Anda di halaman 1dari 11

PERJANJIAN KEANGGOTAAN

PT. EDUPLUS INTERNASIONAL

Perjanjian Keanggotaan (selanjutnya disebut sebagai “Perjanjian”) ini dibuat pada hari ***,

tanggal *** 2017, oleh dan antara:

1. PT EDUPLUS INTERNASIONAL, suatu perseroan terbatas yang didirikan

berdasarkan hukum Republik Indonesia, berkedudukan dan beralamat di ***, dalam

hal ini diwakili oleh *** selaku *** (selanjutnya disebut sebagai “EDUPLUS”); dan

2. ***, Jenis kelamin ***, usia *** tahun, dalam hal ini bertindak sebagai Anggota,

pemegang Kartu Tanda Penduduk nomor ***, beralamat di *** (selanjutnya disebut

sebagai “Member”).

(EDUPLUS dan ANGGOTA selanjutnya secara bersama-sama disebut sebagai

“PARA PIHAK”).

PARA PIHAK dalam kapasitasnya sebagaimana tersebut di atas terlebih dahulu menerangkan

hal-hal sebagai berikut:

a. bahwa EDUPLUS merupakan perusahaan edukasi, konsultasi dan agensi di bidang

finansial, termasuk perencanaan keuangan, proteksi, investasi dan trading berbasis

network, komunitas, serta dengan dukungan teknologi online;

b. bahwa ANGGOTA adalah perseorangan yang mendaftarkan diri kepada PT. EDUPLUS

INTERNASIONAL dengan memenuhi syarat dan ketentuan PT. EDUPLUS

INTERNASIONAL;

Halaman 1 dari 11
Sehubungan dengan hal-hal tersebut diatas, PARA PIHAK sepakat untuk mengadakan

Perjanjian dengan syarat dan ketentuan sebagai berikut:

PASAL 1

RUANG LINGKUP KEANGGOTAAN

MEMBER setuju untuk bergabung pada EDUPLUS, sebagaimana EDUPLUS setuju untuk

menerima MEMBER sebagai anggota dari EDUPLUS dan mendapatkan fasilitas yang

ditawarkan oleh EDUPLUS sesuai dengan syarat dan ketentuan yang disepakati oleh PARA

PIHAK;

PASAL 2

JANGKA WAKTU

1. Perjanjian ini dibuat dan disepakati untuk jangka waktu *** hari, terhitung mulai

tanggal *** sampai dengan berakhir pada tanggal ***.

2. Perjanjian ini dapat diperpanjang sesuai dengan kebutuhan dan kesepakatan tertulis

PARA PIHAK;

3. Perjanjian ini dapat diperpanjang sesuai dengan kebutuhan dan kesepakatan tertulis

PARA PIHAK;

Halaman 2 dari 11
PASAL 3

KEANGGOTAAN

Pengaturan mengenai jenis keanggotaan yang menjadi pilihan dari MEMBER pada saat

pendaftaran dan penandatanganan perjanjian ini seperti manfaat dan tanggung jawab

MEMBER secara terperinci akan disampaikan dalam sebuah pengarahan langsung atau

melalui sebuah dokumen tertulis yang disampaikan oleh EDUPLUS sebelum MEMBER

mulai bergabung atau di waktu lain yang sesuai dengan kebutuhan dan kesepakatan PARA

PIHAK;

PASAL 4

KEWAJIBAN DAN HAK EDUPLUS

1. EDUPLUS berkewajiban memberikan manfaat dan penjelasan mengenai produk dari

EDUPLUS kepada MEMBER sebelum bergabung dalam EDUPLUS;

2. Mekanisme dan metode pembayaran pendaftaran MEMBER kepada EDUPLUS

menjadi hak serta kewenangan sepenuhnya dari EDUPLUS untuk menentukan sesuai

dengan kebijakan internal EDUPLUS;

3. EDUPLUS berhak melakukan kontrol dan pengawasan terhadap aktivitas MEMBER;

PASAL 5

KEWAJIBAN DAN HAK ANGGOTA

Halaman 3 dari 11
1. MEMBER dalam mengikatkan diri dalam perjanjian ini wajib taat dan patuh pada

semua ketentuan, peraturan, tata tertib, sistem kerja dan kebijakan yang berlaku di

EDUPLUS;

2. MEMBER wajib membeli salah satu jenis produk manfaat dan keanggotaan yang telah

disediakan oleh EDUPLUS;

3. MEMBER berhak atas manfaat dan informasi serta keuntungan lainnya sesuai dengan

jenis keanggotaan yang disediakan oleh EDUPLUS;

4. PARA PIHAK setuju bahwa penentuan pemberian hal-hal sebagaimana dimaksud ayat-

ayat dalam Pasal ini dilakukan sesuai ketentuan yang berlaku di EDUPLUS dan dapat

berubah sewaktu-waktu apabila adanya perubahan kebijakan EDUPLUS tanpa

mengesampingkan ketentuan yang ada dalam peraturan perundang-undangan yang

berlaku di Indonesia;

PASAL 6

INFORMASI RAHASIA

1. MEMBER wajib merahasiakan semua data, dokumen, keputusan dan/atau informasi

mengenai data yang dianggap rahasia oleh perusahaan baik secara lisan maupun tertulis

kepada pihak manapun, dalam hal terdapat data dokumen, keputusan dan/atau informasi

yang dianggap rahasia oleh perusahaan harus diberikan kepada pihak manapun maka

MEMBER wajib mendapatkan persetujuan tertulis dari pemilik atau perwakilan yang

sah dari EDUPLUS;

2. Dalam hal PEKERJA diharuskan untuk memberikan data, dokumen, keputusan

dan/atau informasi yang dianggap rahasia perusahaan oleh EDUPLUS disebabkan

Halaman 4 dari 11
adanya permintaan dari institusi Pemerintah yang berwenang maka PEKERJA wajib

untuk melakukan pemberitahuan secara tertulis kepada pemilik atau perwakilan yang

sah dari EDUPLUS dalam jangka waktu selambat-lambatnya 2x24 jam terhitung sejak

adanya permintaan;

3. Dalam hal PEKERJA melanggar ketentuan yang terdapat di dalam Pasal ini, maka

pelanggaran tersebut akan menimbulkan kewajiban bagi PEKERJA untuk memberikan

ganti rugi kepada EDUPLUS sejumlah kerugian yang diderita oleh EDUPLUS akibat

pelanggaran terhadap klausula kerahasiaan ini oleh PEKERJA;

4. Pada saat pengakhiran dan/atau pemutusan Perjanjian ini, PEKERJA wajib

mengembalikan seluruh data, dokumen, foto dan dokumen dan/atau informasi rahasia

lainnya yang diberikan oleh EDUPLUS kepada PEKERJA;

5. PEKERJA tidak diperbolehkan memperbanyak, membuat rekaman ataupun

menduplikasi informasi yang dianggap rahasia perusahaan oleh EDUPLUS kecuali

untuk memenuhi permintaan dari institusi Pemerintah yang berwenang sebagaimana

dimaksud ayat (2) Pasal ini;

6. Klausula kerahasiaan ini tetap berlaku meskipun Perjanjian ini telah berakhir dan/atau

diputuskan oleh salah satu pihak;

PASAL 7

BERAKHIRNYA PERJANJIAN

1. Perjanjian ini berakhir dengan sendirinya apabila:

a. Melampaui jangka waktu Perjanjian sebagaimana yang ditetapkan dalam

Perjanjian ini;

Halaman 5 dari 11
b. Terdapat hal-hal yang menyebabkan dapat diakhirinya hubungan kerja berdasarkan

ketentuan dalam Perjanjian ini dan/atau peraturan EDUPLUS maupun peraturan

perundang-undangan yang berlaku;

c. Terdapat putusan pengadilan dan/atau putusan atau penetapan lembaga

penyelesaian perselisihan hubungan industrial untuk mengakhiri Perjanjian ini

yang telah mempunyai kekuatan hukum tetap;

d. MEMBER/ANGGOTA meninggal dunia;

2. EDUPLUS dapat melakukan pemutusan hubungan keanggotaan berdasarkan alasan lain

selain yang dimaksud dalam Pasal ini dengan terlebih dahulu membuat dan

menyampaikan pemberitahuan tertulis kepada MEMBER paling lambat 7 (tujuh) hari

kerja sebelum tanggal pemutusan yang dikehendaki;

3. MEMBER dapat mengajukan permohonan pengunduran diri dengan terlebih dahulu

membuat dan menyampaikan pemberitahuan tertulis kepada EDUPLUS paling lambat 7

(tujuh) hari kerja sebelum tanggal pengunduran diri yang dikehendaki;

4. Pengakhiran Perjanjian sebagaimana dimaksud dalam Pasal ini dilakukan berdasarkan

ketentuan dan prosedur yang berlaku di EDUPLUS;

5. Dalam hal masih terdapat kewajiban salah satu pihak dalam Perjanjian ini yang belum

dilakukan, maka pihak tersebut tetap diharuskan untuk melaksanakan kewajiban

tersebut walaupun Perjanjian ini telah berakhir;

PASAL 8

FORCE MAJEURE

Halaman 6 dari 11
1. Hal-hal yang merupakan Force Majeure dalam Perjanjian ini adalah bencana alam,

perang, huru hara, pemogokan, epidemi, sabotase, kebakaran, dan Kebijakan

Pemerintah yang secara resmi berkaitan langsung dengan pelaksanaan Perjanjian ini

dan atau mempengaruhi aktifitas bisnis EDUPLUS yang secara wajar tidak dapat

dihindari karena berada diluar kemampuan PARA PIHAK, sehingga salah satu pihak

atau PARA PIHAK tidak dapat melaksanakan hak dan kewajibannya;

2. Pihak yang mengalami Force Majeure tidak dapat dipertanggungjawabkan atas segala

sesuatu akibat yang timbul karena suatu keadaan yang dianggap Force Majeure;

3. Apabila terjadi Force Majeure maka pihak yang terkena Force Majeure harus

memberitahukan secara resmi dan tertulis kepada pihak lainnya selambat-lambatnya 1 x

24 jam terhitung sejak terjadinya Force Majeure;

4. Apabila dalam waktu 1 x 24 jam sejak diterimanya pemberitahuan tersebut tidak ada

tanggapan dari pihak yang menerima pemberitahuan, maka adanya Force Majeure

tersebut dianggap telah disetujui.

PASAL 9

HUKUM & PENYELESAIAN PERSELISIHAN

1. Perjanjian ini tunduk dan ditafsirkan menurut hukum Republik Indonesia;

2. Apabila dalam pelaksanaan Perjanjian ini kemudian muncul perselisihan atau sengketa

diantara PARA PIHAK maka PARA PIHAK pertama-tama akan menyelesaikannya

melalui musyawarah atau mediasi untuk mencapai kesepakatan dalam waktu selambat-

lambatnya 30 hari kalender;

Halaman 7 dari 11
3. Apabila ketentuan dalam ayat (2) tidak tercapai, maka PARA PIHAK sepakat untuk

menyelesaikannnya melalui Pengadilan Negeri setempat di wilayah kerja MEMBER

tersebut terdaftar.

PASAL 10

LAIN-LAIN

1. Selain hal-hal yang diatur secara khusus dalam Perjanjian ini, maka MEMBER tunduk

pada ketentuan-ketentuan, peraturan disiplin MEMBER, kode etik dan peraturan-

peraturan internal lainnya yang ditetapkan oleh EDUPLUS, dan peraturan perundang-

undangan yang berlaku;

2. MEMBER memahami bahwa dengan telah ditandatanganinya perjanjian ini, maka

MEMBER tidak akan melakukan upaya dalam bentuk apapun untuk menawarkan,

bekerja sama atau menjual produk edukasi dan financial sejenis dengan apa yang

diusahakan oleh EDUPLUS baik secara langsung atau tidak langsung kepada pihak

manapun selain daripada tugas-tugas yang diserahkan oleh EDUPLUS kepada

PEKERJA untuk melaksanakan sevice, layanan atau produk yang berasal dari

EDUPLUS dan/atau partner/mitra resmi EDUPLUS;

3. MEMBER tidak memiliki hak serta tidak diperbolehkan untuk mengajukan kredit atau

hutang dengan menggunakan data EDUPLUS atau data yang didapatnya selama

bergabung pada EDUPLUS termasuk didalamnya penggunaan alamat kantor

EDUPLUS tanpa adanya izin tertulis dari EDUPLUS terlebih dahulu;

Halaman 8 dari 11
4. Hal-hal yang belum dan/atau belum cukup diatur dalam Perjanjian ini akan diatur lebih

lanjut berdasarkan kesepakatan PARA PIHAK dan dituangkan secara tertulis dalam

bentuk Amandemen yang merupakan satu kesatuan dan bagian yang tidak terpisahkan

dari Perjanjian ini;

5. Masing-masing Pihak tidak dapat mengalihkan atau mentransfer bagian apapun dari hak

dan kewajibannya dalam Perjanjian ini tanpa persetujuan tertulis dari Pihak lainnya.

Usaha apapun oleh suatu Pihak untuk mengalihkan hak atau kewajibannya dalam

Perjanjian tanpa persetujuan Pihak lainnya dianggap tidak berlaku secara sah;

6. Setiap pemberitahuan atau segala komunikasi lainnya disyaratkan di dalam Perjanjian

ini harus dibuat secara tertulis dan harus dikirimkan melalui surat tercatat kepada

PARA PIHAK dengan alamat sebagai berikut :

EDUPLUS

Alamat : ***

Telepon/Hp : ***

Email : ***

Up. : ***

MEMBER

Alamat : ***

Telepon/Hp : ***

Email : ***

Up. : ***

Halaman 9 dari 11
PASAL 11

PENUTUP

Surat perjanjian ini dibuat dalam keadaan sadar hukum dan tanpa adanya paksaan, yang

dituangkan di atas kertas bermaterei secukupnya serta ditandatangani dan dibuat rangkap

empat berkekuatan hukum yang sama serta masing-masing dipegang oleh PARA PIHAK.

PT EDUPLUS INTERNASIONAL MEMBER

Materai 6000 Materai 6000

*** ***

Halaman 10 dari 11
Halaman 11 dari 11

Anda mungkin juga menyukai