Anda di halaman 1dari 2

TEKANAN HIDROSTATIS

Pengertian Tekanan Hidrostatis

Fluida merupakan zat yang dapat mengalir dan memberikan sedikit


hambatan terhadap perubahan bentuk ketika ditekan. Contoh fluida adalah
zat cair dan gas. Mekanika fluida dibedakan menjadi 2 bagian, yaitu fluida
statis (fluida tidak bergerak) dan fluida dinamis (fluida bergerak).

Tekanan didefinisikan sebagai gaya yang bekerja tegak lurus pada suatu
bidang per satuan luas tekan. Tekanan hidrostatis adalah tekanan zat cair
yang hanya disebabkan oleh berat zat cair tersebut terhadap
kedalamannya. Tekanan hidrostatis tidak bergantung pada arah dan
volume zat cair. Dengan kata lain, pada kedalaman tertentu zat cair akan
menekan ke segala arah dengan gaya tekan yang sama besar. Tekanan ini
terjadi karena adanya berat air yang membuat cairan tersebut
mengeluarkan tekanan. Hubungan antara tekanan hidrostatik dengan gaya
angkat terletak pada perbedaan kedalaman benda tercelup, dimana benda
yang tercelup akan mempengaruhi perbedaan tekanan hidrostatis yang
dialami benda, semakin dalam benda tercelup maka semakin besar tekanan
hidrostatis yang dialami benda.

Tekanan Hidrostatis dirumuskan :

Ph=Pgh

Keterangan :

Ph         : Tekanan Hidrostatis (N/m2)

P      : Massa Jenis (kg/m3)

g          : gaya gravitasi (m/s2)

h          : Ketinggian (m)

2.2  Aplikasi Tekanan Hidrostatis

Pengaruh tekanan hidrostatis memegang peranan penting dalam


kehidupan sehari-hari yaitu sebagai berikut :

 Kapal laut

Kapal laut dapat mengapung dipermukaan air karena adanya rongga


didalam tubuh kapal. Rongga yang berisi udara ini mampu memindahkan
volume air yang cukup besar, kapal akan mendapat gaya ke atas yang
menyamai berat kapal. Gaya ke atas tersebut mampu menahan kapal laut
agar tetap berada di permukaan air.

 Kapal selam

Kapal selam adalah salah satu jenis kapal laut yang dapat mengapung,
melayang, dan tenggelam. Kapal selam memiliki rongga yang terletak di
antara lambung dalam dan lambung luar yang berfungsi sebagai jalan
keluar masuk udara dan air.

 Hidrometer

Hidrometer adalah sebuah alat berbentuk tabung kaca yang alasnya diberi
timbal dan berfungsi sebagai alat untuk menentukan massa jenis atau
kepekatan suatu zat cair.

 Konstruksi bangunan

Kontstruksi bangunan dibuat sedemikian rupa, yaitu semakin kebawah,


bendungan dibuat semakin tebal atau kuat karena untuk menahan tekanan
yang semakin dalam semakin kuat.

 Pemasangan infus

Sebelum infus dipasang biasanya dilakukan pengukuran tekanan darah


pasien. Hal ini dilakukan karena pemasangan impuls harus
memperhatikan tekanan darah pasien dimana tekanan infus harus lebih
tinggi dari tekanan darah pasien agar cairan infus mengalir kedalam tubuh
pasien. Jika tekanan darah pasien lebih besar dari tekanan cairan infus
maka yang terjadi darah pasien akan mengalir melalui selang infus menuju
kantong infus.

Anda mungkin juga menyukai