Anda di halaman 1dari 5

Pengertian TOGA

Tanaman Obat Keluarga (TOGA) adalah tumbuhan yang ditanam oleh keluarga di sekitara
lingkungan rumah yang mempunyai khasiat penyembuhan sebagai apotek hidup yang
dimanfaatkan oleh keluarga secara sederhana.

Keunggulan Tanaman Obat Keluarga (TOGA):

 Murah dan mudah mendapatkannya


 Penggunaan tumbuhan obat secara tradiosional tidak menimbulkan efek samping
 Dapat dipergunakan untuk berbagai macam penyakit dan bisa untuk mempercantik diri
 Proses pembuatannya tidak memerlukan bahan kimia (dengan air dingin atau panas
untuk menyeduhnya)

Tanaman Obat Keluarga (TOGA)

 Kemangi
-Menghilangkan Bau Mulut
-Mengobati Sariawan
-Mengobati Panu
 Bawang Putih
-Mengatasi Darah Tinggi
-Diare
-Meningkatkan Stamina
 Bawang Merah
-Masuk Angin
-Mengatasi Kutu Air
 Kencur
-Sakit Kepala
-Keseleo
-Radang Lambung
 Kunyit
-Mengatasi Diabetes Melitus tipe 1
-Mengobati Sakit Perut saat Haid
 Jambu Biji
-Diabetes Melitus
-Maag
-Sakit Perut (Diare dan Mencret)
 Lidah Buaya
-Penyubur Rambut
-Batuk (yang membandel)
-Ambeien
 Daun Pepaya
-Mengobati Demam Berdarah
-Meningkatkan Nafsu Makan
Pemanfaatan TOGA :

untuk memenuhi keperluan alam bagi kehidupan, termasuk keperluan untuk mengatasi
masalah-masalah kesehatan secra tradisional (obat). Kenyataan menunjukkan bahwa obat
yang berasal dari sumber bahan alami khususnya tanaman telah memperlihatkan peranannya
dalam penyelanggaraan upaya-upaya kesehatan masyarakat. Pemanfaatan TOGA yang
digunakan untuk pengobatan gangguan kesehatan keluarga menurut gejala umum adalah:
Demam panas, Batuk, Sakit perut, dan Gatal-gatal.

Jenis tanaman yang harus dibudidayakan untuk tanaman obat keluarga adalah jenis-jenis
tanaman yang memenuhi kriteria sebagai berikut:

a. Jenis tanaman yang lazim digunakan sebagai obat didaerah pemukiman.

b. Janis tanaman yang dapat tumbuh dan hidup dengan baik di daerah pemukiman baik
dengan tabulapot (tanaman budi daya pot) atau tabulakar (tanaman budi daya pekarangan).

c. Jenis tanaman yang dapat dimanfaatkan untuk keperluan lain misalnya: buah-buahan dan
bumbu masak (apotke hidup dan warung hidup).

d. Jenis tanaman yang hampir punah.

e. Jenis tanaman yang masih liar.

f. Jenis tanaman obat yang disebutkan dalam buku pemanfaatan tanaman adalah tanaman
yang sudah lazim di tanam di pekarangan rumah atau tumbuh di daerah pemukiman.

Teknologi Pengolahan TOGA

1. Penyortiran
Penyortiran harus segera dilakukan setelah bahan selesai dipanen, terutama untuk
komoditas temu-temuan, seperti: kunyit, temulawak, jahe dan kencur. Rimpang yang
baik dengan yang busuk harus segera dipisahkan juga tanah, pasir maupun gulma
yang menempel harus segera dibersihkan. Demikian juga untuk tanaman obat yang
diambil daunnya maupun herba (Sambiloto, pegagan), setelah dipanen langsung
disortir, daun yang busuk, kering maupun gulma lainnya harus segera dipisahkan.

2. Pencucian
Setelah disortir bahan harus segera dicuci sampai bersih jangan dibiarkan tanah
berlama-lama menempel pada rimpang karena dapat mempengaruhi mutu bahan.
Pencucian harus menggunakan air bersih, seperti : air dari mata air, sumur atau
PAM. Cara pencucian dapat dilakukan dengan cara merendam sambil disikat
menggunakan sikat yang halus. Perendaman tidak boleh terlalu lama karena zat-zat
tertentu yang terdapat dalam bahan dapat larut dalam air sehingga mutu bahan
menurun. Penyikatan diperbolehkan karena bahan yang berasal dari rimpang pada
umumnya terdapat banyak lekukan sehingga perlu dibantu dengan sikat. Tetapi
untuk bahan yang berupa daun-daunan cukup dicuci dibak pencucian sampai bersih
dan jangan sampai direndam berlama-lama.
3. Penirisan dan Pengeringan
Selesai pencucian rimpang, daun atau herbal ditiriskan dirak-rak pengering. Hal ini
dilakukan sampai bahan tidak meneteskan air lagi. Untuk komoditas temu-temuan
pengeringan rimpang dilakukan selama 4-6 hari dan cukup didalam ruangan saja.
Setelah kering rimpang disortir kembali sesuai dengan standar mutu perdagangan
atau mungkin dapat diolah lebih lanjut. Khusus untuk rimpang jahe, standar
perdagangan dikategorikan sbb: Mutu I : bobot 250 g/rimpang, kulit tidak terkelupas,
tidak mengandung benda asing dan tidak berjamur, Mutu II : bobot 150-249
g/rimpang, kulit tidak terkelupas, tidak mengandung benda asing dan tidak berjamur
dan Mutu III: bobot lebih kecil, kulit terkelupas maksimum 10%, benda asing
maksimum 3% dan kapang maksimum 10%.

4. Penyimpanan
Jika belum diolah bahan dapat dikemas dengan menggunakan jala plastik, kertas
maupun karung goni yang terbuat dari bahan yang tidak beracun/tidak bereaksi
dengan bahan yang disimpan. Pada kemasan jangan lupa beri label dan cantumkan
nama bahan, bagian tanaman yang digunakan, no/kode produksi, nama/alamat
penghasil dan berat bersih. Hal-hal yang perlu diperhatikan untuk ruang
penyimpanan, yaitu gudang harus bersih, ventilasi udara cukup baik, tidak bocor,
suhu gudang maksimal 30°C, kelembaban udara serendah mungkin 65% dan
gudang bebas dari hewan, serangga maupun tikus dll.

5. Pengolahan
Dalam pengolahan tanaman obat perlu diperhatikan teknik pengolahan yang baik
karena menyangkut standar mutu. Hal ini ada hubungannya dengan masalah
kebersihan maupun bahan aktif

Menurut Kemenkes RI 2011, Secara garis besar, TOGA banyak memberikan banyak
manfaat yang dapat dilihat dari kesehatan, lingkungan, ekonomi dan sosial budaya
yaitu

1. Aspek Kesehatan

a) Pemeliharaan Kesehatan TOGA yang berperan sebagai obat tradisional banyak


digunakan sebagai upaya pencegahan. (Upaya preventif).

b) Penanggulangan Penyakit Banyak TOGA yang sangat bermanfaat menurunkan


morbiditas dan mortalitas dari suatu penyakit seperti hipertensi dan diabetes.

c) Perbaikan Status Gizi Ada TOGA yang dikenal sebagai tanaman buah-buahan
dan sayuran seperti papaya, pisang dan daun katuk namun dapat digunakan
sebagai obat.

2. Aspek Lingkungan
a) Kelestarian alam Saat ini banyak simplisia nabati yang berasal dari tumbuhan liar
yang mana nantinya jika tidak dibudidayakan maka tumbuhan tersebut akan punah
dan kepunahan tersebut akan punah.

b) Penghijauan dan Estetika Dengan menggalakkan penanaman tanaman obat,


berarti juga menggalakkan penghijauan. Tanaman obat yang tinggi dan tertata baik
dapat memberikan keindahan pada lingkungan. Tanaman yang

3. Aspek Ekonomi Peningkatan pendapatan masyarakat desa.Tanaman obat dapat


meningkatkan pendapatan masyarakat desa karena dengan menanam tanaman
obat tersebut masyarakat dapat menggunakan tanaman tersebut sebagai obat
namun tanaman obat tersebut dapat dijual sehingga menambah penghasilan, selain
itu tanaman obat tersebut dapat diolah terlebih dahalu seperti menjadi minuman
sachet sehingga menambah nilai jual.

4. Aspek Sosial Budaya Dengan penanaman TOGA merupakan upaya pelestarian


budaya leluhur dalam memelihara dan mempertahankan budaya masyarakat

Menurut Kemenkes 2011, jenis tanaman obat yang akan ditanam harus
memperhatikan hal sebagai berikut:

1. Tanaman itu harus lazim terdapat di suatu tempat

2. Tanaman yang mudah diperbanyak

3. Dapat dipergunakan untuk keperluan lain

4. Dapat diolah menjadi simplisia secara sederhana

5. Tanaman sudah terancam kepunahan

6. Tanaman masih liar dan perlu dibudidayakan

Menurut dr. Setiawan Dalimartha (2008), Tanaman TOGA ini dapat dimanfaatkan
sebagai bahan ramuan tradisional dimana bahan-bahan tersebut diambil dari
berbagai bagian dari tanaman tersebut. Sebagai contoh tanaman TOGA
berdasarkan bagian yang digunakan adalah:

1. Jenis tanaman yang dimanfaatkan daunnya

2. Jenis tanaman yang dimanfaatkan kulit batangnya

3. Jenis tanaman obat keluarga yang dimanfaatkan akarnya.

4. Jenis tanaman obat keluarga yang dimanfaatkan umbinya.

Anda mungkin juga menyukai