Anda di halaman 1dari 2

Nama : Fatimah Zahara

Nim : 18033141

Tugas Terstruktur P2F01

1. Jelaskanlah
a. Kenapa kegiatan pembelajaran perlu di rencanakan dengan baik.
b. Apa dampaknya bagi guru dan bagi siswa jika pembelajaran tidak direncanakan oleh
guru dengan baik?

Jawab:
a. Setiap kegiatan apabila direncanakan dengan baik, akan diperoleh hasil yang
memuaskan, begitu juga dengan kegiatan pembelajaran. Perencanaan pembelajaran
secara khusus di arahkan pada pencapaian tujuan pembelajaran sesuai dengan tujuan
kurikulum yang berlaku, dan tujuan pendidikan nasional pada umumnya. Itulah
mengapa kegiatan pembelajaran perlu direncanakan dengan baik.

b. Dampak bagi guru: Guru akan merasa pembelajaran yang ia ajarkan tidak terstruktur
dengan baik dan tidak dapat memberikan manfaat yang lebih bagi
siswa-siswinya.
Dampak bagi siswa: Membuat peningkatan motivasi belajar siswa-siswi itu berkurang
akibatnya kemalasan,cuek dalam mengerjakan tugas sehingga
timbulnya rasa ketidak nyamanan didalam kelas maunya keluar
karena metode yang membuat dia bosan

2. Paling tidak ada 4 elemen yang terdapat dalam sebuah kurikulum pembelajaran yaitu :
tujuan, konten, proses, dan evaluasi pembelajaran. Berikanlah penjelasan untuk masing-
masingnya!

Jawab:
a. Tujuan
Tujuan yang dicantumkan dalam kurikulum ini, merupakan bagian yang paling
sensitif, karena merupakan fokus dari suatu program pendidikan. Tujuan yang
tercantum dalam kurikulum digambarkan pada tingkat yang berbeda-beda, seperti
dinyatakan dengan Aims yang menunjukkan arah umum pendidikan.
b. Konten
Merupakan bagian dari isi kurikulum yang tujuannya untuk mengembangkan ilmu
yang dicakup oleh kurikulum tersebut. Kontenberupa“fakta, observasi, data,
klasifikasi, desain dan pemecahan masalah yang telah dihasilkan pengalaman dan hasil
fikiran manusia yang tersusun dalam bentuk ide-ide, konsep, prinsip-prinsip,
kesimpulan, perencanaan dan solusi.
c. Proses
Kebermaknaan proses pembelajaran sangat ditentukan peran yang dijalankan guru.
Kedudukan seorang guru dalam proses pembelajaran di sekolah, adalah sebagai
“arsitek pembelajaran”. Di tangan gurulah terletaknya keberhasilan pembelajaran
ditinjau dari proses, output dan outcome pembelajaran itu sendiri.
d. Evaluasi Pembelajaran
Aspek evaluasi atau penilaian terhadap proses dan hasil dari praktek pendidikan.
Dalam skala mata pelajaran, evaluasi dilakukan pada saat pembelajaran yang sedang
berlangsung dan setelah berakhirnya setiap tahapan pembelajaran. Hasil evaluasi ini
diperlukan untuk mengetahui ketercapaian tujuan pembelajaran serta perbaikan proses
pembelajaran yang akan dilakukan, jika hasil yang dicapai belum mencapai tujuan
pembelajaran.

3. Apa saja yang harus direncanakan sebelum pembelajaran dilakukan, dan jelaskan
bagaimana merencanakannya!

Jawab:
Yang harus direncanakan sebelum pembelajaran dilakukan adalah membuat perencanaan
pembelajaran tersebut. Cara melaksanakannya adalah sebagai berikut:
a) Merumuskan tujuan yang hendak dicapai melalui pembelajaran
b) Materi apa yang hendak dibahas dalam pembelajaran
c) Bagaimana proses pembelajaran harus dilakukan
d) Bagaimana cara mengetahui keberhasilan pembelajaran

4. Uraikanlah bagaimana hubungan antara tujuan pembelajaran dengan prencanaan


pembelajaran!

Jawab:
Jelas sekali terdapat hubungan yang erat antara tujuan pembelajaran dengan perencanaan
pembelajaran. Tujuan pembelajaran merupakan suatu capaian akhir dari suatu
perencanaan pembelajaran. Semua perencanaan pembelajaran harus sesuai dengan tujuan
pembelajaran, serta untuk evaluasinya haruslah sesuai dengan tujuan pembelajaran. Semua
yang diakukan hanya untuk mencapai tujuan pembelajaran.

5. Jelaskanlah hubungan SKL dengan KI, KD dan Tujuan Pembelajaran!

Jawab:
Hubungan KI, KD dan tujuan pembelajaran yaitu kompedensi dasar merupakan
penjabaran dari kompetensi inti yang cakupan materinya lebih sempit dibandingkan
kompetensi inti. Kompetensi inti merupakan terjemahan atau operasional SKL dalam
bentuk kualitas yang harus dimiliki mereka yang telah menyelesaikan pendidikan pada
satuan pendidikan tertentu atau jenjang pendidikan tertentu. Kompetensi dasar diturunkan
menjadi indikator, dari indikator digunakan untuk menyusun tujuan pembelajaran.

Anda mungkin juga menyukai