Anda di halaman 1dari 3

Hypnoprenatal

Pre-Induction

Informed concent :
Penjelasan tentang :
Tujuan :
membantu bunda menjalani kehamilan, persalinan, pasca melahirkan dan saat
menyusui dengan aman, nyaman dan menyenangkan
Waktu :
setelah kehamilan 3 bulan dengan minimal 5 kali pertemuan selama 60 – 90 menit
Penjelasan tentang hypnosis :
Hypnosis adalah upaya mempengaruhi pikiran bawah sadar bunda agar terjadi
perubahan pola pikir terutama tentang kehamilan, persalinan, pasca melahirkan, dan
menyusui yang aman dan menyenangkan
Hypnosis
akan memberikan kemampuan bunda untuk mengontrol apa yang diinginkan selama
sesi hypnosis berlangsung, dan bunda dapat menghentikan sesi hypnosis
kapanpun bunda inginkan
Teknik Hypnosis
berbeda dengan hypnosis untuk pertunjukan... Bunda akan dihypnosis tapi tetap
dalam kondisi bangun... Tekhnik yang kami gunakan nanti adalah teknik relaksasi
sehingga bunda akan merasa lebih nyaman lebih tenang dan lebih bahagia....
selama proses hypnosis mohon perkenan bunda untuk mengijinkan kami menyentuh
bagian tubuh tertentu bunda ( kepala, bahu, tangan, perut dll) sebagai bagian dari
proses hypnotherapy

Efek Samping Hypnosis


bunda akan merasa lebih tenang, lebih nyaman, dan lebih bahagia dalam menjalani
proses kehamilan, menyongsong persalinan dan selama masa nifas...
Jika bunda sudah faham silahkan bunda dapat menandatangani lembar persetujuan
hypnoprenatal ...

Induction

“ baik bunda,,,, silahkan tarik nafas dalam... keluarkan perlahan (1 ...2... 3...), ulangi
kembali tarik nafas dalam dan keluarkan perlahan (1 ...2... 3...), ulangi kembali
bunda.... tarik nafas dalam dan keluarkan perlahan (1 ...2... 3...),
ulangi kembali tarik nafas dalam dan keluarkan perlahan (1 ...2... 3...),...rasakan....
disetiap tarikan nafas bunda akan membuat seluruh tubuh bunda merasa sangat
rilekss.... tarik nafas dalam.... dan keluarkan kembali secara perlahan.. (1.. 2... 3..)
rasakan entah mengapa... seluruh otot otot bunda dari ujung kaki sampai ujung
kepala bunda semakin rileks... sangattt rileks luar biasa....
perlahan lahan pejamkan mata bunda....

Deeppening
Baik bunda.... sekarang tarik nafas dalam... keluarkan perlahan... 1.. 2... 3....
rasakan aliran hangat yang mengalir dari ujung kaki sampai dengan kepala bunda...
Tarik nafas kembali.... 1... 2... 3.... dan rasakan setiap tarikan nafas
bunda...memberikan semangat yang luar biasa dalam hati bunda...
silahkan bernafas dengan santai dan rileks bunda.... silahkan bernafas dengan
santai dan rileks ....sekarang bayangkan dan rasakan... saat ini bunda berada pada
suatu tempat yang sangat bunda sukai.... suasana yang begitu damai, begitu
tenang, dan begitu menyenangkan..... bunda menikmati tempat tersebut.... bisa
bunda rasakan dan bayangkan... aroma tempat yang begitu menyenangkan.... suara
suara yang bunda dengar membuat bunda semakin damai... semakin rileks...
semakin bahagia....
bunda merasakan kebahagiaan yang entah mengapa tiba tiba muncul dalam hati
ini... semakin kuat... semakin kuat dan semakin terasa memenuhi relung hati dan
jiwa bunda.... sangat bahagia....
semakin bunda merasakan ketenangan... kedamaian... dan kebahagiaan tersebut...
membuat bunda semakin rileks.... sangat bahagia.....
baik bunda ...
sekarang silahkan letakkan tangan kanan bunda di dada... dan rasakan ... entah
mengapa mulai saat ini dan seterusnya setiap kali bunda meletakkan tangan kanan
bunda didada dan bunda menarik nafas dalam ,,, ... bunda akan merasakan berada
dalam tempat yang bunda rasakan saat ini... dalam kondisi bahagiaaa yang sedang
dialami saat ini....
rasakan bunda.... kebahagiaan yang bunda alami saat ini.... ketenangan yang bunda
rasakan saat ini.... dan entah mengapa mulai saat ini dan seterusnya setiap kali
bunda meletakkan tangan kanan bunda didada dan bunda menarik nafas
dalam ,,, ... bunda akan merasakan berada dalam tempat yang bunda rasakan saat
ini... dalam kondisi bahagiaaa yang sedang dialami saat ini....

Suggestion
Baik bunda.... Sekarang Letakkan tangan kanan di perut bunda .........rasakan
gerakan sekecil apapun dari buah hati bunda, berikan usapan penuh cinta pada
buah hati dan katakan:
anakku, bunda sangat mencintaimu dan berharap bertemu denganmu dalam
keadaan sehat dan penuh cinta. Sehat selalau sayang, saat ini hingga nanti.
Kehadiranmu adalah anugerah terindah bagi bunda, proses melahirkanmu akan
menjadi kenangan terindah dan menyenangkan bagi bunda
anakku, mulai sekarang dan seterusnya bunda merasa bahagia setiap kali bunda
merasakan gerakanmu diperut bunda, saat ini dan seterusnya bunda berjanji untuk
selalu sehat dan bahagia bersamamu. Anakku sayang bunda sangat bahagia
dengan kehadiranmu di perut bunda
anakku, bunda sangat bahagia atas kehadiranmu diperut bunda. Mulai saat ini dan
seterusnya bunda menerima segala perubahan yang terjadi pada tubuh bunda
karena kehamilan, Bunda akan selalu bahagia dan menjaga kesehatan.Bunda
sangat menikmati kehamilan ini dan berharap menjalani proses persalinan yang
menyenangkan bersamamu
anakku, bunda sangat bahagia atas kehadiranmu diperut bunda. Setiap perubahan
yang terjadi pada bunda karena kehamilan ini akan membuat bunda semakin
bahagia, bunda bersyukur di percaya Allah/ Tuhan untuk menjadi tempat untukmu
tumbuh dan berkembang. Bunda akan selalu sehat dan bahagia bersamamu
anakku, bunda sangat bahagia atas kehadiranmu diperut bunda. senyum dan
tawamu akan bunda nantikan saat usia kehamilan bunda sudah cukup bulan. Bunda
akan melahirkanmu dengan penuh senyuman dan kebahagiaan
Anakku, bunda sangat bahagia atas kehadiranmu diperut bunda. Bunda bahagia
bersamamu dan akan bertemu denganmu pada saat melahirkanmu penuh dengan
cinta dan kebahagiaan. Bunda berjanji untuk menjagamu saat didalam perut bunda
dan sampai kelak engkau dewasa. Bunda akan memberikanmu makanan yang
sehat selama hamil dan memberikanmu air susu bunda sebagai tanda cinta kasih
bunda untukmu

baik bunda ... sekarang silahkan letakkan tangan kanan bunda di dada... dan
rasakan ... mulai saat ini dan seterusnya setiap kali bunda meletakkan tangan kanan
bunda didada dan bunda menarik nafas dalam ,,, ... bunda akan merasakan berada
dalam tempat yang bunda rasakan saat ini... dalam kondisi bahagiaaa yang sedang
dialami saat ini....

Termination
Perlahan lahan bunda mulai membuka mata... dan merasakan kesegaran dan
kesehatan 10 kali lipat dari sebelumnya... semakin segar... semakin sehat.... bunda
mulai menggerakkan jari jari tangan bunda... gerakkan kaki bunda,,,
Dan bunda merasakan kesegaran dan kesehatan 100 kali lipat dari sebelumnya...
semakin segar... semakin sehat....
Perlahan lahan bunda mulai bangun dan duduk... bunda masih merasakan
kesegaran ... kesehatan dan kebahagiaan yang luar biasa....

Anda mungkin juga menyukai