Anda di halaman 1dari 19

MAKALAH PENCEMARAN LINGKUNGAN

Disusun Oleh Kelompok IX

Nama Anggota : 1. Sisilia Ekaputri E. Neni

2. Maria M. Milenium

3. Fatima B. Lorens

4. Dewi A. Rambu Padu Leba

5. Rambu A. Ana Awa

6. Anggriani S. Bachudillak

Program Studi Pendidikan Kimia

Fakultas Keguruan dan Ilmu Pengetahuan

Universitas Nusa Cendana Kupang

2020
KATA PENGANTAR

Puji dan syukur kami panjatkan kehadirat Tuhan Yang Maha Esa,karena atas berkat dan rahmat-
Nya kami dapat menyelesaikan makalah yang berjudul”Pencemaran Lingkungan” ini dengan
baik dan tepat waktu
kami juga mengucapkan terima kasih kepada Dosen bidang studi yang telah memberi tugas
untuk membuat makalah ini sehingga kami bisa lebih mengetahui faktor-faktor pencemaran
lingkungan dan dampaknya bagi makhluk hidup.
Kami harap makalah ini dapat berguna bagi pembaca, guna melengkapi sumber yang ada dan
kami menyadari bahwa makalah ini jauh dari kata sempurna, maka dari itu kami mohon kritik
dan sarannya dari pembaca agar kedepannya kami bisa membuat yang lebih baik lagi.

Kupang,7 April 2020

Penulis
BAB I

PENDAHULUAN

A. LATAR BELAKANG
Manusia merupakan komponen lingkungan alam yang bersama-sama dengan
komponen alam lainnya hidup bersama dan mengelola lingkungan dunia., karena
manusia adalah mahkluk yang memiliki akal dan pikiran, perannya dalam mengelola
lingkungan sangat besar. Manusia dapat dengan mudah mengatur alam dan
lingkungannya sesuai dengan yang diinginkan melalui pemanfaatan ilmu dan teknologi
yang dikembangkannya. Akibat perkembangan ilmu dan teknologi yang sangat pesat,
kebudayaan manusia pun berubah dimulai dari budaya hidup berpindah-pindah kemudian
hidup menetap dan mulai mengembangkan buah pikirannya yang terus berkembang
sampai saat ini. Hasilnya berupa teknologi yang dapat membuat manusia lupa akan
tugasnya dalam mengelola bumi. Sekarang ini manusia lebih bersikap boros, konsumtif
dan cenderung merusak lingkungannya.
Kerusakan lingkungan diakibatkan oleh berbagai factor, antara lain oleh
pencemaran. Pencemaran ada yang diakibatkan oleh alam da nada pula yang diakibatkan
oleh perbuatan manusia. Pencemaran oleh alam antara lain letusan gunung berapi. Bahan-
bahan yang dikeluarkan oleh gunung berapi berupa asap dan awan panas dapat
mematikan tumbuhan, hewan bahkan manusia. Pencemaran akibat manusia adalah akibat
dari aktivitas yang dilakukannya. Lingkungan dpat dikatakan tercemar bila dimasuki atau
kemasukan bahan pencemar yang dapat menyebabkan gangguan pada mahkluk hidup
yang ada didalamnya. Gangguang itu ada yang segera nampak akibatnya ada pula yang
baru dapat dirasakan oleh keturunannya. Kerusakan lingkungan oleh manusia dimulai
dari meningkatnya jumlah penduduk dari abad ke abad.
Akibat selanjutnya lingkungan semakin rusak dan mengalami pencemaran.
Pencemaran lingkungan terbagi atas tiga jenis, berdasarkan tempat terjadinya, yaitu
pencemaran udara,air dan tanah. Di Indonesia kerusakan lingkungan akibat pencemaran
udara,air dan tanah sudah sangat kritis. Pernah terjadi bencana lingkungan seperti
sampah, banjir dan masih banyak lagi. Dalam makalah ini akan dibahas tentang jenis-
jenis pencemaran lingkungan dan penyebabnya serta solusi yang ditawarkan agar
kerusakan lingkungan akibat pencemaran dapat diminimalisir.

B. RUMUSAN MASALAH
1. Apa itu pencemaran lingkungan?
2. Macam -macam pencemaran lingkungan?
3. Apa faktor yang mempengaruhi pencemaran lingkungan?
4. Bagaimana dampak pencemaran lingkungan bagi mahkluk hidup?
5. Bagaimana cara menanggulangi pencemaran lingkungan?
C. TUJUAN
1. Untuk mengetahui pengertian pencemaran lingkungan
2. Untuk mengetahui macam-macam pencemaran lingkungan
3. Untuk mengethui faktor yang mempengaruhi pencemaran lingkungan
4. Untuk mengetahui dampak pencemaran lingkungan bagi mahkluk hidup
5. Untuk mengetahui cara menanggulangi pencemaran lingkungan
BAB II
PEMBAHASAN

1. PENGERTIAN PENCEMARAN LINGKUNGAN

Lingkungan alami adalah lingkungan atau ekosistem yang keadaannya seimbang.keadaan


seimbang berarti komponen-komponen biotic dan abiotik dalam keadaan tersebut dalam
keadaan seimbang.Mahkluk hidup,zat,energy atau komponen penyebab pencemaran
disebut polutan.polutan mahkluk hidup atau palutan biologi contohnya bakteri pada
sampah dan kotoran.polutan zat disebut juga polutan kimia.contoh polutan kimia yaitu
limbah yang mengandung logam merkuri(Hg),gas CO2,gas CFC,debu asbes dan
peptisida.lingkungan tercemer adalah lingkungan atau ekosistem tersebut keadaannya
menjadi tidak murni lagi.lingkungan tidak murni lagi artinya lingkungan atau ekosistem
tersebut keadaannya tidak seimbang akibat adanya polutan yang masuk kedalam
lingkungan tersebut.pengertian pencemaran lingkungan berdasarkan UU No.4 tahun 1982
pasal 1 ayat 7 tentang ketentuan pokok pengelolahan lingkungan hidup adalah masuknya
atau dimasuknya mahkluk hidup,zat,energy,dan komponen lain kedalam lingkungan
manusia atau berubahnya tatanan lingkungan oleh kegiatan manusia atau proses
alam,sehingga mutu kualitas lingkungan turun sampai tingkat tertentu yang menyebabkan
lingkungan menjadi kurang atau atau tidak dapat berfungsi sesuai dengan peruntukannya.
2. MACAM-MACAM PENCEMARAN LINGKUNGAN
1. Pencemaran Udara
Pencemara udara adalah masuknya zat,energy,atau komponen lainnya kedalam
lingkungan udara.akibatnya kualitas udara menurun sehingga mengganggu kehidupan
manusia dan mahluk hidup lainnya.pencemaran udara berhubungan dengan pencemaran
atmosfer bumi.atmosfer merupakan lapisan udara yang meyelubungi bumi sampai
ketinggian 300 kilometer.

Berikut ini beberapa penyebab pencemaran udara antara lain:

 karbon dioksida (CO2).

Pemaikain bahan bakar seperti minyak bumi atau batu bara, pembakaran gas alam dan
hutan,respirasi dan pembusukan.
 Sulfur dioksida(SO2) dan nitrogen monoksida(NO)

pembuangan gas buangan kendaraan akibat pemakaain bahan bakar minyak dan batu
bara.

 karbon monoksida(CO)

pemakaian bahan bakar minyak bumi dan batubara dan gas buangan kendaraan bermotor
yang pembuangannya tidak sempurna.

 kloro fluoro karbon(CFC)

pendinginan ruangan ,lemari es,dan perlengkapan yang menggunakan penyemprot


aerosol.Pencemaran udara tiap disetiap udara berbeda-beda sumbernya,sumber utama
pencemaran udara yaitu asap kendaraan bermotor,kegiatan rumah tangga,kegiatan
industry dll.

2. Pencemaran tanah

pencemaran tanah adalah peristiwa masuknya zat atau komponen lain kedalam suatu area
tanah.akibatnya dapat mempengaruhi keseimbangan ekologis di areal tanah
tersebut.pencemaran tanah berasal dari :

 limbah rumah tangga

Limbah rumah tangga yang paling sering dijumpai adalah sampah.sampah dalam jumlah
yang sangat banyak,sangat besar mencemari tanah.tanah yang memiliki sampah
diatasnya,menjadi tempat tumbuhnya bakteri penyebab penyakit bagi manusia.tanah yang
mengandung banyak bakteri akan mengurangi kualitas air tanah.air tanah yang menurun
kualitastanahnya dapat diamatidari perubahan fisik yang tampak yakni :
berbau,berwarna,berasa dan bahkan terdapat lapisan seperti miyak.Beberapa jenis
sampah plastic dan logam,sulit terurai menyebabkan kemampuan meyerap air oleh tanah
berkurang.
 limbah pertanian

Dalam bidang pertanian ada beberapa hal yang dapat mencemari tanah antara lain:

 Penggunaan pupuk buatan secara berlebihan akan menyebabkan tanah menjadi


asam.Tanah yang kandungan asamnya tinggi akan mengurangi produktivitas
tanaman .Tanaman mudah layu produksinya menurun,dan tanaman mati.

 Zat kimia pemberantas hama (peptisida)dan pemberantas tumbuhan


penggangggu(herbisida) dalam tanah.sisa peptisida dan herbisida berbahaya bagi
organisme tanah.Contoh sisa peptisida DDT(dikloro difenil trikloro) dapat
membunuh mikroorganisme yang sangat penting bagi proses
pembusukan.Akibatnya kesuburan tanah terganggu

 Limbah pertambangan yang paling besar mencemari tanah adalah limbah


pertambangan emas.pada pertambanga emas ,pencemaran tanah akibat dari
pemakaian merkuri(Hg).merkuri digunakan untuk memisahkan emas dari
bijinya.merkuri termasuk bahan berbahaya dan dapat mematikan
tumbuhan,organisme tanah dan mengganggu kesehatan manusia.Sumber sumber
pencemaran tanah yang diketahui:

 Bahan buatan

Jumlah manusia yang semakin banyak menyebabkan kebutuhan akan barang


meningkat.kebutuhan akan barang yang semakin tinggi menyebabkan bahan
alami berkurang dan bahan buatan bertambah ketika pengelolahan bahan-
bahan buatan yang sangat banyak menimbulkan banyak masalah.masalah itu
anatar lain pencemara tanah yang merugikan manusia.

 Bahan polimer

Bahan polimer yang dimaksud adalah bahan plastic bahan kemas makanan
dari polipropilena dan polivinilklorida dab bahan ban dari butadiene.sampah
bahan polimer ini dapt diurai oleh mikroorganisme.oleh karena itu akan
menjadi sampah yang menumpuk yang bisa mencemari tanah.
 Sampah

Sampah merupakan masalah yang rumit sumber sampah dari rumah tangga
industri dan lingkungan hidup lainnya menjadi masalah pelik yang belum
mampu diatasi sampah yang menumpuk dan menjadi sangat banyak menjadi
penyebab pencemaran tahah.

3. Pencemaran air

Pencemaran air adalah peristiwa masuknya zat atau komponen lainnya kedalam
lingkungan perairan sehingga kualitas airnya menurun.Air merupakan kebutuhn vital bagi
manusia dan mahkluk hidup lainnya.kualitas air disutau daerah sangat penting bagi
kehidupan mahkluk hidupdi di daerah tersbut.pencemaran air meliputi pencemaran
perairan darat (seperti danau dan sungai)dan pencemaran air laut

Pencemaran air bisa berasal dari:

 Limbah rumah tangga

Limbah rumah tangga terlebih didaerah perkotaan sangat mempengarui


kualitas air,khususnya air sungai.limbah rumah tangga seperti
deterjen,sampah dan kotoran.sungai yang telah tercemar oleh sampah atau
limbah rumah tangga akan menajdi tempat berkembangnya bakteri dan virus.
sungai yang telah tercemar bakteri dan virus akan menyebabkan penyakit
bagi masyarakat jika masyrakat menggunakan air sebagi sumber kehidupan
sehari-hari.dalam proses penguraiannya sampah rumah tangga memerlukan
oksigen oleh karena itu kadar oksigen disungai berkurang.jika kadar oksigen
disuatu perairan turun sampai kurang dari 5 mg per liter air tersebut tidak
sehat bagi biota air seperti ikan.

 Limbah industry

Sampah dan kotoran dari limbah induistri dapat mencemarkan air.biasanya


limbah hasil industry berasal dari pengolahan hasil ternak,logam berat dan
panas yang dihasilakan dari air pendingin industry.Limbah cair yang sering
dihasilkan industry masih mengandung merkuri(Hg),timbale (Pb),krom
(Kr),tembaga (Cu),seng (Zn),dan nikel (Ni).kandungan limbah seperti ini
dapat membahayakan habitat yang ada di air.

 Limbah pertanian

Limbah pertanian juga merupakan salah satu penyebab tercemarnya


air.penggunaan pupuk berlebihan menurunkan tingkat keasaman tanah yang
berpengaruh pada tingkat produktivitas tanah.sisa peptisida dan herbisida
juga dapat mencemari air yang ada disekitarnya,yang dapat menyebabkan
mahkluk hidup disekitarnya menjadi mati .sisa pupuk pertanian sampah dan
kotoran kebendungan atau danau akan meningkatnya zat-zat hara di
perairan.meningkatnya unsu hara ini menyebabkan pertumbuhan ganggang
atau eceng gondok menjadi pesat .ganggang dan eceng gondok yang tumbuh
pesat dan kemudia mati,membutuhkan banyak oksigen untuk
mengurainya.kondisi ini akan menyebabkan terjadinya kehidupan organisme
anaerob.Fenomena ini disebut autrofikasi.

 Limbah pertambangan

Pencemaran air akibat limbah pertambangan bisa terjadi jika terjadi


kebocoran minyak dilaut atau dikapal tanker pengangkut minyak bocor
Tumpahan minyak dilaut akan menyebabkan kematian burung laut dan
ikan.setipa tahun di perkirakan tumpahan minyak dari kapl tanker ke laut
mencapai 3,9 juta ton sampai 6,6 juta ton yang menyebabkan matinya
mahkluk hidup.

Sumber pencemaran air yaitu zat pencemaran air.zat pencemaran air bisa
berupa benda-benda tidak hidup(senyawa kimia)misalnya Hg
,Pb,Minyak,lemak ,detergen,zat warna,insektisida,asam cuka.benda hidup
misalnya eceng gondok,mokroorganisme,bakteri dan virus.

4. Pencemaran suara

Pencemaran suara adalah gangguan pada lingkungan yang diakibatkan oleh bunyi
atau suara yang mengakibatkan ketidaktentraman makhluk hidup di sekitarnya.
Pencemaran suara diakibatkan suara-suara bervolume tinggi yang membuat daerah
sekitarnya menjadi bising dan tidak menyenangkan. Tingkat kebisingan terjadi bila
intensitas bunyi melampui 70 desibel (dB).

3.FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENCEMARAN LINGKUNGAN

a. Pencemaran Udara

 Transportasi

 Industri

 Pembakaran (perapian, kompor, furnace, insinerator dengan berbagai bahan


bakar )

 Asap rokok

 Gas buang plastik yang menghasilkan gas berbahaya.

b. Pencemaran Air

 Meningkatnya kandungan nutrien

 Sampah organik seperti air comberan menyebabkan peningkatan kebutuhan


oksigen pada air yang mengarah pada berkurangnya oksigen yang dapat
berdampak pada seluruh ekosistem

 Sampah dan Limbah pabrik

c. Pencemaran suara

 Perencanaan kota yang buruk


sebagian besar negara berkembang, perencanaan kota yang buruk juga
memainkan peran penting. Rumah padat, keluarga besar berbagi ruang kecil,
berebut parkir, sering perkelahian atas fasilitas-fasilitas pokok menyebabkan
polusi suara yang dapat mengganggu lingkungan masyarakat.Industri
memakai mesin-mesin besar yang mampu menghasilkan sejumlah besar
kebisingan. Selain itu, berbagai peralatan seperti kompresor, generator, kipas
angin, grinding pabrik juga berpartisipasi dalam memproduksi suara besar.
Pekerja Oleh karena itu, Anda harus telah melihat di pabrik-pabrik dan
industri memakai sangkutan telinga untuk meminimalkan efek dari noise
 Konstruksi Aktivitas
Dalam kegiatan konstruksi seperti pertambangan, pembangunan jembatan,
bendungan, bangunan, stasiun, jalan, jalan layang berlangsung di hampir
setiap bagian dari dunia. Kegiatan konstruksi ini berlangsung setiap hari
seperti yang kita perlu lebih banyak gedung, jembatan untuk menampung
lebih banyak orang dan untuk mengurangi kemacetan lalu lintas. Titik bawah
adalah bahwa peralatan konstruksi ini terlalu berisik
 Sosial Events
Kebisingan pada puncaknya di sebagian besar kegiatan sosial. Apakah itu
pernikahan, pesta, pub, disk atau tempat ibadah, orang-orang biasanya
mencemoohkan aturan yang ditetapkan oleh pemerintah daerah dan
menciptakan gangguan di daerah. Orang-orang bermain lagu pada volume
penuh dan tari sampai tengah malam yang membuat kondisi orang yang
hidup di dekatnya cukup buruk. Di pasar, Anda dapat melihat orang-orang
menjual pakaian melalui membuat suara keras untuk menarik perhatian
orang.
 Transportasi
jumlah besar kendaraan di jalan-jalan, pesawat terbang di atas rumah, kereta
bawah tanah menghasilkan suara berat dan orang-orang mendapatkan sulit
untuk terbiasa dengan itu. Kebisingan yang tinggi mengarah pada situasi
dimana orang normal kehilangan kemampuan untuk mendengar dengan
benar.
 Pekerjaan Rumah Tangga
Kami orang dikelilingi oleh gadget dan menggunakannya secara ekstensif
dalam kehidupan kita sehari-hari. Gadget seperti TV, ponsel, mixer
penggiling, pressure cooker, vacuum cleaner, mesin cuci dan pengering,
pendingin, AC merupakan kontributor kecil untuk jumlah suara yang
dihasilkan tetapi mempengaruhi kualitas hidup lingkungan Anda dalam cara
yang buruk

d. Pencemaran tanah

 Limba padat berupa senyawa anorganik seperti plastik, serat, keramik, kaleng-
kaleng dan bekas bahan makanan

 Limba cair berupa tinja,deterjen,oli,cat

 Limbah industry

 Limbah pertanian
4.DAMPAK PENCEMARAN LINGKUNGAN BAGI MAHKLUK HIDUP

a. Dampak Pencemaran Udara

 Efek rumah kaca

Efek rumah kaca adalah geja la meningkatnya suhu di permukaan bumi karena
meningkatnya kadar CO2 di atmosfer.kenaikan suhu dipermukaan bumi akan
menyebabkan banyak hal diantaranya:

 Mencairnya gunung es di kutub utara dan selatan

 Permukaan air laut naikdan menyebabkan beberapa kota dipinggir laut


tenggelam

 Perubahan iklim yang cukup ekstrim yang dapat menyebabkan


produktivitas budidaya pertaniaan,peternakan perikanan akan menurun
yang akan mempengaruhi kehidupan manuasia.

 Lapisan ozon menipis

Lapisan ozon adalah lapisan gas yang menyelimuti bumi kurang lebih 30 km di
atas bumi.lapisan ozon berfungsi untuk menahan 99% radiasi sinar ultraviolet
yang dipancarkan matahari.penipisan lapisan ozon menyebabkan beberapa lubang
diatas antartika dan kutub utara.lubang itu mengurangi fungsi lapisan ozon
menahan ultraviolet dari matahari.sinar ultraviolet yang langsung menuju bumi
berpengaruh buruk terhadap lingkungan di bumi.pengaruh buruk itu antara lain
gangguan kesehatan pada manusia dengan berbagai penyakit yakni kanker kulit
katarak mata.kerusakan juga terjadi pada pada tanaman pertanian dan perkebunan

 Keracunan karbon monoksida

Gas yang keluar dari kendaraan bermotor atau mesin industri banyak mengandung
karbon monoksida.gas karbon monoksida tida berasa tidak berbau dan tidak
stabil.kandungan karbon monoksida yang mencapai 0,1% di udara dapat
mengakibatkan kematian.

 Mempengaruhi kualitas air permukaan

 Menyebabkan terjadinya hujan asam yang membuat rusaknya tanaman

 Menyebabkan terjadinya ISPA ( Infeksi Saluran Pernapasan Akut)

b. Dampak Pencemaran Air

Air yang tercemar sangat mempengaruhi kehidupan manusia dampak pencemaran air
bagi kehidupan adalah sebagi berikut:

 Sisa detergen ,limbah industri sampah rumah tangga dan lain sebagainya
mengotori air dan menjadi tempat berkembang biak bakteri dan
virus,pembawa penyakit bagi manusia

 Air yang memiliki kadar oksigen dibawah 5% akibat sampah dan limbah akan
membahayakan biota air seperti ikan dan plankton

 Limbah cair yang di buang ke air seperti merkuri


(Hg),timbale(Pb),krom(Cr),tembaga(Cu),seng(Zn)dan nikel (Ni) akan
mencemari air dan berakibat buruk kepada manusia jika dikonsumi

 Sisa peptisida dan zat kimia lainya akan menyebabkan kematianikan dan biota
air lainnya

 Tumpahan minyak dan pertambangan minyak lepas pantai akan


mempengaruhi kehidupan biota laut terutama burung laut dan ikan.

c. Dampak pencemaran suara

Dampak pencemaran suara bagi manusia sebagi berikut:

 Dampak bagi kesehatan manusia suara yang sangat mengganggu dapat


menyebabkan orang menjadi stress dan bias gila.perubahan denyut nadi
tekanan darah berubah,gangguan fungsi jantung dan naiknya tekanan darah

 Dampak bagi social ekonomi.menurunnya aktivitas perekonomian karena


gangguan pencemaran suara yang akut.penjualan alat-alat seperti earphone
berkurang

 Dampak bagi lingkungan.lingkungan menjadi sangat berisik dan jam tidur


masyarakat atau jam belajar masyarakt terganggu

d. Dampak pencemaran tanah

dampak pencemaran udara bagi kehidupan adalah sebagai berikut:

 Menurunnya tingkat kesuburan tanah akibat sampah plastic,pecahan


kaca,logam,karet dan sampah lainnya yang sulit diuraikan oleh organisme dalam
tanah

 Matinya organisme pengurai tanah akibat pembuangan limbah detergen dan sisa
peptisida dalam tanah

 Menurunnya produktivitas tanah karena terkikisnya humus tanah

 Perubahan Ph tanah akibat adanya senyawa asam yang berasal dari hujan
asam.akibatnya tanaman mengalami kesulitan untuk menyerap unsur har dari
tanah

5.CARA MENANGGULANGI PENCEMARAN LINGKUNGAN

a. Pencemaran Udara

 Menyerukan kepada pemerintah untuk memperbaiki sistem transportasi yang ada


saat ini, dengan sistem transportasi yang lebih ramah lingkungan dan terjangkau
oleh publik

 Pemberian penghambat laju kendaraan dipemukiman atau gang-gang yang sering


diistilahkan dengan “Polisi Tidur”

 Penanaman pohon-pohon yang berdaun lebar dp pinggir-pinggir jalan

Serta menempatkan daerah industri atau pabrik jauh dari daerah perumahan

 Pembuangan limbah industri di atur sehingga tidak mencemari lingkungan atau


ekosistem

 Pengawasan terhadap penggunaan jenis-jenis peptisida dan zat-zat kimia lain


yang dapat menyebabkan pencemaran

 Memperluas gerakan penghijauan

 Tindakan tegas terhadap pelaku pencemaran lingkungan

 Memberikan kesadaran terhadap masyarakat tentang arti lingkungan hidup

b. Pencemaran air

 Menggunakan bahan- bahan yang ramah lingkungan


 Melakukan pengolahan limbah dengan benar
 Menjauhkan sumber polutan dari sumber air
 Tidak mendirikan kawasan industri yang dekat dengan sumber air
 Tidak membuang sampah di sungai’atau sumber air lainya
 Menggunakan detergen yang ramah lingkungan
 Tidak menggunakan pestisida dengan berlebihan
 Tidak menggunakan pupuk kimia berbahya yang berlebihan
 Rutin melakukan upaya pembersihan sumber air
 Menanam pohon
 Kelola sampah dengan baik
 Mengurangi penggunaan kendaraan bermotor

c. Pencemaran suara

 Penggunaan alat peredam suara

 Mengurangi kebisingan dengan peralatan rumah tangga yang tidak berisik


 Beristirahat dan berjalan-jalan

 Pameran dan kampanye lingkungan

d. Pencemaran tanah

 Remediasi

Remidiasi dilakukan dengan tujuan untuk pembersihan kembali. Dengan proses


ini tanah akan kembali subur, karena zat pencemarnya sudah dibersihkan.

 Bioremediasi

Bioremediasi untuk pembersihan tanah atau penjernihan kembali. Namun pada


proses bioremidiasi ini media yang digunakan ialah jamur dan bakteri. Jadi
bioremidiasi ini akan memanfaatkan jamur dan bakteri yang bisa merombak
berbagai zat yang mencemari tanah

 Menumbuhkan dan mengembangkan kesadaran masyakat

Hal pertama yang sangat sulit dalam penanggulangan ini adalah menyadarkan
masyarakat akan pentingnya menghindari pencemaran tanah. Padahal, faktanya
penjagaan tanah tidak bisa di lakukan sendiri. Harus dengan kerjasama yang baik
oleh berbagai pihak. Karena itulah menumbuhkan dan mengembangkan
kesadaran masyarakat luas dalam hal ini sangat di perlukan.

 Melakukan sistem 3R (reduce, rause, dan recycle)

Sistem 3R ini tentu saja sudah banyak Anda dengar. Untuk kepanjangannya tidak
lain adalah reduce, rause dan recycle. Dalam sistem ini, sebaiknya sampah yang
masih memiliki kondisi baik dan bisa di olah tidak di buang terlebih dahulu.
Dengan kata lain, di lakukan daur ulang untuk mengurangi pencemaran tanah.

 Program reboisasi atau penanaman kembali

Pencemaran tanah tidak hanya bisa mengakibatkan pencemaran udara. Dalam hal
ini bisa jadi di sebabkan juga olehnya. Nah, untuk mentantisipasi hal ini
melakukan reboisasi atau penanaman kembali menjadi salah satu aspek penting
untuk di perhatikan. Selain itu, reboisasi juga bisa membantu kesuburan tanah
kembali terjaga.
BAB III

PENUTUP

A. KESIMPULAN

Pencemaran di dalam udara berasal dari gas buang kendaraan bermotor, dimana
zat tersebut berdampak buruk bagi kesehatan. Untuk dapat mengendalikan pencemaran
tersebut dapat dilakukan dengan pendekatan teknis yaitu dengan mengupayakan
pembakaran sempurna dan mencari bahan bakar alternative.

Pencemaran air adalah peristiwa masuknya zat, energy, unsur, atau komponen
lainnya kedalam air sehingga kualitas air terganggu. Sumber polusi air antara lain limbah
industri, pertanian dan rumah tangga. Pencemaran air juga dapat menimbulkan bencana
diantaranya banjir. Bahan atau loam berbahaya seperti arsenat, benzon,timah dan lain-lain
dapat merusak organ tubuh manusia dan menyebabkan kanker. Akibat yang ditimbulkan
pencemaran air dalam zangua pasang adalah kanker dan kelahiran bayi cacat. Melakukan
intensifikais pertanian, banjir, genangan, dapat diatasi dengan membersihkan saluran air
dari penyumbatan.

Pencemaran tanah adalah keadaan dimana bahan kimia buatan manusia masuk
dan merubah lingkungan tanah alami. Tanah merupakan bagian penting dalam menunjang
kehidupan makhluk hidup dimuka bumi. Pencemaran ini biasanya terjadi karena
kebocoran limbah cair atau bahan kimia industry atau fasilitas komersial, penggunaan
pestisida, masuknya air pemukaan tanah tercemar kedalam lapisan sub-permukaan, zat
kimia atau limbah. Air limbah dari tempat penimbunan sampah serta limbah industri yang
langsung dibuang ke tanah secara tidak memenuhi syarat. Ada beberapa cara untuk
mengurangi dampak dari oencemaran tanah diantaranya dengan remediasi dan
bioremediasi.

Pencemaran suara adalah gangguan pada lingkungan yang diakibatkan oleh bunyi atau
suara yang mengakibatkan ketidaktentraman makhluk hidup di sekitarnya. Pencemaran
suara diakibatkan suara-suara bervolume tinggi yang membuat daerah sekitarnya menjadi
bising dan tidak menyenangkan.

DAFTAR PUSTAKA

Bachri, Moch. 1995. Geologi Lingkungan. CV. Aksara, Malang. 112Santiyono,1994.:


Erlangga : Jakarta

Soekarto. S. T. 1985. Penelitian Organoleptik Untuk Industri Pangan dan Hasil


Pertanian. Bhatara Karya Aksara : Jakarta

Anda mungkin juga menyukai