Anda di halaman 1dari 13

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

( RPP )

Sekolah : SMK Swasta Grafika ISS


Mata Pelajaran : Desain Brief
Bidang Keahlian : Teknologi dan Rekayasa
Program Keahlian : Teknik Grafika
Kompetensi Keahlian : Desain Grafika
Kelas / Semester : X / 1 ( Ganjil )
Materi Pokok : Membuat Desain Manual, Print Out Print Hasil
Desain dan Perbaikan Desain
Alokasi Waktu : 45 menit x 6 ( Jam Pelajaran )

A. Kompetensi Inti :
KI-3 :Memahami, menerapkan, menganalisis, dan mengevaluasi tentang pengetahuan
faktual, konseptual, operasional dasar, dan metakognitif sesuai dengan bidang dan
lingkup kerja Desain Grafis pada tingkat teknis, spesifik, detil, dan kompleks,
berkenaan dengan ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan humaniora dalam
konteks pengembangan potensi diri sebagai bagian dari keluarga, sekolah, dunia
kerja, warga masyarakat nasional, regional, dan internasional.
KI-4 :Melaksanakan tugas spesifik dengan menggunakan alat, informasi, dan prosedur
kerja yang lazim dilakukan serta memecahkan masalah sesuai dengan bidang Desain
Grafis. Menampilkan kinerja di bawah bimbingan dengan mutu dan kuantitas yang
terukur sesuai dengan standar kompetensi kerja. Menunjukkan keterampilan menalar,
mengolah, dan menyaji secara efektif, kreatif, produktif, kritis, mandiri, kolaboratif,
komunikatif, dan solutif dalam ranah abstrak terkait dengan pengembangan dari yang
dipelajarinya di sekolah, serta mampu melaksanakan tugas spesifik di bawah
pengawasan langsung.
Menunjukkan keterampilan mempersepsi, kesiapan, meniru, membiasakan, gerak
mahir, menjadikan gerak alami dalam ranah konkret terkait dengan pengembangan
dari yang dipelajarinya di sekolah, serta mampu melaksanakan tugas spesifik di
bawah pengawasan langsung.

B. Kompetensi Dasar
3.1 Menindaklanjuti konsep desain dasar
4. 1 Menempatkan unsur-unsur tata letak berupa garis, ilustrasi, tipografi

C. Indikator Pencapaian Kompetensi:

 3.1.1 Memahami Art Work yang siap proses dibuat


 3.1.2 Layout art work diperiksa ulang untuk menghindari kelalaian dan kesalahan
 3.1.3 Menguraikan unsur-unsur warna
 3.1.4 Mendeskripsikan tekstur dan ruang
 3.1.5 Menetapkan tata letak unsuunsur garis

Indikator kunci, indikator penunjang, indikator pengayaan

D. TujuanPembelajaran

Melalui tahapan pembelajaran model pembelajaran Problem Based Learning,dengan


metode ceramah, diskusi, praktik dan presentasi, peserta didik mampu memahami fungsi
perintah dasar pada coreldraw.

E. MateriPembelajaran

1. Pembuatan desain secara manual


2. Pembuatan desain secara elektronik
3. Print out hasil desain
4. Perbaikan hasil desain

F. Pendekatan, Model, danMetode Pembelajaran

 Pendekatan : Saintifik
 Model : Problem Based Learning
 Metode : Ceramah, diskusi, penugasan, serta praktik, presentasi

G. KegiatanPembelajaran
Alokasi
Kegiatan Deskripsi Pembelajaran
Waktu
Pendahuluan 1. Guru masuk kelas tepat waktu, doa dan 10 menit
mengucapkan salam (disiplin dan religius)
2. Guru menanyakan kondisi siswa saat ini
3. Guru Meminta Ketua kelas untuk memimpin doa
saat pembelajaran akan dimulai(religius).
4. Guru mengintruksikan kepada siswa untuk
memperhatikan kebersihan kelas sebelum pembelajaran
dimulai (peduli lingkungan).
5. Guru mengisi agenda kelas dan mengabsen siswa
(peduli sosial)
6. Guru memberikan informasi mengenai kompetensi,
materi, serta tujuan pembelajaran
7. Guru meminta peserta didik untuk duduk
berkelompok dalam rangka menganalisis
masalah(gotong royong)
Inti 1. Mengidentifikasi masalah
1. Siswa mengamati cara mengatur halaman. (mandiri)
2. Peserta didik saling melakukan tanya jawab
mengenai tayangan cara mengatur halaman
(kecakapan abad 21; berpikir kritis).
3. Siswa berdiskusi tentang cara memanipulasi bahan
bahan desain brief? (gotong royong)
4. Siswa berdiskusi tentang cara menggunakan Print
out hasil Desain brief? (gotong royong)
5. Perkelompok membuat desain tentang cara
mengatur out print desain, memanipulasi warna dan
menduplikat bahan ke objek lainya.
6. Perkelompok menggabungkan warna dan bahan
bahan yang akan di gabungkan dalam desain

2.Menetapkan Masalah
7. Peserta didik menentukan letak permasalahan yang
Alokasi
Kegiatan Deskripsi Pembelajaran
Waktu
harus diselesaikan (kecakapan abad 21; berpikir
kritis).
8. Peserta didik mengumpulkan informasi dengan
berdiskusi dan membaca berbagai litelatur
(keterampilan abad 21 tentang literasi) mengenai
permasalahan bagaimana memahami pengaturan
pemakaian warna , mengilustrasikan desain dan
perintah warna.
9. Mengembangkan solusi
10. Peserta didik berdiskusi mengecek pandangan dan
bertukar pikiran dengan teman kelompoknya
mengenai permasalahan yang sedang dibahas
berdasarkan litelatur dan pengetahuan yang
dimilikinya.(kecakapan abad 21; berpikir
komunikatif).
11. Peserta didik berdiskusi dalam kelompok tentang
solusi yang terbaik dalam menyelesaikan
permasalahan yang dihadapi(gotong royong)

3. Melakukan tindakan strategis


12. Salah satu kelompok tampil untuk
mempresentasikan hasil diskusinya, dalam
menyelesaikan permasalahan melalui solusi yang
disimpulkan oleh kelompoknya(karakter
komunikatif).
13. Peserta didik di kelompok lain memperhatikan
proses presentasi.
14. Guru mempersilahkan peserta didik lain untuk
bertepuk tangan setelah presentasi selesai, untuk
(menumbuhkan karakter menghargai prestasi).
15. Melakukan praktik cara mengatur halaman,
memanipulasi objek dan menduplikat objek
Alokasi
Kegiatan Deskripsi Pembelajaran
Waktu
(mandiri).

4. Melihat ulang dan mengevaluasi


16. Peserta didik dipersilahkan untuk memberikan
komentar terhadap hasil presentasi temannya dan
dipersilahkan mengoreksi bila ada kesalahan
(karakter kritis)
Penutup 1. Guru mengajak peserta didik untuk membuat
rangkuman materi belajar dengan metode Tanya jawab
(karakter mandiri)
2. Guru mengulang betapa pentingnya memahami dan
mempraktekkan pengaturan memakai alat/bahan desain
brief dan perintah dasar dan memiliki manfaat terhadap
diri sendiri dan siapa saja yang memiliki profesi
dibidang computer
3. Guru melakukan refleksi sebagai penguatan dari
kegiatan pembelajaran hari ini
4. Guru mengakhiri kegiatan pembelajaran, dan motivasi
untuk tetap semangat serta mengingatkan peserta didik
untuk mempelajari materi baru yang lebih menantang
dalam rangka mempersiapkan diri menghadapi
tantangan abad 21
5. Gurumemberikan informasi materi pembelajaran untuk
pertemuan selanjutnya.
6. Guru mempersilahkan siswa untuk berdoa, menutup
kegiatan pembelajaran hari ini (karakter religious)

H. Alat dan Bahan

Alat dan bahan yang digunakan :


 Papan
 Tulis,
 Spidol,
 Laptop,
 proyektor,
 power point,
 Video

I. Sumber Belajar

1. Internet : Ilmu komputer.com


2. Buku Typographi : Andi Setiawan s. Kom. 2007.
3. https://ocw.upj.ac.id/files/GBPP-DPI205-Desain-Brief.ppt
4. Buku pelajaran.
5. Buku-buku dan referensi lain yang relevan.
6. Pengalaman peserta didik dan guru.
7. Media cetak/elektronik.

J. Penilaian Pembelajaran, Remedial dan Pengayaan


1. Penilaian Kegiatan Diskusi
2. Penilaian Pengetahuan dan Praktik
a. Memahami Mengatur bahan/alat desain brief, warna dan ilustrasi/logo.
b. Menilai hasil pengaturan bahan-bahan desain, memanipulasi warna dan
menduplikat ilustrasi/logo.
3. Pembelajaran Remedial dan Pengayaan

K. Penilaian Proses dan Hasil Belajar

Kompetensi Teknik Bentuk Instrumen Waktu Penilaian


Observasi - Lembar Observasi Selama kegiatan
- Rubrik Penilaian pembelajaran dan
Sikap
Jurnal - Lembar Jurnal Catatan
praktek.
Pendidik
Pengetahuan Tes Lisan - Daftar pertanyaan, kritik Selama kegiatan
dan tambahan tentang pembelajaran dan
materi terkait. praktek.
- Lembar penilaian.
Tes Tertulis - Hasil diskusi dari soal tes Selama kegiatan
uraian. pembelajaran dan
- Rubrik penilaian. praktek.
- Lembar penilaian.
Penugasan - Pekerjaan rumah untuk Penyelesaian tugas dan
membuat sinopsis tes.
pembelajaran dan
mendeskripsikan
pembuatan website.

L. Penilaian Kegiatan Diskusi


Instrumen Penilaian
Teknik Bentuk Instrumen
Observasi - Lembar Observasi
- Rubrik Penilaian
Jurnal - Lembar Jurnal Catatan Pendidik

Mata Pelajaran : Desain Brief


Kelas/Semester : X/I
Materi Pokok : Pembuatan desain secara manual, Desain Elektronik, Print Out
Desain

Rubrik Penilaian Kompetensi Sikap


Indikator Skor
Jika pesera didik menunjukkan perilaku sangat baik. 4
Jika pesera didik menunjukkan perilaku baik. 3
Jika pesera didik menunjukkan perilaku cukup. 2
Jika pesera didik menunjukkan perilaku kurang. 1

Skor = Jumlah Nilai Predikat


perolehan 80 < Nilai < 100 Sangat Baik (SB)
jumlah skor 70 < Nilai < 79 Baik (B)
Nilai = x 100 60 < Nilai < 69 Cukup (C)
skor maks
Nilai < 60 Kurang (K)
Lembar Observasi
Religiu Tanggung Ped Proak Predi
No Nama Skor Nilai
s jawab uli tif kat
1
2
3
4
5
6
7
8
9
10
11
12
13
14
15
16
17
18
19
20

Indikator Penilaian :

Komunikatif
a. Berkomunikasi secara efektif dan efisien
b. Menyampaikan pesan dengan baik
c. Penggunaan bahasa yang secara sosial dapat diterima dan memadai
d. Berkomunikasi yang tidak menyinggung perasaan orang lain

Kerjasama
a. Membantu teman lain yang mengalami kesulitan
b. Memberikan kontribusi pemikiran
c. Mengajak teman lain untuk melakukan tugas secara bersama
d. Berbagi bersama dalam menangani permasalahan

Kreatif
1. Memiliki rasa ingin tahu yang tinggi
2. Berwawasan masa depan dan penuh imajinasi
3. Mampu memproduksi gagasan-gagasan baru
4. Mampu menemukan masalah dan mampu memecahkannya.

Kritis
a. Menanyakan dan menjawab pertanyaan
b. Mencari cara-cara yang dapat dipakai untuk mengatasi masalah-masalah
c. Berusaha mendapatkan informasi sebanyak mungkin dari sumber lain
d. Berpikir terbuka, yaitu berbicara secara kongkret.

Kategori nilai :
Sangat baik : apabila memperoleh nilai akhir 4 = 20
Baik : apabila memperoleh nilai akhir 3 = 15
Cukup : apabila memperoleh nilai akhir 2 = 10
Kurang : apabila memperoleh nilai akhir 1 = 5

1. Penilaian Kompetensi Pengetahuan


Teknik Bentuk Instrumen
Test Lisan - Daftar Pertanyaan, Kritik dan
Saran
- Lembar Penilaian
Tes Tertulis - Hasil diskusi dari soal tes uraian
- Rubrik Penilaian
- Lembar Penilaian
Penugasan - Pekerjaan rumah
-

Mata Pelajaran : Desain Brief


Kelas/Semester : X/I
Materi Pokok : Pembuatan Desain Secara Manual, Warna, dan Ilustrasi/logo
Rubrik Penilaian
Skor = Jumlah perolehan Nilai Predikat
jumlah skor 3,66 < Nilai < 4,00 A
Nilai = x 100 3,33 < Nilai < 3,66 A-
skor maks
3,00 < Nilai < 3,33 B+
2,66 < Nilai < 3,00 B
nilai x 4 2,33 < Nilai < 2,66 B-
Konversi Nilai =
100 2,00 < Nilai < 2,33 C+
1,66 < Nilai < 2,00 C
1,33 < Nilai < 1,66 C-
1,00 < Nilai < 1,33 D+
0,00 < Nilai < 1,00 D

Tes Lisan

Pada pembelajaran kali ini, tes lisan dilakukan dengan tanya jawab siswa dengan guru
dan siswa dengan siswa melalui forum diskusi kelompok setelah tiap kelompok
menyelesaikan tugas mereka.

Penilaian pada tes lisan tidak begitu terpacu dengan jawaban yang benar maupun salah
tapi dinilai dari keaktifan siswa, dengan syarat jawaban yang mereka sampaikan tidak
asal-asalan dan tidak terlampau jauh dari kontek jawaban benar.

Lembar Penilaian
Keaktifan Jumlah Keterangan
No Nama
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10
1
2
3
4
5
6
7
8
9
10
11
12
13
14
15
16
17
18
19
20

Kunci jawaban!
No Pertanyaan Jawaban Skor Soal
1. 25
2. 25
3. 25
4. 25
2. Penilan keterampilan
Penilaian pengamatan dan unjuk kerja (kinerja)
No Aspek yang Sikap pengetahuan Keterampilan Jumlah
dinilai
Skor
Nama 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4

Kategori Nilai :
Sangat Baik :4
Baik :3
Cukup :2
Kurang :1

3. Penilaian kinerja

No Aspek yang dinilai keterangan

1. Sikap 1. Tidak aktif dalam pembelajaran


2. Cukup aktif dalam pembelajaran
3. Aktif dalam pembelajaran
4. Sangat aktif dalam pembelajaran
2. Pengetahuan 1. Tidak memahami konsep
pemecahan masalah.
2. Cukup memahami konsep
pemecahan masalah.
3. Memahami konsep pemecahan
masalah
4. Sangat memahami konsep
pemecahan masalah.
3. Keterampilan 1. Tidak terampil melaksanakan
prosedur pemecahan masalah.
2. Cukup terampil melaksanakan
prosedur pemecahan masalah.
3. Terampil melaksanakan prosedur
pemecahan masalah.
4. Sangat terampil melaksanakan
prosedur pemecahan masalah.

M. Pembelajaran Remedial dan Pengayaan

Program Remedial :
• Remedial Tes diberikan kepada siswa yang mendapatkan nilai di bawah KKM 80
(untuk pengetahuan dan praktik), dengan catatan jumlah siswa yang remedialnya
sebanyak maksimal 30% dari jumlah seluruh siswa di kelas.
• Dan jika jumlah siswa yang remedial mencapai 50% maka diadakan remedial
teaching terlebih dahulu, lalu dilanjutkan remedial tes.

Program Pengayaan :
Program pengayaan diberikan/ditawarkan kepada siswa yang mendapatkan nilai diatas 70
sebagai bentuk pendalaman terhadap materi yang diberikan.

Kota Jantho, 18 Juni 2019


Mengetahui,
Kepala Sekolah Guru Mata Pelajaran

Ridwan Maulan, Lc David Suryawan, S. Sn.

Anda mungkin juga menyukai