Anda di halaman 1dari 2

Diskusi VIiI – Asas Asas Manajemen

Kita sudah sampai pada sesi akhir tutorial online ISIP4111-Asas Asas Manajemen. Silahkan dimanfaatkan
sebaik-baiknya untuk berdiskusi, bertanya, dan mengerjakan tugas yang diberikan untuk menambah
nilai.
Untuk diskusi terakhir ini, menurut Saudara, faktor apa saja yang dapat mempengaruhi manajemen di
masa Depan? Diskusikan dengan teman-teman Saudara.
Selamat berdiskusi. Tetap semangat. Semoga sukses.

Jawaban :

Selamat Malam,

Berbagai perubahan kondisi baik internal maupun eksternal organisasi, telah memicu pa ra ahli untuk
merumuskan konsep-konsep dan pemikiran yang kemudian diberikan berbagai istilah yang
menggambarkan bagaimana organisasi dikelola, para anggota organisasi digerakkan, dan hubungan-
hubungan antar organisasi. Semuanya dilakukan untuk dalam rangka tercapainya tujuan organisasi
secara efektif, efisien dan produktif.

Perubahan dapat disebabkan oleh 2 faktor dominan yaitu:

a. Faktor pertama perubahan yang disengaja, yaitu perubahan yang dilakukan oleh
organisasi karena memang dalam organisasi itu sendiri menuntut adanya perubahan. Dalam
hal ini perubahan merupakan sesuatu yang memang dibutuhkan. Perubahan internal biasanya
muncul dari inisiatif pimpinan puncak yang didasarkan atas visi masa depan yang telah
dirumuskan atau disepakati dalam organisasi tersebut.
b. Faktor kedua, perubahan yang disebabkan oleh faktor eksternal. Perubahan ini terjadi
karena adanya tuntutan atau dinamika di luar organisasi yang memaksa organisasi untuk
melakukan penyesuaian atau adaptasi.

Selain itu, ada juga faktor yang dapat mempengaruhi manajemen di masa depan seperti:

a. Faktor Lingkungan Luar (Eksternal)


Manajer di masa depan harus menempatkan industrinya secara jelas dalam kedudukan yang
bersendikan kepada badan-badan pemerintah dan anggota masyarakat hukum. Ia harus dapat
melakukan pendekatan sesuai dengan peraturan pemerintah serta mempunyai pemikiran yang
matang terhadap implikasi jangka panjang.

b. Adanya Perusahaan Besar dan Kecil


Industri-industri terkemuka pada masa kini, ada kemungkinan akan mengalami suatu
kemunduran yang cukup berarti dalam era masa mendatang. Dalam hubungan ini dapat
diartikan bahwa bila perusahaan-perusahaan tersebut ingin tetap bertahan, haruslah
mengadakan perubahan secara radikal.
c. Fungsi-Fungsi Manajemen
Manajer masa depan perlu sekali dibekali lebih banyak bidang pengetahuan dibanding saat
ini. Ia juga perlu menyadari tren (kecenderungan) sosial tidak hanya di negerinya sendiri,
tetapi juga pada bagian-bagian dunia lainnya agar apabila perusahaannya membesar,
kemungkinan akan berwujud perusahaan multinasional.

d. Pengembangan dalam Manajemen


Pengembangan didalam organisasi atau perusahaan juga perlu dilakukankarena dapat
meebantu perusahaan utuk lebih berkembangdan maju. Pengembangan organisasi dilakukan
karena adanya beberapa faktor yang memepengaruhi yaitu, kompetisi yang semakin tajam
antar organisasi, perkembangan IPTEK, perubahan lingkungan, struktur dalam organisasi,
sistem dalam organisasi, perlengkapan dan fasilitas.

Demikian Jawaban menurut apa yang saya pahami

Sumber / Referensi:
Materi Inisiasi 8
BMP ISIP 4111, Asas – Asas Manajemen, Modul 9, Rusli Ramli dan Yuniati Putri Koes Hardini

Anda mungkin juga menyukai