Anda di halaman 1dari 3

PROSES PELEMBAGAAN SOSIAL

(Makalah Kelembagaan Organisasi Kepemimpinan)

Oleh
Kelompok 6

Ayunda Ristiyani 1714211009


Khoirul Anam 1714211034
Maria Ditha Ayu S 1754211003
M.S Taufiqurrahman 1714211027
Vania Clairine 1714211030
Riswato 151

PRODI PENYULUHAN PERTANIAN


JURUSAN AGRIBISNIS
FAKULTAS PERTANIAN
UNIVERSITAS LAMPUNG
2019
I. Tinjauan Pustaka

1.1 Pengertian Organisasi Secara Umum

Menurut Stoner Organisasi adalah suatu pola hubungan-hubungan melalui orang-


orang dibawah pengarahan atasan untuk mencapai tujuan bersama. Sedangkan
menurut Stephen P. Robbins organisasi adalah kesatuan sosial yang
dikoordinasikan secara sadar, dengan sebuah batasan yang dapat diidentifikasi,
yang bekerja untuk mencapai suatu tujuan bersama atau sekelompok tujuan.
Manurut Allen Organisasi merupakan sebuah proses identifikasi dan perwujudan
serta pengelompokan kerja, mendefinisikan dan perwakilan wewenang maupun
tanggung jawab dan memutuskan komunikasi dengan maksud untuk
memungkinkan orang-orang bekerjasama secara positif dalam menuju tujuan yang
ditetapkan. Jadi secara umum dapat dikatakan organisasi adalah pengertian
organisasi adalah sebuah wadah atau tempat berkumpulnya sekelompok orang
untuk bekerjasama secara rasional dan sistematis, terkendali, dan terpimpin untuk
mencapai suatu tujuan tertentu dengan memanfaatkan sumber daya yang ada.

1.2 Unsur-Unsur Organisasi Sosial

1. Personil (Man)
Unsur terpenting di dalam sebuah organisasi dimana masing-masing personil
memiliki tingkatan dan fungsi tersendiri.

2. Kerjasama (Team Work)


Organisasi hanya bisa mencapai tujuan bersama bila para anggotanya melakukan
tugas dan tanggungjawab secara bersama-sama.
3. Tujuan Bersama
Sasaran yang ingin dicapai oleh sebuah organisasi, baik dari sisi prosedur,
program, pola, hingga hasil akhir dari pekerjaan organisasi tersebut.

4. Peralatan (Equipment)
Tujuan diperlukan sarana dan prasarana berupa kelengkapan sebuah organisasi,
seperti; kantor/ gedung, material, uang, sumber daya manusia, dan lainnya.

5. Lingkungan (Environment)
Faktor lingkungan juga sangat berpengaruh pada sebuah organisasi. Misalnya
sosial budaya, kebijakan, anggaran, peraturan, dan kondisi ekonomi.

6. Sumber Daya Alam


Sumber daya alam juga merupakan unsur penting yang harus terpenuhi agar
organisasi berjalan dengan baik. Beberapa contohnya adalah; air, keadaan iklim,
kondisi tanah, cuaca, flora dan fauna.

Anda mungkin juga menyukai