Anda di halaman 1dari 6

ILMU PENGETAHUAN KEBUMIAN DAN KELAUTAN

PLTU Lontar: Analisis Dampak Kerusakan Ekosistem Terhadap


Kehidupan dan Penghidupan Nelayan Laut di Wilayah Pesisir
Selatip Kabupaten Tangerang Akibat Emisi Batubara

Nurjaya (0005244606)

Dendhie Deanova (0022436487)

MADRASAH ALIYAH NEGERI 4 TANGERANG

2018
LOMBA KARYA ILMIAH REMAJA KE-50 TAHUN 2018

1. Objek penelitian berupa


Judul : PLTU Lontar: Analisis Dampak o Manusia
Kerusakan Ekosistem Terhadap o Lingkungan
Kehidupan dan Penghidupan Nelayan
Laut di Wilayah Pesisir Selatip 2. Apa penelitian ini lanjutan
Kabupaten Tangerang Akibat Emisi
dari penelitian sebelumnya
Batubara
o Tidak
Bidang : Ilmu Pengetahuan Kebumian dan Kelautan
3. Metodologi penelitian yang
Kategori : Kelautan/Oseanogerafi
digunakan
Nama : Nurjaya o Kualitatif

Dendhie Deanova 4. Metode Penelitian


o Wawancara
Sekolah : MA Negeri 4 Tangerang
o Studi Laboratorium
o Observasi
Abstrak o Studi literature
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dampak
kerusakan ekosistem terhdapat kehidupan dan penghidupan
nelayan laut di wilayah pesisir Selatip kabupaten Tangerang akibat batubara dan
penyebab kurangnya peran pemerintah dalam pengelompokan upaya pemanfaatan
batubara. Batubara dkenal sebagai “emas” hitam. Masyarakat mengenalnya
sebagai batu hitam yang bisa terbakar. Hal itu tidak salah karena tampilan
dilapangan menunjukan perbedaan yang kontras antara batubara dengan batu
lainnya. Pada tahun 2007 saja penggunaan batubara telah merugikan dunia sebesar
360 milyar Euro. Jumlah ini penyebab utamanya adalah pembakaran batubara.
Jumlah ini juga tidak memperhitungkan dampak eksternal langsung yang terkait
dengan batubara diantaranya masyarakat yang kehilangan tempat tinggal,
hilangnya warisan budaya dan alam, serta dampak-dampak sosial lainnya.
Penelitian ini dilakukan dengan mengumpulkan data melalui studi literatur,
wawancara, observasi, uji laboratorium, dan datanya dikuatkan oleh survei yang
hasilnya menjadi dasar dalam melakukan penelitian dan karya tulis nanti. Dari
data-data tersebut penulis mengambil judul “PLTU Lontar: Analisis Dampak
Kerusakan Ekosistem Terhadap Kehidupan dan Penghidupan Nelayan Laut di
Wilayah Pesisir Selatip Kabupaten Tangerang Akibat Emisi Batubara.”

Kata Kunci: Batubara, Ekosistem, PLTU


A. PENDAHULUAN
Sebuah studi Greenpeace yang dilakukan pada tahun 2008 mengungkapkan
bahwa pada tahun 2007 saja penggunaan batubara telah merugikan dunia sebesar
360 milyar Euro. Jumlah ini penyebab utamanya adalah pembakaran batubara.
Jumlah ini juga tidak memperhitungkan dampak eksternal langsung yang terkait
dengan batubara diantaranya masyarakat yang kehilangan tempat tinggal,
hilangnya warisan dan alam, dan dampak-dampak sosial lainnya. Walau tidak
memperhitungkan biaya-biaya ini, yang jumlahnya sudah sangat besar, tetapi
dapat memberikan gambaran tentang apa yang dikorbankan dunia demi batu
hitam ini.
Menurut kementrian ESDM 2012, sumber daya batu bara di Indonesia
sebesar 119.444,56 juta ton, dan cadangan batu bara indonesia sebesar 29.078,28
juta ton yang tersebar di dua puluh provinsi di indonesia.
Saat ini terdapat puluhan pembangkit listrik tenaga uap (PLTU) batubara
terbesar dan beroprasi di Indonesia, melepaskan jutaan ton polusi setiap tahunnya.
Dari waktu ke waktu PLTU-PLTU tersebut mengotori udara dengan polutan
beracun, termasuk merkuri, timbal, arsenik, kadmiun, dan partikel halus namun
beracun, yang telah menyusup kedalam paru-paru masyarakat yang ada.
Batubara dikenal sebagai “emas” hitam. Masyarakat mengenalnya sebagai
batu hitam yang bisa terbakar. Hal itu tidak salah karena tampilan di lapangan
menunjukkan perbedaan yang kontras antara batubara dan batu lainnya (Arif,
2014).
Pengoperasian suatu instalasi pembangkit listrik, baik yang berbahan
batubara, minyak bumi maupun energi nuklir, umumnya menggunakan air laut
sebagai pendingin. Air laut yang telah digunakan sebagai pendingin ini kemudian
dibuang ke laut. Sebaran suhu air panas ke perairan yang diakibatkan oleh
pemanfaatan air laut sebagai air pendingin dari mesin pembangkit tenaga listrik
uap memberikan dampak pada pola penyebaran perubahan suhu perairan terhadap
habitat dalam suatu ekosistem. Suhu sangat berperan dalam mengendalikan
kondisi ekosistem perairan. Apabila kadar oksigen sedikit saat suhu air naik maka
hal tersebut dapat mengakibatkan makhluk hidup dalam air mati karena kebutuhan
oksigen tinggi sedangkan yang tersedia sedikit (Effendi, 2010).
Permukaan batubara yang mengandung pirit (besi sulfide) berinteraksi
dengan air menghasilkan Asam Sulfat yang tinggi sehingga dapat membunuh
ikan-ikan di sungai, tumbuhan, dan biota air yang sensitive terhadap perubahan
pH yang drastis.
Hal ini juga dialami oleh Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) Banten
3 yang berlokasi di Lontar merupakan PLTU dengan bahan bakar batubara yang
memiliki kapasitas produksi 3x315 MW ini secara tidak langsung mempengaruhi
ekosistem yang terdapat di sekitar pesisir Selatip terutama ekosistem air.
Dari data-data tersebut penulis mengambil judul penelitian “PLTU Lontar:
Analisis Dampak Kerusakan Ekosistem Terhadap Kehidupan dan Penghidupan
Nelayan Laut di Wilayah Pesisir Selatip Kabupaten Tangerang Akibat Emisi
Batubara.”

B. MASALAH YANG AKAN DITELITI


Berdasarkan uraian di atas, penulis tertarik untuk meneliti mengenai
dampak yang terjadi pada ekosistem laut dan pengaruh terhadap kehidupan para
nelayan di wilayah pesisir Selatip akibat emisi batu bara serta penyebab mengapa
di era sekarang ini pemerintah masih kurang dalam pengelolaan pemanfaatan
emisi batu bara tersebut.

C. KEUNIKAN
Keunikan dalam penelitian ini adalah penulis akan meneliti lebih jauh
tentang kerusakan ekosistem terhadap kehidupan dan penghidupan nelayan laut di
wilayah pesisir selatip kabupaten tangerang akibat emisi batu bara. Padahal
faktanya pendapatan nelayan tidak terlalu besar tetapi mereka tetap bertahan
dengan profesinya tersebut.
D. METODE YANG AKAN DILAKUKAN
Adapun metode yang akan penulis gunakan merupakan metode
penelitian kualitatif. Data yang terkumpul juga akan di dukung dengan data-data
lainnya melalui teknik pengambilan data berupa survei, wawancara, observasi,
studi literatur, dan studi laboratorium.
Wawancara digunakan untuk mengetahui data dari informan mengenai
data kehidupan nelayan yang tinggal di wilayah pesisir Selatip melalui pendekatan
secara langsung. Data akan dikuatkan melalui hasil survei dan uji laboratorium
dalam penelitian ini dan di intepretasi atas pengamatan objek yang mendukung
penelitian.

E. KESIMPULAN
Kesimpulan dalam penulisan proposal ini adalah dapat melakukan
penelitian yang lebih mendalam mengenai dampak kerusakan ekosistem
terhadap kehidupan dan penghidupan nelayan laut di wilayah pesisir Selatip
kabupaten Tangerang akibat emisi batubara. Kemudian diharapkan dapat
membawa banyak manfaat dan dapat ditanggulangi bagi masyarakat, pemerintah
atau lembaga ilmu pengetahuan yang berada di Indonesia atau bahkan dunia.

F. REFERENSI
Greenpeace Asia Tenggara. 2010. Batubara Mematikan: Bagaimana Rakyat
Indonesia Membayar Mahal untuk Bahan Bakar Terkotor di Dunia. (Jakarta:
Greenpeace).
Effendi, Hefini. 2010. Telaah Kualitas Air. (Yogyakarta: Penerbit Kanisius).
1

BIODATA PESERTA

Ketua Tim
Nama : Nurjaya
Sekolah : MAN 4 TANGERANG
Alamat Sekolah : Jl. Raya Kronjo KM. 3 Pejamuran Ds. Pasilian Kec. Kronjo Kab.
Tangerang-Banten FOTO
Alamat Rumah : Kp/ds. Waliwis Kulon Rt/Rw. 002/003 Kec. Mekar Baru
Kab.Tangerang-Banten
Tempat Lahir : Kab. Tangerang
Tanggal Lahir : 23 November 2000
Jenis Kelamin : Laki-Laki
Kelas : XI MIPA 1
Nomor HP : 0856-8282-1673
Email : newnurjaya@gmail.com

Anggota Tim
Nama : DENDHIE DEANOVA
Sekolah : MAN 4 Tangerang
Alamat Sekolah : Jl. Raya Kronjo Km. 3 Ds. Pasilian Kec. Kronjo 15550 Kab.
Tengerang - Banten
Alamat Rumah : Villa Balaraja Blok C. 9 No. 33 Ds. Saga Kec. Balaraja Kab.
Tangerang-Banten
Tempat Lahir : Bogor
Tanggal Lahir : 20 Juni 2002
Jenis Kelamin : Laki-laki
Kelas : X MIPA 1
Nomor HP : 081389191086
E-mail : hbsdendhied@gmail.com

Data Guru Pembimbing


Nama : Aan Hanafiah
Sekolah : MAN 4 TANGERANG
Mata Pelajaran : KIMIA
Alamat Rumah : Ds. Banyuasih Kec. Mauk Kab. Tangerang-Banten
Jenis Kelamin : Wanita
Nomor HP : 08567311057
Email : naihai92@gmail.com

Anda mungkin juga menyukai