Anda di halaman 1dari 2

Rancangan Struktur Organisasi

Rancangan struktur organisasi sering disebut juga desain organisasi (organizational


design). Setiap pengelola organisasi harus memikirkan suatu desain yang efektif untuk
mewujudkan suatu tujuan organisasi tersebut. Perancangan struktur organisasi sangat
bergantung pada kondisi-kondisi khusus dalam suatu organisasi, tidak ada yang universal
dalam perancangan organisasi. Terdapat 5 model rancangan organisasi, yakni struktur
sederhana, fungsional. Multidivisional, matriks, dan jaringan.

A. Kewenangan dan Pengendalian


1. Kewenangan
Kewenangan adalah hak untuk melakukan sesuatu atau memerintah orang untuk
melakukan atau tidak melakukan susatu agar mencapai tujuan tertentu. Kewenangan
merupakan bentuk lain dari sebuah kekuasaan dalam sebuah organisasi. Dalam sebuah
organisasi seseorang yang mendapatkan mandat pada posisi tertentu memilki kewenangan
yang terlegitimasi dalam organisasi tersebut.
Terdapat dua pandangan tentang kewenangan, yakni klasik dan penerimaan. Pandangan
klasik menjelaskan kewenangan hadir akibat adanya pelimpahan wewenang dari wewenang
yang lebih tinggi. Sedangkan pandangan penerimaan menjelaskan wewenang seseorang
muncul hanya bila hal itu diterima oleh kelompok/individu kepada siapa wewenang tersebut
dijlankan.
Semua anggota dalam menjalankan kewenangannya memiliki batasan-batasan tertentu
dalam organisasi. Semakakin tinggi tingkatan atau posisi seseorang dalam organisasi semakin
luas kewenangan yang dimiliki dan semakin rendah posisi atau tingkatan semakit sempit
kewenangan yang dimiliki.
2. Pengendalian
Pengendalian adalah proses pemantauan aktivitas organisasi untuk meverifikasi apakah
semuanya berjalan dengan rencana yang diadopsi, instruksi dikeluarkan dan prinsip yang telah
ditetapkan. Pengendalian memiliki tujuan sebagai pengkajian apakah sebuah rencana atau
rancangan suatu organisasi sudah tercapai sesuai dengan tujuan yang telah ditentukan
sebelumnya.
Terdapat 3 jenis pengendalian, yakni kontrol umpan maju, kontrol serentak dan kontrol
umpan balik. Kontrol umpan maju adalah pengendalian yang dilakukan setelah keluaran yang
dihasilkan. Kontrol umpan balik merupakan proses mengukur keluaran dari system yang
dibandingkan dengan suatu standar tertentu. Dimana bila ada perbedaan atau penyimpangan
akan dikoreksi untuk diperbaiki. Kontrol serentak dilakukan pada awal perencanaan dimana
bertujuan untuk mencegah hal-hal yang merugikan atau tidak sesuai rencana terjadi pada
organisasi.

B. Struktur Sederhana
Suatu struktur organisasi tidak selalu disajikan dengan rumit dan mendetail. Terdapat
beberapa suatu kondisi organisai yang dapat menerapkan struktur secara sederhana terutama
pada organisasi-organisasi kecil. Pada organisasi-organisasi kecil jumlah anggota organisasi
tidaklah terlalu banyak sehingga pembagian tugas tiap anggota cukup sederhana dan pengelola
organisasi dapat membuat struktur organisasi yang memiliki hubungan yang bersifat langsung.
Struktur ini disebut struktur sederhana (simple structure).
General Manager

Pemasaran Produksi Penjualan Personalia Akunting

Pemilik+Pengelola

Manajer 1 Manajer 2 Manajer 3

Kelebihan struktur sederhana adalah sangat simple (Robbins,1990:281). Pola hubungan


yang bersifat langsung, aktivitas organisasi dapat dilakukan dengan fleksibel dan cepat. Biaya
yang berkaitan dengan koordinasi dan kontrol biasanya relatif sangan kecil. Struktur sederhana
memiliki kelemahan, yakni aplikasinya sangat terbatas. Struktur sederhana tidak efektif
digunakan pada oraganisasi besar yang aktifitasnya lebih kompleks.

B. Struktur Fungsional
Ketika sebuah aktifitas organisasi mengalami peningkatan yang lebih kompleks dan
tidak mampu lagi ditangani oleh struktur sederhana, dibutuhkan sebuah rancangan struktur
organisasi yang lebih efisien diterapkan dalam organisasi. Dengan aktifitas yang kian
kompleks, organisasi dapat memecah aktifitas organisasi kedalam fungsi-fungsi yang terpisah.
Sebagai contoh pada perusahaan manufaktur terdapat pembagian fungsional seperti :
pemasaran, produksi, penjualan, personalia, dan akunting. Setiap fungsi-fungsi ini akan
dipimpin oleh seorang manajer yang membawahi sejumlah pleaksana.

Anda mungkin juga menyukai