Anda di halaman 1dari 17

1.

PENDAHULUAN
1.1 LATAR BELAKANG
Berdasarkan kajian neurologi diketahui sekitar 50% kapasitas kecerdasan
orang biasa telah terjadi ketika anak berusia balita, 80% telah terjadi ketika anak
berusia 3 tahun. Hal ini berarti bahwa perkembangan yang diperoleh pada usia
dini sangat mempengaruhi perkembangan yang terjadi pada periode awal tersebut,
maka para ahli psikologis perkembangan anak menyebut usia dini sebagai “THE
GOLDEN AGE”. Meningkatkan mutu pelayanan pendidikan dan pemerataan
pelayanan pendidikan bagi anak usia dini agar anak tersebut memiliki kesiapan
mental maupun intelektual nantinya setelah cukup umurnya untuk melanjutkan ke
pendidikan dasar, serta meningkatkan kesadaran masyarakat sekitar akan
pentingnya pendidikan bagi anak usia dini sehingga ada peran dan partisipasi
masyarakat dalam berbagai penyelenggaraan pendidikan anak usia dini yang
berakhir pada dukungan masyarakat demi kelancaran Pendidikan Anak Usia Dini
(PAUD).

Pendidikan merupakan kebutuhan pokok untuk manusia. Kita menyadari


bahwa kondisi masing-masing anak akan terus berkembang, tetapi dengan
menyediakan dan memberikan lingkungan dan dukungan terbaik untuk
memenuhi kebutuhan baik fisik, mental maupun spiritualnya, menjamin
keamanan mereka serta lingkungan yang hangat, mengasihi dan penuh
penghargaan akan membantu mereka tumbuh menjadi pribadi berkualitas
kelak. Masyarakat kalangan bawah juga membutuhkan pendidikan untuk anak
– anaknya tetapi masyarakat bawah ini tidak bisa memberikan pendidikan
untuk anak – anaknya seperti sekolah formal yang membutuhkan biaya yang
cukup besar. Masyarakat kalangan bawah ini sebagian besar pekerjaan sehari
– hari ada yang tukang cuci baju, tukang bangunan, menjagakan sapi orang,
dan tukang bersih – bersih rumah orang dengan pekerjaan seperti itu mereka
hanya bisa cukup untuk makan mereka sehari – hari belum lagi untuk
membayar listrik dan kesehatan maupun asupan gizi untuk anak – anaknya.
Pendidikan dalam arti luas memang dapat dikatakan sebagai usaha makro,
membangun masyarakat baik mengenai perekonomian, kemasyarakatan,
kesehatan, dan kejiwaan di samping juga membangun kebudayaannya. Disini
kami membangun sekolah alam generasi hemat listrik ( GENEMATRIK )
khususnya untuk masyarakat kalang bawah dengan memberikan keterampilan
agar mereka bisa meningkatkan perekonomiannya dan memberikan
pendidikan, kesehatan, gizi dan ahlak mulia untuk anak – anaknya. Sekolah
alam ini juga mengajak anak – anak dan masyarakat kalangan bawah untuk
menjaga dan melestarikan alam agar tetap lestari dan menggunakan listrik
seperlunya agar kita bisa menghemat listrik untuk generasi penurus. Sekolah
alam ini tidak menggunakan listrik karena menggunakan alam yang ada di
sekolah tersebut. Keberadaan sekolah alam sangat dibutuhkan oleh masyarakat
kurang mampu, mereka dapat menitipkan anak – anak mereka saat mereka
harus mencari nafkah.

a. Permasalahan
Dari paparan diatas, maka dapat kami memaparakan masyarakat di
sekitar sekolah alam genematrik memiliki keterbatasan kemampuan baik
keterampilan dan ekonomi Sehingga mengakibatkan mereka tidak dapat
menyekolahkan anak – anaknya. Pekerjaan mereka sebagian besar
bekerjaan sebagai buruh kasar dan buruh cuci, untuk membeli makan
mereka kesulitan apalagi menyekolahkan anak. Padahal kalau kita amati
banyak potensi mereka yang kita ekploitasi. Saat ini orang tua murid
sekolah alam genematrik perlu pendidikan, penyuluhan, dan pelatihan
keterampilan untuk meningkatkan kemampuan mereka dalam
berkreativitas. Jika hal ini kita lakukan maka sedikit demi sedikit kita
dapat meningkatkan kemampuan ekonomi, rumah tangga mereka, dapat
menyekolahkan anaknya, dan dapat membayar listrik yg tepat waktu.
Besar harapan kami program sekolah alam genematrik yang hanya satu
- satunya di Kal-Bar dapat terus berlanjut demi masa depan anak – anak
dan meringankan beban masyarakat di sekitarnya.

1.2 NAMA PROGRAM


“ PLN Peduli Sekolah Alam Generasi Hemat Listrik ( GENEMATRIK ) ”
1.3 TUJUAN
1. Tujuan dari program ini untuk mengembangkan kreativitas anak dan
gurunya menggunakan bahan alam dalam media pembelajaran.
2. Mengajak dan mengajar keterampilan orang tua murid mengolah
bahan alam untuk membantuk ekonomi keluarga agar dapat
membayar listrik.
3. Melahirkan generasi penerus bangsa yang peduli dengan hemat listrik,
4. Menjadikan generasi penerus bangsa mencintai lingkunga hidup dan
menjaga alam supaya tetap lestari
5. Menciptakan kesejahteraan masyarakat maupun lingkungan sekitar
sekolah alam.
6. Dapat Melayani mayarakat melalui sosialisasi pentingnya bayar listrik
tepat waktu demi kelancaran ekonomi keluarga
7. Dan bisa memiliki wawas diri dalam masyarakat yang bersifat positif
kepada masyarakat sekitarnya.

1.4 SASARAN
Sasaran kegiatan PT. PLN (PERSERO) adalah Orang tua murid dan anak –
anak sekolah alam.

1.5 MANFAAT
1.5.1 Manfaat Bagi PLN
1. Menciptakan pengusaha kecil yang bisa menghemat listrik
2. Listrik sebagai energi yang harus dijaga untuk generasi penerus
3. Dapat menjaga listrik dari penyambungan listrik ilegal dan
menghindari tidak bermain layangan yang dapat merugikan negara.
4. Dapat membantu kami sebagai penerangan kebutuhan pokok
masyarakat,
1.5.2 Manfaat Bagi Masyarakat
1. Membantu masyarakat kalangan bawah dari pengangguran dan anak –
anak dapat pendidikan gratis di sekolah alam
2. Memberikan inspirasi masyarakat kalangan bawah pentingnya
kesadaran hemat listrik supaya di masa yang datang bisa mampu
mengolah listrik dengan baik.
3. Anak – anak dapat melestarikan alam ,lingkungan, dan menciptakan
generasi yang hemat listrik
4. Membantu meningkatkan penghasilan Orangtua murid dengan usaha
mengolah limbah sehingga dapat membayar iuran listrik tepat waktu
serta membiayai pendidikan anak
5. PLN dan masyarakat akan terjalin hubungan yang erat

2 IDENTIFIKASI PROGRAM
2.1 KEBUTUHAN SOSIAL, EKONOMI, LINGKUNGAN YANG
MENGHAMBAT PROSES BISNIS PLN
Dua jenis program ini sangat dibutuhkan oleh masyarakat dan anak –anak
kota Pontianak khususnya dan provinsi Kalimantan barat pada umumnya,
mengingat alam yang dirusak oleh masyarakat yaitu program yang pertama
adalah membangun sekolah alam, yang mana sekolah ini adalah sekolah gratis
untuk masyarakat kalangan bawah yang membutuhkan sekolah seperti sekolah
formal – formal yang lain yang membutuhkan dana yang cukup besar .
Sekolah ini memanfaatkan bahan – bahan alam untuk pembelajaran, agar anak
– anak dan masyararakat mengetahui seberapa penting alam ini agar
dilestarikan.
Program yang kedua adalah membuat keterampilan dari bahan – bahan
alam seperti membuat tas dan dompet dari plastik, membuat bingkai photo dn
tempat tisu dari stik es krim ranting – ranting maupun dari daun daun kering,
membuat media pembelajaran dari daun – daun dan ranting kering, membuat
asesoris dari bahan alam . Bahan – bahan alam ini masyarakat yang ingin
memperbaharui bahan alam menjadi agar tampilan menarik. Karena
keterampilan yang menarik ini, diharapkan program ini dapat terserap oleh
pasar dan memiliki nilai ekonomi yang nantinya bisa membantu para peserta
pelatihan keterampilan dalam menjalankan usahanya.
Para peserta pelatihan keterampilan ketika dalam masa pelatihan diberikan
pembekalan dalam menjalankan usahanya kelak dapat menjaga kelestarian
lingkungan sekitar tempat usahanya dan dapat menghemat listrik. Kami dalam
perjalanan pelayanan dan kebijakan yang diterapkan khususnya wilayah
Kalimantan barat tentunya pernah terjadi hal-hal yang tidak memuaskan para
konsumen, dengan program ini para peserta pelatihan keterampilan juga
diberikan penjelasan dan penyuluhan tentang hal tersebut diatas dan dapat
dijadikan kader generasi hemat listrik supaya dapat membantu PLN wilayah
Kalimantan barat dalam hal memberikan pengertian, menjaga agar tidak
terjadinya listrik ilegal. Program ketiga adalah membuat Taman Pendidikan
Al-Qur’an dan Taman Bacaan Masyarakat sehingga kegiatan sekolah alam
dapat lebih bermanfaat dan berlangsung sepanjang hari.

2.2 NAMA PROGRAM


“Sekolah Alam GENEMATRIK ”

2.3 AKSI – AKSI YANG DILAKUKAN


1. Pelatihan memberikan keterampilan untuk meningkatkan ekonomi
keluarga
2. Pelatihan memberikan pendidikan untuk anak – anak
3. melakukan kegiatan penanaman pohon bersama peseta keterampilan
dan anak – anak
4. mengadakan bimbingan belajar dan keterampilan untuk anak usia dini.
5. Memeriksakan kesehatan dan memberi makanan tambahan gizi pada
anak.
6. Membuat diorama PLN dan fasilitas outbond di halaman sekolah.
7. Mengadakan taman pendidikan Al-Qur’an
8. Menyediakan Taman Bacaan Masyarakat
2.4 JADWAL PELAKSANAAN KEGIATAN
1. Program pelatihan ini dilaksanakan seminggu 3 kali selama 3 bulan
untuk keterampilan pada tahun 2014-2015
2. Program pelatihan ini dilaksanakan setiap hari senin sampai jumat jam
08.00 – 10.00 untuk proses pembelajaran untuk anak – anak pada
tahun 2014
3. Memeriksakan kesehatan setiap 1 bulan sekali
4. Taman Pendidikan Al-Qur’an dilaksanakan setiap hari senin – jum’at
jam 15.00 – 17.00
5. Taman Bacaan Masyarakat setiap hari senin – jum’at jam 08.00 s/d
jam 17.00
2.5 INDIKATOR EVALUASI
2.5.1 Keberhasilan Program
1. Program ini dipilih mengingat tingkat pendidikan orang tua murid
masih rendah
2. Program ini dipilih mengingat banyaknya masyarakat tidak dapat
menyekolahkan anaknya karena miskin.
3. Team kami dibantu oleh para relawan secara langsung mengawasi dan
memberikan pelatihan dalam menjalankan kegiatan belajar mengajar
di PAUD.
2.5.2 Pengukuran Berkelanjutan
1. Team kami dan Pengelola PAUD mencatat secara berkala (satu bulan
sekali) semua perkembangan PAUD untuk menjadikan bahan
evaluasi.
2. Setiap tiga bulan akan dibuat grafik perkembangan sekolah alam
genematrik agar supaya dapat dijadikan pengukuran keberhasilan
program berkelanjutan
3. Hal diatas diteruskan enam bulan berikutnya sampai sekolah alam
Genematrik dapat mandiri.

3 RENCANA ANGGARAN BIAYA


N KEGIATAN BIAYA
O
1 Alat dan Bahan Habis Pakai Rp 15.000.000,-
2 Study Tour dan Kenal Lingkungan Rp 10.000.000,-
3 Rencana Pembuatan Kantor dan Perpustakaan Rp 50.000.000,-
4 Pelatihan dan Keterampilan Untuk Orang tua Murid Rp 15.000.000,-
5 Outbond dan Diorama kelistrikan Rp 25.000.000,-
6 Honor Tenaga Pengajar 4 x 1.000.000 x 12 bulan Rp. 48.000.000,-
Total keseluruhan Rp 163.000.000,-

4 RENCANA MONITORING DAN EVALUASI


4.1 RENCANA MONITORING
Seperti yang kami paparkan pada point (2.5.1) dan (2.5.2) dilanjutkan
dengan penilaian kegiatan belajar mengajar secara berkala guna
mendapatkan data untuk monitoring berkelanjutan program ini sampai
didapatkan hasil sesuai target yang diinginkan.
4.2 RENCANA EVALUASI
4.1.1 Evalasi Pengukuran Keberhasilan
Nilai
No Uraian/indikator Formula Bobot Target Realisasi
Keberhasilan
1. Hasil 40 75 %
Perkembangan
anak
2. Hasil keterampilan 40 70 %
orang tua
3 Tingkat pendidikan 35 75 %
dan kesehatan anak
4 Tingkat ekonomi 25 70 %
masyarakat
140 290 %

4.1.2 Evaluasi Pengukuran Berkelanjutan


No Indikator / Skala 5 4 3 2 1
1. Partisipasi aktif masyarakat
2. Ada lembaga yang mengolah program
3 Tim relawan PT. PLN (PERSERO) yang
setiap tiga bulan mengawasi perkembangan
usaha pelatihan keterampilan dan
perkembangan anak

Catatan :
- Skala 5 : Sangat tinggi - Skala 2 : Kurang
- Skala 4 : Tinggi - Skala 1 : Sangat kurang
- Skala 3 : Sedang
5 DOKUMEN PENDUKUNG LAINNYA
5.1 KEADAAN LINGKUNGAN SEKOLAH ALAM
5.2 KEGIATAN PROSES PEMBELAJARAN
5.3 KEGIATAN DI LUAR SEKOLAH
5.4 KEGIATAN ORANG TUA MURID
6 HAL-HAL LAIN
1. Pengumpulan dan pencatatan data
2. Grafik perkembangan anak - anak
3. Grafik perkembangan usaha
4. Konsultasi usaha keterampilan
5. Konsultasi perkembangan anak

7 PENUTUP
Setiap pelatihan keterampilan dan dibentuk dan dijalankan adalah untuk
mencapai dan memuaskan berbagai tujuan, baik tujuan kepada anak - anak
maupun tujuan kepada masyarakat nantinya. Karena pelatihan keterampilan
merupakan suatu bagian dari sistem yang lebih besar, maka tujuannya juga harus
melihat masyarakat lingkungannya dan alam sekitar masyarakat.
Kegagalan dalam merencanakan program kerja akan mengakibatkan gagalnya
pelatihan keterampilan dan PAUD ini. Diharapkan dari pelatihan keterampilan ini
para peserta didik dapat menyiapkan diri untuk melanjutkan pendidikan ke
sekolah dasar serta dapat menjadi generasi yang peduli akan listrik dan hemat
listrik, dan orang tua murid dapat meningkatkan taraf hidup mereka dengan bakat
keterampilan, selanjutnya paling tidak dapat membayar listrik dengan ikhlas dan
tepat waktu.
PROPOSAL
PLN PEDULI SEKOLAH ALAM
GENEMATRIK

DI AJUKAN OLEH :
LEMBAGA PENDIDIKAN CITRA KARTINI
JL. H.M SUWIGNYO GANG MARGODADIREDJO DALAM 1
KELURAHAN SUNGAI JAWI KECAMATAN PONTIANAK KOTA

BINAAN

PKBM FITRAH BERKAH INSANI


( FBI)
JL. SELAMAT NO 22 PONTIANAK
KELURAHAN SUNGAI JAWI DALAM KECAMATAN PONTIANAK
BARAT
TELP ( HP) 081352526477 – 081257968103

DI TUNJUKAN KEPADA :
PT. PLN ( PERSERO) KANTOR PUSAT
JAKARTA
JL. TURONOJOYO BLOK M 1/35 KEBAYORAN BARU – JAKARTA
PROPOSAL
PLN BERBAGI KUE
( KETERAMPILAN USAHA DAN EDUCATION )
DI AJUKAN OLEH :

LEMBAGA PENDIDIKAN ANANDA


JL. KHATULISTIWA. GANG USAHA BERSAMA 1 NO. 4
KECAMATAN PONTIANAK UTARA

BINAAN

PKBM FITRAH BERKAH INSANI


( FBI)
JL. SELAMAT NO 22 PONTIANAK
KELURAHAN SUNGAI JAWI DALAM KECAMATAN PONTIANAK BARAT
TELP ( HP) 081352526477 – 081257968103

DI TUNJUKAN KEPADA :

PT. PLN ( PERSERO) KANTOR PUSAT


JAKARTA
JL. TURONOJOYO BLOK M 1/35
KEBAYORAN BARU – JAKARTA
PROPOSAL
PLN MENERANGI HATI BUTA AKSARA

DI AJUKAN OLEH :
LEMBAGA PENDIDIKAN NANDA RIZKY
JL. PARIT MAKMUR RT 04/ RW 06
KELURAHAN SIANTAN TENGAH KECAMATAN PONTIANAK
UTARA

BINAAN
PKBM FITRAH BERKAH INSANI ( FBI)
JL. SELAMAT NO 22 PONTIANAK
KELURAHAN SUNGAI JAWI DALAM KECAMATAN PONTIANAK
BARAT
TELP ( HP) 081352526477 – 081257968103

DI TUNJUKAN KEPADA :
PT. PLN ( PERSERO) KANTOR PUSAT
JAKARTA
JL. TURONOJOYO BLOK M 1/35
KEBAYORAN BARU – JAKARTA
PROPOSAL
KAWASAN TERTIB TERPADU – e /
ELEKTRIK
DI GANG SELAMAT DALAM KELURAHAN
SUNGAI JAWI DALAM KECAMATAN
PONTIANAK BARAT

DI AJUKAN OLEH :
PKBM FITRAH BERKAH INSANI ( FBI )
JL. SELAMAT NO 22 PONTIANAK
KELURAHAN SUNGAI JAWI DALAM KECAMATAN PONTIANAK
BARAT
TELP ( HP) 081352526477 – 081257968103

DI TUNJUKAN KEPADA :
PT. PLN ( PERSERO) KANTOR PUSAT
JAKARTA
JL. TURONOJOYO BLOK M 1/35
KEBAYORAN BARU – JAKARTA

Anda mungkin juga menyukai