Anda di halaman 1dari 3

Latihan Soal AKM

Bonaventura Ditra Deoaryudya-11 Mia4-6

PIL KINA
Tak hanya klorokuin yang diburu ditengah kepanikan masyarakat menghadapi
wabah virus Corona, obat sejenis yang lebih umum ditemui di Indonesia, pil
kina pun jadi incaran massa. Padahal zat aktif kedua obat ini memiliki beberapa
perbedaan. Pil kina yang biasa kita temui di pasaran mengandung kuinin sulfat
bukan klorokuin fosfat. Meskipun memiliki dasar struktur dan mekanisme yang
sama sebagai pengobatan malaria, kuinin sulfat belum diujikan secara langsung
pada pasien COVID-19. Kuinin merupakan zat aktif pil kina yang diekstrak dari
pohon kina. Saat ini kuinin masih dijadikan wacana untuk selanjutnya diteliti
oleh para ilmuwan Indonesia. Potensinya dianggap sangat besar, mengingat
sumber alam Indonesia akan pohon kina ini sangat luas.

Pil Kina adalah obat yang digunakan untuk penyakit malaria. Studi pada
binatang percobaan memperlihatkan adanya efek samping terhadap janin,
namun belum ada studi terkontrol pada wanita hamil. Obat hanya boleh
digunakan jika besarnya manfaat yang diharapkan melebihi besarnya risiko
terhadap janin. Kina dapat diserap ke dalam ASI. Oleh karena itu, ibu menyusui
disarankan untuk berkonsultasi dengan dokter sebelum mengonsumsi obat ini,
agar dokter dapat mempertimbangkan manfaat dengan risikonya.

Saat ini pil Kina diburu untuk uji alternatif pengobatan penyakit Corona atau
Corona Virus Diseases tahun 2019 (Covid 19). Virus Corona merupakan
keluarga besar virus yang menyebabkan penyakit pernapasan seperti flu, batuk,
demam, pneumonia, hingga sindrom pernapasan akut. Beberapa langkah untuk
mencegah Corona yaitu dengan rutin membersihkan tangan menggunakan air
dan sabun, menjaga jarak dengan orang yang batuk dan bersin, tetaplah di
rumah, dan mengikuti protokol otoritas kesehatan lokal.
Latihan soal

1. Pil Kina dapat menyembuhkan pasien Covid 19 karena sudah teruji secara klinis
mengandung zat aktif pembunuh kuman. (Benar/ Salah)
2. Konsumsi pil Kina pada pasien malaria dapat terdeteksi pada urine pasien setelah
mengalami augmentasi di tubulus kontortus distal. (Benar/ Salah)
3. Pil Kina kemungkinan memiliki efek samping terhadap janin. Beberapa kemungkinan
tersebut seperti berikut ini, kecuali....
a) Pil Kina masuk melalui aliran darah ibu hamil dan dialirkan ke plasenta
b) Pil Kina mengandung zat kimia yang mempengaruhi pembentukan otak
c) Pil Kina memiliki rasa pahit sehingga mengganggu kesehatan janin dalam
kandungan
d) Pil Kina membuat ibu hamil mengantuk sehingga janin menjadi lemah
4. Apakah pasien penderita Covid 19 akan mendapatkan antibodi setelah sembuh?
Jelaskan jawabanmu!
5. Mengapa pemutusan mata rantai penularan Covid 19 dengan cara berdiam di rumah
atau stay at home? Jelaskan jawabanmu!

JAWABAN:

1. SALAH
2. BENAR
3. D. Pil Kina membuat ibu hamil mengantuk sehingga janin menjadi lemah
4. Ya, Akan tetapi, terhadap virus berbasis RNA seperti SARS-CoV-2 yang
menyebabkan Covid-19, membutuhkan waktu tiga minggu bagi tubuh untuk
membangun jumlah antibodi yang cukup. Itu pun perlindungannya mungkin hanya
bertahan selama beberapa minggu. Prosesnya adalah sebagai berikut
a) Sel limfosit B mengidentifikasi antigen
b) Sel limfosit B bereplikasi dengan cepat menghasilkan sejumlah besar sel yang disebut
sel B plasma.
c) Sel B plasma akan menghasilkan antibodi yang bersifat spesifik terhadap satu jenis
antigen dan melepaskannya ke dalam sistem sirkulasi tubuh.
d) Selain menghasilkan sel B plasma, sel limfosit B menghasilkan sel B memori dan sel
B pembelah. Sel B memori dapat hidup untuk jangka waktu lama. Apabila terjadi
feksi untuk kedua kalinya sel B memori akan bereaksi lebih cepat dan lebih giat
dibanding sel B lainnya. sedangkan sel B pembelah berfungsi menghasilkan banyal
lagi sel-sel limfosit.
e) Apabila infeksi telah berakhir, sel limfosit B mati dan respon imun yang yang
dihasilkan disebut sebagai respon imun primer. Dan apabila terjadi infeksi yang kedua
oleh patogen yang sama, maka sel B akan membelah dengan cepat dan melindungi
tubuh dari serangan penyakit, respon ini disebut respon imun sekunder. Perlu diingat
bahwa sel-sel lmfosit telah matang sebelum bertemu dengan antigen.
5. Mata rantai penularan Covid-19 dapat diputus jika kita tetap berdiam di rumah
karena, jika kita tidak keluar rumah, maka kita tidak akan melakukan kontak dengan
orang di luar sana, sehingga virus Covid-19 yang penyebarannya harus melalui kontak
langsung atau cairan yang berasal dari penderitanya tidak dapat menyebar. Sedangkan
stay at home selama 2 minggu itu merupakan masa inkubasi virus tersebut sampai
menunjukkan gejalanya, jika sampai setelah periode tersebut tidak ada gejala, berarti
orang tersebut tidak terinfeksi COVID-19.

Anda mungkin juga menyukai