Anda di halaman 1dari 11

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh…

Pertama-tama, marilah kita panjatkan puja dan puji syukur kehadirat Tuhan
Yang Maha Esa yang senantisa melimpahkan rahmatnya kepada kita semua
sehingga kita dapat berkumpul di sini, di gedung ini dengan keadaan sehat wa-
afiat. Yang kedua tidak lupa sholawat dan salam yang senantiasa kita haturkan
kepada junjungan kita Nabi Agung Muhammad SAW yang kita nanti-nantikan
syafaatnya di hari akhir nanti.

Yang saya hormati para petinggi perusahaan Anak Muda Kreatif

yang saya hormati para peserta Seminar Pengembangan Pemuda Menjadi


Pribadi Pengusaha.

Dan saya mengucapkan banyak terimakasih baginpanitia yang telah


mempersiapkan ini dengan baik dan lancar.

Sebelum kita membahasnya lebih jauh, pernahkah kita menyadari bahwa betapa
banyak pengusaha-pengusaha sukses yang meniti karir kehidupannya mulai dari
nol besar. Mereka-mereka adalah kebanyakan yang mempunyai latar belakang
orang susah atau orang tidak mampu namun mempunyai mimpi yang begitu
besar. Kebanyakan kisah dari pengusaha-pengusaha besar yang sukses mereka
yang mempunyai latar belakang pendidikan sekolah yang tidak terlalu tinggi,
lususan SD misalnya. Seperti kisahnya Pak Kusrin dari Karanganyar Jawa
Tengah yang sukses membuat tv dan usahanya berkembang sampai ke skala
nasional adalah seorang lulusan SD yang mempunyai etos kerja dan semangat
juang yang sangat tinggi mampu mewujudkan cita-citanya.

Pendidikan yang tinggi tidak menjamin kita akan menadapat pekerjaan yang baik
dan menjanjikan untuk memenuhi kebutuhan jika kita tidak pernah beranjak
dari mimipi kita yang tidak pernah kita wujudkan. Kebanyakan pengusaha-
pengusaha yang telah berhasil malah memperkerjakan orang-orang memiliki latar
belakang pendidikan yang tinggi. Jadi, pada intinya, kita yang berjiwa muda
mempunyai kesempatan yang selebar-selebarnya untuk mewujudkan mimpi-mimpi
kita. Masih cukup banyak waktu untuk berusaha sebaik mungkin dalam
mewujudkan apa yang kita cita-citakan. Kita sebagai generasi muda harus
mempunyai cara berfikir yang visioner, yakni mampu melihat peluang dimasa
depan dan mampu memanfaatkan peluang tersebut. Disini saya bukan berarti
melarang anda untuk menempuh pendidikan yang setinggi-tingginya. Kan tetapi
kita semua harus mempunyai jiwa-jiwa pengusaha sehingga nantinya dapat
diandalkan untuk mengangkat perekonomian Indonseia yang lebih baik.

Remaja-remaja yang saat ini sedang mencari dan membentuk jatidirinya harus
mempunyai sudut pandang yanglebih baik mengenai kehidupan. Khususnya
dalam membangun perekonomiannya sediri, terlebih dapat bermanfaat dan
memajukan perekonomian bangsa. Salah satu caranya adalah pembekalan dan
pelatihan berwira usaha sehingga nantinya dapat menubuhkan benih-benih
pemuda berjiwa interpreneur. Hal ini penting, karena salah satu unsur pokok
penunjang kehidupan adalah perekonomian. Marilah para pemuda dan pemudi
generasi penerus bangsa teruslah bergerak, berfikir kreatif dan inovatif dan
jangan pernah ragu untuk mencoba. Jangan takut gagal, karena orang-orang
yang sukses bermuloa dari kegagalan-kegagalan yang mewarnai prosesnya
menuju suatu kesuksesan.

Jika kita mampu bergerak dan mengalahkan diri sendiri, segalanya menajdi
mungkin. Sebenarnya yang membatasi kemampuan kita adalah pikiran kita
sendiri. Kemampuan berfikir manusia itu tidak terbatas, kita sendiri yang
kadang membatasi pemikiran-pemikiran kita tersebut. Kita harus menjadi jiwa
muda yang mempunyai pengaruh-pengaruh yang baik bagi generasi-genarsi yang
akan datang.

Sekian yang dapat saya sampaikan dalam sambutan pada acara seminar kali ini,
pada penutupan kali ini saya hendak menegaskan sekali lagi, kita harus menjadi
pemuda yang selalu memupuk semangat untuk menjadi generasi wirauasha.
Semoga apa yang saya katakan dan saya ungkapkan bermanfaat bagi anda semua,
dan mohon maaf atas semua kesalahan.

Billahitaufiq wal hidayah, wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh…

Nama : Chrisjhon Damanik

Kelas : Ix -A
Assalamualaikum Wr. Wb.

Yang terhormat, Bapak/Ibu Guru Dan Rekan-Rekan yang saya cintai.


Dalam kesempatan ini saya akan berbicara mengenai lingkungan hidup.
Mungkin ini erat berkaitan dengan pelestarian lingkungan.

Rekna-rekan semuanya !

Sudah kita ketahui bahwa di era sekarang ini sudah tidak bisa disanggah
lagi bahwa segala aktivitas yang dilakukan masyarakat modern sangat
ketergantungan kepada ketersediaan energi. Hampir di semua sector
kegiatan, energi menjadi kebutuhan pokok yang tidak bisa ditawar-tawar
lagi. Oleh karena itu, kemajuan suatu negara akan sangat terkait dengan
kecukupan ketersediaan energi di negara tersebut.

Sebut saja negara-negara maju seperti Amerika, Jepang, dan negara-negara


Eropa lainnya, bahkan Korea. Ketersediaan energi di negara-negara tersebut
sangat memadai untuk melakukan kegiatan di berbagai bidang yang bisa
diandalkan untuk pembangunan bangsa dan negaranya. Namun dalam
pengadaan energi tentu saja harus memperhatikan factor kelestarian
lingkungan hidup. Karena lingkungan tempat mahluk hidup ini bernaung
tidak kalah pentingnya dari kebutuhan-kebutuhan hidup lainnya. Merusak
lingkungan hidup, sama saja dengan mencelakakan diri sendiri. Lingkungan
hidup suatu negara akan sangat berkaitan dengan negara lain, karena kita
tinggal di bumi yang sama. Sebab itu pula setiap negara sangat
berkewajiban untuk sungguh-sungguh memperhatikan dan mencegah hal-
hal yang bisa menjadi penyebab kerusakan lingkungan hidup.

Dampak kerusakan lingkungan hidup seperti pemanasan global, saat kini


sudah mulai dirasakan di berbagai belahan bumi ini. Seperti terjadinya
peningkatan suhu udara, permukaan air laut naik, yang bisa
menenggelamkan pulau-pulau kecil, dan daratan di sekitar pantai,
terjadinya perubahan iklim, yang kini sudah terjadi di beberapa tempat
termasuk di negeri ini. Kesemua itu karena lingkungan tempat manusia dan
mahluk hidup lainnya sudah tercemar. Bahkan menurut sumber-sumber
yang bisa dipercaya, keganasan topan yang akhir-akhir ini suka melanda
salah satu bagian di daratan Amerika, diprediksi oleh para ahli sebagai efek
dari pemanasan global. Ancaman lain yang tidak kalah bahayanya bagi
kehidupan manusia, adalah terjadinya hujan asam.

Di Indonesia sendiri, memasuki tahun 2006 telah terjadi angin badai di


beberapa perairan yang mengakibatkan banjir di daerah sekitar pantai
hingga berhari-hari. Akibatnya para nelayan tidak bisa turun ke laut untuk
mencari ikan, sehingga mereka mengalami masa-masa paceklik. Belumlagi
lebatnya curah hujan mengakibatkan banjir dan tanah longsor di beberapa
daerah. Kejadian- kejadian ini tentu masih punya kaitan dengan pemanasan
global akibat kerusakan lingkungan. Kalau penyebab- penyebab kerusakan
global ini tidak ditanggulangi untuk ditekan sekecil mungkin, tentu
kerusakan lingkungan yang sudah terjadi ini akan semakin parah yang
akibatnya juga akan merugikan semua mahluk hidup termasuk kita.

Penyumbang terbesar kerusakan lingkungan hidup secara menyeluruh,


adalah polusi yang ditimbulkan oleh pembakaran bahan bakar fosil, seperti
batubara, bahan bakar minyak, dan gas alam secara besar-besaran. Dari
pembakaran itu berakibat terjadinya emisi rumah kaca sebagai penyebab
pemanasan global Masalah lingkungan hidup memang bukan persoalan
salah satu negara saja, tetapi sudah menjadi tanggung jawab seluruh
bangsa dan negara. Oleh karena itulah berbagai upaya dilakukan orang
untuk mencegah tambah rusaknya lingkungan hidup. Seperti dengan
diselenggarakannya KTT Bumi, Protocol Kiyoto, dsb. Bahkan beberapa
negara yang masih memanfaatkan bahan bakar fosil, berusaha mengurangi
efek rumah kaca dengan menggunakan bahan bakar gas alam yang secara
ekonomis sangat kompetitif bila dibandingkan dengan penggunaan minyak
bumi atau batubara. Hanya sebenarnya gas alam juga tetap menimbulkan
CO2, tetapi lebih sedikit bila dibandingkan dengan penggunaan minyak
bumi dan batubara. Di samping itu pun gas alam juga menimbulkan methan
selama proses penyediaannya, yang kesemua itu dapat mengakibatkan
kerusakan lingkungan. Meski akhir-akhir ini muncul teori lain tentang efek
rumah kaca, seperti menurut periset Amerika mengatakan bahwa variable
aktivitas Mataharilah yang bepengaruh pada naik turunya suhub global.
Namun mengurangi pembakaran bahan bakar fosil bagi pemenuhan
kebutuhan energi tentu mempunyai manfaat yang besar, paling tidak
sebagai langkah penghematan cadangan sumber daya alam yang ada untuk
dipergunakan oleh anak cucu kita nanti.

Pembakaran bahan bakar fosil seperti minyak bumi dan batubara secara
besar-besaran, dilakukan orang untuk keperluan pembangkit tenaga listrik,
industrialisasi, dan transportasi. Khusus untuk bahan bakar pembangkit
tenaga listrik, sebenarnya penggunaan bahan bakar fosil sudah bisa ditekan
sekecil mungkin, karena ada teknologi modern yang menggunakan bahan
bakar lain non fosil yang lebih irit produktif, aman dan tidak menimbulkan
polusi. Disamping itu pun bahan bakar fosil seperti bahan bakar minyak
harganya cenderung terus meningkat, persediaannya juga sangat terbatas.
Orang tidak mungkin harus ketergantungan terus menerus kepada bahan
bakar minyak, karena suatu saat cadangannya akan habis. Oleh karena itu
bagi Indonesia kini saatnya kita memanfaatkan bahan bakar non fosil untuk
berbagai keperluan seperti untuk pembangkit listrik. Dengan demikian selain
turut melakukan upaya pelestarian lingkungan hidup secara global, juga
sebagai langkah penghematan cadangan sumber daya alam yang sudah
semakin menipis di negeri ini.

Rekan-rekan semuanya !Oleh karena itu, marilah kita sama-sama menjaga


lingkungan, menjaga kelestariannya, jangan sekali-kali merusak dan
mencemari lingkungan, lingkungan sekolah kita, rumah kita, pokoknya
lingkungan di sekeliling kita. Karena di sekeliling kita mungkin tersimpan
banyak energi yang bisa dimanfaatkan oleh kita dalam berbagai aspek
kehidupan ini, apakah itu air bersih, udara bersih, tanaman obat- obatan,
dsb. Kalau sampai lingkungan kita rusak, maka sedikit demi sedikit energi itu
akan hilang bahkan punah.
Sekali lagi, mari kita jaga kelestarian lingkungan kita. Rupanya pidato
ringkas ini saya cukupkan sekian, mudah-mudahan dapat bermanfaat bagi
kita semua.

Wassalamualaikum Wr. Wb

Nama : Christine pardede


Kelas : IX -A
Selamat Pagi dan Salam Sejahtera

Kepada yang terhormat Bapak Anwar Mulyanto Widodo selaku kepala sekolah
Yang saya hormati Bapak Ridho Akbar selaku wakil kepala sekolah
Yang saya hormati Bapak dan Ibu guru beserta seluruh staff
dan teman-teman yang saya cintai dan banggakan

Pertama-tama marilah kita panjatkan puji dan rasa syukur kehadirat Allah SWT,
tuhan yang maha esa, karena berkat karunia dan nikmat-Nya kita semua dapat
berkumpul di pagi hari yang cerah ini dalam keadaan sehat wal’afiat. Tak lupa
shalawat serta salam selalu kita haturkan kepada Nabi Muhammad SAW semoga
kita diberikan syafaatnya di yaumil kahir kelak amiin .

Pada kesempatan yang berbahagia ini, perkenankanlah saya menyampaikan


sebuah pidato singkat tentang "Pentingnya Menjaga Kesehatan Demi Masa
Depan" agar kita semua sadar akan kesehatan tubuh kita.

Hadirin yang berbahagia,

Ada sebuah pepatah yang mengatakan “Di dalam tubuh yang sehat terdapat
jiwa yang kuat” Pepatah ini menjelaskan bahwa jika kita memiliki tubuh yang
sehat, tentunya jiwa dan pikiran kita juga akan menjadi sehat. Ada juga
semboyan yang mengatakan bahwa kesehatan sangatlah mahal harganya. Coba
bayangkan keadaan kita sekarang ini yang masih bisa menikmati hidup dan
bercengkrama dengan teman-teman. Lalu bayangkanlah jika tiba-tiba kita
terkena penyakit stroke atau penyakit jantung, pasti sangat tidak mengenakan
bukan? kita juga harus mengeluarkan uang yang sangat banyak untuk mengobati
penyakit tersebut, dan banyak waktu kita yang terbuang sia-sia ketika kita
dirawat di rumah sakit. Oleh karena itu menjaga kesehatan tubuh merupakan
hal yang sangat penting untuk dilakukan agar kita terhindar dari berbagai
macam penyakit yang akan menyerang kita.

Jika kesehatan kita tetap terjaga maka kita bisa melakukan aktivitas sehari-hari
dengan lancar dan nyaman sehingga kita bisa meraih prestasi yang tinggi untuk
menggapai masa depan kita. Tubuh yang sehat akan membuat kita
berkonsentrasi dalam belajar dan juga membuat daya tangkap dan ingat kita
menjadi lebih baik saat belajar. Hal ini dikarenakan tubuh yang sehat akan
memacu otak kita untuk bekerja secara optimal. Kesehatan juga tidak hanya
baik untuk masa depan kita, tetapi baik juga untuk masa depan bangsa kita.
Bangsa yang kuat adalah bangsa yang dihuni oleh rakyat yang sehat baik jasmani
maupun rohani. Namun, jika suatu bangsa dipenuhi dengan orang-orang yang
tidak sehat terutama rohaninya, maka masa depan bangsa itu dijamin akan
hancur ditangan rakyatnya sendiri.

Hadirin yang berbahagia,

Sebagai pelajar, kita harus bisa menjaga kesehatan diri kita sendiri dimulai dari

hal-hal yang kecil, misalnya bangun pagi tepat waktu, kemudian mandi dan

sarapan secukupnya sebelum berangkat sekolah. Selain hal-hal kecil tersebut,

kita juga harus menerapkan gaya hidup sehat. Ada beberapa gaya hidup yang

sehat untuk menjaga kesehatan tubuh kita, diantaranya adalah:

Rajin berolah raga, tubuh kita memerlukan olahraga untuk membantu proses

metabolisme di dalam tubuh kita sehingga zat-zat nutrisi yang ada di dalam

tubuh bisa diserap secara maksimal. Berolahragalah dengah teratur minimal 3

kali seminggu seperti jogging, berenang dan lain-lain.

Gaya hidup sehat selanjutnya adalah menjaga pola makanan. Makanlah makanan

menu 4 sehat 5 sempurna karena tubuh kita memerlukan nutrisi-nutrisi seperti


karbohidrat, protein, vitamin dan mineral. Namun, jauhilah makanan-makanan

yang tidak sehat seperti junk food, alcohol dan lain-lain karena makanan-

makanan tersebut berbahaya. Contohnya jika kita terlalu banyak memakan junk

food seperti gorengan dan makanan tinggi lemak lainnya akan menimbulkan

kolestrol dan membuat kita terkena stroke dan serangan jantung.

Selanjutnya menjaga kebersihan lingkungan di sekitar kita karena lingkungan

yang kotor merupakan sumber daripada penyakit. Dan yang terakhir adalah

menghindari kebiasaan-kebiasaan yang buruk seperti merokok, minum alcohol

dan begadang. Dengan menerapkan pola hidup seperti yang telah diuaraikan

diatas, insyaallah kita akan menjadi sehat.

Hadirn yang berbahagia,

Sebelum saya mengakhiri pidato ini, saya mengingatkan kembali bahwa marilah

kita jaga kesehatan diri kita mulai dari sekarang, jangan menunggu sampai

penyakit menyerang kita karena ada pepatah mengatakan lebih baik mencegah

daripada mengobati. Mulailah dengan melakukan pola hidup sehat dan teratur

agar kesehatan kita tetap terjaga sehingga kita bisa meraih masa depan kita.

Demikianlah pidato singkat yang dapat saya sampaikan, Semoga apa yang telah
saya sampaikan ini berguna buat kita semua. Mohon maaf apabila ada kesalahan

dalam bertutur kata. Atas perhatiannya saya ucapkan terimakasih.

Nama: Dora Tambunan

Kelas: IX -A

Anda mungkin juga menyukai