Anda di halaman 1dari 84

CALL FOR

NATIONAL STAFF ISMKI


2020 - 2021
OPEN RECRUITMENT ISMKI

Halo Mahasiswa Kedokteran seluruh Indonesia dari Sabang sampai Merauke!

Kami, dengan penuh rasa hormat mengundang sejawat semua untuk mengikuti Open
Recruitment National Staff ISMKI 2020-2021!

Menjadi bagian dari National Staff ISMKI merupakan salah satu kontributor
terbesar mahasiswa kedokteran Indonesia yang dapat menghasilkan kesuksesan dari
Organisasi ini. Hal ini merupakan sebuah kesempatan bagi mahasiswa kedokteran
Indonesia untuk saling bekerja sama bersama National Team untuk menggapai tujuan
dari ISMKI Kepengurusan ini.

Kami yakin, mahasiswa kedokteran di berbagai Institusi mempunyai minat yang


tinggi dan dapat menjadi calon kandidat yang sempurna untuk menjadi bagian dari
National Team. Merupakan sebuah kebanggaan bagi kami untuk dapat sebanyak
mungkin menerima kandidat dari seluruh Indonesia.

Bersama pengumuman ini kami ingin menekankan, bahwa bersama lampiran


pengumuman ini, dihalaman selanjutnya terdapat Prosedur yang harus dipenuhi untuk
menjadi seorang Calon Kandidat Pengurus. Sangat penting bagi seluruh Calon
Kandidat Pengurus untuk membaca dan juga memaknai seluruh hal yang sudah
ditetapkan. Calon Kandidat yang tidak memenuhi persyaratan akan dinyatakan Invalid.
Hingga 24 Jam sebelum deadline, Sekjenter ISMKI akan mereview ulang Calon
Kandidat yang sudah diterima berkasnya dan akan menginformasikan jika dibutuhkan
koreksi. Jadi, kami sangat merekomendasikan untuk seluruh Calon Kandidat untuk
mengirimkan dokumen secepatnya dan sesegera mungkin agar memperlancar
jalannya proses seleksi Calon Kandidat.
Timeline
• Pengumpulan Berkas
4 - 13 Januari 2020
• Wawancara
14 – 17 Januari 2020
• Pengumuman Resmi
19 Januari 2020

*Jadwal dapat berubah Sewaktu Waktu dibutuhkan


Prosedur Aplikasi
• Required documents:
1 Mengisi Candidature Form di bit.ly/OPRECPHNISMKI20
2 Mengisi dan menandatangani Commitment Letter bermatrai 6000.
3 Menyertakan Surat Rekomendasi yang dikeluarkan oleh Presiden BEM FK
Institusi.
4 Menyertakan Scan Sertifikat mengikuti LKMM Lokal Institusi dalam bentuk
.pdf dengan reolusi tinggi.
5 Menyertakan Scan Transkript Nilai semester terakhir (IPK Minimal : 2,75).
6 Menuliskan Plan of Action : Menjelaskan permasalahan spesifik di bidang
yang anda pilih (Dalam 500-750 Kata).
7 Menyertakan hasil Personality Test di www.16personalities.com, Dalam
format .jpg.
8 Menyertakan Pas Foto 3x4, Berwarna dan Ber-Resolusi Tinggi untuk
Publikasi.
9 Menyertakan Scan Kartu Tanda Mahasiswa.

Seluruh Dokumen yang dibutuhkan akan diupload kedalam Form di


bit.ly/OPRECCONFIRM dalam format .rar/.zip sebelum Deadline.
Nama Dokumen dalam .rar/.zip sesuai dengan Code posisi yang diinginkan
dengan format : CODE_NAMA_UNIVERSITAS
Nama dan urutan setiap dokumen harus sesuai dengan urutan di
Prosedur Aplikasi dengan format : NOMOR.NAMADOKUMEN_NAMA

Seluruh Informasi mengenai Open Recruitment dapat ditanyakan


langsung kepada Vice President for Internal Affairs, Zovanka
Fastabiqulkhairat dan/atau General Secretary, Amanita Diaz Ezha Putri.

Keterlambatan Pengiriman akan dianggap Invalid!


Kindly contact us for more Information!
_________________________________

Zovanka Fastabiqulkhairat
Vice President for Internal ISMKI 2020-2021
Email : Zovanka363@yahoo.co.id
Handpone
WhatsApp : +62 822-8585-0289
ID_LINE : zovanka

Amanita Diaz Ezha Putri


General Secretary ISMKI 2020-2021
Email : Amanitadep@gmail.com
Handpone
WhatsApp : +62 853-9224-4411
ID_LINE : Amanitadiaz
VPI

Vice President for Internal Affairs ataupun Wakil Sekretaris Jenderal bidang Internal
sejatinya adalah suatu kesatuan yang berkoordinasi langsung dengan Sekretaris Jenderal
ISMKI dan bertanggung jawab atas seluruh hal yang berorientasi dengan Institusi dan
Pengurus Harian termasuk juga didalamnya Badan Kelengkapan ISMKI. Sebagai kesatuan
team, VPI bertujuan untuk memberikan Impact yang nyata bagi 82 Institusi dan ratusan
Pengurus Harian yang tersebar diseluruh Indonesia

OPENING SPEECH

Assalamu'alaikum

Warahmatullah

Wabarakatuh

Shalom

Om Swastyastu

Namo Buddhaya

Salam Kebajikan untuk kita semua

Tahun ini ISMKI genap berusia 38 Tahun, Tahun ini ISMKI telah 30 Tahun dikukuhkan
oleh Dirjen DIKTI dan pada tahun ini pula ISMKI dengan kebesarannya diterangkan bahwa
hanya satu satunya Organisasi Kemahasiswaan yang mempersentasikan mahasiswa
kedokteran di Indonesia oleh Pengurus Besar Ikatan Dokter Indonesia (PB IDI).

Dalam kesempatan yang InshaAllah hanya akan terjadi sekali didalam hidup saya ini,
saya ingin membuat teman teman flashback terhadap Ikatan ini, ketika teman teman pertama
kali masuk kedalam dunia kedokteran dan bertemu dengan senior yang memperkenalkan
teman teman dengan Organisasi, mereka itu tergabung kedalam Badan Eksekutif Mahasiswa
bukan? Ketika teman teman pertama kali berinteraksi dengan senior pun pada saat masa
ospek, mereka itu lagi lagi tergabung dengan Badan Eksekutif Mahasiswa juga kan? Lalu,
ketika teman teman jatuh cinta akan dunia pergerakan ini, pasti teman teman akan
menyalahkan senior dan organisasi yang terlibat tadi. Begitupula halnya dengan ISMKI,
Esensinya ISMKI hanyalah jembatan pemersatu gerakan mahasiswa kedokteran yang teman
teman semua telah jatuh cinta dengannya.

Honestly, ketika teman teman memutuskan untuk bergabung dengan Team VPI,
teman teman harus memikirkan keputusan itu dengan matang karena kedepannya raga dan
jiwa teman teman bukan lagi untuk ISMKI, tetapi untuk 82 Institusi dan seluruh Pengurus
Harian. Dan juga izinkan saya memilih untuk bisa memaksimalkan masa muda teman teman
semua setahun kedepan

"Terakhir, #PASTI kan kalian semua #CINTA akan #KELUARGA yang ber
#SUWARNABHUMI demi PEMBARUAN ISMKI" - ZovankaF

2 kata perjuangan

2 kata pergerakan

2 kata demi Indonesia

HIDUP MAHASISWA!

3 kata yang tak pernah lupa

3 kata yang terus bersama

3 kata selamanya

HIDUP RAKYAT INDONESIA!

Impact for Internal,

Zovanka Fastabiqulkhairat

Vice President for Internal Affairs ISMKI 2020-2021


Contact me on:

Line : zovanka

WhatsApp : +62-822-8585-0289

Instagram : Zovankaf

e-mai : Zovanka363@yahoo.co.id
VPI MEMBUTUHKAN

1. General Assistant CODE: CAND VPI GA


2. Assistant for Regional 1 CODE: CAND VPI R1
3. Assistant for Regional 2 CODE: CAND VPI R2
4. Assistant for Regional 3 CODE: CAND VPI R3

RANAH KERJA

1. ADART
a Bertanggungjawab atas pengembangan institusi-institusi anggota ISMKI melalui
koordinasi dengan Sekretaris Wilayah.
b Membuat prosedur dan standar kebutuhan, evaluasi, kepuasan dan
pengembangan institusi-institusi anggota ISMKI.
c Membuat sistem kerja dan komunikasi yang optimal bagi Pengurus Harian
Nasional dan Harian Wilayah.
d Mengadakan kontak dengan Ketua BEM FK anggota ISMKI minimal dua kali
setahun (Rakornas dan IMSS).
e Mengadakan kontak dengan institusi-institusi Fakultas Kedokteran yang belum
menjadi anggota ISMKI dan mendorong institusi tersebut untuk mengikuti
kegiatan bersama ISMKI.
f Koordinasi aktivitas wilayah dengan sekretaris wilayah.

2. GENERAL ASSISTANT VPI


 Bertugas membantu Vice President dalam menjalankan tugas.
 Bertanggung jawab atas segala hal Administrasi didalam Team VPI.
 Mewakili Vice President saat dibutuhkan.
 Melakukan pengawasan terhadap Internal Team VPI.

3. ASSISTANT FOR REGION 1


 Mengkoordinasikan segala hal yang berhubungan dengan ISMKI Wilayah 1.
 Memahami dan mengetahui masalah yang dimiliki oleh ISMKI Wilayah 1.
 Menjadi perpanjangan tangan antara VPI dan ISMKI Wilayah 1.
 Bertanggung jawab akan relation ISMKI Wilayah 1 dan ISMKI Nasional.

4. ASSISTANT FOR REGION 2


 Mengkoordinasikan segala hal yang berhubungan dengan ISMKI Wilayah 2.
 Memahami dan mengetahui masalah yang dimiliki oleh ISMKI Wilayah 2.
 Menjadi perpanjangan tangan antara VPI dan ISMKI Wilayah 2.
 Bertanggung jawab akan relation ISMKI Wilayah 2 dan ISMKI Nasional.

5. ASSISTANT FOR REGION 3


 Mengkoordinasikan segala hal yang berhubungan dengan ISMKI Wilayah 3.
 Memahami dan mengetahui masalah yang dimiliki oleh ISMKI Wilayah 3.
 Menjadi perpanjangan tangan antara VPI dan ISMKI Wilayah 3.
 Bertanggung jawab akan relation ISMKI Wilayah 3 dan ISMKI Nasional.

6. ASSISTANT FOR REGION 4


 Mengkoordinasikan segala hal yang berhubungan dengan ISMKI Wilayah 4.
 Memahami dan mengetahui masalah yang dimiliki oleh ISMKI Wilayah 4.
 Menjadi perpanjangan tangan antara VPI dan ISMKI Wilayah 4.
 Bertanggung jawab akan relation ISMKI Wilayah 4 dan ISMKI Nasional.

FOKUS KERJA

a Melaksanakan upgrading pengurus ISMKI, BPN dan BAPIN serta Presiden BEM FK
se-Indonesia yang berkelanjutan.
b Memastikan kolaborasi antara ISMKI dan Badan Kelengkapan berjalan sehingga
dapat berkembang bersama.
c Memastikan sinergitas antara Nasional-Wilayah-Institusi sehingga tidak ada program
dan kebijakan yang tumpang tindih.
d Mengupayakan terbentuknya PJ regio untuk melaksanakan program berbasis Regio
dan memperkuat rasa persaudaraan ISMKI pada Institusi yang ada di regio tersebut.
e Memastikan kepada setiap Institusi untuk melaksanakan pengakaran ISMKI, terutama
lewat program OSPEK atau Pengenalan Kampus.
f Mengupayakan untuk melanjutkan penulisan buku putih dan berkoordinasi dengan
narasumber terkait.
g Merancang dan Merapikan seluruh sistem yang berisfat Internal di ISMKI agar
nantinya seluruh hal bersifat sistematis.
h Menerapkan sistem pelaporan berkala yang humanis dan disiplin.
i Berkoodinasi dengan VPAD dalam pembuatan konsep baru Reward and Punishment
bagi Pengurus Harian dan Institusi.
j Merancang konsep Team Building dan Bonding Pengurus Harian.
k Menyusun kembali Garis Besar Haluan Organisasi ISMKI untuk 5 tahun kedepan.
l Digitalisasi seluruh sistem yang ada di ISMKI.
m Pembuatan dan Pembaruan Buku yang berisikan seluruh hal mengenai SOP
Guideline dan tata kelola Organisasi ISMKI.

KRITERIA

1. Memiliki Integritas, Loyalitas, Komitmen dan attitude yang bagus dan tinggi terhadap
ISMKI.
2. Memiliki pengalaman sebagai Pengurus Harian ISMKI atau sebagai Pengurus
Lembaga Eksekutif di Institusi.
3. Bertanggungjawab atas seluruh hal yang sudah dan akan dilakukan di ISMKI.
4. Memiliki Mobilitas yang tinggi.
5. Mau dan Mampu menghadiri Tender ISMKI Nasional dan Tender ISMKI Wilayah asal.
6. Bersedia untuk diganti dan direposisi dari kepengurusan.
7. Mampu bekerja diatas tekanan apapun.
8. Memiliki kemampuan public speaking, lobbying dan Literasi yang bagus.

TUGAS
 Menghubungi sekurang kurangnya 10 PresBEM dari berbagai Wilayah dan
menanyakan apa yang mereka butuhkan dan keluhkan dari ISMKI, lalu di rekap.
 Membuat Plan of Action tentang Pengakaran ISMKI dan 2 dari Fokus Kerja VPI Team
kedepan.
 Tugas tidak terbatas dalam format apapun dan dituangkan sekreatif.
 Seluruh Tugas dikumpulkan bersama dengan Dokumen persyaratan lainnya.
VPE

VPE adalah salah satu dari 5 wasekjen yang ada di ISMKI, yang memegang peran
vital pengembangan ISMKI dalam wilayah cakupan eksternal serta melakukan pembaruan,
analisis, dan mensupervisi program- program yang berada pada bidang yang terafiliasi
dengan VPE yaitu FP, IA, ICT, dan PR.

OPENING SPEECH

HALO,
Assalamualaikum,
Shalom,
Om swastiastu,
Namo buddhaya..

Pada abad ke 16 saat itu China adalah negara yang sangat Xenophobia artinya sangat
takut akan kontaminasi budaya luar, seiring berjalannya waktu kontak antara Rusia- China
hanya di dominasi oleh karena masalah perdagangan tanpa adanya pertukaran pikiran,
ideologi dan pengetahuan yang mendasarinya.

Kyahkta dan Guangzhou adalah area yang sangat dipantau dengan ketat oleh dinasti
Qing agar tidak terjadi kontaminasi budaya dan pada akhirnya China tertinggal jauh dari
Bangsa Eropa dari segi militer, sains,dll.

Maka pada saat itu juga seorang dokter yaitu dr.Sun Yat Sen pada tahun 1912
Memulai misi revolusi Tiongkok menjadi Republic of China sehingga runtuhlah dinasti Qing.

Pengejawantahan dari sejarah diatas menyadarkan kita bahwa peran serta


eksternalisasi sangat memeran fungsi yang sangat besar dalam pengembangan internalisasi.

Dengan melakukan Komparasi maka kita dapat mengetahui aspek apa yang harus
ada dan yang sudah tidak compatible lagi digunakan saat ini.

Mari Ikut dengan saya menjadi bagian dari semangat Sun Yat Sen yang baru demi
membawa ISMKI lebih maju lagi . !!!
Hidup Mahasiswa !!!

Hidup Rakyat Indonesia !!

___

FABIO FEBRIAN M

Vice President for External ISMKI 2020-2021

Contact me on:

LINE : fabiofebrianm

WA : 082194382736

IG : fabiofebrianmujiono

Email : fabiofebrian23@gmail.com
VPE MEMBUTUHKAN
1. General Assistant CODE: CAND VPE GA
2. Staff CODE: CAND VPE STAFF

RANAH KERJA

1. Melakukan analisis pengembangan dan. Progress Start up


2. Mempersiapkan kanalisasi serta menambah kerjasama luar negeri.
3. Membangun relasi terhadap GO dan NGO yang bergerak dalam pengembangan
kepemudaan khususnya di bidang Internasional, serta menganalisis dan
mempersiapkan calon figur yang siap ikut dalam kontestasi kegiatan internasional.
4. Membuat budaya diskusi mengenai isu global yang bersifat konstruktif terhadap
perkembangan Indonesia
5. General Assistant
Memiliki core competencies evaluasi dan monitoring progress pelaporan staff ahli
VPE, membantu VPE dalam merumuskan dan mengaplikasikan arah dan rumusan
perencanaan VPE
6. Staff VPE
Memiliki core competencies dalam mensupervisi dan melaporkan hasil implementasi
Grand Design sesuai bidang yang terafiliasi dengan VPE (FP,PR,IA & ICT)

FOKUS KERJA

1. Supervisi dan monitoring kinerja Bidang yang terafiliasi dengan VPE


2. Sinkronisasi SCO IFMSA dan ISMKI
3. Menambah afiliasi baru dengan GO dan NGO Internasional dalam
4. Analisis kebutuhan Skill untuk pengembangan Internasionalisasi (Kapasitasi)

KRITERIA

1. Mahasiswa kedokteran aktif .


2. Memiliki dedikasi dan loyalitas yang tinggi terhadap ISMKI.
3. Bersedia menghadiri acara nasional ISMKI.
4. Bersedia mendedikasikan diri untuk ikut mensosialisasikan program Internasional
ISMKI.
5. Pengetahuan mengenai pengembangan ICT,PR, IA, dan FP setiap Net Meeting
6. Memiliki sense of belonging serta menjunjung tinggi asas kekeluargaan dalam
lingkungan kerja.
7. Mengikuti kegiatan latihan kepemimpinan skala Lokal/Wilayah/Nasional menjadi poin
plus.
8. Bersedia membangun komunikasi yang intens dengan departemen Hubungan Luar
BEM/LEM/SEMA .
9. Memiliki kemampuan untuk menganalisis serta pengetahuan mengenai masalah
global yang luas.
10. Bersedia untuk diwawancarai melalui Voice Call.
11. Memiliki nilai budi pekerti, kesantunan yang berlandaskan Pancasila.

TUGAS

 Menuliskan Motivation Letter untuk meyakinkan kami mengapa harus memilih anda
(deskripsi anda, track record, dan apa yang telah anda lakukan di kepengurusan anda
yang cukup menjadi bahan pertimbangan kami)
 Menuliskan Curriculum Vitae
 Scan Nota Komitmen dengan materai sebagai bukti komitmen anda menjalankan
amanah dengan baik 1 tahun kedepan
 Memiliki Passport yang berlaku (minimal 5 bulan)
 Memiliki kemampuan analisis pembuatan project dengan baik dan benar dalam bentuk
SWOT/TNA (Training Need Analysis).
VPAD

Vice President Assessment Development memiliki fokus dan tanggung jawab


terhadap penilaian dan pengembangan ISMKI, fokus tersebut dapat berupa menjaga kualitas
kepengurusan ISMKI dan program kerja ISMKI. Yang tetap berlandaskan Institusi guna
keberlanjutan ISMKI.

OPENING SPEECH

Assalamualaikum Wr Wb
Shalom, om swastiastu, namo budhaya, salam kebajikan
Salam sejahtera bagi kita semua

Teruntuk Mahasiswa kedokteran seluruh Indonesia,dari Sabang sampai Merauke.


Dengan hormat dan segala kerendahan hati demi mewujudkan kepengurusan ISMKI
PEMBARUAN 2020-2021 tersolid,terkece,terkeren di dunia. Saya mengundang seluruh
mahasiswa kedokteran untuk mendaftarkan diri sebagai tim VPAD.
VPAD secara singkat memiliki fungsi sebagai tim penilai dan pengembangan di ISMKI
PEMBARUAN dan dapat mewujudkan ISMKI PEMBARUAN yang sebenarnya. Dalam sebuah
organisasi diperlukan penilaian dan pengembangan atas capaian yang diperoleh dalam
sebuah organisasi dari hasil yang baik maupun buruk. Dengan adanya penilaian dan
pengembangan diharapkan organisasi dapat berkembang menjadi lebih baik dari
sebelumnya.
Saya membutuhkan sebuah tim yang solid,s aling membantu satu sama lain, dan
kekeluargaan.Sebuah keluarga siap menutupi kesalahan dari anggotanya dan siap mencover
atas sesuatu yang di buat oleh anggota keluarganya.Tentu diharapakan sebelum mendaftar
mengerti mengenai dasar dasar assessment yang baik dan benar.Tim ini akan ada selama
satu tahun kepengurusan ISMKI PEMBARUAN dan akan saling membantu dan gotong
royong untuk mewujudkan ISMKI PEMBARUAN yang sebenarnya.

Dengan adanya open recruitment ini harapan saya banyak mahasiswa kedokteran
yang berkeinginan ikut berkontribusi dan mewujudkan ISMKI PEMBARUAN. Jika di izinkan
kita untuk satu tim mari kita berbagi ilmu di tim VPAD ini,insyaallah ilmu ini akan berguna
untuk seterusnya.

Saya tunggu di ISMKI PEMBARUAN dan Tim VPAD

Wassalamualaikum Wr Wb

___

Nur Muhammad Mumtaz Wahyu Pratama


Vice President for Assessment and Development ISMKI Periode 2020-2021
VPAD MEMBUTUHKAN

1. General Assistant CODE: CAND AD GAVPAD


2. Assistant for General Assesment CODE: CAND AD GA
3. Assistant for Project Assesment CODE: CAND AD PA
4. Assistant for Institutional Research CODE: CAND AD IR

RANAH KERJA

1) General Assistant
Merupakan bidang yang bertugas untuk membantu General Assessment, Project
Assessment dan Institusional Research.
2) Assistant for General Assessment
Merupakan bidang yang memiliki tugas untuk membuat quality control serta
melakukan assessment terhadap ISMKI, kepada PHN, kepada NC dan VP, dan
Bidang dalam kepengurusan ISMKI PEMBARUAN.
3) Assistant for Project Assessment
Merupakan bidang yang bertugas untuk membuat quality control serta melakukan
assessment pada program kerja yang dimiliki ISMKI.
4) Assistant for Institutional Research
Merupakan bidang yang bertugas dalam persiapan kelengkapan Big Data ISMKI,
membantu perkembangan institusi, dan hal-hal lainnya yang berkaitan dengan
institusi.

FOKUS KERJA

1. Menyusun Quality Control yang sesuai, terukur dan terintegrasi terhadap seluruh
bagian kepengurusan ISMKI
2. Menyusun Need Assessment yang sesuai,terukur dan terintegrasi terhadap seluruh
bagian kepengurusan ISMKI
3. Menyusun Big Data ISMKI
4. Mengolah data institusi untuk menjadi masukan pengembangan institusi
5. Melaksanakan Assessment menyeluruh terhadap kegiatan ISMKI dan menyusun
rekomendasi perbaikan yang sesuai.

KRITERIA

KRITERIA UMUM

 Mahasiswa Kedokteran Indonesia fase preklinik maupun klinik


 Memahami dan menaati segala bentuk kebijakan dan peraturan dalam organisasi,
baik AD/ART ISMKI maupun aturan lainnya yang ada dalam organisasi.
 Memiliki dedikasi, loyalitas, serta komitmen tinggi terhadap ISMKI
 Mampu beradaptasi dan bekerja sama baik di tim VPAD maupun di ISMKI
 Bertanggung jawab dan sanggup menyelesaikan terhadap amanah yang di emban
 Tegar dan gigih terhadap suatu masalah

KRITERIA KHUSUS

 Komitmen untuk memahami mengenai bidang penilaian dan pengembangan


 Memiliki pengalaman assessment (lampirkan dalam CV)
 Komitmen dalam mengumpulkan dan mengolah data
 Konsisten dalam menjaga kualitas kerja
 Komitmen menyediakan waktu, tenaga, dan pikiran untuk perkembangan ISMKI
selama satu tahun kedepan
 Bersedia bertanggung jawab atas amanah dalam melaksanakan pekerjaan ISMKI
selama satu tahun kedepan
 Bersedia mengikuti IMSS 2020, Rakornas 2020, dan IMSS 2021, serta kegiatan ISMKI
Nasional maupun Wilayah lainnya.
 Menyediakan waktu untuk bekerja dan berkoordinasi baik net meeting
maupun direct meeting, serta fast response
 Pengalaman dan pengetahuan kerja sebagai pengurus BEM/PHW/PHN menjadi nilai
tambah
 Pengalaman dalam mengikuti LKMM Wilayah/Nasional memiliki nilai tambah
 Memiliki kemampuan dalam pengoperasian e-mail.
 Memiliki kemampuan menggunakan aplikasi pengumpulan data (Google Forms, dsb.)

TUGAS

 Menuliskan pandangan mengenai;


1. Sistem monitoring dan evaluasi yang terukur dan terintegrasi
2. Apa yang dibutuhkan untuk perkembangan ISMKI.
3. Assessment yang sesuai harapan IFMSA.
VPPD

Vice President for Project Development atau VPPD merupakan salah satu Wakil
Sekretaris Jenderal ISMKI yang berfokus pada pengembangan proyek di ISMKI, mulai dari
pengembangan tenderisasi hingga seluruh program kerja bidang. VPPD akan melakukan
mengembangkan proyek melalui mekanisme controlling, monitoring dan evaluating yang
terukur dan sistematis.

OPENING SPEECH

Bismillahirrahmanirrahim
Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh,
Shalom,
Om swastiastu,
Namo buddhaya,
Rahayu,
Salam kebajikan bagi kita semua

Puji dan syukur marilah kita panjatkan kehadirat Allah SWT yang karena nikmat,
rahmat, dan hidayah-Nya kita masih diberi kesempatan untuk terus berkarya dan
berkontribusi aktif dalam upaya meningkatkan taraf kesehatan masyarakat Indonesia.
Shalawat dan salam semoga tetap Allah SWT curah limpahkan kepada Nabiyyana wa
Habibana Muhammad SAW yang karenanyalah kita bisa merasakan nikmat Iman dan Islam
seperti saat ini.
Suatu kebanggaan bisa menjadi bagian dari ISMKI PEMBARUAN. Suatu kebanggaan
pula bisa mengenal orang-orang hebat yang hingga saat ini masih tetap berkontribusi aktif
dalam meningkatkan taraf kesehatan masyarakat Indonesia. Adalah kamu dan kamu, orang-
orang yang membuat saya bersyukur kepada Allah SWT. karena mempertemukan kita di
ISMKI.
Saya tidak akan membuat janji-janji kosong kepada teman-teman semua. Perubahan
adalah hal yang sulit dan penuh ketidaknyamanan. Satu hal yang pasti, saya akan berjuang
untuk manata kembali hal-hal yang bersifat fundamental dalam pengembangan project dan
siap beradaptasi dengan kemajuan di era 4.0. Kemajuan teknologi informasi seharusnya bisa
menjadi peluang dan kesempatan besar untuk berkarya. Kuncinya adalah menguasai
berbagai kemampuan fundamental dan penguasaan teknologi terkini.
Perubahan tidak selalu dimulai dari atas. Jangan menunggu aba-aba, jangan
menunggu perintah. Ambilah langkah pertama. Menjadi bagian dari VPPD team adalah
langkah pertama yang dapat teman-teman lakukan.
Maka dengan hormat dan segala kerendahan hati, saya mengundang kamu dan
kamu, calon VPPD team, untuk menjadi bagian dalam perubahan besar yang akan kita
lakukan bersama. Saya selalu percaya bahwa kerjasama dan komunikasi yang baik akan
mempermudah sebuah tim untuk mencapai goals yang telah direncanakan sedemikian rupa.
So, tunggu apa lagi? Take it or leave it!

Wassalamu’alaikum warahmatullah wabaraktuh

___

Salam hangat,
Hetria Hayyun Namirah
Vice President for Project Development ISMKI 2020-2021
VPPD MEMBUTUHKAN

1. General Assistant CODE: CAND PD GA


2. Regional Assistant CODE: CAND PD RA
3. SDGs Assistant CODE: CAND PD SA
4. Project Assistant CODE: CAND PD PA

RANAH KERJA

1. General Assistant
- Membantu VPPD dalam membuat online calendar seluruh program kerja tender
ISMKI Nasional
- Membantu VPPD dalam membuat Bank data VPPD yang terintegrasi dan up-to-
date
- Membantu VPPD dalam membangun relasi dengan GO dan NGO terkait program
kerja tenderisasi

2. Regional Assistant
- Membantu VPPD dalam menjalin komunikasi yang intens dengan seluruh VRCPD
di ISMKI Wilayah 1,2,3, dan 4.
- Membantu VPPD dalam berkoordinasi dengan VRCPD untuk mengembangkan
program kerja tenderisasi wilayah.
- Membantu VPPD dalam membuat alur koordinasi yang jelas antara PD assistant
dengan seluruh VRCPD di ISMKI Wilayah 1,2,3, dan 4.

3. SDGs Assistant
- Membantu VPPD dalam merumuskan implementasi SGDs dalam ISMKI Program
Toolkit dan aplikasinya pada program kerja tenderisasi
- Membantu VPPD dalam mensosialisasikan program kerja berbasis SDGs kepada
seluruh bidang di ISMKI Nasional
- membantu VPPD untuk mengembangkan program kerja ISMKI Nasional-Wilayah
dan Institusi yang berbasis SDGs lewat kompetisi berskala nasional dan
internasional
4. Project Assistant
- Membantu VPPD dalam membuat Juklak dan Juknis setiap program kerja
tenderisasi dengan bidang terkait.
- Membantu VPPD dalam membuat project reporting system yang sistematis dan
terukur
- Membantu VPPD dalam mensupervisi dan memfollow up program kerja
tenderisasi

KRITERIA

1. Memiliki komitmen dan loyalitas yang tinggi terhadap ISMKI


2. Fast response, mobile dan memiliki inisiatif yang tinggi
3. Memiliki waktu yang memadai sepanjang kepengurusan
4. Memahami SDGs dan penerapannya pada program kerja bidang di ISMKI
5. Memiliki pengetahuan teoritis dan praktis dalam membuat project reporting system
yang sistematis dan terukur
6. Memiliki pengetahuan teoritis dan praktis dalam pembuatan juklak dan juknis project
7. pengalaman dan pengetahuan kerja sebagai pengurus BEM/PHW/PHN menjadi nilai
tambah
8. Memahami dan menaati segala bentuk kebijakan dan peraturan dalam ISMKI
9. Bersedia menghadiri SEMUA TENDER ISMKI Nasional
10. Bersedia bertanggung jawab dalam atas amanah yang diberikan selama satu tahun
kepengurusan

TUGAS
 Membuat ESSAY tentang Inovasi kamu untuk Project Development di ISMKI terkait
dengan posisi yang kamu inginkan dalam VPPD team (Misal : Project assistant, artinya
kamu harus membuat essay tentang inovasi kamu terkait Tupoksi Project Assistant)
VPPA

Assalamualaikum wr wb Salam sejahtera!

ISMKI adalah rumah mahasiswa kedokteran Indonesia. Dilatarbelakangi oleh sejarah


dan kebutuhan akan suatu wadah untuk menyatukan aspirasi dalam rangka meningkatkan
profesionalisme mahasiswa kedokteran. ISMKI lahir sebagai garda terdepan organisasi
mahasiswa kedokteran Indonesia. Saat ini ISMKI menjadi poros pergerakan dan advokasi di
bidang kesehatan bagi mahasiswa kedokteran seluruh Indonesia. Dari tahun ke tahun ISMKI
konsisten untuk terus mengawal kebijakan – kebijakan terhadap kesehatan Indonesia guna
tercapainya Indonesia yang sehat secara jasmani maupun rohani.

VPPA bergerak dalam bidang kebijakan dan advokasi. Dimana VPPA berperan
menentukan arah sebuah isu hingga bergerak taktis terhadap kebijakan kesehatan Indonesia
agar dapat memajukan kesehatan Indonesia. VPPA dituntut untuk bergerak cepat dan tepat
dalam merespon sebuah isu. Oleh karena itu dibutuhkan sumber daya yang memiliki
kemampuan critical thinking dan creative thinking dengan sikap integritas dan memiliki
dedikasi tinggi terhadap ISMKI.

Saya yakin sikap tersebut dimiliki oleh teman – teman mahasiswa kedokteran seluruh
Indonesia, Oleh karena itu saya disini mengajak teman – teman semua bergabung bersama
tim VPPA ISMKI PEMBARUAN untuk belajar bersama, bergerak bersama, dan maju bersama
untuk diri kita, untuk ISMKI, dan untuk Indonesia.

HIDUP MAHASISWA! HIDUP RAKYAT INDONESIA!

Segala pertanyaan mengenai VPPA-Assistant dan ranah kerjanya, silahkan menghubungi


kontak saya

Waalaikumsalam wr wb

___

Salam Hangat

ROBBY FRANATA S

Vice President of Policy and Advocacy ISMKI 2020-2021


Contact me on:

LINE : robbyfranata

WA : 081320979700

IG : rfranatastp

Email : rfranatastp@gmail.com
VPPA MEMBUTUHKAN

1. General Assistant
Code : CAND VPPA GA
2. Assistant for HPS Departement Coordination
Code : CAND VPPA HPS DC
3. Assistant for MEP Departement Coordination
Code : CAND VPPA MEP DC
4. Assistant for Institution Empowerment
Code : CAND VPPA AIE

RANAH KERJA
UMUM
1. Membuat stratifikasi isu strategis untuk advokasi
2. Mengelola strategi jangka pendek dan panjang advokasi isu serta identifikasi dan
kolaborasi dengan organisasi strategis lain untuk advokasi isu
3. Berkoordinasi dengan bidang kajian kesehatan dan pendidikan profesi untuk mengelola
isu advokasi

KHUSUS
1. General Assistant
 Mengkaji masalah-masalah yang dihadapi oleh VPPA ataupun kebutuhan kajian
untuk keperluan pengembangan dan kemajuan organsiasi
 Memahami grand design dan program kerja ISMKI secara keseluruhan.
 Mampu secara mandiri menjadi representasi ISMKI dalam undangan maupun
kunjungan kerja ISMKI
2. Assistant for HPS Departement Coordination
 Mengetahui dan memahami ranah kerja bidang HPS
 Mengawal HPS untuk melaksanakan kajian yang mendalam dan berdasar kuat
 Mampu secara mandiri menjadi representasi ISMKI dalam undangan maupun
kunjungan kerja ISMKI
3. Assistant for MEP Departement Coordination
 Mengetahui dan memahami ranah kerja bidang HPS
 Mengawal MEP untuk melaksanakan kajian yang mendalam dan berdasar kuat
 Mampu secara mandiri menjadi representasi ISMKI dalam undangan maupun
kunjungan kerja ISMKI
4. Assistant for Institution Empowerment
 Berkoordinasi dengan institusi dalam merespon isu strategis
 Mendata dan memetakan fokus isu internal serta fokus isu kesehatan setiap institusi.
 Mampu secara mandiri menjadi representasi ISMKI dalam undangan maupun
kunjungan kerja ISMKI

FOKUS KERJA
1. Mendata dan menentukan fokus isu
2. Mengawal HPS dan MEP untuk melaksanakan kajian yang mendalam dan berdasar
kuat
3. Mengkoordinasikan nasional–wilayah-institusi dalam merespon isu strategis
4. Mengawal terlaksananya tindak lanjut atas kajian yang sudah dilakukan
5. Membuat SOP manajemen isu (SOP kajian, propaganda, lobbying, advokasi dan aksi)

KRITERIA
1. Mahasiswa kedokteran aktif .
2. Memiliki dedikasi dan loyalitas yang tinggi terhadap ISMKI.
3. Bersedia menghadiri acara nasional ISMKI.
4. Berkomitmen untuk ikut dalam setiap Net Meeting
5. Memiliki sense of belonging serta menjunjung tinggi asas kekeluargaan dalam bidang.
6. Mengikuti kegiatan latihan kepemimpinan skala Lokal/Wilayah/Nasional menjadi poin
plus.
7. Memiliki kemampuan untuk menganalisis serta pengetahuan mengenai isu – isu
kesehatan di Indonesia
8. Bersedia untuk diwawancarai melalui Voice Call.
9. Bersedia menghubungi seluruh institusi kedokteran di Indonesia
10. Memiliki komitmen, sikap integritas, bertanggung jawab, dan kemuan untuk terus belajar
11. Memiliki pengalaman dalam advokasi, setting audiensi, aksi, menulis menjadi poin plus.
12. Memiliki pengalaman menjadi PHW ataupun PHN menjadi poin plus
13. Memiliki basic skills public speaking, lobbying and negotiation, networking,dan people
analysis

SKILLS
 Public Speaking
 Lobbying and Negotiation
 Networking

 People analysis

TUGAS :

Menulis essai mengenai “masalah – masalah di indonesia yang anda ketahui dan solusi
kongkrit nya menurut anda”. min : 2 halaman
*dikirimkan bersama dengan persyaratan
umum.
LD LEADERSHIP DEVELOPMENT

Leadership Development adalah bidang yang berperan dalam pengawalan dan


pengembangan kaderisasi demi meningkatkan integritas dan nilai kebermanfaatan
mahasiswa kedokteran Indonesia. Leadership Development merupakan salah satu wadah
bagi mahasiswa yang haus akan pembaruan.

OPENING SPEECH

Tiga puluh delapan tahun ISMKI berdiri kokoh sebagai rumah bagi mahasiswa
kedokteran Indonesia. Dinamika kehidupan organisasi menjelang dekade keempat
membutuhkan pembaharuan, menciptakan ruang cipta untuk bertumbuh. Pertumbuhan
membutuhkan kesinambungan dan leadership development adalah koridor yang tetap ada
menjamin kesinambungan kehidupan organisasi.

#ISMKIPembaruan membutuhkan semangat, ide, dan kontribusi dari setiap mahasiswa


kedokteran potensial dalam mewujudkan misi kesinambungan. #ISMKIPembaruan
menawarkan kesempatan kepada kamu, calon potensial, untuk dapat berkembang membantu
kesinambungan ISMKI menjadi organisasi yang memberikan ruang bagi setiap mahasiswa
kedokteran untuk berkarya dan mengembangkan potensi terbaiknya. #ISMKIPembaruan
menunggu kamu untuk dapat menjadi bagian yang mengembangkan potensimu dan
kolegamu.

“Change will not come if we wait for some other person or time. We are the people who are
waiting for us. We are the change we seek”

Barrack Obama

___

M. Shafriedho Darmaputra

National Coordinator of Leadership Development ISMKI 2020-2021


Contact me on:

LINE : Edhodrmptr

WA : 085216980051

IG : edhodrmptr

Email : ismki.ncld@gmail.com
LD MEMBUTUHKAN

1. Vice National Coordinator CODE: CAND LD VNC


2. Chief of Capacity Building CODE: CAND LD CB
3. National Staff CODE: CAND LD STAFF

RANAH KERJA

1. Vice National Coordinator


 Memiliki pemikiran inovatif untuk membantu National Coordinator dalam
pengembangan dan evaluasi program kerja Bidang Leadership Development
 Membantu mengarahkan staff/bidang dan menyusun hal-hal teknis dalam
pelaksanaan program kerja Bidang Leadership Development
 Mengawal keberlangsungan program kerja agar sesuai dengan indikator yang
diharapkan.
 Mempunyai karakter terbuka dan perhatian tinggi, peduli dengan lingkungan,
selalu sabar dan mudah mengakrabkan diri dengan orang baru
 Memiliki pemikiran inovatif untuk menciptakan cara-cara baru menyenangkan
untuk menjaga komposisi dan semangat PHN dari awal hingga akhir
kepengurusan
 Mampu menjalin kerja sama yang baik dan berkomunikasi aktif serta intens
dengan National Coordinator, Pengurus Harian Nasional, Pengurus Harian
Wilayah dan Pengurus Institusi

2. Chief of Capacity Building


 Merancang core idea dan kurikulum materi LKMM dan TFT Nasional
 Menyusun desain program LKMM dan TFT Nasional
 Melakukan persiapan dan detail kegiatan (Term of References, opsi pemateri)
LKMM dan TFT Nasional
 Menyiapkan Instrumen Evaluasi kegiatan LKMM dan TFT Nasional
berkoordinasi dengan Vice President terkait
 Menyusun data base Trainer untuk menyokong BPPK
 Memfasilitasi pemberdayaan trainer pada kegiatan kaderisasi lokal, wilayah,
dan nasional

3. Staff
 Dapat menerima dan bertanggungjawab penuh terhadap program kerja
yang telah diamanahkan.
 Dapat melaksanakan hal-hal teknis pelaksanaan Program Kerja yang
sesuai dengan Grand Design dan Timeschedule Tahun 2020-2021
(merencanakan, melaksanakan, mengevaluasi, laporan)
 Berkomunikasi aktif dan intens dengan National Coordinator, Vice
National Coordinator, Pengurus Harian Nasional yang lain, Pengurus
Harian Wilayah dan Pengurus Institusi demi terlaksananya Program
Kerja
 Mampu melakukan analisis kelebihan dan kekurangan program kerja
serta menyusun opsi alternatif untuk setiap program kerja yang menjadi
tanggung jawabnya.
 Mempunyai kemampuan merangkul orang lain, peduli dengan
lingkungan, dan mudah mengakrabkan diri dengan orang baru.

FOKUS KERJA

1. Capacity Building
2. LKMM Nasional
3. Training for Trainer
4. BPPK

KRITERIA

1. Mahasiswa Kedokteran Indonesia yang masih aktif


2. Memiliki motivasi yang kuat, sikap disiplin terhadap waktu, keinginan untuk terus
belajar, komitmen yang teguh, loyalitas yang tinggi, mudah bersosialisasi dan
kemampuan konsisten dalam bekerja sebagai Pengurus Harian Nasional ISMKI
Tahun 2019-2020
3. Mampu berkomunikasi secara proaktif dengan tim melalui media (FAST RESPONSE)
4. Bersedia untuk mengikuti kegiatan ISMKI Nasional, seperti IMSS, Rakornas dan
LKMM Nasional, serta bersedia untuk berkunjung di kegiatan ISMKI Wilayah, seperti
LKMM Wilayah.
5. Memahami gambaran mengenai ranah kerja Bidang Leadership Development ISMKI.
6. Memiliki pengalaman di bidang kaderisasi baik di institusi, wilayah maupun nasional
sangat direkomendasikan
7. Pernah mengikuti LKMM Wilayah / LKMM Nasional sangat direkomendasikan

TUGAS

 Memahami arahan kerja Leadership Development di:


https://issuu.com/nauvaldamas/docs/nauval_for_ismki_pembaruan
 Memahami seluruh program kerja LD periode sebelumnya, di: bit.ly/TRIANAGATA
 Menganalisa program kerja Leadership Development periode sebelumnya dan
memformulasikan evaluasi program kerja dan inovasi terkait yang dibutuhkan (akan
ditanya saat wawancara)
 Menjabarkan alur kaderisasi institusi asal dalam bentuk bagan (soft file)
 Memilih dua program kerja yang diminati untuk disupervisi (akan ditanya saat
wawancara)
CE COMMUNITY EMPOWERMENT

Community Empowerment merupakan bidang di ISMKI yang memiliki fungsi utama


dalam menjalankan Pengabdian Masyarakat serta mengawali pergerakan mahasiswa
kedokteran dalam upaya meningkatkan taraf kesehatan masyarakat di Indonesia.

OPENING SPEECH

Assalamualakum wr. wb

Salam Pengabdian!

Sebagai mahasiswa kedokteran tentunya memiliki jiwa pengabdian sangatlah penting,


di ISMKI terutama di Bidang Community Empowerment anda dapat belajar untuk mengasah
dan mengembangkan hal tersebut. Bidang CE merupakan bidang di ISMKI yang secara
khusus bergerak dalam melakukan pengabdian masyarakat. ISMKI yang juga menjadi garda
terdepan dalam pergerakan mahasiswa kedokteran di Indonesia tentunya juga memiliki tugas
untuk mengawali pergerakan dalam upaya menyehatkan masyarakat Indonesia dengan
memaksimalkan upaya promotif dan preventif.

Dengan itu saya mengajak anda semua untuk bergabung di ISMKI! Mari bersatu
bersama-sama menyatukan pergerakan menjadikan mahasiswa kedokteran Indonesia
sebagai Agent of Health untuk mewujudkan Indonesia yang lebih sehat.

Hidup Mahasiswa! Hidup Rakyat Indonesia!

“In every community, there is work to be done. In every nation, there are wounds to heal. In
every heart, there is the power to do it.” – M Williamson

___

Satya Pramana,

National Coordinator of Community Empowerment ISMKI 2020 – 2021


Contact me at:

LINE : satyaprmn

Whatsapp : 08176543272

E-mail : sty.pramana@gmail.com
CE MEMBUTUHKAN

1. Vice National Coordinator CODE: CAND CE VNC


2. Staff CODE: CAND CE STAFF

RANAH KERJA

1. CAND CE VNC
Bertugas dalam membantu NC dalam melakukan controlling terhadap program kerja
dan membantu mengawasi kinerja staff
2. CAND CE STAFF
Bertugas dalam membantu serta menjadi perpanjangan tangan NC dalam
menjalankan program kerja, meliputi:
 Bulan Bakti: Melakukan aksi sosial secara Nasional sesuai dengan fokus
Kementrian Kesehatan Republik Indonesia
 Community Development: Membantu Institusi dalam melakukan
pemberdayaan masyarakat
 Crisis Center dan RETINA: Mengawali mahasiswa kedokteran dalam
melakukan bantuan terhadap bencana
 Health Campaign: Melakukan kampanye kesehatan secara Nasional
 CE Awards: Melakukan awarding sebagai bentuk apresiasi kepada Wilayah
dan Institusi

FOKUS KERJA

Menjadi garda terdepan dalam menginisiasi pergerakan mahasiswa kedokteran dalam bidang
Pengabdian Masyarakat dengan program kerja yang ada di CE, antara lain:

1. Bulan Bakti
2. Community Development
3. Crisis Center dan RETINA
4. Health Campaign
5. CE Awards
KRITERIA

1. Mahasiswa Kedokteran Indonesia aktif


2. Memiliki komitmen, loyalitas dan rasa ingin belajar yang tinggi dan dapat
dipertanggungjawabkan
3. Memiliki waktu yang diluangkan untuk memenuhi tugas organisasi (net meeting,
menjalankan proker, dll)
4. Bersedia menghadiri acara ISMKI Nasional seperti IMSS, Rakornas, NMDP, dll.
5. Telah membaca dan memahami Grand Design #ISMKIPembaruan terutama arah
kerja bidang Community Empowerment
6. Memiliki kemampuan komunikasi yang efektif untuk menunjang hubungan baik antar
individu ataupun kelompok
7. Pernah bergabung dalam organisasi/departemen yang bergerak dalam bidang
pengabdian masyarakat baik tingkat Institusi, Wilayah, Nasional ataupun
Internasional, sertakan dalam CV pada form pendaftaran (sangat direkomendasikan)
8. Pernah mengikuti kegiatan sosial seperti bakti sosial, relawan bencana, dsb. sertakan
dalam CV pada form pendaftaran (sangat direkomendasikan)
9. Mampu bekerja di lingkungan multikultural, menunjang tinggi nasionalisme serta
menjauhi SARA

TUGAS

Tugas dibuat dengan format:

- Microsoft Word
- Margin (U-D-L-R) 4-3-4
- Paper A4
- Font Times New Roman
- Size 12
- Line spacing 1,5 Justify

TUGAS 1. Buatlah essay dengan menjawab pertanyaan-pertanyaan berikut (minimal 2


halaman mencakup semua pertanyaan):

1. Jelaskan apa yang anda ketahui mengenai SDG’s serta berikan contoh
pengaplikasian poin SDG’s dalam program yang ada di ISMKI terutama bidang CE!
2. Jelaskan apa yang anda ketahui mengenai fokus Kementrian Kesehatan periode ini
serta berikan contoh program pemerintah yang dapat bersinergis dengan program
yang ada di ISMKI terutama Bidang CE!
3. Jabarkan inovasi apa saja yang anda ingin bawakan dalam program-program yang
ada di Bidang CE periode ini, sertakan evaluasi periode sebelumnya (Bulan Bakti,
Community Development, Crisis Center dan RETINA)

TUGAS 2. Lakukan online campaign di Instagram anda dengan memilih satu isu kesehatan
(PTM ataupun PM), post di Instastory atau feed Instagram anda (boleh salah satu boleh
keduanya) dengan menyertakan caption semenarik mungkin dan ajak teman-teman anda
untuk melakukan campaign anda, semakin banyak yang ikut semakin baik, bentuk dan media
campaign dibebaskan sekreatif mungkin, ingat! Kreativitas tidak ada batasnya (tag
@ismki_indonesia @bakti.ismki dan sertakan hashtag #ISMKIPembaruan
#CEMovement di dalam caption anda dan mohon jangan di private)

1. Tuliskan dalam word deskripsi singkat mengenai campaign anda dan alasan mengapa
anda memilih isu tersebut!
2. Lampirkan screenshoot campaign anda dan seluruh teman-teman anda yang
mengikuti campaign sebagai bukti, lampirkan sebanyak-banyaknya!

Apabila ada yang belum dipahami segera bertanya

Selamat mengerjakan tugas!


MEDICAL EDUCATION AND
MEP PROFESSION

Assalamualaikum WR WB, salam sejahtera


Hidup mahasiswa kedokteran Indonesia!
Salam Pendidikan Kedokteran Indonesia!

Di Era Industri 4.0 ini kita sebagai Mahasiswa Kedokteran Indonesia dituntut untuk
peka dan kreatif dalam mengambil peran untuk menyelesaikan permasalahan pendidikan
kedokteran di Indonesia. Seperti yang kita tahu, program pendidikan kedokteran yang
berkualitas adalah pintu utama untuk dapat melahirkan dokter yang kompeten, dan dokter
yang kompeten dapat menjadi pilar kesehatan bangsa Indonesia ini. Namun, apakah dalam
kenyataannya pendidikan yang berkualitas sudah tercapai? Dan, apakah kualitas pendidikan
ini tercermin pada institusi kedokteran di seluruh Indonesia, dari Sabang sampai Merauke?

Kita sebagai Mahasiswa Kedokteran Indonesia sebaiknya sadar, bahwa masih banyak
ketimpangan kualitas pendidikan kedokteran pada tiap institusi di Indoensia yang harus kita
tuntaskan, demi mencapai cita-cita pendidikan kedokteran yang berkualitas dan berdaya
saing global. Bangsa ini memerlukan mahasiswa kedokteran untuk menyampaikan
aspirasinya dalam membangun sistem pendidikan kedokteran yang berkualitas.

Melalui bidang MEP ISMKI inilah kawan dapat menyalurkan aspirasi tersebut. Kami
sangat mengharapkantenaga dan pikiran kawan-kawan sekalian demi terciptanya pendidikan
kedokteran yang berkualitas dan berkelanjutan.

- Education is the foundation upon which we build our future -

christine gregoire

___

NANDA ROBBY SETYAWAN

National Coordinator MEP ISMKI 2020-2021


Contact me on:

LINE : nandarobby

WA : 082194382736

IG : nanda_robby

Email : nandarobby14@gmail.com
MEP MEMBUTUHKAN
1. Vice National Coordinator Code : CAND VNC MEP
2. National Staff Code: CAND NS MEP

RANAH KERJA

Vice National Coordinator

1. Memiliki pemikiran inovatif untuk pengembangan program kerja bidang Pendidikan dan
Profesi
2. Memiliki kemampuan interpersonal yang mumpuni dalam mengarahkan staf/bidang dan
menyusun hal-hal teknis dalam pelaksanaan program kerja.
3. Mampu melakukan monitoring dan evaluasi program kerja yang konsisten dan
berkelanjutan.
4. Memiliki gambaran/rencana gerakan demi terwujudnya building bidang pendidikan dan
profesi berjenjang (Institusi-Wilayah-Nasional).
5. Mampu menciptakan suasana berorganisasi yang bersemangat dari awal hingga akhir
kepengurusan

National Staff

1. Memiliki pengalaman organisasi sebelumnya dan memahami tanggungjawab menjadi


seorang Pengurus Harian Nasional ISMKI.
2. Menerima dan melaksanakan dengan sungguh-sungguh program kerja yang menjadi
tanggung jawabnya.
3. Mampu menjaga komunikasi yang aktif, intensif dan dua arah denganpihak-pihak yang
terlibat dalam program kerjanya, termasuk Sekretaris Bidang dan Wakil Sekretaris
Bidang.
4. Mampu menganalisa kelebihan dan kekurangan program kerja serta menyusun strategi
pelaksaan program kerja
FOKUS KERJA
1. Menjamin suksesnya pelaksanaan Indonesian International Medical Olympiad (IMO)
2020
2. Melaksanakan program kerja yang inovatif dan tepat guna untuk meningkatkan mutu
pendidikan kedokteran secara berkelanjutan di tingkat institusi
3. Peka dan responsive terhadap isu-isu pendidikan kedokteran di tingkat wilayah maupun
nasional melalui kajian rutin maupun insidental

KRITERIA
1. Mahasiswa kedokteran Indonesia yang masih aktif.
2. Memiliki komitmen dan integritas yang tinggi sebagai Pengurus Harian Nasional ISMKI
tahun 2020-2021.
3. Memahami ranah kerja dan program kerja bidang Medical Education and Profession
ISMKIsecara umum, serta ranah kerja dari posisi yang dipilih.
4. Bertanggungjawab dengan sungguh-sungguh melaksanakan amanah Grand Design
ISMKI tahun 2020-2021.
5. Bersedia menjalin komunikasi dan kerjasama yang aktifdan intensif dengan pihak yang
terlibat sepanjang kepengurusan.
6. Menguasai aplikasi/perangkat elektronik yang menunjang pekerjaan yang diambil.
7. Memiliki pemahaman dan wawasan tentang Pendidikan dan Profesi Kedokteran di
Indonesia
8. Bersedia mengikuti kegiatan ISMKI Nasional dan/atau Wilayah, meliputi IMSS 2020,
Rakornas 2020, IMSS 2021, IMO 2020

TUGAS
1. Menuliskan Curiculum Vitae
2. Melampirkan Surat Komitmen. Komitmen terhadap kewajiban, dicerminkan melalui
kedisiplinan waktu dan ketepatan janji
3. Memahami sistem pendidikan kedokteran di Indonesia secara garis besar
4. Memahami arahan kerja Medical Education and Profession di:
https://issuu.com/nauvaldamas/docs/nauval_for_ismki_pembaruan
5. Melampirkan motivation letter untuk mengemban amanah sebagai pengurus bidang
MEP.
6. Mampu berpikir kritis dan melampirkan Kajian Isu Pendidikan kedokteran Indonesia
menghadapi isu-isu pendidikan kedokteran yang kian beragam.
7. Melampirkan essay mengenai evaluasi pelaksanaan program kerja MEP sebelumnya,
dan inovasi dalam formulasi dan penalaksanaan program kerja MEP berikutnya.
8. Melampirkan Sertifikat Delegasi atau Kepanitiaan Olimpiade Kedokteran (apabila ada).
HPS HEALTH POLICY STUDIES

Health Policy Studies (HPS) ISMKI memiliki peran dalam mendorong mahasiswa
kedokteran dan masyarakat pada umumnya untuk belajar memiliki kesadaran, pemahaman
dan kemampuan untuk mencari solusi atas persoalan-pesoalan kesehatan yang kompleks di
Indonesia. Perannya adalah membuat mahasiswa kedokteran dan masyarakat untuk mulai
kritis dan peka akan masalah kesehatan di Indonesia. Selain itu, peran lainnya adalah untuk
melatih mahasiswa kedokteran untuk mencari solusi atas masalah tersebut sebagai bentuk
pengabdian pada masyarakat serta pembelajaran untuk kedepan ketika menjadi dokter dapat
menyeselaikan masalah-masalah kesehatan di Indonesia yang sangat kompleks dan butuh
penyelesaian yang komprehensif. HPS di tingkat nasional membutuhkan kolaborasi dan
partisipasi tak hanya seluruh mahasiswa kedokteran yang ternaung dalam ISMKI, namun pula
organisasi lintas profesi, organisasi pemerintahan maupun non pemerintahan serta
masyarakat untuk saling belajar dan terajar dalam wujud pengembangan, pembelajaran dan
pengabdian pada diri sendiri, bangsa dan negara.

OPENING SPEECH

Selamat pagi/ siang/ malam semuanya!

Perkenalkan nama saya Basra selaku NC HPS periode 2020-2021.

Zaman sudah berubah, tahun boleh berganti, namun semangat perubahan tidak boleh
mati!

Singkatnya, saya ajak kalian untuk ikut belajar berkolaborasi dalam pergerakan
mahasiswa yang harus sesuai dengan perkembangan zamannya. Mudahnya, apa yang
menjadi kebijakan pemerintah dan kondisi kesehatan Indonesia sekarang, akan menjadi
gambaran keadaan kamu nanti ketika menjadi dokter!

Jadi, jika kamu mulai belajar untuk peka terhadap lingkungan profesi mu dari sekarang
sambil belajar mencari solusi atas masalah tersebut, itu akan melatih kamu untuk terampil
dalam berselancar di dunia profesi dokter nanti! Asyek berselancar.
Saya tegaskan bahwa belajar adalah hal yang paling mendasar dan esensial, karena
yang saya lebih butuhkan di HPS Nasional dari kalian adalah kemauan, bukan hanya
kemampuan.

Saya butuh kemauan kalian untuk terus melatih kemampuan diri sendiri, serta
saya butuh pula kemampuan kalian untuk melahirkan kemauan orang lain akan perubahan
yang berkelanjutan ke arah yang lebih baik.

Mari kita saling belajar!

___

Basra Ahmad Amru

National Coordinator of Health Policy Studies ISMKI 2020-2021

Kontak saya:

LINE : basraa

WA : 087701091998

IG : basramru

Email : basramru@gmail.com
HPS MEMBUTUHKAN

1. Vice National Coordinator CODE: CAND HPS VNC


2. Staff CODE: CAND HPS STAFF

RANAH KERJA

Menurut AD/ART ISMKI

Memfasilitasi mahasiswa kedokteran untuk berpartisipasi dan berkolaborasi dalam


masalah-masalah dalam kebijakan kesehatan berdasarkan dengan kajian atau studi yang
terstandarisasi serta berkoordinasi dengan Wakil Sekretaris Jenderal bidang Advokasi
Kebijakan dan Jejaring dalam mengadvokasikan isu kebijakan kesehatan yang dikaji, atau
Wakil Sekretaris Jenderal bidang Eksternal dalam berhubungan dan berkontribusi pada forum
dan pembahasan IFMSA.

a. VNC
- Bekerja sama dengan Nasional Coordinator dalam membangun suasana kerja
yang harmonis
- Mewakili tugas Nasional Coordinator bila kondisi dan situasi Nasional
Coordinator tidak memungkinkan dalam proses pengerjaan tugas bidang
- Bekerja rangkap sebagai sekretaris
- Memaksimalkan fungsi monitoring dan evaluasi kerja bidang bersama
Nasional Coordinator
- Memiliki tugas lainnya yang sama dengan Staff HPS lainnya

b. Staff
- Berpartisipasi dalam perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi pergerakan
mahasiswa kedokteran di tingkat wilayah
- Berkolaborasi dalam perencanaan, pelaksanaan, dan evaluasi pergerakan
mahasiswa kedokteran d tingkat nasional
FOKUS KERJA

Grand Design HPS dalam 1 tahun kedepan, sesuai dengan Grand Design Sekjenter
terkait pergerakan dan advokasi, memiliki beberapa agenda penting.

a. Pergerakan di tingkat Nasional


Adanya pergerakan mahasiswa yang berbasis momentum dengan persiapan
yang matang.
Beberapa momentum yang bisa dimanfaatkan di awal tahun yakni Hari
Kesehatan Dunia, Hari Gizi Nasional, dan pada akhir tahun, yakni Hari Dokter Nasional
dan Hari Kesehatan Nasional

b. Pergerakan di tingkat Wilayah


Perumusan isu harus sejalan dengan isu yang ada ditingkat wilayah. Selain
sejalan, HPS Nasional juga harus ikut berpartisipasi dan berkoloborasi dalam
perencaan, pelaksaan, dan evaluasi pergerakan mahasiswa kedokteran regional.
KRITERIA

- Mahasiswa kedokteran aktif.


- Keinginan belajar tinggi.
- Bersedia menghadiri acara nasional ISMKI.
- Berkomitmen untuk ikut dalam setiap rapat ISMKI.
- Memiliki mentalitas yang kokoh diiringi dengan moralitas.
- Semangat koloborasi
- Mengikuti kegiatan latihan kepemimpinan skala Lokal/Wilayah/Nasional menjadi poin
plus.
- Memiliki wawasan pengetahuan dan ilmu Bahasa yang tinggi
- Memiliki kemampuan untuk menganalisis serta pengetahuan mengenai masalah
kesehatan, social dan politik yang ada di Indonesia.
- Memiliki kemampuan dalam menulis tulisan yang dapat membuka wawasan pembaca.
- Memiliki nilai budi pekerti yang luhur, sopan serta santun dan santuy.
- Mampu memanfaatkan pers.
- Memiliki kemampuan negotiating, lobbying, serta social engineering menjadi nilai plus.

TUGAS

1. Pilih Isu kesehatan dan kedokteran dibawah ini yang membuat dirimu tertarik dan
sesuai minat kamu, kalau tidak ada isu yang kamu minati dibawah ini, silahkan
tulis isu yang kamu minati bebas sesuai minatmu diluar isu dibawah ini:
a. Pelaksanaan Sistem JKN
b. Moratorium FK
c. RUU Pertembakauan
d. UU Pendidikan Dokter
e. Program DLP
f. Evaluasi Implementasi UKMPDD
g. Evaluasi Implementasi Intership
h. Kualitas Pendidikan Dokter
2. Berdasarkan dengan isu yang kamu minati, saya minta kamu ambil sebuah masalah
dalam isu tersebut, lalu kamu tuliskan dalam sebuah essay berisi pandangan kamu
terkait masalah tersebut, dampak masalah, serta rekomendasi, atau konsiderasi, atau
solusi atas masalah tersebut sebagai Anggota HPS Nasional (minimal 100 kata).
=
IA
Internasional Affairs secara esensial merupakan bidang yang menjembatani ISMKI
dan internasional, tentunya perlu kemampuan berdiplomasi, pengetahuai seputar link dan
kerjasama dengan instansi yang mewadahi internasionalisasi

OPENING SPEECH

HALO,
Assalamualaikum,
om swastyastu, shalom,
namo buddhaya,
salam sejahtera untuk kita semua..

“Satu – satunya yang kekal adalah perubahan. Kesempatan untuk memilih beradaptasi dan
bertahan hidup atau berdiam di zona aman dan lenyap tertelan peradaban ada di tangan
kita sendiri.”

Kepada kalian yang katanya Agent of Change

Dunia terus berubah. Semua berlomba – lomba untuk menjadi yang paling hebat.
Hukum rimba kembali berlaku. Bertahan atau mati. Terus belajar dan beradaptasi merupakan
senjata mutlak untuk tetap bernyawa. Indonesia tidak sedang baik – baik saja. Banyaknya hal
yang harus dibenahi belum sebanding dengan jumlah jiwa yang tergerak untuk melakukan
sesuatu. Kompleksnya masalah dan bagaimana cara mengatasinya tidak akan kita jumpai
tanpa keberanian untuk melangkahkan kaki keluar dari rumah yang nyaman.
Internasionalisasi bukan hanya tentang seberapa jauh kita pergi, tetapi juga bagaimana kita
dapat memperluas perspektif dan membawa pulang sesuatu untuk memperkokoh rumah kita.

“Life is valuable when we stop existing and start living”. Jalanan di luar rumah belum
tentu ramah, hutan dibalik bukit belum tentu indah. Namun terseok, terjatuh, tertatih menyusuri
setapak ke-belum tentuanlah yang dapat membentuk diri kita menjadi pribadi yang lebih kuat,
mencapai harta karun pembaruan. Untuk kalian yang katanya agent of change tetapi masih
merasa nyaman berada di zona aman. Melalui IA, saya tantang kalian untuk berproses dan
berpetualang bersama meperluas zona nyaman!

---

Salam Petualangan :) ,

I GUSTI AYU AGUNG DIAH HARINI

National Coordinator of International Affairs ISMKI 2020-2021

Contact me:

LINE : diah.harini

WA : 085604177310

IG : diahh12

Email : diah.harini13@gmail.com
IA MEMBUTUHKAN
1. Vice National Coordinator CODE: CAND IA VNC
2. Staff CODE: CAND IA STAFF

RANAH KERJA

1. Menjalankan tugas berdasarkan AD/ART ISMKI dan Grand Design Sekretaris


Jendral :
 Memfasilitasi pertukaran mahasiswa kedokteran.
 Menjalin dan memelihara jaringan Internasional.
 Berkoordinasi dengan institusi untuk penyebaran informasi, mengembangkan
program pertukaran dan kegiatan berskala Internasional.
 Membuat panduan dan pelatihan terkait program pertukaran.
 Membuat regulasi terhadap delegasi ISMKI ke acara Internasional.
 Berkoordinasi dengan Wakil Sekretaris Jenderal bidang Eksternal dalam
mengembangkan jejaring strategis Internasional.

2. VICE NATIONAL COORDINATOR :


- bekerjasama dengan National Coordinator dalam menjalankan tugas dan
menggantikan sementara posisi NC saat NC berhalangan menjalankan tugas
- bertanggung jawab atas koordinasi internal dan kelengkapan administrasi bidang IA

3. EXCHANGE TEAM :
- Memicu minat mahasiswa kedokteran se – Indonesia untuk berpartisipasi pada
event internasional melalui pencerdasan dan sharing seputar internasionalisasi,
termasuk pelatihan persiapan berkas yang akan digunakan.

4. RELATION TEAM
- Membuka jalan untuk menjalin kerjasama dengan GO, NGO, maupun pihak lain
dalam membuka jalan internasionalisasi baru
5. PROJECT TEAM
- Merancang dan mengawasi jalannya project IA ISMKI yang diadakan di Indonesia
agar mahasiswa yang memiliki kendala di biaya tetap dapat merasakan hawa
internasionalisasi

FOKUS KERJA

1. Sosialisasi program pencerdasan tentang internasionalisasi kepada seluruh


mahasiswa kedokteran Indonesia secara berjenjang, berkualitas dan berkelanjutan.
2. Sinkronisasi program dan SCO/bidang ISMKI dengan SCO/bidang IFMSA.
3. Membangun relasi dengan GO dan NGO Internasional.
4. Membangun budaya diskusi mengenai isu global yang bersifat konstruktif terhadap
perkembangan Indonesia.
5. Merancang dan membuat project dengan kegiatan bertema internasionalisasi di
Indonesia untuk memfasilitasi mahasiswa FK di Indonesia yang ingin merasakan hawa
internasionalisasi tetapi memiliki hambatan di biaya untuk berangkat ke luar negeri.

KRITERIA

1. Mahasiswa kedokteran aktif yang menyukai tantangan dan memiliki semangat untuk
berproses.
2. Memiliki dedikasi dan loyalitas yang tinggi terhadap ISMKI.
3. Bersedia mendedikasikan diri untuk ikut mensosialisasikan program Internasional
ISMKI.
4. Memiliki pengetahuan maupun pengalaman mengenai program IFMSA dan SCO
IFMSA serta GO dan NGO Internasional.
5. Berkomitmen untuk ikut dalam setiap Net Meeting dan tetap bertahan hingga akhir
kepengurusan.
6. Memiliki sense of belonging serta menjunjung tinggi asas kekeluargaan dalam bidang.
7. Pernah mengikuti kegiatan internasional menjadi poin plus.
8. Mendapat dukungan dan sokongan dana dari kampus atau orang tua untuk berangkat
mengawasi project IA menjadi poin plus untuk bergabung ke dalam tim project.
9. Pernah mengikuti kegiatan latihan kepemimpinan skala Lokal/Wilayah/Nasional
menjadi poin plus.
10. Bersedia membangun komunikasi yang intens dengan departemen Hubungan Luar
BEM/LEM/SEMA/HM.
11. Memiliki kemampuan untuk menganalisis serta pengetahuan mengenai masalah
global yang luas.
12. Bersedia untuk diwawancarai melalui Voice Call.

TUGAS

 Menuliskan Motivation Letter untuk meyakinkan kami mengapa harus memilih anda
(deskripsi anda, track record, dan apa yang telah anda lakukan di kepengurusan anda
yang cukup menjadi bahan pertimbangan kami).
 Menuliskan Curriculum Vitae.
 Menuliskan Essay analisis masalah tentang kondisi internasionalisasi di kalangan
mahasiswa FK di Indonesia dan solusinya

 Menuliskan Essay tentang pengalaman mengikuti kegiatan internasionalisasi dan apa


yang didapatkan dari kegiatan tersebut. Bila belum pernah mengikuti event berskala
internasional, tuliskan essay tentang pentingnya Internasionalisasi bagi mahasiswa
FK.

 Scan Nota Komitmen dengan materai sebagai bukti komitmen Anda menjalankan
amanah dengan baik 1 tahun kedepan.

 Memiliki Passport yang berlaku (minimal 5 bulan).


PR PUBLIC RELATION

ASSALAMUALAIKUM WR,WB.

“Public Relations is a strategic communication process that builds mutually


beneficial relationships between organizations and their publics”

Ikatan Senat Mahasiswa Kedokteran Indonesia (ISMKI) layaknya merupakan rumah


bagi seluruh mahasiswa kedokteran dari Sabang sampai Merauke, tempat dimana kita belajar
& berkembang untuk terus menjadi pribadi yang hebat, juga bermanfaat. Selain
dibutuhkannya usaha dari diri kita sendiri yang menjadikan “kita” sebagai pribadi yang hebat
& bermanfaat tsb, tentunya kita tidak lupa bahwa kita juga membutuhkan campur tangan &
bantuan pihak lain untuk mencapai sebuah kesuksesan dari buah kehebatan &
kebermanfaatan tsb.

Public Relations hadir untuk ISMKI sebagai jembatan penghubung lini pertama demi
terciptanya satu persatu hubungan kerjasama dengan tujuan menciptakan banyak manfaat
terutama bagi ISMKI sendiri, pihak terkait, serta masyarakat luas, juga kesehatan Indonesia.
Sejalan dengan tujuan tersebut, seperti apa yang sudah kita ketahui bahwa untuk menjadi
seorang dokter yang hebat, yang kita butuhkan bukan hanya sekedar ilmu, tetapi berbagai
macam softskill yang mana diantaranya tidak akan kita dapatkan dibangku kuliah, tetapi
melalui usaha usaha pengembangan diri untuk belajar memimpin, belajar berorganisasi,
belajar berkomunikasi, dan tentunya belajar membangun relasi.
Dan semua itu bisa kalian dapatkan dengan bergabung di Public Relations ISMKI 2020-2021.

So what are you waiting for?

“Leaders never stop learning, because life never stops teaching”

___

Qonita Adzkia Elbadri


National Coordinator of Public Relations ISMKI 2020-2021
You can ask me anything :
LINE : qonitadzkia
WA : 087788788011
IG : qonitadzkia
Email : adzkiakeeya@gmail.com
PR MEMBUTUHKAN
1. Vice NC
Code : CAND PR VNC
2. Chief of Government Organization and Non Government Organization
Code: CAND PR CGO
3. Chief of Media and Partnership
Code : CAND PR CMP
4. Chief of Alumni ISMKI
Code : CAND PR CAI
5. Chief of Other Student’s Organization
Code : CAND PR CSO
6. Chief of Mailing and Greeting List
Code : CAND PR CMG

RANAH KERJA
1. Menjalankan tugas berdasarkan AD ART ISMKI & grand desaign sekertaris
jendral.
 Menjembatani ISMKI dan Institusi untuk turut hadir di acara IOMS/GO/NGO
 Menjaga dan memperluas hubungan dan kerjasama kepada IOMS/GO/NGO
 Memastikan bahwa informasi melalui mailinglist ISMKI tersampaikan dengan
baik & maksimal
2. Vice National Coordinator
 Bertugas membantu National Coordinator menjalankan tugas utama nya
 Mengkoordinir perihal internal bidang PR
 Bertanggung jawab atas administrasi bidang kepada National Coordinator
3. Chief of Government Organization and Non Government Organization
Bertugas sebagai penanggung jawab utama terhadap hal hal yang berkaitan dengan
GO/NGO/IOMS seperti silaturahmi ,kerjasama, audiensi maupun bentuk kerjasama
lain yang akan dijalankan bersama.
4. Chief of Media & Partnership
Bertugas sebagai penanggung jawab utama terhadap hal hal yang berkaitan dengan
kerjasama ISMKI dengan media & partnership, ex: mencarikan, membuka, dan
membina hubungan antara pihak ISMKI dengan pihak sponsorship.
5. Chief of Alumni ISMKI
Bertugas menjadi penanggung jawab utama terhadap hal hal terkait ISMKI dengan
ikatan alumni ISMKI seperti mengumpulkan data base, mengundang serta
mengikutsertakan alumni ISMKI dalam berbagai kegiatan/project ISMKI sesuai
kebutuhan.
6. Chief of Other Student’s Organization
Bertugas menjadi penanggung jawab utama terhadap hubungan kerja sama antara
ISMKI dengan berbagai aliansi organisasi mahasiswa sejenis/tidak sejenis.
7. Chief of Mailing & Greeting list
Bertugas menjadi penanggung jawab utama terhadap pengelolaan penyaluran
informasi mengenai ISMKI di mailinglist dan juga bekerjasama dengan ICT terkait
publikasi greeting cards & campaign.

FOKUS KERJA
1. Membuka sekaligus memperluas hubungan kerjasama bersama stakeholder/mitra
kerja lain yang belum pernah bekerjasama dengan ISMKI sebelumnya
2. Menjaga & mengembangkan hubungan kerjasama yang telah terbentuk sebelumnya
terhadap GO/NGO/IOMS terkait
3. Mengembangkan penyaluran informasi melalui mailing list ISMKI
4. Membangun silaturahmi sekaligus kerjasama yang baik terhadap alumni ISMKI.

KRITERIA
1. Mahasiswa Kedokteran Indonesia aktif
2. Memiliki komitmen yang tinggi terkait dedikasi diri terhadap ISMKI
3. Memilki semangat untuk belajar & rasa ingin tahu yang tinggi
4. Memiliki semangat jiwa kepemimpinan yang tinggi
5. Memiliki kemampuan berkomunikasi dengan baik dan benar secara langsung (tatap
muka) maupun tidak langsung (sosial media)
6. Memiliki sifat kerja yang professional & bertanggung jawab dalam membina relasi
7. Memiliki jiwa kreatif, inovatif , analis & solutif
8. Mampu berfikir cepat & tepat
9. Fast response
10. Up to date terhadap informasi terkini terutama terkait dengan bidang kesehatan.

TUGAS
1. Menuliskan Motivation Letter
2. Menuliskan Curriculum Vitae
3. Menyertakan sertifikasi pelatihan / pencapaian lain terutama yang berkaitan dengan
kepemimpinan / public speaking (opsional)
FP FUNDING AND PARTNERSHIP

Funding and Partnership merupakan suatu bidang dari ISMKI yang memilki ranah
kerja dalam mencari dana dan menjadi tulang punggung untuk menunjang tujuan dari ISMKI

ASSALAMUALAIKUM WR. WB.

Keuangan adalah hal yang penting untuk dipikirkan sebelum melakukan sesuatu, tak
dapat dipungkiri bahwa financial adalah hal pokok atau tonggak kekuatan yang mampu
menciptakan perubahan. Organisasi yang menyatakan bahwa tak memerlukan dana dalam
kegiatannya adalah kebohongan besar. Tak hanya dana yang kita cari sendiri atau usahakan
sendiri, namun juga bisa dari relasi yang kita punya. Disitulah pentingnya partnership untuk
menjalankan sebuah organisasi.

Funding and Partnership (FP) adalah merupakan salah satu atau bidang di ISMKI yang
bergerak dalam pencarian dana untuk tujuan organisasi. Sebagai organisasi non-profit, dana
yang dihasilkan dari FP musrni untuk mencapai tujuan di ISMKI yang sangat bermanfaat untuk
mahasiswa kedokteran di seluruh Indonesia.

Akhir kata, Saya sangat mengharapkan partisipasi kalian dalam menjalankan dan
membantu organisasi ini dengan baik terutama berkontribusi di salah satu bidang yaitu
Funding and Partnership saya juga sangat senang jika anda ingin bersama-sama belajar
untuk menjadi seorang Doctorpreneur yang berguna bagi diri anda sendiri, bangsa dan
negara.

“Entrepreneur is someone who has a vision for something and a want to create”- David Karp

Salam Entrepreneur!

___

Fitri Febiyola Sari,

National Coordinator of Funding and Partnership ISMKI 2020-2021


Kontak saya
Line : febiyolasari2
Whatsapp : 081270667288
Email : ncfp.ismki@gmail.com
FP MEMBUTUHKAN
1. Vice National Coordinator
Code : CAND VNC FP
2. National staff FP
Code: CAND STAFF FP

RANAH KERJA
1. AD/ART :
 Mengupayakan penghasilan dana bagi ISMKI dalam menunjang operasional dan
pengembangan ISMKI.
 Menjalin kerjasama dengan pihak terkait untuk menghasilkan keuntungan bagi
ISMKI.
 Mengkoordinasi dengan Wakil Sekertaris Jenderal bidang Eksternal dalam membuat
strategi pengembangan keuangan jangka pendek dan jangka panjang
2. VNC FP :
Membantu NC dalam mengontrol jalannya program kerja demi tercapaikannya misi FP.
3. STAFF FP :
Menjalankan tugas untuk kelangsungan program kerja demi tercapaikan misi FP.

FOKUS KERJA
1. Memaksimalkan dan mewujudkan kemandirian finansial.
2. Memaksimalkan inftrastruktur ISMKI store untuk memperluasnya “selling merchandise”.
3. Wadah untuk mengembangkan diri dan menjadi jiwa Entrepreneurship.
4. membuat suatu sistem komunikasi yang baik untuk menyalurkan distribusi kesetiap
wilayah
KRITERIA
1. Mahasiswa aktif
2. Memiliki komitmen yang tinggi
3. Memiliki rasa bertanggung jawab.
4. Memahami ranah kerja FP di ISMKI
5. Bersedia hadir dalam acara ISMKI nasional dengan ikhlas
6. Memiliki waktu luang untuk memenuhi tugas organisasi baik itu menjalankan proker, net
meeting dan lain-lain
7. Memiliki jiwa entrepreneur.

TUGAS
1. Menuliskan Motivasi Letter untuk meyakinkan kami mengapa harus memilih anda min
200 kata max 400 kata
2. Menuliskan Curriculum Vitae
3. Menuliskan Essay mengenai “supplier selection procces” min 200 kata, max 400 kata
4. Menuliskan Essay mengenai kelemahan internal dan eksternal diri min 50 kata max 200
kata
ICT

Information, Communication, and Technology (ICT) bukanlah bidang yang hanya


tentang design. ICT jauh lebih daripada itu. ICT adalah satu-satunya pintu publikasi bagi
ISMKI. ICT akan mengolah data dan informasi yang ada menjadi tampilan unik dan
menarik dengan teknologi dan selalu membuka diri terhadap perkembangan teknologi
masa kini. Zaman terus berkembang, sejalan dengan teknologinya, maka kita jangan
mau tertinggal oleh zaman.

OPENING SPEECH

HALO GUYS,

Assalamualaikum, Shalom, Om swastiastu, Namo buddhaya, Salam kebajikan

Saya percaya ICT menjadi salah satu bidang yang penting dalam
merepresentasikan ISMKI baik itu di ranah nasional maupun internasional.

Menjadi yang terdepan dalam hal publikasi bukanlah hal yang mudah dan
bukan pula hal yang perlu ditakutkan. Segala informasi yang akan di keluarkan oleh
ISMKI akan melalui ICT. Bidang ICT penting dalam hal kebenaran informasi dan
keunikan konten yang di sajikan dengan inovatif dan kreatif.

Kebanyakan orang akan mengira skill-lah yang terutama, terpenting, dan menjadi
prioritas di dalam ICT. Banyak yang tidak menyadari bahwa skill kebanyakan didapat
ketika sudah bergabung didalamnya. Maka dari itu, saya percaya bahwa ilmu tidak
mengenal batasan, terutama untuk orang yang mau belajar dan berkembang, belajar
memperkaya ilmu dalam diri, dan tak kenal lelah meng-upgrade diri dalam tim.

___

REZA RIVALDY AZIZ

National Coordinator ICT ISMKI 2020-2021


Contact me on:

LINE : Reza_rvly

WA :082116178602

IG : Reza_rvly

Email : nc.ictismki@gmail.com
ICT MEMBUTUHKAN

1. Vice National Coordinator CODE: CAND ICT VNC


2. Staff CODE: CAND ICT STAFF

RANAH KERJA

1. Vice National Coordinator


Bertangung jawab dalam membatu kerja dari NC, sehingga di harapkan paham dan
mengerti tugas dari masing-masing divisi di ICT. Bersama NC memastikan alur kerja
di dalam ICT berjalan dengan baik.
2. Staff
- Desain
Bertanggungjawab atas segala desain yang di keluarkan oleh ISMKI
- Video
Bertanggungjawab dalam video ISMKI dan memegang akun Youtube ISMKI
- Website
Bertanggungjawab dalam Website ISMKI serta kontennya
- Jurmalistik
Bertanggung jawab membuat artikel
- Sosial Media
Memegang akun Sosial Media ISMKI

FOKUS KERJA

- Digitalisasi ISMKI
- Siap menerima deadline
- Selalu siap sedia kapanpun diperlukan
- Memastikan kebenaran dari informasi yang akan dibagikan
- Siap melatih skill dan membagikannya
KRITERIA

1. Mahasiswa kedokteran aktif


2. Memiliki dedikasi dan loyalitas yang tinggi terhadap ISMKI
3. Memiliki motivasi dan semangat belajar yang tinggi sebagai Staff Nasional ICT (tidak
bosan belajar, tidak ragu mengajar)
4. Bersedia secara ikhlas dan tulus memberi waktu, pikiran, dan tenaga untuk
bekerjasama sebagai team dalam menjalankan tugas yang ada dan menjaga
konsistensi selama satu tahun kepengurusan
5. Bersedia selalu memberi kabar kepada NC selama kepengurusan dan tidak
berhilangan (membalas chat tidak lebih dari 24 jam, kecuali ada alasan tertentu)
6. Mampu berkomunikasi secara proaktif bersama tim melalui LINE atau aplikasi
lainnya
7. Bersedia menghadiri acara nasional ISMKI
8. Memahami ranah kerja ICT ISMKI beserta program kerjanya
9. Memiliki kemampuan menggunakan aplikasi seperti Google Apps (Doc, Drive,
Gmail, Google Forms, Hangouts dll)
10. Memiliki pengalaman dengan divisi yang diinginkan (sangat direkomendasikan)
11. Desain: aplikasi desain apapun
12. Video: aplikasi video editing apapun; mengerti cara menggunakan Youtube;
mempunyai kamera dan skill fotografi sangat direkomendasikan
13. Website: mengerti dalam mengelola dan mengoperasikan website; mempunyai
kemampuan membuat artikel sangat direkomendasikan
14. Jurnalistik: memiliki kemampuan menulis artikel sangat direkomendasikan
15. Sosial Media: mengerti cara menggunakan LINE@ dan Instagram serta fitur-fitur
di dalamnya; tidak slow response dan mempunyai kemampuan membuat caption
sangat direkomendasikan

TUGAS
1. Kumpulkan semua karya apapun yang pernah anda buat selama ini (poster, vidio,
artikel) dalam satu portofolio atau jika sudah ada di google drive / youtube / lainnya
sertakan linknya; sertakan penjelasan metode atau aplikasi apa yang digunakan
dalam pembuatan karya tersebut (kirim ke email atau link kirim ke line/WA)
2. Urutkan prioritas divisi yang anda inginkan dari 5 divisi (desain, video, website,
jurnalistik, dan sosial media), urutkan dari 1 yang paling diprioritaskan dan 5 yang paling
tidak diprioritaskan. Serta jelaskan setiap devisi mengapa di tempatkan di urutan
tersebut (kirimkan dalam bentuk word atau pdf ke email).
3. Buatlah satu motivation letter yang menyatakan latar belakangmu ingin bergabung
bersama ICT dan seberapa besar kamu ingin BELAJAR bersama ICT dan
BEKERJA SAMA bersama NC ICT (kirimkan dalam bentuk word atau pdf ke
email).

Anda mungkin juga menyukai