Anda di halaman 1dari 4

1.

Seorang anak perempuan 10 tahun, di rawat di ruang anak dengan keluhan anaknya sakit
kepala, malas makan dan sering sakit. Dari pemeriksaan klien tampak pucat, ekstremitas dingin,
konjungtiva pucat, ujung jari dan kuku tampak pucat. Lab: darah lengkap: retikulosit (-), punksi
sumsum tulang proeritroblas (-), retikulosit (-). Diagnosa medis anemia. Kemungkinan kasus
diatas mengalami anemia?
A. Defisit vit B 12
B. Defisit Fe
C. Hemolitik
D. Aplastik
E. Sel sabit
2. Seorang bayi perempuan lahir di suatu rumah sakit,bayi lahir dengan ekstremitas biru, menangis
lemah, tangan dan kaki refleksi, denyut nadi 80 x/m, muka menyeringai. Berapa nilai APGAR
score bayi tersebut?
A. 4
B. 5
C. 6
D. 7
E. 8
3. Seorang anak berusia 5 tahun, di rawat di rumah sakit karena menderita typoid. Suhu 38°C BB
18 kg, kurang nafsu makan, dan rewel. Intervensi perawat dalam pemenuhan kebutuhan nutrisi
pasien adalah?
A. Anjurkan banyak makan
B. Anjurkan makan sedikit, tapi sering
C. Anjurkan makan buah
D. Anjurkan minum air putih yang cukup
E. Anjurkan makan sayuran
4. Anak perempuan berusia 7 tahun dibawa ibunya ke puskesmas karena mengalami demam
selama 3 hari. Hasil pengkajian mengeluh sakit kepala, susu 38,8°C. Perawat akan melakukan uji
tourniquet. Perawat menjelaskan prosedur dan meminta persetujusn kepada ibunya, mencuci
tangan, memasang manset di atas fossa cubiti, mengukur tekanan darah dan diperoleh hasil
110/70 mmHg. Apakah tindakan selanjutnya pada kasus tersebut?
A. Melepas manset secara perlahan
B. Menahan tekanan manset selama 10 menit
C. Mencatat jumlah petekie pada area yang ditandai
D. Menentukan tekanan tengah sistolik dan diastolic
E. Memompa manset sampai tekanan yang telah ditentukan
5. Bayi perempuan usia 2 bulan dibawa ibunya ke puskesmas karena mengalami batuk pilek. Hasil
pengkajian batuk pilek sejak 2 hari yang lalu, suhu 37°C, belum pernah mendapatkan imunisasi,
namun ibu menolak dan mengatakan bahwa anak tidak diimunisasikan karena keyakinan
keluarganya imunisasi menyebabkan anak demam dan sakit. Perawat berupaya membujuk dan
menjelaskan tentang imunisasi secara lengkap. Apakah prinsip etik yang diterapkan pada kasus
tersebut?
A. Autonomi
B. Beneficienci
C. Maleficienci
D. Justice
E. Fidelity
6. Anak perempuan berusia 5 tahun di rawat di ruang anak dengan keluhan panas sudah 3 hari.
Tidak nafsu makan dan muntah. Hasil pengkajian TD 110/60 mmHg, N 100 x/m, suhu 38°C. Saat
ini perawat akan memasang infus tetapi anak menangis bila didekati. Apakah yang dilakukan
perawat terkait kasus tersebut?
A. Meminta keluarga untuk memegangi anak
B. Memasang infus meskipun anak menangis
C. Memberikan terapi bermain sebelum melakukan prosedur
D. Mendekati anak dan membujuk agar mau dipasang infus
E. Meminta keluarga untuk mendampingi selama prosedur tindakan
7. Seorang anak perempuan berusia 21 bulan dibawa orangtuanya ke UGD rumah sakit dengan
keluhan BAB cair lebih dari 11 kali. Dari hasil pengkajian didapatkan ubun-ubun teraba cekung,
turgor kulit jelek, TTV menunjukkan data nadi 115 x/m, RR 34 x/m suhu 37,8°C. Apakah tindakan
keperawatan yang tepat pada kasus diatas?
A. Beri larutan rehidrasi oral sedikit tapi sering
B. Obervasi intake dan output cairan
C. Kaji toleransi pemberian makanan
D. Beri cairan infus
E. Timbang BB anak
8. Seorang ibu muda membawa balita laki-laki dengan usia 4 tahun ke poli anak dengan keluhan
diare sebanyak 9x/hari, anak juga mengalami muntah-muntahsebanyak 4x/hari. Dari hasil
pengkajian: keadaau umum lemah, turgor kulit tidak elastis, mukosa bibir kering, kulit sekitar
anus terlihat kemerahan, dan anak terlihat malas minum dan rewel. Anak selalu menangis jika
perawat mendekatinya. Apakah masalah keperawatan pada anak tersebut?
A. Nutrisi kurang dari kebutuhan tubuh
B. Kekurangan volume cairan tubuh
C. Gangguan integritas kulit
D. Risiko tinggi infeksi
E. Ansietas
9. Seorang anak laki-laki berusia 6 tahun di rawat di ruang anak. Anak mengeluh gusi dan hidung
berdarah, nyeri sendi dan tulang, letih dan tidak mau makan. Anak merupakan langganan rumah
sakittersebut karena tiap 3 bulan anaknya selalu opname. Hasil pengkajian didapatkan data:
keadaaan umum lemah, nyeri sendi dan tulang dengan skala 7. Pemeriksaan fisik didapatkan
pembesaran hati dan limfa.Hasil TTV menunjukkan RR: 23x/m, suhu 37,8°C. Hasil laboratorium
Hb 6 g/dl. Apakah masalah keperawatan utama pada kasus anak tersebut?
A. Nyeri akut
B. Hipertermia
C. Intoleransi aktivitas
D. Risiko perdarahan
E. Risiko infeksi
10. Seorang anak perempuan berusia 11 tahun dirawat diruang anak dengan pusing,mual dan
demam. Dari hasil pengkajian di dapatkan: anak terlihat lemas, mual dan terdapat bercak ptekie.
Anak tersebut sempat mengalami mimisan sebelum dirawat di rumah sakit. Saat ini anak telah
diberikan rehidrasi untuk mencegah syok.Apa yang harus di evaluasi pada kasus tersebut?
A. Turgor kulit
B. Suhu tubuh
C. Tekanan darah
D. Frekuensi nafas
E. Bising usus
11. Seorang balita perempuan dengan usia 3 tahun dibawa ibunya ke ruang MTBS Puskesmas
karena anak belum bisa berjalan. Ibu mengatakan anaknya tidak pernah dilakukan pemeriksaan
pertumbuhan dan perkembangan. Petugas langsung melakukan pemerksaan berat badan anak.
Apakah prosedur yang dilakukan setelah pengukuran pertumbuhan?
A. Menanyakan perkembangan anak dengan kpsp
B. Memposisikan anak senyaman mungkin
C. Melakukan tes daya lihat
D. Melakukan tes daya dengar
E. Mengukur lingkar kepala
12. Seorang balita perempuan dengan usia 3,5 tahun dilakukan pemeriksaan DDST DI Puskesmas.
Dari hasil pemeriksaan didapatkan ada 1 caution untuk tugas perkembangan di sector motoric
halus, ada 1 tugas perkembangan yang menolak di sebelah kanan usia pada sector personal
social dan 1 gagal pada perkembangan bahasa.Apakah hasil deteksi perkembangan pada kasus
tersebut?
A. Suspect
B. Delay
C. Normal
D. Unsteable
E. advance
13. Seorang bayi perempuan usia 2 bulan dibawa ibunya ke ruang imunisasi puskesmas.Dari hasil
pengkajian anak sudah mendapatkan imunisasi BCG I, hepatitis B I, dan 2 minggu lalu bayi sudah
diimunisasi polio II. Apakah imunisasi yang dapat diberikan saat ini?
A. Campak
B. Polio III
C. MMR
D. DPT I
E. HIB
14. Seorang ibu membawa anaknya yang berusia 2 tahun ke UGD karena diare sudah 2 hari. Hari ini
BAB cair sudah 6 kali. Hasil pengkajian didapatkan: anak tampak lemah, mata cekung, mukosa
bibir kering, turgor kembali lambat, dan agak rewel, BB 13 kg. Berapakah kebutuhan cairan anak
tersebut?
A. 1150 cc
B. 1200 cc
C. 1300 cc
D. 1400 cc
E. 1500 cc

Anda mungkin juga menyukai