Anda di halaman 1dari 4

Nama : Bagus Duhan Irfandy

NIM : 2007110727

Mata Kuliah : Pendidikan Kewarganegaraan

Kelas : Teknik Lingkungan B

UTS (Ujian Tengah Semester)

1. Jelaskan mengapa negara perlu menyelenggarakan Pendidikan kewarganegaraan secara terus


menerus bagi warga negara khususnya generasi muda?
Tujuan pendidikan kewarganegaraan sebenarnya adalah menciptakan warga negara
yang memiliki wawasan kenegaraan, menanamkan rasa cinta tanah air, dan kebanggaan
sebagai warga negara Indonesia khusunya para generasi muda penerus estafet perjuangan
bangsa. Pendidikan ini tentunya harus dipadukan dengan penguasaan ilmu dan teknologi,
sehingga terciptalah generasi masa depan yang kelak bisa memberikan sumbangsih dalam
pembangunan bangsa.

melalui pendidikan kewarganegaraan ini para generasi muda diharapkan memiliki


kesadaran penuh akan demokrasi dan HAM. Dengan bekal keadaran ini, mereka akan
memberikan kontribusi yang berarti dalam mengatasi berbagai masalah yang dihadapi bangsa,
seperti konflik dan kekerasan yang terjadi dalam masyarakat Indonesia, dengan cara-cara yang
damai dan cerdas. Mencetak generasi muda yang bertanggungjawab atas keselamatan dan
kejayaan tanah air adalah tujan berikutnya. Rasa tanggung jawab ini akan tercermin dalam
partisipasi aktif generasi muda dalam pembangunan. Generasi muda yang bertanggung jawab
akan menyaring pengaruh-pengaruh dari luar, mengambil sisi positifnya dan menolak hal-hal
yang tidak sesuai dengan nilai luhur dan moral bangsa. Akhirnya, Pendidikan kewarganegaraan
diharapkan mampu menumbuhkan sikap setia kepada tanah air dan bersedia dengan tulus
iklhas untuk menyumbangkan setiap potensinya demi kemajuan tanah air walaupun mendapat
iming-iming popularitas atau harta dari pihak-pihak lain.

2. Pendidikan kewarganegaraan merupakan usaha untuk membekali peserta didik dengan


pengetahuan dan kemampuan dasar berkenaan dengan hubungan antar warga negara dengan
negara serta Pendidikan pendahuluan bela negara (PPBN). Apakah yang dimaksud degan (PPNB) dan
bagaimana implementasinya dalam lingkungan Pendidikan formal?

Pendidikan Pendahuluan Bela Negara (PPBN) adalah pendidikan dasar bela negara guna
menumbuhkan kecintaan kepada tanah air, kesadaran berbangsa dan bernegara Indonesia,
keyakinan akan kebenaran Pancasila sebagai ideologi negara, kerelaan berkorban untuk negara,
serta memberikan awal bela negara.
Bela Negara adalah tekad, sikap dan tindakan yang teratur, menyeluruh, terpadu dan
berlanjut yang dilandasi oleh kecintaan pada tanah air, kesadaran berbangsa dan bernegara
Indonesia serta keyakinan akan kebenaran Pancasila sebagai ideologi negara dan kerelaan berkorban
guna meniadakan setiap ancaman, baik dari luar maupun dari dalam negeri, yang membahayakan
kemerdekaan dan kedaulatan negara, kesatuan dan persatuan bangsa, keutuhan wilayah dan
yurisdiksi nasional serta nilai – nilai Pancasila dan Undang – Undang Dasar 1945.
Melalui Pendidikan Pendahuluan Bela Negara (PPBN) pada jenjang Pendidikan formal diharapkan
para peserta didik mampu mengimplementasikannya dalam menjalankan kehidupan sehari-hari
seperti:
 Taat terhadap tata tertib dan peraturan sekolah atau kampus
 Menjadi peserta didik yang selalu menghargai jasa para pahlawan dengan giat dan
bersungguh-sungguh dalam belajar serta selalu meningkatkan kemampuan personality diri.
 Mematuhi peraturan perundang-undangan yang berlaku.
 Tepat waktu dalam melaksanakan kewajiban bernegara seperti membayar pajak dan lain
sebagaiannya

3. Bangsa Indonesia sebagai bangsa yang hidup bersama-sama dengan bangsa lain di dunia, harus
memiliki identitas nasional. Mengapa identitas nasional itu penting bagi bangsa Indonesia? Sebutkan
salah satu identitas nasional bangsa Indonesia dan jelaskan alasan bangsa Indonesia sepakat untuk
menggunakannya sebagai identitas nasional!

Identitas nasional secara definisi adalah kumpulan dari nilai budaya yang berkembang dan tumbuh
sebagai bagian dalam aspek kehidupan suatu bangsa serta menjadi ciri khas tersendiri yang membedakan
dengan bangsa lain. Ada 4 Simbol identitas nasional Indonesia yakni lambang negara Garuda Pancasila,
Indonesia Raya sebagai lagu kebangsaan, Bahasa Indonesia yang merupakan bahasa nasional, dan
Bendera sang saka merah putih. Identitas nasional sebuah bangsa merupakan hal yang dinamis dan
sangat dibutuhkan dengan beberapa alasan tertentu. Berikut alasan perlunya identitas nasional di
Indonesia diantaranya seperti dalam penjelasan di bawah ini.

1. Keberagaman suku bangsa


2. Menjadikan bangsa Indonesia memiliki jati diri
3. Tantangan jaman dan persaingan dunia internasional
4. Pentingnya mempertahankan eksistensi bangsa 
5. Menumbuhkan rasa kebangaan setiap warga negara

Salah satu identitas nasional bangsa Indonesia yang disepakati adalah penetapan Pancasila
sebagai dasar negara dan identitas nasional bangsa , Alasan Pancasila ditetapka sebagai identitas
nasional karena bangsa Indonesia salah satu dari masyarakat internasional yang punya sejarah dan
prinsip yang berbeda dengan bangsa-bangsa di dunia. Prinsip dasar filsafat dijadikan sebagai asas
filsafat hidup berbangsa dan bernegara yang berupa Pancasila. Jadi, dapat dikatakan Pancasila
sebagai dasar filsafat bangsa dan negara Indonesia yang bersumber pada nilai budaya dan agama
yang dimiliki oleh Indonesia sebagai kepribadian atau identitas bangsa. Selain itu, Pancasila sebagai
dasar hukum dan juga pandang hidup bangsa. 

4. Coba saudara jelaskan apa yang anda ketahui tentang Mahkamah Konstitusi dalam gerak
pelaksanaan kewenangannya!

Mahkamah Konstitusi merupakan salah satu lembaga negara yang melakukan kekuasaan kehakiman
yang merdeka untuk menyelenggarakan peradilan guna menegakkan hukum dan keadilan
sebagaimana yang diatur dalam Pasal 24 ayat (1) UUD NRI Tahun 1945 dan Pasal 2  UU Nomor 24
Tahun 2003 Tentang Mahkamah Konstitusi.

Menurut Pasal 24C ayat (1) UUD NRI Tahun 1945 dan Pasal 10 ayat (1) UU No. 24 Tahun
2003, Mahkamah Konstitusi berwenang mengadili pada tingkat pertama dan terakhir yang
putusannya bersifat final untuk:

1. menguji undang-undang terhadap Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia


Tahun 1945;
2. memutus sengketa kewenangan lembaga negara yang kewenangannya diberikan oleh
Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945;
3. memutus pembubaran partai politik; dan
4. memutus perselisihan tentang hasil pemilihan umum.

Namun Mahkamah Konstitusi memiliki wewenang tambahan, yaitu:

5. memutus perselisihan hasil pemilihan Gubernur, Bupati, dan Walikota sampai


dibentuknya badan peradilan khusus (Pasal 157 UU No. 8 Tahun 2015).

5. Carilah satu kasus berkaitan dengan masalah demokrasi yang terjadi di Indonesia menurut anda!
Uraikan kasus tersebut dan berikan pandanganmu tentang perkembangan demokrasi di Indonesia
saat ini dengan persoalan keberagaman!

“Kasus Ahok yang Menghina Surat Al-Maidah 51”

27 September 2016 Pidato Ahok saat melakukan kunjungan kerja di Pulau Pramuka,
Kepulauan Seribu, yang lalu dianggap menghina agama. Ahok datang untuk meninjau
program pemberdayaan budi daya kerapu. Menurutnya, program itu akan tetap dilanjutkan
meski dia nanti tak terpilih lagi menjadi gubernur di pilgub Februari 2017, sehingga warga
tak harus memilihnya hanya semata-mata hanya ingin program itu terus dilanjutkan. "Kan
bisa saja dalam hati kecil Bapak Ibu, nggak pilih saya karena dibohongi (orang) pakai Surat Al
Maidah 51 macam-macam itu. Itu hak Bapak Ibu. Kalau Bapak Ibu merasa nggak bisa pilih
karena takut masuk neraka, dibodohin, begitu, oh nggak apa-apa, karena ini panggilan
pribadi Bapak Ibu," katanya. "Program ini (pemberian modal bagi budi daya kerapu) jalan
saja. Jadi Bapak Ibu nggak usah merasa nggak enak karena nuraninya nggak bisa pilih Ahok,"
tambahnya.

kasus diatas merupakan salah satu contoh pencederaan demokrasi diindonesia


dengan cara menghina agama lain sebagai salah satu cara mereka dalam meraih suara
masyarakat,

menurut mendapat saya kasus ini merupakan salah satu kasus demokrasi yang cukup
besar dan menggemparkan bangsa dimana seorang yang notabennya masih menjadi
gubernur saat itu mengucapkan hal-hal yang secara jelas menghina salah satu agama yang
menyebabkan dapat mencederai demokrasi khusunya dalam keberagaman yang ada di
Indonesia karena menghina salah satu kemlompok agama yang ada di Indonesia. Walaupun
awalnya kasus ini saya rasa agak ditutup tutupi namun, akhirnya oknum gubernur tersebut
juga diadili dan diberi hukuman penjara atas perbuatannya itu.
6. Undang-undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 merupakan konstitusi
negararepublik Indonesia. Mengapa diperlukan konstitusi bagi sebuah negara? Mengapa
Indonesia melakukan amandemen terhadap UUD 1945. Jelaskan!
Seperti yang diketahui bahwa hubungan konstitusi atau undang-undang dasar negara
memiliki keterkaitan yang sangat erat, seperti dalam pengertian yang lampau dan sudah ada
yang mengatur tentang hukum negara, yang kemudian hukum tersebut mengatur fungsi dan
kewenangan dari setiap kekuasaan pemerintah, hak yang diperintahkan, dan hubungan
keduanya yang kemudian diatur. Konstitusi dalam suatu Negara itu sangat penting, karena
adanya suatu Negara itu harus di atur dalam sebuah Konstitusi. Konstitusi sebagai hukum
dasar yang membentuk keseluruhan penyelenggaraan berbangsa dan bernegara memiliki arti
penting bagi negara. Setiap Negara-negara baru yang merdeka akan membuat konstitusi atau
peraturan  sebaik mungkin dalam suatu negara termasuk juga Negara Indonesia yang
membuat konstitusi yang terbaik untuk bangsa indonesia.

Begitu pentingnya konstitusi  bagi negara maka Mirriam Budiarjo menyatakan bahwa
ketentuan konstitusi atau undang-undang sebagai berikut:

a. Pembagian kekuasaan antara lembaga eksekutif, legislatif, dan yudikatif.

b. Hak asasi manusia

c. Prosedur perubahan undang-undang dasar.

d. Larangan untuk mengubah sifat tertentu dari UUD

Adapun Tujuan Amandemen UUD 1945 adalah untuk menyempurnakan aturan dasar
seperti tatanan negara, kedaulatan rakyat, HAM, pembagian kekuasaan, eksistensi negara
demokrasi dan hukum. Perubahan tersebut sebagai respon tuntutan reformasi pada waktu itu.
Tuntutan tersebut antara lain dilatar belakangi oleh praktek penyelenggaraan negara pada masa
pemerintahan rezim Soeharto. Alasan filosofis, historis, yuridis, sosiologis, politis, dan teoritis
juga mendukung dilakukannya perubahan terhadap konstitusi.  Selain itu adanya dukungan luas
dari berbagai lapisan masyarakat. Perubahan UUD 1945 bukannya tanpa masalah. Karena ada
sejumlah kelemahan sistimatika dan substansi UUD pasca perubahan seperti inkonsisten,
kerancuan sistem pemerintahan dan sistem ketatanegaraan yang tidak jelas. Perubahan
Undang-Undang Dasar ternyata tidak dengan sendirinya menumbuhkan budaya taat
berkonstitusi.

Anda mungkin juga menyukai