Anda di halaman 1dari 3

Proposal khatam al-quran

Organisasi siswa intra sekolah tahun 2019


A.    LATAR BELAKANG
Segala puji bagi Allah SWT yang telah menurunkan Al-Qur’an sebagai cahaya dan pedoman
hidup bagi kita semua. Shalawat serta salam semoga selalu tercurahkan kepada Rasulullah
Muhammad SAW, suri tauladan utama bagi umatnya yang memiliki akhlak berupa Al-Qur’an
dalam kehidupan sehari-hari.

Umat islam wajib dan pandai membaca Al-Qur’an karena Al-Qur’an adalah kitap suci agama
islam, wahyu yang turunkan Allah SWT kepada nabi Muhammad SAW dengan perantara
malaikat Jibril. Al-qur’an merupakan pedoman dan petunjuk  bagi umat islam, agar dapat
mengetahui dan membedakan antara yang haq dan batil, berisi perintah dan larangan yang
wajib ditaati bagi orang-orang yang beriman. Selain itu Al-Qur’an adalah sumber segala ilmu,
peraturan dan perundang-undangan dalam mengatur hidup manusia baik didunia maupun di
akhirat kelak. Nabi Muhammad SAW bersabda, ‘’sebaik-baiknya kamu adalah orang yang
mempelajari Al-Qur’an dan mengajarkannya’’.

Diantara upaya agar umat islam pandai membaca Al-Qur’an diluar pendidikan formal adalah
melalui program taman pendidikan Al-Qur’an (tpa), yang saat ini hamper setiap masjid telah
melaksanakan program tersebut, bahkan dirumah-rumah, musholla dan bentuk-bentuk
kelompok pengajian lainnya. Demikian juga di SMPN 43 JAKARTA , program ini baru
terlaksanakan tahun ini dan semoga bisa melahirkan ratusan santri dan merupakan suatu
upaya menghapus buta aksara al-qur’an bagi generasi muda. Hal tersebut dilakukan untuk
mewujudkan generasi muda bangsa yang berkualitas dan berguna, serta taat kepada Allah SWT
dan rasulnya, yang mampu meberikan manfaat kepada orang-orang disekitarnya.

B.       NAMA KEGIATAN
 Nama kegiatan ini adalah : “ Khatam Al-Qur’an smpn 43 jakarta yahun 2019 ‘’

C.           TEMA KEGIATAN


“ Dengan Acara Khatam Al-Qur’an, Kita Tingkatkan Motivasi dan kecintaan Generasi muda
Islam Dalam Memahami Dan Mengamalkan Al-Qur’an Secara Kaffah di smpn 43 jakarta

D.     TUJUAN KEGIATAN
Seperti yang telah disinggung diatas, tujuan pelaksanaan Khatam Al-Qur’an ini adalah :
1.      Mengupayakan generasi muda Islam supaya pandai baca Al-Qur’an sejak dini

2.     Menumbuh bangkitkan sikap cinta Al-Qur’an dan mewujudkan generasi muda bangsa yang
berkualitas dan berguna, serta taat kepada Allah SWT dan rasulnya, yang mampu meberikan manfaat
kepada orang-orang disekitarnya
E.     AGENDA PELAKSANAAN

Acara khatam Al-Qur’an diselenggarakan pada tanggal 24 Mei 2015 M / 10 Sya’ban 1536 H. di smpn 43
jakarta

F.    PESERTA
Peserta adalah murid-murid SMPN 43 jakarta sebanyak

G.    TAHAPAN KEGIATAN

H.      ANGGARAN KEBUTUHAN DANA   


Rincian anggaran kebutuhan dana terlampir pada lampiran II

I.    PENUTUP
Demikianlah Proposal Kegiatan pelaksanaan Khatam Al-Qur’an SMPN 43 Jakarta tahun 2019 ini dibuat
sebagai gambaran pelaksanaan nantinya dilapangan dan besar harapan kami kegiatan ini mendapatkan
dukungan penuh dan menjadi bahan pertimbangan bagi pihak yang terkait dalam keberlangsungan
acara ini nantinya.

‘’perumpamaan (nafkah yang dikeluarkan oleh) orang-orang yang menafkakan hartanya di jalan Allah
adalah serupa dengan sebutir benih yang menumbuhkan tujuh butir pada tiap-tiap butir seratus biji.
Allah melipatkan gandakan (ganjaran) bagi siapa yang dia kehendaki. Dan Allah maha luas (karunia-nya)
lagi maha mengetahui.’’ (QS. Al-Baqarah: 261)

‘’apabila meninggal anak cucu Adam (manusia), maka terputuslah amalnya kecuali tiga hal saja, yaitu
sedejah jariyah, ilmu yang bermanfaat, dan doa anak saleh.’’ (HR. Ahmad)

Semoga proposal ini bisa di terima dengan baik ,atas perhatian nya terimakasih.

Anda mungkin juga menyukai