tahu secara pasti bagaimana seharusnya dibuat
DSS dibuat sebagai reaksi atas ketidakpuasan terhadap Sistem Pemrosesan Transaksi
dan Sistem Informasi Manajemen sebagaimana diketahui, SIP lebih memfokuskan diri pada
pengendalian transaksi yang merupakan kegitan yang bersifat berulang dan terdefenisi
dengan baik, Sedangkan SIM lebih berorientasi pada penyediaan laporan bagi manajemen
yang sifatnya dinamis. DSS lebih ditunjuk untuk mendukung manajemen dalam melakukan
pekerjaan yang bersifat analistis, dalam situsai yang kurang terstruktur dan dengan criteria
yang kurang jelas.DSS tidak dimaksudkan untuk mengotomasikan pengambilan
keputusan,tetapi memberikan perangkat interaktif yang memungkinkan pengambil keputusan
dapat melakukan berbagai analisis dengan menggunakan model-model yang tersedia

Evolusi-evolusi system informasi


1. Model Proses Manual: bentuk yang paling tua dan tradisional dari sistem akuntansi ,
membentuk peristiwa-peristiwa fisik, sumber daya personal yang mencirikan kebanyakan
proses bisnis.
2. Model Flat File : menjelaskan suatu lingkarang dimana file-file data individu tidak berkaitan
file-file lainnya. Pemakaian akhir mempunyai file data dan tidak menggunakan bersama
pemakai lainnya.
3. Model sistem basis data: menggambarkan pemusatkan data perusahaan ke dalam satu basis
data bersama yang dibagi bersama dengan semua pengguna. Akses ke sumber daya data
dikendalikan melalui system manajemen basis data (database management system-DBMS).
DBMS adalah peranti lunak system khusus yang di program untuk mengetahui elemen data
mana yang penggunanya memiliki hak untuk mengaksesnya. Program dari pengguna akan
mengirim permintaan data ke DBMS, yang akan menvalidasi serta mengotorisasi akses ke
basis data berdasarkan tingkat otoritas pengguna. Jika pengguna meminta data yang tidak
sesuai dengan hak aksesnya, permintaan itu akan ditolak.
4. Model sistem REA adalah kerangka kerja akuntansi untuk pemodelan resources (sumber
daya), events (kegiatan), dan agents (pelaku) perusahaan yang sangat penting, dan hubungan
diantaranya. Dari tempat penyimpanan ini, tampilan pengguna dapat dibentuk untuk
memenuhi kebutuhan semua pengguna dalam perusahaan. Ketersediaan beberapa tampilan
memungkinkan penggunaan data transaksi secara fleksibel dan memungkinkan
pengembangan system informasi akuntansi yang mendorong, dan bukan menghambat,
integrasi.
5. Model sistem ERP adalah model sistem informasi yang memungkinkan perusahaan
mengotomatiskan dan mengintegrasikan berbagai proses bisnis utamanya selain itu berbagai
hambatan fungsional tradisional dapat diatasi karena system ini menfasilitasi adanya data
bersama di antara semua pengguna di perusahaan.

Anda mungkin juga menyukai