Anda di halaman 1dari 7

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP)

Satuan Pendidikan : MTs Ar-Rohman Tegalrejo


Mata Pelajaran : TIK
Kelas/Semester : IX/ I
Materi Pokok : Perangkat Lunak Pengolah Grafis
Alokasi Waktu : 4 x 40 menit

A. TUJUAN PEMBELAJARAN
Setelah melalui pembelajaran pendekatan Scientific, Peserta didik dapat :
1. Memahami perangkat lunak pengolah grafis.
2. Mengetahui fungsi menu ikon pada menu bar, toolbar, standar, toolbox, dan property bar pada
Corel Draw 12.

B. KOMPETENSI DASAR
KD Indikator
3.1 Memahami Penggunakan perangkat lunak 3.1.1. Mengidentifikasi berbagai macam desain
pengolah grafis untuk menyajikan informasi. grafis dan perangkat lunaknya.
3.1.2. Memahami menu dan ikon perangkat
lunak desain grafis Corel Draw 12
4.1 Menggunakan menu dan ikon pokok pada 4.1.1. Melaporkan contoh-contoh desain produk
perangkat lunak pengolah grafis yang bersumber dari program desain
grafis.
4.1.2. Menggunakan menu dan ikon Corel
Draw dalam membuat desain grafis.

C. MATERI PEMBELAJARAN
Terlampir

D. METODE PEMBELAJARAN
- Pendekatan : Scientific
- Model Pembelajaran : Project Based Learning dan Discovery Learning
- Metode Pembelajaran : Praktek, Tanya jawab, presentasi dan tanya jawab white board
E. ALAT DAN SUMBER BELAJAR
1. ALAT DAN BAHAN
Alat : Laptop dan LCD
Bahan : Software Corel Draw 12

2. SUMBER BELAJAR
Buku referensi dan internet
F. KEGIATAN PEMBELAJARAN
Pertemuan Pertama:
Kegiatan Deskripsi Alokasi Waktu

Pendahuluan  Memberikan salam 10 menit


 Membaca doa
 Mendata kehadiran siswa
 Menyampaikan tujuan pembelajaran, materi
pembelajaran dan langkah-langkah
pembelajaran.
 Memberikan motivasi terkait manfaat materi
pembelajaran

Inti Mengamati: 20 menit


 Melakukan pengamatan dengan cara menyimak
bentuk desain grafis agar terbangun rasa ingin
tahu dan menunjukkan motivasi internal.

Menanya:
 Menggali informasi yang berkaitan dengan
desain grafis setempat sehingga dapat
mensyukuri anugerah Tuhan, terbangun rasa
ingin tahu dan bangga/cinta pada tanah air.
 Melakukan konsultasi dengan guru dan sumber
belajar lainnya mengenai perangkat lunak Corel
Draw yang digunakan untuk membuat desain
grafis. 20 menit
Mengumpulkan Data
 Melakukan kegiatan observasi dengan teknik
wawancara tentang jenis desain grafis dan
pembuatan desain grafis dengan Corel Draw di
daerah setempat agar terbangun rasa ingin tahu,
motivasi internal, bersikap santun, bangga/cinta
tanah air dan bersyukur sebagai warga bangsa.

Mengasosiasi

 Menyimpulkan hasil pengamatan desain grafis


dengan Corel Draw yang ada di daerah setempat
atau nusantara. 20 menit
Mengkomunikasikan
 Memaparkan hasil pengamatan tentang
pembuatan desain grafis serta tentang menu dan
ikon yang digunakan dalam Corel Draw.
 Mempresentasikan dengan tujuan untuk
mengevaluasi/menguji pemahaman mengenai
desain grafis dan menu serta ikon yang ada
Corel Draw program desain grafis untuk
memperlihatkan kejujuran.

Penutup  Membimbing siswa untuk menyimpulkan 10 Menit


materi PEMBELAJARAN
 Memberikan penguatan dan teladan sikap
yang dapat dijadikan karakter diri siswa
 Memberikan tindak lanjut berupa tugas tiap
siswa membuat laporan hasil diskusi

Pertemuan Kedua:
Kegiatan Deskripsi Alokasi Waktu

Pendahuluan  Memberikan salam 10 menit


 Membaca doa
 Mendata kehadiran siswa
 Mengaitkan materi pembelajaran sekarang
dengan pembelajaran sebelumnya.
 Menyampaikan tujuan pembelajaran, materi
pembelajaran dan langkah-langkah
pembelajaran yang akan dilakukan melalui
media program presentasi.
 Memberikan motivasi terkait manfaat materi
pembelajaran.
Inti Mengamati: 20 menit
 Melakukan pengamatan dengan cara menyimak
contoh desain grafis menggunkan Corel Draw
agar terbangun rasa ingin tahu dan
menunjukkan motivasi internal.

Menanya:
 Melakukan konsultasi dengan guru dan sumber
belajar lainnya mengenai contoh desain grafis
dan menggunakan menu serta ikon Corel Draw
dalam membuat desain grafis.

Mengumpulkan Data
 Melakukan kegiatan mendeskripsikan fungsi
dari menu ikon pada menu bar, toolbar, standar, 20 menit
toolbox, dan property bar pada Corel Draw 12

Mengasosiasi
 Menyimpulkan hasil pengamatan desain grafis
dengan Corel Draw serta fungsi dari menu dan
ikonnya.

Mengkomunikasikan
 Mempresentasikan fungsi dari menu ikon pada 20 menit
menu bar, toolbar, standar, toolbox, dan
property bar pada Corel Draw 12
Penutup  Membimbing siswa untuk menyimpulkan 10 Menit
materi pembelajaran
 Memberikan penguatan dan teladan sikap
yang dapat dijadikan karakter diri siswa
 Memberikan tindak lanjut berupa tugas tiap
siswa membuat laporan hasil diskusi

G. PENILAIAN PROSES DAN HASIL BELAJAR


1. TEKNIK
LEMBAR PENILAIAN 2
PENILAIAN SIKAP
Lembar pengamatan sikap

No Bentuk Instrumen 3 2 1 Ket

1 Menghargai pendapat orang lain

2 Berani menyampaikan pendapat

3 Jujur, santun, dan bertanggung jawab dalam


menggunakan alat

Rubrik Penilaian Sikap

No Bentuk Instrumen Rubrik

1 Menghargai pendapat 3. mendengarkan dan memperhatikan ketika teman


orang lain menyampaikan pendapat
2. mendengarkan saja atau memperhatikan saja
ketika teman menyampaikan pendapat
1. tidak mendengarkan dan memperhatikan ketika
teman menyampaikan pendapat

2 Berani menyampaikan 3. berani menyampaikan pendapat dan suara jelas


pendapat dalam menyampaikan pendapat
2. berani menyampaikan pendapat dan suara kurang
jelas dalam menyampaikan pendapat
1. berani berani menyampaikan pendapat dalam
menyampaikan pendapat

3 Jujur, santun, dan 3. Jujur, santun, dan bertanggung jawab dalam


bertanggung jawab menggunakan alat
dalam menggunakan alat
2. Dua terpenuhi
1. Salah satu terpenuhi

2. Pengetahuan
a. Teknik Penilaian : tes tulis
b. Bentuk Instrumen : Lembar soal
c. Kisi-kisi:
No Indikator Butir Instrumen
1. Menyebutkan nama menu dan ikon Corel Draw 12 2
2. Menyebutkan menu dan ikon grafis Corel Draw 12 2
3. Menjelaskan fungsi menu dan ikon grafis Corel Draw 12 3

3. Keterampilan
a. Teknik Penilaian : Observasi
b. Bentuk Instrumen : Lembar observasi
c. Kisi-kisi:
No Indikator Butir Instrumen

1. Mampu menjelaskan fungsi menu dan ikon Corel Draw 12 dengan 1


aturan yang benar
2. Mampu bekerja sama dengan temannya saat mendefinisikan menu 2
3. dan ikon Corel Draw 12
Mampu menggunakan menu dan ikon Corel Draw 12 3

Mengetahui Magetan, Juli 2018


Kepala MTs Ar-Rohman Tegalrejo Guru Pembelajaran TIK

Drs. Suyono, M.Pd. Yoga Prismanata, M.Pd.


Lampiran
Materi Desain Grafis

Definisi dan jenis-jenis Desain


Pengertian Desain Grafis berasal dari pustaka. Desain Grafis berasal dari 2 buah kata yaitu Desain dan
Grafis, kata Desain berarti proses atau perbuatan dengan mengatur segala sesuatu sebelum bertindak atau
merancang. Sedangkan Grafis adalah titik atau garis yang berhubungan dengan cetak mencetak. Jadi
dengan demikian Desain Grafis adalah kombinasi kompleks antara kata-kata, gambar, angka, grafik, foto
dan ilustrasi yang membutuhkan pemikiran khusus dari seorang individu yang bias menggabungkan
elemen-elemen ini, sehingga mereka dapat menghasilkan sesuatu yang khusus atau sangat berguna dalam
bidang gambar.
Desain Grafis adalah cabang ilmu dari seni Desain yang dalam perkembangannya Desain Grafis dibantu
oleh komputer dalam mendesain sebuah object.
Desain biasa diterjemahkan sebagai seni terapan, arsitektur, dan berbagai pencapaian kreatif lainnya.
Dalam sebuah kalimat, kata “desain” bisa digunakan baik sebagai kata benda maupun kata kerja. Sebagai
kata kerja, “desain” memiliki arti “proses untuk membuat dan menciptakan obyek baru”. Sebagai kata
benda, “desain” digunakan untuk menyebut hasil akhir dari sebuah proses kreatif, baik itu berwujud
sebuah rencana, proposal, atau berbentuk obyek nyata.

Berikut ini adalah pengertian dan definisi Desain menurut para ahli:

1.COIRUL AMIN
Desain adalah kerangka bentuk, rancangan, motif, pola, corak

2.KEN HURTS
Desain adalah proses iteratif yang melibatkan banyak aktivitas tinjauan ke belakang dan pararel

3.DEDI NURHADIAT
Desain adalah perencanaan untuk mewujudkan suatu gagasan

4.WIDAGDO
Desain berkaitan dengan nilai-nilai kontekstual yang menyuarakan kebudayaan

5.DUDY WIYANCOKO
Desain adalah segala hal yang berhubungan dengan pembuatan konsep, analisis data, project planning,
drawing/rendering, cost calculation, prototyping, frame testing, dan test riding

6.ANDYA PRIMANDA
Desain adalah upaya untuk menemukan titik tengah dari segala macam masukan yang seringkali
berseberangan

7.SOEKARNO & LANAWATI BASUKI


Desain adalah pola rancangan yang menjadi dasar pembuatan suatu benda, seperti busana

8.JANNER SIMARMATA
Desain adalah bagaimana aplikasi yang dirancang menjadi sesuai dengan kebutuhan

Sekarang tentang pengertian dan definisi Desain Grafis menurut para ahli:

1.SUYANTO
Desain Grafis adalah aplikasi dari keterampilan seni dan komunikasi untuk kebutuhan bisnis dan
industri”. Aplikasi-aplikasi ini dapat meliputi periklanan dan penjualan produk, menciptakan identitas
visual untuk institusi, produk dan perusahaan, dan lingkungan grafis, desain informasi, dan secara visual
menyempurnakan pesan dalam publikasi.

2.JESSICA HELFAND
Desain Grafis adalah kombinasi kompleks kata-kata dan gambar, angka-angka dan grafik, foto-foto dan
ilustrasi yang membutuhkan pemikiran khusus dari seorang individu yang bisa menggabungkan elemen-
eleman ini, sehingga mereka dapat menghasilkan sesuatu yang khusus, sangat berguna, mengejutkan atau
subversif atau sesuatu yang mudah diingat.
3.BLANCHARD
Desain Grafis adalah suatu seni komunikatif yang berhubungan dengan industri, seni dan proses dalam
menghasilkan gambaran visual pada segala permukaan.
Berdasarkan pendapat para ahli dan bukan ahli tersebut diatas, dapat disimpulkan bahwa desain grafis
adalah salah satu bentuk gambar terapan yang memberikan kebebasan kepada sang perancang (desainer)
untuk memilih, menciptakan, atau mengatur elemen rupa seperti ilustrasi, foto, tulisan, dan garis di atas
suatu permukaan dengan tujuan untuk diproduksi dan dikomunikasikan sebagai sebuah pesan. Gambar
maupun tanda yang digunakan bisa berupa tipografi atau media lainnya seperti gambar atau fotografi.
Desain grafis umumnya diterapkan dalam dunia periklanan, perancangan packaging, perfilman, dan lain-
lain.

Secara garis besar, desain grafis dapat diklasifikasikan sebagai berikut:


1.Printing (Percetakan) yang memuat desainbuku, majalah, poster, booklet, leaflet, flyer, pamflet,
periklanan, dan publikasi lain yang sejenis.
2.Web Desain: desain (design collection) untuk halaman web.
3.Film termasuk CD, DVD, CD multimedia untuk promosi.
4.Identifikasi (Logo), EGD (Environmental Graphic Design) : merupakan desain profesional (design
collection) yang mencakup desain grafis, desain arsitek, desain industri, dan arsitek taman.
5.Desain Produk, Pemaketan dan sejenisnya.

Dari klasifikasi di atas, maka sarana untuk mengolah pun berbeda-beda, tergantung pada kebutuhan dan
tujuan pembuatan karya.Untuk itu diperlukan program pengolah grafis sebagai berikut:
1. Aplikasi Pengolah Tata Letak (Layout)Program (design collection) ini sering digunakan untuk
keperluan pembuatan brosur, pamflet, booklet, poster, dan sejenisnya. Program ini mampu mengatur
penempatan teks dan gambar yang diambil dari program lain (seperti Adobe Photoshop).
2. Aplikasi Pengolah Vektor/GarisProgram (design collection) yang termasuk dalam kelompok ini dapat
digunakan untuk membuat gambar dalam bentuk vektor/garis sehingga sering disebut sebagai Illustrator
Program. Seluruh objek yang dihasilkan berupa kombinasi beberapa garis, baik berupa garis lurus
maupun lengkung.
3. Aplikasi Pengolah Pixel/GambarProgram (design collection) yang termasuk dalam kelompok ini dapat
dimanfaatkan untuk mengolah gambar/manipulasi foto (photo retouching). Semu objek yang diolah
dalam progam-program tersebut dianggap sebagai kombinasi beberapa titik/pixel yang memiliki
kerapatan dan warna tertentu, misalnya, foto. Gambar dalam foto terbentuk dari beberapa kumpulan pixel
yang memiliki kerapatan dan warna tertentu. Meskipun begitu, program yang termasuk dalam kelompok
ini dapat juga mengolah teks dan garis, akan tetapi dianggapa sebagai kumpulan pixel. Objek yang
diimpor dari program pengolah vektor/garis, setelah diolah dengan program pengolah pixel/titik secara
otomatis akan dikonversikan menjadi bentuk pixel/titik.
4. Aplikasi Pengolah Film/VideoProgram (design collection) yang termasuk dalam kelompok ini dapat
dimanfaatkan untuk mengolah film dalam berbagai macam format. Pemberian judul teks (seperti
karaoke, teks terjemahan, dll) juga dapat diolah menggunakan program ini. Umumnya, pemberian efek
khusus (special effect) seperti suara ledakan, desingan peluru, ombak, dan lain-lain juga dapat dibuat
menggunakan aplikasi ini.
5. Aplikasi Pengolah MultimediaProgram (design collection) yang termasuk dalam kelompok ini
biasanya digunakan untuk membuat sebuah karya dalam bentuk Multimedia berisi promosi, profil
perusahaan, maupun yang sejenisnya dan dikemas dalam bentuk CD maupun DVD. Multimedia tersebut
dapat berisi film/movie, animasi, teks, gambar, dan suara yang dirancan sedemikian rupa sehingga pesan
yang disampaikan lebih interktif dan menarik.

JENIS-JENIS DESAIN GRAFIS MENURUT SUBJEKNYA :


1. Drafter
Desainer khusus untuk membuat arsitektur dan rancang bangun yang simetris dan digunakan untuk
keperluan pembuatan sesuatu yang memerlukan ketelitian tinggi dan rancangan. Membutuhkan orang
orang yang ahli di software (Autocad, Archicad, 3d revit architecture). Sangat dibutuhkan di dunia
arsitektur dan industri.

2. Editor
Desainer khusus untuk membuat kover, sampul, banner, dsb. Dan juga membuat karya karya desain
grafis misalnya: brosur, kartu nama, pin, logo, poster, dsb. Yang memerlukan sentuhan pandangan dan
software yang harus dikuasai adalah : Corel draw,Adobe Photoshop,Freehand,Illustrator. Sangat
dibutuhkan di dunia periklanan dan publikasi.
3. Layouter
Desianer khusus untuk membuat tatanan layout sebuah majalah atau koran atau publikasi yang lainya dan
diharuskan mempunyai feel untuk tata letak agar enak dilihat. Sedangkan aplikasi yang harus dikuasai
adalah Adobe Page Maker, MS.Publisher, Adobe In Design. Sangat dibutuhkan dipercetakan dan industri
koran/buku/majalah.
4. Art Director
Desainer khusus unuk membuat karya karya seni dari komputer yang bisa digunakan untuk visual effects
ataupun hanya untuk hiasan saja. Membutuhkan kreativitas tinggi untuk membuat karya agung yang akan
dibuat. Sedangkan software yang harus dikuasai adalah : Corel draw, Photoshop, Photo paint, Art creator.
Sangat dibutuhkan di dunia perfilman, seniman visualisator, foto editing effects.
5. Fotografer
Desianer khusus yang selain melakukan pengeditan foto juga merangkap sebagai fotografer, harus
memiliki talenta khas fotografer serta mampu mengedit foto sesuai event atau yang perfect.
Membutuhkan intelegensi tinggi kreativitas tinggi dan harus menguasai adobe photoshop,ieworks,photo
studio. Sangat dibutuhkan didunia fotografi, foto editor, wartawan, dsb.

6. Animator
Desainer khusus bekerja pada bidang motion graphic, iklan atau film fantasi. Harus memiliki daya tahan
tinggi, pengetahuan yang cukup tinggi , pengalaman dan harus menguasai Macromedia Flash, Adobe
Flash, After Effects, 3d Maya, Gif Animator dan Corel Rave. Dibutuhkan di dunia advertising,
perfilman, pertelevisian.

7. Visualisator
Desainer khusus untuk memberikan gambaran sebuah produk atau karya dalam bentuk real / 3d dan
harus memiliki kemampuan otak kanan yang cukup tinggi serta harus menguasai 3d Max, Autocad, Swift
3d, Digital Clay. Sangat dibutuhkan di dunia visualisasi produk dan presentasi produk.

8. Video Editor
Desainer khusus untuk mengedit video atau film dan juga merangkap sebagai video shooter, harus
memiliki imajinasi tinggi dan harus menguasai Adobe After Effects, 3d Maya, Adobe Premiere, Ulead
Video Studio, Sony Vegas, Pinneacle. Sangat dibutuhkan di dunia perfilman dan industri musik.
9. Integrated Desainer
Desainer khusus yang membutuhkan integrasi dengan programmer misalnya pembuatan game, cd
interaktif, web
desain, dsb. Sedangakan anda harus menguasai hampir semua elemen desain. Sangat dibutuhkan di
industri informatika.

Anda mungkin juga menyukai