Anda di halaman 1dari 5

SAMBUTAN BAPAK H. KPH.

SOERJO WIRJOHADIPOETRO
KETUA PEMBINA YAYASAN HARAPAN IBU
PADA ACARA PENGAJIAN MENYAMBUT RAMADHAN 1440 H
PADA HARI JUM’AT, 03 MEI 2019

Yang saya hormati,


1. Anggota Pembina YHI, Ibu Hj. Sri Endang Soerjantini,
2. Anggota Pembina YHI, Ibu Hj. Siti Sendiasih, SH., M.Kn.
3. Ketua Pengurus YHI,
Bapak H. Muhammad Indra Wargadalem, SH., MBA.
4. Bendahara YHI, Ibu Hasmira Megawati, SE.
5. Sekretaris YHI,
Brigjen TNI (Purn.) H. Bambang Prajuritno, SH.
6. Kepala Bidang Pendidikan YHI, Bapak Mulyanto, SH.
7. Kepala Sekolah, Para Pendidik/Guru dan Karyawan Sekolah
Harapan Ibu.
8. Hadirin sekalian yang berbahagia.

1
Assalaamu’alaikum Wa-rohmatullahi Wa-barokatuh

Pertama-tama marilah kita memanjatkan puji syukur


kehadirat Allah SWT, atas berkah, taufik, dan hidayah-
Nya, dan atas segala nikmat yang telah dicurahkan
kepada kita semua, khususnya nikmat Iman dan nikmat
sehat dan panjang umur.

Sholawat dan salam sejahtera kami sampaikan kepada


junjungan kita Nabi Muhammad SAW, kepada seluruh
keluarga dan para sahabatnya yang setia, telah
membawa umatnya ke alam yang terang, dan semoga
tercurahkan kepada Nabi Muhammad SAW dengan
ucapan Allahumma Sholli 'Alaa Sayyidina Muhammad,
semoga dengan seringnya kita membaca sholawat ini,
insyaallah kita akan mendapatkankan syafaatnya di
Yaumil Qiyamah. Aamiin

Hadirin yang berbahagia,

Tidak terasa bulan Sya’ban akan meninggalkan kita dan


sebentar lagi akan datang Bulan Suci Ramadhan, yaitu
bulan penuh keberkahan, bulan ampunan, bulan kasih
sayang, bulan kesabaran, bulan pembebasan dari api
neraka dan bulan pendidikan, diantaranya mendidik
manusia untuk mengendalikan hawa nafsu,
mendidik disiplin dan kesabaran, mendidik pribadi yang
2
jujur dan amanah, mendidik untuk menjadi pribadi yang
bertaqwa, melatih kesabaran dan kesederhanaan,
menumbuh kembangkan sikap kasih sayang, rasa
persaudaraan, kegotongroyongan, saling menolong,
menjalin kebersamaan dan solidaritas, menumbuhkan
rasa syukur kepada Allah SWT, dan mendidik untuk
senantiasa menumbuhkan sikap persatuan dan kesatuan
di antara sesama umat Islam.

Hadirin yang berbahagia,

Untuk meningkatkan Ukhuwah Islamiah kita pada hari


ini, Jum’at tanggal 03 April 2019, keluarga besar
Yayasan Harapan Ibu mengadakan acara “Pengajian
Khusus Bagi Para Pendidik dan Tenaga Kependidikan“
menyambut datangnya Bulan Suci Ramahan.

Marilah kita menyiapkan diri lahir, bathin dan mental,


dan meningkatkan iman kita untuk menyambut Bulan
Suci Ramadhan dengan hati gembira, senang, tenang,
dan legowo, yang dapat diwujudkan dengan
membersihkan diri, membersihkan lingkungan sekolah
dan membersihkan Masjid.

Hadist Nabi yang artinya :

3
“Barang siapa merasa gembira/senang dengan
datangnya Bulan Suci Ramadhan, maka Allah SWT
mengharamkan jasadnya tersentuh api neraka”

Hadirin yang berbahagia,

Puasa Ramadhan memiliki beberapa keutamaan, yaitu :


1. Orang yang berpuasa satu hari saja dijalan Allah,
akan dijauhkan dari api neraka sejauh perjalanan 70
tahun ( HR. Muslim ).
2. Pahala puasa langsung diberikan oleh Allah.
3. Pahala puasa dilipatgandakan dibandingkan dengan
berinfaq di jalan Allah SWT.
4. Puasa merupan perisai untuk membentengi diri.
5. Orang berpuasa Bulan Ramadhan dengan penuh
iman dan instropeksi diri akan diampuni dosa-
dosanya yang telah lalu.

Marilah kita bersatu, bergandengan tangan menyambut


Bulan Suci Ramadhan 1440 H dengan hati yang bersih,
senantiasa meningkatkan ketaqwaan dan keimanan kita
kepada Allah SWT dengan meninggalkan segala larangan-
larangan Nya, semoga puasa ramadhan tahun ini lebih
baik dibandingkan tahun lalu supaya kita menjadi orang-
orang yang beruntung.

Akhirnya pada kesempatan ini saya mohon maaf yang


sebesar-besarnya mengucapkan “ Selamat Menjalankan
4
Ibadah Puasa, Minal Aizin Wal Faizin, semoga Allah
SWT selalu bersama Kita ”.

Demikianlah yang dapat saya sampaikan dalam sambutan


ini, teriring ucapan “Selamat mengikuti acara siraman
rohani yang akan disampaikan oleh Penceramah”,
semoga Allah S.W.T senantiasa melimpahkan kekuatan
lahir dan bathin kepada kita semua. Aamiin ... Ya Robbal
Alamin.

Wa-billahi Taufiq Wal-hidayah

Wassalaamu’alaikum Wa-rohmatullahi Wa-barokatuh

Ketua Pembina

H. KPH. Soerjo Wirjohadipoetro


Letjen TNI (Purn.)

Anda mungkin juga menyukai