Anda di halaman 1dari 2

1. Bagaimana membuat larutan 0,5 Mc Farland?

Mc Farland adalah peyetaraan konsentrasi mikroba menggunakan larutan BaCl2 1% dan


H2SO4 1%. Standar kekeruhan Mc Farland ini dimaksudkan untuk menggantikan
perhitungan bakteri satu per satu dan untuk memperkirakan kepadatan sel yang akan
digunakan pada prosedur pengujian antimikroba.

Cara membuat larutan standar Mc Farland dengan menggunakan standar Barium Sulfat:

1.    Buat larutan 1.175% (b/v) Barium klorida (BaCl2)

2.    Buat larutan 1% (b/v) Asam sulfat (H2SO4)

3. Campurkan kedua larutan ini berdasarkan rasio sebagai berikut, dengan  

pemberian H2SO4 terlebih dahulu:

Skala Mc Farland 1.175% BaCl2 (ml) 1% H2SO4 (ml)


0.5 0.05 9.95
1 0.1 9.9
2 0.2 9.8
3 0.3 9.7
4 0.4 9.6
5 0.5 9.5
6 0.6 9.4
7 0.7 9.3
8 0.8 9.2
9 0.9 9.1
10 1.0 9.0

4. Maka campurkan 9,95ml H2SO4 dan 0,05ml BaCl2

5. Tutup tabung dengan rapat dan simpan pada suhu ruang di tempat gelap.

Larutan ini akan stabil paling tidak untuk 6 bulan. Untuk menggunakannya, kocok
tabung beberapa kali untuk mensuspensi ulang endapan barium sulfat.
2. Bakteri yang menyebabkan infeksi pada :
a) Saluran Gastrointestinal
 Clostridium sp, yang menyebabkan kerusakan di saluran pencernaan terutama
Usus (Necrotic enteritis)
 Helicobacter pylori, menyebabkan gastritis (peradangan pada dinding lambung)
 Vibrio cholerae, menginfeksi saluran usus
 Vibrio parhaemolyticus, penyebab penyakit gastroenteritis
 Vibrio vulnficus, menyebabkan selulitis dan gastroenteritis
 Bacillus cereus, menyebabkan diare
 Escherichia coli, merusak dinding usus sehingga timbul diare
 Salmonella sp, menyebabkan peradangan pada saluran pencernaan
 Shigella sp, menyebabkan diare

b) Saluran Kemih
 Escherichia coli
 Klebsiella
 Proteus mirabilis
 Pseudomonas aeruginosa
 Brusella
 Staphylococcus
 Enterobacter dan serratia

c) Saluran Pernafasan
 Streptococcus sp, dapat menyebabkan faringitis dan sinusitis
 Streptococcus pneumonia, menyebabkan penyakit pneumonia (terjadi
pembengkakan jaringan paru-paru)
 Mycobacterium tuberculosis, menyebabkan penyakit tuberculosis
 Neisseria meningitides
 Bacteroides spp
 Fusobacterium spp
 Klebsiella pneumonia
 Haemophilus influenza

d) Saluran Genital
 Neisseria gonorrhoeae, menyebabkan penyakit gonore(kencing nanah)
 Treponema pallidum, menyebabkan penyakit sifilis
 Gardnerella vaginalis

Anda mungkin juga menyukai