Anda di halaman 1dari 4

Konsep perancangan arsitektur

“Malang innovation and creative centre”

Disusn Oleh :
Stefanus Herdianto Kaha
Nim : 1622051
A. Defenisi judul
Judul laporan Studio Konsep Perancangan Arsitektur yang dipilih ialah “Malang
innovation and creative centre”, pengertian dan definisi dari setiap kata pada juduln
tersebut yaitu :

1. innovation yaitu Usaha seseorang—dengan mendayagunakan pemikiran,


kemampuan imajinasi, berbagai stimulan, dan individu yang mengelilinginya—
dalam menghasilkan produk baru, baik bagi dirinya sendiri ataupun
lingkungannya.

2. Creative menurut para ahli adalah upaya yang mendefinisikan kreatifitas yang
berfokus pada individu atau person dari individu yang dapat disebut creative
Guilford,1950.

Jadi Malang innovation and creative centre merupakan suatu upaya untuk mewadahi
kreativitas ataupun pihak terkait yang mengoptimalkan dalam bidang kreativitas yang
inovatif,edukatif dan memiliki daya saing. Sehingga, kesejahteraan masyarakat dapat
meningkat.

B. Latar Belakang
Dewasa ini, persaingan global dan kualitas sumber daya manusia, dengan makin
banyaknya lulusan perguruan tinggi, sedangkan lowongan pekerjaan tak sebanding
dengan jumlah lulusan tersebut. Tercatat pada tahun 2018, total jumlah angkatan kerja
yang ada di Kota Malang sebanyak 454.848 orang, dari jumlah tersebut, sebanyak
30.898 orang masuk dalam kategori pengangguran terbuka. Sementara untuk jumlah
penduduk bekerja tercatat sebanyak 423.951 jiwa, atau mengalami kenaikan sebanyak
12.909 jiwa.

Untuk mengantisipasi hal ini maka salah satu upaya yang bisa dilakukan adalah
dengan menciptakan ekonomi kreatif, Ekonomi kreatif merupakan perekonomian yang
berbasis pada kreativitas dan kemampuan intelektual. Menurut Konferensi PBB
mengenai Perdagangan dan Pembangunan (2008) ekonomi kreatif dipahami sebagai
suatu konsep yang berkembang dan menitikberatkan kreativitas sebagai aset utama
guna membangkitkan pertumbuhan dan perkembangan ekonomi.
Berdasarkan peraturan presiden no.6 tahun 2015, Presiden Joko Widodo
membentuk badan non kementrian yaitu Badan Ekonomi Kreatif (Bekraf), yang
bertugas membantu presiden dalam merumuskan, menetapkan, mengkoordinasi dan
sinkronisasi kebijakan di ekonomi kreatif. Ekonomi kreatif ini memiliki beberapa bidang
diantaranya, aplikasi dan game developer, arsitektur, desain interior, desain komunikasi
visual, desain produk, fashion, film, animasi, dan video, fotografi, kriya, kuliner, musik,
penerbitan, periklanan, seni pertunjukan, seni rupa, dan televisi dan radio.

Maka dari itu dibutuhkan suatu wadah terpusat dan terintegrasi untuk mewadahi
kreativitas, ketrampilan serta bakat para pelaku industri di kota malang. Integrasi yang
dimaksud tidak hanya pemerinrtah dengan parah pelaku industri kreatif, tetapi juga
didalm industri kreatif itu sendiri agar mereka dapat tumbuh dan berkembang sehingga
industrinya dapat mapan dan pau untuk bersaing di dunia perindustrian indonesia
bahkan dunia.

C. Rumusan Masalah
1. Kurangnya lapangan pekerjaan pada kota malang
2. Kurangnya wadah bagi pemuda untuk mengembangkan bakat dan kreativitas
mereka.

D. Sasaran
1. Komunitas-komunitas anak muda kreativ
2. Pengangguran terbuka
3. Para pelajar
E. Tema: Green Arsitektur
Pemilihan tema green arsitektur pada bangunan karena pada sekitar tapak ini
kepadatan bangunanannya sudah tinggi. Pemilihan tema green arsitektur ini bertujuan
untuk meminimalisasi berbagai pengaruh membahayakan pada kesehatan manusia
dan lingkungan. Konsep green architecture ini juga memiliki beberapa manfaat
diantaranya bangunan lebih tahan lama, hemat energi, perawatan bangunan lebih
minimal, lebih nyaman ditinggali, serta lebih sehat bagi penghuni.

F. Lokasi Tapak
Wilayah yang menjadi objek studi perancangan Jl. MT. Haryono,Dinoyo, Kec.
Lowokwaru, Kota Malang, Jawa Timur.

Lokasi ini memiliki tempat yang strategis karena tapak berada dipinggir jalan besar
sehingga tapak mudah diakses, serta terdapat shopping center dan supermarket
disekitar tapak.

G. Ruang Lingkup
Tujuan perancangan malang innovation and creative centre ini adalah untuk
memberikan wadah bagi para pemuda-pemudi untuk mengembangkan bakat serta
kreatifitas mereka.

Ruang Lingkup Ruang :

1. Studio arsitektur dan desain interior


2. Studio aplikasi dan game developer.
3. Studio desain komunikasi visual.
4. Studion desain produk.
5. Studio fashion.
6. studio Film dan animasi.
7. Studio fotografi.
8. studio musik,
9. studio seni pertunjukan dan seni rupa.

Anda mungkin juga menyukai