Anda di halaman 1dari 2

Menurut farmakope IV ada beberapa keterangan mengenai amilum, diantaranya :

1.Amylum manihot ( pati singkong )


Pati singkong adalah pati yang diperoleh dari umbi akar Manihot utillissima Pohl (familia
Euphorbiaceae).
Pemerian : serbuk sangat halus, putih.
Kelarutan : paktis tidak larut dalam air dingin dan dalam etanol.
Mikroskopik : butir tunggal, agak bulat atau bersegi banyak, butir kecil diameter 5 µm sampai 10 µm,
butir besar bergaris tengah 20 µm sampai 35 µm, hilus di tengah berupa titik, garis lurus atau bercabang
tiga, lamela tidak jelas,konsentris, butirmajemuk sedikit, terdiri atas dua atau tiga butir tunggal tidak
sama bentuknya.
Bahan organik asing: tidak lebih dari sespora sel.Wadah dan penyimpanan : dalam wadah tertutup rata.
2. Amylum maydis
Pati jagung adalah pati yang diperoleh dari biji Zea mays L ( familia Poaceae )
Pemerian,kelarutan,bahan organik asing,wadah penyimpanan : memenuhi syarat seperti yang tertera
pada Pati Singkong.
Mikroskopik : butir bersegi banyak, bersudut, ukuran 2 µm sampai 23 µm atau butir bulat dengan
diameter 25 µm sampai 32 µm. Hilus ditengah berupa rongga yang nyata atau celah berjumlah 2 sampai
5, tidak ada lamela. Amati di bawah cahaya terpolarisasi, tampak bentuk silang berwarna hitam,
memotong pada hilus.
3. Amylum oryzae
Pati beras adalah pati yang diperoleh dari biji Oryza sativa L. (Familia Poaceae).
Pemerian,kelarutan,bahan organik asing,wadah penyimpanan : memenuhi syaratseperti yang tertera
pada Pati Singkong.
Mikroskopik : butir persegi banyak ukuran 2 µm sampai 5 µm, tunggal atau majemukbentuk bulat telur
ukuran 10µm sampai 20 µm. Hilus ditengah, tidak terlihat jelas, tidak ada lamela konsentris.
Amati di bawah cahaya terpolarisasi, tampak bentuk silang berwarna hitam, memotong pada hilus.
4. Amylum solani
Pati kentang adalah pati yang diperoleh dari umbi Solanum tuberosum L.(Familia Solanaceae)
Pemerian,kelarutan,bahan organik asing,wadah penyimpanan : memenuhi syaratseperti yang tertera
pada Pati Singkong.

Mikroskopik : butir tunggal,tidak beraturan, atau bulat telur ukuran 30µm sampai100µm, atau
membulat ukuran 10µm sampai 35 µm. Butir majemuk jarang, terdiridari maajemuk 2 sampai 4. Hilus
berupa titik pada ujung yang sempit ,denganlamela konsentris jelas terlihat. Amati di bawah cahaya
terpolarisasi, tampak bentuk silang berwarna hitam memotong pada hilus.
5. Amylum tritici
Pati gandum adalah pati yang diperoleh dari biji Triticum aestivum L. (Familia Poaceae)
Pemerian,kelarutan,bahan organik asing,wadah penyimpanan : memenuhi syaratseperti yang tertera
pada Pati Singkong.
Mikroskopik : butir, bentuk cakram besar atau seperti ginjal ukuran 10µm sampai45µm, bentuk bulat
telur,terbelah sepanjang poros utama, butir bersegi banyakatau bulatan kecil, ukuran 2 µm sampai
10µm. Jarang diketemukan butiran denganukuran sedang. Hilus dan lamela sukar terlihat. Amati di
bawah cahaya terpolarisasi,tampak bentuk silang berwarna hitam, memotong pada hilus.
Kegunaan: Pati berguna untuk kebutuhan gizi, demulcent, perlindungan, dan yang bersifat
menghisap/membalut. Pati digunakan dalam preparasi penaburan bedak talkum dalam aplikasinya ke
kulit. Pati juga digunakan untuk penawar keracunan iodin, sebagai agen penghancur dalam pil dan
tablet, dan sebagai diluent ekstrak padatan dalam obat. Pati juga membantu diagnosa dalam identifikasi
obat secara kasar dan merupakan indikator titrasi iodometri. Gliserin dari pati berguna untuk penghilang
rasa sakit dan dasar pembuatan suppositoria. Pati juga merupakan material awal produksi komersial dari
glukosa cair, dekstrosa, dan dekstrin. Pati dalam industri berguna sebagai perekat kertas dan pakaian.

Anda mungkin juga menyukai