Anda di halaman 1dari 1

ATURAN PRESENTASI TUGAS MINI RISET

Mata Kuliah Seminar dan Penulisan Karya Tulis Ilmiah/PKTI

1. Mahasiswa yang presentasi menyiapkan bahan presentasi (laporan mini riset dan
slide presentation) dan membaginya di group sebelum presentasi dimulai.
2. Mahasiswa peserta mempelajari bahan yang dibagikan presenter dan
memberikan saran/masukan.
3. Pemandu presentasi adalah yang menjadi Host (bisa dosen dan mahasiswa) dan
memberikan kesempatan untuk terjadinya dialog antara peserta. Berhubung ada
slide presentation yang akan ditampilkan saat presentasi maka sebaiknya yang
menjadi host adalah mahasiswa.
4. Pembagian sesi presentasi sesuai absen atau menurut daftar hadir (berdasarkan
kondisi dan situasi saat presentasi akan dimulai).
5. Selama pembelajaran daring mahasiswa dan dosen berpakaian yang rapi dan
sopan serta memilih tempat yang tenang serta kondusif.
6. Nilai presentasi adalah nilai naskah dan nilai presentasi.
Aspek yang dinilai dari naskah meliputi;
a. Struktur dan sistematika laporan
b. Tata tulis/ketik dan kepatuhan pada aturan UNP
c. Kualitas Bab 1 (Latar Belakang, rumusan dan tujuan)
d. Kualitas Bab 2 (teori, kajian relevan dan kerangka konseptual)
e. Kualitas Bab 3 (kesesuaian metode, teknik dan alat serta analisis)
f. Kualitas Bab 4 (penyajian hasil dan pembahasan)
g. Kualitas Bab 5 (simpulan dan ketepatan saran)
h. Penulisan dan Kelengkapan Rujukan
Aspek ini bobotnya 60%.

Aspek yang dinilai dari presentasi;


a. Kualitas slide presentation
b. Teknik presentasi (voice, verbal, visual)
c. Penguasaan materi dan media
d. Kemampuan menjawab atau memberi tanggapan
e. Sikap selama presentasi
Aspek ini bobotnya 40%.

Anda mungkin juga menyukai