Anda di halaman 1dari 105

LAPORAN AKTUALISASI

PENGGUNAAN TEKNOLOGI INFORMASI


DALAM MENINGKATKAN UPAYA PROMOTIF
PADA RSUD SUKAMARA

PELATIHAN DASAR CPNS GOLONGAN III


ANGKATAN IV TAHUN 2019
DI PALANGKARAYA

Disusun oleh :
Nama : Muhammad Febrian Al Isra, S.K.M.
NIP : 19920201 201903 1 014
Jabatan : Penyuluh Kesehatan Masyarakat Ahli Pertama

PEMERINTAH PROVINSI KALIMANTAN TENGAH


BADAN PENGEMBANGAN SUMBER DAYA MANUSIA
TAHUN 2019

I
LEMBAR PERSETUJUAN
LAPORAN AKTUALISASI
PELATIHAN DASAR CPNS GOLONGAN III

JUDUL : PENGGUNAAN TEKNOLOGI INFORMASI DALAM


MENINGKATKAN UPAYA PROMOTIF PADA RSUD
SUKAMARA
NAMA : MUHAMMAD FEBRIAN AL ISRA, S.K.M.
NIP : 19920201 201903 1 014
UNIT KERJA : RSUD SUKAMARA
JABATAN : PENYULUH KESEHATAN MASYARAKAT AHLI
PERTAMA

Telah disetujui oleh Mentor dan Coach


Untuk diseminarkan pada Hari Rabu Tanggal 13 November 2019
di Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Provinsi Kalimantan Tengah

COACH/PEMBIMBING ATASAN LANGSUNG/MENTOR

Drs. ROJIKINNOR, M.Si TENGKU TIEN NOVITA, S.Farm


NIP. 19670510 199403 1 011 NIP. 19801110 200902 2 002

II
LEMBAR PENGESAHAN
LAPORAN AKTUALISASI
PELATIHAN DASAR CPNS GOLONGAN III

JUDUL : PENGGUNAAN TEKNOLOGI INFORMASI DALAM


MENINGKATKAN UPAYA PROMOTIF PADA RSUD
SUKAMARA
NAMA : MUHAMMAD FEBRIAN AL ISRA, S.K.M.
NIP : 19920201 201903 1 014
UNIT KERJA : RSUD SUKAMARA
JABATAN : PENYULUH KESEHATAN MASYARAKAT AHLI
PERTAMA

Telah diseminarkan pada Hari Rabu Tanggal 13 November 2019


di Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Provinsi Kalimantan Tengah

Coach/Pembimbing Atasan Langsung/Mentor

Drs. ROJIKINNOR, M.Si TENGKU TIEN NOVITA, S.Farm


NIP. 19670510 199403 1 011 NIP. 19801110 200902 2 002

Penguji,

UNTUNG WITARTO, SE, MM


NIP. 19650514 199803 1 001

III
KATA PENGANTAR

Assalammu’alaikum. Wr. Wb.


Alhamdulillahi rabbil’alamin, Puji syukur saya panjatkan atas kehadirat allah
SWT yang telah memberikan kesempatan kepada saya untuk mengikuti Pelatihan
Dasar CPNS golongan III di BPSDM Palangkaraya dan memberikan kemampuan
untuk menyelesaikan laporan aktualisasi ini.
Penyusunan laporan aktualisasi ini selesai berkat bantuan, bimbingan serta
saran dari berbagai pihak. Oleh karena itu, saya mengucapkan terima kasih yang
sebesar-besarnya kepada :
1. Ibu Sri Windanarni, S.P., M.Si selaku Kepala BPSDM Provinsi Kalimantan
Tengah yang telah mengijinkan dan mendukung berlangsungnya kegiatan
Pelatihan Dasar CPNS Golongan III di wilayah kerja beliau.
2. Ibu Tengku Tien Novita, S.Farm, selaku mentor dan atasan langsung yang
memberikan dukungan serta masukan kepada saya selama menjalani masa
Pelatihan Dasar.
3. Bapak Drs. Rojikinnor, M.Si selaku coach yang selalu sabar memberikan
bimbingan dan dukungan selama menjalani Pelatihan Dasar CPNS golongan
III serta pembuatan laporan aktualisasi ini.
4. Keluarga dan rekan-rekan peserta Pelatihan Dasar CPNS Golongan III
Angkatan IV Provinsi Kalimantan tengah, yang sangat bersahabat dan turut
memberikan dukungan dan masukan.
5. Seluruh staf BPSDM Palangkaraya yang telah memberi fasilitas dan pelayanan
terbaik kepada seluruh peserta Pelatihan Dasar CPNS Golongan III Angkatan
IV.

IV
Saya menyadari dalam penulisan laporan aktualisasi ini masih jauh dari
kesempurnaan, oleh karena itu saya sangat mengharapkan saran dan kritik yang
bersifat membangun. Semoga laporan aktualisasi ini dapat menjadi inspirasi bagi
Aparatur Sipil Negara (ASN), dalam berinovasi ketika memberikan pelayanan
kepada masyarakat. Demikian laporan ini dibuat, semoga bermanfaat bagi sesama
demi kemajuan generasi ASN untuk memajukan Negara Kesatuan Republik
Indonesia (NKRI).
Wassalamu’alaikum. Wr. Wb.

Palangkaraya, 13 November 2019


Hormat Saya,

Muhammad Febrian Al Isra,S.K.M.


NIP. 19920201 201903 1 014

V
DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL................................................................................................. I
LEMBAR PERSETUJUAN..................................................................................... II
LEMBAR PENGESAHAN...................................................................................... II
KATA PENGANTAR…………………………………………………………………… IV
DAFTAR ISI……………………………………………………………………………... VI
BAB I - PENDAHULUAN
A. Latar Belakang……………………………………………………………………… 1
B. Tujuan……………………………………………………………………………….. 2
C. Manfaat……………………………………………………………………………… 2
D. Ruang Lingkup……………………………………………………………………… 3
BAB II - PROFIL ORGANISASI
A. Gambaran Umum Kabupaten Sukamara……………………………………....... 4
B. Identitas dan Profil Kerja Rumah Sakit Umum Daerah Sukamara……………. 10
C. Gambaran Umum Tim Promosi Kesehatan RSUD Sukamara………………… 20
BAB III - RENCANA AKTUALISASI
A. Nilai Dasar Aparatur Sipil Negara………………………………………………… 25
B. Identifikasi Isu dan Isu yang Diangkat…………………………………………… 29
C. Rancangan Kegiatan………………………………………………………………. 31
D. Jadwal Kegiatan Aktualisasi………………………………………………………. 38
BAB IV - CAPAIAN AKTUALISASI
A. Hasil Kegiatan………………………………………………………………………. 39
B. Analisi Dampak……………………………………………………………………... 75
BAB V - PENUTUP
A. Simpulan…………………………………………………………………………….. 79
B. Saran………………………………………………………………………………… 80
DAFTAR ISTILAH………………………………………………………………………. 81
LAMPIRAN

VI
BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang
Undang-undang No. 5 Tahun 2014 tentang Aparatur Sipil Negara (ASN)
menyebutkan bahwa ASN memiliki peranan penting dalam penyelenggaraan
pemerintahan, yang meliputi sebagai Pelaksana Kebijakan Publik, Pelayan Publik dan
Perekat Pemersatu Bangsa. Keberadaan ASN diharapkan dapat mewujudkan cita-cita
bangsa Indonesia yang tertuang dalam pembukaan UUD 1945 yaitu membentuk suatu
pemerintahan Negara Indonesia yang melindungi segenap Bangsa Indonesia,
memajukan kesejahteraan umum, mencerdaskan kehidupan bangsa serta ikut
melaksanakan ketertiban dunia yang berdasarkan kemerdekaan, perdamaian abadi
dan keadilan sosial.
Rumah Sakit Umum Daerah Sukamara mempunyai visi “Terwujudnya Rumah
Sakit Sebagai Pilihan Utama Masyarakat Sukamara dan Sekitarnya” menuntut ASN
harus bekerja secara maksimal untuk melakukan pelayanan kesehatan melalui upaya
promotif, preventif, kuratif, dan rehabilitatif yang komprehensif. Salah satu intervensi
yang dilakukan pemerintah dalam hal ini yaitu melakukan perbaikan sumber daya
manusia melalui pelatihan dasar (Latsar) calon ASN.
Dalam kegiatan latsar ini, calon ASN diberikan materi tentang penerapan nilai-
nilai dasar Akuntabilitas, Nasionalisme, Etika Publik, Komitmen Mutu, dan Anti Korupsi
(ANEKA) serta peran dan kedudukan ASN (Manajemen ASN, Pelayanan Publik dan
Whole of Government dengan memadukan pembelajaran klasikal dan non klasikal di
tempat pelatihan dan di tempat kerja sehingga memungkinkan calon ASN mampu
menginternalisasi, menerapkan, dan mengaktualisasikan, serta membuatnya menjadi
kebiasaan (habituasi), kemudian merasakan manfaatnya, sehingga menghasilkan
ASN yang profesional dan berkarakter.
Pelayanan promosi kesehatan rumah sakit mengalami perkembangan yang
signifikan, setelah pelayanan promosi kesehatan masuk kedalam standar akreditasi
rumah sakit versi 2012 maupun akreditasi rumah sakit berskala internasional/Joint
Commision International (JCI), artinya pelayanan promosi kesehatan merupakan
bagian integral dari kualitas pelayanan rumah sakit. Pelayanan promosi kesehatan
pada RSUD Sukamara saat ini, hanya didominasi oleh kegiatan cetak leaflet dan poster
saja. Hal ini dikarenakan, kurangnya jumlah SDM yang memiliki kompetensi dalam
pembuatan media dan pengelolaan pelayanan promosi kesehatan rumah sakit. Selain
itu, sarana dan prasarana pendukung untuk kegiatan promosi kesehatan rumah sakit

1
masih sangat terbatas. Sedangkan untuk memenuhi standar penilaian akreditasi
rumah sakit, diperlukan sebuah pelayanan promosi kesehatan yang berkualitas dan
menjangkau seluruh lapisan masyarakat.
Pada era Revolusi Industri 4.0 ini, perkembangan teknologi sangatlah pesat.
Terlahir sebagai bagian dari generasi milenial di era tersebut, penulis memiliki sebuah
pandangan tersendiri. Untuk meningkatkan kualitas dan jangkauan pelayanan promosi
kesehatan pada RSUD Sukamara, upaya yang dapat dilakukan adalah dengan
memanfaatkan teknologi informasi yang sedang marak digunakan oleh seluruh lapisan
masyarakat saat ini. Seperti Smartphone, TV, Komputer, Laptop dan Internet. Selain
meningkatkan kualitas dan jangkauan pelayanan promosi kesehatan, teknologi
informasi juga dapat menutupi kekurangan SDM dalam pengelolaan pelayanan
promosi kesehatan RSUD Sukamara. Oleh karena itu, laporan aktualisasi ini berjudul
Penggunaan Teknologi Informasi dalam Meningkatkan Upaya Promotif pada RSUD
Sukamara.

B. Tujuan
1. Tujuan Umum
Untuk membentuk ASN yang profesional dalam menjalankan tugas dan
fungsinya sebagai ASN. Serta mampu melakukan implementasi nilai-nilai ANEKA
yaitu Akuntabilitas, Nasionalisme, Etika Publik, Komitmen Mutu, dan Anti Korupsi
sebagai Penyuluh Kesehatan Masyarakat Ahli Pertama pada Rumah Sakit Umum
Daerah Sukamara.
2. Tujuan Khusus
a. Meningkatkan kualitas pelayanan promosi kesehatan pada RSUD Sukamara.
b. Memenuhi standar penilaian akreditasi rumah sakit.
c. Mempermudah pengelolaan dan pemberian pelayanan promosi kesehatan.
d. Menyediakan pelayanan promosi kesehatan berbasis teknologi informasi.
e. Membiasakan masyarakat dalam penggunaan teknologi informasi.

C. Manfaat
1. Bagi Penulis
Meningkatkan wawasan Penulis, dalam hal penggunaan teknologi informasi
sebagai sarana pendukung dalam memberikan pelayanan promosi kesehatan
yang berkualitas. Menjangkau seluruh lapisan masyarakat pada era teknologi
informasi ini, dimana hampir seluruh lapisan masyarakat telah menggunakan
smartphone, laptop, LCD TV dan sarana teknologi informasi lainnya.

2
2. Bagi RSUD Sukamara
Berkontribusi dalam mewujudkan visi RSUD Sukamara, yaitu “terwujudnya
rumah sakit sebagai pilihan utama masyarakat Sukamara dan sekitarnya”. Serta
mendukung RSUD Sukamara untuk mencapai predikat penilaian akreditasi
tertinggi yang dapat diberikan, yaitu terakreditasi Paripurna.
3. Bagi BPSDM
Sebagai bahan, acuan dan inspirasi bagi generasi Calon ASN dimasa yang
akan datang. Khususnya para Calon ASN dengan jabatan fungsional Penyuluh
Kesehatan Masyarakat Ahli Pertama.

D. Ruang Lingkup
Kegiatan aktualisasi nilai-nilai dasar profesi Pegawai Negeri Sipil (PNS) ini
dilaksanakan di Rumah Sakit Umum Daerah Sukamara selama bulan Oktober sampai
dengan November 2019, dimana kegiatan aktualisasi ini dikhususkan pada kegiatan
Promosi Kesehatan Rumah Sakit. Nilai-nilai dasar profesi yang diterapkan selama
kegiatan aktualisasi yaitu akuntabilitas, nasionalisme, etika publik, komitmen mutu dan
anti korupsi, manajemen ASN, pelayanan publik dan WOG (Whole Of Government).

3
BAB II
PROFIL ORGANISASI

A. Gambaran Umum Kabupaten Sukamara

Peta Wilayah Kabupaten Sukamara

4
1. Makna Lambang Daerah Kabupaten Sukamara

a. Perisai bersegi lima bermakna Pancasila.


b. Kata SUKAMARA berarti Suka Maju/ Senang untuk maju.
c. Bintang Bersegi Lima melambangkan Ketuhanan Yang Maha Esa.
d. Permata Kecubung melambangkan kekayaan sumber alam yang ada di
kabupaten Sukamara tepatnya di kecamatan Balai Riam dan sudah dikenal
oleh masyarakat luas.
e. Pancaran Cahaya Kecubung
- Bagian atas 2 buah melambangkan Tanggal Kelahiran kabupaten
Sukamara.
- Bagian bawah 7 buah melambangkan Bulan Kelahiran kabupaten
Sukamara.
f. Padi dan Kapas melambangkan kesejahteraan masyarakat
kabupatenSukamara, sedangkan jumlah butir padi 17 dan bunga kapas 8
melambangkan tanggal dan bulan Hari Proklamasi Kemerdekaan Negara
Republik Indonesia.
g. Tugu Pahlawan melambangkan bahwa daerah kabupaten Sukamara
merupakan daerah pangkal perjuangan bagi Kemerdekaan Republik ini,
dimana dibuktikan dengan adanya taman makan pahlawan yang bernama
“BUMI LOKA”.
h. Dataran Pasir menggambarkan bahwa kabupaten Sukamara kaya akan
sumber alam berupa pasir kuarsa dan kaolin.
i. Gelombang dan Air melambangkan bahwa kabupaten Sukamara dilalui oleh
beberapa sungai dan berbatasan di sebelah selatan dengan laut Jawa.
j. Perahu melambangkan bahwa masyarakat Kabupaten Sukamara
kehidupannya sangat tergantung pada perairan yang merupakan juga daerah
pelabuhan.

5
k. Pita melambangkan Persatuan dan Kesatuan masyarakat Kabupaten
Sukamara yang tulus ikhlas.
l. Semboyan/ motto : GAWI BARINJAM mengandung makna bekerja sama/
bergotong royong untuk mencapai tujuan mulia.
m. Empat tangga pada Dasar Tugu mengartikan bahwa terbentuknya kabupaten
Sukamara melalui empat tahapan yaitu: Kecamatan, Kewedanan, Pembantu
Bupati dan terakhir Kabupaten.
n. Warna hijau pada dasar mempunyai makna tumbuh, hidup dan berkembang.
o. Warna Hitam dan Kuning pada Bingkai bermakna Penolak Bala dan Mara
Bahaya sedangkan warna Merah berarti berani selalu waspada.

2. Geografis
a. Luas Wilayah
Kabupaten Sukamara adalah salah satu Kabupaten pemekaran dari
Kabupaten Kotawaringin Barat yang berada di Propinsi Kalimantan Tengah.
Secara geografis Kabupaten Sukamara terletak pada 20 19’ sampai dengan
30 07 Lintang Selatan dan 1100 25’ sampai dengan 1110 25’ Bujur Timur.
Berdasarkan PERDA Nomor 2 tahun 2006, Kabupaten Sukamara
terdiri dari 5 (Lima) Kecamatan yaitu : 1) Kecamatan Jelai, 2) Kecamatan
Pantai Lunci, 3) Kecamatan Sukamara, 4) Kecamatan Balai Riam dan 5)
Kecamatan Permata Kecubung.
Total luas wilayah Kabupaten Sukamara secara keseluruhan adalah
6.991,5 Km2 dengan luas wilayah daratan 3.827 Km2 atau 382.700 Ha dan
luas wilayah laut 3.164,5 Km2 atau ± 2,49 % dari Luas Propinsi Kalimatan
Tengah. Luas Wilayah Kabupaten Sukamara diperinci menurut Kecamatan
tergambar dalam tabel dan grafik dibawah ini :

Tabel Luas Wilayah Kabupaten Sukamara


Menurut Kecamatan
Persentase
No Kecamatan Luas (Km2) Luas terhadap
Kabupaten
1. Jelai 796,00 20,80
2. Sukamara 1.028,00 26,86
3. Balai Riam 539,00 14,08
4. Pantai Lunci 804,00 21,01
5. Permata Kecubung 660,00 17,25
SUKAMARA 3.827,00 100,00
Sumber : Badan Pusat Statistik Kabupaten Sukamara

6
Grafik Luas Wilayah Kabupaten
Sukamara Menurut Kecamatan

Permata
Kecubung, Jelai, 796.00
660.00

Pantai Lunci,
804.00
Sukamara,
1,028.00
Balai Riam,
539.00

b. Kondisi Geografis
Kabupaten Sukamara secara geografis terletak diantara 2019 Lintang
Selatan sampai dengan 3007 Lintang Selatan dan 110025 Bujur Timur sampai
dengan 11109’50” Bujur Timur.

c. Batas Administrasi Daerah


Kabupaten Sukamara merupakan bagian dari Provinsi Kalimantan
Tengah yang terletak dibagian Barat dan secara geografis Kabupaten
Sukamara dibatasi wilayah sebagai berikut :
1) Sebelah Utara berbatasan dengan Kecamatan Lamandau dan
Kecamatan Bulik Kabupaten Lamandau;
2) Sebelah Timur berbatasan dengan Kecamatan Kotawaringin Lama dan
Kecamatan Arut Selatan Kabupaten Kotawaringin Barat;
3) Sebelah Selatan berbatasan dengan Laut Jawa;
4) Sebelah Barat berbatasan dengan Kabupaten Ketapang Propinsi
Kalimantan Barat.

d. Iklim
Temperatur maksimum di daerah Kabupaten Sukamara sepanjang
tahun 2018 berkisar antara 29,50C s/d 30,80C, temperatur minimum berkisar
antara 21,50C s.d 23,90C, dan rata- rata temperatur berkisar 23,20C s.d
30,50C.

7
Curah hujan Kabupaten Sukamara tahun 2018 cukup. Curah hujan
tertinggi terjadi pada bulan Desember dan curah hujan terendah terjadi pada
bulan September. Sedangkan jumlah hari hujan terjadi antara 12 s.d 20 hari
setiap bulannya.
Sebagai catatan, data iklim ini masih mengacu Kabupaten
Kotawaringin Barat karena iklim di Kabupaten Sukamara belum ada badan/
instansi yang mengukur.

e. Topografis
Kabupaten Sukamara memiliki topografi yang relatif rata dengan
ketinggian 0-100 M, dengan kemiringan 0-15 % dan dapat digolongkan
menjadi 4 bagian :
1) Daratan
2) Daerah datar – berombak
3) Daerah berombak – berbukit
4) Daerah berbukit-bukit.

Tabel Posisi dan Ketinggian Kabupaten Sukamara di Atas Permukaan


Laut (DPL) Menurut Kecamatan
No Kecamatan Bujur Lintang Tinggi DPL
0 0
1 Jelai 110 44’392” 02 59’ 073” 0 – 15
0 0
2 Sukamara 111 10’430” 02 42’ 514” 5 – 30
0 0
3 Balai Riam 111 09’606” 02 19’ 916” 7 – 100
0 0
4 Pantai Lunci 111 10’789” 02 59’ 073” 0 – 25
0 0
5 Permata 111 12’475” 02 15’ 732” 7 – 100
Kecubung
Sumber : Sukamara dalam angka

f. Hidrologi
Terdapat 2 daerah Aliran Sungai (DAS) di daerah Kabupaten
Sukamara, yaitu :
1) DAS Jelai dengan panjang ± 200 Km.
2) DAS Mapam dengan panjang ± 120 Km.
Disamping kedua DAS tersebut diatas juga terdapat pula anak sungai yang
berjumlah 22 anak sungai.

8
3. Data Kependudukan

Pada tahun 2018, Kabupaten Sukamara mempunyai penduduk yang masih


kecil dibandingkan dengan kabupaten lain di Kalimantan Tengah yaitu sebanyak
59.775 Jiwa (proyeksi berdasarkan data BPS, CBR dan laju pertambahan
penduduk). Jumlah penduduk terbanyak berada di Kecamatan Sukamara
sebanyak 26.226 jiwa dan kecamatan dengan penduduk terkecil ada di
Kecamatan Jelai yaitu berjumlah 5.554 jiwa.
Jika dibandingkan dengan tahun sebelumnya, saat ini Jumlah penduduk
laki-laki di Kabupaten Sukamara tetap lebih besar dibandingkan jumlah penduduk
perempuan. Jumlah penduduk laki-laki sebanyak 13.940 Jiwa sedangkan jumlah
penduduk perempuan sebanyak 12.286 Jiwa.

Tabel Banyaknya Rumah Tangga, Penduduk dan Sex Ratio


Menurut Kecamatan Tahun 2018
NO KECAMATAN LK PR TOTAL
1 Jelai 2.953 2.601 5.554
2 Pantai Lunci 3.245 2.860 6.105
3 Sukamara 13.940 12.286 26.226
4 Balai Riam 4.590 4.046 8.636
5 Permata Kecubung 7.045 6.209 13.254
JUMLAH 31.773 28.002 59.775
Sumber : Angka Sementara

Grafik Banyaknya Rumah Tangga, Penduduk dan Sex Ratio


Menurut Kecamatan Tahun 2018

70,000
60,000
50,000
40,000
30,000
20,000
10,000
-
JELAI PANTAI SUKAMARA BALAI RIAM PERMATA TOTAL
LUNCI KECUBUNG

LAKI-LAKI PEREMPUAN TOTAL

9
Tabel Jumlah Penduduk Menurut Jenis Kelamin Dan
Kelompok Umur Kabupaten Sukamara Tahun 2018
JUMLAH JUMLAH
USIA
L P TOTAL
0-4 Tahun 3.150 3.033 6.183
5-9 Tahun 2.850 2.724 5.574
10-14 Tahun 2.597 2.525 5.122
15-19 Tahun 2.612 2.267 4.879
20-24 Tahun 2.841 2.567 5.408
25 - 29 Tahun 3.260 2.785 6.045
30 - 34 Tahun 2.858 2.705 5.563
35 - 39 Tahun 2.967 2.499 5.466
40 - 44 Tahun 2.588 2.135 4.723
45 - 49 Tahun 1.986 1.489 3.475
50 - 54 Tahun 1.466 1.103 2.569
55 – 59 Tahun 947 806 1.753
60 – 64 Tahun 778 591 1.369
65 – 69 Tahun 396 314 710
70 – 74 Tahun 260 202 462
75+ 217 257 474
JUMLAH 31.773 28.002 59.775
Sumber : Angka Sementara

B. Identitas dan Profil Kerja Rumah Sakit Umum Daerah Sukamara


1. Identitas Rumah Sakit
a. Nama Rumah Sakit : Rumah Sakit Umum Daerah Sukamara
(RSUD Sukamara)
b. Alamat : Jl. Tjilik Riwut Km. 5,5 Sukamara
c. Kode/ Telpon/ Fax : (0532) 26752, 26753
d. Kecamatan/ Kabupaten : Sukamara/ Sukamara
e. Nama Direktur : dr. EFLIN N.M SIANIPAR
f. Status Rumah Sakit : Milik Pemerintah Daerah Kabupaten
Sukamara
g. Luas Tanah : 22.896,5 m2
h. Status RS : Akreditasi Perdana
i. Tahun Operasional : 2005
j. Pembangunan Gedung :
1) Kelas I dan VIP : Dibangun tahun 2007
2) Ruang Rawat Inap : Dibangun tahun 2005 dan 2017
3) UGD : Dibangun tahun 2004
4) Poliklinik : Dibangun tahun 2006

10
5) Ruang HCU : Dibangun tahun 2006
Untuk Laboratorium dan direhab 2013
6) Loundry dan Dapur : Dibangun tahun 2006
7) Incenerator : Dibangun tahun 2006
8) Ruang Generator Set : Dibangun tahun 2006
9) Kamar Jenazah : Dibangun tahun 2006
10) Asrama Perawat : Dibangun tahun 2006
11) Gudang Alat : Dibangun tahun 2004
12) Kantin/UTDRS : Dibangun tahun 2007
13) Ruang Rawat Inap Anak : Dibangun tahun 2013
14) Ruang Laboratorium : Dibangun tahun 2007 untuk
digunakan ruang kebidanan dan direhab
tahun 2013 untuk ruang laboratorium
15) Ruang Kebidanan : Dibangun tahun 2009 dan 2015
16) Ruang Perinatologi : Dibangun tahun 2013
17) Apotek : Dibangun tahun 2007 untuk digunakan
ruang poli umum, RM, dan poli gigi dan
direhab tahun 2017 untuk ruang apotek.
18) Ruang Radiologi : Dibangun tahun 2007 untuk digunakan
ruang apotek dan direhab tahun 2017 untuk
ruang Radiologi.
19) Ruang CSSD : Dibangun Tahun 2006 untuk
UTDRS dan Tahun 2018 digunakan untuk
Ruang CSSD
20) Musholla : Dibangun tahun 2007
21) Pos Satpam 1 dan 2 : Dibangun tahun 2006 dan 2007
22) Gedung Administrasi : Dibangun tahun 2006
23) Garasi Pegawai : Dibangun tahun 2008
24) Garasi Ambulance : Dibangun tahun 2009
25) Garasi Pengunjung : Dibangun tahun 2009
26) Gedung Bedah Central : Dibangun tahun 2009
27) Gedung Poli Terpadu : Dibangun tahun 2016
k. Kapasitas Tempat Tidur : 78 Tempat Tidur

11
2. Gambaran Umum RSUD Sukamara
a. Struktur Organisasi Rumah Sakit Umum Daerah Sukamara

DIREKTUR

SPI

SEKSI SEKSI
KOMITE SUB. BAGIAN
PELAYANAN PENUNJANG
MEDIS TATA USAHA
MEDIS MEDIS

INSTALASI INSTALASI INSTALASI

KJF KJF KJF

b. BLUD
Dengan dikeluarkannya Keputusan Bupati Sukamara Nomor
188.45/3/2017 tentang status pola pengelolaan keuangan Badan Layanan
Umum Daerah pada Rumah Sakit Umum Daerah, Mulai 01 Januari 2018
RSUD RSUD Kabupaten Sukamara sudah melaksanakan pola pengelolaan
keuangan dengan pola pengelolaan keuangan badan layanan umum daerah
(PPK-BLUD), Selain itu berdasarkan surat keputusan Kepala Dinas
Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kabupaten Sukamara
nomer 503.9/001/DPMPTSP, Tanggal 18 September 2017 tentang Izin
Operasional Rumah Sakit juga berubah mengikuti Perubahan Kelas rumah
Sakit yaitu Izin Operasional Kelas C.

c. Visi dan Misi


Dengan memperhatikan dasar-dasar pembangunan kesehatan dan
untuk mencapai sasaran pembangunan kesehatan RSUD Sukamara dan juga
dengan mempertimbangkan Visi RPJMD Kabupaten Sukamara,
perkembangan dan masalah serta berbagai kecenderungan pembangunan
kesehatan kedepan, maka Visi RSUD Sukamara yang dinginkan dalam masa
Lima Tahun yakni kurun waktu 2019 – 2023 adalah :
“TERWUJUDNYA RUMAH SAKIT SEBAGAI PILIHAN UTAMA
MASYARAKAT SUKAMARA DAN SEKITARNYA”

12
RSUD Sukamara menjadi sarana pelayanan kesehatan rujukan yang
dipercaya, tidak hanya oleh masyarakat Sukamara itu sendiri, tetapi juga
dipercaya oleh masyarakat daerah sekitar (Kabupaten tetangga), sehingga
ketika mereka mempunyai masalah kesehatan, menjatuhkan pilihan
pertamanya kepada RSUD Kabupaten Sukamara sebelum memilih Rumah
Sakit yang lain.
Dalam rangka mewujudkan Visi tersebut, maka Misi RSUD Sukamara adalah
sebagai berikut :
1. Menyelenggarakan pelayanan kesehatan prima yang berorientasi pada
pelanggan, profesional dan terjangkau oleh masyarakat;
2. Meningkatkan Kualitas dan kuantitas sumberdaya manusia rumah sakit
yang berdaya saing kuat dan profesional;
3. Meningkatkan Kualitas Sarana dan Prasarana RS untuk kepentingan
publik;
4. Mendukung program prioritas bidang kesehatan;
5. Mewujudkan Rumah Sakit yang bersih, rapi, santun, nyaman dan aman;
6. Mengupayakan perlindungan hukum dan kenyamanan bagi tenaga
kesehatan di RS.

d. Akreditasi RSUD Sukamara


RSUD Sukamara sudah melaksanakan penilaian akreditasi sebagai
berikut :
1) Tahun 2012 sudah terakreditasi 5 (lima) pelayanan dengan mendapatkan
Sertifikat akreditasi penuh dari Komisi Akreditasi Rumah Sakit (KARS)
selama 3 (tiga) Tahun .
2) Tahun 2016 mendapatkan sertifikat akreditasi tingkat perdana dengan
akreditasi program khusus dari Komisi Akreditasi Rumah Sakit (KARS).
3) Bulan November 2017 pelaksanaan survey verifikasi pertama dengan
sertifikat perdana tetap dipertahankan.
4) Pada bulan November 2018, RSUD Sukamara sudah melaksanakan
survei verifikasi akreditasi yang kedua oleh Komisi Akreditasi Rumah
Sakit, dengan hasil yaitu status akreditasi RSUD Sukamara tetap bisa
dipertahankan yang kemudian akan dilaksanakan penilaian akreditasi
paripurna untuk tahun selanjutnya.

13
e. Prestasi RSUD Sukamara
1) Tahun 2014 mendapatkan juara III untuk penilaian pelayanan prima
Rumah Sakit dan penilaian Rumah Sakit sayang ibu (RSIB) se
Kalimantan Tengah untuk kategori Rumah sakit Kelas D.
2) Tahun 2016 mendapat Juara II untuk penilaian pelayanan prima Rumah
Sakit dan penilaian Rumah Sakit sayang ibu (RSIB) se Kalimantan
Tengah untuk kategori Rumah sakit Kelas D.
3) Tahun 2018 RSUD Sukamara mendapatkan Juara II dalam penilaian
Rumah Sakit dengan Pelayanan Prima oleh Dinas Kesehatan Provinsi
Kalimantan Tengah.

3. Profil Kerja Rumah Sakit


a. Data Pelayanan Rumah Sakit
Pelayanan Rumah Sakit Umum Daerah Sukamara dimulai sejak 1 April
2005 sampai dengan sekarang, RSUD Sukamara telah melaksanakan/
memberikan 4 (empat) pelayanan dasar (Dalam, Anak, Kandungan, dan
Bedah Minor) serta Pelayanan Gawat Darurat 24 jam. Untuk pelayanan
penunjang medik telah dibuka pelayanan Laboratorium 24 Jam, Apotek 24
Jam, Radiologi, Poli Gigi, Dapur RS, Laundry, Kamar Jenazah dan Sarana
Prasarana Penunjang lainnya.
Adapun jenis pelayanan yang telah dilaksanakan/ diberikan adalah
sebagai berikut :
1) Pelayanan Medik
a) Penyakit Dalam : Ya
b) Penyakit Bedah : Ya
c) Kesehatan Anak : Ya
d) Obstetrik dan Gynekologik : Ya
e) Gawat Darurat : Ya
f) Mata : Ya
g) Telinga Hidung Tenggorokan : Ya
h) Kulit dan Kelamin : Ya
i) Jiwa : Ya
j) Saraf : Ya
k) Gigi dan Mulut : Ya
l) Jantung : Ya
m) Paru : Ya

14
n) Rehabilitasi Medik : Ya
o) Geriatri : Ya
p) Bedah Mayat : Tidak

2) Pelayanan Intensif Lainnya


a) Intensif Care Unit (ICU) : Tidak
b) Intensif Cardiac Care Unit (ICCU) : Tidak
c) Perinatalogi Intensif Care Unit (PICU) : Tidak
d) Neorulogi Intensif Care Unit (NICU) : Tidak
e) Health Care Unit : Ya

3) Pelayanan Penunjang Medik


a) Radio Diagnostik : Ya
b) Anasthesi : Ya
c) Gizi : Ya
d) Farmasi : Ya
e) Laboratorium Klinik : Ya

4) Pelayanan Administrasi
a) Tata Usaha : Ya
b) Rekam Medik : Ya
c) Kepegawaian : Ya
d) Keuangan : Ya
e) Rumah Tangga dan Perlengkapan : Ya

b. Data Tenaga Rumah Sakit


Jumlah SDM Kesehatan RSUD Sukamara masih belum memadai
terutama untuk tenaga medis dan spesialis serta beberapa tenaga strategis
lainnya, hal ini karena masih kurangnya informasi dan promosi daerah terkait
adanya kebijakan pemerintah terhadap rekruitmen CPNS Kesehatan.
Pelayanan kesehatan kepada masyarakat khusunya Pengguna Jasa
Layanan Rumah Sakit tetap dilaksanakan sesuai kemampuan SDM ataupun
sumber daya yang ada (sarana dan parasarana pendukung lainnya).
Daftar ketenagaan RSUD Sukamara per 31 Desember 2018 secara
rinci dapat dilihat pada tabel dibawah ini :

15
DATA KETENAGAAN ASN RSUD SUKAMARA
PERIODE PER DESEMBER 2018
JABATAN
NO URAIAN SATUAN JUMLAH
Struktural Fungsional
1 TENAGA MEDIS
Dokter Umum Orang 2 5 7
Dokter Gigi Orang 0 1 1
Dokter Ahli Bedah Orang 0 1 1
Dokter Ahli Penyakit Orang 0 1 1
Dalam
Dokter Ahli Anak Orang 0 2 2
Dokter Ahli Obgyn Orang 0 1 1
Jumlah 2 11 13
2 TENAGA KEPERAWATAN
Perawat Orang 0 36 36
Bidan Orang 0 11 11
Jumlah 0 47 47
3 TENAGA KEFARMASIAN
Apoteker Orang 0 1 1
Analis Farmasi Orang 1 8 8
Asisten Apoteker Orang 0 8 8
Jumlah 1 17 18
4 TENAGA KESEHATAN MASYARAKAT
Epideomolog Orang 0 0 0
Kesehatan
Entomolog Orang 0 0 0
Kesehatan
Mikrobiolog Orang 0 0 0
Kesehatan
Kesehatan Kerja Orang 0 0 0
Administrasi Orang 0 0 0
Kesehatan
Sanitarian Orang 0 0 0
Jumlah 0 0 0
5 TENAGA GIZI
Nutrisionis dan Orang 0 3 3
Dietisien
Jumlah 0 3 3
6 TENAGA KETERAPIAN FISIK
Fisioterapis Orang 0 3 3
Okupasiterapis Orang 0 1 1
Terapis Wicara Orang 0 1 1
Jumlah 0 5 5
7 TENAGA KETEHNISIAN MEDIS
Radiografer Orang 0 4 4
Tehnik Elektromedis Orang 0 1 1
Analis Kesehatan Orang 0 1 1
Refraksionis Orang 0 0 0
Optisien

16
Otorik Prostetik Orang 0 0 0
Tehnisi Transfusi Orang 0 0 0
Perekam Medis Orang 0 2 2
Jumlah 0 8 8
TENAGA LAIN
1 PERAWAT GIGI
SPRG Orang 0 0 0
D 3 Tehnik Orang 0 0 0
D 3 Perawat Gigi Orang 0 3 3
Jumlah 0 3 3
2 PEKARYA
SPKU Orang 0 1 1
Pekarya Atas Orang 0 0 0
Asisten Perawat Orang 0 1 1
Jumlah 0 2 2
3 TENAGA NON MEDIS
SD Orang 0 0 0
SMP Orang 0 0 0
SMA Orang 0 6 6
SMK Orang 0 0 0
S 1 Ekonomi Orang 9 0 1
D 3 Manajemen Orang 1 0 1
Informatika
Jumlah 10 6 13
TOTAL Orang 13 102 115
Sumber : Data Kepegawaian TU RSUD Sukamara

DATA KETENAGAAN TENAGA KONTRAK RSUD SUKAMARA


PERIODE PER DESEMBER 2018
JABATAN
NO URAIAN SATUAN JUMLAH
Struktural Fungsional
1 TENAGA MEDIS
Dokter Umum Orang 0 5 5
Dokter Gigi Orang 0 0 0
Dokter Ahli Bedah Orang 0 0 0
Dokter Ahli Orang 0 0 0
Penyakit Dalam
Dokter Ahli Anak Orang 0 0 0
Dokter Ahli Obgyn Orang 0 0 0
Jumlah 0 5 5
2 TENAGA KEPERAWATAN
Perawat Orang 0 34 34
Bidan Orang 0 22 22
Jumlah 0 56 56
3 TENAGA KEFARMASIAN
Apoteker Orang 0 2 2
Analis Farmasi Orang 0 1 1
Asisten Apoteker Orang 0 0 0

17
Jumlah 0 2 2
4 TENAGA KESEHATAN MASYARAKAT
Epideomolog Orang 0 0 0
Kesehatan
Entomolog Orang 0 0 0
Kesehatan
Mikrobiolog Orang 0 0 0
Kesehatan
Kesehatan Kerja Orang 0 3 3
Administrasi Orang 0 0 0
Kesehatan
Sanitarian Orang 0 0 0
Jumlah 0 3 3
5 TENAGA GIZI
Nutrisionis dan Orang 0 3 3
Dietisien
Jumlah 0 3 3
6 TENAGA KETERAPIAN FISIK
Fisioterapis Orang 0 0 0
Okupasiterapis Orang 0 0 0
Terapis Wicara Orang 0 0 0
Jumlah 0 0 0
7 TENAGA KETEHNISIAN MEDIS
Radiografer Orang 0 1 1
Tehnik Orang 0 0 0
Elektromedis
Analis Kesehatan Orang 0 4 4
Refraksionis Orang 0 0 0
Optisien
Otorik Prostetik Orang 0 0 0
Tehnisi Transfusi Orang 0 0 0
Perekam Medis Orang 0 3 3
Jumlah 0 8 8
TENAGA LAIN
1. Operator SIM RS Orang 0 2 2
2. Cleaning Service Orang 0 14 14
3. Loket / Kasir Orang 0 11 11
4. Sopir Orang 0 4 4
5. Satpam Orang 0 6 6
6. Tukang Kebun Orang 0 4 4
7. Tukang masak / Orang 0 6 6
Pengantar Makan
8 Teknis Orang 0 6 6
9. Laundry Orang 0 3 3
10. Teknisi IPAL Orang 0 1 1
Jumlah 0 57 57
TOTAL Orang 0 135 135
Sumber : Data Kepegawaian TU RSUD Sukamara

18
c. Data Kegiatan Rumah Sakit
1) Pengunjung Rumah Sakit
Jumlah Pengunjung Rumah Sakit pada tahun 2018 mengalami
peningkatan secara bermakna yaitu pengunjung baru dan pengunjung
lama sebanyak 17.430 kunjungan, sedangkan pada tahun 2017
pengunjung baru dan pengunjung lama sebanyak 15.820 kunjungan,
sedangkan pada tahun 2016 pengunjung baru dan pengunjung lama
sebanyak 13.163, dan pada tahun 2015 pengunjung baru dan
pengunjung lama sebanyak 11.974, hal ini menunjukan tingkat
kepercayaan masyarakat pengguna jasa layanan terhadap fasilitas dan
layanan Rumah Sakit semakin baik. Disamping itu kualitas di sektor
Publik meningkat signifikan karena seluruh komponen Rumah Sakit
sungguh-sungguh dan bertanggung jawab, bertekad penuh, mulai dari
yang tertinggi sampai yang terendah.Kunjungan Rumah Sakit secara
keseluruhan terinci pada tabel dan grafik dibawah ini :

Tabel Distribusi Pengunjung Baru dan Lama


RSUD Sukamara Tahun 2015-2018
PENGUNJUNG (TAHUN)
NO URAIAN
2015 2016 2017 2018
1. Pengunjung Baru 5.168 5.898 7.070 7.503
2. Pengunjung Lama 6.806 7.265 8.750 9.927
JUMLAH 11.974 13.163 15.820 17.430
Sumber : Medical Record RSUD Sukamara

Grafik Distribusi Pengunjung Lama dan Baru


20,000
RSUD Sukamara Tahun 2015-2018
17,430
18,000
15,820
16,000
14,000 13,163
11,974
12,000
9,927
10,000 8,750
8,000 7,0707,503 6,8067,265
5,898
6,000 5,168
4,000
2,000
-
Pengunjung Lama Pengunjung Baru Pengunjung RSUD
2015 2016 2017 2018

19
C. Gambaran Umum Tim Promosi Kesehatan Rumah Sakit Umum Daerah
Sukamara
1. Struktur Organisasi Tim Promosi Kesehatan RSUD Sukamara

DIREKTUR
dr. EFLIN N.M. SIANIPAR

KETUA TIM PKRS


MUHAMMAD FEBRIAN AL ISRA, S.K.M.

SEKRETARIS BENDAHARA
SELVINA, S.K.M. MARTIANI, S.Kep

2. Mekanisme Kerja Tim Promosi Kesehatan RSUD Sukamara


a. Promosi Kesehatan Rumah Sakit (PKRS) di Rumah Sakit Umum Daerah
Sukamara dipimpin oleh Ketua Tim PKRS yang bertanggung jawab langsung
kepada Direktur Rumah Sakit Umum Daerah Sukamara.
b. Ketua Tim PKRS memiliki beberapa anggota yang terdiri dari :
a. Sekretaris
b. Bendahara
Masing-masing mempunyai tugas dalam upaya mendukung pelaksanaan
promosi kesehatan pada pasien/pengunjung.
c. Pada pelaksanaan promosi kesehatan pada pasien / pengunjung dikoordinir
oleh Tim PKRS yang anggotanya terdiri dari :
a. Dokter
b. Perawat
c. Bidan
d. Farmasi
e. Ahli Gizi
d. Perencanaan program promosi kesehatan di rumah sakit disusun oleh Tim
PKRS, selanjutnya Tim PKRS menyusun perencanaan kegiatan promosi
kesehatan, lokasi, jenis penyuluhan, pemberi materi dll.
e. Promosi kesehatan dilakukan oleh anggota Tim PKRS, Kepala Instalasi,
Kepala Ruangan, petugas yang memiliki kompetensi dan telah mengikuti
pelatihan komunikasi efektif sesuai dengan keilmuannya.

20
f. Hasil dari pelaksanaan promosi kesehatan pada pasien/pengunjung yang
telah dilakukan, dilaporkan kepada Ketua Tim PKRS.
g. Ketua Tim PKRS melaporkan kegiatan PKRS kepada Direktur Rumah Sakit
setiap enam bulan sekali.

3. Tugas dan Jabatan


Penulis bertugas pada Bidang Penunjang medik dengan sub unit Promosi
Kesehatan. Jabatan penulis adalah sebagai Penyuluh Kesehatan Masyarakat Ahli
Pertama. Berdasarkan KEPMENKES No.66 Tahun 2001 tentang Petunjuk Teknis
Pelaksanaan Jabatan Fungsional Penyuluh Kesehatan Masyarakat dan Angka
Kreditnya, tugas pokok Penyuluh Kesehatan Masyarakat Ahli Pertama yaitu
melaksanakan kegiatan advokasi, pembinaan suasana dan gerakan
pemberdayaan masyarakat, melakukan penyebarluasan informasi, membuat
rancangan media, melakukan pengkajian/penelitian perilaku masyarakat yang
berhubungan dengan kesehatan, serta merencanakan intervensi dalam rangka
mengembangkan perilaku masyarakat yang mendukung kesehatan.
Selain bertugas pada bidang penunjang medik, Penulis juga bertugas
sebagai Ketua Tim Promosi Kesehatan RSUD Sukamara (PKRS). Dengan uraian
tugas sebagai berikut :
a. Mengkoordinasikan Tim PKRS agar selalu dalam keadaan siap untuk
penyelenggaraan pelayanan dengan lancar dan bermutu.
b. Merencanakan keperluan pengembangan program baik berupa kegiatan,
sarana, peralatan dan bahan-bahan guna penyelenggaraan pelayanan
penyuluhan.
c. Dalam menjaga kesiapan untuk penyelenggaraan pelayanan penyuluhan
Ketua Tim PKRS berkoordinasi dengan Kepala Instalasi dan unit kerja lainnya.
d. Ketua Tim PKRS memantau pelaksanaan penyuluhan di dalam dan di luar
rumah sakit.
e. Melaporkan pelaksanaan PKRS secara berkala kepada Direktur Rumah Sakit.
f. Memonitor dan mengevaluasi PKRS secara keseluruhan.
Dalam melaksanakan tugasnya Penulis dibantu oleh sekretaris dalam
pengelolaan tim PKRS dengan uraian tugas sebagai berikut :
a. Membantu perencanaan, pencatatan dan pelaporan.
b. Mengendalikan surat-surat masuk dan keluar serta menjamin kelancaran lalu
lintas surat menyurat.
c. Mengarsip semua dokumen.

21
Selain sekretaris, Penulis juga dibantu oleh bendahara tim PKRS dalam
pengelolaan anggaran kegiatan PKRS. Uraian tugas bendahara tim PKRS adalah
sebagai berikut :
a. Membuat rencana anggaran PKRS.
b. Menerima dan mengeluarkan anggaran kegiatan PKRS.
c. Membuat laporan keuangan.

4. Tatalaksana Pelayanan Promosi Kesehatan Rumah Sakit Daerah Sukamara


Pelaksanaan promosi kesehatan di Rumah Sakit Umum Daerah
Sukamara, secara umum dapat dikategorikan sebagai berikut :
a. Dalam Gedung
1) Promosi Kesehatan di Ruang Pendaftaran
Semua pasien yang masuk ke rumah sakit pintu pertama yang
dilaluinya adalah di ruang pendaftaran. Mereka akan berada di ruang
pendaftaran sampai mendapatkan kartu berobat untuk pasien yang baru,
dan untuk pasien yang lama sampai petugas pendaftaran telah
menemukan rekam medik dari pasien yang lama. Sambil menunggu
petugas mencari rekam medik, pasien dapat membaca leaflet yang
disediakan oleh Tim Promosi Kesehatan.
2) Promosi Kesehatan di rawat jalan
Promosi kesehatan di ruang tunggu poliklinik dilakukan dengan
metode penyuluhan disesuaikan dengan penyakit yang terbanyak di
poliklinik tersebut. Anggota PKRS berkoordinasi dengan petugas
poliklinik untuk menentukan narasumber yang akan menyampaikan
materi. Promosi kesehatan di ruang tunggu poliklinik juga dilakukan
secara tidak langsung, yaitu dengan adanya gambar-gambar yang berisi
pesan kesehatan ditempel di dinding–dinding poliklinik, Banner yang
dipajang di ruang tunggu maupun di dalam poliklinik, adanya televisi yang
memuat pesan-pesan kesehatan merupakan beberapa media promosi
kesehatan yang ada di poliklinik yang kesemuanya berisi pesan bertujuan
untuk merubah perilaku pasien/pengunjung.

22
3) Promosi Kesehatan di Rawat Inap
Promosi kesehatan di rawat inap diawali dengan pengkajian
kebutuhan pendidikan pasien/pengunjung. Setelah diketahui kebutuhan
pendidikannya penanggung jawab ruangan atau kepala ruangan beserta
anggotanya dapat melakukan pendidikan pada pasien dan keluarganya
sesuai dengan kebutuhannya, apabila materi pendidikan kesehatan
berhubungan dengan profesi lain, penanggung jawab ruangan dapat
melakukan koordinasi dengan Tim PKRS, selanjutnya Tim PKRS
menindaklanjuti untuk memberikan penyuluhan. Setelah melakukan
penyuluhan, narasumber mengisi formulir edukasi terintegrasi yang
terdapat dalam rekam medik pasien. Secara tidak langsung promosi
kesehatan di rawat inap dilakukan dengan cara memasang gambar,
poster yang berisi pesan-pesan kesehatan yang dipasang di dinding
ruang rawat inap. Selain itu juga disediakan leaflet dan brosur yang
berhubungan dengan PHBS di rumah sakit, dengan tujuan pasien dan
keluarga dapat merubah perilakunya untuk hidup bersih dan sehat di
rumah sakit.
4) Promosi Kesehatan di ruang instalasi penunjang medis
Dilakukan di ruang pemeriksaan radiologi, laboratorium dan
apotek. Promosi kesehatan yang dilakukan di radiologi dan laboratorium
bertujuan untuk menumbuhkan kesadaran pasien untuk melakukan
pemeriksaan radiologi dan dan laboratorium, yaitu:
a) Bagi pasien adalah untuk ketepatan diagnosa yang dilakukan oleh
dokter
b) Bagi klien yang sehat lainnya (keluarga, pengunjung) adalah untuk
memantau kondisi kesehatan agar diupayakan untuk tetap sehat.
Promosi kesehatan yang dilaksanakan di sini adalah promosi
kesehatan tidak langsung dengan bantuan media seperti gambar-
gambar, poster dan leaflet, sedangkan promosi kesehatan di apotik
dilakukan dengan cara konseling yang dilakukan oleh asisten apotek
dan apoteker pada saat menyerahkan obat yaitu tentang cara
pemakaian obat, dosis, efek samping dll.

23
5) Promosi Kesehatan bagi klien sehat
Yaitu promosi kesehatan yang dilakukan pada klien-klien sehat
seperti prosedur cuci tangan, pelayanan KB, konseling kesehatan
reproduksi remaja, konseling gizi, Medical check up dll.

b. Di luar gedung
Kawasan luar gedung rumah sakit pun dapat dimanfaatkan untuk
melakukan kegiatan promosi kesehatan. Promosi kesehatan dilakukan secara
tidak langsung yaitu dengan memasang spanduk/banner.
1) PKRS di tempat parkir
Yaitu pemanfaatan tempat parkir untuk melakukan promosi
kesehatan dengan cara memasang spanduk/banner tentang Perilaku
Hidup Bersih dan Sehat di rumah sakit, dilarang merokok, dll.
2) PKRS di dinding rumah sakit
Pada waktu-waktu tertentu misalnya hari Kesehatan nasional, hari
kesehatan TNI, hari AIDS, dan lainnya dinding luar rumah sakit, dipasang
spanduk yang berisi pesan-pesan kesehatan sesuai dengan tema pada
hari–hari kesehatan tersebut, pemasangan spanduk tersebut diatur
sedemikian rupa agar tidak mengganggu keindahan dan estetika gedung
Rumah Sakit Umum Daerah Sukamara.

24
BAB III
RENCANA AKTUALISASI

A. Nilai Dasar Aparatur Sipil Negara


Penyelenggaraan Pelatihan Dasar ini bertujuan sebagai penguatan nilai-nilai
dasar profesi ASN yang merupakan nilai-nilai yang harus ditanamkan oleh seluruh
ASN, meliputi Akuntabilitas, Nasionalisme, Etika Publik, Komitmen Mutu dan Anti
Korupsi (ANEKA), serta kedudukan dan peran ASN dalam NKRI yaitu Whole Of
Government, Managemen ASN dan Pelayanan Publik. Berikut Nilai-nilai dasar profesi
ASN, kedudukan dan peran ASN dalam NKRI yang meliputi Akuntabilitas,
Nasionalisme, Etika Publik, Komitmen Mutu dan Anti Korupsi (ANEKA) serta Whole Of
Government, Managemen ASN dan Pelayanan Publik :

1. Akuntabilitas
Akuntabilitas merujuk pada kewajiban setiap individu, kelompok atau institusi
untuk memenuhi tanggung jawab yang menjadi amanahnya. Amanah seorang PNS
adalah menjamin terwujudnya nilai-nilai publik berikut :
a. Mampu mengambil pilihan yang tepat dan benar ketika terjadi konflik
kepentingan, antara kepentingan publik dengan kepentingan sektor, kelompok,
dan pribadi;
b. Memiliki pemahaman dan kesadaran untuk menghindari dan mencegah
keterlibatan PNS dalam politik praktis;
c. Memperlakukan warga negara secara sama dan adil dalam penyelenggaraan
pemerintahan dan pelayanan publik;
d. Menunjukan sikap dan perilaku yang konsisten dan dapat diandalkan sebagai
penyelenggara pemerintahan.
Selain itu, akuntabilitas juga memiliki aspek-aspek yang mencangkup
beberapa hal antara lain :
a. Akuntabilitas adalah sebuah hubungan (Accountability is a relationship)
b. Akuntabilitas berorientasi pada hasil (Accountability is results oriented)
c. Akuntabilitas membutuhkan adanya laporan (Accountability requires reporting)
d. Akuntabilitas memerlukan konsekuensi (Accountability is meaningless without
consequences)
e. Akuntabilitas memperbaiki kinerja (Accountability improves performance)
Nilai-nilai dasar yang terkandung pada akuntabilitas antara lain :
a. Jujur

25
b. Transparan
c. Integritas
d. Tanggungjawab (responsibilitas)
e. Keadilan
f. Kepercayaan
g. Keseimbangan
h. Kejelasan target
i. Konsisten
j. Partisipatif

2. Nasionalisme
Nasionalisme dapat dirumuskan sebagai satu paham yang menciptakan dan
mempertahankan kedaulatan sebuah negara (nation) dengan mewujudkan satu
identitas sebagai ikatan bersama dalam satu kelompok. Nasionalisme Pancasila
adalah pandangan atau paham kecintaan Warga Negara Indonesia terhadap
bangsa dan tanah airnya yang didasarkan pada nilai-nilai Pancasila. Dengan
adanya nilai-nilai Pancasila diharapkan setiap ASN memiliki rasa nasionalisme yang
kuat dan lebih memikirkan kepentingan publik, bangsa dan negara dibanding
kepentingan pribadi dalam menjalankan tugasnya. Nilai-nilai dasar nasionalisme
yang harus diperhatikan, antara lain :
a. Religius
b. Amanah
c. Disiplin
d. Non Diskriminasi
e. Saling Menghormati
f. Persamaan Derajat
g. Mencintai sesama manusia
h. Rela Berkorban
i. Menjaga Ketertiban
j. Kerja Sama
k. Cinta Tanah Air
l. Musyawarah
m. Kekeluargaan
n. Kepentingan Bersama
o. Hidup Sederhana
p. Tidak menggunakan hak yang bukan miliknya.

26
q. Kerja Keras
r. Menghargai karya orang Lain
s. Menghormati Keputusan Bersama
t. Tenggang Rasa

3. Etika Publik
Etika publik adalah refleksi tentang baik/buruk, benar/salah perilaku,
tindakan dan keputusan untuk mengarahkan kebijakan publik dalam rangka
menjalankan tanggungjawab pelayanan publik. Nilai-nilai dasar etika publik antara
lain :
a. Memegang teguh nilai-nilai ideologi Pancasila
b. Setia dan mempertahankan UUD NKRI 1945
c. Profesional
d. Tidak berpihak
e. Membuat keputusan berdasarkan prinsip keahlian
f. Non diskriminatif
g. Beretika luhur
h. Mempertanggungjawabkan tindakan dan kinerjanya kepada publik
i. Memberikan pelayanan dengan jujur, tanggap, cepat, tepat dan akurat
j. Berdaya guna dan berhasil guna
k. Santun dalam berkomunikasi, berkonsultasi dan bekerjasama
l. Transparan
m. Mengutamakan pencapaian hasil dan mendorong kinerja pegawai
n. Mendorong kesetaraan dalam pekerjaan
o. Meningkatkan efektivitas sistem pemerintahan yang demokratis sebagai
perangkat sistem karir

4. Komitmen Mutu
Penilaian mutu berdasarkan pada subyektifitas seseorang, maka dari itu
untuk mengukur penilaian tersebut perlu adanya standar pelayanan sehingga mutu
pelayanan dapat terkontrol dengan baik. Berikut adalah nilai-nilai yang perlu
diperhatikan dalam komitmen mutu antara lain :
a. Bekerja dengan berorientasi pada mutu
b. Inovatif
c. Selalu melakukan perbaikan mutu
d. Membangun komitmen pegawai untuk jangka panjang

27
e. Membangun kerjasama kolegial antar pegawai yang dilandasi kepercayaan dan
kejujuran
f. Memfokuskan kegiatan pada kepuasan pelanggan, baik internal maupun
eksternal
g. Menampilkan kinerja tanpa cacat (zerodefect) dan tanpa pemborosan
(zerowaste), sejak memulai setiap pekerjaan
h. Efektif dan efisien dalam bekerja

5. Anti Korupsi
Korupsi adalah tindakan melanggar hukum dengan tujuan untuk memperkaya diri
sendiri maupun golongan. Nilai-nilai yang terkandung dalam aspek anti korupsi
antara lain :
a. Jujur
b. Peduli
c. Mandiri
d. Disiplin
e. Tanggungjawab
f. Kerja Keras
g. Sederhana
h. Berani
i. Adil

6. Whole of government
WOG merupakan suatu upaya dalam sistem pemerintahan yang bersatu
dalam satu kesatuan untuk mencapai tujuan tertentu. WOG juga memiliki
pemahaman yakni suatu pendekatan penyelenggaraan pemerintah yang
menyatukan upaya-upaya kolaboratif pemerintah dari keseluruhan sektor dalam
ruang lingkup yang lebih luas di pemerintahan.

7. Pelayanan publik
Pelayanan publik adalah pemberian pelayanan prima kepada masyarakat
yang merupakan kewajiban ASN sebagai abdi masyarakat. Terdapat 7 sikap
pelayanan prima, yakni :
1) Passionate (bersemangat)
2) Progressive (memakain cara terbaik)
3) Proaktive (antisipatif, tidak menunggu)

28
4) Promth (positif, tanpa curiga)
5) Patience (sabar)
6) Proporsional (tidak mengada-ada)
7) Functional (tepat waktu)

8. Managemen ASN
Visi UU ASN adalah mewujudkan ASN yang memiliki integritas profesional,
melayani dan sejahtera. Misi UU ASN adalah memindahkan ASN dari comfort zone
ke competitive zone. Tujuan utama UU ASN antara lain :
1) Independensi dan netralitas
2) Kompetensi
3) Kinerja atau produktifitas kerja
4) Integritas
5) Kesejahteraan
6) Kualitas pelayanan publik
7) Pengawasan

B. Identifikasi Isu dan Isu yang Diangkat


Berdasarkan pengalaman Penulis selama bekerja sebagai Calon Pegawai
Negeri Sipil dengan masa kerja 6 (enam) bulan, beberapa isu yang ditemukan pada
pelayanan Promosi Kesehatan RSUD Sukamara adalah sebagai berikut :
1. Kurangnya tenaga kerja RSUD Sukamara yang memiliki kompetensi dalam
pembuatan media promosi kesehatan.
2. Keterbatasan sarana dan prasarana pendukung kegiatan promosi kesehatan
rumah sakit.
3. Perlunya peningkatan upaya promotif pada RSUD Sukamara
Untuk menganalisa isu-isu yang muncul diatas, akan dilakukan analisa
penetapan prioritas isu dengan menggunakan metode USG (Urgency, Seriousness
dan Growth). Urgency artinya seberapa mendesaknya suatu isu untuk segera dibahas,
dianalisis dan ditindak lanjuti. Seriousness artinya seberapa serius suatu isu untuk
segera dibahas dikaitkan dengan akibat yang akan ditimbulkan. Growth adalah
seberapa besar kemungkinan memburuknya isu tersebut jika tidak ditangani segera.
Adapun analisis isu berdasarkan kriteria USG adalah sebagai berikut :

29
Tabel Pemilihan Isu melalui kriteria USG
No Isu U S G Total Prioritas
1 Kurangnya tenaga kerja RSUD
Sukamara yang memiliki kompetensi
5 3 4 12 3
dalam pembuatan media promosi
kesehatan.
2 Keterbatasan sarana dan prasarana
pendukung kegiatan promosi kesehatan 4 4 5 13 2
rumah sakit.
3 Perlunya peningkatan upaya promotif
pada RSUD Sukamara. 5 5 5 15 1

Keterangan:
U : Urgency Skor 5 : sangat USG
S : Seriousness Skor 4 : USG
G : Growth Skor 3 : cukup USG
Skor 2 : kurang USG
Skor 1 : tidak USG

Berdasarkan analisis isu menggunakan metode USG, dapat disimpulkan


bahwa isu nomor 3 yaitu Perlunya peningkatan upaya promotif pada RSUD Sukamara,
mendapatkan jumlah terbesar sehingga menjadi prioritas utama yang akan dipecahkan
permasalahannya.
Dilihat dari tingkat Urgency-nya, isu nomor 3 sangatlah mendesak. Hal ini
dikarenakan upaya promosi kesehatan masuk kedalam standar akreditasi rumah sakit
versi 2012 maupun akreditasi rumah sakit berskala internasional/joint Commision
International (JCI), artinya promosi kesehatan merupakan bagian integral dari mutu
pelayanan rumah sakit. Jika hal ini tidak segera ditangani, maka akan berdampak pada
penilaian akreditasi RSUD Sukamara.
Isu tersebut juga berdampak serius (Seriousness) karena jika tidak segera
ditangani, akan mengurangi kepercayaan masyarakat terhadap kualitas pelayanan
yang diberikan RSUD Sukamara. Hal ini tentunya bertentangan dengan visi RSUD
Sukamara, yaitu “Terwujudnya Rumah Sakit sebagai Pilihan Utama Masyarakat
Sukamara dan Sekitarnya”.
Dari tingkat Growth, jika isu tidak segera ditangani akan menyebabkan
penurunan kualitas pelayanan promosi kesehatan RSUD Sukamara. Karena upaya
promosi kesehatan yang dilakukan saat ini hanya didominasi kegiatan cetak leaflet dan
poster saja. Dampaknya, masyarakat akan semakin jenuh dan tidak tertarik pada
media promosi kesehatan tersebut, karena tuntutan masyarakat akan media promosi
kesehatan semakin tinggi pada era revolusi industri 4.0 ini.

30
C. Rancangan Kegiatan
Untuk meningkatkan upaya promotif pada RSUD sukamara, diperlukan sebuah
gagasan pemecahan isu yang inovatif, memanfaatkan teknologi informasi yang
berkembang dengan sangat pesat pada era revolusi industri 4.0. Oleh karena itu,
gagasan pemecahan isu yang Penulis berikan adalah Penggunaan Teknologi
Informasi berbasis web dan elektronik, dengan rancangan kegiatan sebagai berikut :

Tabel Rancangan Aktualisasi Kegiatan 1


No. Konten Rancangan Keterangan
1. Kegiatan Membuat situs web Promosi Kesehatan RSUD
Sukamara.
2. Tahapan Kegiatan 1. Melakukan registrasi pada situs www.wix.com.
2. Melakukan editing situs web.
3. Menyajikan dokumentasi kegiatan.
4. Membuat artikel informatif.
5. Membuat halaman untuk media promosi
6. Menyediakan media promosi kesehatan berbasis
web.
7. Menyediakan tombol unduh tautan.
8. Menyediakan kolom komentar.
9. Melakukan pengecekan situs web.
10. Mengoperasionalkan situs web.
11. Mempublikasikan situs web.
3. Output / Hasil Tersedianya pelayanan promosi kesehatan
Kegiatan terintegrasi berbasis web.
4. Keterkaitan 1. Akuntabilitas
Substansi Mata Nilai dasar konsistensi dan kepercayaan.
Pelatihan 2. Nasionalisme
Nilai dasar kerja sama dan tepat waktu.
3. Etika Publik
Nilai dasar tanggung jawab dan disiplin.
4. Komitmen Mutu
Nilai dasar inovatif, kreatif, efektif dan efisien.
5. Anti Korupsi
Nilai dasar kerja keras, tanggung jawab, adil
dan jujur.
6. Whole of Government
Nilai dasar terintegrasi, terpadu dan terpusat.
7. Pelayanan Publik
Nilai dasar responsif, mudah dan murah.
8. Manajemen ASN
Nilai dasar profesionalitas dan kesejahteraan.
5. Kontribusi Dibuatnya situs web Promosi Kesehatan RSUD
Terhadap Visi Misi Sukamara merupakan bentuk dukungan terhadap visi
Organisasi RSUD Sukamara yaitu “Terwujudnya Rumah Sakit
sebagai Pilihan Utama Masyarakat Sukamara dan
Sekitarnya”.
6. Penguatan Nilai – Membuat situs web promosi kesehatan RSUD
Nilai Organisasi Sukamara, akan memperkuat nilai pro rakyat
organisasi.

31
Tabel Rancangan Aktualisasi Kegiatan 2
No. Konten Rancangan Keterangan
1. Kegiatan Membuat logo Tim Promosi Kesehatan RSUD
Sukamara.
2. Tahapan Kegiatan 1. Membuat design logo.
2. Mendiskusikan hasil design dengan Tim Promosi
Kesehatan RSUD Sukamara.
3. Melakukan design ulang sesuai dengan hasil
diskusi.
4. Mempublikasikan logo tim promosi kesehatan
pada media dan situs web promosi kesehatan
RSUD Sukamara.
3. Output / Hasil Adanya identitas dan brand tersendiri untuk Tim
Kegiatan Promosi Kesehatan RSUD Sukamara.
4. Keterkaitan 1. Akuntabilitas
Substansi Mata Nilai dasar konsistensi, kejelasan, integritas
Pelatihan dan bertanggung jawab.
2. Nasionalisme
Nilai dasar menghargai, rela berkorban dan
peduli.
3. Etika Publik
Nilai dasar tanggung jawab, jujur, cermat dan
integritas tinggi.
4. Komitmen Mutu
Nilai dasar mutu / kualitas, kreatif dan inovatif.
5. Anti Korupsi
Nilai dasar berani dan bekerja keras.
6. Whole of Government
Nilai dasar satu tujuan.
7. Pelayanan Publik
Nilai dasar partisipasi dan aksesibel
8. Manajemen ASN
Nilai dasar persatuan dan kesatuan
5. Kontribusi Terhadap Dibuatnya logo Tim Promosi Kesehatan RSUD
Visi Misi Organisasi Sukamara merupakan bentuk dukungan terhadap
misi RSUD Sukamara yaitu “Meningkatkan kualitas
dan kuantitas sumber daya manusia rumah sakit
yang berdaya saing kuat dan profesional”.
6. Penguatan Nilai – Dibuatnya logo Tim Promosi Kesehatan RSUD
Nilai Organisasi Sukamara, akan memperkuat nilai inklusif
organisasi.

32
Tabel Rancangan Aktualisasi Kegiatan 3
No. Konten Rancangan Keterangan
1. Kegiatan Membuat Channel Youtube Promosi Kesehatan
RSUD Sukamara.
2. Tahapan Kegiatan 1. Melakukan registrasi pada situs web
www.youtube.com.
2. Melakukan editing channel Youtube.
3. Melakukan pengecekan channel Youtube.
4. Mengoperasionalkan channel Youtube.
5. Mempublikasikan channel Youtube.
3. Output / Hasil Tersedianya tempat menyimpan dan berbagi video
Kegiatan promosi kesehatan RSUD Sukamara.
4. Keterkaitan 1. Akuntabilitas
Substansi Mata Nilai dasar integritas, kejelasan dan
Pelatihan konsistensi.
2. Nasionalisme
Nilai dasar peduli, dan kerja sama.
3. Etika Publik
Nilai dasar cermat dan integritas tinggi.
4. Komitmen Mutu
Nilai dasar inovatif, efektif dan efisien.
5. Anti Korupsi
Nilai dasar tanggung jawab dan peduli.
6. Whole of Government
Nilai dasar terpadu.
7. Pelayanan Publik
Nilai dasar responsif, aksesibel, mudah dan
murah.
8. Manajemen ASN
Nilai dasar kesejahteraan.
5. Kontribusi Terhadap Dibuatnya channel Youtube Promosi Kesehatan
Visi Misi Organisasi RSUD Sukamara, merupakan bentuk dukungan
terhadap misi RSUD Sukamara yaitu
“Menyelenggarakan pelayanan kesehatan prima
yang berorientasi pada pelanggan, profesional dan
terjangkau oleh masyarakat.”
6. Penguatan Nilai – Membuat channel Youtube Promosi Kesehatan
Nilai Organisasi RSUD Sukamara, akan memperkuat nilai responsif
organisasi.

33
Tabel Rancangan Aktualisasi Kegiatan 4
No. Konten Rancangan Keterangan
1. Kegiatan Membuat Creative Content dengan kearifan lokal.
2. Tahapan Kegiatan 1. Menentukan tema dan media promosi kesehatan.
2. Membuat rancangan (design) media promosi
kesehatan.
3. Mendiskusikan hasil rancangan (design) media
promosi kesehatan.
4. Membuat media promosi kesehatan
5. Mempublikasikan media promosi kesehatan pada
situs web dan channel Youtube promosi
kesehatan RSUD Sukamara.
3. Output / Hasil Tersedianya media promosi kesehatan yang memiliki
Kegiatan orisinalitas dan unsur kearifan lokal.
4. Keterkaitan 1. Akuntabilitas
Substansi Mata Nilai dasar integritas, tanggung jawab dan
Pelatihan kepercayaan.
2. Nasionalisme
Nilai dasar peduli, kerja sama dan menghargai.
3. Etika Publik
Nilai dasar cermat dan hormat.
4. Komitmen Mutu
Nilai dasar inovatif, kreatif, mutu / kualitas.
5. Anti Korupsi
Nilai dasar adil dan peduli.
6. Whole of Government
Nilai dasar koordinasi dan kolaborasi.
7. Pelayanan Publik
Nilai dasar tidak diskriminatif
8. Manajemen ASN
Nilai dasar netralitas.
5. Kontribusi Terhadap Dibuatnya Creative Content dengan kearifan lokal,
Visi Misi Organisasi merupakan bentuk dukungan terhadap visi RSUD
Sukamara yaitu “Terwujudnya Rumah Sakit
sebagai Pilihan Utama Masyarakat Sukamara dan
Sekitarnya”.
6. Penguatan Nilai – Dengan dibuatnya Creative Content dengan kearifan
Nilai Organisasi lokal akan memperkuat nilai-nilai inklusif organisasi.

34
Tabel Rancangan Aktualisasi Kegiatan 5
No. Konten Rancangan Keterangan
1. Kegiatan Mengadakan penyuluhan secara LIVE melalui
channel Youtube Promosi Kesehatan RSUD
Sukamara.
2. Tahapan Kegiatan 1. Menghubungi narasumber.
2. Mendiskusikan metode dan materi penyuluhan.
3. Menyiapkan materi penyuluhan.
4. Menyiapkan laptop dan webcam.
5. Melaksanakan penyuluhan secara LIVE.
3. Output / Hasil Meningkatnya jangkauan pelayanan promosi
Kegiatan kesehatan RSUD Sukamara.
4. Keterkaitan 1. Akuntabilitas
Substansi Mata Nilai dasar integritas, tanggung jawab,
Pelatihan konsistensi dan keadilan.
2. Nasionalisme
Nilai dasar peduli, kerja sama dan menghargai.
3. Etika Publik
Nilai dasar cermat dan tanggung jawab.
4. Komitmen Mutu
Nilai dasar inovatif, kreatif, efektif dan efisien.
5. Anti Korupsi
Nilai dasar adil, berani dan peduli.
6. Whole of Government
Nilai dasar terintegrasi, koordinasi dan
kolaborasi.
7. Pelayanan Publik
Nilai dasar aksesibel, mudah dan murah.
8. Manajemen ASN
Nilai dasar keterpaduan dan keadilan.
5. Kontribusi Terhadap Diadakannya penyuluhan secara LIVE melalui
Visi Misi Organisasi channel Youtube Promosi Kesehatan RSUD
Sukamara, merupakan bentuk dukungan terhadap
visi RSUD Sukamara yaitu “Terwujudnya Rumah
Sakit sebagai Pilihan Utama Masyarakat
Sukamara dan Sekitarnya”.
6. Penguatan Nilai – Diadakannya penyuluhan secara LIVE melalui
Nilai Organisasi channel Youtube Promosi Kesehatan RSUD
Sukamara, akan memperkuat nilai responsif
organisasi.

35
Tabel Rancangan Aktualisasi Kegiatan 6
No. Konten Rancangan Keterangan
1. Kegiatan Menayangkan video promosi kesehatan pada ruang
tunggu pasien RSUD Sukamara.
2. Tahapan Kegiatan 1. Menyiapkan video promosi kesehatan.
2. Menyiapkan Flash Disk.
3. Memindahkan video promosi kesehatan ke Flash
Disk.
4. Menghubungkan Flash Disk dengan LCD TV.
5. Menayangkan video promosi kesehatan secara
berurutan dan berulang-ulang.
3. Output / Hasil Adanya pelayanan promosi kesehatan dengan
Kegiatan metode penayangan video promosi kesehatan pada
ruang tunggu pasien RSUD Sukamara.
4. Keterkaitan 1. Akuntabilitas
Substansi Mata Nilai dasar integritas, konsistensi dan
Pelatihan keadilan.
2. Nasionalisme
Nilai dasar peduli dan menghargai.
3. Etika Publik
Nilai dasar tanggung jawab.
4. Komitmen Mutu
Nilai dasar inovatif, efektif dan efisien.
5. Anti Korupsi
Nilai dasar adil dan peduli.
6. Whole of Government
Nilai dasar terintegrasi.
7. Pelayanan Publik
Nilai dasar mudah dan murah.
8. Manajemen ASN
Nilai dasar kesejahteraan.
5. Kontribusi Terhadap Menayangkan video promosi kesehatan pada ruang
Visi Misi Organisasi tunggu pasien RSUD Sukamara, merupakan bentuk
dukungan terhadap misi RSUD Sukamara yaitu
“meningkatkan Kualitas Sarana dan Prasarana RS
untuk kepentingan publik”.
6. Penguatan Nilai – Menayangkan video promosi kesehatan pada ruang
Nilai Organisasi tunggu pasien RSUD Sukamara, adalah bentuk
peningkatan nilai pro rakyat organisasi.

36
Tabel Rancangan Aktualisasi Kegiatan 7
No. Konten Rancangan Keterangan
1. Kegiatan Menggunakan TV sebagai alternatif sarana
penyuluhan pada lingkungan RSUD Sukamara.
2. Tahapan Kegiatan 1. Menyiapkan materi penyuluhan.
2. Menyiapkan Flash Disk.
3. Memindahkan materi penyuluhan ke Flash Disk.
4. Menyiapkan LCD TV.
5. Menyiapkan Remote LCD TV.
6. Menghubungkan Flash Disk dengan LCD TV.
3. Output / Hasil Meningkatnya fleksibilitas dan efektifitas kegiatan
Kegiatan penyuluhan kesehatan dari segi waktu, tenaga dan
tempat.
4. Keterkaitan 1. Akuntabilitas
Substansi Mata Nilai dasar integritas dan konsistensi.
Pelatihan 2. Nasionalisme
Nilai dasar tepat waktu.
3. Etika Publik
Nilai dasar cermat.
4. Komitmen Mutu
Nilai dasar inovatif, efektif dan efisien.
5. Anti Korupsi
Nilai dasar berani dan mandiri.
6. Whole of Government
Nilai dasar terintegrasi.
7. Pelayanan Publik
Nilai dasar responsif, mudah dan murah,
efektif dan efisien.
8. Manajemen ASN
Nilai dasar keterpaduan.
5. Kontribusi Terhadap Menggunakan TV sebagai alternatif sarana
Visi Misi Organisasi penyuluhan pada lingkungan RSUD Sukamara,
merupakan bentuk dukungan terhadap misi RSUD
Sukamara yaitu “Menyelenggarakan pelayanan
kesehatan prima yang berorientasi pada pelanggan,
profesional dan terjangkau oleh masyarakat.”
6. Penguatan Nilai – Menggunakan TV sebagai alternatif sarana
Nilai Organisasi penyuluhan pada lingkungan RSUD Sukamara, akan
memperkuat nilai Efektif organisasi.

37
D. Jadwal Kegiatan Aktualisasi
Kegiatan-kegiatan tersebut di atas dilaksanakan pada tempat kerja (tempat
tugas) dari tanggal 7 Oktober 2019 sampai dengan 11 November 2019 dengan jadwal
sebagai berikut :
Penanggung
No. Kegiatan Tanggal Kegiatan Tempat
Jawab
1 Membuat situs web 7 Oktober s.d
RSUD
Promosi Kesehatan 26 Oktober 2019
Sukamara
RSUD Sukamara.
2 Membuat logo Tim 7 Oktober s.d
RSUD
Promosi Kesehatan 26 Oktober 2019
Sukamara
RSUD Sukamara.
3 Membuat Channel 7 Oktober s.d
Youtube Promosi 26 Oktober 2019 RSUD
Kesehatan RSUD Sukamara
Sukamara.
4 Membuat Creative 7 Oktober s.d
Content dengan 2 November 2019 Menyesuaikan
kearifan lokal.
5 Mengadakan 14 Oktober s.d
penyuluhan secara 4 November 2019 Penulis
LIVE melalui
Menyesuaikan
channel Youtube
Promosi Kesehatan
RSUD Sukamara.
6 Menayangkan 7 Oktober s.d
video promosi 4 November 2019
Ruang tunggu
kesehatan pada
pasien rawat
ruang tunggu
jalan
pasien RSUD
Sukamara.
7 Menggunakan TV 7 Oktober s.d
sebagai alternatif 4 November 2019 Ruang tunggu
sarana penyuluhan pasien rawat
pada lingkungan jalan
RSUD Sukamara.

38
BAB IV
CAPAIAN AKTUALISASI

A. HASIL KEGIATAN
Adapun capaian kegiatan aktualisasi yang dilakukan selama off-campus
dari tanggal 7 Oktober s/d 11 November 2019 pada Rumah Sakit Umum Daerah
Kabupaten Sukamara dapat dilihat pada tabel-tabel di bawah ini :
Tabel Capaian Aktualisasi Kegiatan 1
No. Konten Capaian Keterangan
1. Kegiatan Membuat situs web Promosi Kesehatan RSUD
Sukamara.
2. Jadwal Kegiatan 7 Oktober – 26 Oktober 2019
3. Tempat Kegiatan RSUD Sukamara
4. Lampiran Dokumentasi output kegiatan pembuatan situs web
promosi kesehatan RSUD Sukamara
5. Tahapan Kegiatan 1. Melakukan registrasi pada situs www.wix.com.
2. Melakukan editing situs web.
3. Menyajikan dokumentasi kegiatan.
4. Membuat artikel informatif.
5. Membuat halaman untuk media promosi
6. Menyediakan media promosi kesehatan berbasis
web.
7. Menyediakan tombol unduh tautan.
8. Menyediakan kolom komentar.
9. Melakukan pengecekan situs web.
10. Mengoperasionalkan situs web.
11. Mempublikasikan situs web.
6. Output / Hasil 1. Tersedianya pelayanan promosi kesehatan
Kegiatan terintegrasi berbasis web dengan alamat situs
sebagai berikut : pkrssukamara.wixsite.com/home
2. Beberapa fasilitas unggulan pada situs web promosi
kesehatan RSUD sukamara dengan rincian sebagai
berikut :
a. Blog
Merupakan tempat berbagi kegiatan tim
promosi kesehatan RSUD Sukamara, yang
disajikan dalam bentuk artikel informatif.
Pengunjung situs web dapat memberikan like,
komentar dan membagikan konten pada
halaman ini.
b. Video Player
Pengunjung situs web dapat menyaksikan,
membagikan maupun memberikan like pada
video-video dari channel youtube PROMKES
RSUD Sukamara.
c. Halaman Media dan Dokumentasi
Halaman yang dibuat untuk membagikan
media promosi kesehatan, seperti leaflet dan
banner. Selain itu, dokumentasi kegiatan tim

39
promosi kesehatan RSUD Sukamara juga
terdapat pada halaman ini. Semua konten pada
halaman ini, bisa didownload dengan cara
menekan tombol download yang tersedia pada
sudut kanan bawah masing masing media.
Pengunjung juga bisa memberikan
komentarnya pada halaman ini.
d. Pojok Chattingan
Dengan fasilitas ini, pengunjung dapat
menghubungi tim promosi kesehatan melalui
LIVE chat, Berbagi file dokumen dan foto.
Selain itu, pengunjung juga dapat memberikan
saran dan masukan pada tim promosi
kesehatan RSUD Sukamara.
3. Situs web promosi kesehatan RSUD Sukamara di
publikasikan melalui :
1) Bagian header, pembuka, penutup dan
deskripsi video yang ada pada channel youtube
promkes RSUD Sukamara.
2) Melalui aplikasi Whats’App, yaitu pada grup
chat Tim Sukses POKJA Akreditasi RSUD
Sukamara.
3) Melalui tayangan video pada ruang tunggu
pasien poliklinik rawat jalan RSUD Sukamara.
4) Melalui tayangan LIVE melalui channel youtube
promkes RSUD Sukamara yang dilaksanakan
pada tanggal 27 Oktober 2019.
5) Pada bagian pembuka dan penutup slide yang
digunakan untuk memberikan penyuluhan
kesehatan.
6) Pada halaman depan leaflet edisi terbaru
setelah kegiatan aktualisasi ini dilaksanakan.
4. Jumlah kunjungan pada situs web promosi
kesehatan RSUD Sukamara, sejak situs ini dibuat
pada tanggal 11 Oktober 2019 sampai dengan
penyusunan laporan ini. Yaitu pada tanggal 5
November 2019 adalah sebanyak 188 kali
dikunjungi.
7. Keterkaitan 1. Akuntabilitas
Substansi Mata Nilai dasar konsistensi dan kepercayaan.
Pelatihan - Dengan dibuatnya situs web promosi
kesehatan RSUD Sukamara, pelayanan
promosi kesehatan yang diberikan kepada
masyarakat menjadi lebih konsisten.
- Meningkatnya konsistensi pelayanan promosi
kesehatan tersebut, tentunya juga
meningkatkan kepercayaan masyarakat
terhadap pelayanan kesehatan yang diberikan
oleh RSUD Sukamara.
2. Nasionalisme
Nilai dasar kerja sama dan tepat waktu.
- Dibuatnya situs web promosi kesehatan RSUD
Sukamara dapat meningkatkan kerja sama
antar internal pemberi layanan (RSUD

40
Sukamara) dan penerima layanan (Masyarakat
Sukamara dan sekitarnya).
- Adanya situs web ini, juga meningkatkan
ketepatan waktu pelayanan promosi
kesehatan, dengan 4 fasilitas unggulan yang
ada didalamnya.
3. Etika Publik
Nilai dasar tanggung jawab dan disiplin.
- Meningkatkan media, sarana dan prasarana
pelayanan promosi kesehatan RSUD
Sukamara, merupakan tanggung jawab tim
promosi kesehatan RSUD Sukamara
- Pembuatan situs web ini juga merupakan
upaya tim untuk meningkatkan displin dalam
pengelolaan pelayanan promosi kesehatan
RSUD Sukamara.
4. Komitmen Mutu
Nilai dasar inovatif, kreatif, efektif dan efisien.
- Situs web promosi kesehatan RSUD Sukamara
ini adalah bentuk kreatifitas dan inovasi untuk
mempermudah pencarian informasi,
dokumentasi dan media promosi kesehatan
RSUD Sukamara.
- Sebagai upaya dalam memberikan pelayanan
promosi kesehatan secara lebih efektif dan
efisien kepada masyarakat Sukamara dan
sekitarnya.
5. Anti Korupsi
Nilai dasar kerja keras, tanggung jawab, adil dan
jujur.
- Pelayanan promosi kesehatan merupakan
pelayanan paling pertama yang masyarakat
dapatkan dalam 4 pelayanan dasar. Tentunya,
tim promosi kesehatan harus bekerja keras
dalam memberikan pelayanan promosi
kesehatan kepada masyarakat secara
bertanggung jawab, adil dan jujur. Oleh
karena itu, tim promosi kesehatan membuat
situs web ini. Sehingga ada keterbukaan dan
keadilan dalam pemberian pelayanan promosi
kesehatan.
6. Whole of Government
Nilai dasar terintegrasi, terpadu dan terpusat.
- Adanya integrasi dalam pemberian pelayanan
promosi kesehatan.
- keterpaduan dalam pengelolaan pelayanan
promosi kesehatan.
- Semua hasil kegiatan tim promosi kesehatan
RSUD Sukamara, terpusat pada situs web
promosi kesehatan RSUD Sukamara.
7. Pelayanan Publik
Nilai dasar responsif, mudah dan murah.
- Dengan adanya situs web promosi kesehatan
ini. Pelayanan promosi kesehatan yang

41
diterima masyarakat menjadi lebih cepat dan
responsif.
- Akses terhadap pelayanan promosi kesehatan
menjadi lebih mudah dan murah. Masyarakat
hanya perlu mengunjungi situs web ini untuk
mendapatkan informasi, media dan pelayanan
promosi kesehatan.
8. Manajemen ASN
Nilai dasar profesionalitas dan kesejahteraan.
- Menunjukkan profesionalitas tim promosi
kesehatan RSUD Sukamara.
- meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan
anggota tim promosi kesehatan RSUD
Sukamara.
8. Kontribusi Dibuatnya situs web Promosi Kesehatan RSUD
Terhadap Visi Misi Sukamara merupakan bentuk dukungan terhadap visi
Organisasi RSUD Sukamara yaitu “Terwujudnya Rumah Sakit
sebagai Pilihan Utama Masyarakat Sukamara dan
Sekitarnya”.
Karena dengan menggunakan situs web, jangkauan
promosi kesehatan RSUD Sukamara menjadi lebih
luas. Selain itu, situs web juga sangat tepat digunakan
sebagai media promosi kesehatan di era globalisasi ini.
Dimana akses informasi benar-benar sangat mudah
dan terbuka dengan bantuan internet dan gadget.
Tim promosi kesehatan RSUD Sukamara berharap,
dengan adanya situs web ini, masyarakat Kabupaten
Sukamara dan sekitarnya. Menjatuhkan pilihannya
pada RSUD Sukamara ketika memerlukan pelayanan
kesehatan.
9. Penguatan Nilai – Membuat situs web promosi kesehatan RSUD
Nilai Organisasi Sukamara, akan memperkuat nilai pro rakyat
organisasi. Karena dalam penyelenggaraan pelayanan
promosi kesehatan, Tim Promosi Kesehatan RSUD
Sukamara mendahulukan kepentingan rakyat, selalu
memberikan yang terbaik untuk rakyat tanpa
membedakan suku, golongan, agama dan status sosial
ekonomi.
10. Dokumentasi 1. Melakukan registrasi pada situs www.wix.com.
Kegiatan

42
2. Melakukan editing situs web.

3. Menyajikan dokumentasi kegiatan.

4. Membuat artikel informatif.

5. Membuat halaman untuk media promosi

43
6. Menyediakan media promosi kesehatan berbasis
web.

7. Menyediakan tombol unduh tautan.

8. Menyediakan kolom komentar.

9. Melakukan pengecekan situs web.

44
10. Mengoperasionalkan situs web.

11. Mempublikasikan situs web.

12. Situs web promosi kesehatan RSUD Sukamara.

45
Tabel Capaian Aktualisasi Kegiatan 2
No. Konten Capaian Keterangan
1. Kegiatan Membuat logo Tim Promosi Kesehatan RSUD
Sukamara.
2. Jadwal Kegiatan 7 Oktober – 26 Oktober 2019
3. Tempat Kegiatan RSUD Sukamara
4. Lampiran Dokumentasi output kegiatan pembuatan logo Tim
Promosi Kesehatan RSUD Sukamara.
5. Tahapan Kegiatan 1. Membuat design logo.
2. Mendiskusikan hasil design dengan Tim Promosi
Kesehatan RSUD Sukamara.
3. Melakukan design ulang sesuai dengan hasil
diskusi.
4. Mempublikasikan logo tim promosi kesehatan pada
media dan situs web promosi kesehatan RSUD
Sukamara.
6. Output / Hasil 1. Adanya identitas dan brand tersendiri untuk Tim
Kegiatan Promosi Kesehatan RSUD Sukamara.
2. Makna Logo Tim Promkes RSUD Sukamara, yaitu
sebuah tim yang selalu siap siaga dalam
memberikan pelayanan promosi kesehatan yang
terintegrasi, hadir ditengah masyarakat sebagai
simbol perubahan dalam penerapan perilaku hidup
bersih dan sehat.
3. Logo promosi kesehatan RSUD Sukamara di
publikasikan melalui :
1) Pada situs web promosi kesehatan RSUD
Sukamara.
2) Foto user untuk akun gmail PROMKES RSUD
SUKAMARA.
3) Bagian user, header, pembuka, penutup dan
deskripsi video yang ada pada channel youtube
promkes RSUD Sukamara.
4) Melalui aplikasi Whats’App, yaitu pada grup
chat Tim Sukses POKJA Akreditasi RSUD
Sukamara.
5) Melalui tayangan video pada ruang tunggu
pasien poliklinik rawat jalan RSUD Sukamara.
6) Melalui tayangan LIVE melalui channel youtube
promkes RSUD Sukamara yang dilaksanakan
pada tanggal 27 Oktober 2019.
7) Pada bagian pembuka dan penutup slide yang
digunakan untuk memberikan penyuluhan
kesehatan.
8) Pada halaman depan leaflet edisi terbaru
setelah kegiatan aktualisasi ini dilaksanakan.
7. Keterkaitan 1. Akuntabilitas
Substansi Mata Nilai dasar konsistensi, kejelasan, integritas dan
Pelatihan bertanggung jawab.
- Selama ini tim promosi kesehatan RSUD
Sukamara tidak memiliki identitas. Sehingga
leaflet, video, banner, poster serta media
promosi kesehatan lainnya, memiliki logo yang

46
berbeda beda dan tidak bersifat orisinil.
Dengan dibuatnya logo ini, tim promosi
kesehatan dapat menunjukkan identitasnya,
melalui seluruh media promosi kesehatan
secara konsisten.
- Identitas dan eksistensi tim promosi kesehatan
menjadi lebih jelas.
- Adanya integritas dalam pelayanan promosi
kesehatan yang diberikan kepada masyarakat.
- Pembuatan logo ini juga merupakan simbol
perubahan, bentuk pertanggung jawaban tim
promosi kesehatan RSUD Sukamara dalam
penerapan perilaku hidup bersih dan sehat di
masyarakat.
2. Nasionalisme
Nilai dasar menghargai, rela berkorban dan
peduli.
- Dibuatnya logo tim promosi kesehatan RSUD
Sukamara ini, merupakan bentuk
penghargaan terhadap eksistensi dan
keberadaan tim promosi kesehatan RSUD
Sukamara.
- Menunjukkan semangat rela berkorban tim
promosi kesehatan RSUD Sukamara dalam
memberikan pelayanan promosi kesehatan
kepada masyarakat.
- Meningkatkan kepedulian masyarakat dan
RSUD Sukamara sendiri terhadap pentingnya
pelayanan promosi kesehatan pada RSUD
Sukamara.
3. Etika Publik
Nilai dasar tanggung jawab, jujur, cermat dan
integritas tinggi.
- Pembuatan logo ini, merupakan upaya
pertanggung jawaban tim promosi kesehatan
RSUD Sukamara. Terhadap belum adanya
logo tetap, yang sebenarnya memiliki peranan
sangat penting dalam kegiatan publikasi media
promosi kesehatan.
- Adanya identitas, dapat menumbuhkan
kejujuran dalam pengelolaan sebuah
organisasi. Khususnya tim promosi kesehatan
RSUD Sukamara.
- Lebih cermat dalam memahami kebutuhan tim
promosi kesehatan RSUD Sukamara,
khususnya identitas atau brand tersendiri.
- Menunjukkan integritas tinggi dalam diri
setiap Anggota tim promosi kesehatan RSUD
Sukamara, sebagai penggerak pelayanan
promosi kesehatan RSUD Sukamara.
4. Komitmen Mutu
Nilai dasar mutu / kualitas, kreatif dan inovatif.
- Meningkatkan mutu / kualitas media promosi
kesehatan yang dipublikasikan. Dimana

47
pembuatan logo ini adalah untuk menunjukkan
identitas tim promosi kesehatan RSUD
Sukamara, sebagai pembuat dan penyedia
media promosi kesehatan untuk RSUD
Sukamara.
- Membantu tim promosi kesehatan menjadi
lebih kreatif dan inovatif dalam pembuatan
media promosi kesehatan.
5. Anti Korupsi
Nilai dasar berani dan bekerja keras.
- Menunjukkan bahwa, Tim promosi kesehatan
RSUD Sukamara adalah sebuah tim yang
memiliki karakter kuat. Berani bongkar
kebiasaan lama, demi sebuah perubahan pada
perilaku masyarakat.
- Dengan dibuatnya logo ini, menunjukkan tim
promosi kesehatan bekerja keras untuk
mengatasi tidak adanya ketetapan logo, yang
selama ini digunakan pada bagian pembuka
media promosi kesehatan.
6. Whole of Government
Nilai dasar satu tujuan.
- Logo ini merupakan identitas baru bagi tim
promosi kesehatan RSUD Sukamara.
Sehingga arah dan tujuan pelayanan promosi
kesehatan RSUD Sukamara bergerak menuju
satu tujuan yang sama.
7. Pelayanan Publik
Nilai dasar partisipasi dan aksesibel
- Dengan adanya logo ini, partisipasi tenaga
kesehatan RSUD Sukamara dalam pembuatan
media promosi kesehatan semakin meningkat.
Sehingga media promosi kesehatan yang
dihasilkan juga semakin banyak.
- Pembuatan logo ini juga merupakan sarana
untuk memperkenalkan pemberi layanan
promosi kesehatan RSUD Sukamara.
Memperlihatkan bahwa pelayanan promosi
kesehatan RSUD Sukamara sangat aksesibel
bagi masyarakat.
8. Manajemen ASN
Nilai dasar persatuan dan kesatuan
- Dengan adanya logo ini, semangat persatuan
dan kesatuan dalam tim promosi kesehatan
RSUD semakin meningkat. Karena tim promosi
kesehatan RSUD Sukamara telah memiliki
sebuah logo yang mempresentasikan tujuan
organisasinya.
8. Kontribusi Dibuatnya logo Tim Promosi Kesehatan RSUD
Terhadap Visi Misi Sukamara merupakan bentuk dukungan terhadap misi
Organisasi RSUD Sukamara yaitu “Meningkatkan kualitas dan
kuantitas sumber daya manusia rumah sakit yang
berdaya saing kuat dan profesional”.

48
Karena dengan adanya logo, atau sebuah simbol
identitas. Tim promosi kesehatan RSUD Sukamara
menjadi semakin memahami, menyatu, saling
mengerti, mau dibawa kemana organisasi ini. Tujuan
pelayanan promosi kesehatan RSUD menjadi semakin
jelas, yaitu mengubah perilaku masyarakat dengan
penerapan perilaku hidup bersih dan sehat. Untuk
mewujudkan hal ini, tim promosi kesehatan harus
bersatu. Setiap anggotanya haruslah profesional dalam
memberikan pelayanan promosi kesehatan.
9. Penguatan Nilai – Dibuatnya logo Tim Promosi Kesehatan RSUD
Nilai Organisasi Sukamara, akan memperkuat nilai inklusif organisasi.
Karena logo ini dibuat dengan tujuan untuk
mempersatukan, melibatkan semua pihak RSUD
Sukamara untuk berpartisipasi aktif dalam pemberian
dan pengelolaan pelayanan promosi kesehatan.
10. Dokumentasi 1. Membuat design logo.
Kegiatan

2. Mendiskusikan hasil design dengan Tim Promosi


Kesehatan RSUD Sukamara.

49
3. Melakukan design ulang sesuai dengan hasil
diskusi.

4. Mempublikasikan logo tim promosi kesehatan pada


media dan situs web promosi kesehatan RSUD
Sukamara.

5. Logo Tim Promosi Kesehatan RSUD Sukamara.

50
Tabel Capaian Aktualisasi Kegiatan 3
No. Konten Capaian Keterangan
1. Kegiatan Membuat Channel Youtube Promosi Kesehatan RSUD
Sukamara.
2. Jadwal Kegiatan 7 Oktober – 26 Oktober 2019
3. Tempat Kegiatan RSUD Sukamara
4. Lampiran Dokumentasi output kegiatan pembuatan Channel
Youtube Promosi Kesehatan RSUD Sukamara.
5. Tahapan Kegiatan 1. Melakukan registrasi pada situs web
www.youtube.com.
2. Melakukan editing channel Youtube.
3. Melakukan pengecekan channel Youtube.
4. Mengoperasionalkan channel Youtube.
5. Mempublikasikan channel Youtube.
6. Output / Hasil 1. Tersedianya tempat menyimpan dan berbagi video
Kegiatan promosi kesehatan RSUD Sukamara dengan
alamat channel sebagai berikut :
https://www.youtube.com/channel/UC4bVCk1-
3Y8teCIjyuEyzeg
2. Channel Youtube Promosi Kesehatan RSUD
Sukamara di publikasikan melalui :
1) Pada situs web promosi kesehatan RSUD
Sukamara dalam bentuk link, pada fasilitas
Video Player dan bagian penutup pada artikel
blog.
2) Bagian pembuka dan penutup video yang ada
pada channel youtube promkes RSUD
Sukamara.
3) Melalui aplikasi Whats’App, yaitu pada grup
chat Tim Sukses POKJA Akreditasi RSUD
Sukamara.
4) Melalui tayangan video pada ruang tunggu
pasien poliklinik rawat jalan RSUD Sukamara.
5) Pada bagian pembuka dan penutup slide yang
digunakan untuk memberikan penyuluhan
kesehatan.
6) Pada halaman depan leaflet edisi terbaru
setelah kegiatan aktualisasi ini dilaksanakan.
3. Jumlah subscriber dan penayangan pada channel
youtube promosi kesehatan RSUD Sukamara,
sejak channel ini dibuat pada tanggal 10 Oktober
2019 sampai dengan penyusunan laporan ini. Yaitu
pada tanggal 6 November 2019 adalah sebanyak
11 subscriber dan 118 kali penayangan.
7. Keterkaitan 1. Akuntabilitas
Substansi Mata Nilai dasar integritas, kejelasan dan konsistensi.
Pelatihan - Dibuatnya channel youtube promosi kesehatan
RSUD Sukamara, merupakan upaya untuk
meningkatkan integritas pelayanan promosi
kesehatan RSUD Sukamara. Terutama untuk
memudahkan akses terhadap media audio
visual yang dibuat oleh tim promosi kesehatan
RSUD Sukamara.

51
- Adanya kejelasan dalam pengelolaan dan
publikasi media audio visual melalui channel
youtube, sehingga masyarakat dapat dengan
mudah mengakses dan menyaksikan
tayangan-tayangan promosi kesehatan RSUD
Sukamara.
- dengan adanya channel youtube ini, tim
promosi kesehatan RSUD Sukamara menjadi
lebih konsisten. Dalam hal pembuatan,
maupun publikasi media audio visual.
2. Nasionalisme
Nilai dasar peduli, dan kerja sama.
- Pembuatan channel youtube promosi
kesehatan RSUD Sukamara, adalah bentuk
kepedulian tim promosi kesehatan RSUD
Sukamara terhadap kemudahan akses media
audio visual bagi masyarakat.
- Adanya channel youtube ini, juga
meningkatkan semangat dan kerja sama antar
internal pemberi layanan kesehatan RSUD
Sukamara. Dalam hal, pembuatan media audio
visual yang nantinya akan dipublikasikan pada
channel youtube ini.
3. Etika Publik
Nilai dasar cermat dan integritas tinggi.
- Dengan cermat memikirkan sebuah solusi,
agar masyarakat dapat menyaksikan tayangan-
tayangan promosi kesehatan RSUD Sukamara
kapan saja, dimana saja selama terdapat
jaringan internet.
- Merupakan hasil pemikiran tim promosi
kesehatan RSUD Sukamara, yang didasari
dengan integritas tinggi. Dengan tujuan untuk
memudahkan masyarakat dalam akses media
audio visual.
4. Komitmen Mutu
Nilai dasar inovatif, efektif dan efisien.
- Pengelolaan media audio visual dengan
membuat channel youtube, merupakan sebuah
solusi inovatif yang dilakukan oleh tim promosi
kesehatan RSUD Sukamara.
- Proses menyimpan dan mempublikasikan
media audio visual promosi kesehatan RSUD
Sukamara menjadi lebih efektif dan efisien.
5. Anti Korupsi
Nilai dasar tanggung jawab dan peduli.
- Menyesuaikan perubahan cara pengelolaan
media audio visual, yang saat ini didominasi
dengan penggunaan teknologi informasi
merupakan tanggung jawab tim promosi
kesehatan RSUD Sukamara.
- Kepedulian tim promosi kesehatan RSUD
Sukamara terhadap kebutuhan masyarakat,
akan media audio visual yang dapat diakses

52
kapan saja, dimana saja, melalui jaringan
internet.
6. Whole of Government
Nilai dasar terpadu.
- Pelayanan dan pengelolaan media audio visual
terpadu pada channel youtube promosi
kesehatan RSUD Sukamara.
7. Pelayanan Publik
Nilai dasar responsif, aksesibel, mudah dan
murah.
- Adanya channel youtube promosi kesehatan
RSUD Sukamara, pelayanan promosi
kesehatan dalam bentuk media audio visual
menjadi lebih cepat dan responsif.
- Meningkatkan aksesibelitas masyarakat,
maupun internal RSUD Sukamara sendiri
terhadap media audio visual promosi
kesehatan RSUD Sukamara.
- Membuat channel youtube promosi kesehatan
RSUD Sukamara, merupakan metoda
pengelolaan media audio visual yang saat ini
paling mudah dan murah. Hanya perlu
mendaftar secara gratis, kemudian tinggal
upload video.
8. Manajemen ASN
Nilai dasar kesejahteraan.
- Meningkatkan kesejahteraan tim promosi
kesehatan RSUD Sukamara, karena dengan
adanya channel ini dapat mempermudah akses
dan pengelolaan media audio visual. Hal ini
tentunya mengurangi beban kerja tim promosi
kesehatan RSUD Sukamara.
8. Kontribusi Dibuatnya channel Youtube Promosi Kesehatan RSUD
Terhadap Visi Misi Sukamara, merupakan bentuk dukungan terhadap misi
Organisasi RSUD Sukamara yaitu “Menyelenggarakan
pelayanan kesehatan prima yang berorientasi pada
pelanggan, profesional dan terjangkau oleh
masyarakat.”
Karena media audio visual yang sebelumnya hanya
bisa disaksikan melalui TV yang ada diruang tunggu
pasien rawat jalan RSUD Sukamara, saat ini bisa
disaksikan dimana saja, kapan saja, melalui layanan
internet. Hal ini juga merupakan upaya penyesuaian
kebutuhan dan pola hidup masyarat, yang saat ini
banyak menggunakan gadget dengan akses internet.
9. Penguatan Nilai – Membuat channel Youtube Promosi Kesehatan RSUD
Nilai Organisasi Sukamara, akan memperkuat nilai responsif
organisasi.
Karena tim promosi kesehatan RSUD Sukamara, harus
menyesuaikan kebutuhan dan keinginan masyarakat
saat ini, yaitu media promosi kesehatan dalam bentuk
audio visual yang bisa diakses kapan saja, dimana
saja. Sehingga penyampaian pesan-pesan kesehatan
menjadi lebih responsif, cepat, mudah dan efektif.

53
10. Dokumentasi 1. Melakukan registrasi pada situs web
Kegiatan www.youtube.com.

2. Melakukan editing channel Youtube.

3. Melakukan pengecekan channel Youtube.

4. Mengoperasionalkan channel Youtube.

54
5. Mempublikasikan channel Youtube.

6. Channel Youtube Promosi Kesehatan RSUD


Sukamara.

55
Tabel Capaian Aktualisasi Kegiatan 4
No. Konten Capaian Keterangan
1. Kegiatan Membuat Creative Content dengan kearifan lokal.
2. Jadwal Kegiatan 7 Oktober – 2 November 2019
3. Tempat Kegiatan Menyesuaikan dengan kegiatan
4. Lampiran Dokumentasi output kegiatan pembuatan Creative
Content dengan kearifan lokal.
5. Tahapan Kegiatan 1. Menentukan tema dan media promosi kesehatan.
2. Membuat rancangan (design) media promosi
kesehatan.
3. Mendiskusikan hasil rancangan (design) media
promosi kesehatan.
4. Membuat media promosi kesehatan.
5. Mempublikasikan media promosi kesehatan pada
situs web dan channel Youtube promosi kesehatan
RSUD Sukamara.
6. Output / Hasil 1. Tersedianya media promosi kesehatan yang
Kegiatan memiliki kreatifitas, orisinalitas dan unsur kearifan
lokal.
2. Creative Content dengan kearifan lokal yang dibuat
tim promosi kesehatan RSUD Sukamara, selama
kegiatan aktualisasi ini berlangsung adalah :
1) Leaflet stop merokok dilingkungan RSUD
Sukamara.
2) Tayangan video pembuka dan penutup original
tim promosi kesehatan RSUD Sukamara.
3) Dokumentasi penyuluhan hipertensi pada
puskesmas pantai lunci yang dibagi menjadi 4
video.
4) Video petunjuk penggunaan situs web promosi
kesehatan RSUD Sukamara yang dibuat dari
video live streaming PROMKES RSUD
Sukamara.
5) Video simulasi kegiatan timbang terima
pergantian shift perawat jaga di lingkungan
RSUD Sukamara.
6) Video simulasi pemasangan gelang identitas
dan tanda resiko jatuh pasien di RSUD
Sukamara.
3. Creative Content dengan kearifan lokal di
publikasikan melalui TV pada ruang tunggu pasien
rawat jalan RSUD Sukamara, situs web dan
channel youtube promosi kesehatan RSUD
Sukamara.
7. Keterkaitan 1. Akuntabilitas
Substansi Mata Nilai dasar integritas, tanggung jawab dan
Pelatihan kepercayaan.
- Diperlukan sebuah pemahaman, ketika pasien
akan menerima pelayanan di RSUD Sukamara.
Untuk itulah dibuat konten-konten kreatif, agar
pasien dapat menilai sendiri adanya integritas
dalam pelayanan yang diberikan.

56
- Pasien dapat melihat konten-konten kreatif ini
sebelum memutuskan atau menerima
pelayanan, sehingga pelayanan yang diterima
oleh pasien RSUD Sukamara dapat di
pertanggung jawabkan.
- Dengan adanya konten-konten kreatif ini,
kepercayaan pasien terhadap pelayanan
kesehatan yang diberikan RSUD Sukamara
juga meningkat.
2. Nasionalisme
Nilai dasar peduli, kerja sama dan menghargai.
- Tim promosi kesehatan peduli dengan rasa
keingintahuan masyarakat tentang RSUD
Sukamara. Sehingga dibuatlah konten-konten
kreatif yang menggambarkan, pelayanan-
pelayanan apa saja yang masyarakat bisa
dapatkan pada RSUD Sukamara.
- Pembuatan konten-konten kreatif ini
merupakan hasil kerja sama antara tim
promosi kesehatan dan instalasi pemberi
layanan RSUD Sukamara. Semuanya, untuk
menghargai masyarakat yang ingin
mendapatkan pelayanan terbaik dari RSUD
Sukamara.
3. Etika Publik
Nilai dasar cermat dan hormat.
- Dengan cermat mengamati kebutuhan
masyarakat akan konten-konten kreatif dengan
kearifan lokal RSUD Sukamara, sehingga
masyarakat mendapatkan gambaran
bagaimana pelayanan kesehatan pada RSUD
Sukamara.
- Konten kreatif ini dibuat untuk menghormati
RSUD Sukamara. Sebagai satu-satunya rumah
sakit pada wilayah Kabupaten Sukamara.
4. Komitmen Mutu
Nilai dasar inovatif, kreatif, mutu / kualitas.
- Sebuah pemikiran baru yang kreatif dan
inovatif tentang cara mempromosikan
pelayanan RSUD Sukamara dalam bentuk
konten-konten yang disesuaikan dengan
kearifan lokal RSUD Sukamara.
- Pembuatan konten-konten kreatif ini adalah
sebuah upaya untuk meningkatkan mutu /
kualitas pelayanan promosi kesehatan pada
RSUD Sukamara.
5. Anti Korupsi
Nilai dasar adil dan peduli.
- Mewujudkan keadilan bagi masyarakat yang
memerlukan informasi terkait pelayanan yang
ada di RSUD Sukamara. Masyarakat dapat
menyaksikan dan membagikan konten-konten
kreatif ini melalui channel youtube promosi
kesehatan RSUD Sukamara.

57
- Peduli dengan kebutuhan masyarakat akan
informasi, yang dibuat dalam bentuk konten-
konten kreatif dengan kearifan lokal RSUD
Sukamara.
6. Whole of Government
Nilai dasar koordinasi dan kolaborasi.
- Dalam pembuatan konten-konten kreatif ini, tim
promosi kesehatan RSUD Sukamara,
melakukan koordinasi dan kolaborasi dengan
instalasi RSUD Sukamara lainnya. Dimana
instalasi tersebut, ingin mempromosikan
bagaimana pelayanan diberikannya.
7. Pelayanan Publik
Nilai dasar tidak diskriminatif
- Tidak diskriminatif dalam pembuatan dan
penayangan media promosi kesehatan. Hal ini
ditunjukkan, dengan adanya unsur kearifan
lokal pada konten-konten kreatif ini.
8. Manajemen ASN
Nilai dasar netralitas.
- Sebagai pembuat konten, tim promosi
kesehatan RSUD Sukamara selalu netral
dalam memfasilitasi instalasi-instalasi RSUD
Sukamara yang membutuhkan media promosi
kesehatan.
8. Kontribusi Dibuatnya Creative Content dengan kearifan lokal,
Terhadap Visi Misi merupakan bentuk dukungan terhadap visi RSUD
Organisasi Sukamara yaitu “Terwujudnya Rumah Sakit sebagai
Pilihan Utama Masyarakat Sukamara dan
Sekitarnya”.
Karena Creative Content saat ini dinilai sebagai media
promosi yang paling efektif dalam menjangkau
masyarakat. Apalagi jika Creative Content tersebut
ditambahkan dengan unsur kearifan lokal, khususnya
kearifan lokal RSUD Sukamara. Masyarakat akan lebih
mengenal dan memahami tentang pelayanan yang ada
pada RSUD Sukamara. Masyarakat akan merasa
dihargai, kemudian akan menjatuhkan pilihannya untuk
mendapatkan pelayanan kesehatan pada RSUD
Sukamara.
9. Penguatan Nilai – Dengan dibuatnya Creative Content dengan kearifan
Nilai Organisasi lokal akan memperkuat nilai-nilai inklusif organisasi.
Karena Creative Content dengan kearifan lokal
melibatkan semua pihak RSUD Sukamara dalam
proses pembuatannya. Tim, Instalasi dan Pokja
Akreditasi RSUD Sukamara semuanya telah
berpartisipasi aktif dalam memberikan pendapat,
masukan maupun proses pembuatan konten itu
sendiri, demi menghasilkan konten-konten terbaik
untuk masyarakat.

58
10. Dokumentasi 1. Menentukan tema dan media promosi kesehatan.
Kegiatan

2. Membuat rancangan (design) media promosi


kesehatan.

3. Mendiskusikan hasil rancangan (design) media


promosi kesehatan.

4. Membuat media promosi kesehatan.

59
5. Mempublikasikan media promosi kesehatan pada
situs web dan channel Youtube promosi kesehatan
RSUD Sukamara.

6. Creative Content dengan kearifan lokal RSUD


Sukamara.

60
Tabel Capaian Aktualisasi Kegiatan 5
No. Konten Capaian Keterangan
1. Kegiatan Mengadakan penyuluhan secara LIVE melalui channel
Youtube Promosi Kesehatan RSUD Sukamara.
2. Jadwal Kegiatan 14 Oktober – 4 November 2019
3. Tempat Kegiatan Menyesuaikan dengan kegiatan.
4. Lampiran Dokumentasi output kegiatan penyuluhan secara LIVE
melalui channel Youtube Promosi Kesehatan RSUD
Sukamara.
5. Tahapan Kegiatan 1. Menghubungi narasumber.
2. Mendiskusikan metode dan materi penyuluhan.
3. Menyiapkan materi penyuluhan.
4. Menyiapkan laptop dan webcam.
5. Melaksanakan penyuluhan secara LIVE.
6. Output / Hasil 1. Meningkatnya jangkauan pelayanan promosi
Kegiatan kesehatan RSUD Sukamara.
2. Video live streaming PROMKES RSUD
SUKAMARA tentang petunjuk penggunaan website
promosi kesehatan RSUD Sukamara dengan
jumlah tayangan 7 kali tayangan sejak waktu
dilakukannya live streaming, yaitu pada tanggal 27
Oktober 2019 hingga 7 November 2019 pada saat
pembuatan laporan ini.
3. Terdapat 2 penonton, ketika kegiatan penyuluhan
secara LIVE melalui channel Youtube Promosi
Kesehatan RSUD Sukamara ini dilaksanakan.
7. Keterkaitan 1. Akuntabilitas
Substansi Mata Nilai dasar integritas, tanggung jawab,
Pelatihan konsistensi dan keadilan.
- Tim promosi kesehatan RSUD Sukamara,
selalu menjalankan tugasnya dengan penuh
integritas. Karena itu, muncul sebuah ide hasil
pemikiran bersama. Untuk melakukan
penyuluhan secara LIVE pada channel youtube
promosi kesehatan RSUD Sukamara. Dengan
tujuan untuk menjangkau masyarakat yang
lebih luas melalui jaringan internet.
- Melaksanakan penyuluhan secara LIVE pada
channel youtube promosi kesehatan RSUD
Sukamara dengan penuh tanggung jawab,
agar kegiatan penyuluhan RSUD Sukamara
dapat memiliki jangkauan yang lebih luas.
- Konsisten dalam memberikan penyuluhan
kesehatan, baik itu secara langsung, maupun
secara LIVE melalui channel youtube promosi
kesehatan RSUD Sukamara.
- Keadilan bagi masyarakat dalam kegiatan
penyuluhan kesehatan. Karena dengan
diadakannya kegiatan penyuluhan secara LIVE
pada channel youtube promosi kesehatan
RSUD Sukamara. Masyarakat yang tidak
berada pada lokasi penyuluhan bisa
menyaksikannya melalui gadget masing-

61
masing. Dimana saja, kapan saja dengan
jaringan internet.
2. Nasionalisme
Nilai dasar peduli, kerja sama dan menghargai.
- Kepedulian tim promosi kesehatan RSUD
Sukamara terhadap pentingnya berbagi
informasi melalui kegiatan penyuluhan. Agar
penyuluhan pada RSUD Sukamara dapat
menjangkau masyarakat yang lebih luas, maka
dilakukanlah penyuluhan secara LIVE melalui
channel youtube promosi kesehatan RSUD
Sukamara.
- Tim promosi kesehatan RSUD Sukamara
melakukan kerja sama dengan instalasi RSUD
Sukamara lainnya, untuk menyediakan
narasumber yang akan memberikan materi
pada kegiatan penyuluhan.
- Diadakannya penyuluhan secara LIVE pada
channel youtube promosi kesehatan RSUD
Sukamara ini, karena tim promosi kesehatan
RSUD Sukamara menghargai masyarakat
yang memiliki keinginan untuk mengikuti
kegiatan penyuluhan pada RSUD Sukamara.
3. Etika Publik
Nilai dasar cermat dan tanggung jawab.
- Dengan cermat menyiapkan materi dan
narasumber untuk kegiatan penyuluhan secara
LIVE pada channel youtube promosi kesehatan
RSUD Sukamara.
- Melaksanakan kegiatan penyuluhan secara
LIVE melalui channel youtube promosi
kesehatan RSUD Sukamara ini dengan penuh
tanggung jawab.
4. Komitmen Mutu
Nilai dasar inovatif, kreatif, efektif dan efisien.
- Melakukan inovasi terhadap metode
pelaksanaan penyuluhan, yang semula hanya
dilaksanakan tatap muka. Menjadi penyuluhan
secara LIVE melalui channel youtube promosi
kesehatan RSUD Sukamara.
- Kreatif dalam mengatasi permasalahan
jangkauan kegiatan penyuluhan kesehatan
pada RSUD Sukamara dengan melaksanakan
penyuluhan secara LIVE melalui channel
youtube promosi kesehatan RSUD Sukamara.
- Dengan metode penyuluhan secara LIVE ini,
kegiatan penyuluhan pada RSUD Sukamara
menjadi lebih efektif dan efisien. Khususnya
dari segi waktu dan tempat.
5. Anti Korupsi
Nilai dasar adil, berani dan peduli.
- Melaksanakan penyuluhan secara LIVE melalui
channel youtube promosi kesehatan RSUD
Sukamara, merupakan cara tim promosi

62
kesehatan RSUD Sukamara bersikap adil
dalam memberikan penyuluhan kepada
masyarakat.
- Berani mengusung perubahan pada metode
penyuluhan, yang semula hanya dilaksanakan
tatap muka. Menjadi penyuluhan secara LIVE
melalui channel youtube promosi kesehatan
RSUD Sukamara.
- Kepedulian tim promosi kesehatan RSUD
Sukamara terhadap masyarakat maupun
anggotanya sendiri. Metode penyuluhan secara
LIVE ini untuk memperluas jangkauan dan
mempermudah terlaksananya kegiatan
penyuluhan pada RSUD Sukamara
6. Whole of Government
Nilai dasar terintegrasi, koordinasi dan
kolaborasi.
- Terintegrasinya penyuluhan pada RSUD
Sukamara melalui metode live streaming bagi
internal RSUD Sukamara yang memiliki
keinginan maupun diminta untuk
melaksanakan penyuluhan melalui metode ini.
- Adanya kolaborasi dan koordinasi antara tim
promosi kesehatan RSUD Sukamara dengan
internal RSUD Sukamara lainnya, terkait
metode, materi dan narasumber kegiatan
penyuluhan.
7. Pelayanan Publik
Nilai dasar aksesibel, mudah dan murah.
- Kegiatan penyuluhan kesehatan yang
ditayangkan secara LIVE melalui channel
youtube promosi kesehatan RSUD Sukamara
menjadi lebih aksesibel bagi masyarakat dan
RSUD Sukamara sendiri.
- Penyuluhan secara LIVE ini dilakukan dengan
menggunakan fasilitas yang sudah ada
sebelumnya pada RSUD Sukamara, sehingga
kegiatan ini dapat berlangsung dengan mudah
dan murah.
8. Manajemen ASN
Nilai dasar keterpaduan dan keadilan.
- Kegiatan ini dapat terlaksana, karena adanya
keterpaduan dalam tim promosi kesehatan
RSUD Sukamara sendiri.
- Semua Internal RSUD Sukamara, dapat
memberikan penyuluhan secara LIVE melalui
channel youtube promosi kesehatan RSUD
Sukamara. Hal ini merupakan keadilan bagi
internal RSUD Sukamara sendiri, maupun
masyarakat yang akan menerima penyuluhan.
8. Kontribusi Diadakannya penyuluhan secara LIVE melalui channel
Terhadap Visi Misi Youtube Promosi Kesehatan RSUD Sukamara,
Organisasi merupakan bentuk dukungan terhadap visi RSUD
Sukamara yaitu “Terwujudnya Rumah Sakit sebagai

63
Pilihan Utama Masyarakat Sukamara dan
Sekitarnya”.
Karena masyarakat yang sedang tidak berada pada
lingkungan RSUD Sukamara, maupun Kabupaten
Sukamara, dapat menyaksikan kegiatan penyuluhan
yang merupakan salah satu upaya promosi kesehatan
rumah sakit. Hal ini akan memberikan gambaran dan
pemahaman tentang pelayanan yang ada pada RSUD
Sukamara. Sehingga masyarakat akan menjatuhkan
pilihannya pada RSUD Sukamara ketika ingin
mendapatkan pelayanan kesehatan.
9. Penguatan Nilai – Diadakannya penyuluhan secara LIVE melalui channel
Nilai Organisasi Youtube Promosi Kesehatan RSUD Sukamara, akan
memperkuat nilai responsif organisasi.
Karena upaya promosi kesehatan, dalam hal ini adalah
penyuluhan. Harus sesuai dengan kondisi situasi dan
kebutuhan masyarakat. Untuk mengatasi masalah
jangkauan kegiatan penyuluhan yang biasanya hanya
tatap muka saja, dilakukanlah penyuluhan secara LIVE
pada channel youtube promosi kesehatan RSUD
Sukamara. Sehingga masyarakat dapat menyaksikan
kegiatan penyuluhan ini dari mana saja, kapan saja
dengan menggunakan jaringan internet.
10. Dokumentasi 1. Menghubungi narasumber.
Kegiatan

2. Mendiskusikan metode dan materi penyuluhan.

64
3. Menyiapkan materi penyuluhan.

4. Menyiapkan laptop dan webcam.

5. Melaksanakan penyuluhan secara LIVE.

6. Tayangan secara LIVE pada channel youtube


promosi kesehatan RSUD Sukamara.

65
Tabel Capaian Aktualisasi Kegiatan 6
No. Konten Capaian Keterangan
1. Kegiatan Menayangkan video promosi kesehatan pada ruang
tunggu pasien RSUD Sukamara.
2. Jadwal Kegiatan 7 Oktober – 4 November 2019
3. Tempat Kegiatan Ruang tunggu pasien rawat jalan RSUD Sukamara.
4. Lampiran Dokumentasi output kegiatan penayangan video
promosi kesehatan pada ruang tunggu pasien RSUD
Sukamara.
5. Tahapan Kegiatan 1. Menyiapkan video promosi kesehatan.
2. Menyiapkan Flash Disk.
3. Memindahkan video promosi kesehatan ke Flash
Disk.
4. Menghubungkan Flash Disk dengan LCD TV.
5. Menayangkan video promosi kesehatan secara
berurutan dan berulang-ulang.
6. Output / Hasil 1. Adanya pelayanan promosi kesehatan dengan
Kegiatan metode penayangan video promosi kesehatan pada
ruang tunggu pasien RSUD Sukamara.
2. Penayangan video pada ruang tunggu pasien
RSUD Sukamara dengan judul berikut :
1) Video edukasi 6 langkah cuci tangan di
lingkungan rsud sukamara.
2) Video penyuluhan hipertensi pada puskesmas
pantai lunci part 1 – penyampaian visi misi dan
promosi pelayanan rawat jalan online.
3) Video penyuluhan hipertensi pada puskesmas
pantai lunci part 2 – penyuluhan hipertensi.
4) Video penyuluhan hipertensi pada puskesmas
pantai lunci part 3 – penyuluhan gizi dan
diskusi.
5) Video penyuluhan hipertensi pada puskesmas
pantai lunci part 4 – promosi pelayanan geriatri
dan penutup.
6) video petunjuk penggunaan situs web promosi
kesehatan RSUD Sukamara.
7) Video kegiatan timbang terima pergantian shift
perawat jaga di lingkungan RSUD Sukamara.
8) Video pemasangan gelang identitas dan tanda
resiko jatuh pasien di lingkungan RSUD
Sukamara.
9) Video Sosialisasi penggunaan APAR ketika
terjadi kebakaran pada RSUD Sukamara.
7. Keterkaitan 1. Akuntabilitas
Substansi Mata Nilai dasar integritas, konsistensi dan keadilan.
Pelatihan - Menyediakan tayangan promosi kesehatan
pada ruang tunggu pasien RSUD Sukamara,
merupakan integritas tim promosi kesehatan
RSUD Sukamara dalam memberikan
pelayanan promosi kesehatan yang
terintegrasi.
- Adanya konsistensi untuk menayangkan
video promosi kesehatan. sehingga

66
masyarakat yang ada berada di ruang tunggu
pasien RSUD Sukamara dapat menyaksikan
tayangan video-video tersebut, sambil
menunggu giliran, atau keperluan lainnya.
- Adanya penayangan video kesehatan pada
ruang tunggu pasien, dikarenakan tim promosi
kesehatan RSUD Sukamara menjunjung tinggi
nilai keadilan bagi pasien atau masyarakat
yang berada diruang tunggu pasien RSUD
Sukamara.
2. Nasionalisme
Nilai dasar peduli dan menghargai.
- Tim promosi kesehatan RSUD Sukamara
peduli dengan kebutuhan masyarakat akan
tayangan video promosi kesehatan pada ruang
tunggu pasien RSUD Sukamara.
- Tim promosi kesehatan RSUD Sukamara
menghargai pasien atau masyarakat yang
sedang menunggu giliran atau keperluan
lainnya pada ruang tunggu pasien RSUD
Sukamara. Sehingga ditayangkan lah video-
video promosi kesehatan, agar pasien dan
masyarakat tersebut tidak bosan dan jenuh
ketika menunggu gilirannya tiba.
3. Etika Publik
Nilai dasar tanggung jawab.
- Memberikan pelayanan promosi kesehatan
terbaik, dalam hal ini adalah penayangan video
promosi kesehatan pada ruang tunggu pasien
RSUD Sukamara. Merupakan tanggung
jawab tim promosi kesehatan RSUD
Sukamara.
4. Komitmen Mutu
Nilai dasar inovatif, efektif dan efisien.
- Penayangan video promosi kesehatan pada
ruang tunggu pasien RSUD Sukamara ini,
merupakan cara inovatif untuk mengurangi
rasa bosan pasien atau masyarakat yang
sedang menunggu gilirannya. Selain itu, pesan-
pesan kesehatan yang terdapat dalam video-
video tersebut juga akan tersampaikan kepada
pasien atau masyarakat yang menyaksikannya.
- Penayangan video promosi kesehatan pada
ruang tunggu pasien RSUD Sukamara,
merupakan salah satu metode promosi
kesehatan yang sangat efektif dan efisien.
5. Anti Korupsi
Nilai dasar adil dan peduli.
- Adil dalam memberikan pelayanan promosi
kesehatan kepada pasien atau masyarakat.
Tanpa membeda-bedakan keperluannya
berada di ruang tunggu pasien RSUD
Sukamara. Siapapun yang berada pada ruang
tunggu pasien RSUD Sukamara, berhak

67
menyaksikan tayangan video promosi
kesehatan RSUD Sukamara.
- Tim promosi kesehatan RSUD Sukamara
peduli dengan pasien atau masyarakat yang
sedang menunggu giliran atau keperluan
lainnya. Karena itulah, kegiatan penayangan
video promosi kesehatan pada ruang tunggu
pasien RSUD Sukamara ini dilaksanakan.
6. Whole of Government
Nilai dasar terintegrasi.
- Penayangan video promosi kesehatan pada
ruang tunggu pasien merupakan bukti adanya
integritas antara tim promosi kesehatan dan
internal pemberi layanan RSUD Sukamara.
Karena video yang ditayangkan, bukan hanya
dari tim promosi kesehatan saja. Melainkan
juga dari internal RSUD Sukamara lain, yang
memiliki tujuan yang sama. Yaitu
mempromosikan pelayanan terbaik yang ada di
RSUD Sukamara.
7. Pelayanan Publik
Nilai dasar mudah dan murah.
- Penayangan video pada ruang tunggu pasien
RSUD Sukamara ini sangat mudah dan
murah. Hanya memerlukan satu buah flashdisk
untuk tempat menyimpan video, kemudian
dihubungkan pada LCD TV yang ada pada
ruang tunggu pasien RSUD Sukamara.
8. Manajemen ASN
Nilai dasar kesejahteraan.
- Menayangkan video promosi kesehatan pada
ruang tunggu pasien RSUD Sukamara adalah
untuk mensejahterakan masyarakat, pasien
maupun anggota tim promosi kesehatan RSUD
Sukamara sendiri.
8. Kontribusi Menayangkan video promosi kesehatan pada ruang
Terhadap Visi Misi tunggu pasien RSUD Sukamara, merupakan bentuk
Organisasi dukungan terhadap misi RSUD Sukamara yaitu
“Meningkatkan Kualitas Sarana dan Prasarana RS
untuk kepentingan publik”.
Karena pasien atau masyarakat yang berada pada
ruang tunggu pasien RSUD Sukamara, membutuhkan
tayangan atau tontonan edukatif. Saat menunggu
gilirannya maupun ada keperluan lainnya. Sehingga
mereka tidak merasa bosan dan betah berada pada
ruang tunggu pasien RSUD Sukamara.
9. Penguatan Nilai – Menayangkan video promosi kesehatan pada ruang
Nilai Organisasi tunggu pasien RSUD Sukamara, adalah bentuk
peningkatan nilai pro rakyat organisasi.
Karena tim promosi kesehatan RSUD Sukamara,
mendahulukan kebutuhan masyarakat akan tayangan-
tayangan video promosi kesehatan. Untuk mengisi
waktu, ketika pasien atau masyarakat sedang

68
menunggu giliran atau keperluan lainnya pada ruang
tunggu pasien RSUD Sukamara.
10. Dokumentasi 1. Menyiapkan video promosi kesehatan.
Kegiatan

2. Menyiapkan Flash Disk.

3. Memindahkan video promosi kesehatan ke Flash


Disk.

4. Menghubungkan Flash Disk dengan LCD TV.

69
5. Menayangkan video promosi kesehatan secara
berurutan dan berulang-ulang.

6. Penayangan video promosi kesehatan pada ruang


tunggu pasien RSUD Sukamara.

70
Tabel Capaian Aktualisasi Kegiatan 7
No. Konten Capaian Keterangan
1. Kegiatan Menggunakan TV sebagai alternatif sarana
penyuluhan pada lingkungan RSUD Sukamara.
2. Jadwal Kegiatan 7 Oktober – 4 November 2019
3. Tempat Kegiatan Ruang tunggu pasien rawat jalan RSUD Sukamara.
4. Lampiran Dokumentasi output kegiatan penggunaan TV sebagai
alternatif sarana penyuluhan pada lingkungan RSUD
Sukamara.
5. Tahapan Kegiatan 1. Menyiapkan materi penyuluhan.
2. Menyiapkan Flash Disk.
3. Memindahkan materi penyuluhan ke Flash Disk.
4. Menyiapkan LCD TV.
5. Menyiapkan Remote LCD TV.
6. Menghubungkan Flash Disk dengan LCD TV.
6. Output / Hasil 1. Meningkatnya fleksibilitas dan efektifitas kegiatan
Kegiatan penyuluhan kesehatan dari segi waktu, tenaga dan
tempat.
2. Adanya metode penyuluhan baru, yaitu dengan
menggunakan LCD TV.
3. Setiap instalasi, tim atau Pokja pada RSUD
Sukamara dapat melaksanakan penyuluhan
kesehatan secara mandiri.
7. Keterkaitan 1. Akuntabilitas
Substansi Mata Nilai dasar integritas dan konsistensi.
Pelatihan - Integritas tim promosi kesehatan RSUD
Sukamara dalam berinovasi, mempersingkat
waktu, menghemat tenaga dan penggunaan
alat untuk melaksanakan kegiatan penyuluhan.
- Menggunakan TV sebagai alternatif sarana
penyuluhan pada lingkungan RSUD Sukamara,
secara konsisten mengurangi tenaga yang
digunakan untuk mempersiapkan kegiatan
penyuluhan.
2. Nasionalisme
Nilai dasar tepat waktu.
- Penyuluhan kesehatan dapat terlaksana tepat
waktu, karena waktu yang digunakan untuk
mempersiapkan kegiatan menjadi lebih singkat.
3. Etika Publik
Nilai dasar cermat.
- Cermat memperhatikan banyaknya waktu,
tenaga dan sarana yang harus dipersiapkan
ketika akan melaksanakan penyuluhan. tim
promosi kesehatan RSUD Sukamara kemudian
menggunakan TV sebagai alternatif sarana
penyuluhan pada lingkungan RSUD Sukamara.
4. Komitmen Mutu
Nilai dasar inovatif, efektif dan efisien.
- Menggunakan TV sebagai sarana alternatif,
adalah sebuah solusi inovatif untuk
mengurangi waktu, tenaga dan sarana yang
digunakan untuk melaksanakan kegiatan

71
penyuluhan oleh tim promosi kesehatan RSUD
Sukamara.
- Efektif dan efisien dalam segi waktu, tenaga
serta sarana untuk mempersiapkan kegiatan
penyuluhan pada lingkungan RSUD Sukamara.
5. Anti Korupsi
Nilai dasar berani dan mandiri.
- Tim promosi kesehatan RSUD Sukamara
berani melakukan sebuah pendekatan yang
berbeda, yaitu dengan menggunakan TV
sebagai sarana untuk pelaksanaan penyuluhan
kesehatan.
- Tim promosi kesehatan RSUD Sukamara dapat
secara mandiri mempersiapkan kegiatan
penyuluhan kesehatan pada lingkungan RSUD
Sukamara.
6. Whole of Government
Nilai dasar terintegrasi.
- Terintegrasinya penyuluhan kesehatan
dengan pelayanan promosi kesehatan lainnya,
yang menggunakan TV sebagai sarana untuk
menyampaikan pesan-pesan kesehatannnya.
7. Pelayanan Publik
Nilai dasar responsif, mudah dan murah, efektif
dan efisien.
- Tim promosi kesehatan lebih responsif dalam
memfasilitasi internal RSUD Sukamara yang
ingin melaksanakan penyuluhan kesehatan.
- Kegiatan penyuluhan kesehatan pada
lingkungan RSUD Sukamara sudah dapat
dilaksanakan hanya dengan menggunakan TV
dan sebuah flashdisk. Tentunya ini benar-benar
mudah dan murah dilihat dari segi sarana
prasarana yang digunakan.
- Menyesuaikan dengan lingkungan RSUD
Sukamara saat ini, melaksanakan kegiatan
penyuluhan dengan menggunakan TV
sangatlah efektif dan efisien.
8. Manajemen ASN
Nilai dasar keterpaduan.
- adanya keterpaduan antara tim promosi
kesehatan dan internal RSUD Sukamara
lainnya dalam pelaksanaan kegiatan
penyuluhan kesehatan pada lingkungan RSUD
Sukamara.
8. Kontribusi Menggunakan TV sebagai alternatif sarana
Terhadap Visi Misi penyuluhan pada lingkungan RSUD Sukamara,
Organisasi merupakan bentuk dukungan terhadap misi RSUD
Sukamara yaitu “Menyelenggarakan pelayanan
kesehatan prima yang berorientasi pada
pelanggan, profesional dan terjangkau oleh
masyarakat.”
Karena kegiatan ini merupakan solusi agar penyuluhan
kesehatan dapat tetap terlaksana, sesuai dengan

72
situasi dan kondisi lingkungan RSUD Sukamara saat
ini.
9. Penguatan Nilai – Menggunakan TV sebagai alternatif sarana
Nilai Organisasi penyuluhan pada lingkungan RSUD Sukamara, akan
memperkuat nilai Efektif organisasi.
Karena dengan menggunakan TV, tim promosi
kesehatan RSUD Sukamara dapat menghemat waktu,
mengurangi tenaga dan mengatasi kurangnya sarana
prasana pendukung terlaksananya kegiatan
penyuluhan kesehatan pada lingkungan RSUD
Sukamara.

10. Dokumentasi 1. Menyiapkan materi penyuluhan.


Kegiatan

2. Menyiapkan Flash Disk.

3. Memindahkan materi penyuluhan ke Flash Disk.

73
4. Menyiapkan LCD TV.

5. Menyiapkan Remote LCD TV.

6. Menghubungkan Flash Disk dengan LCD TV.

7. Kegiatan penyuluhan dengan menggunakan TV


sebagai sarana alternatif.

74
B. ANALISIS DAMPAK
Adanya implementasi nilai-nilai dasar Akuntabilitas, Nasionalisme, Etika Publik,
Komitmen Mutu dan Anti Korupsi (ANEKA) serta peran dan kedudukan ASN (Whole of
Government, Pelayanan Publik dan Manajemen ASN) pada tiap kegiatan Penggunaan
Teknologi Informasi dalam Meningkatkan Upaya Promotif pada RSUD Sukamara, akan
memberikan dampak pada pelayanan promosi kesehatan RSUD Sukamara. Analisis
dampak tersebut adalah sebagai berikut :
Dampak
No. Kegiatan
Dilaksanakan Tidak Dilaksanakan
1. Membuat situs web 1. Tersedianya 1. Tidak tersedianya
Promosi Kesehatan pelayanan promosi pelayanan promosi
RSUD Sukamara. kesehatan berbasis kesehatan berbasis
web. web.
2. Mempermudah 2. Pengelolaan
interaksi dan pelayanan promosi
pengelolaan kesehatan RSUD
pelayanan promosi Sukamara dilakukan
kesehatan RSUD secara langsung / tatap
Sukamara. muka, metode ini
3. Masyarakat menjadi sangat kuno dan
lebih terbiasa memakan waktu.
menggunakan 3. Masyarakat tidak
teknologi informasi terbiasa menggunakan
untuk mendapatkan teknologi informasi
pelayanan kesehatan. untuk mendapatkan
pelayanan kesehatan.
2. Membuat logo Tim 1. Tim promosi 1. Tidak ada identitas dan
Promosi Kesehatan kesehatan RSUD brand tersendiri untuk
RSUD Sukamara. Sukamara memiliki tim promosi kesehatan
identitas dan brand RSUD Sukamara.
tersendiri. 2. Tidak ada konsistensi,
2. adanya konsistensi, terhadap logo yang
terhadap logo yang ditampilkan pada
ditampilkan pada media-media promosi
media-media promosi kesehatan yang dimiliki
kesehatan yang oleh tim promosi
dimiliki oleh tim kesehatan RSUD
promosi kesehatan Sukamara. Hal ini akan
RSUD Sukamara. mengurangi kualitas
media promosi
kesehatan.
3. Membuat Channel 1. Adanya tempat 1. Penyimpanan dan
Youtube Promosi menyimpan dan penayangan video
Kesehatan RSUD berbagi video promosi kesehatan
Sukamara. promosi kesehatan hanya bisa dilakukan
RSUD Sukamara pada lingkungan
berbasis web. RSUD Sukamara.

75
2. Masyarakat dapat 2. Masyarakat harus
secara bebas berada pada
mengakses video lingkungan RSUD
promosi kesehatan Sukamara untuk
RSUD Sukamara. menyaksikan tayangan
video.
4. Membuat Creative 1. Tersedianya media 1. Tim promosi kesehatan
Content dengan promosi kesehatan menggunakan media
kearifan lokal. yang memiliki yang secara acak
kreatifitas, orisinalitas ditemukan di internet
dan kearifan lokal atau media promosi
RSUD Sukamara. kesehatan milik
2. Memberikan promkes kemenkes RI.
masyarakat 2. Masyarakat tidak
gambaran, tentang mengenal, pelayanan
pelayanan pada apa saja yang
RSUD Sukamara. diberikan oleh RSUD
Sukamara.
5. Mengadakan 1. Adanya metode 1. Penyuluhan
penyuluhan secara penyuluhan baru, dilaksanakan hanya
LIVE melalui dengan cara dengan metode tatap
channel Youtube livestreaming melalui muka saja.
Promosi Kesehatan channel youtube 2. Kegiatan penyuluhan
RSUD Sukamara. promosi kesehatan hanya bisa disaksikan
RSUD Sukamara. oleh yang berada
2. Kegiatan penyuluhan dilingkungan RSUD
menjangkau sasaran Sukamara saja.
yang lebih luas.
6. Menayangkan video 1. Pasien atau 1. Pasien atau
promosi kesehatan masyarakat dapat masyarakat sibuk
pada ruang tunggu menyaksikan video dengan aktivitasnya
pasien RSUD promosi kesehatan masing-masing sambil
Sukamara. sambil menunggu menunggu gilirannya
gilirannya pada ruang pada ruang tunggu
tunggu pasien. pasien.
7. Menggunakan TV 1. Meningkatkan 1. Dengan jumlah tenaga
sebagai alternatif efisiensi waktu, yang dimiliki tim
sarana penyuluhan tenaga dan tempat promosi kesehatan
pada lingkungan baik ketika persiapan RSUD Sukamara saat
RSUD Sukamara. maupun ketika ini, persiapan dan
pelaksanaan kegiatan pelaksanaan kegiatan
penyuluhan. penyuluhan akan
memakan waktu dan
tenaga.

Jika dianalisis secara keseluruhan, rangkaian kegiatan Penggunaan Teknologi


Informasi dalam Meningkatkan Upaya Promotif pada RSUD Sukamara ini. Memberikan
dampak pada peningkatan jumlah kunjungan pasien pada Instalasi Rawat Jalan RSUD
Sukamara. Berikut adalah rekapitulasi datanya :

76
77
Pada bulan September 2019, kunjungan pasien pada Instalasi Rawat Jalan
RSUD Sukamara berjumlah 646 pasien. Setelah kegiatan ini dilaksanakan, yaitu pada
bulan Oktober 2019. Kunjungan pasien pada Instalasi Rawat Jalan RSUD Sukamara
berjumlah 689 pasien. Adanya peningkatan jumlah kunjungan sebanyak 43 pasien ini,
merupakan dampak dari meningkatnya upaya promotif pada RSUD Sukamara dengan
menggunakan teknologi informasi.

78
BAB V
PENUTUP

A. SIMPULAN
Berdasarkan capaian dari kegiatan aktualisasi Penggunaan Teknologi
Informasi Dalam Meningkatkan Upaya Promotif pada RSUD Sukamara, yang dilakukan
pada Rumah Sakit Umum Daerah Sukamara, sejak tanggal 7 Oktober sampai dengan
11 November 2019 maka didapatkan simpulan :
1. Terlaksananya implementasi nilai-nilai dasar Akuntabilitas, Nasionalisme, Etika
Publik, Komitmen Mutu dan Anti Korupsi (ANEKA) serta peran dan kedudukan
ASN (Whole of Government, Pelayanan Publik dan Manajemen ASN) pada tiap
kegiatan Penggunaan Teknologi Informasi Dalam Meningkatkan Upaya Promotif
Pada RSUD Sukamara yang sesuai dengan tugas pokok jabatan penyuluh
kesehatan masyarakat ahli pertama.
2. Pada bulan September 2019, jumlah pasien yang berkunjung pada Instalasi Rawat
Jalan RSUD Sukamara adalah 646 pasien. Setelah kegiatan ini dilaksanakan,
yaitu pada bulan Oktober 2019. jumlah pasien yang berkunjung pada Instalasi
Rawat Jalan RSUD Sukamara adalah 689 pasien. Adanya peningkatan jumlah
kunjungan sebanyak 43 pasien ini merupakan bukti, bahwa penggunaan teknologi
informasi benar-benar dapat meningkatkan upaya promotif pada RSUD
Sukamara.
3. Tidak ada biaya yang dikeluarkan dalam pelaksanaan kegiatan ini. Perangkat
teknologi informasi yang digunakan untuk melaksanakan kegiatan ini, adalah
laptop kelas low end dengan kisaran harga 4 jutaan, Smartphone dan Flashdisk
yang sejak awal sudah dimiliki oleh Penulis. Hal ini menunjukkan, hanya dengan
beberapa perangkat saja, banyak hal yang bisa kita lakukan dengan teknologi
informasi. Inilah bentuk keharmonisan hubungan manusia dan mesin pada era
revolusi industri 4.0 ini.
4. Kegiatan pendidikan dan pelatihan prajabatan ini telah membantu membentuk
Aparatur Sipil Negara (ASN) dalam menjalankan tugas dan fungsinya sebagai abdi
Negara yang berpegang teguh terhadap nilai-nilai dasar Pancasila dan Undang-
Undang Dasar Negara RI 1945.

79
B. SARAN
1. Bagi Pribadi
Penerapan nilai-nilai dasar Akuntabilitas, Nasionalisme, Etika Publik, Komitmen
Mutu dan Anti Korupsi (ANEKA) serta peran dan kedudukan ASN (Whole of
Government, Pelayanan Publik dan Manajemen ASN) tidak hanya dilaksanakan
pada kegiatan aktualisasi ini saja, tapi terus berkelanjutan untuk meningkatkan
kualitas pelayanan terhadap masyarakat.
2. Bagi Tim Promosi Kesehatan RSUD Sukamara
Tetap berinovasi dan berkreasi dalam meningkatkan kualitas pelayanan promosi
kesehatan RSUD Sukamara, untuk mendukung terwujudnya visi dan misi RSUD
Sukamara.
3. Bagi RSUD Sukamara
Kepada RSUD Sukamara diharapkan dapat menambah jumlah tenaga terampil
untuk tim promosi kesehatan dan melengkapi sarana prasarana pendukung
kegiatan promosi kesehatan.
4. Bagi Masyarakat
Masyarakat sebagai penerima layanan ASN, diharapkan dapat membiasakan diri
dan mendukung penggunaan teknologi informasi untuk meningkatkan kualitas,
efektifitas dan efisiensi pelayanan.

80
DAFTAR ISTILAH

1. Creative Content atau disebut juga konten kreatif adalah tulisan, foto, atau video yang
dapat menggugah dan menggerakkan minat untuk membaca, melihat atau
mendengar. Pembuatan kreatif konten merupakan kunci sukses pada era pemasaran
digital seperti saat ini.
2. Kearifan lokal adalah sebuah bentuk pengetahuan, keyakinan, pemahaman,
wawasan, serta adat kebiasaan atau etika yang menuntun perilaku manusia dalam
berkehidupan pada sebuah komunitas, yaitu RSUD Sukamara. Kearifan lokal RSUD
Sukamara terbentuk, teradopsi dan juga terpelihara. Hingga menjadi sebuah tatanan
dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.
3. Live streaming mengacu pada konten yang disiarkan secara langsung melalui
channel youtube promosi kesehatan RSUD Sukamara.
4. Channel youtube adalah tempat tim promosi kesehatan RSUD Sukamara, mengelola
video untuk audiens.
5. Header channel youtube adalah tampilan dalam bentuk latar belakang atau banner
di bagian atas halaman youtube. Dapat digunakan untuk menunjukkan identitas
channel, dan memberikan tampilan serta nuansa yang unik bagi halaman channel.
6. Media audio visual merupakan media perantara atau media penyaluran informasi
yang penyerapannya melalui pandangan dan pendengaran sehingga membangun
kondisi yang dapat membuat pemirsanya mampu memperoleh pengetahuan,
keterampilan, atau sikap.
7. Webcam adalah kamera kecil pada bagian atas layar laptop.
8. LCD TV merupakan TV masa kini yang dilengkapi dengan fitur input USB dan kabel
HDMI
9. Laptop kelas low end adalah laptop dengan spesifikasi atau kemampuan komputasi
(pengolahan data) paling rendah yang dijual dipasaran.
10. Metode tatap muka adalah media komunikasi yang paling sederhana, yaitu dengan
bertemu secara langsung.
11. Penyuluhan adalah kegiatan penyampaian informasi atau penambahan pengetahuan
yang diperuntukkan bagi masyarakat, dengan tujuan mempengaruhi prilaku
masyarakat itu sendiri baik secara individu maupun kelompok.
12. Internal RSUD Sukamara adalah Instalasi, Pokja atau Tim pada RSUD Sukamara,
yang bertugas melayani masyarakat.

81
LAMPIRAN
DOKUMENTASI KEGIATAN

Tabel Dokumentasi Output Kegiatan Aktualisasi


A. Output Kegiatan yang Memiliki Kesamaan
Beberapa kegiatan dalam aktualisasi ini memiliki kesamaan dari segi metode
publikasinya, yaitu melalui teknologi informasi. Berikut adalah kegiatan yang
memiliki kesamaan :
1. Membuat situs web Promosi Kesehatan RSUD Sukamara (Web).
2. Membuat logo Tim Promosi Kesehatan RSUD Sukamara (Logo).
3. Membuat Channel Youtube Promosi Kesehatan RSUD Sukamara (Youtube).
Kegiatan-kegiatan tersebut diatas dipublikasikan melalui :
1. Pada situs web promosi kesehatan RSUD Sukamara. (Logo, Youtube)
2. Foto user untuk akun gmail PROMKES RSUD SUKAMARA. (Logo)

3. Bagian header, pembuka, penutup dan deskripsi video yang ada pada channel
youtube promkes RSUD Sukamara. (Web, Logo, Youtube)
4. Melalui aplikasi Whats’App, yaitu pada grup chat Tim Sukses POKJA Akreditasi
RSUD Sukamara. (Web, Logo, Youtube)
5. Melalui tayangan video pada ruang tunggu pasien poliklinik rawat jalan RSUD
Sukamara. (Web, Logo, Youtube)

6. Melalui tayangan LIVE melalui channel youtube promkes RSUD Sukamara


yang dilaksanakan pada tanggal 27 Oktober 2019. (Web, Logo)
7. Pada bagian pembuka dan penutup slide yang digunakan untuk memberikan
penyuluhan kesehatan. (Web, Logo, Youtube)
8. Pada halaman depan leaflet edisi terbaru setelah kegiatan aktualisasi ini
dilaksanakan. (Web, Logo, Youtube)

B. Dokumentasi Output Kegiatan 1 :


Membuat Situs Web Promosi Kesehatan RSUD Sukamara.
1. Tersedianya pelayanan promosi kesehatan terintegrasi berbasis web dengan
alamat situs sebagai berikut : pkrssukamara.wixsite.com/home
2. Beberapa fasilitas unggulan pada situs web promosi kesehatan RSUD
sukamara yaitu Blog, Video Player, Halaman Media dan Dokumentasi serta
Pojok Chattingan.

3. Jumlah kunjungan pada situs web promosi kesehatan RSUD Sukamara, sejak
situs ini dibuat pada tanggal 11 Oktober 2019 sampai dengan penyusunan
laporan ini. Yaitu pada tanggal 5 November 2019 adalah sebanyak 188 kali
dikunjungi.
C. Dokumentasi Output Kegiatan 2 :
Membuat Logo Tim Promosi Kesehatan RSUD Sukamara.
1. Makna Logo Tim Promkes RSUD Sukamara.
D. Dokumentasi Output Kegiatan 3 :
Membuat Channel Youtube Promosi Kesehatan RSUD Sukamara.
1. Jumlah subscriber dan penayangan pada channel youtube promosi kesehatan
RSUD Sukamara, sejak channel ini dibuat pada tanggal 10 Oktober 2019
sampai dengan penyusunan laporan ini. Yaitu pada tanggal 6 November 2019
adalah sebanyak 11 subscriber dan 118 kali penayangan.

E. Dokumentasi Output Kegiatan 4 :


Membuat Creative Content dengan Kearifan Lokal.
1. Leaflet stop merokok dilingkungan RSUD Sukamara.
2. Tayangan video pembuka dan penutup original tim promosi kesehatan RSUD
Sukamara.
3. Dokumentasi penyuluhan hipertensi pada puskesmas pantai lunci yang dibagi
menjadi 4 video.
1) Video penyuluhan hipertensi pada puskesmas pantai lunci part 1 –
penyampaian visi misi dan promosi pelayanan rawat jalan online.

2) Video penyuluhan hipertensi pada puskesmas pantai lunci part 2 –


penyuluhan hipertensi.

3) Video penyuluhan hipertensi pada puskesmas pantai lunci part 3 –


penyuluhan gizi dan diskusi.
4) Video penyuluhan hipertensi pada puskesmas pantai lunci part 4 – promosi
pelayanan geriatri dan penutup.

4. Video petunjuk penggunaan situs web promosi kesehatan RSUD Sukamara


yang dibuat dari video live streaming PROMKES RSUD Sukamara.

5. Video simulasi kegiatan timbang terima pergantian shift perawat jaga di


lingkungan RSUD Sukamara.
6. Video simulasi pemasangan gelang identitas dan tanda resiko jatuh pasien di
RSUD Sukamara.

7. Creative Content dengan kearifan lokal di publikasikan melalui TV pada ruang


tunggu pasien rawat jalan RSUD Sukamara, situs web dan channel youtube
promosi kesehatan RSUD Sukamara.
F. Dokumentasi Output Kegiatan 5 :
Mengadakan Penyuluhan Secara LIVE melalui Channel Youtube Promosi
Kesehatan RSUD Sukamara.
1. Video live streaming PROMKES RSUD SUKAMARA tentang petunjuk
penggunaan website promosi kesehatan RSUD Sukamara dengan jumlah
tayangan 7 kali tayangan sejak waktu dilakukannya live streaming, yaitu pada
tanggal 27 Oktober 2019 hingga 7 November 2019 pada saat pembuatan
laporan ini.
2. Terdapat 2 penonton, ketika kegiatan penyuluhan secara LIVE melalui channel
Youtube Promosi Kesehatan RSUD Sukamara ini dilaksanakan.

G. Dokumentasi Output Kegiatan 6 :


Menayangkan video promosi kesehatan pada ruang tunggu pasien RSUD
Sukamara.
Video yang ditayangkan pada ruang tunggu pasien RSUD Sukamara ini, sebagian
besar merupakan output/hasil dari kegiatan pembuatan Creative Content dengan
kearifan lokal. Namun ada tayangan video yang tidak termasuk dalam kegiatan
tersebut, antara lain :
1. Video edukasi 6 langkah cuci tangan di lingkungan RSUD Sukamara.
2. Video Sosialisasi penggunaan APAR ketika terjadi kebakaran pada RSUD
Sukamara.

H. Dokumentasi Output Kegiatan 7 :


Menggunakan TV sebagai alternatif sarana penyuluhan pada lingkungan
RSUD Sukamara.
1. Setiap instalasi, tim atau Pokja pada RSUD Sukamara dapat melaksanakan
penyuluhan kesehatan secara mandiri.
I. Dokumentasi Saat Konsultasi dengan Mentor dan Coach
1. Dengan Mentor

2. Dengan Coach

Anda mungkin juga menyukai