Anda di halaman 1dari 123

Universitas Sumatera Utara

Repositori Institusi USU http://repositori.usu.ac.id


Fakultas Keperawatan Skripsi Sarjana

2018

Hubungan Intensitas Nyeri dengan


Strategi Manajemen Nyeri pada Pasien
Fraktur Post Operasi ORIF di RSUP H.
Adam Malik Medan

Butu, Albertina
Univesitas Sumatera Utara

http://repositori.usu.ac.id/handle/123456789/8186
Downloaded from Repositori Institusi USU, Univsersitas Sumatera Utara
1

Hubungan Intensitas Nyeri dengan Strategi Manajemen Nyeri pada


Pasien Fraktur Post Operasi ORIF di RSUP H. Adam Malik Medan

SKRIPSI

Oleh

Albertina Butu

141101070

FAKULTAS KEPERAWATAN

UNIVERSITAS SUMATERA UTARA

2018

Universitas Sumatera Utara


2

ii

Universitas Sumatera Utara


3

iii

Universitas Sumatera Utara


4

PRAKATA

Puji syukur penulis panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa atas segala

berkat yang berlimpah diberikan sehingga penulis dapat menyelesaikan penulisan

skripsi ini dengan judul “Hubungan Intensitas Nyeri Dengan Strategi Manajemen

Nyeri Pada Pasien Fraktur Post Operasi ORIF di RSUP H. Adam Malik Medan”

Penulis menyadari bahwa tanpa bantuan dan bimbingan dari berbagai pihak

sangatlah sulit bagi penulis untuk menyelesaikan skripsi ini. oleh karena itu dalam

kesempatan ini penulis dengan senang hati menyampaikan terimakasih kepada:

1. Bapak Setiawan, S.Kp., MNS, Ph.D selaku Dekan Fakultas Keperawatan

Universitas Sumatera Utara.

2. Ibu Sri Eka Wahyuni, S.Kep., Ns, M.Kep., selaku Wakil Dekan I Fakultas

Keperawatan Universitas Sumatera Utara.

3. Ibu Cholina Trisa Siregar, S.Kep., M.Kep., Sp.KMB selaku Wakil Dekan II

Fakultas Keperawatan Universitas Sumatera Utara.

4. Ibu Dr. Siti Saidah Nasution, S.Kep., M.Kep., Sp.Mat Wakil Dekan III

Fakultas Keperawatan Universitas Sumatera Utara.

5. Bapak Ikhsanuddin A. Harahap, S.Kp, MNS selaku Dosen Pembimbing

skripsi yang telah meluangkan waktu dan perhatiannya dengan penuh

kesabaran dalam memberikan masukan, arahan, dukungan, nasehat serta

bimbingan dalam proses penyusunan skripsi ini.

iv

Universitas Sumatera Utara


5

6. Ibu Erniyati, S.Kp, MNS selaku Dosen Pembimbing akademik yang telah

memberikan perhatian, nasihat, dan saran proses perkuliahan.

7. Ibu Rika Endah Nurhidayah, S.Kp., M.Pd selaku Dosen penguji I yang telah

memberikan masukan untuk proposal dan skripsi saya.

8. Ibu Nunung Febriany Sitepu, S.Kep, Ns, MNS selaku Dosen penguji II telah

memberikan masukan untuk proposal dan skripsi saya.

9. Seluruh staf pengajar Fakultas Keperawatan Universitas Sumatera Utara yang

telah banyak memberikan ilmunya.

10. Teristimewa kepada kedua orang tua saya yang tercinta dan terkasih

Almarhum bapa Marselus Butu, Mama Andriana Iyai, yang selalu memberi

kasih sayang yang begitu besar, mencukupi semua kebutuhan saya baik materi

dan nonmateri, yang telah membimbing dengan sabar dan yang selalu

memberikan dukungan penuh, serta yang selalu mendoakan saya demi

kelancaran dan kemudahan setiap urusan saya. Dan semua keluaga yang

membantu, mencukupi semua kebutuhan saya baik materi dan nonmaterial,

menyemangati, selama penyusunan skiripsi ini, terutama kepada abang, kaka

Agustina butu, matias butu, markus butu.

11. Yang terkhusus buat Teman-teman stambuk 2014, Magda, polin, boky, dessy,

selly, mina, nitha, yusuf, neles, esau, paska, miel, henda, niko, Juga teman

teman terkasih Marna U sembiring, Elicana sihombing, Godma V sianturi dan

juga teman teman lainnya yang telah memberikan masukan dalam

Universitas Sumatera Utara


6

penyusunan skripsi ini serta terimakasih sebanyak-banyaknya atas bantuan

dan motivasinya.

12. Serta semua pihak yang telah membantu penulis dalam menempuh

pendidikan.

Semoga skripsi ini dapat bermanfaat dan memberikan informasi dibidang

kesehatan terutama keperawatan dan bagi pihak-pihak yang membutuhkan. Penulis

sangat mengharapkan adanya saran yang bersifat membangun untuk perbaikan yang

lebih baik dimasa yang akan datang. Akhir kata penulis sampaikan terimakasih.

Medan Agustus 2018

Penulis

Albertina Butu

vi

Universitas Sumatera Utara


7

DAFTAR ISI
HALAMAN JUDUL ........................................................................................... I
HALAMAN PENGESAHAN ........................................................................... ii
HALAMAN PERNYATAAN ORISINILITAS .................................................. iii
PRAKATA .......................................................................................................... iv
DAFTAR ISI ..................................................................................................... vii
DAFTAR TABEL ............................................................................................... ix
DAFTAR GAMBAR ........................................................................................... ix
ABSTRAK .......................................................................................................... xi

BAB 1 PENDAHULUAN ................................................................................... 1


1.1 Latar Belakang......................................................................................... 1
1.2 Perumusan Masalah ................................................................................. 4
1.3 Pertanyaan penelitian ............................................................................... 4
1.4 Tujuan Penelitian ..................................................................................... 5
1.5 Manfaat Penelitian ................................................................................... 5

BAB 2 TINJAUAN PUSTAKA .......................................................................... 7


2.1 Konsep fraktur ........................................................................................ 7
2.1.1 Pengertian fraktur ....................................................................... 7
2.1.2 Penyebab fraktur ......................................................................... 7
2.1.3 Klasifikasi fraktur ....................................................................... 8
2.1.4 Klasifikasi fraktur secara radiologis ............................................ 9
2.1.5 Jenis jenis fraktur ........................................................................ 10
2.1.6 Nyeri post operasi ....................................................................... 12
2.1.7 Definisi orif................................................................................. 12

2.2 Konsep nyeri .......................................................................................... 14


2.2.2 pengertian nyeri ........................................................................... 14
2.2.2 mekanisme nyeri ............................................................................ 14
2.2.3 klasifikasi nyeri.............................................................................. 16
2.2.4 teori pengontrol nyeri .................................................................... 19
2.2.5 faktor yang mempengarui nyeri ..................................................... 19

2.3 Intensitas nyeri ........................................................................................ 23


2.3.1 Defenisi Intensitas Nyeri .............................................................. 23
2.3.2 Intensitas Nyeri pada Pasien post ORIF ....................................... 24

2.4 Konsep Strategi Manajemen Nyeri ...................................................... 26


2.4.1 Strategi Manajemen Nyeri ............................................................ 26
2.4.2 Penatalaksanaan Nyeri secara Farmakologi .................................. 26
2.4.3 Penalaksanaan Nyeri secara non Farmakologi .............................. 28
2.4.4 Pengukuran Strategi Manajemen Nyeri ......................................... 35
vii

Universitas Sumatera Utara


8

BAB 3 KERANGKA PENELITIAN ................................................................ 37


4.1 Kerangka konseptual .............................................................................. 37
4.2 Definisi Operasional ............................................................................. 36
4.3 Hipotesa ................................................................................................. 40

BAB 4 METODE PENELITIAN ....................................................................... 42


4.1 Desain Penelitian .................................................................................... 42
4.2 populasi, sampel dan teknik sampling ................................................... 42
4.3 Lokasi dan Waktu Penelitian .................................................................. 43
4.4 Pertimbangan Etik .................................................................................. 43
4.5 Instrumen Penelitian .............................................................................. 44
4.6 Uji validitas dan reabilitas ..................................................................... 46
4.7 Pengumpulan Data ................................................................................. 47
4.8 Analisa Data ........................................................................................... 48

BAB 5 HASIL DAN PEMBAHASAN .............................................................. 50


5.1 Hasil penelitian ...................................................................................... 50
5.1.1 Karakterisitik data demografi responden ...................................... 50
5.1.2 Strategi Manjemen Nyeri Pada pasien post operasi ORIF ............ 52
5.1.3 Intensitas Nyeri pada pasien Fraktur post operasi ORIF .............. 53
5.1.4 Hubungan intensitas nyeri dengan strategi manajemen nyeri oleh
pasien, dokter dan perawat ........................................................... 55
5.2 Pembahasan ........................................................................................... 57
5.2.1 Strategi manajemen nyeri pada penderita post operasi ORIF ....... 58
5.2.2 Intensitas nyeri pada pasienfraktur post operasi ORIF .................. 60
5.2.3 Hubungan Intensitas \nyeri dengan strategi manajemen Nyeri
Fraktur post operasi ORIF ............................................................. 61

BAB 5 KESIMPULAN DAN SARAN .............................................................. 62


6.1 Kesimpulan ............................................................................................ 62
6.2 Saran ...................................................................................................... 62

DAFTAR PUSTAKA ........................................................................................ 64

viii

Universitas Sumatera Utara


9

LAMPIRAN
1. Lampiran 1. Lembar Penjelasan Penelitian
2. Lampiran 2. Formulir Persetujuan Menjadi Partisipan
3. Lampiran 3. Panduan Wawancara
4. Lampiran 4. Dummy table ( KDD dan FIELD NOTE )
5. Lampiran 5. Surat uji validasi pertanyaan wawancara
6. Lampiran 6. Surat izin penelitian
7. Lampiran 7. Surat komite etik
8. Lampiran 8. Surat penerimaan dan selesai penelitian
9. Lampiran 9. Daftar Riwayat Hidup
10. Lampiran 10. Taksasi Dana Penelitian
11. Lampiran 11. Lembar Bukti Konsultasi
12. Lampiran 12. Jadwal Tentative Penelitian

ix

Universitas Sumatera Utara


10

DAFTAR TABEL
Halaman

Tabel 3.2.1 variabel berdasarkan instrument penelitian .................................. 39


Tabel 5.1 distribusi frekuensi dan persentase karasteristik demografi ......... 53
Tabel 5.1.2 strategi manajemen nyeri pasien ................................................... 52
Tabel 5.1.3 distribusi frekuensi dan presentase strategi manajemen nyeri
pada pasien fraktur post operasi ORIF .......................................... 52
Tabel 5.4 intensitas nyeri pada pasien fraktur post ORIF ............................. 53
Tabel 5.5 distribusi frekuensi dan persentase intensitas nyeri ...................... 53
Tabel 5.6 hubungan strategi manajemen dengan intensitas nyeri ................ 54

Daftar Gambar

halaman

Gambar 1 Numerical Rating Scale (NRS) ........................................................... 55

Universitas Sumatera Utara


11

Judul : Hubungan Intensitas Nyeri Dengan Strategi Manajemen


Nyeri Pada Pasien Fraktur Post Operasi ORIF di RSUP H.
Adam Malik Medan
Nama Mahasiswa : Albertina Butu
NIM : 141101070
Program Studi : Sarjana Keperawatan (S.Kep)
Fakultas : Keperawatan Universitas Sumatera Utara
Tahun : 2017/2018
ABSTRAK
Fraktur adalah terputusnya kontiniuitas tulang dan ditentukan sesuai jenis dan
luasnya. Sebagian besar fraktur disebabkan oleh kekuatan yang tiba-tiba dan
berlebihan, yang dapat berupa pemukulan, penghancuran, penekukan, pemuntiran
atau penarikan. Rasa nyeri bisa timbul hampir pada setiap area fraktur. Untuk
mengatasi nyeri pada pasien fraktur dibutuhkan manajemen nyeri efektif. Secara garis
besar ada dua manajemen untuk mengatasi nyeri yaitu farmalogi dengan non
farmaologi, manajemen nyeri dengan tindaan relasasi mencaup latihan pernafasan
diafragma, teknik relaksasi progresif, guided imagery, meditasi, beberapa penelitian
telah menunjukkan bahwa relaksasi nafas dalam sangat efetif dalam menurunan nyeri
pasca operasi. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk Mengetahui hubungan
intensitas nyeri dengan strategi manajemen nyeri pada pasien fraktur post-operasi orif
di RS Adam Malik. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif korelasi
dengan jumlah sampel sebanyak 30 orang. Alat pengambilan data menggunakan
kuisioner. Teknik pengambilan data yang digunakan adalah non-probability sampling
yaitu total sampling. Dimana peneliti menyebarkan kuisioner langsung kepada
sampel pada penelitian ini. analisa data yang digunakan yaitu distribusi frekuensi.
Penelitian ini dilakukan sejak oktober 2017 sampai juli 2018. Hasil penelitian ini
menunjukkan bahwa 66,70 % responden memiliki strategi manajemen nyeri yang
baik, 33,3 % responden memiliki strategi manajemen nyeri yang cukup. Hal ini
disebabkan pemberian manjemen nyeri di RSUP H. Adam Malik Medan sudah baik.
Untuk penelitian selanjutnya disarankan mencari referensi terbaru mengenai
instrumen strategi manajemen nyeri dikarenakan kurang sesuainya instrument SPMQ
(Short Portable Mental Status Questionnaire) dengan karakteristik orang Indonesia.

Kata kunci : Fraktur post-operasi ORIF, Intensitas Nyeri, Strategi manajemen


Nyeri

xi

Universitas Sumatera Utara


12

xii

Universitas Sumatera Utara


1

BAB 1
PENDAHULUAN
1.1 Latar belakang

Fraktur merupakan istilah dari hilangnya tulang, tulang rawan, baik yang

bersifat total maupun sebagian, biasanya disebabkan oleh trauma atau tenaga fisik.

Fraktur adalah patah tulang yang disebkan oleh trauma atau tenaga fisik. (Noor,

2016). Fraktur adalah terputusnya kontiniuitas tulang dan ditentukan sesuai jenis dan

luasnya. Sebagian besar fraktur disebabkan oleh kekuatan yang tiba-tiba dan

berlebihan, yang dapat berupa pemukulan, penghancuran, penekukan, pemuntiran

atau penarikan. Pada keadaan fraktur, jaringan sekitarnya juga akan terpengaruh

dimana akan terjadi edema jaringan lunak, perdarahan ke otot dan sendi, dislokasi

sendi, ruptur tendon, kerusakan saraf dan kerusakan pembuluh darah. jadi Fraktur

lengkap terjadi apabila seluruh tulang patah, sedangkan pada fraktur tidak lengkap

tidak melibatkan seluruh ketebalan tulang. (Noor, 2016)

Disamping itu, akhir kejadian trauma tinggi dan dianggap meningkat selam

bertahun tahun. Di Indonesia, kejadiannya trauma dari kecelakaan lalu lintas

menyumbang sekitar 1,3 juta korban setiap tahun. Dalam statistik WHO (2007),

berdasarkan jumlah kematian akibat kecelakaan lalu-lintas dan estimasi kecelakaan

lalu-lintas per 100.000 penduduk, diantara negara-negara se-Asia Tenggara maka

Indonesia ada di urutan ke-1 terbanyak, yaitu 37.438 kematian atau sekitar 16,2 bila

di-estimasi per 100.000 penduduk. Hal ini menunjukkan bahwa kasus fraktur di

Universitas Sumatera Utara


2

Indonesia pun semakin meningkat, Berdasarkan data dari Dinas Kesehatan Provinsi

Sumatera Selatan tahun 2007 didapatkan sekitar 2.700 orang mengalami insiden

fraktur, 56% penderita mengalami kecacatan fisik, 24% mengalami kematian, 15%

mengalami kesembuhan dan 5% mengalami gangguan psikologis atau depresi

terhadap adanya kejadian fraktur. Salah satu prosedur pembedahan yang sering

dilakukan pada kasus fraktur adalah (ORIF, Open Reduction Internal Fixation)

(Brunner & Suddarth, 2002). Sedangkan Menurut (Depkes, 1995) ORIF adalah suatu

tindakan untuk melihat fraktur langsung dengan tehnik pembedahan yang mencakup

didalamnya pemasangan pen, skrup, logam atau protesa untuk memobilisasi fraktur

selama penyembuhan.

Ketidaknyamanan akibat nyeri harus diatasi, karena kenyamanan merupakan

kebutuhan dasar manusia, sebagaimana dalam hirarki maslow. Seseorang yang

mengalami nyeri akan berdampak pada aktivitas sehari-hari dan istirahat serta

tidurnya (Potter dan Perry, 2005). Nyeri yang parah dan serangan mendadak bila

tidak segera diatasi akan berpengaruhpada peningkatan tekanan darah, takikardi,

pupil melebar, diaphoresis dan sekresi adrenal medula. Dalam situasi tertentu dapat

pula terjadi penurunan tekanan darah yang akan mengakibatkan timbulnya syok

(Barbara. C, 1996). Nyeri fraktur merupakan nyeri akut dan nyeri tersebut dapat

menimbulkan perubahan tonus otot, respon autonom seperti diaphoresis, perubahan

tekanan darah dan nadi, dilatasi pupil, penurunan atau peningkatan frekuensi nafas

(Purwandari, 2008). Pengelolaan nyeri fraktur bukan saja merupakan upaya

Universitas Sumatera Utara


3

mengurangi penderitaan klien, tetapi juga meningkatkan kualitas hidupnya. Rasa

nyeri bisa timbul hampir pada setiap area fraktur. Bila tidak diatasi dapat

menimbulkan efek yang membahayakan yang akan mengganggu proses

penyembuhan dan dapat meningkatkan angka kematian, untuk itu perlu penanganan

yang lebih efektif untuk meminimalkan nyeri yang dialami oleh pasien.

Intensitas nyeri adalah gambaran tentang seberapa parah nyeri yang dirasakan

individu. Pengukuran nyeri dengan pendekatan objektif yang paling mungkin adalah

menggunakan respon fisiologi tubuh terhadap nyeri itu sendiri. Pengukuran subjektif

nyeri dapat dilakukan dengan menggunakan berbagai alat pengukur nyeri seperti

visual analog, skala nyeri numerik, skala nyeri deskriptif atau skala nyeri Wong-

Bakers untuk anak-anak (Tamsuri, 2007).

Untuk mengatasi nyeri pada pasien fraktur dibutuhkan manajemen nyeri

efektif. Manajemen nyeri yang diberikan harus dapat memenuhi kebutuhan pasien

salah satunya yaitu kebutuhan rasa nyaman. Secara garis besar ada dua manajemen

untuk mengatasi nyeri yaitu farmalogi dengan non farmaologi, manajemen nyeri

dengan tindaan relasasi mencaup latihan pernafasan diafragma, teknik relaksasi

progresif, guided imagery, meditasi, beberapa penelitian telah menunjukkan bahwa

relaksasi nafas dalam sangat efetif dalam menurunan nyeri pasca operasi (Brunner &

Suddart,2001). Setiap orang dapat mengalami nyeri selama kehidupannya derajat

nyeri dan respon nyeri berada antara satu orang dengan orang lain (McGuire, 2006)

Peran seorang perawat yaitu membantu meredakan nyeri dengan memberikan

Universitas Sumatera Utara


4

intervensi pereda nyeri baik menggunakan pendekatan /manajemen farmakologis

maupun nofarmakologis (Sulistyo, 2013).

Berdasarkan jumlah kejadian yang meningkat pada pasien trauma, kasus

fraktur telah menjadi perhatian kesehatan masyarakat, oleh karena itu studi pada

populasi ini sangat penting. Untuk itu peneliti tertarik untuk melakukan penelitian

mengenai hubungan intensitas nyeri dengan strategi manajemen nyeri pada pasien

fraktur post- operasi ORIF di RSUP Adam Malik Medan.

1.2 Perumusan masalah

Berdasarkan latar belakang diatas ,maka rumusan masalah dalam penelitian ini

adalah Hubungan intensitas nyeri dengan strategi manajemen nyeri pada pasien

fraktur post-operasi ORIF di RS Adam Malik.

1.3 Pertanyaan penelitian

1 . Bagaimana intensitas nyeri pada pasien fraktur post operasi orif?

2 . Bagaimana strategi manajemen nyeri pada pasien fraktur post operasi Orif?

3. Bagaimana hubungan antara intensitas nyeri dengan strategi manajemen nyeri

pada pasien fraktur post operasi orif?

Universitas Sumatera Utara


5

1.4 Tujuan penelitian

1. Tujuan umum

Mengetahui hubungan intensitas nyeri dengan strategi manajemen nyeri pada

pasien fraktur post-operasi orif di RS Adam Malik.

2. Tujuan khusus

a. Mengetahui intensitas nyeri pada pasien fraktur post-operasi orif di RS Adam

Malik.

b. Mengetahui strategi manajemen nyeri pada pasien fraktur post –operasi orif di RS

Adam Malik.

c. Mengetahui hubungan antara intensitas nyeri dengan strategi manajemen nyeri

pada pasien fraktur post-operasi orif di RS Adam Malik.

1.5 Manfaat penelitian

a. Pendidikan keperawatan

Hasil penelitian ini dapat menjadi informasi dan tambahan penelitian bagi

mahasiswa dalam proses belajar dan bahan dasar terkait pembelajaran tentang

intesitas nyeri dengan strategi manajemen nyeri pada pasien fraktur post-operasi

orif.

Universitas Sumatera Utara


6

b. Pelayanan keperawatan

Hasil penelitian ini dapat informasi dan tambahan penelitian bagi perawat dalam

memberikan intervensi keperawatan terkait dengan intensitas nyeri dengan srategi

manajemen nyeri pada pasien fraktur post-operasi Orif dalam memudahkan perawat

dalam melakukan pengkajian dan kontrol nyeri.

c. Penelitian keperawatan

Hasil penelitian ini menjadi awal dan diharapkan dipergunakan untuk penelitian

selanjutnya mengenai hubungan intensitas nyeri dengan strategi manajemen nyeri

pada pasien fraktur post-operasi orif.

Universitas Sumatera Utara


7

BAB 2

TINJAUAN PUSTAKA

2.1 Konsep Fraktur

2.1.1 Pengertian fraktur

Menurut Rasjad (1998 dalam Muttaqin 2008) fraktur adalah hilangnya kontuinitas

tulang, tulang rawan, baik yang bersifat total maupun sebagian. Fraktur dikenal

dengan istilah patah tulang. Biasanya disebabkan oleh trauma atau tenaga fisik.

Kekuatan, sudut, tenaga, kedaan tulang, dan jaringan lunak di sekitar tulang akan

menentukan apakah fraktur yang terjadi tersebut lengkap atau tidak lengkap. Pada

beberapa keadaan trauma muskuloskletal, sering fraktur dan dislokasi terjadi

bersamaan. Fraktur adalah terputusnya kontinuitas tulang yang umumnya disebabkan

oleh rudapaksa (Mansjoer et al, 2000). Sedangkan menurut (Linda juall C, 2009)

dalam buku Nursing Care plans and Dokumentation menyebutkan bahwa fraktur

adalah komunitas tulang yang disebabkan tekanan dari luar yang dating lebih besar

dari yang dapat diserap oleh tulang.

2.1.2 Penyebab fraktur

Menurut (Rosyidi, 2017) adalah kererasan langsung menyebabkan patah tulang

pada titik terjadinya kekerasan kekerasan tidak langsung menyebabkan patah tulang

ditempat yang jauh dari tempat terjadinya kekerasan kekerasan akibat tarikan otot

sangat jarang terjadi tetapi kekuatan dapat berupa pemuntiran, penekukan,

Universitas Sumatera Utara


8

penekanan, dan penarikan. Kebanyakan fraktur terjadi karena kegagalan tulang

menahan tekanan terutama tekanan membengkok, memutar, dan menarik. Menurut

Rasjad (1998 dalam Muttaqin 2008) muskuloskeletal yang dapat mengakibatkan

fraktur adalah :

1. Trauma langsung menyebabkan tekanang lansung pada tulang, hal tersebut

dapat mengakibatkan terjadinya fraktur pada daerah tekanan.

2. Trauma tidak langsung, apabila trauma dihantarkan ke daerah yang lebih jauh

dari daerah fraktur, trauma tersebut misalnya, jatuh dengan tangan ekstensi

dapat menyebabkan fraktur pada klavikua.

2.1.3 Klasifikasi Fraktur

Menurut Rasjad (1998 dalam Muttaqin 2008) mengklasifikasikan fraktur dalam

beberapa keadaan berikut:

1. Fraktur tarumatik, terjadi karena trauma yang tiba-tiba mengenai tulang

dengan kekuatan yang besar dan tulang tidak mampu menahan trauma

tersebut sehingga terjadi patah.

2. fraktur patologis, terjadi karena kelemahan tulang sebelumnya akibat kelainan

patologis di dalam tulang. Fraktur patologis terjadi pada daerah-daerah tulang

yang telah menjadi lemah karena tumor atau proses patologis lainnya. Tulang

sering kali menunjukan penurunan densitas. penyebab yang paling sering dari

fraktur- fraktur semacam ini adalah tumor, baik tumor primer maupun tumor

metastasis.

Universitas Sumatera Utara


9

3. Fraktur stress, terjadi karena adanya trauma yang terus-menerus pada suatu

tempat.

2.1.4 Klasifikasi fraktur secara radilogis

Menurut Rockwood (dalam Muttaqin 2008) fraktur secara radiologis terbagi atas:

Fraktur tertutup (simple fracture). Fraktur yang fragmen tulangnya tidak menembus

kulit sehingga tempat fraktur tidak tercemar oleh lingkungan/tidak mempunyai

hubungan dengan dunia luar, fraktur terbuka ( compound fracture ). Fraktur terbuka

adalah fraktur yang mempunyai hubungan dengan duni luar melalui luka pada kulit.

2.1.5 Jenis jenis fraktur

Jenis-jenis fraktur yang sangat umum digunakan adaah : simple fracture (fraktur

tertutup), compound fracture (fraktur terbuka), transversal fracture (fraktur

fransversal/sepang garis tengah tulang), spiral fracture (fraktur yang memuntur

seputar batang tulang), greenstick fracture ( fragmen tulang terdorong kefragmen

tulang ain), greenstick fracture (salah satu tuang patah, sedangkan sisi lainnya

membengkok), comminuted fracture (tulang pecah menjadi beberapa fragmen) .

1. Fraktur tertutup (simple fracture). Fraktur yang fragmen tulangnya tidak

menembus kulit sehingga tempat fraktur tidak tercemar oleh lingkungan/ tidak

mempunyai hubungan dengan dunia luar.

Universitas Sumatera Utara


10

2. Fraktur terbuka (compound fractur). Fraktur terbuka adalah fraktur yang

mempunyai hubungan dengan duni luar melalui luka pada kulit dan jaringan

jaringan lunak, dapat berbentuk from within (dari dalam), atau from without

(dari luar).

3. Fraktur dengan komplikasi (complicated fracture). Fraktur dengan komplikai

adalah fraktur yang disertai dengan komplikasi, misalnya mal-union, delayed

union, non union, dan infeksi tulang.

Menurut Rockwood (dalam muttaqin, 2008) Secara radiologis konfigurasi/ sudut

patah dari fraktur :

1. Fraktur tranversal. Fraktur trenversal adalah fraktur yang garis patahnya tegak

lurus terhadapa sumbuh panjang tulang. Pada fraktur fraktur semacam ini,

segemen- segmen tulang yang patah direposisiatau direduksi kembali ke

tempatnya semulah. Segmen- segemn itu akan stabil dan biasanya dikontrol

dengan bidai gips.

2. Fraktur oblik. Fraktur oblik adalah fraktur yang garis patahnya membenuk sudut

terhadap tulang. Fraktur ini tidak stabil dan sulit diperbaiki.

3. Fraktur spiral. Fraktur spiral spiral timbul akibat torsi pada ekstermitas. Fraktur-

fraktur ini khas cedera main ski ketika ujung ski terbenam pada tumpukan salju

dan ski terputar sampai tulang patah. Hal yang menarik adalah jenis fraktur

rendah energi ini hanya menimbulkan sedikit kerusakan jaringan lunak. Fraktur

semacam ini cenderung cepat sembuh dengan imobilisasi luar.

Universitas Sumatera Utara


11

4. Fraktur kominutif. Comminuted fracture adalah serpihan-serpiah fragmen

terputusnya keutuhan jaringan tempat adanya lebih dari dua fragmen tulang.

5. Fraktur segmental adalah dua fraktur berdekatan pada suatu tulang yang

menyebabkan terpisahnya segmen sentral dari suplai darahnya. Fraktur semacam

ini sulit ditangani. Biasanya satu ujung yang tidak memilki pembuluh darah

menjadi sulit untuk sembuh. Keadaan ini mungkin memerlukan pangobatan

melalui pembedahan.

6. Fraktur impaksi atau fraktur kompresi. Fraktur kompresi terjadi ketika dua tulang

dua tulang menumbuk tulang ketiga yang ada diantaranya, seperti satu vertebra

dengan dua vertebra lainnya. Fraktur pada korpus vertebra ini dapat didiagnosis

dengan radiogram. Pandangan lateral dari tulang menunjukan pengurangan tinggi

vertikal dan sedikit membentuk sudut pada satu atau beberapa vertebra. Pada

orang mudah fraktur kompresi dapat disertai pendarahan retroperitoneal yang

cukup berat. Seperti pada fraktur pelvis, klien dapat secara cepat menjadi syok

hipovolemik dan meninggal jika tidak dilakukan pemeriksaan denyut nadi

tekanan darah dan pernapasan secara akurat dan berukang dalam 24 sampai 48

jam pertama setelah cedera. Ileus dan retensi juga dapat terjadi pada cedera ini.

Universitas Sumatera Utara


12

2.1.6 Nyeri post operasi

Nyeri post operasi adalah nyeri yang dirasakan akibat dari hasil pembedahan.

Kejadian, intensitas, dan durasi nyeri post operasi berbeda-beda dari pasien ke pasien,

dari operasi ke operasi, dan dari rumah sakit ke rumah sakit yang lain. Lokasi

pembedahan mempunyai efek yang sangat penting yang hanya dapat dirasakan oleh

pasien yang mengalami nyeri post operasi (Suza, 2007). Nyeri post operasi

merupakan nyeri akut yang dapat diakibatkan oleh trauma, bedah atau inflamasi,

seperti saat sakit kepala, sakit gigi, tertusuk jarum, terbakar, nyeri otot, nyeri saat

melahirkan, nyeri sesudah tindakan pembedahan, dan yang lainnya. Nyeri akut

terkadang disertai oleh aktivitas system saraf simpatis yang akan memperlihatkan

gejala-gejala seperti peningkatan tekanan darah, peningkatan respirasi, peningkatan

denyut jantung, diaphoresis dan dilatasi pupil. Klien yang mengalami nyeri akut akan

memperlihatkan respon emosi dan perilaku seperti menangis, mengerang, kesakitan,

mengerutkan wajah atau menyeringai (Prasetyo, 2010).

2.1.7 ORIF (Open Reduction Internal Fixation)

2.1.7.1 Defenisi Bedah ORIF

Reduksi terbuka adalah tindakan reduksi dan melakukan kesejajaran tulang yang

patah setelah terlebih dahulu dilakukan diseksi atau pemajanan tulang yang patah.

Fiksasi interna adalah stabilisasi tulang yang sudah patah yang telah direduksi dengan

skrup, plat, paku dan pin logam. Maka, dapat ditarik kesimpulan Open Reduksi

Universitas Sumatera Utara


13

Internal Fiksasi (ORIF) adalah sebuah prosedur bedah medis, yang tindakannya

mengacu pada operasi terbuka untuk mengatur tulang, seperti yang diperlukan untuk

beberapa patah tulang, fiksasi internal mengacu pada fiksasi sekrup dan piring untuk

mengaktifkan atau memfasilitasi penyembuhan (Brunner&Suddart, 2003).

2.1.7.2 Tindakan Pembedahan ORIF (Open Reduction Internal Fixation)

a. Reduksi Terbuka

Insisi dilakukan pada tempat yang mengalami cedera dan diteruskan sepanjang

bidang anatomi menuju tempat yang mengalami fraktur. Fraktur diperiksa dan diteliti.

Fragmen yang telah mati dilakukan irigasi dari luka. Fraktur direposisi agar

mendapatkan posisi yang normal kembali. Sesudah reduksi fragmen-fragmen tulang

dipertahankan dengan alat ortopedik berupa: pin, skrup, plate, dan paku (Wim de

Jong,m, 2000).

1). Keuntungan

Reduksi Akurat, stabilitas reduksi tertinggi, pemeriksaan struktur neurovaskuler,

berkurangnya kebutuhan alat imobilisasi eksternal, penyatuan sendi yang berdekatan

dengan tulang yang patah menjadi lebih cepat, rawat inap lebih singkat, dapat lebih

cepat kembali ke pola ke kehidupan normal (Barbara, 1996).

2). Kerugian

Kemungkinan terjadi infeksi dan osteomielitis tinggi (Barbara, 1996).

Universitas Sumatera Utara


14

2.2 Konsep Nyeri

2.2.1 Pengertian Nyeri

Menurut Curton (1983 dalam Aziz, 2008) Nyeri merupakan suatu mekanisme

produksi bagi tubuh, timbul ketika jaringan sedang rusak, dan menyebabkan individu

tersebut bereaksi untuk menghilangkan rasa nyeri. Sesuai dengan penjelasan The

Interntional Association for the Study of Pain (1979 dalam Potter Perry, 2009) nyeri

didefinisikan sebagai perasaan sensori dan emosional yang tidak menyenangkan,

bersifat subjektif dan berhubungan dengan pancaindera, serta merupakan suatu

pengalaman emosional yang dikaitkan dengan kerusakan jaringan baik aktual atau

potensial yang menyebabkan kerusakan jaringan.

Pengertian tentang sudah didefinisikan dari beberapa parah ahli tetapi dapat

diketahui bahwa satu definisi yang paling relevan bagi perawat bahwa nyeri adalah

segala sesuatu yang dikatakan seseorang tentang nyeri tersebut dan terjadi kapan saja

saat seseorang mengatakan merasa nyeri (McCafferry, 1980). Definisi ini

menunjukan bahwa pasien adalah satu-satunyaa individu yang dapat mendefinisikan

dan menjelaskan nyeri secara akurat yang mereka alami dan berfungsi sebagai dasar

untuk pengkajian keperawatan, dan asuhan keperawatan pasien terkait nyeri.

2.2.2 Mekanisme nyeri

Berdasarkan mekanisme dapat melibatkan persepsi dan respon terhadap nyeri

tersebut. Mekanisme timbulnya nyeri terjadi karena adanya empat proses, yaitu:

tranduksi (transduction), transmisi (transmission), modulasi (modulation), dan

Universitas Sumatera Utara


15

persepsi (perception) (McGuire & Sheilder, 1993; Turk & Flor, 1999). Dari keempat

proses tersebut dijelaskan oleh Ardinata (2007) sebagai berikut:

1. Transduksi

Transduksi merupakan proses dari stimulus nyeri diubah ke bentuk yang dapat

diakses oleh otak (Turk & Flor, 1999). Proses transduksi dimulai ketika ada

nosiseptor yaitu reseptor yang berfungsi untuk menerima rangsang nyeri teraktivasi.

Aktivasi reseptor ini merupakan sebagai bentuk respon terhadap stimulus yang datang

seperti kerusakan jaringan. Nosiseptor yang terletak di bagian perifer tubuh

distimulasi oleh berbagai stimulus, seperti faktor biologis, mekanis, listrik, thermal,

radiasi, dan lain-lain (Prasetyo, 2010).

2. Transmisi

Transmisi merupakan serangkaian kejadian neural yang membawa impuls listrik

melalui sistem saraf ke area otak. Proses transmisi dapat melibatkan saraf aferen yang

terbentuk dari serat saraf berdiameter kecil ke sedang serta berdiameter besar (Davis,

2003). Saraf aferen akan ber-axon pada dorsal horn di spinalis. Selanjutnya transmisi

ini dilanjutkan melalui sistem contra lateral spina lthalamic melalui ventral lateral

dari thalamus menuju cortexserebral.

Kontrol nyeri (pain control) dapat dilakukan selama proses kedua ini yaitu

transmisi (Kozier, 2004 dalam Purba, 2015).

3. Modulasi

Modulasi mengacu berbagai aktivitas neural untuk mengontrol jalur transmisi

nosiseptor tersebut (Turk & Flor, 1999). Proses modulasi melibatkan sistem neural

Universitas Sumatera Utara


16

yang komplek. Ketika impuls nyeri sampai di pusat saraf, transmisi impuls nyeri ini

akan dikontrol oleh sistem saraf pusat dan mentransmisikan impuls nyeri ini kebagian

lain dari sistem saraf seperti bagian cortex. Selanjutnya impuls nyeri ini akan

ditransmisikan melalui saraf descend ke tulang belakang untuk memodulasi efektor

(Ardinata, 2007 & LeMone, 2016).

4. Persepsi

Persepsi merupakan proses yang subjective (Turk & Flor, 1999). Proses persepsi

ini tidak hanya berkaitan dengan proses fisiologis atau proses anatomis saja (McGuire

& Sheider, 1993) akan tetapi juga meliputi cognition (pengenalan) dan memory

(mengingat) (Davis, 2003). Oleh karena itu, faktor psikologis, emosional, dan

behavioral (perilaku) juga muncul sebagai respon dalam mempersepsikan

pengalaman nyeri tersebut. Proses persepsi ini jugalah yang menjadikan nyeri

tersebut suatu fenomena yang melibatkan multi dimensional.

2.2.3 Klasifikasi nyeri

2.2.3.1 klasifikasi berdasarkan awitan

Berdasarkan waktu kejadian,nyeri dapat dikelompokkan sebagai nyeri akut

dan nyeri kronis. Nyeri akut adalah nyeri akut yang terjadi dalam waktu atau durasi 1

detik sampai dengan kurang dari enam bulan, sedangkan nyeri kronis adalah nyeri

yang terjadi dalam waktu lebih dari enam bulan. Nyeri akut dapat dipandang sebagai

nyeri yang terbatas dan bermamfaat untuk mengidentifikasi adanya cedera atau

penyakit pada tubuh. Nyeri akut biasaya menghilang dengan sendirinya dengan atau

Universitas Sumatera Utara


17

tanpa tindakan setelah keruakan jaringan penyembuhan (Tamsuri, 2007). Nyeri ini

biasanya diakibatkan oleh trauma, bedah, atau inflamasi. Hampir setiap individu

pernah merasakan nyeri, seperticederasaat mengalami kecelakaan, sakit kepala, sakit

gigi, tertusuk jarum, terbakar, nyeri otot, nyeri saat melahirkan, nyeri sesudah

tindakan pembedahan, dan lainnya (Prasetyo, 2010).

Nyeri kronis umumnya timbul tidak teratur,intermitten,atau bahkan persisten.

Nyeri ini menimbulkan kelelahan mental dan fisik (Tamsuri,2007). Pada individu

yang mengalami nyeri kronis timbul suatu perasaan tidak aman karena iya tidak

pernah tau apa yang ia rasakan dari hari ke hari. Gejala nyeri kronis meliputi

keletihan, insomnia, anoreksia, penurunan berat badan, depresi, putus asa, dan

kemarahan. Pasien dengan nyeri kronis tidak atau kurang memperlihatkan

hiperaktivitas autonom tetapi memperlihatkan gejala iritabilitas, kehilangan

semangat, dan ganggun kemampuan berkonsentrasi. Nyeri kronis ini sering

mempengaruhi semua aspek kehidupan penderitanya, menimbulkan ditres, kegalauan

emosi, dan gangguan fungsi fisik dan sosial (Potter & Perry, 2005).

2.2.3.2 Klasifikasi nyeri berdasarkan lokasi

Menurut Tamsuri, (2007) Berdasarkan lokasi nyeri dapat dibedakan bedakan

menjadi enam jenis yaitu : nyeri superficial, nyeri somatic dalam, nyeri visceral, nyeri

alih, nyeri sebar, dan nyeri bayangan (fantom).

a. Nyeri superfisial biasanya timbul akibat stimulasi kulit seperti pada laserasi,

luka bakar, dan sebagainya. Nyeri berlangsung sebentar terlokalisasi,dan

memiliki sensasi yang tajam.

Universitas Sumatera Utara


18

b. Nyeri somatik dalam (deep somatic pain) adalah nyeri yang terjadi pada otat

tulang serta struktur penyokong lainnya, umumnya nyeri bersifat tumpul dan

distimulasi dengan adanya perenggangan dan iskemia.

c. Nyeri viresal adalah nyeri yng disebabkan oleh kerusakan organ internal.

Nyeri dapat bersifat difusi dan dapat menyebar keberbagai arah. Durasi

bervariasi tetapi biasanya berlangsung lebih lama dai pada nyeri supervisial.

Nyeri dapat terasa tajam,tumpul atau unik tergantung organ yang terlibat.

d. Nyeri sebar (radiasi) adalah sensasi nyeri yang meluas dari sensasi asal ke

jaringan sekitar. Nyeri dapat bersifat intermitten atau konstan.

e. Nyeri fantom adalah nyeri khusus yang dirasakan klien yang mengalami

amputasi. Nyeri oleh klien dipersepsikan berada pada organ yang telah

diamputasi seolah olah organnya masih ada.

f. Nyeri alih (reffered pain) adalah nyeri yang timbul akibat adanya nyeri

visceral yang menjalar ke organ lain,sehingga dirasakan nyeri pada beberapa

tempat dan lokasi. Nyeri jenis ini dapat timbul karena masukknya neuron

sensori dari organ yang menglami nyeri kedalam medulla spinalis dengan

serabut saraf yang berada pada bagian tubuh lainnya.

2.2.3.3 Klasifikasi nyeri yang berdasarkan organ

Menurut Tamsuri, (2007) Nyeri organik adalah nyeri yang diakibatkan

adanya kerusakan (aktual atau potensial) organ. Nyeri neurogenik adalah nyeri akibat

gangguan neuron,misalnya pada neuralgia terjadi secara akut mau pun kronis. Nyeri

psikogenik adalah seperti cemas dan aku timbul pada klien.

Universitas Sumatera Utara


19

2.2.4 Teori pengontrolan nyeri

Teori kontrol Gerbang (Gate Control Theory) oleh Melzack dan Wall (1965

dalam Potter & Perry, 2009) menjelaskan bahwa impuls nyeri dapat diatur atau

dihambat oleh mekanisme pertahanan di sepanjang sistem saraf pusat. Teori ini

menjelaskan bahwa impuls nyeri dihantarkan saat sebuah pertahanan dibuka dan

impuls dihambat saat sebuah pertahanan tertutup. Proses dimana terjadi interaksi

antara stimulus nyeri dan sensasi lain dan stimulasi serabut yang mengirim sensasi

tidak nyeri memblok atau menurunkan transmisi impuls nyeri melalui sirkuit gerbang

penghambat. Sel-sel inhibitori dalam kornu dorsalis medulla spinalis mengandung

enkefalin, yang menghambat transmisi nyeri.

Nyeri memiliki beberapa komponen yaitu emosional dan kognitif serta sensasi

secara fisik (Potter & Perry, 2009). Upaya menutup pertahanan tersebut merupakan

dasar teori menghilangkan nyeri. Penutupan gerbang merupakan dasar terhadap

intervensi nonfarmakologis dalam penanganan nyeri. Proses fisiologis, emosional,

dan kognitif dapat berpengaruh terhadap manajemen nyeri. Sebagai contoh: stress,

latihan/olahraga dan faktor-faktor lain yang meningkatkan pelepasan endorphin

dapat meningkatkan ambang nyeri seseorang. Dikarenakan jumlah subtansi-substansi

sirkulasi bervariasi disetiap individu, maka respon terhadap nyeri pun akan berbeda.

2.2.5 Faktor yang mempengaruhi nyeri

Mc Caffery dan Pasero (1999 dalam Prasetyo, 2010) menyatakan bahwa klien

yang paling mengerti dan memahami tentang apa yang dirasakannya saat nyeri

datang. Berbagai faktor yang dapat mempengaruhi persepsi dan reaksi masing-

Universitas Sumatera Utara


20

masing individu terhadap nyeri. Perawat harus menguasai dan memahami faktor-

faktor tersebut agar dapat memberikan pendekatan yang tepat dalam pengkajian dan

perawatan terhadap klien yang mengalami masalah nyeri. Faktor-faktor tersebut

adalah:

1. Usia

Usia merupakan variabel penting yang mempengaruhi nyeri, khususnya pada

anak- anak dan lansia. Perbedaan perkembangan, yang ditemukan di antara kelompok

usia ini dapat mempengaruhi bagaimana anak- anak dan lansia bereaksi terhadap

nyeri (Potter & Perry, 2005). Anak-anak kecil yang belum dapat mengucapkan kata-

kata juga mengalami kesulitan dalam mengungkapkan secara verbal dan

mengekspresikan nyeri kepada kedua orang tuanya ataupun pada perawat. Sebagian

anak-anak terkadang segan untuk mengungkapkan keberadaan nyeri yang ia alami,

mereka takut akan tindakan perawatan yang harus mereka terima nantinya (Prasetyo,

2010). Pada lansia seorang perawat harus melakukan pengkajian lebih rinci ketika

seorang lansia melaporkan adanya nyeri. Seringkali lansia memiliki sumber nyeri

lebih dari satu. Terkadang penyakitnya berbeda-beda yang diderita lansia

menimbulkan gejala yang sama (Prasetyo, 2010).

2. Jenis kelamin

Pria dan wanita tidak berbeda secara signifikan dalam berespon terhadap nyeri.

Beberapa budaya menganggap bahwa perempuan dalam merasakan nyeri tidak lebih

berani dan memilih untuk menangis. Penelitian menyebutkan bahwa hormon seks

Universitas Sumatera Utara


21

pada mamalia berpengaruh terhadap tingkat toleransi terhadap nyeri. Hormon seks

testosteron menaikkan ambang nyeri sedangkan estrogen meningkatkan sensitivitas

terhadap nyeri. Pada manusia rasa nyeri lebih kompleks, dipengaruhi oleh personal,

sosial, budaya, dan lain-lain. Namun, tergantung dari individu bagaimana

menanggapi nyeri (Prasetyo, 2010).

3. Kebudayaan

Kebudayaan mempengaruhi bagaimana seseorang belajar untuk bereaksi dan

mengekspresikan nyeri. Budaya mempengaruhi bagaimana seseorang

menginformasikan nyerinya kepada orang lain termasuk tenaga kesehatan. Perawat

seringkali berasumsi bahwa cara berespon setiap individu dalam masalah nyeri adalah

sama (Potter & Perry, 2009).

4. Makna nyeri

Makna nyeri pada seseorang mempengaruhi pengalaman nyeri dan cara seseorang

beradaptasi terhadap nyeri . Seorang wanita yang merasakan nyeri bersalin akan

merasakan nyeri secara berbeda dengan wanita lainnya yang nyeri karena dipukuli

suaminya (Prasetyo, 2010).

5. Lokasi dan tingkat keparahan nyeri

Nyeri yang dirasakan bervariasi dalam intensitas dan tingkat keparahan pada

individu. Nyeri yang dirasakan terasa ringan, sedang, bahkan berat. Dalam kaitannya

dengan kualitas nyeri, masing-masing individu juga bervariasi (Prasetyo, 2010).

Universitas Sumatera Utara


22

6. Perhatian

Tingkat perhatian seseorang terhadap nyeri akan mempengaruhi persepsi nyeri.

Perhatian yang meningkat terhadap nyeri akan meningkatkan respon nyeri sedangkan

pasien yang melakukan upaya pengalihan dihubungkan dengan penurunan respon

nyeri (Gill, 1990 dalam Potter & Perry, 2009).

7. Ansietas (kecemasan)

Hubungan nyeri dengan ansietas bersifat kompleks. Ansietas yang dirasakan

pasien dapat meningkatkan persepsi nyeri, nyeri juga dapat menimbulkan perasaan

ansietas. Contoh yang dapat dipaparkan adalah seseorang yang menderita kanker

kronis dan merasa takut akan kondisi penyakitnya akan semakin meningkatkan

persepsi nyerinya (Prasetyo, 2010).

8. Keletihan

Keletihan/ kelelahan yang dirasakan seseorang akan meningkatkan sensasi nyeri

dan menurunkan kemampuan koping seseorang. Keletihan dapat menjadi masalah

umum pada individu yang menderita penyakit kronik dalam jangka lama. Nyeri

berkurang setelah individu mengalami suatu periode tidur yang lelap (Potter & Perry,

2009).

9. Pengalaman sebelumnya

Setiap individu belajar dari pengalaman nyeri, bukan berarti dengan adanya

pengalaman pasien lebih mudah dalam menghadapi nyeri pada masa yang akan

datang. Seseorang yang terbiasa merasakan nyeri akan lebih siap dan mudah

Universitas Sumatera Utara


23

mengantisipasi nyeri daripada individu yang mempunyai pengalaman sedikit tentang

nyeri (Prasetyo, 2010).

10. Dukungan keluarga dan sosial

Individu yang mengalami nyeri sangat membutuhkan dukungan, perhatian, dan

perlindungan dari keluarga atau teman terdekat. Nyeri memang masih dirasakan

pasien namun kehadiran orang terdekat akan meminimalkan kesepian dan ketakutan

(Prasetyo, 2010).

2.3 Intensitas Nyeri

2.3.1 Defenisi Intensitas Nyeri

Intensitas nyeri adalah gambaran tentang seberapa parah nyeri dirasakan oleh

individu, pengukuran intensitas nyeri sangat subjektif dan individual dan

kemungkinan nyeri dalam intensitas yang sama dirasakan sangat berbeda oleh dua

orang yang berbeda oleh dua orang yang berbeda. Pengukuran nyeri dengan

pendekatan objektif yang paling mungkin adalah menggunakan respon fisiologik

tubuh terhadap nyeri itu sendiri. Namun, pengukuran dengan teknik ini juga tidak

dapat memberikan gambaran pasti tentang nyeri itu sendiri (Tamsuri, 2007).i

Universitas Sumatera Utara


24

Skala Numerik Nyeri

Berupa metode untuk menentukan persepsi pasien atas intensitas nyeri yang

dirasakannya.Pasien akan menemukan nilai nyeri yang dirasakan pada skala bilangan

“0” Tidak ada rasa nyeri dan tidak menganggu “10” Nyeri sangat terburuk yang

pasien rasakan sangat menanganggu. (Robinson, & Lyndon , 2016). Nilai nyeri

dikatakan sebagai berikut 0=tidak nyeri, skor 1-3= skor nyeri ringan, 4-6=nyeri

sedang,skor 7-9=nyeri berat dan skor 10=nyeri sangat berat. Keandalan dari BPI

menunjukkan bahwa Intensitas nyeri Cronbach adalah 0,94 dan Cronbach's Alfa

gangguan nyeri adalah .87.

2.3.2 Intensitas Nyeri Pada pasien post operasi

Pembedahan merupakan suatu kekerasan atau trauma bagi penderita. Anestesi

maupun tindakan pembedahan menyebabkan kelainan yang dapat menimbulkan

berbagai keluhan dan gejala. Keluhan dan gejala yang sering dikemukakan adalah

nyeri, demam, takikardia, sesak nafas, mual, muntah, dan memburuknya keadaan

umum (Syamsuhidajat, 2000).

Universitas Sumatera Utara


25

Menurut Benedetti (1990), nyeri yang hebat menstimulasi reaksi stress yang

secara merugikan mempengaruhi sistem jantung dan imun. Ketika impuls nyeri

ditransmisikan, tegangan otot meningkat, seperti halnya pada vasokonstriksi lokal.

Iskemia pada tempat yang sakit rnenyebabkan stimulasi lebih jauh dari reseptor nyeri.

Bila impuls yang menyakitkan ini menjalar secara sentral, aktivitas simpatis

diperberat, yang meningkatkan kebutuhan miokardium dan konsumsi oksigen.

Penelitian telah menunjukkan bahwa insufisiensi kardiovaskular terjadi tiga kali lebih

sering dan insiden infeksi lima kali lebih besar pada individu dcngan kontrol nyeri

yang buruk (Smeltzer & Bare, 2000).

Intensitas Nyeri pada Pasien Post operasi Open Reduction Internal Fixation

(ORIF)

Pembedahan reduksi terbuka pada patah tulang, keuntungannya yang paling

dapat terlihat demikian juga jaringan disekitarnya. Pada perdarahan jaringan lunak

diantara fragmen tulang dapat terlibat kerusakan pembuluh darah dan persyarafan.

Dalam Brunner & Suddart, 2002 dijelaskan sasaran kebanyakan pembedahan

ortopedi adalah memperbaiki fungsi dengan mengembalikan gerakan dan stabilitas,

mengurangi nyeri, dan stabilitas. Walaupun pada dasarnya setelah pembedahan

otopedi nyeri mungkin sangat berat, edema, hematoma dan spasme otot merupakan

penyebab nyeri yang dirasakan. Beberapa pasien mengatakan bahwa nyerinya lebih

ringan dibandingkan sebelumnya pembedahan, dan hanya memerlukan jumlah

analgetik yang sedikit saja.

Universitas Sumatera Utara


26

2.3 Konsep

2.4.1 Strategi Manajemen Nyeri

Manajemen nyeri adalah mengurangi rasa sakit ke tingkat yang "dapat

ditoleransi" pernah dianggap sebagai tujuan manajemen rasa sakit. Namun pasien,

bahkan yang telah menggambarkan penghilang rasa sakit karena cukup sering

melaporkan tidur terganggu dan ditandai dengan tertekan karena sakit. Mengingat

efek berbahaya dari rasa sakit dan pengelolaan nyeri yang kuat, tujuan untuk hanya

membuat rasa sakit yang dapat ditoleransi dengan tujuan menghilangkan rasa sakit.

Strategi pengelolaan nyeri mencakup pendekatan farmakologis dan nonfarmakologis

(Smeltzer & Bare, 1995) Terdapat berbagai tindakan yang dapat dilakukan seorang

perawat untuk mengurangi rasa nyeri yang diderita.Tindakan-tindakan tersebut

mencakup tindakan nonfarmakologis dan farmakologis adalah intervensi yang paling

utama, sedangkan tindakan farmakologis dipersiapkan untuk mengantisipasi

perkembangan nyeri. Pada kasus nyeri sedang sampai berat tindakan non

farmakologis sebagai menjadi suatu pelengkap yang efektif untuk mengatasi nyeri

disamping tindakan farmakologis yang utama (Parasetyo, 2010).

2.4.2 Penatalaksanaan nyeri secara farmakologi

Menangani nyeri yang dialami pasien melalui intervensi farmakologis dilakukan

dalam kolaborasi dengan dokter atau pemberi keperawatan lainnya dan pasien

(Brunner & suddarrth, 2001). Beberapa agen farmakologi digunakan untuk

menanggani nyeri. Semua agen tersebut memerlukan resep dokter. Keputusan

Universitas Sumatera Utara


27

perawat,dalam penggunaan obat obatan dan penatalaksanaan klien yang menerima

terapi farmakologi,membantu dalam upaya memastikan penanganan nyeri yang

mungkin dilakukan (Potter & Perry, 2005).

Penatalaksanaan nyeri secara farmakologi melibatkan penggunaan opiat

(narkotik), nonopiat/ obat AINS (anti inflamasi nonsteroid), obat-obat adjuvans atau

koanalgesik. Analgesik opiat mencakup derivat opium, seperti morfin dan kodein.

Narkotik meredakan nyeri dan memberikan perasaan euforia. Semua opiat

menimbulkan sedikit rasa kantuk pada awalnya ketika pertama kali menurun. Opiat

juga menimbulkan mual, muntah, konstipasi, dan depresi pernapasan serta harus

digunakan secara hati-hati pada klien yang mengalami gangguan pernapasan

(Berman, et al. 2009).

Nonopiat (analgesik non-narkotik) termasuk obat AINS seperti aspirin

danibuprofen. Nonopiat mengurangi nyeri dengan cara bekerja di ujung sarafperifer

pada daerah luka dan menurunkan tingkat mediator inflamasi yang dihasilkan di

daerah luka. (Berman, et al. 2009). Analgesik adjuvans adalah obat yang

dikembangkan untuk tujuan selain penghilang nyeri tetapi obat ini dapat mengurangi

nyeri kronis tipe tertentu selain melakukan kerja primernya. Sedatif ringan atau obat

penenang, sebagai contoh, dapat membantu mengurangi spasme otot yang

menyakitkan, kecemasan, stres, dan ketegangan sehingga klien dapat tidur nyenyak.

Antidepresan digunakan untuk mengatasi depresi dan gangguan alam perasaan yang

mendasarinya, tetapi dapat juga menguatkan strategi nyeri lainnya.

Universitas Sumatera Utara


28

2.4.3 Penatalaksanaan nyeri secara non farmakologi

Intervensi nyeri secara non farmakologis memiliki resiko yang sangat rendah.

Pada nyeri yang sangat hebat, mengkombinasikan teknik non farmakologis

secaraobat obatan mungkin cara efektif untuk menghilangkam nyeri (Brunner &

Suddarth, 2001).

Tindakan nonfarmakologis mencakup intervensi perilaku kognitif dan

penggunaan agen-agen fisik. Tujuan intervensi perilaku kognitif adalah mengubah

persepsi klien tentang nyeri,mengubah perilaku nyeri, dan member rasa pengendalian

yang lebih besar sedangkan agen angens nyeri bertujuan member rasa

nyaman,memperbaiki disfungsi fisik,mengubah respons fisiologis,dan mengurangi

rasa takut (Potter & Perry, 2005).

1. Stimulasi kutaneus dan massase

Stimulus kutaneus merupakan stimulis kulit yang dilakukan untuk menghilangkan

nyeri. Stimulasi kutaneus merupakan stimulasi kulit yang dilakukan untuk

menghilangkan nyeri. Masase, kompres dingin dan panas, dan stimulasi saraf elektrik

transkutan (TENS) merupakan langkah-langkah sederhana dalam upaya menurunkan

persepsi nyeri. Salah satu pemikiran adalah bahwa cara ini menyebabkan pelepasan

endorfin, sehingga memblok transmisi stimulus nyeri. Teori gate kontol Universitas

Sumatera Utara mengatakan bahwa stimulus kutaneus mengaktifkan transmisi serabut

Universitas Sumatera Utara


29

saraf sensorik A-beta yang lebih besar dan lebih cepat. Proses ini menurunkan

transmisi nyeri melalui serabut C dan delta-A berdiameter kecil. Gerbang sinaps

menutup transmisi impuls nyeri (Potter & Perry, 2005). Masase adalah stimulasi

kutaneus tubuh secara umum, sering dipusatkan pada punggung dan bahu. Masase

tidak secara spesifik menstimulasi reseptor tidak nyeri pada bagian yang sama seperti

reseptor nyeri tetapi dapat mempunyai dampak melalui sistem kontrol desenden.

Masase dapat membuat pasien lebih nyaman karena menyebabkan relaksasi otot

(Smeltzer & Bare, 2002).

Masase adalah stimulasi kutaneus tubuh secara umum, sering dipusatkan pada

punggung dan bahu. Masase dapat membuat pasien lebih nyaman karena masase

membuat relaksasi otot. (Brunner & Suddarth, 2001). Slow-stroke back massage

adalah tindakan masase punggung dengan usapan yang perlahan selama 3- 10 menit

sebanyak 60 kali usapan permenit (Potter & Perry, 2005). Masase punggung ini dapat

menyebabkan timbulnya mekanisme penutupan terhadap impuls nyeri saat

melakukan gosokan penggung pasien dengan lembut. Pesan yang dihasilkan akan

menstimulasi mekanoreseptor. Apabila masukan yang dominan berasal dari serabut

delta-A dan serabut C, maka akan membuka sistem pertahanan disepanjang urat saraf

dan klien mempersepsikan nyeri.Alur saraf desenden melepaskan opiat endogen yaitu

pembunuh nyeri alami yang berasal dari tubuh. (Potter & Perry, 2005).

Universitas Sumatera Utara


30

2. Terapi es dan panas

Kompres hangat dan dingin pada tubuh bertujuan untuk meningkatkan perbaikan

dan pemulihan jaringan. Kompres panas atau dingin menghasilkan perubahan

fisiologis suhu jaringan, ukuran pembuluh darah, tekanan darah kapiler, area

permukaan kapiler, area permukaan kapiler untuk pertukaran cairan dan elektrolit,

dan metabolism jaringan (Kozier, 2009).

Kompres dingin adalah salah satu teknik dari stimulasi kulit yang dilakukan untuk

menghilangkan nyeri dan merupakan langkah sederhana dalam upaya menurunkan

persepsi nyeri. Kompers dingin dapat menghilangkan nyeri dan meningkatkan proses

penyembuhan yang mengalami kerusakan. Kompres dingin dapat dilakukan dilokasi

nyeri. Apabila klien merasa baal, maka es harus diangkat (Potter & Perry, 2005).

Terapi es dapat menurunkan prostaglandin, yang memperkuat sensitivitas reseptor

nyeri dan subkutan lain pada tempat cedera dengan menghambat proses inflamasi.

Penggunaan panas mempunyai keuntungan meningkatkan aliran darah ke suatu area

dan kemungkinan dapat turut menurunkan nyeri dengan mempercepat penyembuhan.

Baik terapi es maupun terapi panas harus digunakan dengan hati-hati dan dipantau

dengan cermat untuk menghindari cedera kulit (Smeltzer & Bare, 2002).

3. Stimulasi saraf elektrik transkutan (TENS)

TENS (Transkutaneus Electrical Nerve Stimulation) adalah suatu alat yang

menggunakan aliran listrik, baik dengan frekuensi rendah maupn tinggi,yang

berhubungan dengan beberapa elektroda pada kutaneus. TENS merupakan prsedur

Universitas Sumatera Utara


31

non-invasif,merupakan metode yang aman untuk mengurangi nyeri baik akut maupun

kronis (Tamsuri, 2007)

Trancutaneus electric nerve stimulation (TENS) menggunakan unit yang

dijalankan oleh baterai dengan elektroda yang dipasang pada kulit untuk

menghasilkan sensasi kesemutan, menggetar atau mendengung pada area nyeri.

TENS dapat digunakan baik untuk nyeri akut maupun nyeri kronis (Smeltzer & Bare,

2002).

4. Distraksi

Distraksi adalah tindakan pengalihan perhatian pasien ke hal-hal lain diluar

nyeri.stimulus yang menyenangkan dari luar dapat merangsang sekresi endorphin,

sehingga stimulus nyeri yang dirasakan oleh pasien berkurang. Peredaan nyeri secara

umum berhubungan langsung dengan partisipasi aktif individu, banyaknya modalitas

sensori yang digunakan dan minat individu dalam stimulasi,oleh karena itu stimulus

otak akan lebih efektif dalam menurunkan nyeri (Tamsuri, 2007).

Adapun cara untuk melakukan distraksi adalah :

1) Distraksi visual,misalnya : menonton TV,melihat pemandangan.menonton

cara cara yang humor atau cara yang disukai klien akan menjadi teknik

distraksi yang dapat membantu mengalihkan perhatian klien akan nyeri

yang ia alami (Prasetyo, 2010)

2) Distraksi auditory,misalnya : mendengarkan suara/ music yang disukai

(Prasetyo, 2010) . Dikeadaan perawatan akut ,mengdengarkan music dapat

Universitas Sumatera Utara


32

memberikan hasil yang sangat efektif dalam upaya mengurangi nyeri post

operasi (Guzetta, 1989 dalam Potter & Perry, 2005).

Distraksi diduga dapat menurunkan persepsi nyeri dengan menstimulasi sistem

kontrol desenden yang mengakibatkan lebih sedikit stimuli nyeri yang ditransmisikan

ke otak (Smeltzer & Bare, 2002). .

5. Teknik relaksasi

Relaksasi adalah suatu tinndakan untuk membebaskan mental dan fisik dari

ketegangan dan stress, sehingga dapat menigkatkan toleransi terhadap nyeri

(Prasetyo, 2010). Menurut Potter & Perry (2005), teknik relaksasi memberikan

individu kontrol diri ketika terjadi rasa tidak nyaman atau nyeri, stress fisik dan emosi

pada nyeri.

Berbagai metode relaksasi digunakan untuk menurunkan kecemasan dan

ketegangan otot sehingga didapatkan penurunan denyut jantung, penurunan respirasi,

serta penurunan ketegangan otot (Prasetyo, 2010). Contoh tindakan relaksasi yang

dapat digunakan untuk menurunkan nyeri adalah nafas dalam dan relaksasi otot.

Menurut steward (1996) dalam Rabi’al (2009) menjelaskan teknik relaksasi

sebagai berikut :

1) Nafas dalam

Pasien menarik nafas dalam dan mengisi paru- paru dengan udara, Kemudian

perlahan lahan udara dihembuskan sambil membiarkan tubuh menjadi kendor dan

merasakan betapa nyamannya hal tersebut, Setelah itu mengulang langlah ke-4 dan

Universitas Sumatera Utara


33

mengkonsentrasi pikiran pada lengan perut, punggung, dan kelompok otot-otot

yang lain.

2) Relaksasi progresif

Saat klien dapat relaksasi penuh, maka persepsi nyeri berkurang dan rasa cemas

terhadap pengalaman nyeri menjadi minimal (Potter & Perry, 2005).

Cara latihan progresis menurut steward (1996 dalam Rabi’al (2009) adalah:

Kontraksikan masing masing otot dalam 10 kali hitungan kemudian lemaskan, Lalu

latuhan diruangan yang tenang dengan posisi duduk atau sambil berbaring nyaman.

Relaksasi otot skeletal dipercaya dapat menurunkan nyeri dengan merilekskan

ketegangan otot yang menunjang nyeri. Hampir semua orang dengan nyeri kronis

mendapatkan manfaat dari metode relaksasi. Periode relaksasi yang teratur dapat

membantu untuk melawan keletihan dan ketegangan otot yang terjadi dengan nyeri

kronis dan yang meningkatkan nyeri (Smeltzer & Bare, 2002).

Teknik relaksasi dan distraksi merupakan strategi kognitif yang memberikan

kesembuhan secara fisik dan mental, kelebihan dari teknik ini yaitu ketika pasien

mencapai relaksasi penuh maka persepsi nyeri berkurang, sehingga sangat efektif

apabila tehnik distraksi dan relaksasi digunakan untuk menangani masalah nyeri pada

pasien post operasi (Potter & Perry, 2009 ).

6. Imajinasi terbimbing

Imajinasi terbimbing adalah upaya untuk menciptakan kesan dalam pikiran

klien,kemudian berkonsentrasi pada kesan tersebut sehingga secara bertahap dapat

menurunkan persepsi klien terhadap nyeri. Kegaduhan kebisingan ,kebisingan,bau

Universitas Sumatera Utara


34

menyengat atau cahaya sangat terang perlu dipertimbangkan agar tidak menggangu

klien untuk berkonsentrasi (Prasetyo, 2010).

Perawat melatih klien dalam membangun kesan dan berkonsentrasi pada

pengalaman sensori. Perawat meminta klien untuk memikikan pemandangan yang

menyenangkan atau pengalaman yang meningkatkan penggunaan semua indra.klien

kemudian menjelaskan kesan tersebut dan perawat mencatatnya sehingga catatan

tersebut dapat digunakan pada latihan berikutnya (Potter & Perry, 2005). Dengan

mata terpenjam,pasien diinstruksikan untuk membayangkan bahwa setiap nafas yang

diekshalasi secara lambat ketegangan otot dan ketidak nyamanan dikeluarkan

menyebabkan tubuh rileks dan nyaman, setiap kali nafas dihembuskan membawa

pergi nyeri dan ketengan.imajinasi terbimbing dapat berfungsi hanya pada beberapa

orang (Brunner & Suddarth, 2001).

Imajinasi terbimbing adalah mengggunakan imajinasi seseorang dalam suatu cara

yang dirancang secara khusus untuk mencapai efek positif tertentu. Sebagai contoh,

imajinasi terbimbing untuk relaksasi dan meredakan nyeri dapat terdiri atas

menggabungkan napas berirama lambat dengan suatu bayangan mental relaksasi dan

kenyamanan (Smeltzer & Bare, 2002).

7. Hipnosis

Hipnoterapi adalah terapi yang dilakukan terhadap klien yang berada dalam

kondisi hypnosis. Kata hypnosis berasal dari kata yunani,yaitu hypnos yang berarti

tidur”.seseorang yang berada dalam kondisi hypnosis akan menampilkan

kecenderungan yang berbeda dibandingkan dengan seseorang yang tidak dalam

Universitas Sumatera Utara


35

kondisi hypnosis akan menampilkan kecenderungan yang berbeda dibandingkan

dengan seseorang yang tidak dalam kondisi hypnosis. Dalam kondisi

hypnosis,seseorang cenderung lebih mudah menerima sarang atau susgesti (hiper-

sugestion). Dengan sugesti penyembuhan (hypno-therapeutik), hipnoterapis bisa

memodifikasi perilaku klien, seperti emosional, sikap hingga berbagai macam

kondisi, seperti kebiasaan buruk, cemas stress yang berhubungan dengan penyakit

akut maupun kronis, manajemen rasa sakit dan nyeri, serta pengembangan pribadi

manusia (Hakim, 2010).

Hipnosis–diri sama seperti dengan melamun, konsentrasi yang intensif

mengurangi ketakutan dan stress karena individu berkonsentrai hanya pada satu

pikiran (Potter & Perry, 2005) Hipnosis efektif dalam meredakan nyeri atau

menurunkan jumlah analgesik yang dibutuhkan pada nyeri akut dan kronis.

Keefektifan hipnosis tergantung pada kemudahan hipnosis individu (Smeltzer &

Bare, 2002) .

2.4.4. Pengukuran strategi manajemen nyeri

Alat ukur strategi manajemen Nyeri berupa SPMQ (Short portable mental status

Questionnaire) Merupakan alat untuk mengukur Tingkat strategi manajemen

seseorang. SPMQ hasil dari alat ukur ini dapat dijelaskan bahwa strategi manajemen

nyeri yang lebih tinggi dikaitkan secara siknifikan dengan intensitas nyeri yang lebih

rendah. Sebalikknya, strategi manajemen nyeri yang lebih rendah menunjukkan

intensitas nyeri yang diraskan pasien semakin besar. Mengingat efek berbahaya dari

rasa sakit dan pengelolaan nyeri yang kuat, tujuan untuk hanya membuat rasa sakit

Universitas Sumatera Utara


36

yang dapat ditoleransi dengan tujuan menghilangkan rasa sakit. Strategi pengelolaan

nyeri mencakup pendekatan farmakologis dan nonfarmakologis (Smeltzer & Bare,

1995). dikembangkan oleh para peneliti. pasien menilai kepuasaan mereka dengan

manajemen nyeri yang dilakukan oleh dokter dan perawat SPMQ ini terdiri dari lima

timbangan dengan item terdiri dari 19 delapan dari dokter,dan sebelas lagi dari

perawat diatur dengan skor 1-5,: 1) Sangat tidak puas, 2) Tidak puas 3) Sedikit puas

4) Puas 5)sangat puas.

Universitas Sumatera Utara


37

BAB 3

KERANGKA PENELITIAN

3.1 Kerangka Konseptual

Kerangka konsep dalam penelitian ini disusun untuk mengidentifikasi hubungan

terhadap bagaimana intensitas nyeri dengan strategi manajemen nyeri pada pasien

fraktur post operasi ORIF di RSUP H. Adam Malik Medan.

Menurut The Interntional Association for the Study of Pain (1979 dalam Potter

Perry, 2009) didefinisikan sebagai perasaan sensori dan emosional yang tidak

menyenangkan/menyakitkan, bersifat subjektif.pada pasien post operasi ORIF jga

bias terjadi.

Intensitas nyeri adalah gambaran seberapa parah nyeri yang dirasakan individu.

Skala intensitas nyeri meliputi tidak nyeri, nyeri ringan, nyeri sedang, nyeri berat dan

nyeri sangat berat (Hariyanto, 2015). Nyeri adalah alasan paling umum untuk mencari

layanan kesehatan (Baradero, 2008).

Mengingat efek berbahaya dari rasa sakit dan pengelolaan nyeri yang kuat, tujuan

untuk hanya membuat rasa sakit yang dapat ditoleransi dengan tujuan menghilangkan

rasa sakit. Strategi pengelolaan nyeri mencakup pendekatan farmakologis dan

nonfarmakologis (Smeltzer & Bare, 1995).

Keterangan singkat tentang Pain Inventory (BPI) versi Indonesia untuk

mengukur pengalaman nyeri termasuk intensitas nyeri dan nyeri gangguan selama

37

Universitas Sumatera Utara


38

tiga hari pertama masuk rumah sakit. Intensitas nyeri dinilai selama 24 jam terakhir;

Rasa sakit saat ini, sakit paling parah, paling tidak sakit, dan rasa sakit rata-rata.

Interferensi rasa sakit terdiri dari aktivitas umum, mood, bekerja, berjalan,

berhubungan dengan orang lain, tidur, dan kenikmatan hidup Menurut (Deya, 2017)

Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa ada hubungan strategi manajemen

nyeri dengan intensitas nyeri. Hubungan strategi manajemen nyeri dengan intensitas

nyeri merupakan hubungan dua arah yaitu : pasien atau metode sehingga dapat

menurunkan intensitas nyeri. Sedangkan pasien dengan strategi manajemen nyeri

rendah menunjukkan intensitas nyeri yang berat. Sementara itu, pasien dengan

intensitas nyeri yang berat biasanya lebih memiliki kemampuan untuk mencari cara

atau metode untuk mengurangi nyerinya. Sedangkan pasien dengan intensitas nyeri

yang ringan dan sedang kurang memiliki kemampuan untuk mencari cara atau

metode untuk mengurangi nyerinya.

Berdasarkan konsep diatas maka peneliti membuat kerangka penelitian seperti

dibawah ini :

Strategi manajemen nyeri


Intensitas nyeri
Pain management strategies

Skema 3.1.1 Skema kerangka penelitian hubungan intensitasnyeri dengan strategi

manajemen nyeri pada pasien fraktur post operasi dengan ORIF.

Universitas Sumatera Utara


39

3. 2 Definisi Operasional

Tabel 3.2.1 Variabel berdasarkan instrumen penelitian

No Variable Definisi Alat ukur Hasil ukur Skala

operasional

1 Strategi Sesuatau Cara SPMQ (Short Baik 105- Interva

manajemen meringankan nyeri Portable mental 143 l

nyeri ( pain atau mengurangi status Cukup 68-

management nyeri sampai Questionnaire) 105

strategies) tingkat Berupa kuesioner Kurang 31-

kenyamanan yang yang berisi 11 67

dapat pertanyaan dari

diterimaklien yang perawat,sedangka

menjadi post n dari dokter 8

operasi ORIF di pertanyaan dan

RSUP H. Adam pasien sendiri 12

Malik Medan. pertanyaan.

2 Variabel Tingkat keparahan Skala terdiri Interva


Menggunakan
dependen: dari sensasi nyeri dari 11 poin l
lembar skala
Intensitas yang dirasakan yang mana 0
nyeri Numeric

Universitas Sumatera Utara


40

nyeri oleh pasien fraktur Rating Scale menunjukkan

post operasi orif (NRS) tidak ada

nyeri dan 10

menunjukkan

nyeri sangat

berat

penilaian dari

1-3 Nyeri

ringan

4-6 Nyeri

sedang

7-9 Nyeri

berat

10

menunjukkan

nyeri sangat

berat

Universitas Sumatera Utara


41

3.3. Hipotesa : Berdasarkan kerangka penelitian terdapat dua hipotesa:

1. Hipotesa alternatif terdapat hubungan intensitas nyeri terhadap strategi

manajemen nyeri.

2. Hipotesa null yaitu tidak terdapat hubungan intensitas nyeri terhadapat strategi

manajemen nyeri.

Universitas Sumatera Utara


42

BAB 4

METODE PENELITIAN

4.1.Desain penelitian

Desain penelitian yang digunakan peneliti adalah deskriptif korelasi yaitu untuk

mengidentifikasi hubungan antara intensitas nyeri dengan strategi manajemen nyeri

pada penderita fraktur post operasi ORIF di RSU H. Adam Malik Medan.

4.2. Populasi, Sampel dan Teknik sampling

4.2.1. Populasi

Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh pasien fraktur post operasi ORIF di

RSUP H. Adam Malik Medan. Berdasarkan survei awal jumlah populasi berjumlah

30 orang.

4.2.2. Sampel penelitian

Menurut Arikunto (2010), jumlah sampel dalam penelitian dapat dihitung

yaitu apabila jumlah populasi <100 responden, maka semua dijadikan sampel.

Apabila populasi >100 responden maka dapat diambil 10%-15% atau 20%-25%.

Pada penelitian ini jumlah populasi pasien fraktur post operasi ORIF sebanyak 30

orang dan jumlah tersebut <100 responden. Maka, jumlah sampel pada penelitian ini

berjumlah 30 orang.

42

Universitas Sumatera Utara


43

4.2.3. Teknik sampling

Teknik pengambilan sampel non-probability sampling. Salah satu teknik non

probability sampling yang digunakan dalam penelitian ini adalah total sampling.

Pengambilan jumlah sampel dilakukan dengan cara total sampling yaitu teknik

pengambilan sampel dimana jumlah sampel sama dengan jumlah populasi (Sugiyono,

2007). Adapun kriteria inklusi yang ditentukan dalam penelitian ini yaitu :

a. Pasien pria/wanita yang mengalami fraktur post operasi ORIF

b. Pasien yang mengalami nyeri

c. Memiliki kesadaran penuh.

d. Bersedia menjadi responden.

e. Dapat menggunakan bahasa indonesia yang yang baik.

4.2.Lokasi dan waktu penelitian

Penelitian dilakukan di RSUP H. Adam Malik Medan, mengingat rumah sakit

ini adalah rumah sakit pendidikan yang memungkinkan peneliti mendapatkan jumlah

sampel yang dibutuhkan dalam penelitian ini. Penelitian ini dilakukan bulan oktober

hingga bulan juli 2018.

4.3.Pertimbangan etik

Penelitian ini dilakukan setelah mendapat persetujuan atau perizinan dari

inititusi pendidikan program studi S-1 ilmu keperawtan fakultas keperawatan

Universitas Sumatera Utara


44

unuversitas sumatera utara dan dari direktur RSUP H. Adam Malik. Menurut

nursalam (2003) Ada beberapa pertimbangan etik yang diperhatikan pada penelitian

ini yaitu self determination, penelitian memberikan kebebasan kepada responden

untuk menentukan apakah bersedia atau tidak untuk mengikuti kegiatan penelitian

informed consent, penelitian menanyakan kesediaan menjadi responden setelah

penelitian memperkenalkan diri,menjelaskan tujuan,dan manfaat penelitian.jika

responden bersedia menjadi peserta penelitian maka responden diminta

menandatangani lembar persetujuan anonymity penelitian tidak menjantumkan nama

responden pada lembar pengumpulan data,tetapi akan memberikan kode pilihan pada

masing masing lembar persetujuan tersebut, dan confidentiality, penelitian menjamin

kerahasiaan informasi responden dan kelompok atau tertentu yang dilaporkan sebagai

hasil penelitian.

4.5 Instrumen penelitian

Intrumen merupakan alat yang digunakan dalam pengumpulan data.

Insrtumen dalam penelitian kuantitatif dapat berupa test, pedoman wawancara,

pedoman observasi, dan kuesionern (sugiyono, 2010). Intrumen dalam penelitian ini

adalah kuesioner yang terdiri dari data demografi, SPMQ (Short portable mental

status Questionnaire) dan Numerical Rating Scale (NRS)

Universitas Sumatera Utara


45

4.5.1. SPMQ (Short portable mental status Questionnaire)

SPMQ Merupakan alat untuk mengukur Tingkat strategi manajemen

seseorang. SPMQ dikembangkan oleh para peneliti. pasien menilai kepuasaan mereka

dengan manajemen nyeri yang dilakukan oleh dokter dan perawat SPMQ ini terdiri

dari lima timbangan : 1) Sangat tidak puas, 2) Tidak puas 3) Sedikit puas 4) Puas 5)

Sangat puas.penafsiran didasarkan pada nilai rata rata Penafsiran didasarkan pada

nilai rata-rata dan dikategorikan menjadi lima tingkat. Semakin tinggi skor maka

semakin tinggi strategi manajemen seseorang.

4.5.2. Skala Numerik Nyeri

Berupa metode untuk menentukan persepsi pasien atas intensitas nyeri yang

dirasakannya. Pasien akan menemukan nilai nyeri yang dirasakan pada skala

bilangan “0” Tidak ada rasa nyeri dan tidak menganggu “10” Nyeri sangat terburuk

yang pasien rasakan sangat menanganggu. (Robinson, & Lyndon , 2016). Nilai nyeri

dikatakan sebagai berikut 0=tidak nyeri, skor 1-3= skor nyeri ringan, 4-6=nyeri

sedang,skor 7-9=nyeri berat dan skor 10=nyeri sangat berat. Keandalan dari BPI

menunjukkan bahwa Intensitas nyeri Cronbach adalah 0,94 dan Cronbach's Alfa

gangguan nyeri adalah .87.

Universitas Sumatera Utara


46

4.6 uji validitas dan Reabilitas

4.6.1. Validitas

Uji validitas adalah suatu ukuran yang menunjukkan tingkat kevalidan dan

kesahihan suatu instrument. Suatu instrument yang valid atau sahih mempunyai

validitas yang tinggi (Arikunto, 2010). Valid berarti intrumen tresebut dapat

digunakan untuk mengukur apa yang seharusnya diukur (Sugiyono,2010). Uji validitas

instrumen ini telah di ajukan kepada dosen Departemen Medikal Bedah dengan hasil

validasi bernilai 1.

Uji validitas dilakukan dengan melihat nilai Corrected Item – Total Correlation,

sedangkan uji reliabilitas dilakukan dengan melihat nilai crombachs Alpha masing-

masing instrumen.

Dalam uji validitas dengan menggunakan nilai Corrected Item – Total Correlation,

jika r hitung > r tabel dan nilai positif maka butir atau pertanyaan atau indikator

tersebut dinyatakan valid. Jika r hitung < r tabel maka butir atau pertanyaan atau

indikator tersebut dinyatakan tidak valid (Ghozali; 2009 : 85).

Jumlah sampel dalam penelitian ini adalah sebanyak 30 responden, sehingga nilai R

tabel yang akan diperbandingkan dengan nilai R hitung masing-masing item

pertanyaan adalah sebesar 0,361 (R tabel pada n = 30 dan taraf signifikan 0,05). ),

sehingga seluruh item pertanyaan dinyatakan valid dan dapat digunakan sebagai

instrumen penelitian. Bisa dapat dilihat di Tabel lampiran 7.

Universitas Sumatera Utara


47

4.6.2 Reabilitas

Reabilitas adalah indeks yang menunjukkan sejauh mana suatu alat

pengukur dapat dipercaya atau dapat diandalkan. Hal ini berarti menunjukkan sejauh

mana hasil pengukuran ini tetap asa,bila dilakukan penelitian dua kali atau lebih

terhadap gejala yang sama,dengan menggunakan alat ukur yang sama (Notoatmojo,

2012).

Dalam Uji Reliabilitas dengan Crombachs Alpha, instrumen penelitian

dinyatakan reliabel jika memiliki nilai crombac’s alpha > 0,6 (Ghozali, 2006).

Berikut ini adalah ahsil uji validitas dan reliabilitas instrumen penelitian yang akan

digunakan dalam penelitian ini. Bisa dapat dilihat di lampiran 8

Berdasaran hasil uji reliabilitas di atas, seluruh instrumen memiliki nilai

crombachs alpha sebesar 0,933, oleh karena nilai crombachs alpha telah melebih 0,6

maka instrumen penelitian dinyatakan reliabel dan dapat digunakan.

4.7 Pengumpulan data

Prosedur pengumpulan data dilakukan setelah mengajukan permohonan izin

pelaksanaan penelitian didapatkan melalui institusi pendidikan (Fakultas

Keperawatan USU), kemudian mengajukan permohonan izin pelaksanaan pada

bagian penelitian RSUP H. Adam Malik Medan. Setelah mendapat izin dari kepala

ruangan, peneliti akan menentukan calon responden yang sesuai dengan kriteria yang

telah ditentukan sebelumnya. Setelah mendapatkan calon responden, selanjutnya

peneliti menjelaskan kepada calon responden mengenai tujuan, manfaat, dan prosedur

Universitas Sumatera Utara


48

pelaksanaan penelitian, lalu calon responden yang bersedia menandatangani surat

persetujuan (informed consent) untuk ikut serta dalam penelitian yang akan

dilaksanakan. Peneliti menjelaskan cara pengisian kuesioner demografi, kuesioner

strategi manajemen nyeri, dan lembar intensitas nyeri. Peneliti meminta responden

untuk mengisi kuesioner data demografi, kuesioner strategi manajemen nyeri dan

lembar intensitas nyeri. Waktu yang diperlukan 15-20 menit, bila ada pernyataan

yang tidak jelas dapat langsung menjelaskan kepada responden dengan tidak

bermaksud mengarahkan jawaban responden. Setelah seluruh data dari semua

instrumen terkumpul, peneliti mulai mengolah/ menganalisa data.

4.8. Analisa Data

Setelah semua kuesioner terkumpul, maka dilakukan analisa data melalui

beberapa tahap. Menurut Notoadtmodjo (2012), pertama editing, yaitu pengecekan

dan perbaikan isian formulir atau kuesioner tersebut serta memastikan bahwa semua

jawaban telah di isi sesuai petunjuk. Kedua coding, yaitu mengubah data berbentuk

kalimat atau huruf menjadi data angka atau bilangan tertentu dengan memberi kode

pada kuesioner. Ketiga entry data, yaitu jawaban-jawaban dari masing-masing

responden yang dalam bentuk kode dimasukkan ke dalam program software

komputer. Keempat cleaning, yaitu pengecekan ulang dan pembersihan data dari

kesalahan. Langkah selanjutnya yaitu pengolahan data dengan menggunakan program

komputerisasi.

Universitas Sumatera Utara


49

Metode statistik untuk analisa data yang digunakan dalam penelitian ini adalah

analisis secara univariat dan bivariat.

4.8.1 Analisis Univariat

Statistik univariat adalah suatu prosedur untuk menganalisa data dari suatu

variabel yang bertujuan untuk mendeskripsikan suatu hasil penelitian. Pada penelitian

ini analisa data dengan metode statistik univarat akan digunakan untuk menganalisa

data variabel independen dan variabel dependen serta data demografi meliputi usia,

jenis kelamin, pendidikan terakhir, status pernikahan, pekerjaan, diagnosa medis, dan

terapi yang diberikan.

Data demografi dalam analisis ini akan menghasilkan distribusi frekuensi dan

persentase dari tiap variabel. Untuk data numerik digunakan nilai rata-rata (mean),

dan standar deviasi.

4.8.2. Analisis Bivariat

Analisis ini digunakan untuk mengetahui hubungan antara variabel independen

dengan variabel dependen, sehingga dapat diketahui hubungan intensitas nyeri

dengan strategi manajemen nyeri. Uji statistik yang digunakan dalam penelitian ini

adalah Uji korelasi Product Moment Pearson (Pearson’s). Uji chi esquare test ini

digunakan jika mememenuhi syarat yaitu, data terdistribusi normal. Jika ditemukan

data tidak terdistribusi normal maka diupayakan data menjadi normal, jika tetap

tidak terdistribusi normal maka analisa data dikembalikan ke nonparametrik dengan

menggunakan Spearman (Dahlan, 2008). Uji chi esquare test digunakan untuk

mengetahui hubungan antara variable strategi manajemen nyeri dan intensitas nyeri.

Universitas Sumatera Utara


50

BAB V

HASIL DAN PEMBAHASAN

Pada bab ini menguraikan tentang hasil penelitian dan pembahasan mengenai

hubungan intensita nyeri dengan trategi manajemen nyeri pada pasien post operasi

ORIF RSUP H. Adam Malik Medan. Pengumpulan data dilakukan terhadap 30 orang

responden yaitu pasien Post operasi ORIF di ruang rawat inap Rindu B RSUP H.

Adam Malik Medan pada tanggal 31 Juni 2018 sampai tanggal 1 Juli 2018.

5.1 Hasil penelitian

Hasil penelitian ini menunjukkan tentang karakteristik data demografi

responden, strategi manajemen nyeri, intensitas nyeri, dan hubungan intensitas nyeri

dengan strategi manajemen nyeri pada penderita post operasi ORIF di RSUP H.

Adam Malik Medan.

5.1.1 Karakteristik data demografi responden

Karakteristik responden yang diuraikan mencakup usia, jenis kelamin,

agama, pendidikan terakhir, pekerjaan, status pernikahan, diagnosa penyakit.

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa usia responden penelitian mayoritas

berada pada usia 26-35 tahun yaitu 10 (33,3%). Mayoritas responden 20

(66,7%) berjenis kelamin laki-laki. Berdasarkan agama mayoritas responden

yang beragama islam yaitu 24 (80,0%). Berdasarkan tingkat pendidikan

terakhir, mayoritas responden 10 (33,3%) adalah berjenjang pendidikan SMP

dan hanya 4 (13,3%) responden yang berjejang pendidikan D3. Berdasarkan

status pernikahan 22 (73,3%) responden sudah menikah. Berdasarkan status


50

Universitas Sumatera Utara


51

pekerjaan mayoritas responden bekerja sebagai wiraswasta 14 (46,7%) dan

responden yang tidak bekerja 3 (10,0%)

Tabel 5.1 Distribusi frekuensi dan persentase karakteristik demografi


responden (n=42)

Karakteristik Responden F %
Umur
12-16 tahun 3 10,0
17-25 tahun 5 16.7
26-35 tahun 10 33,3
36-45 tahun 5 16,7
46-55 tahun 4 13,3
56-65 tahun 3 10,0

Jenis kelamin
Laki-laki 20 66,7
Perempuan 10 33,3

Agama
Islam 24 80,0
Hindu 1 3,3
Katolik 3 10,0
Lain lain( kristen) 2 6,7

Pendidikan terakhir
SMP 10 33,3
SMA 8 26,7
D3 4 13,3
S1 8 26,7

Pekerjaan
Pegawai swasta 2 6,7
Pegawai negeri 1 3,3
Wiraswasta 14 46,7
Tidak bekerja 3 10,0
Lain-lain 10 33,3
Status Pernikahan
Belum menikah 8 26,7
Menikah 22 73,3

Universitas Sumatera Utara


52

5.1.2 Strategi manajemen nyeri pada pasien post operasi ORIF

Penelitian ini menunjukkan strategi manajemen nyeri dengan rata rata skor strategi

manajemen nyeri 2,97 (SD=0,183). Nilai mean, standar deviasi, min dan max strategi

manajemen nyeri dapat dilihat pada tabel 5.2.

Tabel 5.1.2 Strategi manajemen nyeri pasien di RSUP H.Adam Malik

Medan (n=30)

Variabel Mean Standar deviasi Min Max

Strategi 2,97 0,183 2 3

manajemen

nyeri

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa strategi manajemen nyeri berada

pada kategori baik yaitu 29 (96,7%) dan kategori cukup 1 (3,3%).

Tabel 5.1.3 Distribusi frekuensi dan persentase strategi manajemen nyeri pada

pasien fraktur post operasi ORIF (n=30).

Strategi manajemen Nyeri F %

Baik (105- 143) 29 96,7

Cukup (68-104) 1 3,3

Universitas Sumatera Utara


53

5.1.3 Intensitas nyeri pada pasien fraktur post operasi ORIF

Hasil penelitian ini menemukan bahwa intensitas nyeri responden, adalah

nyeri berat dengan nilai rata-rata skor intensitas nyeri 2,73 (SD=0,450). Nilai

mean, standar deviasi, min dan max intensitas nyeri pada penderita kanker dapat

dilihat pada tabel 5.4.

Tabel 5.4 Intensitas nyeri pada pasien fraktur post operasi ORIF di RSUP H.

Adam Malik

Variabel Mean Standar deviasi Min Max

Intensitas nyeri 2,73 0,450 2 3

Berdasarkan kategori skor intensitas nyeri, bahwa mayoritas pasien

mengalami nyeri berat yaitu 22 (73,3%) dan nyeri sedang 8 ( 26,7%). Distribusi

frekuensi dan persentase intensitas nyeri dapat dilihat pada tabel 5.5.

Tabel 5.5 Distribusi frekuensi dan persentase intensitas nyeri pada pasien fraktur

post operasi ORIF (n=30).

Intensitas Nyeri f %

Nyeri Sedang (4- 6) 8 26,7

Nyeri Berat (7- 9) 22 73,3

5.1.4 Hubungan intensitas nyeri dengan strategi manajemen nyeri pada pasien

post operasi ORIF

Universitas Sumatera Utara


54

Sebelum menentukan uji korelasi untuk mengidentifikasi hubungan antara

strategi manajemen nyeri dengan intensitas nyeri, terlebih dahulu dilakukan uji

normalitas data dengan menggunakan metode analitis chi-square test.

Berdasarkan hasil uji, didapat bahwa variabel strategi manajemen nyeri tidak

terdistribusi normal dengan nilai p=0,00 sedangkan intensitas nyeri terdistribusi

normal dengan nilai p=0,11.

Dengan hasil ini, maka uji yang dilakukan untuk menganalisa kedua variabel

adalah uji parametrik korelasi Pearson. Berdasarkan hasil penelitian ditemukan

bahwa terdapat hubungan significant antara strategi manajemen nyeri dengan

intensitas nyeri pada pasien post operasi ORIF di RSUP H. Adam Malik Medan

dengan nilai p=0,556 dan hasil kekuatan korelasi -0,112 yang artinya terdapat

arah hubungan negatif (-) dengan interpretasi yang sangat lemah antara strategi

manajemen nyeri dengan intensitas nyeri. Ini berarti bahwa pasien dengan tingkat

strategi manajemen nyeri sedang menunjukkan intensitas nyeri yang ringan dan

sebaliknya apabila tingkat strategi manajemen nyeri kurang maka intensitas nyeri

semakin berat. Hubungan strategi manajemen nyeri dengan intensitas nyeri pada

pasien post operasi ORIF dapat dilihat pada tabel 5.6.

Tabel 5.6 Hubungan strategi manajemen nyeri dengan intensitas nyeri pada pasien

post operasi ORIF (n=30).

Variabel Korelasi

Strategi manajemen Intensitas Nyeri

Universitas Sumatera Utara


55

Nyeri

Strategi manajemen nyeri - r= -0.112 (p=0,556)

Intensitas Nyeri r= -0.112 (p=0.556) -

5.1.4 Hubungan Intensitas nyeri dengan strategi manajemen nyeri oleh pasien,

dokter dan perawat

Selanjutnya untuk mengetahui ada tidaknya hubungan antara intensitas nyeri

dengan strategi manajemen nyeri yang dilakukan oleh pasien, dokter dan perawat

maka dilakukan kembali uji korelasi dengan hasil sebagai berikut :

Berdasarkan hasil uji korelasi di atas, diperoleh bebrapa hasil sebagai berikut :

 Nilai signifikan korelasi antara intensitas nyeri dan strategi manajemen nyeri

oleh pasien adalah sebesar 0,041 dengan koefisien korelasi sebesar 0,375.

Oleh karena nilai signifikan yang diperoleh < 0,05 maka disimpulkan bahwa

strategi manajemen nyeri yang dilakukan pasien berhubungan signifikan

dengan intensitas nyeri pasien,

 Nilai signifikan korelasi antara intensitas nyeri dan strategi manajemen nyeri

oleh dokter adalah sebesar 0,014 dengan koefisien korelasi sebesar 0,445.

Universitas Sumatera Utara


56

Oleh karena nilai signifikan yang diperoleh < 0,05 maka disimpulkan bahwa

strategi manajemen nyeri yang dilakukan dokter berhubungan signifikan

dengan intensitas nyeri pasien.

 Nilai signifikan korelasi antara intensitas nyeri dan strategi manajemen nyeri

oleh perawat adalah sebesar 0,003 dengan koefisien korelasi sebesar 0,517.

Oleh karena nilai signifikan yang diperoleh < 0,05 maka disimpulkan bahwa

strategi manajemen nyeri yang dilakukan perawat berhubungan signifikan

dengan intensitas nyeri pasien.

5.2 Pembahasan

Dari hasil penelitian, peneliti membahas mengenai strategi manajemen nyeri,

Manajemen nyeri dan hubungan antara strategi manajemen nyeri pada penderita

fraktur post operasi ORIF di RSUP H. Adam Malik Medan.

5.2.1 Strategi manajemen nyeri pada penderita post operasi ORIF

Manajemen nyeri membantu meredakan nyeri dengan memberikan intervensi

pereda nyeri baik menggunakan pendekatan /manajemen farmakologis maupun

nofarmakologis (Sulistyo, 2013). Berdasarkan hasil penelitian ini memperlihatkan

bahwa strategi manajemen nyeri pada pasien fraktur di RSUP H. Adam Malik

Medan mayoritas baik 29 (96,7%). Hal ini dikarenakan sebagian responden

mengatakan bahwa untuk mengatasi nyeri sebagian besar responden melakukan

berdoa, Dzikir, pernapasan dalam atau relaksasi, memikirkan pikiran yang

menyenangkan, membaca, berbicara dengan orang lain atau distraksi, perubahan

Universitas Sumatera Utara


57

posisi tubuh, membelai atau mengusap bagian tubuh atau massage. Hal ini sejalan

dengan penelitian terdapat berbagai tindakan yang dilakukan untuk mengurangi rasa

nyeri yang diderita. Tindakan-tindakan tersebut mencakup tindakan non farmakologis

seperti, berdoa, relaksasi, distraksi, dan massage, pada kasus nyeri sampai berat

tindakan non farmakologis menjadi suatu pelengkap yang efektif untuk mengatasi

nyeri (parasetyo, 2010).

Hal ini dapat terjadi dikarenakan ada beberapa faktor yang mempengaruhi,

salah satunya adalah usia (LeMone, 2016). Berdasarkan hasil penelitian yang telah

dilakukan bahwa mayoritas usia responden berada pada kelompok usia 26-35 tahun

yaitu 10 (33,3%). Menurut Black, joyce M & jane hokanson hawks (2014)

menjelaskan bahwa usia dapat mengubah persepsi nyeri dan pengalaman nyeri

terdapat beberapa variasi dalam batas nyeri yang dikaitkan dengan kronologis usia,

individu dewasa tidak melaporkan adanya nyeri karena takut bahwa hal tersebut

mengindikasikan diagnosis yang buruk, nyeri juga dapat berarti kelemahan kegagalan

mengontrol nyerinya bagi orang dewasa. Peneltian sebelumnya. Hurlock (1999)

menjelaskan bahwa rentang usia tersebut termasuk ke dalam masa dewasa madya.

Dimana pada usia tersebut seseorang telah memiliki pengalaman. Pengalaman dapat

mempengaruhi persepsi. Persepsi adalah proses pemikiran subjektif yang meliputi

faktor psikologis, emosional, dan perilaku.

Mayoritas responden pada penelitian ini berjenis kelamin laki laki yaitu 20

orang (66,7%) Menurut Black (2014) jenis kelamin merupakan faktor signifikan

Universitas Sumatera Utara


58

dalam meresponden nyeri, pria lebih jarang merespon nyeri dibanding wanita.

Sehingga pria jarang mencari penanganan nyerinya.

Tingkat pendidikan terakhir responden terbanyak adalah SMP yaitu 10 orang

(33,3%). Gill (1990) menyatakan bahwa tingkat pengetahuan berpengaruh terhadap

pengalaman dalam menangani nyeri yang dirasakan pasien. . Pengetahuan yang baik

mendorong tercapainya manajemen nyeri yang optimal.

Berdasarkan Status pernikahan, lebih dari dua pertiga responden yaitu 22 orang

(73,3%) sudah menikah. Kozier (2009) mengatakan orang yang memiliki individu

pendukung disekitarnya merasakan nyeri sedikit berkurang). Salah satu manajemen

nyeri nonfarmakologik yang efektif untuk menurunkan intensitas nyeri adalah dengan

mengalihkan perhatian individu terhadap hal yang lain (Potter & Perry, 2006).

Interaksi dengan keluarga terdekat dapat mengalihkan perhatian pasien dari nyeri

yang dihadapinya sehingga dapat mengurangi kecemasan dan depresi

5.3 Intensitas nyeri pada pasien fraktur post operasi ORIF

Dari hasil penelitian yang didapat, mayoritas responden merasakan nyeri berat

dengan angka 7-9 dengan skor (73.3%). Sedangkan nyeri sedang responden

menggambarkan tingkat nyeri 4-6 dengan skor (26,7%). Berdasarkan hasil penelitian

menunjukkan bahwa skor rata-rata intensitas pada pada pasien fraktur post ORIF di

RSUP H. Adam Malik Medan sebesar 2.73 (SD= 0,450). Hal ini dikarenakan

berdasarkan jawaban responden bahwa nyeri yang dirasakan timbul akibat pengaruh

analgesik yang sudah hilang. Menurut Walsh dalam Harnawatiaj (2008) pada pasien

post operasi seringkali mengalami nyeri hebat meskipun tersedia obat-obat analgesik

Universitas Sumatera Utara


59

yang efektif, namun nyeri pasca bedah tidak dapat diatasi dengan baik, sekitar 50%

pasien tetap mengalami nyeri sehingga dapat mengganggu kenyamanan pasien.

Hampir semua pasien fraktur femur dilakukan tindakan pembedahan atau sering

dikenal dengan Open Reduction Internal Fixation (ORIF). Lama waktu pemulihan

pasien post operasi normalnya terjadi hanya dalam satu sampai dua jam (Pooter &

Perry, 2005). Menurut Mulyono (2008) pemulihan pasien post operasi membutuhkan

waktu rata-rata 72,45 menit, sehingga pasien akan merasakan nyeri yang hebat rata-

rata pada dua jam pertama sesudah operasi karena pengaruh obat anastesi sudah

hilang, dan pasien sudah keluar dari kamar sadar.

Berdasarkan hasil penelitian sebagian mengatakan bahwa nyeri yang

dirasakan akibat dari pergerakan. Diagnosa yang mungkin timbul pada klien yang

mengalami gangguan mobilitas adalah gangguan mobilitas fisik (perubahan

kebutuhan hidup sehari hari), gangguan berjalan,resiko gangguan intekkritas kulit dan

cemas terhadap proses penyembuhan (Brinner & suddart, 2004; Dochterman. 2004;

doengoes. 2000)

5.2.3 Hubungan intensitas nyeri dengan strategi manjemen nyeri pada pasien fraktur

post operasi ORIF

Hasil penelitian ini menunjukkan ada hubungan dengan kekuatan korelasi

yang kuat antara intensitas nyeri dengan strategi manajemen nyeri. Arah korelasi

negatif r= -0.112 dengan p=0.556 artinya ketika pasien dengan strategi manajemen

Universitas Sumatera Utara


60

nyeri yang baik akan menunjukkan intensitas nyeri yang ringan dan sebaliknya pasien

dengan strategi manajemen nyeri yang kurang akan menunjukkan intensitas nyeri

yang berat. Berdasarkan penelitian ini mayoritas responden memiliki nyeri berat.

Menurut Mulyono (2008) pemulihan pasien post operasi membutuhkan waktu rata-

rata 72,45 menit, sehingga pasien akan merasakan nyeri yang hebat rata-rata pada

dua jam pertama sesudah operasi karena pengaruh obat anastesi sudah hilang, dan

pasien sudah keluar dari kamar sadar. Untuk mengurangi rasa nyeri tersebut maka

diperlukan strategi manajemen nyeri. Tindakan-tindakan dalam strategi manajemen

nyeri tersebut mencakup tindakan non farmakologis seperti, berdoa, relaksasi,

distraksi, dan massage, pada kasus nyeri sampai berat tindakan non farmakologis

menjadi suatu pelengkap yang efektif untuk mengatasi nyeri (parasetyo, 2010).

Universitas Sumatera Utara


61

BAB VI

KESIMPULAN DAN SARAN

Berdasarkan hasil penelitian dan analisa data, dapat diambil kesimpulan dan saran

mengenai hubungan intensitas nyeri dengan strategi manajemen nyeri pada pasien

fraktur post operasi ORIF di RSUP H. Adam Malik Medan.

6.1 Kesimpulan

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa karasteristik responden melakukan

strategi manajemen nyeri pada tingkat cukup, kemudian diikuti dengan manajemen

nyeri pada tingkat baik. Intensitas nyeri yang ditunjukan karasteristik responden

adalah nyeri berat. Untuk menentukan hubungan kedua variabel, diuji dengan

menggunakan uji korelasi Spearman's rho menunjukkan adanya hubungan antara

strategi manajemen nyeri dengan intensitas nyeri. Arah korelasi penelitian ini negatif

atau berlawanan arah dengan kekuatan korelasi yang kuat. Artinya individu yang

memiliki strategi manajemen nyeri yang baik memiliki intensitas nyeri yang berat,

dan sebaliknya, jika responden memiiki strategi manajemen nyeri yang cukup,

intensitas nyeri yang dirasakan semakin ringan.

6.2 Saran

6.2.1 Pendidikan Keperawatan

Diharapkan dari hasil penelitian ini, mahasiswa dapat mengembangkan

strategi manajemen nyeri sebagai intervensi tambahan nantinya untuk mengurangi

rasa nyeri pada pasien.

61

Universitas Sumatera Utara


62

6.2.2 Pelayananan Keperawatan

Dari hasil penelitian ditemukan bahwa ada hubungan yang signifikan antara

intensitas nyeri dengan trategi manajemen nyeri, Dari pasien sendiri strategi

manajemen nyeri yang tertinggi,yaitu menarik nafas dalam, berdoa, perubahan posisi.

Sedangkan dari dokter menunjukkan perhatian dan menanyakan tentang gejala rasa

sakit, dan dari perawat perawat yaitu menilai rasa sakit setelah memberikan obat

analgesik, dan yang nilai terendah yaitu berbicara dengan orang lain untuk

mengalihkan nyerinya dan mendengarkan musik. Agar strategi manajemen nyeri

tetap baik diharapkan perawat mempertahankan strategi manajemen nyeri yang

memiliki konstribusi nilai tertinggi dalam strategi manajemen nyeri dan

meningkatkan semual strategi manajemen nyeri yang memiliki konstribusi nilai

terendah. Dan mengembangkan strategi manajemen nyeri pada perawatan sebagai

intervensi tambahan nantinya untuk mengurangi rasa nyeri pada pasien..

6.2.3 Penelitian Keperawatan

Dari penelitian ini Kuesioner yang digunakan oleh peneliti saat melakukan

penelitian ini dibuat berdasarkan instrument SPOMQ diakomodasi dari Prastika Deya

2017 diharapkan peneliti selanjutnya mencari referensi terbaru mengenai instrument

strategi manajemen nyeri.

Universitas Sumatera Utara


63

DAFTAR PUSTAKA
Arikunto, S. (2002). Metodologi Penelitian Suatu Pendekatan Proposal.Jakarta: PT
Rineka Cipta.
Ardinata, D. (2007). Multidimensional Nyeri. Jurnal Keperawatan Rufaidah, 2 (2),
77-81. Sumatera Utara: Jurnal Keperawatan Rufaidah.
Brunner & Suddart. (2001). Buku Ajar Keperawatan Medikal Bedah (ed.8) (vol. 1).
Jakarta: EGC.
Brunner & Suddart. (2001). Buku Ajar Keperawatan Medikal Bedah (ed.8) (vol. 3).
Jakarta: EGC.
Blck, JM. (2014). Keperawatan Medikal Bedah Manajemen Klinis untuk Hasil yang
Diharapkan. (Edisi 8). Singapore. Elseiver.
Berman, Audrey et al. (2009). Buku Ajar Praktik. Keperawatan Klinis Kozier & Erb,
EGC, Jakarta.
Dahlan, S.M. (2008). Statistik untuk Kedokteran dan Kesehatan. Jakarta: Salemba
Medika.
Davis, M.P. (2003). Cancer Pain. The Cleveland Clinic Foundation. Diunduh 15
November 2016.

Gill K. (1990). Psychologic aspect of acute pain, Anesthesiol Rep 2 (2):246


Hakim, A. (2010). Hipnoterapi Cara Tepat & Cepat Mengatasi Stres, Fobia,Trauma,
& Gangguan Mental Lainnya. Jakarta Selatan: Transmedia Pustaka.
Hariyanto, A. (2015). Buku Ajar Keperawatan Medikal Bedah Dengan
DiagnosaNANDA Internasional. Jogjakarta: AR-RUZZ MEDIA.
Hurlock, E.B, (1999). Psikologi Perkembangan : Suatu Pendekatan Sepanjang
Rentang Kehidupan. Jakarta: Erlangga
Kozier & Erb (2009). Buku Ajar Praktik Keperawatan Klinis (ed. 5). Jakarta : EGC.
Lynda Juall. 2009. Diagnosa Keperawatan. Aplikasi pada Praktek Klinis. Edisi IX.
Alih Bahasa: Kusrini Semarwati Kadar. Jakarta: Buku Kedokteran EGC.
LeMone, P. (2016). Buku Ajar Keperawatan Medikal Bedah. (Edisi 5). Jakarta: EGC.
Muttaqin, A. (2008). Buku ajar asuhan keperawatan klien gangguan system
musculoskeletal. Jakarta : EGC
McCaffery M. (1980). Understanding your client’s pain. Nurs’ 80 10:26.
Noor, Z. (2016). Gangguan Muskuloskeletal. Jakarta : Salemba Medika
Notoadmojo, S. (2012). Metodologi Penelitian Kesehatan. Jakarta: PT Rineka Cipta.

Universitas Sumatera Utara


64

Potter, PA, Perry, A.G. (2005). Buku Ajar Fundamental Keperawatan: Konsep,
Proses, dan Praktik. Edisi 4. Volume 2. Alih Bahasa: Renata.
Komalasari.Jakarta: EGC.
Purba. C A. (2015). Pengendalian Nyeri (pain control) pada pasien kanker kronik di
RSUP H Adam Malik Medan. Skripsi, Universitas Sumatera Utara, Medan.
Price, Sylvia Anderson, 2005. Konsep Klinis Proses-Proses Penyakit. Edisi 6.
Penerbit Buku Kedokteran, Jakarta: EGC.
Prasetyo, S. N. (2010). Konsep dan Proses Keperawatan Nyeri. Yogyakarta: Graha
Ilmu
Riduwan. (2010). Metode dan teknik menyusun tesis. Bandung : Alfabeta
Smeltzer dan Bare. 2002. Buku Ajar Keperawatan Medikal Bedah. Alih Bahasa.
Yasmin asih. Jakarta: Buku Kedokteran EGC.
Sulistyo Andarmoyo. 2013. Konsep & proses keperawatan nyeri, Jogjakarta : Ar-
Ruzzs

Universitas Sumatera Utara


65

Lampiran 1. JADWAL TENTATIF PENELITIAN

2017 2018
No. Uraian Kegiatan
Sept Okt Nov Des Jan Feb Mar Apr Mei Juni Juli Agust
Mengajukan judul penelitian dan
1.
penyusunan Bab 1
2. Menyusun Bab 2
3. Menyusun Bab 3
4. Menyusun Bab 4
Menyerahkan proposal penelitian
5.
6. Sidang proposal penelitian
7. Revisi proposal penelitian
8. Uji validasi instrument
9. Uji etik penelitian
10 Uji reliabilitas instrument
11 Analisis hasil ujian reliabilitas
Revisi instrumen berdasarkan hasil
12
uji
13 Pengumpulan data responden
14 Analisis data
15. Penyusunan laporan
16. Sidang akhir penelitian
17. Perbaikan laporan akhir
18. Penyusunan manuskrip
Penyerahan laporan dan manuskrip
19.
yang telah disetujui pembimbing

Universitas Sumatera Utara


66

Lampiran 2. LEMBAR PENJELASAN PENELITIAN

Nama : Albertina Butu


NIM : 141101070
Judul Penelitian : Hubungan Intensitas nyeri dengan Strategi Manajemen nyeri
pada pasien fraktur post operasi ORIF di RSUP. H Adam
Malik Medan.
Saya adalah mahasiswa S-1Ilmu Keperawatan Universitas Sumatera Utara.
Penelitian ini dilaksanakan sebagai salah satu kegiatan dalam menyelesaikan tugas
akhir.
Saya mengharapkan partisipasi Ibu/Saudari untuk menjadi responden dalam
penelitian saya. Saya mengharapkan jawaban yang sebenar-benarnya dan kerjasama
dari ibu/saudari. Informasi yang diberikan akan digunakan hanya untuk kepentingan
penelitian ini dan tidak akan disebarluaskan ataupun digunakan untuk tujuan yang
merugikan ibu/saudari sebagai responden. Identitas ibu/saudari akan dirahasiakan dan
tidak akan dipublikasikan dalam bentuk apapun. Kerahasiaan data akan dijamin
sepenuhnya oleh peneliti.
Demikian informasi ini saya sampaikan. Atas perhatian dan kesediaan
ibu/saudari untuk menjadi partisipan dalam penelitian ini, saya ucapkan terima kasih.

Medan, ……………….2018
Peneliti

(Albertina Butu)

Universitas Sumatera Utara


67

NRM :
Nama :
Jenis Kelamian :
Lampiran 3. Tgl. Lahir :

RSUP H. Adam Malik- FK USU

FORMULIR PERSETUJUAN MENGIKUTI PENELITIAN


(FORMULIR INFORMED CONSENT)
Peneliti Utama :Albertina Butu

Pemberi Informasi :Albertina butu

Penerima Informasi :keluarga pasien

Nama Subyek :

Tanggal Lahir (umur) :

Jenis Kelamin :

Alamat :

No. Telp (Hp) :


JENIS INFORMASI ISI INFORMASI TANDAI

1 Judul Penelitian Hubungan Intensitas nyeri dengan Strategi


Manajemen nyeri pada pasien fraktur post operasi
ORIF DI RSUP H. Adam Malik Medan.
2 Tujuan penelitian Mengetahui Hubungan Intensitas nyeri dengan
Strategi Manajemen nyeri pada pasien fraktur post
operasi ORIF
3 Cara & Prosedur 1. Menyapa dan memperkenalkan diri
Penelitian 2. Menjelaskan tujuan penelitian
3. Meminta persetujuan pasien/keluarga dan
jika pasien/keluarga setuju maka mengisi
data demografi
4. Membantu membacakan kuesioner yang

Universitas Sumatera Utara


68

akan dijawab oleh pasien


5. Mengecek kuesioner yang telah di isi dan
memberikan souvenir sebagai tanda
ucapan terimakasih.
Jumlah Subyek 53 orang
4
5 Waktu Penelitian 1 bulan

6 Manfaat penelitian Sebagai informasi terkait Hubungan Intensitas


termasuk manfaat nyeri dengan Strategi Manajemen nyeri pada
bagi subyek pasien patah tulang setelah operasi fiksasi internal
reduksi terbuka
7 Risiko & efek Penelitian hanya menggunakan instrument berupa
samping dalam pertanyaan jadi tidak menimbulkan efek samping
penelitian
8 Ketidaknyamanan Tidak menimbulkan ketidaknyamanan
subyek penelitian
9 Kompensasi bila Karena tidak ada efek samping maka tidak ada
terjadi efek samping kompensasi
10 Alternatif Tidak ada
Penanganan bila ada

Inisial Subyek : …………

JENIS INFORMASI ISI INFORMASI TANDAI


1 Penjagaan Data penelitian hanya digunakan untuk tugas
kerahasiaan Data skripsi, dan nama dibuat inisial dan akan dijaga
kerahasiaannya.
2 Biaya Yang Tidakada
ditanggung oleh
subyek
3 Insentif bagi subyek Sebagai ucapan terimakasih karena ikut
berpartisipasi dalam penelitian ini maka diberikan
souvenir berupa sisir cermin
4 Nama & alamat Nama : Albertina butu
penelitian serta Alamat : asrama putri USU No 20
nomor telepon yang No : 085362259020
bias dihubungi

Universitas Sumatera Utara


69

(bila diperlukan dapat ditambahkan gambar prosedur dan alur prosedur)

Setelah mendengarkan penjelasan pada halaman I dan 2 mengenai penelitian yang akan
dilakukan oleh :Albertina Butu dengan judul : Hubungan Intensitas nyeri dengan Strategi
Manajemen nyeri pada pasien fraktur post operasi ORIF DI RSUP H. Adam Malik
Medan . informasi tersebut sudah saya pahami dengan baik.

Dengan menandatangani formulir ini saya menyetujui untuk diikutsertakan dalam penelitian
di atas dengan sukarela tanpa paksaan dari pihak manapun. Apabila suatu waktu saya merasa
dirugikan dalam bentuk apapun, saya berhak membatalkan persetujuan ini.

------------------------------------------- ----------------------------------
---------
Tanda Tangan Subyek atau Cap jempol Tanggal

-------------------------------------------
Nama Subyek

------------------------------------------- ----------------------------------
---------

Tanda Tangan saksi/wali Tanggal

-------------------------------------------
Nama saksi/wali

Universitas Sumatera Utara


70

INFORMED CONSENT PENELITIAN

NAMA PENELITI :
INSTANSI/DEPART. :
NO. HP :

NO NAMA NO. REKAM TEMPAT TGL. KETE


PASIEN MEDIS PENELITIAN PENGAMBIL RANG
AN SAMPEL AN
1
2
3
4
5
6
7
8
9
10
11
12
13
14
15
16
17
18
19
20
21
22
23
34
25
26
27
28

Universitas Sumatera Utara


71

Lampiran 4. KUESIONER PENELITIAN

HUBUNGAN INTENSITAS NYERI DENGAN STRATEGI MANAJEMEN


NYERI PADA PASIEN FRAKTUR POST OPERASI ORIF DI RSUP H.
ADAM MALIK MEDAN

Kode :

Bagian 1. Kuesioner Data Demografi

Petunjuk pengisian

Bapak/Ibu/Sdr (Responden) diharapkan :

a. Menjawab pertanyaan yang tersedia dengan memberikan tanda check list ( √


) dan mengisi jawaban pada setiap tempat yang disediakan .
b. Semua pertanyaan harus dijawab.
c. Bila ada yang tidak dimengerti dpat ditanyakan pada peneliti

1. Usia : Tahun
2. Jenis kelamin : ( ) Laki-laki ( ) Perempuan
3. Agama : ( ) Islam ( ) Katolik
( ) Hindu ( ) Lain-lain
4. Pendidikan terakhir : ( ) Tidak sekolah ( ) SMA
( ) SD ( ) D3
( ) SMP ( ) Sarjana
5. Pekerjaan : ( ) Pegawaai Swasta ( ) TNI/POLRI
( ) Pegawai Negeri ( ) Tidak bekerja
( ) Wiraswasta ( ) Lain-lain
6. Status pernikahan : ( ) Belum menikah
( ) Menikah
7. Diagnosa Penyakit :

Universitas Sumatera Utara


72

Bagian 1 Kuisioner Strategi Manajemen Nyeri Pasien

Berikut ini upaya yang saudara/I lakukan untuk mengurangi nyeri saat menjalani
nyeri berikan tanda check list ( ) Pada setiap tindakan yang yang saudara/I lakukan
pada kolom yang tersedia.

N0 Pertanyaan Sering Selalu kadang Tidak


kadang pernah
1 Untuk mengatasi nyeri anda pernah melakukan
berdoa kepada Tuhan Yang Maha Esa?
2 Anda pernah melakukan pernapasan lambat dalam
mengatasi nyeri yang anda rasakan?
3 Anda pernah melakukan DZikir saat sakit?

4 Anda pernah menahan saat sakit?

5 Anda pernah mendengarkan musik saat anda sakit?

6 Anda pernah memikirkan pikiran yang


menyenangkan saat Anda sakit?
7 Anda pernah meminta informasi tentang diri anda?

8 Anda pernah melakukan perubahan posisi tubuh


andasetiap jam?
9 Anda pernah melaporkan rasa sakit kepada
perawat?
10 Anda pernah membelai/ mengusap bagian tubuh
dekat daerah yang terluka?
11 Anda membaca untuk menghindari rasa sakit?

12 Anda pernah berbicara dengan orang laqin untuk


mengalihkan nyeri?

Universitas Sumatera Utara


73

Bagian 2. Kuesioner strategi manajemen nyeri yang dilakukan oleh dokter


kepada pasien di RSUP H. Adam Malik Medan.

Berikut ini pertanyaan berhubungan dengan strategi manajemen nyeri yang dilakukan
oleh dokter.Berikan tanda check list ( ) Sesuai dengan tingkat kepuasaan saudara/I
terhadap upaya yang dilakukan oleh dokter saat saudara/I menjalani nyeri.

Sangat Sangat
Tidak Sedikit
N0 Perntanyaan tidak puas puas
puas puas
puas
1 Dokter menunjukkan perhatian
dan menanyakan tentang gejala
rasa sakit.
2 Dokter menilaihasil-hasilnya
setelah minum obat analgesik.
3 Dokter memberikan informasi
tentang rasa sakit yang
dirasakan.
4 Dokter memberikan semangat
dan menunjukkan pengertian
dan simpati.
5 Dokter memberikan penjelasan
untuk meringankan rasa cemas.
6 Dokter memberikan nasihat
tentang strategi alternatif untuk
mengurangi rasa sakit.
7 Dokter menganjurkan pasien
untuk meminta pengobatan jika
merasakan sakit.
8 Dokte rmemberikan resep
ketika rasa sakit terjadi.

Universitas Sumatera Utara


74

Bagian 3. Kuesioner strategi manajemen nyeri yang dilakukan oleh perawat di


RSUP H. Adam Malik Medan.

Berikut ini pertanyaan berhubungan dengan strategi manajemen nyeri yang dilakukan
oleh perawat. Berikan tanda check list ( ) Sesuai dengan tingkat kepuasaan saudara/I
terhadap upaya yang dilakukan oleh perawat saat saudara/I menjalani nyeri.

Sangat
Perntanyaan Tidak Sedikit Sangat
N0 tidak Puas
puas puas puas
puas
1 Perawat menunjukkan perhatian dan
menanyakan tentang gejala rasa sakit.

2 Perawat memberikan informasi tentang


rasa sakit.

3 Perawat menilai hasilnya setelah


menerima obat analgesik.

4 Perawat memberikan bantuan dengan


berbagai cara ketika terjadinya rasa sakit.

5 Perawat memberikan penjelasan untuk


meringankan rasa kecemasan.

6 Perawat memberikan semangat dan


menunjukkan pengertian dan simpati.

7 Perawat mengarahkan anda untuk


memikirkan sesuatu yang menyenangkan
pikiran.

8 Perawat selalu memberikan saran untuk


dilaporkan rasa sakit keperawat saat
merasakan sakit.

9 Perawat memberitahu agar menjaga


daerah luka ketika beraktifitas.

Universitas Sumatera Utara


75

10 Perawat menganjurkan agar membaca


atau berbincang dengan orang lain.

11 Perawat memnganjurkan pasien untuk


merubah sikap agar bisa mengurangi rasa
sakit?

Lembar Pengkajian Intensitas Nyeri

Numerical Rating Scale (NRS)


Petunjuk :
1. Bapak/Ibu/Saudara sekalian silakan menilai nyeri yang anda rasakan, Berilah

penilaian secara jujur dan objektif kemudian, Lingkarilah salah satu angka yang

menurut anda menggambarkan tingkat nyeri yang anda rasakan jika 0 dianggap

tidak ada Nyeri, Angka 1-3 Nyeri ringan, Angka 4-6 , Nyeri sedang, Angka 7-9

nyeri berat, Angka 10 nyeri sangat berat/ nyeri tidak tertahankan.

0 1 2 3 4 5 6 7 8 9 10

Universitas Sumatera Utara


76

Lampiran 5. DUMMY TABLE


Tabel Distribusi Frekuensi Responden Berdasarkan Data Demografi

Karakteristik Responden F %
Umur
12-16 tahun 3 10,0
17-25 tahun 5 16.7
26-35 tahun 10 33,3
36-45 tahun 5 16,7
46-55 tahun 4 13,3
56-65 tahun 3 10,0

Jenis kelamin
Laki-laki 20 66,7
Perempuan 10 33,3

Agama
Islam 24 80,0
Hindu 1 3,3
Katolik 3 10,0
Lain lain( kristen) 2 6,7

Pendidikan terakhir
SMP 10 33,3
SMA 8 26,7
D3 4 13,3
S1 8 26,7

Pekerjaan
Pegawai swasta 2 6,7
Pegawai negeri 1 3,3
Wiraswasta 14 46,7
Tidak bekerja 3 10,0
Lain-lain 10 33,3
Status Pernikahan
Belum menikah 8 26,7
Menikah 22 73,3

Universitas Sumatera Utara


77

Lampiran 6. RINCIAN BIAYA PENELITIAN

Nama : Albertina Butu

NIM : 141101070

Judul : Hubungan Intensitas Nyeri dengan Strategi mMnajemen Nyeri pada

pasien post operasiORIFdi RSUP H. Adam Malik Medan.

Adapun rincian biaya penelitian ini adalah sebagai berikut:

Tabel Rincian biaya penelitian

1. Persiapan Proposal Penelitian


Nama Jumlah Harga satuan Total

Pembelian buku Kondisional Rp. 100.000,00

Fotokopi literatur dari buku Kondisional Rp. 200.000,00

Pencetakan proposal awal 5 Rp. 20.000,00 Rp. 100.000,00

Pencetakan dan jilid revisi proposal 6 Rp. 25.000,00 Rp. 150.000,00

Total Rp. 550.000,00

2. Pelaksanaan Penelitian
Harga
Nama Jumlah Total
Satuan

Perbanyak inform consent 110 lembar Rp 250,00 Rp. 27.500,00

Perbanyak lembar persetujuan 110 lembar Rp 250,00 Rp. 27.500,00

Perbanyak kuisioner 330 lembar Rp 250,00 Rp. 82.500,00

Sourvenir (leaflet) 100 Rp 3.000,00 Rp. 300.000,00

Total Rp. 437.500,00

3. Persiapan Sidang Hasil

Universitas Sumatera Utara


78

Pencetakan Skripsi 3 Rp 45.000,00 Rp. 135.000,00

Penggandaan dan penjilidan skripsi 6 Rp 70.000,00 Rp. 420.000,00

CD 1 Rp 10.000,00 Rp. 10.000,00

Total Rp. 565.000,00

4. Transportasi Rp. 200.000,00

Total Biaya Keseluruhan Rp. 1. 752.500,00

Universitas Sumatera Utara


79

Lampiran 7. PERHITUNGAN CONTENT VALIDITY INDEKS


V=∑S/n(C-1)
Keterangan : S = R-Lo Lo = Angka penilaian validitas terendah
C = Angka penilaian validitas tertinggi
R = Angka yang diberikan penilai
n = Jumlah penilai

Pernyataan Penilai Skor (R) S (R-Lo) Validitas indeks


Item 1 3 4 3 V = 9/3(3) = 1
Item 2 4 3 V = 9/3(3) = 1
Item 3 4 3 V = 9/3(3) = 1
Item 4 4 3 V = 9/3(3) = 1
Item 5 4 3 V = 9/3(3) = 1
Item 6 4 3 V = 9/3(3) = 1
Item 7 4 3 V = 9/3(3) = 1
Item 8 4 3 V = 9/3(3) = 1
Item 9 4 3 V = 9/3(3) = 1
Item 10 4 3 V = 9/3(3) = 1
Item 11 4 3 V = 9/3(3) = 1
Item 12 4 3 V = 9/3(3) = 1
Item 13 4 3 V = 9/3(3) = 1
Item 14 4 3 V = 9/3(3) = 1
Item 15 4 3 V = 9/3(3) = 1
Item 16 4 3 V = 9/3(3) = 1
Item 17 4 3 V = 9/3(3) = 1
Item 18 4 3 V = 9/3(3) = 1
Item 19 4 3 V = 9/3(3) = 1
Item 20 4 3 V = 9/3(3) = 1
Item 21 4 3 V = 9/3(3) = 1
Item 22 4 3 V = 9/3(3) = 1
Item 23 4 3 V = 9/3(3) = 1
Item 24 4 3 V = 9/3(3) = 1
Item 25 4 3 V = 9/3(3) = 1
Item 26 4 3 V = 9/3(3) = 1
Item 27 4 3 V = 9/3(3) = 1
Item 28 4 3 V = 9/3(3) = 1
Item 29 4 3 V = 9/3(3) = 1
Item 30 4 3 V = 9/3(3) = 1
Item 31 4 3 V = 9/3(3) = 1
V=1

Universitas Sumatera Utara


80

Lampiran 8. Uji Realibilitas Instrumen Penelitian

No p1 p2 p3 p4 p5 p6 p7 p8 p9 p10 p11 p12 p13p14 p15p16 p17 p18 p19 p20 p21 p22 p23 p24 p25 p26 p27 p28 p29 p30 p31
1 4 4 4 3 3 2 3 4 3 4 2 3 4 4 5 5 5 5 4 5 4 5 5 5 4 4 5 5 4 4 5
2 4 4 4 3 3 3 3 4 3 4 3 3 5 5 5 5 5 4 4 4 5 5 5 5 5 4 4 5 4 4 4
3 4 4 4 3 2 3 3 4 3 4 3 2 5 4 4 5 4 5 4 5 5 5 5 4 5 5 5 4 5 4 4
4 4 4 1 4 3 2 3 4 3 4 2 3 5 5 5 5 5 5 5 5 4 5 5 4 4 5 5 4 5 4 5
5 3 3 1 3 2 3 3 3 3 3 2 3 5 5 4 4 4 4 4 3 5 4 4 5 4 4 4 4 4 4 4
6 4 3 3 4 4 4 4 4 4 4 4 3 5 5 5 5 5 5 5 5 5 4 4 5 4 5 5 5 4 4 5
7 3 3 1 3 2 3 4 2 3 3 3 3 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 3 5 5 4 4
8 3 3 3 3 3 3 2 3 3 3 3 1 5 4 5 5 5 4 4 3 4 5 4 4 2 2 2 2 3 3 3
9 3 3 3 3 4 3 3 3 3 3 3 3 5 5 5 5 5 5 5 5 4 5 5 4 5 5 5 5 4 4 4
10 3 3 3 3 3 3 3 3 4 4 4 4 5 4 4 4 4 3 5 3 4 4 4 3 4 3 3 4 4 3 5

Reliability Statistics
Cronbach's Alpha
Based on
Standardized
Cronbach's Alpha Items N of Items

.899 .901 31

Universitas Sumatera Utara


81

Lampiran 9. Master data pasien fraktur post operasi ORIF di RSUP. H Adam Malik Medan

No Umur JK agama pend terakhir


pekerjaanstatus p1 p2 p3 p4 p5 p6 p7 p8 p9 p10 p11 p12 p13 p14 p15 p16 p17 p18 p19 p20 p21 p22 p23 p24 p25 p26 p27 p28 p29 p30 p31
1 4 1 1 3 3 2 3 3 4 4 3 4 3 4 3 3 3 3 4 4 4 4 4 4 4 5 4 4 4 5 5 4 4 3 4 3 4
2 3 1 1 4 6 2 4 3 4 3 4 3 3 3 4 4 4 3 4 4 5 5 4 4 5 4 4 4 4 4 4 4 4 4 5 4 5
3 5 1 1 5 3 2 4 4 4 3 2 4 3 4 4 4 2 2 4 4 4 4 5 4 4 4 4 4 4 4 4 4 3 4 4 4 5
4 4 1 4 6 1 2 3 3 4 3 4 3 4 3 3 4 2 2 4 4 5 4 5 5 4 4 4 4 5 5 4 5 4 5 5 5 5
5 2 1 1 4 6 1 4 4 4 4 4 4 3 4 4 4 2 4 4 4 4 4 4 4 4 5 4 4 4 4 4 4 4 4 5 4 5
6 6 1 3 4 3 2 3 3 3 4 2 4 3 4 4 4 2 2 5 4 5 4 4 4 5 4 4 4 4 4 5 5 4 4 5 4 5
7 6 1 6 5 3 2 4 2 4 4 4 2 4 2 4 2 2 2 3 3 4 4 2 3 3 4 4 4 3 3 4 3 2 4 3 2 2
8 5 2 1 3 3 2 4 3 4 3 2 4 3 4 3 4 2 2 4 5 5 4 4 5 4 5 4 5 4 5 4 4 5 5 4 4 4
9 2 1 1 4 6 1 4 3 4 4 3 4 3 4 3 3 4 2 4 4 5 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 5 5 4
10 3 2 1 3 6 2 3 4 3 3 4 3 4 4 3 4 4 4 4 5 4 4 4 5 4 4 4 5 5 4 4 5 5 5 4 4 4
11 4 2 6 3 3 2 4 4 4 4 2 4 3 4 4 3 2 4 4 4 4 4 5 5 4 4 4 4 4 5 4 4 4 4 4 4 5
12 3 1 1 6 3 2 3 3 3 4 4 3 4 4 3 4 4 2 4 4 5 4 4 4 5 5 4 4 5 4 4 4 5 4 4 5 4
13 4 1 1 3 3 2 4 4 4 3 2 4 3 4 4 3 2 4 4 4 5 4 4 4 4 5 4 4 4 4 4 4 4 4 4 3 5
14 3 2 1 6 3 2 4 4 4 3 4 3 3 4 4 4 3 4 4 4 5 4 5 4 4 4 4 4 4 5 5 4 5 5 4 5 4
15 4 1 1 3 3 2 3 4 4 3 2 4 3 4 3 3 2 2 4 5 4 4 5 4 5 5 4 4 5 4 5 5 4 5 5 5 5
16 5 1 1 6 3 2 3 3 4 3 4 3 4 4 3 3 4 4 4 4 5 5 4 4 4 5 5 5 4 4 5 5 4 4 4 5 4
17 3 2 1 6 2 2 4 4 1 3 3 3 2 3 4 4 4 2 5 5 4 5 5 4 5 5 4 4 3 5 4 5 5 4 4 5 5
18 6 2 1 6 3 2 4 4 4 3 2 4 3 4 4 4 2 3 4 5 5 4 5 5 5 4 4 5 5 5 5 4 5 4 4 5 4
19 1 1 1 3 6 1 4 3 3 2 4 3 4 4 3 2 4 2 4 4 3 4 5 3 4 5 4 5 4 3 4 5 3 4 4 5 3
20 2 1 1 3 6 1 4 3 3 4 4 2 2 4 4 4 3 3 4 5 4 5 5 5 5 5 4 5 5 4 5 5 4 4 4 3 4
21 1 1 1 3 6 1 4 4 3 3 3 2 3 4 3 4 2 2 5 4 4 5 5 4 5 5 5 4 5 4 5 4 4 4 5 3 4
22 3 2 4 4 1 2 4 4 1 3 3 2 3 4 2 4 3 2 5 4 5 5 5 5 4 4 4 5 5 5 5 4 5 5 4 5 4
23 3 2 1 4 5 2 4 4 4 4 2 4 3 4 4 3 2 4 4 4 4 4 5 5 4 4 4 4 4 5 4 4 4 4 4 4 5
24 1 2 4 3 5 1 4 4 3 4 3 2 3 4 3 4 2 2 4 4 5 5 4 4 3 3 5 4 4 5 4 5 5 5 4 3 4
25 3 1 1 4 6 2 4 4 3 3 2 2 2 2 3 4 3 2 4 5 4 4 4 3 4 5 4 5 4 3 3 3 4 4 5 5 3
26 2 2 1 6 5 1 4 4 4 4 3 2 2 3 3 3 2 2 5 4 5 3 4 4 4 4 3 3 4 5 4 4 5 3 3 4 5
27 2 1 1 5 6 1 4 3 2 4 3 3 4 3 3 4 2 2 4 4 3 4 5 4 4 5 4 4 3 4 5 4 4 3 4 3 4
28 3 1 1 6 6 2 4 3 2 2 2 4 3 2 4 2 4 2 4 4 3 4 3 4 3 5 4 5 3 4 3 5 4 5 4 3 3
29 3 1 1 4 3 2 3 3 3 4 3 3 3 2 3 4 2 2 4 4 5 5 5 5 5 3 4 4 3 3 4 4 5 4 5 4 3
30 5 1 1 5 3 2 4 4 4 2 4 2 2 2 4 4 2 2 5 5 5 3 4 5 5 4 4 4 4 3 3 3 5 4 4 5 4

Universitas Sumatera Utara


82

33 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2
34 2 2 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2 2 2 2 2 2 2 2
35 2 2 2 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 1 2 1 2
36 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2
37 2 2 2 2 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2
38 2 2 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2 2 2 1 2 2 2 1 1 2 1 2
39 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2
40 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2
41 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2 2 2 2 2 2 1 2
42 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 1 1 2
43 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 1 1 2 2 2
44 2 2 2 1 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2 2 1 1 1 2 1 2
45 2 2 2 2 2 2 2 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2
46 2 2 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2
47 2 2 2 2 2 2 2 1 2 1 2 2 2 2 2 1 1 2 2 2 2 2 2 2 1 1 1 2 2 2
48 2 2 2 2 2 2 2 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2 2 1 1 1 2 2 2
49 2 2 1 1 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 1 1 2 2 2
50 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2 2 1 1 1 1 1 1
51 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2
52 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2
53 2 2 2 1 1 2 1 1 1 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2 1 1 2 2 2 2 1 1 2 2 2
54 2 2 2 1 1 2 2 2 2 1 2 2 2 1 2 2 2 2 2 2 2 1 2 2 2 2 2 2 1 2
55 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2 2 2 2 2 2 2 2
56 2 2 2 2 2 2 2 1 2 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2 1 1 2 2 2 2 2 1 2
57 2 2 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2 2 2 2 2 2 2 2
58 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2
59 2 2 2 1 2 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2 2 1 2
60 2 2 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2
61 2 2 2 2 2 2 2 1 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2
62 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2
63 2 2 1 1 1 2 2 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 1 2 1 2
64 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2
65 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2 2 2 1 2
66 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2
67 2 2 2 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2
68 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2
69 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 1 2
70 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2 2 2 2 2 2 2 2

Universitas Sumatera Utara


83

71 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 1 2 1 2
72 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2
73 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2 2 2 2 2 1 1 2 1 1
74 2 2 2 1 1 2 2 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2 2 2 2 2 1 2 2 2
75 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2 2 2 2 1 1 2 2 2 2 2 2 2 2 1 1
76 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2 2 2 2
77 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2
78 2 2 1 1 2 2 2 1 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2
79 2 2 1 1 1 2 2 1 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 1 2 2 2 2 1 1 1 2 2 2
80 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 1 2 2 2
81 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2 2 2 2 2 2 2 1 2 2 2 1 2 2 2 1 1 2 1 2
82 2 2 2 2 2 2 2 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 1 2 2 2
83 2 2 1 1 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 1 2 1 2
84 2 2 2 2 2 2 1 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2 2 2 2 2 1 1 2 1 2
85 2 2 1 1 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2
86 2 2 2 2 2 2 2 1 2 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 1 2 2 1 1 2 2 2
87 2 2 2 2 2 2 1 1 1 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2 2 2 2 2 2 2 1 1 2 2 2
88 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2
89 2 2 1 1 1 2 2 2 2 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2
90 2 1 1 2 2 1 1 1 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 1 1 1 2 2 2 2
91 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 1 2 1 2
92 2 2 2 2 2 2 2 1 1 2 2 2 2 2 1 2 2 1 2 2 2 1 1 2 1 1 1 2 2 2
93 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2 1 2 1 1 1 1 1
94 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2 2 2 1 2 2 2 1 1 2 1 2
95 2 2 2 1 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2 2 1 1 1 1 1 1
96 2 1 2 1 1 2 2 2 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2
97 2 2 1 1 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2
98 2 2 2 2 2 2 1 1 1 2 2 2 2 2 1 2 2 1 2 2 2 1 2 2 2 1 1 2 1 2
99 2 2 2 1 2 2 2 2 2 2 1 1 2 2 2 2 2 2 2 2 2 1 2 1 1 1 1 1 1 2

Universitas Sumatera Utara


84

Lampiran 10. DAFTAR RIWAYAT HIDUP

A. IDENTITAS

Nama : Albertina Butu

Tempat/Tanggal Lahir : Diyoudimi, 03 Agustus 1994

Jenis Kelamin : Perempuan

Alamat Rumah : Diyoudimi

B. RIWAYAT PENDIDIKAN

No. Nama Pendidikan Tahun

1. SD Omakapau/SD N Tilemans Timepa 2002-2008

2. SMP N 01 Dogiyai 2008-2011

3. SMA N 01 Dogiyai 2011-2014

4. Fakultas Keperawatan USU 2014-sekarang

Universitas Sumatera Utara


85

Lampiran 11. Lembar bukti bimbingan

Nama : Albertina Butu


NIM : 141101070
Judul :Hubungan Intensitas Nyeri Dengan Strategi
Manajemen Nyeri Pada Pasien Fraktur Post Operasi
ORIF di RSUP H. Adam Malik Medan
Dosen Pembimbing : Ikhsanuddin A. Harahap, SKp, MNS
NIP : 197426082002121002

NO Tanggal Materi Bimbingan Komentar / Saran Paraf


Selasa, 20 Maret Revisi proposal Lanjut validitas
1 2018
Kamis, 22 Maret Menanyakan perihal Validator dengan 3 dosen
2 2018 dengan siapa dosen
validator kuesioner
Rabu, 30 Juni Menunjukkan Lanjutkan analisa data
3 2018 validasi dari dosen

Senin, 25 Juni Membuat koding dan Coba ulangi pengkodean hasil


4 2018 hasil penelitian penelitian

Rabu, 27 Juni Penyerahan hasil Lanjutkan ke pembahasan


5 2018 penelitian
Jumat, 13 Juli Penyerahan bahan Perbaikan lihat penulisan dan
2018 skripsi kata kata yang salah
6
Rabu, 25 Juli Melaporkan Tetap perbaiki penulisan setiap
2018 perbaikan skripsi kata
7
Jumat, 10 Perbaikan skripsi Selesaikan kelengkapan berkas
8 Agustus 2018 kembali untuk siding
Kamis, 16 Penyerahan skripsi Bahan skripsi ACC dan hubungi
10 Agustus 2018 dan ACC dosen penguji untuk jadwal
sidang

Universitas Sumatera Utara


86

Lampiran 12. Hasil penelitian Hubungan Intensitas Nyeri dengan Strategi


Mananjemen Nyeri pada Pasien Fraktur Post Operasi ORIF di RSUP. H Adam
Malik Medan

Umur
Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent

Valid 12-16 3 10.0 10.0 10.0

17-25 5 16.7 16.7 26.7


26-35 10 33.3 33.3 60.0

36-45 5 16.7 16.7 76.7

46-55 4 13.3 13.3 90.0

56-65 3 10.0 10.0 100.0

Total 30 100.0 100.0

Jeniskelamin
Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent

Valid laki-laki 20 66.7 66.7 66.7

perempuan 10 33.3 33.3 100.0

Total 30 100.0 100.0

agama
Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent

Valid islam 24 80.0 80.0 80.0

katolik 1 3.3 3.3 83.3

lain-lain 3 10.0 10.0 93.3

6 2 6.7 6.7 100.0

Total 30 100.0 100.0

Universitas Sumatera Utara


87

pend terakhir
Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent

Valid SMP 10 33.3 33.3 33.3

SMA 8 26.7 26.7 60.0

D3 4 13.3 13.3 73.3

S1 8 26.7 26.7 100.0

Total 30 100.0 100.0

pekerjaan
Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent

Valid pegawaiswasta 2 6.7 6.7 6.7

pegawainegeri 1 3.3 3.3 10.0

Wiraswasta 14 46.7 46.7 56.7

tidakbekerja 3 10.0 10.0 66.7

lain-lain 10 33.3 33.3 100.0

Total 30 100.0 100.0

status
Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent

Valid belummenikah 8 26.7 26.7 26.7

menikah 22 73.3 73.3 100.0

Total 30 100.0 100.0

1. manajemennyeri perawat
Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent

Universitas Sumatera Utara


88

Valid cukup 4 13.3 13.3 13.3

baik 26 86.7 86.7 100.0

Total 30 100.0 100.0

p1
Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent

Valid sering 8 26.7 26.7 26.7


selalu 22 73.3 73.3 100.0

Total 30 100.0 100.0

p2
Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent

Valid kadang-kadang 1 3.3 3.3 3.3

sering 13 43.3 43.3 46.7

selalu 16 53.3 53.3 100.0

Total 30 100.0 100.0

p3
Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent

Valid tidakpernah 2 6.7 6.7 6.7

kadang-kadang 2 6.7 6.7 13.3

sering 9 30.0 30.0 43.3

selalu 17 56.7 56.7 100.0

Total 30 100.0 100.0

Universitas Sumatera Utara


89

p4
Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent

Valid kadang-kadang 3 10.0 10.0 10.0

sering 14 46.7 46.7 56.7

selalu 13 43.3 43.3 100.0

Total 30 100.0 100.0

p5
Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent

Valid kadang-kadang 10 33.3 33.3 33.3

sering 9 30.0 30.0 63.3

selalu 11 36.7 36.7 100.0

Total 30 100.0 100.0

p6
Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent

Valid kadang-kadang 8 26.7 26.7 26.7

sering 10 33.3 33.3 60.0


selalu 12 40.0 40.0 100.0

Total 30 100.0 100.0

p7
Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent

Valid kadang-kadang 5 16.7 16.7 16.7

Universitas Sumatera Utara


90

sering 18 60.0 60.0 76.7

selalu 7 23.3 23.3 100.0

Total 30 100.0 100.0

p8
Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent

Valid kadang-kadang 5 16.7 16.7 16.7

sering 5 16.7 16.7 33.3

selalu 20 66.7 66.7 100.0

Total 30 100.0 100.0

p9
Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent

Valid kadang-kadang 1 3.3 3.3 3.3

sering 15 50.0 50.0 53.3

selalu 14 46.7 46.7 100.0

Total 30 100.0 100.0

p10
Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent

Valid kadang-kadang 3 10.0 10.0 10.0

sering 8 26.7 26.7 36.7

selalu 19 63.3 63.3 100.0

Total 30 100.0 100.0

Universitas Sumatera Utara


91

p11
Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent

Valid kadang-kadang 17 56.7 56.7 56.7

sering 5 16.7 16.7 73.3

selalu 8 26.7 26.7 100.0

Total 30 100.0 100.0

p12
Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent

Valid kadan-kadang 19 63.3 63.3 63.3

sering 4 13.3 13.3 76.7

selalu 7 23.3 23.3 100.0

Total 30 100.0 100.0

2. manajemendokter
Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent

Valid cukup 1 3.3 3.3 3.3

baik 29 96.7 96.7 100.0

Total 30 100.0 100.0

p1
Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent

Valid sedikitpuas 1 3.3 3.3 3.3

puas 23 76.7 76.7 80.0

sangatpuas 6 20.0 20.0 100.0

Total 30 100.0 100.0

Universitas Sumatera Utara


92

p2
Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent

Valid sedikitpuas 1 3.3 3.3 3.3

puas 21 70.0 70.0 73.3

sanagatpuas 8 26.7 26.7 100.0

Total 30 100.0 100.0

p3
Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent

Valid sedikitpuas 3 10.0 10.0 10.0

puas 12 40.0 40.0 50.0

sangatpuas 15 50.0 50.0 100.0

Total 30 100.0 100.0

p4
Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent

Valid sedikitpuas 2 6.7 6.7 6.7

puas 20 66.7 66.7 73.3

sangatpuas 8 26.7 26.7 100.0

Total 30 100.0 100.0

p5

Universitas Sumatera Utara


93

Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent

Valid tidakpuas 1 3.3 3.3 3.3

sedikitpuas 1 3.3 3.3 6.7

puas 14 46.7 46.7 53.3

sangatpuas 14 46.7 46.7 100.0

Total 30 100.0 100.0

p6
Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent

Valid sedikitpuas 3 10.0 10.0 10.0

puas 17 56.7 56.7 66.7

sangatpuas 10 33.3 33.3 100.0

Total 30 100.0 100.0

p7
Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent

Valid sedikitpuas 3 10.0 10.0 10.0

puas 17 56.7 56.7 66.7

sangatpuas 10 33.3 33.3 100.0

Total 30 100.0 100.0

p8
Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent

Valid sedikitpuas 2 6.7 6.7 6.7

Universitas Sumatera Utara


94

puas 14 46.7 46.7 53.3

sangatpuas 14 46.7 46.7 100.0

Total 30 100.0 100.0

3. manajemenperawat
Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent

Valid cukup 1 3.3 3.3 3.3

baik 29 96.7 96.7 100.0

Total 30 100.0 100.0

p1
Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent

Valid sedikitpuas 1 3.3 3.3 3.3

puas 26 86.7 86.7 90.0

sangatpuas 3 10.0 10.0 100.0

Total 30 100.0 100.0

p2
Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent

Valid sedikitpuas 1 3.3 3.3 3.3

puas 20 66.7 66.7 70.0

sangatpuas 9 30.0 30.0 100.0

Total 30 100.0 100.0

Universitas Sumatera Utara


95

p3
Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent

Valid sedikitpuas 5 16.7 16.7 16.7

puas 17 56.7 56.7 73.3

sangatpuas 8 26.7 26.7 100.0

Total 30 100.0 100.0

p4
Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent

Valid sedikitpuas 5 16.7 16.7 16.7

puas 14 46.7 46.7 63.3

sangatpuas 11 36.7 36.7 100.0

Total 30 100.0 100.0

p5
Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent

Valid sedikitpuas 3 10.0 10.0 10.0

puas 17 56.7 56.7 66.7

sangatpuas 10 33.3 33.3 100.0

Total 30 100.0 100.0

p6

Universitas Sumatera Utara


96

Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent

Valid sedikitpuas 3 10.0 10.0 10.0

puas 17 56.7 56.7 66.7

sangatpuas 10 33.3 33.3 100.0

Total 30 100.0 100.0

p7
Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent

Valid tidakpuas 1 3.3 3.3 3.3

sedikitpuas 2 6.7 6.7 10.0

puas 16 53.3 53.3 63.3

sangatpuas 11 36.7 36.7 100.0

Total 30 100.0 100.0

p8
Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent

Valid sedikitpuas 3 10.0 10.0 10.0

puas 19 63.3 63.3 73.3

sangatpuas 8 26.7 26.7 100.0

Total 30 100.0 100.0

p9
Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent

Valid sedikitpuas 2 6.7 6.7 6.7

Universitas Sumatera Utara


97

puas 19 63.3 63.3 70.0

sangatpuas 9 30.0 30.0 100.0

Total 30 100.0 100.0

p10
Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent

Valid tidakpuas 1 3.3 3.3 3.3

sedikitpuas 7 23.3 23.3 26.7

puas 10 33.3 33.3 60.0

sangatpuas 12 40.0 40.0 100.0

Total 30 100.0 100.0

p11
Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent

Valid tidakpuas 1 3.3 3.3 3.3

sedikitpuas 4 13.3 13.3 16.7

puas 14 46.7 46.7 63.3

sangatpuas 11 36.7 36.7 100.0

Total 30 100.0 100.0

Statistics
manajemennyeripasien

N Valid 30

Missing 0
Mean 2.87
Median 3.00
Mode 3
Std. Deviation .346
Variance .120

Universitas Sumatera Utara


98

Range 1
Minimum 2
Maximum 3
Sum 86

Statistics
manajemendokter

N Valid 30

Missing 0
Mean 2.97
Median 3.00
Mode 3
Std. Deviation .183
Variance .033
Range 1
Minimum 2
Maximum 3
Sum 89

Statistics
Manajemenperawat

N Valid 30

Missing 0
Mean 2.97
Median 3.00
Mode 3
Std. Deviation .183
Variance .033
Range 1
Minimum 2
Maximum 3
Sum 89

Universitas Sumatera Utara


99

Statistics
strategimanajemennyeri

N Valid 30

Missing 0
Mean 2.97
Std. Error of Mean .033
Median 3.00
Mode 3
Std. Deviation .183
Variance .033
Range 1
Minimum 2
Maximum 3
Sum 89

strategimanajemennyeri
Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent

Valid cukup 1 3.3 3.3 3.3

baik 29 96.7 96.7 100.0

Total 30 100.0 100.0

Statistics
Intensitasnyeri

N Valid 30

Missing 0
Mean 2.73
Std. Error of Mean .082
Median 3.00
Mode 3
Std. Deviation .450
Variance .202
Range 1
Minimum 2

Universitas Sumatera Utara


100

Maximum 3
Sum 82

Intensitasnyeri
Cumulative
Frequency Percent Valid Percent Percent

Valid nyerisedang 8 26.7 26.7 26.7

nyeriberat 22 73.3 73.3 100.0

Total 30 100.0 100.0

Spear INTENSITAS_N Correlation 1.000 .375* .445* .517**

man's YERI Coefficient

rho Sig. (2-tailed) . .041 .014 .003

SMN_PASIEN Correlation .375* 1.000 .540** .739**

Coefficient

Sig. (2-tailed) .041 . .002 .000

SMN_DOKTER Correlation .445* .540** 1.000 .797**

Coefficient

Sig. (2-tailed) .014 .002 . .000

SMN_PERAWAT Correlation .517** .739** .797** 1.000

Coefficient

Universitas Sumatera Utara


101

Sig. (2-tailed) .003 .000 .000 .

*. Correlation is significant at the 0.05 level (2-tailed).

**. Correlation is significant at the 0.01 level (2-tailed).

a. Listwise N = 30

Universitas Sumatera Utara


102

Lampiran 13. Surat permohonan validasi kuesioner

Universitas Sumatera Utara


103

Universitas Sumatera Utara


104

Universitas Sumatera Utara


105

Lampiran 14. Surat persetujuan validitas

Universitas Sumatera Utara


106

Universitas Sumatera Utara


107

Lampiran 15. Surat ijin penelitian

Universitas Sumatera Utara


108

Universitas Sumatera Utara


109

Lampiran 16. Surat pernyataan selesai penelitian

Universitas Sumatera Utara


110

Lampiran 17. Surat Komisi Etik

Universitas Sumatera Utara

Anda mungkin juga menyukai