Anda di halaman 1dari 10

LAPORAN PRAKTEK KERJA INDUSTRI

(PRAKERIN)
DI BENGKEL SIDODADI MOTOR
jl. Kelairan – Kesesi

Disusun oleh :

NAMA : Wasis dwi pratomo


KELAS : XI TKR 2
NISN : 0021410008

KOMPETENSI KEAHLIAN TEKNIK KENDARAAN RINGAN


LEMBAGA PENDIDIKAN MA’ARIF NU KAJEN
SMK MA’ARIF NU KAJEN
TAHUN AJARAN 2018/2019
Alamat : Jln. Raya pahlawan – Rowolaku kajen kab. Pekalongan 51161

I
LEMBAR PENGESAHAN
LAPORAN PRAKTIK KERJA INDUSTRI
DI BENGKEL SIDODADI MOTOR
jl.Kelairan – Kesesi

Laporan ini telah diterima setelah diperiksa oleh pembimbing lapangan sebagai
Bukti bahwasanya telah melaksanakan praktik kerja industri (PRAKERIN) dengan
baik dan sebagai salah satu syarat untuk mengikuti kegiatan ujian nasional berbasis
komputer (UNBK).
Pemeriksaan oleh pembimbing lapangan (DU/DI)
Hari/Tanggal :
Bertempat di : Bengkel Sidodadi Motor
Alamat : jl.Kelairan – Kesesi

Mengetahui,
Pimpinan Bengkel Sidodadi Motor Pembimbing lapangan

H. MAMIL HARJO BRAWI

Mengesahkan,

Kepala SMK MA’ARIF NU Kajen Guru pembimbing

YULIANTO, S.Pd
FIRMAN SA’BANI, S. T
NIY. 1 01 082005 1 01 18071978
ii
KATA PENGANTAR
Dengan memanjatkan puja dan puji syukur kehadirat Allah SWT yang telah
memberikan rahmat, inayah dan karunia-Nya, sehingga saya dapat menyelesaikan
Praktek kerja industri (PRAKERIN) dan dapat menyusun laporan ini dengan sebaik -
baiknya.
Laporan praktek kerja industri (PRAKERIN) ini dapat disusun dengan baik berkat
bantuan dari pihak-pihak yang telah memberikan motivasi dan dukungan sebagai bahan
masukan untuk saya. Untuk itu, pada kesempatan ini saya mengucapkan terima kasih
kepada :
1.YULIANTO, S. Pd, Selaku Kepala SMK MA’ARIF NU Kajen.
2.H MAMIL, Selaku Kepala Pimpinan Bengkel SIDODADI MOTOR.
3.ROZIKIN, Selaku Pembimbing lapangan di Bengkel Sidodadi Motor.
4.FIRMAN SA’BANI S.T,Selaku guru pembimbing prakerin.
5.IKHWAN S.T, Selaku ketua kompetensi keahlian TKR di SMK MA’ARIF NU Kajen.
6.SUNARNI S. Pd, Selaku wali kelas XI TKR 2 dan pembimbing laporan.
7.Bapak Ibu Guru yang telah membantu dan memberikan semangat.
8.Kedua orang tua yang telah memberikan motivasi dan semangat.
9.Teman – teman yang telah memberikan suport dan saling memotivasi.
10.Pak HARJO BRAWI dan mas ROZIKIN yang juga sangat berperan penting dalam
membimbing saya di dunia kerja otomatif.
11.Pihak yang tidak dapat saya sebutkan satu persatu yang senantiasa selalu
membantu baik moral maupun materi.

Saya menyadari bahwa masih banyak kekurangan dan kekeliruan dalam penulisan
laporan ini. Untuk itu, saya mengharapkan kritik dan saran yang bersifat membangun dari
pembaca. Saya selaku penulis laporan mengucapkan terima kasih atas segala dukungan
dan bantuan sehingga laporan ini dapat tersusun dengan baik dan mudah – mudahan
dapat bermanfaat bagi pembacanya.

Kajen, 14 Januari 2019


Penyusun

(Wasis dwi pratomo )


iii
DAFTAR ISI

HALAMAN
JUDUL................................................................................................................................ i
LEMBAR
PENGESAHAN..................................................................................................................... ii
KATA
PENGANTAR.............................................................................................................................
iii
DAFTAR
ISI..........................................................................................................................................
iv

BAB I
PENDAHULUAN......................................................................................................................
1

1.1 Latar
Belakang................................................................................................................................
1
1.2 Tujuan
Prakerin...............................................................................................................................
1
1.3 Manfaat
Prakerin.............................................................................................................................. 1

BAB II PROFIL
PERUSAHAAN.......................................................................................................... 2

2.1 Sejarah Singkat


Perusahaan............................................................................................................... 2
2.2 Identitas lengkap
DU/DI................................................................................................................... 2

BAB III PEMBAHASAN DAN


INDUSTRI.......................................................................................... 3

3.1 Bidang
Kerja...................................................................................................................................... 3
3.2 Ringkasan Kegiatan Selama
Prakerin................................................................................................ 3

BAB IV
PENUTUP..................................................................................................................................
5
4.1
Kesimpulan...................................................................................................................................
..... 5
4.2
Saran.............................................................................................................................................
..... 5

LAMPIRAN

 FOTO KEGIATAN
 JADWAL KEGIATAN
 ABSEN KEHADIRAN
 ABSEN BIMBINGAN

iv

BAB I

PENDAHULUAN

1.1.Latar Belakang

Praktek Kerja Industri (PRAKERIN) adalah suatu bentuk


penyelenggaraan dari sekolah yang memadukan secara sistematik dan
sinkron antara program pendidikan dan program pengusahaan yang
diperoleh melalui kegiatan bekerja langsung didunia kerja untuk mencapai
suatu tingkat keahlian profesional . Dimana keahlian professional tersebut hanya
dapat dibentuk melalui tiga unsur utama yaitu ilmu pengetahuan, teknik dan kiat.
Melalui pendidikan sistem ganda diharapkan dapat menciptakan tenaga kerja
yang profesional tersebut. Dimana siswa yang melaksanakan pendidikan
tersebut diharapkan dapat menerapkan ilmu yang didapat dan sekaligus
mempelajari dunia kerja, Tanpa diadakannya sistem pendidikan ganda ini
k i t a t i d a k dapat langsung terjun kedunia industri karena kita belum mengetahui
situasi dan kondisi lingkungan kerja.

1.2 Tujuan prakerin


 Meningkatkan mutu dan pendidikan kejuruan melalui peran dunia
kerja.
 Meningkatkan efisiensi proses pendidikan dan pelatihan tenaga
kerja yang berkualitas.
 Menghasilkan tenaga kerja yang memiliki pengetahuan,
keterampilan dan etos kerja yang sesuai dengan tuntutan
lapangan kerja.
 Memberi pengetahuan terhadap pengalaman kerja sebagai bagian
proses pendidikan.
 Memperoleh kesetaraan dan kespadanan antara sekolah dan
dunia kerja.

1.3 Manfaat prakerin


 Meningkatkan rasa percaya diri, disiplin dan tanggung jawab.
 Mengetahui arti penting disiplin dan tanggung jawab dalam
melaksanakan tugas.
 Memperoleh wawasan luas mengenai seluk beluk dunia kerja.
 Dapat memahami, memantapkan dan mengembangkan pelajaran
yang diperoleh di sekolah.
 Dapat membandingkan kemampuan yang diperoleh disekolah
dengan yang dibutuhkan di dunia kerja.
1
BAB II
PROFIL PERUSAHAAN

2.1 Sejarah singkat perusahaan

Bengkel ini berdiri dan dibangun kurang lebih pada tahun 2000 , yang
bertempat di jl. Kelairan – Kesesi yang didirikan dan dikembangkan oleh
pak harjo brawi serta dibantu oleh mas rozikin yang sekaligus juga sebagai
mekanik di Bengkel Sidodadi Motor tersebut

2.2 Profil perusahaan

Nama perusahaan : Sidodadi Motor Motor


Nama pemimpin : HARJO BRAWI
Tempat : Kelairan , kec. Kesesi , kab. Pekalongan
2

BAB III

PEMBAHASAN DAN INDUSTRI


3.1 Bidang kerja
 Memperbaiki sistem rem
 Perbaikan kopel
 Perbaikan gardan
 Perbaikan transmisi
 Perbaikan dinamo starter

3.2 Ringkasan kegiatan selama prakerin

 Mengganti Kampas rem belakang


1.kendaraan dan waktu pelaksanaan :
Truk canter, Selasa, 11-12-2018.
2.Alasan perbaikan (keluhan pelanggan) :
Ketika pedal rem di injak sudah tidak pakem.
3.Proses Perbaikan :
a). Alat dan bahan :
 Dongkrak
 Obeng (-)
 Kunci roda
 Kunci shock 14 dan stang

b). Pembongkaran
Pertama kendorkan baut as roda belakang, kemudian
dongkrak. Setelah di dongkrak kemudian lepas roda dan lepas
pengunci kampas rem dan lepas kampas dengan obeng (-).
c). Pemeriksaan dan penggantian
Periksa kampas rem dan jika sudah tipis gantilah dengan
yang baru yang tadi sudah di siapkan.
d). Pemasangan
Pasang kampas rem baru dan per penguncinya, pasang
Roda dan kencangkan laher dg kunci roda, pasang as roda dan
Kencangkan baut as roda, setelah selesai, turunkan dongkrak.
f). Pengujian
Setel rem dengan menggunakan kunci pass ring modifikasi
Dan kunci shock 10, serta kocok selang nepel rem
menggunakan kunci shock 10 dan jika dirasa sudah pas. Uji
coba rem dengan me maju mundurkan truk tersebut.

3
 Mengganti busi
1.Jenis kendaraan dan waktu pelaksanaan :
Suzuki Carry, Sabtu, 27-10-2018
2.Alasan perbaikan (keluhan pelanggan) :
Karena suara mesin brebet saat akselerasi dan deselerasi
3.Proses perbaikan :
a). Alat dan bahan :
 Kunci busi/kunci 16
 Sikat kawat
 Amplas
 Busi baru
b). Pembongkaran :
Pertama,cabut semua kabel busi dan lepas semua busi
c). Pemeriksaan :
Periksa kondisi busi, apakah kotor atau tidak, bersihkan
menggunakan amplas dan sikat kawat, jikalau busi sudah hitam
dan terlihat parah berarti busi tidak dapat digunakan kembali.
d). Penggantian :
Ganti dengan busi yang baru.
e). Pemasangan :
Pasang busi baru dan kencangkan, pasang kabel busi
Dengan urutan 1-3-4-2.
f). Pengujian :
Strater mobil dan lihat busi apakah memercikan api atau
Tidak.

 Mengetap oli
1.Jenis kendaraan dan waktu pelaksanaan :
Suzuki Carry, Senin, 12-11-2018
2.Alasan perbaikan (keluhan pelanggan) :
Suara mesin terdengar terlalu bising dan mesin kurang bertenaga
3.Proses perbaikan :
a). Alat dan bahan :
 Kunci 22 pass ring
 Lem sealer/gasket dan ember penampungan oli
b). Pembongkaran :
Lepas baut tap oli dengan pelan,kemudian tap oli di ember
c). Penggantian
Ganti dengan oli yang baru.
d). Pemasangan :
Pasang baut tap oli dan kencangkan lalu lem beri lem agar
Tidak terjadi kebocoran pada tangki oli.
e).Pengujian :
Hidupkan mesin beberapa saat, tunggu hingga mesin panas.
4

BAB IV
PENUTUP

4.1 Kesimpulan
Kesimpulan dari laporan ini:

Dari prakerin yang saya telah jalankan kurang lebih selama 2 bulan 30
hari ini. Saya merasa mendapat ilmu yang sangat berharga dan bermanfaat
bagi saya yang mungkin tidak saya dapatkan di bangku sekolah. Bagi diri
saya sendiri, Prakerin sangat sangat membantu selain dalam menambah
wawasan. Prakerin bagi saya adalah wadah untuk bisa belajar sekaligus
mempraktikan secara langsung bagaimana sistem kerja di dunia luar.

Disamping itu, bagi diri saya sendiri, banyak sekali mendapatkan


pengalaman pengalaman seputar hal dunia industri yang bisa digunakan
untuk bekal bagi saya di masa depan nanti. Oleh karena itu saya
mengucapkan banyak terima kasih atas segala bimbingan dan motivasi dari
semua pihak terutama dari pihak sekolah dan industri yang telah
memberikan saya kesempatan melaksanakan program prakerin di dunia
industri dan perusahaan.

4.2 Saran
 Untuk SMK MA’ARIF NU Kajen :
1. Saya mengharapkan agar pihak sekolah untuk aktif memberikan
peninjauan, agar dapat mengetahui kekurangan – kekurangan yang
ada pada diri siswa tersebut yang sedang melaksanakan prakerin
maupun maupun instansi tempat siswa melaksanakan prakerin
tersebut.
2. Saya mengharapkan agar pihak sekolah lebih meningkatkan
kualitas SDM dan kurikulum pendidikan agar dapat menciptakan para
pekerja pekerja yang handal di masa depan.

 Untuk Bengkel Sidodadi Motor :


1. Semoga lebih maju, sukses, lancar
2. Ditingkatkan dan lebih meleluasakan siswa prakerin

 Untuk Siswa :
1. Kedepannya siswa SMK MA’ARIF NU KAJEN dapat menjaga
sikap, perilaku dan almamater SMK MA’ARIF NU KAJEN di dunia
kerja industri.
2. Lebih disiplin dalam semua hal selama melaksanakan praktik
kerja industri.

Anda mungkin juga menyukai