Anda di halaman 1dari 4

TUGAS FARMASI RUMAH SAKIT

“SOP Produksi TPN (Total Parenteral Nutrition)”

OLEH :

KELOMPOK 20

ISMAIL N014191037

NUR FITRIANA CHAIRUNNISA N014191072

INDAH ROSADE SAID N014191116

PROGRAM STUDI PROFESI APOTEKER


FAKULTAS FARMASI
UNIVERSITAS HASANUDDIN

MAKASSAR
2019
Produksi TPN (Total Parenteral Nutrition)

Pendahuluan
TPN (Total Parenteral Nutrition) adalah membuat atau mencampur bahan nutrisi
yang berisi asam amino, karbohidrat dan lipid yang steril dengan kadar yang sesuai
kebutuhan masing-masing pasien, sehingga dihasilkan sediaan yang steril. TPN
merupakan terapi pemberian nutrisi secara intravena kepada pasien yang tidak
dapat makan melalui mulut.
Tujuannya adalah mengganti dan mempertahankan nutrisi-nutrisi penting
tubuh melalui infus intravena ketika (dan hanya ketika) pemberian makanan
secara oral bersifat kontraindikasi atau tidak mencukupi. TPN digunakan ketika
diperlukan saja dikarenakan oleh risiko yang terkait dengan terapi ini dan
tingginya biaya untuk melakukan terapi ini.
TPN diberikan pada keadaan-keadaan sebagai berikut:
1. Pasien yang sangat kekurangan gizi tanpa asupan oral lebih dari 1 minggu
2. Pankreatitis berat
3. Radang usus berat (Crohn’s disease dan ulcerative colitis)
4. Operasi usus yang ekstensif
5. Obstruksi usus kecil
6. Kehamilan (pada kasus mual dan muntah yang berat)
7. Pasien dengan cedera di kepala
Penyiapan nutrisi parenteral dilakukan di bagian produksi steril dikerjakan
oleh tenaga yang terlatih secara aseptis sesuai dengan kebutuhan pasien dengan
menjaga stabilitas sediaan, formula standar dan kepatuhan terhadap prosedur yang
menyertai. Ruang untuk produksi TPN bertekanan positif daripada di luar karena
obat ini tidak berbahaya hanya saja dalam pembuatannya harus steril.
Faktor yang perlu diperhatikan :
- Tim yang terdiri dari dokter, apoteker dan perawat
- Sarana dan prasarana
- Ruangan khusus
- Lemari pencampuran
- Kantung khusus untuk nutrisi parenteral
Penyiapan Pemberian TPN
1. Mencatat BB pasien dan menentukan status nutrisinya
2. Menilai akses vena
3. Memeriksa hasil laboratorium
4. Menghitung kebutuhan elektrolit
5. Menghitung kebutuhan cairan perhari
6. Menghitung cairan yang tersedia untuk Nutrisi Parenteral
Prosedur Pembuatan
1. Ruangan steril dibersihkan dan disiapkan.
2. Semua permukaan kerja disterilkan dengan alkohol 70%.
3. Semua bahan dan alat yang sudah disterilkan dimasukkan lewat pass box dan
diatur dalam laminar air flow.
4. Komponen dasar dicampur terlebih dahulu dan mencakup sebagian besar
volume TPN yang terdiri dari dekstrosa (karbohidrat) dan asam amino
(protein) dan mungkin termasuk lemak dan air. Urutannya yaitu lemak, asam
amino kemudian air.
5. Aditif dicampur dengan komponen dasar (termasuk nutrisi penunjang
kehidupan, elektrolit, vitamin, elemen penanda seperti heparin, insulin dan
antagonis H2).
6. Setelah tercampur, dimasukkan ke dalam kemasan plastik EVA (Ethyl Vynil
Acetate).
7. Diberi label yang berisi :
- Nama pasien
- Ruang perawatan pasien
- Komposisi produk
- Nomor batch
- Tanggal pembuatan
- Tanggal kadaluwarsa
- Cara penyimpanan
- Perhatian khusus
8. Disimpan pada suhu 2-6oC (Jangan disimpan pada suhu kamar lebih dari 24
jam). Keluarkan 4-6 jam dari lemari es sebelum pemberian TPN dan biarkan
di suhu kamar.
Pemberian Kepada Pasien
1. Sebelum obat direkonstitusi pastikan telah sesuai dengan instruksi dan harus
memenuhi 5 persyaratan yaitu:
1. Obat tepat
2. Dosis atau kecepatannya tepat
3. Rute pemberian tepat
4. Frekuensi interval tepat
5. Diberikan kepada pasien yang tepat
Khusus rekonstitusi sediaan Nutrisi Parenteral, perlu dilakukan konfirmasi
apabila :
- Nilai osmolaritas kurang dari 900 mOsmol/liter, rute pemberian perifer.
- Nilai osmolaritas lebih dari 900 mOsmol/liter, dilakukan konfirmasi ke
dokter yang merawat untuk kemudian diteruskan ke DPJP.
2. Beri label luar pada wadah yang akan digunakan untuk obat hasil rekonstitusi.
3. Obat yang telah di rekonstitusi tersebut diantarkan ke ruang perawatan dengan
menggunakan troli tertutup untuk mengurangi kontaminan.
4. Lakukan serah terima dengan pasien atau petugas perawat.

Pustaka :
- Aseptic Technique, Sterile Compounding: Intravenous and Admixture.
Published by Kylie Stuart (https://slideplayer.com/slide/257213/)
- Dokumen Pemberian Produk Steril Rumah Sakit Unhas Makassar (No.
Dokumen 4158/UN4.26/HK.06/2019)
- Djide, Natsir. 2014. Buku Pegangan Farmasi Rumah Sakit. Makassar :
Fakultas Farmasi Universitas Hasanuddin.
- Total Parenteral Nutrisi Dra. Nastiti, Sr., Apt. https://docplayer.info/38673847-
Total-parenteral-nutrisi-dra-nastiti-sr-apt.html

Anda mungkin juga menyukai