Anda di halaman 1dari 36

LAPORAN KOASISTENSI INTERNA HEWAN KECIL

SKILL LAB: PEMERIKSAAN DARAH RUTIN

Disusun oleh:
Kelompok A.2018.4
Astriantidiningrum, S.K.H. 18/436242/KH/09872
Dea Aprilan Berkam, S.K.H. 18/436259/KH/09889
Digita Amanati Nurrohmah, S.K.H. 18/436268/KH/09898
Dion Adiriesta Dewananda, S.K.H. 18/436270/KH/09900
Evangelions Kevin Y. G. S. D., S.K.H. 18/436279/KH/09909
Haninditya Istiqomah, R. S., S.K.H. 18/436291/KH/09921
Heni Paramita Indraswari, S.K.H. 18/436293/KH/09923
Lohanthira Kumaar Parumal., S.K.H. 18/436312/KH/09942
Loheswini Murthi, S.K.H. 18/436313/KH/09943
Muhammad Abiyyu U. A., S.K.H. 18/436326/KH/09956
Rachmawati C. A. P., S.K.H. 18/436352/KH/09982
Ratna Kurnia Ramadhani, S.K.H. 18/436357/KH/09987
Rifda Dwiardika Sani, S.K.H. 18/436363/KH/09993
Tiya Mayangsari, S.K.H. 18/436378/KH/10008
Ulayatul Kustiati, S.K.H. 18/436328/KH/10012

DEPARTEMEN ILMU PENYAKIT DALAM


FAKULTAS KEDOKTERAN HEWAN
UNIVERSITAS GADJAH MADA
YOGYAKARTA
2019
2

DAFTAR ISI

PENDAHULUAN .................................................................................................. 4
Latar belakang ..................................................................................................... 4
Tujuan .................................................................................................................. 4
Manfaat ................................................................................................................ 4
TINJAUAN PUSTAKA ......................................................................................... 5
Eritrosit ................................................................................................................ 5
Hemoglobin ......................................................................................................... 7
Packed Cell Volume (PCV)/Hematokrit ............................................................. 7
MCV, MCH, MCHC ........................................................................................... 8
Total Protein Plasma (TPP) ................................................................................. 9
Fibrinogen ......................................................................................................... 10
Leukosit ............................................................................................................. 11
Neutrofil ............................................................................................................ 12
Limfosit ............................................................................................................. 12
Eosinofil ............................................................................................................ 12
Monosit .............................................................................................................. 13
Basofil ............................................................................................................... 14
MATERI DAN METODE .................................................................................... 15
Materi ................................................................................................................ 15
Alat................................................................................................................. 15
Bahan ............................................................................................................. 15
Metode ............................................................................................................... 15
Penghitungan eritrosit .................................................................................... 15
Leukosit ......................................................................................................... 18
Differensial Leukosit ..................................................................................... 19
Penghitungan Hemoglobin (Hb) .................................................................... 20
Penghitungan Packed Cell Volume (PCV) .................................................... 21
Penetapan Total Protein Plasma (TPP) dan Fibrinogen................................. 22
PEMBAHASAN ................................................................................................... 23
KESIMPULAN ..................................................................................................... 33

2
3

SARAN ................................................................................................................. 33
DAFTAR PUSTAKA ........................................................................................... 34

3
PENDAHULUAN
Latar belakang
Pemeriksaan darah rutin adalah suatu uji yang dilakukan terhadap sampel
darah untuk mengukur dan mengevaluasi sel-sel yang bersirkulasi di dalam
pembuluh darah (Ruben, 2019). Pemeriksaan darah rutin memiliki fungsi sebagai
uji cepat untuk mengetahui adanya kondisi infeksi, anemia, kondisi imunitas
tubuh, serta untuk menganalisis berbagai kemungkinan penyakit.

Sampel darah dikoleksi di dalam tabung berisi antikoagulan, umumnya


Ethylene Diamine Tetraacetic Acid (EDTA). Pemeriksaan darah rutin meliputi
pemeriksaan hematokrit atau Packed Cell Volume (PCV), hemoglobin, Mean
Corpuscular Volume (MCV), Mean Corpuscular Haemoglobin (MCH), Mean
Corpuscular Haemoglobin Concentration (MCHC), total eritrosit, total leukosit,
neutrofil, eosinofil, basofil, limfosit, monosit, total protein, dan fibrinogen.

Pemeriksaan darah rutin sangat membantu dokter untuk upaya peneguhan


diagnosa, terutama untuk penyakit-penyakit dengan gejala non-spesifik yang tidak
cukup hanya dengan pemeriksaan fisik.

Tujuan
Pemeriksaan darah rutin bertujuan untuk membantu meneguhkan diagnosa
suatu penyakit dengan lebih akurat.

Manfaat
Pemeriksaan darah rutin memudahkan dalam menganalisis suatu penyakit,
sehingga bisa didapatkan diagnosa yang lebih tepat.

4
TINJAUAN PUSTAKA
Eritrosit
Eritrosit berasal dar ikata erythro = merah; cyte = sel. Erythron terdiri atas

eritrosit yang bersirkulasi dan erythropoietic tissue (sumsum tulang). Pada kondisi

normal erythron dapat mempertahankan keseimbangan produksi, destruksi

eritrosit oleh sistema retikulo endotelial (SRE) dalam hati, lien dan sumsum

tulang. Sel-selyang tua akan didestruksi oleh SRE di dalam hati, lien, sumsum

tulang, dan selanjutnya Fe masih digunakan oleh sumsum tulang untuk

pembentukan darah. Eritrosit terdiri dari 60-70% air, 28-35% hemoglobin, matriks

anorganikdan organik, membran sel non-elastik tetapi fleksibel (merupakan

bentuk khusus atau bikonkav), eritrosit mamalia tidak berinti sedang eritrosit unta

dan ungga berinti (Salasia dan Hariono, 2014). Eritrosit memiliki fungsi utama

untuk mengedarkan oksigen ke seluruh jaringan (Weiss dan Wadrop, 2011),

transport karbondioksida ke paru-paru dan sistem buffer ion hydrogen (Harvey,

2012). Hemoglobin merupakan komponen penting dari sel darah merah dan peka

terhadap transportasi oksigen dan karbondioksida (Sink dan Fledman, 2004).

Eritrosit dibentuk melalui proses pematangan yang terdiri dari beberapa tahap

yaitu pembelahan dan perubahan morfologi sel berinti, mulai dari ruriblas,

prorubisit, rubrisit dan metarubrisit (Bast et al., 2000). Eritrosit mrmiliki masa

hidup yang terbatas dan secara bertahap akan digantikan secara terus menerus

(Lawhead dan Baker, 2005).

Eritrosit memiliki sifat yaitu diantaranya tidak berinti dengan bentuk

cakram bikonkaf yang terwarna merah atau oranye kemerahan saat Pengecatan

Wright. Eritrosit anjing memilki ukuran yang tetap, sementara eritrosit kucing

5
6

memiliki ukuran yang bervariasi (Sink dan Fledman,2004). Eritrosit sebagian

besar mamalia tidak bernukleus dan kebanyakan memiliki bentuk bikonkaf. Untuk

eritrosit burung, reptil dan amfibi terdapat inti dan ukurannya lebih besar

dibandingkan eritrosit mamalia (Harvey, 2012). Eritrosit anjing ditunjukkan pada

Gambar 1. Eritrosit kucing ditunjukkan pada Gambar 2.

Gambar 1. Eritrosit pada Anjing yang secara normal memiliki central pallor
(Weiss dan Wadrop, 2010).

Gambar 2. Eritrosit pada kucing dan ditandai dengan adanya anisositosis (Weiss
dan Wadrop, 2010)
7

Menurut Frandson (1996) beberapa faktor yang mempengaruhi jumlah

eritrosit di dalam sirkulasi darah meliputi jenis hewan, jenis kelamin dan umur.

Hewan dengan ukuran eritrosit yang kecil memiliki jumlah eritrosit lebih tinggi,

dan sebaliknya hewan yang memiliki ukuran eritrosit lebih besar memiliki jumlah

eritrosit yang lebih rendah (Jain, 1993). Faktor-faktor patologis yang dapat

mempengaruhi jumlah eritrosit yaitu defisiensi Fe, penyakit hati, penyakit ginjal

dan defisiensi nutrisi. Sintesis hemoglobin pada kasus defisiensi Fe terganggu

sehingga pembentukan eritrosit terhambat.

Hemoglobin
Hemoglobin adalah kompeks protein iron porphyrin. Kompleks protein

iron porphyrin lainnya antara lain adalah myoglobin dan enzim-enzim yang

mengandung heme seperti katalase, peroksidase, dan sitokrom. Molekul protein

iron porphyrin hemoglobin memiliki peran utama dalam proses fisiologi dalam

mengikat, transportasi, dan mengirimkan oksigen ke jaringan. Hemoglobin

disintesis dalam RBC dan sintesisnya dikoordinasikan dengan tahap

perkembangan prekursor erythroid (Weiss dan Wardrop, 2010). Hemoglobin

terdiri dari empat rantai globin polipeptida, masing-masing mengandung gugus

prostetik heme dalam kantong hidrofobik (Harvey, 2001).

Packed Cell Volume (PCV)/Hematokrit


Hematokrit adalah volume (dalam mililiter) sel darah merah yang

ditemukan di dalam 100 ml (1 dl) darah yang dihitung dalam persentase. Kadar

hematokrit yang rendah sering ditemukan pada kasus anemia dan leukemia.

Sedangkan peningkatan kadar hematokrit ditemukan pada kasus dehidrasi dan

polisetemia vera. Peningkatan kadar hematokrit dapat mengindikasikan


8

hemokonsentrasi, akibat penurunan volume cairan dan peningkatan sel darah

merah (Kamuh et al., 2015). Hematokrit yang meningkat disebabkan oleh

pembentukan sel darah merah yang terlalu banyak atau eritrositosis (Hutajulu et

al., 2015).

MCV, MCH, MCHC


Mean Corpuscular Volume (MCV) adalah indeks untuk menentukan

ukuran sel darah merah. MCV menunjukkan ukuran sel darah merah tunggal

apakah sebagai normositik (ukuran normal) (Indrawari, 2011).

10 x PCV (%)
Perhitungan : MCV (femtoliter) = Eritrosit (106 sel/μL) (Jain, 1986)

Mean Corpuscular Hemoglobin (MCH) adalah konsentrasi hemoglobin

per sel darah merah. MCH biasanya sejajar dengan nilai rata-rata konsentrasi

hemoglobin corpuscular (MCHC). MCH dinyatakan sebagai pikogram (pg)

hemoglobin (per sel darah merah rata-rata) juga dapat dipengaruhi oleh ukuran sel

(MCV). Indeks MCH adalah nilai yang mengindikasikan berat Hb rata-rata

didalam sel darah merah, dan oleh karenanya menentukan kuantitas warna

(normokromik, hipokromik, hiperkromik) sel darah merah. MCH dapat digunakan

untuk mendiagnosa anemia (Indrawari, 2011).

10 x HB(%)
Perhitungan: MCH (picogram) = Eritrosit (106 sel/μL)(Jain, 1986)

Mean Corpuscular Hemoglobin Concentration (MCHC) adalah

konsentrasi hemoglobin korpuskuler rata – rata (hemoglobin/hematokrit). Indeks

MCHC mengukur konsentrasi Hb rata-rata dalam sel darah merah;semakin kecil

sel, semakin tinggi konsentrasinya. Perhitungan MCHC tergantung pada Hb dan


9

PCV. MCHC merupakan penentu paling akurat yang dapat digunakan untuk

mengetahui kondisi kesehatan ternak dengan diagnosa anemia karena dalam

perhitungannya menggunakan kedua komponen yaitu hemoglobin dan hematokrit

(Susanti, 2017)

10 x HB(%)
Perhitungan: MCHC (%/dl) = (Jain, 1986)
PCV

Total Protein Plasma (TPP)


Protein plasma terdiri dari albumin, globulin, dan fibrinogen (Salasia dan

Hariono, 2014). Albumin menduduki 40-60% dari total protein serum tergantung

jenis spesies, umur, lingkungan dan status gizi. Albumin memiliki peranan

penting dalam memelihara tekanan osmose darah, sebagai cadangan asam amino

untuk protein jaringan, sebagai pengikat berbagai zat misalnya penisilin, aspirin,

barbiturate, histamin, bilirubin, dan porfirin (Salasia dan Hariono, 2010). Globulin

di dalam darah berfungsi sebagai antibodi untuk melindungi tubuh (Home, 2000).

Fibrinogen merupakan protein plasma yang berfungsi sebagai komponen

pembeku darah (Handayani dan Haribowo, 2008). Fibrinogen membantu

inaktivasi zat-zat toksik (detoksikasi), mengangkut asam lemak bebas, dan asam-

asam empedu. Fibrinogen berperan dalam proses koagulasi darah, diproduksi di

hepar dengan ditunjang oleh vitamin K yang cukup (Salasia dan Hariono, 2010).

Uji total protein plasma digunakan untuk mengukur kadar protein dalam tubuh

dan terutama untuk mengukur kadar albumin dan globulin (Krall, 2000).

Perubahan hasil pemeriksaan protein plasma mengindikasikan adanya

perubahan patologik, perubahan fisiologik dan faktor-faktor lain misal


10

kekurangan gizi (Salasia dan Hariono, 2010). Kenaikan total protein plasma

mungkin mengindikasikan :

1. Inflamasi atau infeksi, seperti hepatitis B atau C,

2. Penyakit sumsum tulang, seperti myeloma ganda atau Waldenstorm’s

disease (Krall, 2000).

Penurunan total protein plasma dapat mengindikasikan :

1. Hilangnya protein akibat nephropathy (ditandai dengan proteinuria),

2. Hilangnya protein akibat enterophaty (biasanya diikuti dengan penurunan

berat badan kronik dan diare),

3. Hilangnya getah bening (dilakukan pengecekan efusi plural dan peritonel),

4. Kehilangan darah dalam jumlah banyak atau kronik (harus dilakukan

pengecekan hematokrit),

5. Kurangnya produksi proton oleh hati (Salasia dan Hariono, 2014).

Fibrinogen
Menurut Leoci (2014) dan Salasia dan Hariono (2014), fibrinogen

merupakan protein yang diproduksi oleh liver yang dapat membantu

menghentikan perdarahan dengan membuat blood clot pada area luka. Nilai

normal pada fibrinogen adalah 100-300 mg/dL, tergantung dari metode yang

digunakan. Jumlah fibrinogen yang memiliki sifat fase akut dapat meningkat pada

semua kasus inflamasi.

Pada saat dehidrasi, tubuh akan mengompensasi melalui adanya presentase

TPP (Total Protein Plasma) yang dikalkuasi oleh pembagian konsentrasi

fibrinogen (g/dL) dengan konsentrasi TPP (g/dL). Hasil yang didapat kemudian
11

dikalikan dengan angka 100 (Cowell, 2004). Menurut Salasia dan Hariono (2014),

kondisi dehidrasi dapat terjadi adanya peningkatan kadar fibrinogen maupun total

protein secara relatif dan dapat dilakukan perhitungan seperti:

- Plasma protein (PP):Fibrinogen (F)

- 15:1 atau lebih besar (normal)

- 10:1 atau kurang (terjadi kenaikan nilai fibrinogen plasma secara

absolut, dalam kondisi ini perlu adanya pertimbangan terhadap

hipoproteinemia berat)

Salasia dan Hariono (2014) menambahkan data normal kadar fibrinogen

pada beberapa hewan seperti misalnya sapi memiliki nilai 300-700 mg/dL, kucing

100-300 mg/dL, serta anjing dan kuda 100-500 mg/dL.

Leukosit
Leukosit merupakan unit aktif sistem pertahanan tubuh. Leukosit ini

sebagian dibentuk di sumsum tulang. Setelah dibentuk, leukosit diangkut oleh

darah menuju ke jaringan tubuh untuk digunakan. Fungsi sel darah putih yaitu

untuk pertahanan tubuh yang cepat dan kuat terhadap setiap bahan infeksius yang

mungkin ada dengan cara mentransportasikan secara khusus pada daerah yang

terinfeksi dan yang sedang mengalami peradangan (Guyton dan Hall, 2006).

Dikatakan leukositosis apabila jumlah leukosit dalam darah meningkat melebihi

kisaran dalam keadaan normal, sedangkan leukopenia apabila leukosit dalam

darah menurun di bawah kisaran dalam keadaan normal. Leukosit pada mamalia

diklasifikasikan menjadi granulosit: neutrofil, eosinofil dan basofil dan

agranulosit: monosit dan limfosit. Leukositosis merupakan peningkatan jumlah


12

leukosit di atas normal dari total leukosit per mikroliter. Tingkatan leukositosis

berdasarkan penyebab, resistensi hewan, macam infeksi, lokasi dari respon radang,

modifikasi dari terapi dan variasi spesies dalam merespon stress. Leukositosis

dapat terjadi pada keadaan intoksikasi, infeksi, hemoragi akut, hemolisis akut,

neoplasia dan adrenal kortikosteroid (Weiss dan Wardrop, 2010).

Neutrofil
Fungsi utama dari neutrofil adalah sebagai agen fagositik sehingga penting

sebagai pertahanan pertama terhadap invasi mikroorganisme dan inflamasi (Kerr,

2002). Neutrofilia merupakan kenaikan jumlah neutrofil yang bersirkulasi pada

darah. Hal ini terjadi karena infeksi bakteri atau inflamasi akibat lesi (Jackson,

2007). Ada dua jenis neutrofil, yaitu neutrofil band/pit (imatur, belum matang,

dewasa) dan neutrofil bersegmen (matur, matang, dewasa) (Salasia dan Hariono,

2014).

Limfosit
Limfosit memiliki nukleus berukuran besar, sedikit melengkung, dan

memiliki sitoplasma kecil berwarna biru terang. Walaupun limfosit kecil

predominan, namun terdapat juga limfosit besar. Limfosit besar memiliki ukuran

yang hampir sama dengan neutrofil (Lester et al, 2005). Limfosit memiliki 2 jenis

utama, yaitu limfosit T (memberikan perlindungan terhadap infeksi virus dan bisa

menemukan dan merusak beberapa sel kanker) dan limfosit B (membentuk sel-sel

yang menghasilkan antibodi atau sel plasma) (Salasia dan Hariono, 2014).

Eosinofil
Eosinofil merupakan leukosit polimorfonuklear yang dinamakan

berdasarkan kemampuannya mengikat zat warna eosin. Peran eosinofil dalam


13

tubuh antara lain adalah pertahanan terhadap parasit cacing, sel efektor pada

kejadian asma dan penyakit alergi, mengatur proses keradangan, fagositosis, serta

antitumor. Eosinofilia merupakan peningkatan jumlah eosinofil dalam sirkulasi.

Eosinofilia pada kejadian infeksi parasit lebih sering terjadi ketika infeksi

berlangsung di jaringan dibandingkan di saluran pencernaan. Eosinofilia yang

bersifat kronis berkaitan dengan kejadian inflamasi pada organ-organ yang kaya

akan sel mast seperti kulit, saluran pencernaan, dan uterus. Eosinofilia

paraneoplastik dapat disebabkan oleh berbagai macam jenis tumor seperti

limfoma, tumor sel mast, dan tumor solid. Eosinopenia merupakan penurunan

jumlah eosinofil dalam sirkulasi dan mekanismenya belum diketahui secara pasti.

Kortikosteroid dan katekolamin diduga dapat menyebabkan eosinopenia, hal ini

dapat dijumpai pada inflamasi atau infeksi yang bersifat akut di mana kedua

substansi tersebut dilepaskan di dalam tubuh. Hewan yang berada dalam kondisi

sehat dapat ditemukan dalam kondisi eosinopenia, sehingga eosinopenia dianggap

tidak terlalu signifikan dalam perhitungan diferensial leukosit.

Monosit
Monosit dan makrofag (monosit yang berada di jaringan) merupakan

leukosit mononuklear yang berperan utama dalam membatasi replikasi organisme

intraseluler. Selain fungsi tersebut monosit dan makrofag berperan dalam regulasi

zat besi, membersihkan sel-sel yang sudah mati atau jaringan yan mengalami

kerusakan, serta interaksi dengan tumor. Monositosis merupakan peningkatan

jumlah monosit dalam sirkulasi. Monositosis dapat terjadi karena adanya kondisi

malignan atau pun reaksi terhadap kadar kortikosteroid eksogen atau endogen

yang berlebihan (sering terjadi di anjing), adanya infeksi, dan nekrosis.


14

Monositopenia merupakan penurunan jumlah monosit dalam sirkulasi.

Monositopenia memiliki nilai yang relatif kurang signifikan karena jumlah sel

yang tergolong sedikit di sirkulasi. Monositopenia dapat ditemui dalam kasus

anemia aplastika yang disebabkan oleh keracunan estrogen, kemoterapi, dan

infeksi parvovirus.

Basofil
Basofil merupakan komponen leukosit yang memiliki kemiripan dengan

sel mast baik secara biokimiawi ataupun fungsi. Basofil berperan dalam reaksi

hipersensitivitas, respon alergi (sebagai mediator), pertahanan terhadap parasit

cacing (tidak sekuat eosinofil), rekruitmen sel neutrofil dan eosinofil dalam reaksi

inflamasi, serta homeostasis tubuh melalui sekresi antikoagulan heparin dan

prokoagulan kallikrein. Basofilia merupakan peningkatan jumlah basofil dalam

sirkulasi. Basofilia umumnya berkaitan dengan gangguan yang diperantarai oleh

IgE sehingga seringkali diikuti oleh eosinofilia, oleh karena itu respon alergi dan

parasitisme merupakan penyebab utama yang perlu dipertimbangkan dalam

kejadian basofilia. Apabila tidak ada alergi dan parasitisme, maka kejadian

inflamasi lainnya perlu dipertimbangkan. Leukimia basofilik dapat menyebabkan

terjadi basofilia walapun kejadiannya tergolong jarang. Basopenia merupakan

penurunan jumlah basofil dalam sirkulasi. Basofil jarang ditemui pada hewan

sehat sehingga basopenia dianggap kurang signifikan dalam perhitungan

diferensial leukosit. Beberapa kondisi yang dapat menyebabkan basopenia antara

lain adalah urtikaria dan anafilaksis, beberapa kondisi inflamatorik dan

imunologik, pemberian kortikosteroid, neoplasia, dan hemoragi.


MATERI DAN METODE

Materi
Alat

Spuit, mikrohematokrit, tabung reaksi, tabung mikrokapiler, gelas ukur,

pipet leukosit, sentrifuse, mikrohematokrit, object glass, deck glass, refractometer,

mikroskop.

Bahan

Sampel darah (ayam, kucing, dan kelinci), methanol, larutan Giemsa,

antikoagulan EDTA, reagen Turk, reagen Rees Ecker

Metode
Penghitungan eritrosit

Perhitungan eritrosit menggunakan alat bantu hemositometer (Improved

Neubauer). Hemasitometer adalah ruang hitung yang digunakan untuk

menentukan jumlah sel per mikroliter (µL) kadang disebut sebagai milimeter

kubik darah. Tipe yang paling sering digunakan adalah 2 set yang identik terdiri

dari kisi-kisi yang paralel dan setiap garisnya perpendikular yang disebut

Neubauer rullings. Setiap kisi-kisi dibagi menjadi 9 kotak besar.

Empat kotak disudut dibagi menjadi 16 kotak yang lebih kecil, dan kotak

yang tengah disebut super square, yang dibagi menjadi 400 kotak-kotak kecil (25

kelompok masing-masing 16 kotak). Area dari setiap kisi-kisi (Neubauer rullings)

diciptakan untuk menahan jumlah yang tepat dari sampel (0,9 µL). setiap 9 kotak

pada kisi-kisi Neubauer dapat menampung 0,1 µL. Jumlah sel yang diketahui

15
16

dalam bagian kisi-kisi dan jumlah sampel dalam area tersebut menjadi landasan

untuk perhitungan jumlah sel permikroliter darah. (Hendrix dan Sirois, 2007).

Kadar Hb dapat dihitung dengan menggunakan metode Sahli, Talquist,

atau dengan alat spektrofotometer (Salasia dan Hariono, 2014). Pada penelitian ini

penghitungan pada Hb menggunakan alat spektrofotometer. Caranya dengan

mengisi dua tabung khusus dari set alat spektrofotometer dengan reagen Drabkin

masing-masing 5 mL (satu tabung dijadikan kontrol). Tabung yang kedua

ditambah dengan 0,002 mL atau 20 µL darah. Spektrofotometer dinyalakan dan

diatur panjang gelombang cahaya 540 nm. Masukkan tabung kontrol dan

kemudian putar tuas pengatur hingga jarum penunjuk menunjukkan angka 100

pada skala spektrofotometer. Keluarkan tabung kontrol dan ganti dengan tabung

lain yang berisi reagen Drabkin + darah. Angka yang ditunjukkan pada skala

spektrofotometer dikonversikan dengan tabel (satu set dengan alat

spektrofotometer) untuk mengetahui kadar Hb dalam darah dengan satuan g/dL.

Perhitungan nilai packed cell volume (PCV) dapat diukur menggunakan metode

makrohematokrit (Wintrobe) atau mikrohematokrit (Salasia dan Hariono, 2014).

Pada penelitian ini pengukuran nilai packed cell volume (PCV) menggunakan

mikrohematokrit. Menurut Willard et al (1994), nilai PCV ditentukan dengan

sentrifugasi darah dengan antikoagulasi di dalam tabung kapiler kecil untuk

memisahkan sel dari plasma. Eritrosit akan berkumpul pada dasar tabung, leukosit

dan platelet muncul sebagai garis putih tipis (buffy coat) antara eritrosit dan

plasma. Tabung kapiler yang telah disentrifus diletakan pada skala PCV sehingga

hasilnya bisa didapatkan dalam bentuk satuan %.


17

Perhitungan nilai mean corpuscular volume (MCV) dapat dilakukan

setelah dilakukannya perhitungan eritrosit dan nilai packed cell volume (PCV)

serta menggunakan rumus di bawah ini:

Mean corpuscular volume (MCV)

(Willard et al., 1994).

Interpretasi: 1. Normal pada kondisi perdarahan dan kasus hemolisis

disebut normositik, 2. Nilai MCV naik pada peningkatan aktivitas sumsum tulang

sebagai kelanjutan kondisi perdarahan akut/hemolisis sebagai bukti adanya respon

generatif dan defisiensi faktor hemolitik (vitamin B12 dan asam folat) disebut

makrositik, dan 3. Nilai MCV menurun pada penyakit cacing kronis, gangguan

absorpsi Fe, dan defisiensi Cu disebut mikrositik (Salasia dan Hariono, 2014).

Perhitungan nilai mean corpuscular hemoglobin (MCH) dan nilai mean

corpuscular hemoglobin concentration (MCHC) dapat dilakukan setelah

dilakukannya penghitungan jumlah eritrosit, pengukuran Hb dan pengukuran nilai

PCV serta menggunakan rumus di bawah ini:

Mean corpuscular hemoglobin (MCH)

Mean corpuscular hemoglobin concentration (MCHC)


18

Interpretasi: 1. Normal pada saat eritrosit memiliki kadar hemoglobin

normal disebut normokromik, 2. Nilai MCHC naik pada kasus penyakit hati,

abnormalitas eritrosit, dan kekurangan vitamin B12 disebut hiperkromik, dan 3.

Nilai MCHC menurun pada kasus kehilangan darah jangka waktu lama dan

gangguan penyerapan zat besi disebut hipokromik (Salasia dan Hariono, 2014).

Leukosit

Perhitungan leukosit dilakukan dengan metode Hemocytometer Counting

menggunakan darah segar yang telah diberi antikoagulan EDTA. Menggunakan

reagen turk untuk darah mamalia dan menggunakan pipet 11 untuk perhitungan

leukosit. Darah diencerkan sesuai standar pada pipet 11. Sel darah putih dihitung

pada kotak-kotak hemositometer yang berjumlah 4 khusus pada kotak hitungan

sel darah putih. Hasil perhitungan pada keempat kotak hemositometer dikali

dengan konstanta 50 untuk mendapatkan nilai total sel leukosit/uL Jumlah total

leukosit yang diperoleh digunakan sebagai dasar untuk menghitung nilai absolute

sel dari differensial leukosit secara manual.

Diferensial leukosit dilakukan dengan preparat apus darah Giemsa

stained, dengan perbesaran 400 kali sel leukosit dihitung hingga 100 sel kemudian

dihitung persentase tiap sel dalam rentang 100 tersebut. Morfologi leukosit

beserta tingkat kereaktifannya juga dianalisa untuk mengetahui ada tidaknya

penyakit/gangguan imunitas. (Salasia dan Hariono, 2014)


19

Differensial Leukosit

Differential counting merupakan penghitungan jenis lekosit yang

biasanya dilakukan bersama-sama dengan pemeriksaan apus darah tepi.

Pemeriksaan apus darah tepi merupakan pemeriksaan rutin terdiri dari

hemoglobin (Hb), jumlah sel darah putih (lekosit), Hitung jenis sel darah putih

(differential counting), dan Laju Endap Darah (LED).

Selain pemeriksaan rutin juga ada pemeriksaan penyaring (skrining) yang

terdiri dari gambaran darah tepi, hematokrit (Ht), indeks eritrosit, retikulosit,

trombosit dan lain-lain. Pada hitung jenis lekosit yang dihitung adalah jenis-jenis

lekosit normal sekaligus memperhatikan kemungkinan adanya sel lekosit

abnormal dalam darah tepi atau perifer. Sel lekosit normal merupakan sel lekosit

yang sudah matur atau dewasa yang beredar pada darah perifer dan terdiri dari

basofil, eosinofil, netrofil batang, netrofil segmen, limposit dan monosit. Sel

lekosit abnormal merupakan sel lekosit yang masih muda secara normal ada

dalam sumsum tulang dan dalam beberapa kasus dijumpai pada darah perifer.

Untuk dapat melakukan hitung jenis lekosit diperlukan preparat apus darah tepi

yang baik.

Kriteria preparat darah hapus yang baik adalah lebar dan panjangnya

tidak memenuhi seluruh kaca benda, secara gradual penebalannya berangsur-

angsur menipis dari kepala ke ekor, tidak berlubang, tidak terputus-putus, tidak

terlalu tebal dan mempunyai pengecatan yang baik. Morfologi preparat darah

hapus dibagi tiga bagian yaitu kepala, badan dan ekor. Pada bagian badan dibagi
20

dalam enam zona (daerah baca) yang dimulai dari zona 1 yang berada dekat

kepala sampai zona VI yang dekat dengan ekor.

Hitung jenis lekosit dimulai dari zona VI yang biasanya terdapat jenis

lekosit yang berukuran besar menuju ke zona IV yang terdapat konsentrasi seri

limfosit tua (ukuran lebih kecil). Hitung jenis lekosit dilakukan sampai jumlah

lekosit terpenuhi 100 sel dengan catatan tidak ada indikasi abnormal. Akan tetapi

seringkali penghitungan sudah mencapai 100 sel sebelum sampai ke zona IV.

Untuk mencapai zona IV maka penghitungan diteruskan sehingga jumlah sel

melebihi angka 100 selanjutnya diprosentase.

Sebagai contoh bila penghitungan hanya sampai di zona VI saja karena

hasilnya sudah 100 sel maka hasil yang didapat banyak sel PMN dan monosit

sedangkan limfositnya sedikit. Sebagaimana diketahui bahwa morfologi preparat

apus darah tepi adalah simetris antara bagian atas dan bawah. Oleh karena itu

bagaimana bila pada penghitungan jenis lekosit dilakukan pada salah satu zona

saja yaitu zona atas atau bawah dari mulai zona VI menuju zona IV sehingga

kemungkinan kelebihan dari 100 sel lekosit dapat teratasi dan waktu pembacaan

menjadi lebih efisien serta sebaran jenis lekosit dapat terbaca dalam penghitungan.

Penghitungan Hemoglobin (Hb)

Penghitungan hemoglobin metode sahli menggunakan alat haemometer

sahli, pipet sahli, pipet tetes, batang pengaduk Hb sahli, aspirator, dan tissue.

Bahan yang digunakan adalah HCl 0,1 N, darah, dan aquades. Caranya adalah

HCl 0,1 N dimasukkan ke dalam tabung pengencer sampai tanda 2. Kemudian


21

darah diisap dengan pipet Hb sampai tanda 20 µl. Lalu darah dialirkan dari pipet

ke dalam dasar tabung pengencer, catat waktu/saat darah dicampurkan ke dalam

HCl. Selanjutnya isap kembali isi tabung ke dalam pipet kemudian tiupkan

kembali isi pipet ke dalam tabung, lakukan hal ini 2 sampai 3 kali agar sisa-sisa

darah terbilas ke dalam tabung. Aquades ditambahkan tetes demi tetes, sambil

mengaduk isi tabung sampai diperoleh warna isi tabung sama dengan warna

standar yang ada di komparator. Tepat 3 menit setelah darah tercampur dengan

HCl, warna larutan dibaca dan disamakan dengan warna gelas standar. Tinggi

larutan sesuai dengan skala yang menunjukkan kadar Hb dalam gr/100 dL.

Penghitungan Packed Cell Volume (PCV)

Packed Cell Volume (PCV) dihitung dengan darah yang telah diberi

EDTA, kemudian darah diambil menggunakan tabung hematokrit mikrokapiler

yang khusus dibuat untuk penetapan mikrohematokrit sampai ¾ tabung dan

disumbat pada salah satu ujungnya. Kemudian disentrifugasi selama 5 menit

dengan kecepatan 16.000 rpm. Penghitungan PCV dilakukan dengan

menggunakan mikrohematokrit reader seperti pada Gambar dibawah.


22

Penetapan Total Protein Plasma (TPP) dan Fibrinogen

Cara:

1. Mikrohematokrit pada pemeriksaan PCV dipotong pada lapisan

plasmanya. Selanjutnya plasma diteteskan pada alat TS-meter (TPP 1).

2. Kemudian dilihat kandungan total proteinnya pada alat tersebut (dalam

g/100 ml). Skala protein plasma dapat dilihat dengan mengamati garis

yang membatasi wilayah gelap dan terang pada TS meter ketika di

teropong dan hasilnya dianggap sebagai kadar TPP (TPP1).

3. Untuk pemeriksaan kadar fibrinogennya, satu mikrohematokrit yang lain

dipanaskan dengan suhu 56-58oC dalam waterbath selama 2 menit.

4. Selanjutnya disentrifus dengan kecepatan 12.000 rpm selama 5 menit,

setelah itu lapisan plasma yang jernih dipotong dan diteteskan pada alat

TS-meter.

5. Pembacaan mikrohematokrit pada TS meter dianggap sebagai nilai TPP


kedua. Penghitungan nilai fibrinogen (dalam g/100 ml) dilakukan dengan
pmenghitung selisih TPP pertama dan TPP kedua (Salasia dan Hariono,
2010).
PEMBAHASAN

Hasil Pemeriksaan Hematologi Darah Kucing Pumpum

Nama Pemilik : Rr Reny K Alamat : Kuningan


Pasien : Kucing Pumpum No. Pasien :-
Jenis Kelamin : Jantan Umur : 2 tahun
Tanggal : 21 Agustus 2019 Tanggal : 22 Agustus 2019
Pengambilan Pengiriman
No. Lab :- Nama Mahasiswa : A.2018.4

Pemeriksaan Unit Hasil Standar Keterangan


Pemeriksaan
Eritrosit 106 sel/mm3 6.82 5.0-10.0 Normal
Hemoglobin g/dL 11.1 8.0-15.0 Normal
PCV % 37 24.0-45.0 Normal
MCV fL 54 39.0-55.0 Normal
MCH pg 16
MCHC % 30 31.0-35.0 Menurun
TPP g/dL 6.2-8.0
Fibrinogen g/dL 100-300
Total Leukosit sel/mm3 45.850 5.500-19.500 Meningkat
Neutrofil Relatif % -
Segmented Absolut sel/mm3 2.500-12.500
Eosinofil Relatif % -
Absolut sel/mm3 0-1.500
Limfosit Relatif % -
Absolut sel/mm3 1.500-7.000
Monosit Relatif % -
Absolut sel/mm3 0-850
Basofil Relatif % -
Absolut sel/mm3 Jarang

23
24

Hasil Pemeriksaan Hematologi Darah Ayam Putih

Nama Pemilik : Ngadinem Alamat : Kayen


Pasien : Ayam Putih No. Pasien :-
Jenis Kelamin : Betina Umur : 7 bulan
Tanggal : 20 Agustus 2019 Tanggal : 22 Agustus 2019
Pengambilan Pengiriman
No. Lab :- Nama Mahasiswa : A.2018.4

Pemeriksaan Unit Hasil Standar Keterangan


Pemeriksaan
Eritrosit 106 sel/mm3 6.8 2,5 - 3,9b Normal
Hemoglobin g/dL 8.6 7 - 13a Normal
d
PCV % 33 35,9 - 41 Menurun
MCV fL 48 104 - 135b Menurun
b
MCH pg 12 32 - 43,9 Menurun
MCHC % 26 30,2 - 36,2b Menurun
c
TPP g/dL 4-5
Fibrinogen g/dL 0,1 - 0,4c
Total Leukosit sel/mm3 350 12.000 - 30.000a Meningkat
Heterofil Relatif % -
3
Absolut sel/mm 3000 - 6000a
Eosinofil Relatif % -
Absolut sel/mm3 0 - 1000a
Limfosit Relatif % -
Absolut sel/mm3 7000 - 17000a
Monosit Relatif % -
Absolut sel/mm3 150 - 2000a
Basofil Relatif % -
Absolut sel/mm3 0,0 - 1,0b
(a)
Weiss, D.J dan Wardrop, K.J. 2010. Schalm’s Veterinary Hematology. 6th
Edition. USA : Wiley – Blackwell. Hal : 965.
(b)
Samour, J. 2016. Chapter 22 : Diagnostic Value of Hematology. Hal : 608
(c)
Bunous, D.I., and Stedman, N.L. 2000. Normal avian hematology: chicken and
turkey. In: Feldman, B.F., Zinkl, J.G., and Jain, N.C. (eds). Schalm’s
Veterinary Hematology. Lippincott, Williams and Wilikins. Philadelphia.
1147-1154.
(d)
Etim, N.B.N., Akpabio, U., Okpongete, R.O., and Offiong, E.E.A. 2014. Do
Diets Affect Haematological Parameters of Poultry. British Journal of
Applied Science dan Technology 4 (13): 1952-1965. 2014.
25

Hasil Pemeriksaan Hematologi Darah Kelinci Lucu

Nama Pemilik : Lohanthira Alamat : Pogung


Kumaar
Pasien : Kelinci Lucu No. Pasien :-
Jenis Kelamin : Betina Umur : 5 bulan
Tanggal : 21 Agustus 2019 Tanggal : 22 Agustus 2019
Pengambilan Pengiriman
No. Lab :- Nama Mahasiswa : A.2018.4

Pemeriksaan Unit Hasil Standar Keterangan


Pemeriksaan
Eritrosit 106 sel/mm3 10.8 5.11-7.94a Normal
a
Hemoglobin g/dL 11.8 9.8-17.4 Normal
PCV % 37-50a
MCV fL 57.8-65.4a
MCH pg 10 17.1-23.5a Menurun
a
MCHC % 28.7-37
TPP g/dL 5.4-8.3b
Fibrinogen g/dL 0.2-0.4b
Total Leukosit sel/mm3 13.300 5.200-12.500a Meningkat
Neutrofil Relatif % 36.4-54a
Segmented Absolut sel/mm3 1890-6750a
Eosinofil Relatif % 0.5-3.5a
Absolut sel/mm3 20-430a
Limfosit Relatif % 28-52.1a
Absolut sel/mm3 1450-6510a
Monosit Relatif % 4.0-13.4a
Absolut sel/mm3 210-1670a
Basofil Relatif % 2.4-7.5a
3
Absolut sel/mm 120-1670a
a
Bolliger, A.P., Evereds, N.E., Zimmerman, K.L., Moore, D.M. Smith, S.A. and
Barnhart, K.F. 2010. Schalm’s Veterinary Hematology. 6th Edition. USA :
Wiley – Blackwell. Pp 862-968
b
Fielder, E.S. 2016. Hematological References Range. Veterinaey Manual.
Kenilworth Merck Sharp dan Dohme Corporation, diakses tanggal 16
September 2019 pada laman
http://www.msdvetmanual.com/appendixes/referenceguides/hematologic-
refrences-ranges.
26

Pembahasan hasil darah kucing

Berdasarkan hasil yang didapat terlihat hampir semua pemeriksaan

menunjukkan hasil yang baik kecuali hasil pemeriksaan leukosit yang

menunjukkan leukositosis. Jumlah eritrosit pada kucing normal menurut Jain

(1993) berkisar antara 5.00–10.00 ×10^6/μl. Faktor-faktor yang mempengaruhi

jumlah eritrosit di dalam sirkulasi darah meliputi faktor fisiologis dan patologis.

Beberapa faktor fisiologis diantaranya jenis kelamin, umur, kondisi kebuntingan,

laktasi, dan tempat ketinggian. Faktor yang bersifat patologis yang juga

mempengaruhi jumlah eritrosit diantaranya hemoragi, hemolisis, gangguan

sumsum tulang, penyakit akibat virus, gangguan hormonal, gagal ginjal kronis,

infeksi parasit kronis, dan defisiensi nutrisi pembentuk haemoglobin (Stockham

dan Scott 2008).

Biasanya ditandai dengan menurunnya salah satu parameter eritrosit di

dalam sirkulasi darah (Meyer dan Harvey 2004). Rendahnya atau menurunnya

salah satu dari parameter eritrosit, yang meliputi jumlah eritrosit, konsentrasi Hb,

dan nilai hematokrit, dalam sirkulasi darah dibawah nilai interval normal disebut

anemia. Anemia merupakan kondisi patologis akibat menurunnya kapasitas

angkut O2. Anemia bukan merupakan penyakit melainkan gejala klinis. Biasanya

muncul sebagai respons sekunder akibat adanya penyakit atau gangguan fungsi

organ.

Keadaan anemia merupakan salah satu gangguan respon eritrosit yang

paling sering dijumpai pada hewan anjing dan kucing. Anemia dapat

ditemukan pada kondisi kebuntingan dan menyusui, karena pada kondisi


27

tersebut zat besi banyak dialihkan ke fetus maupun ke anak pada saat

proses menyusui. Suplai zat besi pada saat bunting dialihkan pada fetus untuk

pembentukan sel darah merah (Tumbelaka et al.2005). Anemia juga dapat terjadi

pada kasus hemolisis dan hemoragi. Pada kasus hemoragi, apabila terjadi

kehilangan darah dalam jumlah yang besar dapat menyebabkan jumlah

eritrosit berkurang secara drastis. Jumlah eritrosit dapat pula dipengaruhi oleh

nutrisi dalam pakan seperti zat besi, Cu, vitamin dan asam amino. Defisiensi

vitamin B12 dan asam folat dapat menyebabkan kegagalan proses eritropoiesis,

sehingga produksi eritrosit menurun, dan jumlah eritrosit dalam sirkulasi darah

menjadi rendah.

Jumlah eritrosit mengalami peningkatan seiring dengan

pertambahan umur, dan pada umur satu tahun mencapai nilai yang stabil.

Jumlah eritrosit pada saat kelahiran hampir 12 kali lipat lebih banyak

dibandingkan dengan jumlah eritrosit pada hewan dewasa. Kadar oksigen di

daerah dataran tinggi sangat rendah. Adanya hipoksia jaringan akan merangsang

diproduksinya eritropoietin sehingga produksi eritrosit meningkat.

Rataan konsentrasi Hb pada kucing normal adalah 11.00 g/dl (dengan

kisaran antara 8.00–15.00g/dl). Konsentrasi Hb dipengaruhi oleh banyak faktor

diantaranya jenis kelamin, nutrisi, ras, umur, musim, waktu pengambilan

sampel, metode penelitian dan antikoagulan .Hormon kelamin jantan

diketahui dapat merangsang produksi eritropoietin.

Konsentrasi Hb yang rendah dapat ditemukan pada beberapa kasus seperti

defisiensi zat besi, infeksi kronis, inflamasi, malnutrisi, thalassemia minor.


28

Faktor-faktor lain yang dapat mempengaruhi konsentrasi Hb diantaranya

kecukupan zat besi dalam tubuh. Zat besi dibutuhkan dalam produksi

hemoglobin, sehingga anemia akibat defisiensi besi akan menyebabkan

terbentuknya ukuran eritrosit yang lebih kecil dengan kandungan Hb yang

rendah. Zat besi juga berperan dalam sintesis Hb dalam eritrosit dan mioglobin

dalam sel otot. Zat besi dibutuhkan dalam sintesis heme sehingga dapat

mempengaruhi konsentrasi Hb. Peningkatan konsentrasi Hb (dari konsentrasi

yang rendah) dapat menyebabkan kemampuan membawa oksigen kedalam

jaringan lebih baik dan eksresi karbon dioksida lebih efisien sehinggga

keadaan dan fungsi sel membaik (Guyton dan Hall 1997).

Nilai hematokrit menggambarkan persentase eritrosit dalam

volume darah. Berkurangnya plasma darah membuat persentase sel darah

terhadap cairannya meningkat, berbanding lurus dengan nilai hematokrit yang

dihasilkan. Banyak faktor yang mempengaruhi nilai hematokrit. Menurut

Foster (2009), nilai hematokrit yang tinggi dapat dijumpai pada hewan yang

mengalami dehidrasi, berada pada dataran tinggi, dan pada lingkungan yang

rendah oksigen.

Beberapa faktor lain yang juga mempengaruhi nilai hematokrit

yaitu jenis kelamin, status nutrisi, keadaan hipoksia dan ukuran eritrosit. Aktivitas

yang tinggi dapat menyebabkan tubuh kehilangan cairan melalui

penguapan (keringat), urinasi dan pernapasan. Kondisi kekurangan cairan tersebut

menyebabkan tubuh akan merespon dengan mengambil cairan vaskular


29

melalui proses homeostasis untuk memenuhi kebutuhan terhadap cairan tubuh

sehingga konsentrasi darah dalam vaskular meningkat.

Nilai hematokrit yang tinggi dapat mengindikasikan terjadinya

dehidrasi pada hewan tersebut. Dehidrasi merupakan suatu keadaan dimana

keseimbangan cairan tubuh terganggu karena hilangnya cairan tubuh baik

cairan intraseluler maupun ekstraseluler tanpa diimbangi dengan konsumsi

cairan yang cukup. Peningkatan jumlah eritrosit berbanding lurus dengan

peningkatan nilai hematokrit (Guyton dan Hall 1997). Kucing jantan

cenderung memiliki jumlah eritrosit lebih tinggi dibandingkan dengan kucing

betina karena pengaruh hormon kelamin jantan.

Total leukosit merupakan unit darah yang aktif dari sistem

pertahanan tubuh dalam menghadapi serangan agen-agen patogen, zat racun,

dan menyingkirkan sel-sel rusak dan abnormal. Fluktuasi jumlah leukosit total

pada tiap individu cukup besar dan dipengaruhi oleh banyak faktor.

Jumlah leukosit total di dalam sirkulasi darah pada umumnya dipengaruhi oleh

jumlah neutrofil atau limfosit di dalam sirkulasi darah. Jumlah leukosit total

dipengaruhi oleh beberapa faktor fisiologis, seperti jenis ras, kebuntingan,

musim, sedikit dipengaruhi jenis kelamin, dan sangat dipengaruhi oleh umur

hewan.

Jumlah leukosit total akan meningkat pada masa kebuntingan. Faktor

umur juga sangat berpengaruh, dimana hewan yang berumur muda akan memiliki

jumlah leukosit total yang lebih tinggi dibandingkan dengan hewan dewasa.

Seiring dengan bertambahnya umur, jumlah leukosit total akan semakin


30

stabil. Hal ini disebabkan karena organ pembentuk sel darah, seperti limpa

dan sumsum tulang akan terus berkembang seiring bertambahnya umur

hewan(Jain 1993).

Leukositosis fisiologis terjadi akibat adanya aktifitas psikologis dan/atau

fisik. Keadaan ini sering terjadi pada kondisi stres (akut). Apabila

hewan mengalami stres, tubuh akan melepaskan hormon kortisol dan epineprin.

Hormon kortisol akan merangsang sumsum tulang untuk melepaskan neutrofil

matang, sehingga jumlah neutrofil di dalam sirkulasi darah meningkat. Hormon

epineprin bekerja dengan meningkatkan sirkulasi darah dan limfe serta

menyebabkan demarginasi leukosit dari dinding pembuluh darah.

Leukositosis patologis timbul sebagai respon terhadap adanya penyakit.

Peningkatan jumlah leukosit total yang nyata terutama terjadi pada kondisi infeksi

lokal oleh bakteri piogenik, misalnya pada piometra dan abses. Leukositosis

yang disertai dengan meningkatnya jumlah neutrofil (neutrofilia), limfosit

(limfositosis) dan monosit (monositosis) dapat dijumpai pada inflamasi yang

bersifat kronis.

Pembahasan hasil darah ayam

Berdasarkan pemeriksaan darah Ayam Putih mengalami anemia dan

leukopenia. Anemia merupakan suatu kondisi penurunan jumlah eritrosit, Hb, atau

keduanya dalam sirkulasi darah. Ayam Putih mengalami anemia makrositik

normokromik. Anemia makrositik normokromik merupakan gambaran anemia

dengan nilai perhitungan mean corpuscular volume (MCV) yang meningkat dan

mean corpuscular haemoglobin concentration (MCHC) yang normal. Anemia


31

jenis ini terjadi akibat defisiensi vitamin B12, asam folat, cobalt, erythemic

myelosis (kucing), poodle macrocytosis (Salasia dan Hariono, 2010). Anemia-

defisiensi vitamin B12 + asam folat akan menyebabkan gangguan eritropoisis.

Vitamin tersebut digunakan dalam pendewasaan eritrosit , akibat defisiensi

vitamin dapat terjadi gangguan pendewasaan, sehingga terjadi peningkatan

megaloblast dalam sirkulasi, MCV meningkat sehingga eritrosit terlihat

mempunyai ukuran besar (Makrositik).

Pada Ayam Putih juga diketahui mengalami leukopenia. Leukopenia

merupakan penurunan jumlah total leukosit dari batas standar normal. Leukopenia

pada unggas dapat disebabkan adanya predominan pada heteropenia. Leukopenia

dan heteropenia sering terjadi akibat adanya infeksi virus seperti herpesvirus,

polyomavirus, dan psittacine reovirus (Weiss dan Wardropp, 2010).

Pembahasan hasil darah kelinci

Hasil pemeriksaan darah Kelinci Lucu dengan jenis kelamin betina dan

berumur 5 bulan milik Lohantira, menunjukkan nilai hemoglobin 11.8%; eritrosit

10.8 x 106 sel/mm3; serta leukosit total 13.300 sel/mm3.

Menurut Moore et al. (2010) mengatakan bahwa hemoglobin normal pada

kelinci betina dewasa bernilai 9.8 – 15.8%; eritrosit 5.11 – 6.5 x 106 sel/mm3;

serta leukosit total 5.3 – 10.6 x 103 sel/mm3. Nilai hemoglobin pada kelinci Lucu

masih tergolong normal, sedangkan nilai eritrosit dan leukosit termasuk

mengalami kenaikan.

Kelebihan eritrosit disebut juga sebagai polisitemia. Polisitemia biasanya

menyerang pada hewan-hwan yang sudah tua, namun hal ini jarang ditemukan.
32

Tanda-tanda klinis polisitemia, meliputi: selaput lendir hiperemi, kulit mengalami

eritematosa, kelemahan, kelesuan, epistaksis, hematuria, melena, poliuria,

polydipsia, bersin, dan splenomegali. Hampir setengah dari pasien dengan

polistitemia biasanya timbul dengan disertai kejang, ataksia, kebutaan, dan

perubahan perilaku. Peningkatan PCV memicu terjadinya peningkatan viskositas

darah (ketebalan). Karena sel darah merah mengambil porsi terbesar dari volume

darah, PCV signifikan dalam menentukan viskositas darah. Peningkatan viskositas

adalah nonlinier: PCV> 70% menghasilkan viskositas normal dua kali lipat.

Gangguan sirkulasi ke organ vital seperti otak dapat menyebabkan tanda

neurologis pada polisitemia.

Leukosit atau sel darah putih berperan melindungi diri dari infeksi dan

penyakit. Saat tubuh terserang penyakit, leukosit akan mengalami peningkatan

sebagai respons terhadap penyakit tersebut. Leukosit tinggi dapat menjadi tanda

bahwa ada sesuatu yang tidak normal dalam tubuh hewan. Leukositosis terjadi

ketika jumlah sel darah putih yang terdapat dalam tubuh lebih tinggi dari jumlah

normalnya. Gejala yang ditimbulkan dari leukositosis biasanya hewan mudah

lelah, mudah demam, lebih mudah mengalami perdarahan, adanya memar pada

kulit, bahkan bisa menyebabkan kesulitan dalam bernapas.

Secara umum, leukositosis terjadi karena beberapa faktor, seperti: reaksi

obat yang menambah produksi sel darah putih, peningkatan produksi sel darah

putih untuk melawan infeksi, kelainan sistem kekebalan tubuh yang meningkatkan

produksi sel darah putih, serta produksi sel darah putih tidak normal karena

gangguan di sumsum tulang.


KESIMPULAN

Pemeriksaan darah rutin membantu dalam peneguhan diagnosa suatu

penyakit, terutama untuk penyakit dengan gejala-gejala non-spesifik, sehingga

dokter dapat membuat diagnosa yang lebih akurat.

SARAN

Pengambilan sampel darah harus dilaksanakan dengan benar agar hasil

yang didapatkan sesuai dengan kondisi yang sebenarnya.

33
DAFTAR PUSTAKA
Baratawidjaja, K.G. 2012. Imunologi Dasar. Jakarta: Badan Penerbit FK-UI
Bast, R.F., Donal, W.K., Raphael, E.P., et al. 2000. Cancer Medicine. New
Yorsk: BDC Decker inc.
Benjamin, M. M. 1978. Outline of Veterinary Clinical Pathology. The United
Sated University Press, Lowa
Coles, E. H. 1986. Veterinary Clinical Hematology 5th Edition. London : Chircill
Livingstone
Cote, E. 2015. Clinical Veterinary Advisor: Dogs and Cats Third Edition. USA:
Mosby Elsevier.
Cowell, R.L. 2004. Veterinary Clinical Pathology Secrets. Oklahoma: Elsevier
Mosby. Hal: 56
Falcone, Franco H., Helmut haas, Bernhard F. Gibbs. 2000. The human basophil :
a new appreciation of its role in immune responses. Blood journal
volume 96 number 13
Frandson, R.D. 1996. Anatomi dan Fisiologi Ternak. Yogyakarta: Gadjah Mada
University Press.
Guyton, A. C. Hall, J. E. 1997. Buku Ajar Fisiologi Kedokteran Edisi 9. ECG,
Guyton, A.C. dan Hall, J.E. 1991. Textbook of Medical Physiology, W.B.
Saunders Company, Harcout Brace Javanovic, Inc. Philadelphia.
Handayani, W; dan Haribowo, A. S. 2008. Buku Ajar Asuhan Keperawatan pada
Klien dengan Gangguan Sistem Hematologi. Jakarta: Salemba Medika.
Harvey, A. dan Tasker, S. 2013. BSAVA Manual of Feline Practice: A Foundation
Manual. UK: British Small Animal Veterinar Association. Hal.321-322.
Harvey, J.W. 2012. Veterinary Hematology, A Diagnostic Guide and Color Atlas.
Elsevier Saunders: Missouri
Harvey, W. J. 2001. Atlas of Veterinary Hematology: Blood and Bone Marrow of
Domestic Animals. Philadelphia: W.B. Saunders
Hendrix, C. M. and Sirois, M. 2007. Laboratory Procedures for Veterinary
Technicians. Mosby Elsevier, 11830 Westline Industrial Drive St. Louis,
Missouri 63146, USA. pp.33-41.
Hoffbrand AV, Pettit JE and Moss PAH.2005. Essensial Haematology. 4.Ed,
Blackwell Science, Ltd. Oxford
Home, M. M. 2000. Keseimbangan Cairan, Elektrolit, dan Asam-asam Edisi ke-2.
Jakarta: EGC.
Hutajulu, N.I., Taudjidi, A.A., Fridayenti. Gambaran Hematokrit pada Pasien
Stroke Iskemik di RSUD Arifin Ahmad Provinsi Riau. JOM FK 2(1). Pp.
1-10
Indrawari, S. 2011. Pedoman Interpretasi Data Klinik. Kementerian Kesehatan
Republik Indonesia. Jakarta
Islam, M.S., N.S. Lucky, M.R. Islam, A. Ahad and B.R. Das et al., 2004.
Haematological parameter of fayoumi, assil and local chicken reared in
sylhet region in Bangladesh. Int. J. Poult. Sci., 3: 144-147.
Jackson, M.L. 2007. Veterinary Clinical Pathology an Introduction. Iowa:
Blackwell Publishing. hlm. 55-62.Jakarta, pp. 167.

34
35

Kahn, C.M. 2010. The Merck Veterinary Manual 10th Edition. USA:
MerckdanCo.
Kamuh, S.S.P., Mongan, A.E., Memah M.F. 2015. Gambaran Nilai Hematokrit
dan Laju Endap Darah pada Anak dengan Infeksi Virus Dengue di
Manado. Jurnal e-Biomedik (eBM) 3(3). Pp. 739-742
Kerr, M.G. 2002. Veterinary Laboratory Medicine, Clinical Biochemstry and
Haematology 2nd Ed. London: Blackwell Science. hlm. 244-308.
Kral, I. and P. Suchy, 2000. Haematological studies in adolescent breeding cocks.
Acta Veterinaria Brno, 69: 189-194.
Krall, I; dan Suchy, P. 2000. Haematological studies in adolescent breeding cocks.
Acta Veterinaria Brno, 69:189-194.
Lawhead, J.B., dan J.M., Baker. 2005. Introduction to Veterinary Science.
Australia: Thomson and Learning.
Leoci, R. 2014. Animal by-products (ABPs): origins, uses, and European
regulations. Sottoriva: Universitas Studiorum. Hal: 47.
Lester, V.K., Tarpley, H.L., Latimer, K.S. 2005. Small Mammals Hematology:
Leucocyte Identification and Plasma Serum in Rabbits and Guinea Pigs.
Dept.of pathology college of veterinary medicine. University of Georgia,
Athens. pp231-237.
Oyewale, J.O., 1987. Haematological studies on apparently healthy Nigerian
domestic chickens (Gallus domesticus). Bull. Anim. Health Prod. Afr.,
35: 108-112.
Parwaresch, M.R. 1976. The Human Basophil : Morphology, origin, Kinetics
function, and Pathology. New York : Springer-verlag
Putriani, S., dan Soma, I. G. 2012. Nilai Hematokrit, Kadar Hemoglobin, dan
Total Eritrosit Ayam Pedaging yang Diinjeksi Kombinasi Tylosin dengan
Gentamicin. Indonesia Medicus Veterinus 1 (4) : 492 – 504
Salasia, S.I.O. dan Hariono, B. 2014. Patologi Klinik Veteriner: Kasus Patologi
Klinis. Yogyakarta: Samudra Biru.
Sink., C.A., dan Feldman, B.F. 2004. Laboratory Urinalysis and Hematology for
the Small Animal Practitioner. Teton NewMedia: South Hwy.
Stockham, S. L., Scott, M.A. 2008. Fundamentals of Veterinary Clinical
Pathology 2nd Edition. Willey-Blackwell. UK.
Susanti, A. 2017. Pengaruh Penambahan Kapang Rhizopus Oryzae dan
Chrysonilia Crassa dalam Ransum terhadap Profil Darah Merah Ayam
Broiler yang Dipelihara pada Kondisi Panas. Skripsi. Universitas
Diponegoro. Semarang
Teske, E. 2010. Section IV – Leukocytes. Dalam: Schalm’s Veterinary
Hematology. 6th Ed. Weiss, D.J. dan Wardrop, K.J. Blackwell
Publishing: Iowa.
Theml, H., Diem, H dan Haferlach, T. 2004. Color Atlas of Hematology. Thieme.
Stuttgart.
Valli, VE. 2007. Veterinary Comparative Hematopathology. Blackwell
Publishing, Iowa.
Weiss, D. J., Wardrop, K. J. 2010. Schalm’s Veterinary Hematology 6th edition.
Iowa: Blackwell Publishing.
36

Wicaksono, Ardilasunu. 2009. Anemia. Artikel Ilmiah. Institut Pertanian Bogor.


Bogor.
Willard, M. D., Tvedten, H., Turnwald, G. H. 1994. Small Animal Clinical
Diagnosis by Laboratory Methods 2nd Edition. W. B. Saunders Company,
London. pp.15-51.
Wirawan, R, dkk. 1996. Pemeriksaan Laboratorium Hematologi Sederhana. Edisi
2. Fakultas Kedokteran UI.

Anda mungkin juga menyukai