Anda di halaman 1dari 5

Nama : Nurhayati Uri

NIM : 921417013
Kelas : Akuntansi A - 2017
Mata Kuliah : Akuntansi Keperilakuan
Materi : Aspek Keperilakuan Pada Akuntansi Pertanggungjawaban

Review Jurnal Nasional

Judul PENGARUH AKUNTANSI


PERTANGGUNGJAWABAN, KOMITMEN
ORGANISASI, DAN PARTISIPASI ANGGARAN
TERHADAP KINERJA MANAJERIAL
Jurnal Wahana
Volume dan halaman Vol. 22 No.1: halaman 50-60
Tahun 2019
Penulis Wiwik Pratiwi dan Andari Asri Kartika
Reviewer Nurhayati Uri
Tanggal 19 September 2019

Tujuan Penelitian Penelitian ini bertujuan untuk menguji secara empiris


pengaruh akuntansi pertanggungjawaban, komitmen
organisasi, dan partisipasi anggaran terhadap kinerja
manajerial pada perusahaan manufaktur di Jakarta.
Subjek/objek Penelitian Subjek penelitian adalah manajer yang bekerja di
perusahaan manufaktur. Objek dalam penelitian ini
adalah perusahaan manufaktur di Jakarta.
Metode Penelitian Penelitian ini menggunakan metode survei dengan
kuesioner. Data diperiksa menggunakan statistik
deskriptif, uji validitas dan reliabilitas, uji asumsi klasik,
uji regresi linier berganda, dan uji hipotesis dengan
menggunakan SPSS versi 24.0 for windows.
Definisi Operasional Variabel Variabel independen dalam penelitian ini adalah
Independen Akuntansi Pertanggungjawaban, Komitmen Organisasi.
Dan Partisipasi Anggaran.
 Akuntansi pertanggungjawaban (responsibility
accounting) adalah 1ariab yang mengukur
berbagai hasil yang dicapai oleh setiap pusat
pertanggungjawaban menurut informasi yang
dibutuhkan oleh para manajer untuk
mengoperasikan pusat pertanggungjawaban
mereka.
 Komitmen organisasi merupakan suatu sikap
loyal dari seorang karyawan terhadap
perusahaan tempatnya bekerja yang ditunjukkan
dengan kemauan untuk berbuat yang terbaik
bagi organisasinya serta menjadi
keanggotaannya dalam organisasi tersebut.
 Partisipasi anggaran merupakan interaksi antara
para karyawan dengan atasannya dan karyawan
melakukan aktivitas yang diperlukan dari awal
penyusunan anggaran, negosiasi, penetapan
anggaran akhir serta revisi anggaran yang
diperlukan.

Cara Mengukur Variabel  Akuntansi pertanggunjawaban diukur


Independen menggunakan 10 indikator antara lain: (1)
memahami tanggung jawab, (2) peran dalam
mencapai tujuan, (3) koordinasi dalam anggaran,
(4) pencatatan transaksi, (5) memberikan laporan,
(6) sanksi atau hukuman, (7) telah sesuai dengan
target, (8) dapat mengurangi penyimpangan, (9)
alat untuk evaluasi, dan (10) alat untuk
mengendalikan biaya.
 Komitmen Organisasi diukur dengan
menggunakan 9 instrumen yang dikemukakan
oleh Mowday (1979) yang kemudian
dimodifikasi oleh Nurcahyani (2010) yaitu: (1)
kesanggupan untuk bekerja di atas rata-rata, (2)
kebanggaan terhadap organisasi tempat kerja, (3)
kesediaan untuk mengerjakan semua pekerjaan,
(4) kesesuaian nilai individu dengan nilai
organisasi, (5) kebanggaan menjadi bagian dari
organisasi, (6) pengaruh organisasi dalam
berprestasi, (7) kepuasan memilih organisasi
sebagai tempat bekerja, (8) kepedulian terhadap
masa depan organisasi, dan (9) penilaian
karyawan terhadap organisasi.
 Partisipasi Anggaran diukur dengan mengunakan
2ariable2t yang dikembangkan oleh Milani
(1975) yang kemudian dimodifikasi oleh
Nurcahyani (2010) (dalam Qadriyanti dan
Kurnia, 2013) yang terdiri dari 6 indikator yaitu:
(1) seberapa besar keterlibatan para manajer
dalam proses penyusunan anggaran, (2) tingkat
kelogisan 2ariabl atasan untuk merevisi usulan
anggaran yang dibuat manajer, (3) intensitas
manajer mengajak diskusi tentang anggara, (4)
besarnya pengaruh manajer dalam anggaran,
(5) seberapa besar manajer mempunyai
kontribusi penting terhadap anggaran, dan (6)
frekuensi atasan meminta pendapat manajer
dalam penyusunan anggaran.

Definisi Operasional Variabel Variabel dependen dalam penelitian ini adalah Kinerja
Dependen Manajerial.
 Kinerja manajerial dapat diartikan sebagai tingkat
kemampuan manajer dalam melaksanakan
aktivitas manajemen dan salah satu 2ariab yang
dapat meningkatkan keefektifan organisasi.

Cara Mengukur Variabel Kinerja manajerial diukur menggunakan 8 instrumen


Dependen yang dikembangkan oleh Mahoney (1963) yang
kemudian dimodifikasi oleh Rahmawati (2014) antara
lain: perencanaan, investigasi, pengkoordinasian,
evaluasi, pengawasan, staffing, negosiasi, dan
perwakilan.
Alat Ukur Variabel Semua 3ariable penelitian diukur dengan menggunakan
skala Likert 5 poin. Rincian pengukuran skala Likert
dalam penelitian ini adalah skor 5 (SS = Sangat Setuju),
skor 4 (S = Setuju), skor 3 (N = Netral), skor 2 (TS =
Tidak Setuju) dan skor 1 (STS = Sangat Tidak Setuju).
Instrumen penelitian yang menggunakan skala Likert
dapat dibuat dalam bentuk checklist (√).
Langkah-langkah Penelitian 1. Menentukan cara dan alat ukur 3ariable
independen dan 3variable dependen.
2. Menentukan populasi dan sampel penelitian.
3. Mengumpulkan data dengan menggunakan
teknik kuisioner dan studi pustaka.
4. Menganalisisi data dengan menggunakan uji
validitas, uji reliabilitas, statistik deskriptif, uji
asumsi klasik dan uji regresi linear berganda.
Hasil penelitian Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa akuntansi
pertanggungjawaban, komitmen organisasi, dan partisipasi
anggaran berpengaruh terhadap kinerja manajerial secara
parsial dan simultan.
Kekuatan Penelitian  Cara dan alat mengukur variabel dalam penelitian ini
sangat jelas
 Teknik analisis data yang digunakan dalam
penelitian ini terstruktur dengan baik dan dijelaskan
dengan bahasa yang mudah dipahami
Kelemahan Penelitian  Data penelitian yang dihasilkan dari kuesioner
berdasarkan pada persepsi jawaban responden
sehingga jawaban yang dihasilkan dapat tidak sesuai
dengan keadaan yang sesungguhnya
Review Jurnal Internasional

Judul THE EFFECTIVENESS OF RESPONSIBILITY


ACCOUNTING IN EVALUATING SEGMENT
PERFORMANCE OF MANUFACTURING FIRMS
Jurnal Journal of Accounting Research and
Volume dan halaman Vol. 2 Issue 2: Hal. 103-112
Tahun 2013
Penulis Nwaiwu Johnson Nkem
Reviewer Nurhayati Uri
Tanggal 21 September 2019

Tujuan Penelitian Penelitian ini dilakukan untuk menguji efektivitas sistem


akuntansi pertanggungjawaban dalam mengevaluasi kinerja
segmen. Untuk mencapai tujuan ini, pertanyaan penelitian
diajukan, hipotesis dirumuskan dan tinjauan literatur yang
relevan dibuat.
Subjek/objek Penelitian Subjek dalam penelitian ini adalah akuntan di industri
manufaktur di Rivers State, dan objek penelitiannya adalah
perusahaan manufaktur di Rivers State
Metode Penelitian Instrumen penelitian yang digunakan dalam penelitian ini
adalah kuesioner yang terstruktur dengan baik, yang diberikan
oleh para peneliti untuk sampel tiga puluh dua (32) akuntan di
industri manufaktur di Rivers State. Data yang dikumpulkan
dianalisis menggunakan persentase dan hipotesis diuji
menggunakan uji Chi-Square (x ~)
Langkah-langkah Penelitian 1. Menentukan populasi dan sampel penelitian. fungsi
penentuan ukuran sampel Taro Yemani digunakan
untuk menentukan sampel. Setelah itu, teknik
pengambilan sampel acak sederhana digunakan untuk
memilih anggota dengan ukuran sampe luntuk memberi
setiap anggota populasi kesempatan yang sama untuk
dipilih.
2. Mengumpulkan data dengan membagikan kuisioner.
Kuesioner dirancang dalam skala Likert 5 poin untuk
menghasilkan data yang diperlukan.
3. Data yang dikumpulkan dianalisis dengan frekuensi
dan persentase sementara hipotesis yang dinyatakan
diuji secara statistik dengan uji ChiSquare (x2).

Hasil penelitian Dari penelitian, diamati bahwa sistem akuntansi


pertanggungjawaban tidak secara signifikan efektif dalam
mengevaluasi kinerja segmen perusahaan manufaktur. Oleh
karena itu kami merekomendasikan bahwa upaya yang
memadai harus dilakukan oleh eksekutif organisasi untuk
menghilangkan tantangan yang dihadapi efektivitas sistem
akuntansi tanggung jawab di perusahaan manufaktur di
Nigeria. Ini dapat dicapai dengan meningkatkan kapitalisasi
pasar perusahaan, menyediakan tenaga kerja yang cukup dan
berkualitas untuk berbagai pusat pertanggungjawaban, dan
memastikan pengumpulan data yang akurat tentang biaya,
laba, dan investasi perusahaan.
Kekuatan Penelitian  Hasil temuan penelitian ini memberikan kontribusi dan
bermanfaat bagi perusahaan yang dijadikan sampel,
peneliti memberikan rekomendasi dan saran bagi
perusahaan untuk efektivitas kinerja segmen.
 Teknik pengumpulan dan analisis data yang digunakan
dalam penelitian ini terstruktur dengan baik sehingga hasil
penelitian memberikan kesimpulan yang kuat.
Kelemahan Penelitian Referensi atau tinjauan pustaka yang dipakai dalam penelitian
ini masih menggunakan referensi lama.

Anda mungkin juga menyukai