Anda di halaman 1dari 9

Audit Lingkungan Pemasaran

Lingkungan pemasaran terdiri atas para pelaku dan kekuatan di luar pemasaran yang memengaruhi
kemampuan pemasaran perusahaan untuk mengembangkan dan mempertahankan transaksi dengan
konsumen sasarannya. Lingkungan pemasarn terbagi menjadi dua, yakni mikro dan makro.

A. Lingkungan Mikro
Para pelaku utama dalam lingkungan mikro adalah
1. Perusahaan
Hubungan suatu fungsi di dalam perusahaan dengan fungsi yang lain adalah suatu rangkaian
internal yang disebut internal value chain, di mana setiap fungsi harus berusaha untuk
memuaskan fungsi yang lain. Hubungan seperti ini akan menjadikan perusahaan beroperasi
secara efisien dan efekif karena setiap fungsi perusahaan menjalankan tugasnya secara
maksimal.
2. Pemasok
Pemasok sangat mempengaruhi kinerja perusahaan, oleh karena itu hubungan baik dengan
pemasok harus selalu dikelola dengan baik. Pemasok juga merupakan bagian dari external
value chain karena dengan melibatkan pemasok ke dalam program perusahaan ke dalam suatu
rantai nilai, maka pemasok juga bertanggung jawab atas kualitas produk yang ditetapkan
perusahaan.
3. Perantara Pemasaran
Terdiri atas sejumlah saluran pemasaran yang memastikan produk sampai ke pelanggan secara
tepat waktu, kualitas, dan tepat kuantitas. Jenis-jenisnya antara lain: perantara/makelar,
perusahaan distribusi fisik, biro jasa pemasaran, dan perantara keuangan.
4. Pelanggan
Terdiri dari lima jenis pasar di mana perusahaan bisa menjual produknya, yaitu (1) konsumen,
(2) pasar produsen, (3) pasar penjual, (4) pasar pemerintah, (5) pasar internasional.
5. Pesaing
Merupakan pesaing yang harus dihadapi dalam mempertahankan atau merebut pasar baru yang
memungkinkan untuk meningkatkan nilai perusahaan.

B. Lingkungan Makro

Merupakan kekuatan kemasyarakatan yang lebih luas yang memengaruhi segenap lingkungan mikro
perusahaan dan keputusan strategi pemasaran.

1. Lingkungan alam
Peruasahaan harus merespons perubahan-perubahan yang terjadi di lingkungan alam. Langka
dan terbatasnya sumber daya mengharuskan perusahaan untuk terus-menerus memperbaiki
proses operasinya agar lebih efisien serta dapat menghasilkan produk yang lebih murah
daripada pesaing tanpa mengorbankan kualitas yang diharapkan.
2. Lingkungan teknologi
Teknologi baru menciptakan pasar dan peluang baru. Oleh karena itu perusahaan harus
menyesuaikan program pemasarannya dengan perkembangan teknologi saat ini, serta harus
senantiasa inovatif untuk menemukan ide-ide seperti apa yang sekiranya dibutuhkan pasar
namun belum tersedia.
3. Lingkungan politik
Terdiri atas lemabaga hokum dan advokasi, instansi pemerintah, serta kelompok-kelompok
penekan lainnya yang membatasi perusahaan dalam menjalankan aktivitasnya termasuk
pemasaran.
4. Lingkungan budaya
Dikembangkan oleh instituasi dan kekuatan-kekuatan lain yang memengaruhi nilai, persepsi,
preferensi, dan perilaku pasar di masyarakat.

Nama perusahaan : Periode Audit No. KKA


Program yang diaudit : Lingkungan pemasaran

Nomor Jawaban
Kuisioner dan Langkah Kerja Komentar
Qs Lk Ya Tidak
Lingkungan Makro:
1. Apakah perkembangan dan kecenderungan demografis utama
memberikan peluang atau ancaman bagi perusahaan?

Jika Ya:
Telusuri bagaimana perusahaan memanfaatkan kecenderungan
untuk kemajuan.

Jika Tidak:
Telusuri apakah perusahaan mempunyai strategi antisipasi
untuk mengatasi kemungkinan buruk dari kecenderungan
demografis ini.
2. Tindakan apa yang harus diambil perusahaan untuk
menanggapi perkembangan dan kecenderungan ini?
3. Apakah perkembangan utama dalam pendapatan, harga,
penghematan, kredit akan memengaruhi perusahaan?
4. Tindakan apa yang harus diambil perusahaan untuk
menanggapi kecenderungan ini?
5. Bagaimana pandangan atas biaya dan ketersediaan SDA serta
energi yang dibutuhkan perusahaan saat ini?
6. Bagaimana perhatian perusahaan terhadap penanggulangan
polusi dan konservasi serta langkah apa yang sudah diambil?
7. Apakah telah terjadi perubahan pada teknologi produk dan
proses produksi?

Jika Ya:
Telusuri bagaimana perusahaan memanfaatkan ini untuk
meningkatkan kinerja produk.

Jika Tidak:
Telusuri bagaimana perusahaan mengembangkan produk untuk
tetap eksis di pasaran
8 Bagaimana posisi perusahaan saat ini?
9 Apakah peruabahan dalam hokum akan memengaruhi startegi
dan taktik pemasaran?

Jika Ya:
Telusuri bagaimana perusahaan menyesuaikan strategi dan
taktiknya.

Jika Tidak:
Telusuri bagiamana perusahaan mengembangkan strategi dan
taktik untuk memenangkan persaingan.
10 Bagaimana tanggapan masyarakat terhadap bisnis dan produk
perusahaan?
11 Apakah perubahanndalam gaya hidup dan niai-nilai pelanggan
memengaruhi upaya pemasaran perusahaan?

Jika Ya:
Telusuri bagaimana perusahaan mengadopsi perubahaan
tersebut.

Jika Tidak:
Telusuri bagaimana peruasahaan mengelola upaya
pemasarannya saat ini.
Lingkungan Mikro:
12 Apakah yang terjadi pada ukuran pasar, pertumbuhan,
distribusi, geografis, dan laba?
13 Siapa yang menjadi segmen utama pasar?
14 Bagaimana perusahaan mengidentifikasikan kebutuhan
pelanggan?
15 Bagaimana pelanggan dan calon pembeli menetapkan
peringkat perusahaan dan pesaingnya mengenai reputasi,
kualitas produk, pelayanan, wiraniaga, dan harga?
16 Bagaimana berbagai segmen pelanggan melakukan keputusan
pembelian mereka?
17 Siapa pesaing utama perusahaan?
18 Apakah tujuan, strategi, kekuatan, kelemahan, ukuran, dan
pangsa pasar mereka?
19 Apakah perusahaan telah menetapkan saluran distribusi yang
tepat untuk menyalurkan produk kepada pelanggan?

Jika Ya:
Periksa saluran yang digunakan dan apakah saluran ini sesuai
dengan kebutuhan.

Jika Tidak:
Telusuri mengapa saluran ini yang digunakan.
20 Bagaimana tingkat efisiensi dan potensi pertumbuhan masing-
masing saluran distribusi?
21 Bagaimana pandangan perusahan atas keterbatasan sumber
daya kunci yang digunakan perusahaan?
22 Apa kecenderungan yang terjadi antarpemasok?
23. Bagaimana pandanagn perusahaan atas biaya dan ketersediaan
pelayanan transportasi, fasilitas Gudang, dan sumbder daya
finansial?
24. Bagaimana efektivitas biro iklan dan riset pemasaran
perusahaan?

Diaudit oleh: Jawaban Catatan Di-review oleh:


Ya Tida
(………………) k (………………)
Tgl…………… Tgl……………

Audit Strategi Pemasaran

Proses manajemen strategis terdiri atas sembilan tugas penting berikut:

1. Merumuskan misi perusahaan meliputi maksud keberadaan, filosofi, dan tujuan perusahaan.
2. Mengembangkan profil perusahaan yang mencerminkan kondisi internal dan kapabilitasnya.
3. Menilai lingkungan eksternal meliputi pesaing maupun faktor-faktor kontekstuam umum.
4. Menganalisis opsi perusahaan dengan cara mencocokkan sumber daya yng dimiliki dengan
lingkungan eksternal.
5. Mengidentifikasi opsi yang paling dikehendaki.
6. Memilih seperangkat sasaran jangka panjang dan strategi umum yang paling dikehendaki.
7. Mengembangkan sasaran tahunan dan startegi jangka pendek yang sesuai dengan sasarang
jangka panjang dan strategi umum.
8. Mengimplementasikan pilihan strategi dengan cara mengalokasikan sumber daya anggaran
yang menekankan pada kesesuaian antara tugas, SDM, struktur, teknologi, dan sistem imbalan.
9. Mengevaluasi keberhasilan proses strategi sebagai input bagi pengambilan keputusan di masa
yang akan datang.

10. Nama perusahaan : Periode Audit No. KKA


Program yang diaudit : Strategi Pemasaran

Nomor Jawaban
Kuisioner dan Langkah Kerja Komentar
Qs Lk Ya Tidak
Lingkungan Makro:
1. Apakah bisnis perusahaan telah dinayatakan dengan jelas dan
berorientasi pasar?

Jika Ya:
Periksa bagaimana rumusan misi perusahaan dan telusuri
seberapa kuat misi ini dapat mendorong praktik bisnis
berorientasi pasar.

Jika Tidak:
Telusuri apa misi perusahaan.
2. Apakah misi bisnis tersebut layak?
3. Apakah tujuan dan sasaran pemasaran telah dinyatakan dengan
jelas untuk dapat mebimbing perencanaan pemasaran dan
pengukuran kinerja?

Jika Ya:
Periksa apa tujuan dan sasaran pemasaran perusahaan dan nilai
apakah tujuan dan sasaran tersebut signifikan mendukung
perusahaan secara keseluruhan.

Jika Tidak:
Telusuri apa yang menjadi pemandu arah operasional
perusahaan.
Apakah tujuan pemasaran sudah tepat dan mempertimbangkan
sumber daya, posisi persaingan, dan peluang?

Jika Ya:
Telusuri bagaimana upaya pemasaran mampu
mempertahankan posisi bersaing dan pengembangan pasar.

Jika Tidak:
Telusuri apa yang menjadi dasar pertimbangan dalam
memutuskan upaya pemasaran.
Apakah manajemen telah menetapkan strategi yang jelas untuk
mencapai tujuan pemasaran?
Jika Ya:
Periksa apa strategi tersebut dan nilai kesesuainnya dengan
karakteristik produk serta intensitas persaingan di pasar.

Jika Tidak:
Telusuri apa yang menjadi pedoman dalam mencapai tujuan
pemasaran perusahaan.
Apakah strategi tersebut meyakinkan?

Jika Ya:
Nilai kesesuaian strategi dengan karakteristik pasar produk
perusahaan, kondisi perssaingan dan ketersediaan sumber daya
pendukungnya.

Jika Tidak:
Telusuri apa yang menjadi kriteria yang jelas untuk
menetapkan peringkat segmen dan memilih bentuk yang
terbaik?
Apakah perusahaan memilki kriteria yang jelas untuk
menetapkan peringkat segmen dan memilih bentuk yang
terbaik?

Jika ya:
Telusuri bagaimana kriteria tersebut menetapkan peringkat
segen yang tepat bagi produk perusahaan.

Jika tidak:
Telusuri apa yang menjadi kriteria dalam penentuan peringkat
segmen.
Aoakah perusahaan menggunakan dasar segmentasi pasar
terbaik?

Jika ya:
Nilai kemampuan segemen terpilih dalam meningkagtkan
keuntungan perusahaan.

Jika Tidak:
Telusuri bagaiamana perusahaan menentukan segmen
perusahaan menentukan segmen pasarnya.
Apakah manajemen telaah membuat proofil yang akurat yntuk
setiap segmen pasar?

Jika Ya:
Nilai akuransi profil segmen tersebut dan bagaimana
sumbangannya dalam menentukan segmen terbaik yang akan
dilayani.

Jik Tidak:
Telusuri dasar penentuan segmen yang akan dilayani.
4. Apakah perusahaan telah membuat penempatan dan bauran
pemasaran yang efektif untuk setiap segmen sasaran?

Jika Ya:
Nilai efektivitas bauran pemasaran tersebut dalam
memaksimalkan laba setiap segmen.

Jika tidak:
Telusuri kelemahan yang masih ada terhadap bauran
pemasaran yang ditetapkan dalam memaksimalkan laba setiap
segmen.
Apakah sumber daya pemasaran dialokasikan secara optimal
untuk unsur-unsur utama bauran pemasaran?

Jika Ya:
Periksa optimalisasi pengalokasian sumber daya dalam
memenuhi kebutuhan aktivitas pemasaran perusahaan.

Jika tidak:
Periksa apa dasar pegalokasian sumber daya tersebut.
Apakah sumber daya yang dianggarkan untuk mencapai tujuan
pemasaran sudah tercapai?

Jika Ya:
Periksa kesesuaian pemenuhan sumber daya terhadap
kebutuhan aktivitas untuk mencapai tujuan pemasaran secara
efektif dan efisien.

Jika Tidak:
Periksa bagaimana perusahaan dalam menganggakan sumber
dayanya.

Diaudit oleh: Jawaban Catatan Di-review oleh:


Ya Tida
(………………) k (………………)
Tgl…………… Tgl……………
Audit Sistem Pemasaran

Sistem informasi pemasaran adalah orang, perlatan, dan prosedur untuk mengumpulkan, memilah,
menganalisis, mengevaluasi, dan mendistribusikan informasi yang dibutuhkan pengambil keputusan
pemasaran secara akurat dan tepat waktu.

Sistem informasi pemasaran dirancang untuk menghubungkan kebutuhan manajemen terhadap


informasi berbagai aktivitas pemasaran yang telah dilakukan dan memenuhi kebutuhan informasi
tersebut dalam menjalankan fungsi manajerialnya. Suatu informasi pemasaran yang bermanfaat
memiliki karakteristik sebagai berikut:

1. Relevan
Informasi dapat memengaruhi keputusan manajemen (atau memiliki dampak yang berbeda
pada pengambilan keputusan bisnis).
2. Cukup
Tersedia dalam jumlah yang cukup dan teruji keakuratannya.
3. Kompeten
Diperoleh dari sumber yang dapat dipercaya dan dari proses pengolahan data yang tepat.
4. Efisien
Informasi harus diperoleh secara efisien dan dengan mempertimbangkan biaya dan manfaat.
Suatu keputusan tepat tentang informasi apabila informasi tersebut memberikan manfaat yang
lebih besar daripada biaya yang dikeluarkan dalam meperoleh informasi tersebut.

Sumber-Sumber Informasi

A. Catatan Internal
Catatan internal dapat berupa laporan harian, mingguan, bulanan, dan tahunan tentang berbagai
aktivitas pemasaran yang telah dilakukan perusahaan. Infromasi tersebut dapat berupa: biaya-
biaya pemasarn, volume penjualan, saluran distribusi, ketersediaan produk, profitabilitas
produk, dsb yang dapat dengan mudah diperoleh dan lebih murah daripada sumber informasi
yang lain.
B. Intelijen Pemasaran
Intelijen pemasaran merupakan informasi harian tentang berbagai perkembangan yang terjadi
pada lingkungan pemasaran. Informasi ini merupakan informasi dari luar yang berhubungan
dengan organisasi di luar perusahaan, posisi produk, dan kepuasan pelanggan, dsb. Praktik
intilijen pemasaran dapat berupa:
1. Mencuri informasi dari para pelamar dan karyawan asing
2. Mendapatkan informasi dari orang-orang yang berurusan dengan pesaing
3. Mendapatkan infromasi dari bahan-bahan terbitasn dan dokumen public
4. Mendapatkan informasi dengan mengamati pesaing atau menganalisis bukti fisik.

Namun, perlu diperhatikan bahwa intilijen pemasaran juga merupakan pedang yang bermata
dua, karena pesaing juga dapat memgatahui rahasia dan praktik perusahaan dengan cara-cara di
atas.

C. Riset Pemasaran
Merupakan fungsi yang mengubungkan konsumen, pelanggan, dan public ke pemasar melalui
informasi-informasi yang digunakan untuk mengidentifikasi dan mendefinisikan peluang dan
masalah pemasaran. Tujuan riset ini akan memengaruhi metode, pendekatan, dan luas area riset
yang akan dilakukan. Berbagai pendekatan yang dapat digunakan antara lain: riset
observasional, riset survei, dan riset eksperimental.

Anda mungkin juga menyukai