Anda di halaman 1dari 4

LAB IX

AUDIT OF PAYROLL AND PERSONNEL CYCLE

I. Tujuan
Tujuan keseluruhan dari audit siklus penggajian dan personalia adalah untuk
mengevaluasi apakah saldo akun yang terpengaruh oleh siklus tersebut telah
dinyatakan secara wajar sesuai dengan prinsip-prinsip akuntansi yang diterima
umum.

II. Tinjauan Teori


Ada perbedaan utama antara siklus penggajian dan personalia serta siklus lainnya,
yaitu meliputi:
▪ Hanya ada satu siklus transaksi untuk penggajian
Sebagian besar siklus lainnya memasukkan setidaknya dua kelas transaksi.
Sebagai contoh siklus penjualan dan penagihan memasukkan baik transaksi
penjualan maupun penerimaan kas, dan sering kali melibatkan retur penjualan
serta penghapusan piutang tak tertagih. Penggajian hanya memiliki satu kelas
karena penerimaan jasa dari karyawan dan pembayaran jasa tersebut melalui
penggajian biasanya terjadi dalam periode waktu yang singkat.
▪ Transaksi pada umumnya jauh lebih signifikan ketimbang akun neraca terkait.
Akun akun yang terkait dalam penggajian seperti misalnya penggajian akrual
dan potongan pajak biasanya bernilai kecil dibandingkan dengan total transaksi
selama tahun bersangkutan.
▪ Pengendalian internal terhadap penggajian sudah efektif bagi hampir semua
perusahaan, bahkan perusahaan kecil sekalipun
Penalty yang tinggi yang dikenakan pemerintah negara bagian federal telah
mendorong efektifnya pengendalian atas pemotongan dan pembayaran pajak
penggajian. Selain itu, masalah moral karyawan juga dapat mengemuka jika
karyawan tidak diberi gaji atau diberi gaji yang kecil.

Karena ketiga karakteristik tersebut, maka ketika mengaudit, biasanya auditor


menekankan test of internal control, substantive test of transanction dan
analytical procedures. Test of detail balance hanya memerlukan beberapa menit
bagi sebagian besar akun yang berhubungan dengan penggajian.

Tujuan Audit yang Berkaitan dengan Transaksi, TOC dan STOT

Asersi
Prosedur posting &
occurence completeness accuracy summarization classification timing
Test of Control
Memeriksa file personalia v

Memeriksa time card v

Mereview kebijakan personalia v

Mereview bagan organisasi, membahasnya dengan


karyawan, dan mengamati tugas yang dilaksanakan v

Memeriksa catatan penggajian menyangkut indikasi


persetujuan v

Memperhitungkan urutan cek gaji. v

Memeriksa file total batch untuk melihat tanda


tangan klerk pengendali data; membandingkan v
totalnya dengan laporan ikhtisar.
Memeriksa catatan penggajian menyangkut indikasi
otorisasi. v

Memeriksa otorisasi dalam file personalia v

Memeriksa indikasi verifikasi internal. v

Memeriksa laporan total ikhtisar awal yang menunjukkan


bahwa perbandingan telah dilakukan v

Mereview bagan akun v

Memeriksa prosedur manual dan mengamati kapan


pencatatan dilakukan v

Subtantive Test of Transactions


Mereview jurnal penggajian, buku besar umum, dan
catatan gaji yang diperoleh menyangkut jumlah yang v
besar atau tidak biasa
Membandingkan cek yang dibatalkan dengan catatan
personalia. v

Merekonsiliasi pengeluaran dalam jurnal penggajian


dengan pengeluaran pada rekening bank penggajian v

Merekonsiliasi pengeluaran dalam jurnal penggajian


dengan pengeluaran pada rekening bank penggajian v

Membandingkan tingkat upah dengan kontrak serikat


pekerja, persetujuan oleh dewan direksi, atau sumber v
lainnya

Menghitung ulang pembayaran kotor v

Mengecek pemotongan dengan mengacu pada tabel pajak


dan formulir otorisasi dalam file personalia v

Menghitung ulang pembayaran bersih v

Membandingkan cek yang dibatalkan dengan jurnal


penggajian menyangkut jumlahnya v
Menguji keakuratan klerikal dengan memfooting jurnal
penggajian dan menelusuri posting ke buku besar umum v
serta file induk penggajian
Mereview kartu waktu karyawan departemen dan tiket
pekerjaan untuk penugasan pekerjaan serta menelusuri ke v
distribusi tenaga kerja.
Membandingkan tanggal cek yang tercatat dalam jurnal
penggajian dengan tanggal pada cek yang dibatalkan dan v
kartu waktu.

Membandingkan tanggal pada cek dengan tanggal cek


tersebut dicairkan bank v

Analytical Procedure untuk audit of payroll and personnel cycle:


▪ Bandingkan saldo akun salaries/wages expense dengan tahun lalu
▪ Bandingkan tenaga kerja langsung sebagai persentase dari penjualan dengan
tahun lalu
▪ Bandingkan tax income sebagai persentase dari gaji dan upah tahun lalu
▪ Bandingkan akun pajak terutang pegawai dengan tahun lalu

Anda mungkin juga menyukai