Anda di halaman 1dari 6

RANGKUMAN TELAAH JURNAL MENGENAI IMPLEMENTASI

PADA PASIEN ALZEIMER

URWATUL WUSQO
181012114201117

PROGRAM STUDI SARJANA KEPERAWATAN


FAKULTAS KEPERAWATAN
INSTITUT KESEHATAN PRIMA NUSANTARA BUKIT TINGGI
TAHUN 2020

A. Implementasi Sistem Notifikasi untuk Pengawasan Pasien

Alzheimer Berbasis Bluetooth Low Energy (BLE)

1. Judul Jurnal
Dari judul jurnal ini penulis mengambil lingkup yang lebih kecil agar lebih mudah saat

meneliti. Judul jurnal yang kami telaah yaitu “Implementasi Sistem Notifikasi untuk

Pengawasan Pasien Alzheimer Berbasis Bluetooth Low Energy (BLE)”.

Penulisan judul belum baik karena penulis tidak mencanumkan tempat penelitian dan

penulis juga tidak mencantumkan tahun penelitian agar lebih jelas lingkupnya.

2. Latar belakang

Dalam jurnal penelitian ini, penulisan pendahuluan tidak sesuai dengan IJKS.Sisi dari

pendahuluan hanya memuat beberapa bagian dari IJKS (introduksi, justifikasi, kronologi,

dansolusi), namun penempatannya tidak berurutan. Adapun IJKS adalah :

 Introduction (definisi)

Pada penelitian ini, bagian introduksi berada di paragraf 1 yang sudah menjelaskan

definisi dari penyakit alzheimer.

 Jastifikasi
 

Justifikasi adalah pembenaran dan bukti secara autentik tentang keberadaan masalah

yang diuraikan, maka data ini diperkuat dengan data kuantitatif yang berupa jumlah

kejadian peristiwa yang diperoleh dari data internasional, nasional ,dan lokal. Dan

diupayakan data yang mutakhir yang dapat diperoleh dari surve awal. Pada jurnal

penelitian ini belum ada jastifikasi.

 Kronologi

Berisi tentang bagaimana kejadian suatu masalah sampai timbulnya sebab dan akibat

jika masalah tersebut tidak ditangani.Dalam jurnal ini, penulis tidak menjelaskan

kronologi bagaimana kejadian/kasus bias terjadi.


 Solusi

Berisi tentang alternative solusi untuk menyelesaikan masalah dan dampak yang di

timbulkan.  Begitupun dengan solusi. Penulis tidak memiliki saran tentang solusi

untuk kasus yang diteliti dalam masalah ini.

3. Kriteria Inklusi

Dalam jurnal ini tidak terdapat criteria inklusi yang dijadikan sebagai objek penelitian.

4. Strategi Mengenai Populasi dan Sampel

Populasi dan sampel dalam penelitian belum jelas.

5. Sumber terpercaya dan teori yang digunakan

Dalam penggunan teori maupun pendapat dalam penelitian ini, penulis banyak mengutip

pendapat para ahli dari buku atau pun literatur yang digunakan. Dimana teori dan pendapat

yang dilampirkan juga berasal dari penulis buku dengan bahasa asing.

6. Kesalahan Literatur

Tidak ada hipotesis.Desain penelitian, uji statistic, rekomendasi penelitian, saran dan

kesimpulan.

B. “Klasifikasi Alzheimer Dan Non Alzheimer Menggunakan Fuzzy

C-Mean, Gray Level Cooccurrence Matrix Dan Support Vector

Machine”

 
Judul tersebut sudah cukup jelas, dan tidak ambigu. Judul merupakan wajah yang dilihat

terlebih dahulu sebelum melihat isi menelitian, dengan melihat judul saja pembaca sudah

dapat membuat konsep pikiran apa saja yang dibahas dalam penelitian tersebut. Dalam karya

tulis penelitian ini judulnya belum dicantumkan tempat dan tahun penelitian.

 Abstrak

Kelebihan:

Abstrak merupakan ringkasan atau ulasan singkat mengenai isi karya tulis ilmiah/ skripsi,

tanpa tambahan penafsiran, kritik, maupun tanggapan penulis. Abstrak dalam penelitian ini

sudah mencakup masalah utama yang diteliti dan ruang lingkupnya,

Kekurangan:

Kata-kata yang ada dalam abstrak kurang dari 200 kata. Metode penelitian tidak ada, hasil

yang diperoleh dan kesimpulan utama serta saran yang diajukan tidak jelas.

 Masalah dan tujuan penelitian

Masalah dan tujuan dalam peneltian ini belum ada.

 Literatur / tinjauan pustaka

Penulisan jurnal sudah menggunakan analitis kritis berdasarkan literatur yang ada dengan

membandingkan temuan-temuan pada penelitian sebelumnya dengan hasil yang

didapatkan oleh penulis. Terdapat  jurnal yang digunakan sebagai bahan referensi dalam

penelitian ini dan buku-buku yang digunakan sudah cukup relevan sehingga dapat

digunakan dalam penyusunan penelitian ini.

 Hipotesis

Hipotesis seharusnya ada dalam penelitian, namun dalam penelitian ini tidak

dicantumkan.
 Populasi dan sampel

Populasi penelitian ini sudah sesuai

 Pertimbangan etik

Dalam penelitian ini tidak terdapat etika yang dianut atau yang digunakan dalam

penelitian yang seharusnya ada dalam sebuah penelitian.

 Metode penelitian

Tidak ada metode penelitian dalam penelitian ini

 Data dan analisa data

Analisis bivariat menggunakan uji statistik chi square dengan derajat kemaknaan (α <

0,05).

 Pembahasan hasil penelitian

Sudah cukup jelas dan bisa di pahami oleh pembaca

 Referensi

Penulisan jurnal sudah menggunakan analitis kritis berdasarkan literatur yang ada dengan

membandingkan temuan-temuan pada penelitian sebelumnya dengan hasil yang

didapatkan oleh penulis. Banyak jurnal yang digunakan sebagai bahan referensi dalam

penelitian ini, namun buku-buku yang digunakan sudah cukup relevan sehingga dapat

digunakan dalam penyusunan penelitian ini.

 Kesimpulan dan saran

Isi kesimpulan peneliti merupakan jawaban dari tujuan penelitian. Kesimpulan ringkas,

jelas dan padat. Dalam penelitian ini peneliti tidak memberikan saran kepada peneliti

selanjutnya.

 Penutup
Walaupun penelitian ini masih banyak kekurangan yang ditemukan, namun penelitian ini

telah memberikan sumbangan yang positif bagi ilmu pengetahuan khususnya bidang

karya tulis ilmiah.

Anda mungkin juga menyukai