Anda di halaman 1dari 8

PEMBELAJARAN V :

Teknik Pemanjatan Tower

TUJUAN PELAJARAN : Setelah mengikuti pelatihan ini peserta


mampu mengerti dan memahami Teknik
Pemanjatan Towersesuai standar yang telah
ditetapkan oleh Perusahaan.

DURASI : 4 JP

PENYUSUN : 1. Arief Ibrahim Wuller (P3B Jawa Bali)


2. Paskalis Agung Purnomo (P3B Jawa
Bali)
3. Wahyu Widiarto (P3B Jawa Bali)
4. Nopi Riansyah (P3B Jawa Bali)

Simple, Inspiring, Performing, Phenomenal i


DAFTAR ISI

TUJUAN PELAJARAN ..........................................................................................................i


DAFTAR ISI .......................................................................................................................... ii
DAFTAR GAMBAR ............................................................................................................. iii
TEKNIK PEMANJATAN TOWER ........................................................................................ 1

1. Pendahuluan ............................................................................................................ 1
2. Alat Pengaman Untuk Pemanjatan Tower .............................................................. 2
2.1. APD ( Alat Pelindung Diri ) ........................................................................... 3
2.2. Pelengkap Pengaman Pemanjatan Tower ................................................... 3
3. Teknik Pemanjatan Tower Latice ............................................................................ 3

3.1. Teknik Pemanjatan Tower Latice Melalui Step Bolt...................................... 3


3.2. Teknik Pemanjatan Tower Dengan Lanyard ................................................ 4
SOAL – SOAL ..................................................................................................................... 5

Simple, Inspiring, Performing, Phenomenal ii


DAFTAR GAMBAR

Gambar 1. Konstruksi Step Bolt pada Tower SUTT / SUTET .......................................... 2

Simple, Inspiring, Performing, Phenomenal iii


TEKNIK PEMANJATAN TOWER

1. Pendahuluan

Tower Transmisi adalah Konstruksi atau bangunan rangka baja yang menjulang
tinggi keatas untuk menopang konduktor SUTT/SUTET dengan ketinggian tertertu
sesuai dengan peruntukannya

Penopang SUTT/SUTET yang dipergunakan di PT PLN (Persero) antara lain :

- Konstruksi tower (lattice tower)


- Konstruksi pole (concrete, steel, kayu)

Konstruksi tower merupakan jenis konstruksi SUTT / SUTET yang paling banyak
digunakan di jaringan PLN.

Pada konstruksi SUTT tenaga listrik disalurkan melalui kawat telanjang yang
ditopang oleh penopang yang kuat untuk menahan daya tekan, daya tarik baik kiri-
kanan maupun atas (uplift). Kekuatan ini akan disesuaikan dengan memilih tipe
tower yang tepat di PLN (Persero ) dapat dijumpai berbagai macam tipe tower baik
itu untuk tegangan sistem 150 KV dan untuk tegangan sistem 500KV. Kelengkapan
tower terdiri dari:

- Main body (rangka utama)


- Member tower (rangka miring = diagonal dan rangka datar = leveler)
- Mur – baut, washer
- Baut Panjat (step bolt)
- Penghalang panjat (anti climbing device)
- Papan petunjuk nomor urut tower, jurusan dan bahaya (number & danger plate)

Step bolt dipasang selain untuk keperluan saat konstruksi berlangsung juga untuk
memudahkan petugas pemeliharaan melaksanakan tugasnya memelihara SUTT /
SUTET di bagian atas

Simple, Inspiring, Performing, Phenomenal 1


Secara garis besar dalam gambar dapat dijelaskan sebagai berikut :

Gambar1. Konstruksi Step Bolt pada Tower SUTT / SUTET

2. Alat Pengaman Untuk Pemanjatan Tower

Jenis-jenis alat pengaman diri yang wajib disediakan untuk pemanjatan tower
transmisi pada saat pelaksanaan pekerjaan pemeliharaan SUTT/SUTET diantaranya
adalah :

Simple, Inspiring, Performing, Phenomenal 2


2.1. APD ( Alat Pelindung Diri )

1. Baju Kerja yang sesuai untuk keperluan memanjat tower ( Wearpack)


2. Helmet
3. Sepatu Kerja yang sesuai untuk keperluan memanjat tower
4. Sabuk Pengaman (Safety Belt atau Full Body Harness)
5. Lanyard
6. Kacamata anti ultra violet
7. Kaos tangan kulit elastis

2.2. Pelengkap Pengaman Pemanjatan Tower

1. Handlines
2. Sock absorber
3. Carabiner
4. Snatchblock

3. Teknik Pemanjatan Tower Latice

Tower latice dapat dipanjat oleh petugas yang berwenang dengan menggunakan 2
(dua) cara yaitu :

1. Pemanjatan tower melalui Step bolt


2. Pemanjatan tower melalui rangka diagonal

Kedua cara ini bisa dilakukan atau salah satu tergantung keperluannya, namun
demikian dengan melalui step bolt pemanjatan tower dapat dilakukan lebih
mudah.Pemanjatan melalui rangka besi dilakukan bila pemanjatan tower melalui
step bolt tidak memungkinkan, misalnya karena step boltnya hilang atau
rusakPemanjatan tower, baik itu pada tower latice atau tower Pole hendaknya
menggunakan peralatan K3, misalnya menggunakan Lanyard.

3.1. Teknik Pemanjatan Tower Latice Melalui Step Bolt

Step bolt adalah salah satu peralatan tower yang berbentuk mur baut yang
terpasang teratur mulai dari kaki tower sampai puncak tower, untuk keperluan
pemanjatan.

Simple, Inspiring, Performing, Phenomenal 3


Pada umumnya para petugas sering mengabaikan pelengkap pengaman.Petugas
sering merasa cukup dengan melengkapi dirinya dengan APD yang minimal dengan
alasan praktis. Sudah saatnya para petugas segera menyadari kekeliruan ini dengan
memahamipentingnya APD.

Cara pemanjataninimengacupada IK No: P3B JB-TRS/IKA/05-170 (terlampir)

3.2. Teknik Pemanjatan Tower Dengan Lanyard

Dengan menggunakan lanyard petugas pemanjatan tower tidak harus melalui step
bolt , dengan cara ini pemanjatan tower transmisi dapat dilakukan melalui rangka
rangka tower yaitu melalui diagonal dan leveler sampai ke tempat yang ditentukan
untuk bekerja. Cara ini utamanya diperlukan apabila besi besi step bolt yang
mestinya terpasang tidak ada pada tempatnya sehingga pemanjatan melalui step
bolt tidak dapat dilakukan dengan aman dan nyaman.

Cara pemanjataninisesuaidengaIK memanjat yang berlaku, yaituNo: P3B JB-


TRS/IKA/05-169 dan No: P3B JB-TRS/IKA/05-171

Simple, Inspiring, Performing, Phenomenal 4


SOAL – SOAL

1. Sebutkan 2 jenis penopang yang digunakan pada SUTT / SUTET !

2. Jelaskan 2 teknik pemanjatan pada tower lattice !

3. Apakah nama bagian – bagian pada konstruksi setp bolt berikut ?

Simple, Inspiring, Performing, Phenomenal 5

Anda mungkin juga menyukai