Anda di halaman 1dari 54

Panduan Pelaksanaan Mata Kuliah Praktik Profesi

Program studi arsitektur – UPN “Veteran” Jawa Timur


i
BUKU PANDUAN PELAKSANAAN
MATA KULIAH PRAKTIK PROFESI
PROGRAM STUDI ARSITEKTUR

FAKULTAS ARSITEKTUR DAN DESAIN


UNIVERSITAS PEMBANGUNAN NASIONAL “VETERAN”
JAWA TIMUR
2020

Panduan Pelaksanaan Mata Kuliah Praktik Profesi


Program Studi Arsitektur – UPN “Veteran” Jawa Timur
ii
KATA PENGANTAR

Puji syukur kepada Allah SWT yang telah memberikan rahmat serta kesehatan sehingga
Penyusun dapat menyelesaikan Buku Panduan Pelaksanaan Mata Kuliah Praktik Profesi di
Prodi Arsitektur UPN “Veteran” Jawa Timur.
Dalam kesempatan ini, Penyusun menyampaikan terima kasih kepada :
1. Ibu Dr. Ir. Wanti Mindari, M.P. selaku Dekan Fakultas Arsitektur dan Desain atas
dukungan yang diberikan sehingga Buku Panduan ini terselesaikan dengan baik.
2. Ibu Ir. Sri Suryani Yuprapti. Winasih, MT., selaku Wakil Dekan I Fakultas Arsitektur
dan Desain atas segala bantuan yang diberikan.
3. Ibu Ir. Eva Elviana, MT. selaku Koordinator Program Studi Arsitektur atas arahan
penyusunan Buku Panduan ini.
4. Seluruh dosen Prodi Arsitektur dan pihak-pihak yang membantu terbitnya buku ini dan
tidak dapat kami sebutkan satu persatu.

Akhirnya Penyusun berharap semoga Buku Panduan ini bermanfaat pada kelancaran
penyelenggaraan Mata Kuliah Praktik Profesi, dan demi kemajuan Prodi Arsitektur UPN
“Veteran” Jawa Timur. Penyusun menyadari bahwa Buku Panduan ini masih jauh dari
sempurna, untuk itu kritik dan saran yang membangun senantiasa kami nantikan. Demikian
kami sampaikan terima kasih.

Hormat kami,
Penyusun

Panduan Pelaksanaan Mata Kuliah Praktik Profesi


Program Studi Arsitektur – UPN “Veteran” Jawa Timur
iii
DAFTAR ISI

Cover .............................................................................................................................. i

Halaman Judul ................................................................................................................ ii

Kata Pengantar ............................................................................................................... iii

Daftar Isi ......................................................................................................................... iv

1. LATAR BELAKANG ................................................................................................. 1

2. DESKRIPSI MATA KULIAH ..................................................................................... 2

3. PARA PIHAK YANG TERLIBAT............................................................................... 3

4. PROSEDUR MENGIKUTI MATA KULIAH ............................................................... 5

5. MEKANISME PELAKSANAAN MATA KULIAH ........................................................ 6

6. PETUNJUK PENULISAN LAPORAN ....................................................................... 9

7. PANILAIAN DAN SANKSI ........................................................................................ 11

8. PENUTUP................................................................................................................ 12

Lampiran......................................................................................................................... 13

Lampiran: Form .............................................................................................................. 14

Lampiran: Format Proposal............................................................................................. 24

Lampiran: Format Laporan.............................................................................................. 32

Pedoman Capaian Pengetahuan dan Keterampilan Mata kuliah praktik profesi .............. 48

Panduan Pelaksanaan Mata Kuliah Praktik Profesi


Program Studi Arsitektur – UPN “Veteran” Jawa Timur
iv
1. LATAR BELAKANG
Profesi arsitek tidak dapat berdiri sendiri, melainkan harus bersinergi dengan keahlian
di bidang-bidang lain. Salah satunya, arsitek seringkali bersinggungan dengan proyek fisik
yang melibatkan ahli di bidang struktur maupun manajemen proyek dan konstruksi.
Pengetahuan mengenai bidang-bidang terkait tersebut sebaiknya juga turut ditanamkan
kepada mahasiswa sebagai bekal dalam menghadapi dunia profesional kerja. Oleh karena
itu mata kuliah Praktik Profesi ini menjadi penting untuk dihadirkan guna menjembatani
pengetahuan perancangan dengan realisasinya.
Penekanan mata kuliah praktik profesi ini adalah pengenalan dan keterlibatan
mahasiswa dalam profesi arsitek, baik di bidang perencanaan, pelaksanaan, maupun
pengawasan proyek. Mahasiswa secara individu atau berkelompok mencari perusahaan
dan proyek yang dituju sebagai tempat praktik. Di bidang perencanaan, mahasiswa bisa
bergabung di perusahaan konsultan arsitektur untuk mempelajari sistematika kerja yaitu
bagaimana keahlian merancang dimanfaatkan secara sistematis hingga siap untuk
direalisasikan. Di bidang pelaksanaan dan pengawasan, mahasiswa bisa bergabung di
perusahaan kontraktor atau konsultan pengawas atau konsultan MK (Manajemen
Konstruksi) dan terlibat langsung pada tata kelola proyek sesuai dengan kompleksitas
proyek yang dituju.
Capaian pembelajaran mata kuliah ini adalah mahasiswa mampu memanfaatkan
kemampuan merancang untuk membantu melakukan pengawasan dan/atau
pelaksanaan pembangunan dan lingkungan. Maka ada 2 hal yang harus dipelajari
mahasiswa dalam keterlibatannya di perusahaan yang dituju, yaitu teknis operasional
kantor dan teknis operasional proyek yang pelaporannya terbagi dalam 2 bab yang
terpisah.
Oleh karena itu, mengingat kompleksitas pihak-pihak yang terlibat pada mata kuliah
ini, diperlukan adanya buku panduan pelaksanaan agar tata laksana pada mata kuliah ini
berjalan dengan baik dan sesuai dengan tujuan yang diinginkan.

Panduan Pelaksanaan Mata Kuliah Praktik Profesi


Program studi arsitektur – UPN “Veteran” Jawa Timur
1
2. DESKRIPSI MATA KULIAH
Mata kuliah Praktik Profesi (kode: AR 141269) adalah program kuliah yang diadakan
oleh Program Studi Arsitektur, Fakultas Arsitektur dan Desain UPN “Veteran” Jawa Timur.
Mata kuliah ini membahas tentang ruang lingkup profesi arsitek dan macam-macam
bidangnya, etika profesi arsitek, serta mewajibkan mahasiswa untuk terlibat dalam praktik
kerja profesi di biro arsitektur atau konsultan pengawas proyek, atau perusahaan
kontraktor pelaksana. Melalui mata kuliah ini, mahasiswa diharapkan mampu
mempraktikkan disiplin ilmu arsitektur pada perusahaan yang dipilih dengan penerapan
nilai etika profesi. Berikut ini adalah capaian pembelajaran mata kuliah praktik profesi:
1. Mahasiswa memahami tentang arsitek dan etika profesi arsitek;
2. Mahasiswa mengetahui dan memahami ruang lingkup profesi arsitek dan macam-
macam bidangnya;
3. Mahasiswa terlibat dalam praktik profesi di luar kampus baik di bidang perencanaan,
pengawasan, maupun pelaksanaan;
4. Mahasiswa mampu membuat laporan hasil kerja praktik profesi yang dituangkan
dalam laporan tertulis di akhir semester
Pengenalan dan keterlibatan mahasiswa dalam kegiatan di perusahaan/proyek
membutuhkan ilmu-ilmu dasar perancangan arsitektur, konstruksi bangunan, dan
manajemen proyek yang didapatkan dari perkuliahan sebelumnya ataupun dari materi
perkuliahan ini. Untuk itu mahasiswa wajib untuk mengikuti materi perkuliahan klasikal di
dalam kelas maupun di lapangan sesuai dengan perusahaan/proyek yang dipilih. Hasil
akhir dari perkuliahan ini adalah laporan yang berisi 2 hal utama, yaitu teknis operasional
kantor/perusahaan dan teknis operasional proyek yang pelaporannya terbagi dalam 2 bab
yang terpisah. Berikut ini adalah ilustrasi gambaran umum pada mata kuliah ini:

PENGENALAN KETERLIBATAN PELAPORAN


Selama perkuliahan, Pada saat di perusaan atau Pada saat penyusunan
mahasiswa akan dibekali proyek tempat praktik laporan, mahasiswa akan
pengetahuan oleh profesi, mahasiswa akan dibimbing oleh
DOSEN PENGAMPU dibimbing oleh DOSEN PEMBIMBING
sesuai dengan materi PEMBIMBING LAPANGAN dengan intensitas dan
dan jadwal yang dengan intensitas dan materi yang ditentukan
ditentukan dalam buku materi yang ditentukan dalam buku panduan ini
panduan ini dalam buku panduan ini

Gambar 1. Gambaran Umum Mata Kuliah Praktik Profesi


Sumber: Tim Teaching (2020)

Panduan Pelaksanaan Mata Kuliah Praktik Profesi


Program Studi Arsitektur – UPN “Veteran” Jawa Timur
2
3. PARA PIHAK YANG TERLIBAT
Sebagaimana tujuan awal terhadap penyusunan buku panduan ini adalah untuk
memberikan petunjuk dan arahan yang jelas pada pelaksanaan mata kuliah praktik
profesi. Untuk itu perlu penjabaran pihak-pihak yang terlibat pada proses pelaksanaan
mata kuliah yang disertai dengan perannya masing-masing. Berikut ini adalah pihak-pihak
yang terlibat dalam pengelolaan mata kuliah praktik profesi:
1. Fakultas dan Program Studi (Sub bagian Pendidikan dan Pengajaran)
Adalah Fakultas Arsitektur dan Desain, Program Studi Arsitektur yang dalam hal surat
menyurat dan kebutuhan administrasi lainnya dikelola oleh Sub Bagian Pendidikan
dan Pengajaran, yakni surat keluar permohonan kepada perusahaan tempat praktik
profesi;
2. Dosen Pengampu
Adalah tenaga edukatif yang mengelola dan mengampu jalannya mata kuliah Praktik
Profesi ini. Dosen Pengampu bertanggung jawab terhadap jalannya mata kuliah
Praktik Profesi mulai dari pembekalan hingga pengesahan laporan tugas yang
disusun oleh mahasiswa peserta mata kuliah;
3. Dosen Pembimbing (DP)
Adalah tenaga edukatif yang terlibat dalam membimbing mahasiswa untuk
menyelesaikan laporan tugas praktik profesi hingga memberikan penilaian sesuai
dengan kriteria penilaian yang telah disediakan. Dosen Pembimbing bertanggung
jawab memberikan pembimbingan dan nilai kepada peserta sesuai dengan arahan
dan sistematika laporan yang tercantum pada Bab V Petunjuk Pelaksanaan ini;
4. Pembimbing Lapangan (PL)
Adalah pihak eksternal yang ditunjuk oleh perusahaan atau proyek dan dilibatkan
dalam membimbing mahasiswa hingga memberikan penilaian sesuai dengan kriteria
penilaian yang telah disediakan. Pembimbing lapangan bertanggung jawab
memberikan pembimbingan dan nilai kepada peserta sesuai dengan arahan dan
sistematika laporan yang tercantum pada Bab V Petunjuk Pelaksanaan ini;
5. Perusahaan tempat praktik profesi
Adalah perusahaan milik pemerintah atau swasta yang memiliki badan hukum dan
berdomisili di wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia (syarat dan ketentuan
lebih lanjut ada di poin 5.3);

Panduan Pelaksanaan Mata Kuliah Praktik Profesi


Program Studi Arsitektur – UPN “Veteran” Jawa Timur
3
6. Mahasiswa peserta mata kuliah
Adalah peserta mata kuliah yang wajib mengikuti seluruh prosedur administrasi dan
teknis mata kuliah Praktik Profesi yang diselenggarakan oleh Program Studi
Arsitektur melalui arahan Dosen Pengampu dan Dosen Pembimbing;

Mahasiswa peserta mata kuliah praktik profesi memiliki peran sentral terhadap
keberhasilan dan ketercapaian tujuan kegiatan mata kuliah ini. Untuk itu, diharapkan
peran aktif mahasiswa dalam menjalani mata kuliah ini dengan sungguh-sungguh. Berikut
gambaran sistematis peran masing-masing pihak pada mata kuliah ini:

FAKULTAS
(BAGIAN DIKJAR)
Membantu pengelolaan
administrasi dan surat menyurat

INTERNAL
DOSEN PENGAMPU
MAHASISWA PESERTA  Mengelola jalannya mata kuliah
MATA KULIAH  Memberikan pembekalan,
PRAKTIK PROFESI arahan dan materi perkuliahan
 Mengikuti pembekalan dan  Memberi penilaian
perkuliahan sesuai jadwal
yang telah ditentukan;
 Mencari perusahaan/ proyek DOSEN PEMBIMBING
tempat praktik profesi;  Membimbing penyusunan
 Membuat proposal untuk laporan
pengajuan Surat Pengantar;  Memberi penilaian
 Hadir dan aktif di tempat
praktik profesi min. 30 kali
 Mengikuti perkuliahan di kelas
sesuai jadwal;
 Membuat laporan praktik PERUSAHAAN/PROYEK
profesi dan mengumpul-  Menyediakan tempat & objek EKSTERNAL
kannya; praktik profesi
 Asistensi dengan Dosen  Membuat surat balasan
Pembimbing min. 4 kali  Menunjuk Pembimbing
 Asistensi dengan Pembimbing Lapangan
Lapangan min. 4 kali

PEMBIMBING LAPANGAN
 Membimbing mahasiswa
peserta praktik profesi ketika di
perusahaan/proyek
 Memberi penilaian

Gambar 2. Pihak-pihak yang Terlibat dalam Mata Kuliah Praktik Profesi


Sumber: Tim Teaching (2020)

Panduan Pelaksanaan Mata Kuliah Praktik Profesi


Program Studi Arsitektur – UPN “Veteran” Jawa Timur
4
4. PROSEDUR MENGIKUTI MATA KULIAH
4.1 Persyaratan Administrasi dan Jadwal Kegiatan
a. Terdaftar sebagai mahasiswa, dibuktikan dengan tanda registrasi;
b. Mahasiswa peserta harus mengisi mata kuliah praktik profesi (kode: AR 141269) di
KRS (Kartu Rencana Studi);
c. Jadwal pelaksanaan mata kuliah praktik profesi mengikuti alur daftar ulang dan
dibuka setiap semester (semester ganjil dan genap), sebagai berikut:
Tabel 1: Jadwal Pelaksanaan Mata Kuliah Praktik Profesi

SEMESTER GASAL SEMESTER GENAP


Agustus Sept.-Nop. Desember Januari Feb.-Apr. Mei
Kegiatan
Kegiatan
praktik profesi
Pendaftaran praktik profesi Pendaftaran
Pengumpulan di Pengumpulan
& di perusahaan/ &
laporan akhir perusahaan/ laporan akhir
Pembekalan proyek & Pembekalan
& penilaian proyek & & penilaian
Materi penulisan Materi
penulisan
laporan
laporan
Sumber: Tim Teaching MK. Praktik Profesi (2020)

4.2 Persyaratan Akademik


Mahasiswa peserta mata kuliah praktik profesi harus memenuhi persyaratan akademik
sebagai berikut:
Tabel 2: Persyaratan Akademik Peserta Mata Kuliah Praktik Profesi

No Persyaratan
1. Jumlah SKS yang telah lulus ditempuh > 100 sks

2. Indeks Prestasi Kumulatif > 2.00

3. Telah lulus MK. Perancangan Arsitektur 5 dengan nilai min. C (Untuk program di
semester genap)
Telah lulus MK. Perancangan Arsitektur 6 dengan nilai min. C (Untuk program di
semester gasal)
Sumber: Tim Teaching MK. Praktik Profesi (2020)

Panduan Pelaksanaan Mata Kuliah Praktik Profesi


Program Studi Arsitektur – UPN “Veteran” Jawa Timur
5
5. MEKANISME PELAKSANAAN MATA KULIAH
5.1 Mekanisme Umum
Kegiatan yang dilaksanakan pada mata kuliah praktik profesi ini terdiri dari 2 kegiatan
utama, yaitu kegiatan di dalam kelas dan kegiatan praktik profesi pada masing-masing
perusahaan/proyek yang dipilih. Berikut ini adalah diagram mekanisme mata kuliah praktik
profesi mulai dari pembentukan kelompok sampai penilaian akhir:
Tabel 3: Diagram Mekanisme Mata Kuliah Praktik Profesi

MAHASISWA DOSEN PERUSAHAAN FAKULTAS (Dikjar)

Mahasiswa membentuk
kelompok Maks. 3 mhs.

Mencari Perusahaan/ Proyek &


komunikasi awal secara lisan

Mengisi Form. Gambaran


Umum Obyek / Proyek
Konsultasi dengan
(Form 1a atau 1b) Dosen Pengampu

TIDAK LAYAK
Dikjar membuat Surat
Pengantar / Permohonan
Membuat proposal ajuan Praktik Profesi
surat pengantar Surat Tanggapan (Form 2)
http://bit.ly/FilePraktikProfesi Praktik Profesi (Form 3)

DIIJINKAN

Mahasiswa aktif mengikuti


kegiatan di Perusahaan/ DOSEN PEMBIMBING PEMBIMBING LAPANGAN
Proyek selama 3 bulan Asistensi dengan Asistensi dengan
(12 minggu) dengan Min. Dosen Pembimbing Pembimbing Lapangan
30 kali kehadiran (dengan lembar (dengan lembar
(Form 4c) asistensi, min. 4 kali) asistensi, min. 4 kali)
Sambil aktif & absen di kelas (Form 4a) (Form 4b)

Menyusun Laporan
Praktik Profesi Asistensi Laporan Asistensi Laporan
http://bit.ly/FormatLaporan Praktik Profesi Praktik Profesi

TIDAK LAYAK

Membuat 4 eksemplar: Memberi Penilaian Memberi Penilaian


R. Baca FAD (asli); Perpus (Form 5 dan 5a) (Form 5 dan 5b)
Pusat UPNVJT; Perusa-
haan/Proyek; Pribadi

Nilai dalam amplop tertutup


Menyerahkan ke masing- Dosen Pengampu input
dikumpulkan ke Dosen Pengampu
masing Pihak Nilai ke Sistem Dikjar
(bisa dititipkan mahasiswa)

Sumber: Tim Teaching MK. Praktik Profesi (2020)

Panduan Pelaksanaan Mata Kuliah Praktik Profesi


Program Studi Arsitektur – UPN “Veteran” Jawa Timur
6
5.2 Pembelajaran dalam Kelas
Kegiatan pembelajaran di kelas menjadi bekal pengetahuan untuk melaksanakan
kegiatan di perusahaan dan proyek tempat praktik profesi. Kegiatan ini sekaligus dapat
menjadi ajang diskusi antara dosen pengampu dengan mahasiswa, dan antara kelompok
yang satu dengan yang lainnya. Untuk itu, mahasiswa peserta praktik profesi wajib untuk
tetap mengikuti jadwal kuliah dan absen sebagaimana mestinya. Berikut ini adalah jadwal
materi pembelajaran yang dikutip dari Rencana Pembelajaran Semester (RPS) Mata
Kuliah Praktik Profesi:
Tabel 4: Kutipan Rencana Pembelajaran Semester
Bobot
Minggu Materi Pembelajaran
Penilaian
Ke-
(%)
1 Penjelasana RPS dan Pembekalan Praktik Profesi -
Etika kerja
2 -
Kode etik profesi arsitek
3 Pranata dan manajemen pembangunan di bidang arsitektur -
 Peran arsitek sebagai perancang bangunan; -
4
 Tata kelola proyek perancangan arsitektur
 Peran arsitek dalam proyek pelaksanaan bangunan; -
5
 Tata kelola proyek di bidang pelaksanaan;
 Peran arsitek dalam proyek pengawasan bangunan;
6 -
 Tata kelola proyek di bidang pengawasan;
7 Materi Tambahan: Archi-preneurship -
UJIAN TENGAH SEMESTER:
15%
Pengumpulan Laporan Praktik Profesi Bab 1, Bab 2, dan Draft Bab 3
8
9
 Mendiskusikan materi presentasi mahasiswa kemudian dikaitkan dengan
10
materi kuliah sebelumnya 25%
11
 Mengkritisi hal-hal terkait praktik profesi pada proyek yang dipelajari
12
13
14 Kuliah Penutup: How to be a good architect -
UJIAN AKHIR SEMESTER:
60%
Pengumpulan Akhir Laporan Praktik Profesi
Sumber: Tim Teaching MK. Praktik Profesi (2020)

5.3 Mekanisme Pemilihan Perusahaan/Proyek Tempat Praktik Profesi


Perusahaan dan proyek tempat praktik profesi harus memiliki relevansi dengan
bidang ilmu arsitektur. Lokasi perusahaan dan proyek ini hendaknya tidak menyulitkan
peserta mengingat kesibukan lain yang harus dijalani di kampus. Bidang perusahaan
tempat praktik profesi terbagi menjadi 2, yaitu bidang perancangan dan bidang
pelaksanaan atau pengawasan. Kelompok mahasiswa wajib mengisi form 1a atau 1b

Panduan Pelaksanaan Mata Kuliah Praktik Profesi


Program Studi Arsitektur – UPN “Veteran” Jawa Timur
7
untuk ditunjukkan kepada dosen pengampu untuk dinilai layak-tidaknya sebuah proyek
atau perusahaan dijadikan sebagai tempat praktik profesi. Masing-masing bidang memiliki
fokus kerja sendiri terkait substansi keterlibatan dan laporan yang dihasilkan. Untuk itu
kegiatan presentasi mahasiswa di kelas bermanfaat untuk saling tukar pengetahuan
terkait kegiatan yang dijalani di perusahaan/proyek masing-masing. Berikut ini adalah
kriteria perusahaan dan proyek yang dituju sebagai tempat praktik profesi :

Tabel 5. Kriteria Perusahaan/Proyek Tempat Praktik Profesi

Bidang
No Kriteria Pelaksanaan atau
Perancangan
Pengawasan
1. Pemilik Proyek Pemerintah / Swasta / Yayasan / Koperasi
2. Perusahaan tempat
Memiliki badan hukum PT atau CV atau Firma dan sejenisnya
Praktik Profesi
3. Fungsi Bangunan  Properti gedung (hotel,  Properti gedung (hotel,
apartemen, rusun, mall) apartemen, mall, rusun)
 Properti perumahan (desain  Perkantoran
layout & unit perumahan)  Gedung fasilitas
 Perkantoran pendidikan, kesehatan dan
 Gedung fasilitas pendidikan, fasilitas publik lainnya
kesehatan dan fasilitas publik  Gedung fasilitas sosial
lainnya (masjid, gereja, wihara, dll)
 Gedung fasilitas sosial (masjid,
gereja, wihara, dll)
 Taman skala kota
 Rumah tinggal (min. 300 m2)
 Sayembara desain sesuai
arahan dosen pengampu
4. Luas lantai atau Min. 300 m2
bangunan (atau sesuai arahan)
5. Jumlah lantai Min. 2 lantai
(atau sesuai arahan)
6. Nilai biaya konstruksi + Rp 1.000.000.000,-
fisik (satu milyar rupiah)
7. Lingkup Pekerjaan yang  Pek. persiapan dan survey Pelaksanaan atau
Dipelajari  Pengumpulan data dan brief pengawasan pekerjaan fisik
dari klien dengan fokus amatan:
 Konsep perancangan  Gambar kerja
 Pra-rancangan (schematic  Volume pekerjaan
design)  Rencana kerja dan
 Pengembangan rancangan syarat (RKS)
(design development)  Metode pelaksanaan
 Pembuatan gambar kerja proyek
(DED-detail engineering  Time schedule
drawing)  Kesesuaian antara
 Pembuatan dokumen rencana dengan
perancangan lainnya (RAB, realisasi
RKS, dll)
Sumber: Tim Teaching MK. Praktik Profesi (2020)

Panduan Pelaksanaan Mata Kuliah Praktik Profesi


Program Studi Arsitektur – UPN “Veteran” Jawa Timur
8
6. PETUNJUK PENULISAN LAPORAN
6.1 Petunjuk Umum
1. Laporan ini merupakan laporan kegiatan yang dilakukan selama berkegiatan di
perusahaan/proyek tempat praktik profesi.
2. Laporan dibuat secara individu atau kelompok. Apabila dalam 1 kelompok terdiri dari 2
atau 3 mahasiswa, maka pada Bab III harus dibuat sub-bab berdasarkan materi yang
diamati oleh masing-masing peserta pada kelompok tersebut dengan mencantumkan
nama dan NPM mahasiswa.
3. Laporan ditulis dengan bahasa Indonesia yang baik dan benar.
4. Setelah pengesahan, laporan diperbanyak sejumlah 4 (empat) eksemplar, masing-
masing untuk:
a) Arsip Ruang Baca Fakultas Arsitektur dan Desain;
b) Perpustakaan pusat UPN “Veteran” Jawa Timur;
c) Arsip perusahaan/proyek tempat praktik profesi;
d) Arsip pribadi mahasiswa.

6.2 Petunjuk Penulisan Laporan


1. Contoh format dan isi laporan bisa diunduh di http://bit.ly/FilePraktikProfesi
2. Ukuran Kertas, Jenis/Ukuran Huruf, Batas Teks (Margin)
a) Cover menggunakan model hardcover warna biru muda
b) Ukuran kertas A4, 70gr. Apabila ada halaman yang melebihi ukuran A4, harus
dilipat menjadi ukuran A4;
c) Margin/batas atas-kiri-bawah adalah 3cm dan kanan 2cm;
d) Jenis huruf Arial 11pts (Untuk judul dan lain-lain silakan dilihat di contoh format)
3. Halaman cover memuat:
a) Tulisan: Laporan Tugas Praktik Profesi, dan bidang yang dipilih;
b) Nama proyek, alamat proyek, dan kota/kabupaten proyek;
c) Logo UPN “Veteran” Jawa Timur;
d) Nama dan NPM mahasiswa penyusun;
e) Tulisan: Program Studi Arsitektur, Fakultas Arsitektur dan Desain, Universitas
Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur, dan tahun dibuatnya laporan;
4. Halaman pengesahan memuat:
a) Kop UPN – Fakultas Arsitektur dan Desain
b) Tulisan: Lembar Pengesahan Laporan Tugas Mata Kuliah Praktik Profesi;
c) Nama dan NPM mahasiswa penyusun;

Panduan Pelaksanaan Mata Kuliah Praktik Profesi


Program Studi Arsitektur – UPN “Veteran” Jawa Timur
9
d) Keterangan perusahaan dan proyek yang diamati dan dikerjakan;
e) Kota dan tanggal pengesahan
f) Tanda tangan menyetujui: Dosen pengampu mata kuliah;
g) Tanda tangan menyetujui: Dosen pembimbing;
h) Tanda tangan mengetahui: Koordinator Progdi Arsitektur;
5. Halaman pembukaan memuat:
a) Kata pengantar yang memuat ungkapan syukur dan terima kasih kepada pihak-
pihak yang turut andil dalam penyelesaian Laporan Tugas ini.
b) Daftar isi
c) Daftar gambar
d) Daftar tabel
6. Halaman isi memuat
a) Bab I Pendahuluan
b) Bab II Deskripsi Perusahaan
c) Bab III Hasil dan Pembahasan
d) Bab IV Penutup
7. Lampiran memuat:
a) Form-form Kegiatan
 Copy Surat Permohonan Magang Praktik Profesi (Form 2)
 Copy Surat Tanggapan Permohonan Magang Praktik Profesi (Form 3)
 From 4a: Asistensi dengan Dosen Pembimbing
 Form 4b: Asistensi dengan Pembimbing Lapangan
 Form 4c: Logbook Kerja Mahasiswa
b) Foto-foto Kegiatan Magang Praktik Profesi
c) Lampiran C Dokumen Proyek, seperti: (sesuai bidang praktik profesi)
 Pradesain: Desain skematik, proposal desain
 Pengembangan Desain (Design Development)
 Gambar kerja proyek
 Time schedule pelaksanaan proyek
 Rencana Anggaran Biaya (RAB) proyek
 Rencana Kerja dan Syarat (RKS) proyek
 Dan lampiran sesuai obyek dan pembahasan

Panduan Pelaksanaan Mata Kuliah Praktik Profesi


Program Studi Arsitektur – UPN “Veteran” Jawa Timur
10
7. PENILAIAN DAN SANKSI
7.1 Petunjuk Penilaian Laporan
1. Laporan akan dinilai oleh : Dosen Pembimbing, Pembimbing Lapangan, dan Dosen
Pengampu;
2. Bobot dan kriteria penilaian laporan dan kegiatan praktik profesi ini adalah sebagai
berikut:
Tabel 5. Kriteria Penilaian
Bobot
PENILAI KRITERIA PENILAIAN
Penilaian
 Ujian Tengah Semester berupa: Laporan Praktik
Profesi Bab 1, Bab 2, dan Draft Bab 3
Dosen Pengampu  Presentasi kelompok mulai dari minggu ke-8 s/d 30%
minggu ke-13
a) Kesungguhan dalam melaksanakan kegiatan
Dosen Pembimbing praktik profesi; 50%
b) Disiplin dan tanggung jawab;
c) Sikap ilmiah dan profesional;
Pembimbing Lapangan d) Kemampuan bekerjasama. 20%
Sumber: Tim Teaching MK. Praktik Profesi (2020)
7.2 Sanksi
Sanksi akan diberikan kepada mahasiswa yang telah terbukti dengan sah dan
meyakinkan melakukan pelanggaran etis, yang diterapkan scara berjenjang sebagai
berikut:
1. Mahasiswa akan mendapatkan sanksi berupa pembatalan pendaftaran, apabila:
a) Mahasiswa dengan sengaja memberikan informasi tidak benar terkait data
akademis dan administrasi;
b) Mahasiswa tidak memulai kegiatan praktik profesi sesuai jadwal yang
direncanakan;
2. Mahasiswa akan mendapatkan sanksi berupa pembatalan kegiatan praktik profesi,
apabila:
a) Mahasiswa tidak memiliki bukti surat pengantar/permohonan praktik profesi
beserta surat balasannya;
b) Mahasiswa tidak mengikuti kelas sesuai jadwal dan jumlah minimal kehadiran;
c) Mahasiswa tidak aktif mengikuti kegiatan praktik profesi di perusahaan/proyek
sesuai dengan aturan yang ditetapkan;
d) Mahasiswa tidak menyerahkan laporan akhir praktik profesi sampai dengan batas
waktu yang ditetapkan;
e) Mahasiswa melakukan kecurangan selama mengikuti mata kuliah praktik profesi.

Panduan Pelaksanaan Mata Kuliah Praktik Profesi


Program Studi Arsitektur – UPN “Veteran” Jawa Timur
11
3. Mahasiswa akan mendapatkan sanksi berupa pembatalan seluruh keikutsertaannya
dalam Mata Kuliah Praktik Profesi dan sanksi lain sesuai peraturan yang berlaku
apabila mahasiswa mencemarkan nama baik almamater UPN “Veteran” Jawa Timur,
maupun tindak tanduk lain yang merugikan institusi perguruan tinggi.

8. PENUTUP
Penyusunan Buku Panduan Pelaksanaan Mata Kuliah Praktik Profesi ini berangkat dari
upaya untuk menghadirkan pengelolaan mata kuliah secara optimal. Banyaknya pihak-pihak
yang terlibat dalam pengelolaan ini membutuhkan acuan normatif yang jelas. Apabila terdapat
hal-hal yang belum tercantum dalam Buku Panduan ini akan ditinjau ulang dan ditambahkan
sesuai dengan kebutuhan.
Tim Penyusun berharap semoga yang telah disusun ini dapat dijalankan dengan baik
sehingga tujuan akhir perkuliahan dapat tercapai. Kritik dan saran senantiasa kami nantikan
demi peningkatan kualitas Buku Panduan ini dan demi kemajuan Prodi Arsitektur UPN
“Veteran” Jawa Timur.

Panduan Pelaksanaan Mata Kuliah Praktik Profesi


Program Studi Arsitektur – UPN “Veteran” Jawa Timur
12
LAMPIRAN:
(bisa diunduh di: http://bit.ly/FilePraktikProfesi)

Lampiran Form
Form 1 a & 1b : Gambaran umum tempat praktik profesi
Form 2 : Format surat keluar Permohonan Tempat Praktik Profesi
Form 3 : Format surat balasan dari perusahaan tempat praktik profesi
Form 4a & 4b : Lembar asistensi Dosen Pembimbing (DP) dan Pembimbing Lapangan (PL)
Form 4c : Logbook Kerja Mahasiswa
Form 5 : Petunjuk Penilaian bagi Dosen Pembimbing dan Pembimbing Lapangan
Form 5a & 5b : Form penilaian Dosen Pembimbing (DP) dan Pembimbing Lapangan (PL)

Lampiran : Format Proposal

Lampiran : Format Laporan

Panduan Pelaksanaan Mata Kuliah Praktik Profesi


Program Studi Arsitektur – UPN “Veteran” Jawa Timur
13
FORM 1a

GAMBARAN UMUM TEMPAT PRAKTIK PROFESI


BIDANG PERANCANGAN
ARSITEKTUR

Nama Perusahaan : ………………………………………………………………………………………..


Alamat : ………………………………………………………………………………………..

NamaProyek : ………………………………………………………………………………………..
Lokasi : ………………………………………………………………………………………..

Luas Bangunan : m2 Jumlah Lantai : lantai

Jangka Waktu : hr/minggu/bln1) ;


Perancangan Tanggal : s/d

Perolehan
: ⎕ Penunjukan Langsung ⎕ Tender/Lelang
Proyek 1)

Lingkup Pekerjaan Perancangan yang diamati

⎕ Proposal / usulan teknis

⎕ Pengembangan Desain (Design Development)

⎕ Perancangan Teknis, meliputi:


 Gambar kerja (DED-Design Engineering Drawing)
 Rencana Anggaran Biaya (RAB)
 Rencana Kerja dan Syarat (RKS)

Nama Mahasiswa NPM Keterangan:


1) Centang √ yang dipilih
2) Form ini dibawa & diisi oleh
mahasiswa pada perusahaan/proyek
yang akan dituju, sebagai gambaran
awal untuk kemudian disampaikan
kepada Dosen Pengampu Mata
Kuliah;

Panduan Pelaksanaan Mata Kuliah Praktik Profesi


Program Studi Arsitektur – UPN “Veteran” Jawa Timur
14
FORM 1b

GAMBARAN UMUM TEMPAT PRAKTIK PROFESI


BIDANG PELAKSANAAN / PENGAWASAN

Nama Proyek : ………………………………………………………………………………………..


Lokasi : ………………………………………………………………………………………..

Nama Perusahaan : ………………………………………………………………………………………..


Alamat : ………………………………………………………………………………………..

Luas Bangunan :…………….. m2 Jumlah Lantai : ……………… lantai

Jangka Waktu : hr/minggu/bln


Pelaksanaan Tanggal : s/d

Perolehan
: ⎕ Penunjukan Langsung ⎕ Tender/Lelang
Proyek 1)

Lingkup Pekerjaan Perancangan yang diamati

Struktur 1) ⎕ Pondasi ⎕ Kolom, balok, plat lantai


⎕ Atap ⎕ Lainnya …………….................................

Arsitektur 1) ⎕Dinding dan Finishing ⎕ Plafond


⎕ Lantai ⎕ Lainnya ……………………………………
⎕ Pintu-jendela

MEP 1) ⎕ Elektrikal ⎕ Elevator / eskalator


⎕ Sanitasi & drainase ⎕ Fire protection
⎕ IT & Komunikasi ⎕ Lainnya …………………………………..

Nama Mahasiswa NPM Keterangan:


1) Centang √ yang dipilih
2) Form ini dibawa & diisi oleh
mahasiswa pada proyek yang akan
dituju, sebagai gambaran awal untuk
kemudian disampaikan kepada Dosen
Pengampu Mata Kuliah;

Panduan Pelaksanaan Mata Kuliah Praktik Profesi


Program Studi Arsitektur – UPN “Veteran” Jawa Timur
15
FORM 2

Keterangan: Form ini dibuat oleh


Bagian Dikjar berdasarkan ajuan
Nomor :
proposal dari mahasiswa
Lampiran : --
Perihal : Permohonan Tempat Praktik Profesi

Kepada Yth. Pimpinan/Direktur


PT/CV. .........................................
Jln. ...............................................

Dengan hormat,
Untuk memenuhi kurikulum pada Program Studi Arsitektur, Fakultas Arsitektur dan
Desain UPN “Veteran” Jawa Timur, serta salah satu syarat untuk menyelesaikan
jenjang Sarjana Strata Satu (S1) maka setiap mahasiswa diwajibkan untuk menempuh
kegiatan di luar kampus melalui mata kuliah praktik dengan bobot kredit 2 (dua) sks.

Oleh karena itu, kami mohon informasi terkait kemungkinan proyek yang Bapak/Ibu
kerjakan untuk menjadi obyek dalam kegiatan ini pada bidang pekerjaan : Perancangan
/ Pengawasan / Pelaksanaan (coret yang tidak perlu) atas mahasiswa yang namanya
tercantum di bawah ini :
No. Nama Mahasiswa NPM
1.
2.
3.

Demikian surat permohonan ini, atas segala perhatian dan kerjasama Bapak/Ibu, kami
sampaikan terima kasih.
Surabaya, ………………………20…
Dekan FAD

…………………………………..
NIP.
Tembusan Yth.
1. Koordinator Program Studi Arsitektur
2. Arsip

Panduan Pelaksanaan Mata Kuliah Praktik Profesi


Program Studi Arsitektur – UPN “Veteran” Jawa Timur
16
FORM 3: contoh
format surat balasan
dari perusahaan
KOP PERUSAHAAN

Nomor :
Lampiran : --
Perihal : Balasan Permohonan Tempat Praktik Profesi

Kepada Yth.
Dekan Fakultas Arsitektur dan Desain
Universitas Pembangunan Nasional ”Veteran” Jawa Timur
Surabaya

Menanggapi surat Saudara Nomor: ..............................., tanggal .................... perihal


Permohonan Tempat Praktik Profesi dan setelah melalui berbagai pertimbangan, maka
dengan ini kami memutuskan bahwa proyek yang sedang kami kerjakan, yaitu :
Nama Proyek/ : …………………………………………………………………………….
Perusahaan
Lokasi/alamat : …………………………………………………………………………….
Lingkup Pekerjaan : Perancangan Pengawasan Pelaksanaan (pilih salah satu)

Pemilik proyek : …………………………………………………………………………….


Perencana : …………………………………………………………………………….
Pengawas : …………………………………………………………………………….
Pelaksana : …………………………………………………………………………….
Biaya : Rp …………………………………………………………………………
Jangka Waktu : …………………………………………………………………………….
------------------------DIIJINKAN / TIDAK DIIJINKAN (coret yang tidak sesuai)--------------
Untuk dijadikan sebagai tempat praktik profesi bagi mahasiswa yang namanya
tercantum dalam surat Bapak/Ibu.
Demikian tanggapan dari kami. Atas perhatian, kepercayaan dan kerjasama yang baik
ini, kami sampaikan terima kasih.
Surabaya, ………………………20…
Pimpinan Perusahaan / Proyek

…………………………………..
(Tandatangan dan stempel perusahaan)
Tembusan Yth.
1. Koordinator Program Studi Arsitektur
2. Arsip

Panduan Pelaksanaan Mata Kuliah Praktik Profesi


Program Studi Arsitektur – UPN “Veteran” Jawa Timur
17
FORM 4a

FORM ASISTENSI LAPORAN PRAKTIK PROFESI


Dosen Pembimbing: …………………………………………..
Nama Proyek/ : ……………………………………………………………..…………………………….
Perusahaan
Nama : 1. NPM.
Mahasiswa 2. NPM.
3. NPM.

Ttd. Pembimbing
No Tanggal Catatan Asistensi
Laporan

Panduan Pelaksanaan Mata Kuliah Praktik Profesi


Program Studi Arsitektur – UPN “Veteran” Jawa Timur
18
FORM 4b

FORM ASISTENSI DENGAN PEMBIMBING LAPANGAN (PL)


MATA KULIAH PRAKTIK PROFESI
Nama Proyek :
Nama PL :
Nama : 1. NPM.
Mahasiswa 2. NPM.
3. NPM.

Ttd. Pembimbing
No Tanggal Uraian Kegiatan
Proyek

Panduan Pelaksanaan Mata Kuliah Praktik Profesi


Program Studi Arsitektur – UPN “Veteran” Jawa Timur
19
FORM 4c

LOGBOOK KERJA MAHASISWA


MATA KULIAH PRAKTIK PROFESI
Nama Proyek/ :
Perusahaan
Nama : NPM.
Mahasiswa

No Tanggal Uraian Kegiatan Hasil / Output

(lembar ini bisa diperbanyak sendiri)

Panduan Pelaksanaan Mata Kuliah Praktik Profesi


Program Studi Arsitektur – UPN “Veteran” Jawa Timur
20
FORM 5

PETUNJUK PENILAIAN
MATA KULIAH PRAKTIK PROFESI
Berikut ini adalah aspek-aspek yang dinilai terhadap kinerja mahasiswa:

As-
No. Poin Penilaian Bagi Dosen Pembimbing (DP) Bagi Pembimbing Lapangan (PL)
pek

1. Kesungguhan Mahasiswa menunjukkan Mahasiswa secara aktif bertanya


dalam dokumen tertulis sebagai berikut: dan mencatat hal-hal tentang:
melaksanakan o Kelengkapan administrasi dari o Aspek legal dan administrasi
kegiatan praktik Progdi Arsitektur; perusahaan/proyek, yaitu
profesi o Dokumen kelengkapan proyek tentang legalitas CV/PT, TDP,
sesuai pedoman penyusunan SIUJK, SKA, asosiasi
laporan; perusahaan, dll.
KOGNITIF

o Progres penulisan laporan dan o Aspek manajerial perusahaan/


teknis penulisan sesuai proyek, yaitu tentang tata kelola
pedoman; perusahaan, SDM, kelengkapan
o Tahap pelaksanaan pekerjaan kantor, dll.
yang diamati dilengkapi dengan o Aspek teknis proyek, yaitu
foto dan deskripsi. dokumen gambar, RAB, RKS,
TS, dll.
Catatan:
Kelengkapan data dan informasi tentang perusahaan/proyek
disesuaikan dengan kebijakan masing-masing perusahaan
2. Disiplin dan o Intensitas konsultasi o Intensitas kehadiran di kantor/
tanggung jawab penyusunan laporan; proyek
o Konsisten sesuai jadwal o Konsisten sesuai jadwal yang
assistensi dan progres yang telah disusun
telah disusun. o Mampu dan bertanggung jawab
AFEKTIF

o Kelengkapan materi laporan. terhadap tugas yang diberikan


oleh PL.
3. Sikap ilmiah dan o Sikap dan etika sopan santun o Sikap dan etika sopan santun di
profesional dalam berkomunikasi; lingkungan perusahaan/proyek;
o Penulisan laporan sesuai o Sikap aktif dan inisiatif dalam
mencari ilmu dan menyelesaikan
dengan etika dan tata cara
pekerjaan;
akademis
o Kerjasama dalam penyusunan o Kerjasama dalam pelaksanakan
PSIKOMOTORIK

4. Kemampuan
bekerjasama laporan dan berbagi informasi tugas yang diberikan oleh PL;
dan diskusi dengan mahasiswa o Kemampuan berkomunikasi dan
lainnya. bekerjasama dengan staf
o Menerima masukan dari perusahaan/proyek
pembimbing dan mahasiswa
lainnya dengan baik.

Panduan Pelaksanaan Mata Kuliah Praktik Profesi


Program Studi Arsitektur – UPN “Veteran” Jawa Timur
21
FORM 5a

FORM PENILAIAN DOSEN PEMBIMBING


MATA KULIAH PRAKTIK PROFESI

Kesungguhan Disiplin & Sikap Kemampuan NILAI


dalam Tanggung ilmiah & Bekerja AKHIR
No. Nama Mahasiswa kegiatan jawab profesional sama
JUMLAH (JUMLAH)
(25%) (25%) (25%) (25%) 4

1.

2.

3.

Surabaya, .............................................
Dosen Pembimbing

……..………………………………
NIP./NPT.

ANGKA NILAI BOBOT


≥ 80 - 100 A 4,00
≥ 76 - < 80 A- 3,75
≥ 72 - < 76 B+ 3,50
≥ 68 - < 72 B 3,00
≥ 64 - < 68 B- 2,75 Keterangan:
≥ 58 - < 64 C+ 2,50 Mohon Form ini diisi sesuai dengan kinerja
≥ 54 - < 58 C 2,00 mahasiswa dan petunjuk penilaian kemudian
≥ 50 - < 54 C- 1,75 dimasukkan ke dalam amplop tertutup dan
≥ 46 - < 50 D+ 1,50 dititipkan kepada mahasiswa untuk diserahkan
≥ 42 - < 46 D 1,00 kepada dosen pengampu
0 - < 42 E 0,00

Panduan Pelaksanaan Mata Kuliah Praktik Profesi


Program Studi Arsitektur – UPN “Veteran” Jawa Timur
22
FORM 5b

FORM PENILAIAN PEMBIMBING LAPANGAN


MATA KULIAH PRAKTIK PROFESI

Kesungguhan Disiplin & Sikap Kemampuan NILAI


dalam Tanggung ilmiah & Bekerja AKHIR
No. Nama Mahasiswa kegiatan jawab profesional sama
JUMLAH (JUMLAH)
(25%) (25%) (25%) (25%) 4

1.

2.

3.

Surabaya, .............................................
Pembimbing Lapangan

……..………………………………
(tanda tangan & stempel perusahaan)

ANGKA NILAI BOBOT


≥ 80 - 100 A 4,00
≥ 76 - < 80 A- 3,75
≥ 72 - < 76 B+ 3,50
≥ 68 - < 72 B 3,00
≥ 64 - < 68 B- 2,75 Keterangan:
≥ 58 - < 64 C+ 2,50 Mohon Form ini diisi sesuai dengan kinerja
≥ 54 - < 58 C 2,00 mahasiswa dan petunjuk penilaian kemudian
≥ 50 - < 54 C- 1,75 dimasukkan ke dalam amplop tertutup dan
≥ 46 - < 50 D+ 1,50 dititipkan kepada mahasiswa untuk diserahkan
≥ 42 - < 46 D 1,00 kepada dosen pengampu
0 - < 42 E 0,00

Panduan Pelaksanaan Mata Kuliah Praktik Profesi


Program Studi Arsitektur – UPN “Veteran” Jawa Timur
23
Format Proposal untuk Pengajuan Surat Pengantar (http://bit.ly/FilePraktikProfesi)

PROPOSAL PRAKTIK PROFESI


BIDANG: PERANCANGAN / PELAKSANAAN / PENGAWASAN*)

PENGAWASAN GEDUNG …………………..


PT. / CV. …………………………….

DIAJUKAN OLEH:

Nama Mahasiswa NPM

Nama Mahasiswa NPM

Nama Mahasiswa NPM

PROGRAM STUDI ARSITEKTUR


FAKULTAS ARSITEKTUR DAN DESAIN
UNIVERSITAS PEMBANGUNAN NASIONAL “VETERAN”
JAWA TIMUR
2020

Panduan Pelaksanaan Mata Kuliah Praktik Profesi


Program Studi Arsitektur – UPN “Veteran” Jawa Timur
24
I. LATAR BELAKANG
Silakan jabarkan pentingnya kegiatan praktik profesi ini sebagai jembatan antara
dunia pendidikan dengan dunia kerja.
Jabarkan se-kreatif mungkin, sesuaikan juga dengan kondisi saat ini.
Masukkan juga tentang Tridharma Perguruan Tinggi.

Di paragraf terakhir, jabarkan tentang perusahaan/proyek yang akan tuju. Nama


perusahaannya, sejarah perusahaan, fokus perusahaan, dan alasan anda tertarik sehingga
memilih perusahaan tersebut sebagai tempat praktik profesi.

II. Tujuan dan Sasaran Program Mata Kuliah Praktik Profesi


A. Tujuan
Tujuan program mata kuliah praktik profesi bagi mahasiswa Program Studi Arsitektur
Fakultas Arsitektur dan Desain Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa
Timur secara umum bertujuan untuk:
a. Mendapatkan ilmu manajerial, pola pikir yang runut, logis dan rasional dengan bekal
pengetahuan dasar arsitektur untuk menganalisis suatu proyek;
b. Mendapatkan kemampuan untuk mengelola pekerjaan di bidang arsitekur, serta
memecahkan problem-problem perancangan dan pelaksanaan yang ada di
lapangan;
c. Tujuan pribadi mahasiswa pada perusahaan yang dituju……… silakan jabarkan
sendiri

B. Sasaran
Sasaran program mata kuliah praktik profesi bagi mahasiswa Program Studi Arsitektur
ini antara lain :
a. Jabarkan step-step dalam mencapai tujuan……
b. Misalnya: Berkomunikasi aktif dengan kepala studio / manajer proyek untuk…..
c. Misalnya: Terlibat dalam kegiatan ……………..
d. Dst.
e. Dst.
f. Dst.
g. Menyusun laporan hasil praktik profesi atas apa yang diamati dan dikerjakan di
perusahaan/proyek;

Panduan Pelaksanaan Mata Kuliah Praktik Profesi


Program Studi Arsitektur – UPN “Veteran” Jawa Timur
25
III. Gambaran Umum Tempat Praktik Profesi

--- masukkan form 1a atau 1b di sini ---

Panduan Pelaksanaan Mata Kuliah Praktik Profesi


Program Studi Arsitektur – UPN “Veteran” Jawa Timur
26
IV. Pelaksanaan Program Praktik Profesi
A. Tempat Praktik Profesi
Tempat pelaksanaan kerja praktik adalah
Nama Proyek : Pembangunan Gedung …………………………………………
Lokasi Proyek : Jl. ………………………………………………………………….
Nama Perusahaan : PT./CV. …………………………………………………………...
Alamat Perusahaan : Jl. ………………………………………………………………….
No. Telp. Personel/Humas yang anda temui : ……..……………………………………

B. Waktu Pelaksanaan Program Praktik Profesi


Praktik Profesi semester gasal Tahun Ajaran 2020/2021 dilaksanakan pada rentang
waktu antara 1 Agustus – 31 Desember 2020.

C. Rencana Kegiatan
Perincian bentuk kegiatan yang akan dilakukan selama Kegiatan Praktik Profesi
adalah sebagai berikut:
1. Rincikan apa yang hendak dipelajari pada perusahaan/proyek tersebut
2. Misal: Mengikuti kegiatan survey awal proyek ……………………(perancangan)
3. Misal: Mengikuti dan terlibat dalam pembuatan proposal ……… (perancangan)
4. Misal: Mempelajari gambar kerja proyek …………..(pelaksanaan/pengawasan)
5. Misal: Mempelajari time schedule proyek ………….(pelaksanaan/pengawasan)
6. Dst.
7. Dst.

D. Peserta
Berikut ini adalah peserta dalam kegiatan ini:
1. Nama : Nama Mahasiswa
NPM / Semester : 17…………….. / 6 (enam)
No. HP. :
2. Nama : Nama Mahasiswa
NPM / Semester : 17…………….. / 6 (enam)
No. HP :
3. Nama : Nama Mahasiswa
NPM / Semester : 17…………….. / 6 (enam)
No. HP :

Panduan Pelaksanaan Mata Kuliah Praktik Profesi


Program Studi Arsitektur – UPN “Veteran” Jawa Timur
27
V. Penutup dan Pengesahan
Demikian proposal kegiatan mata kuliah praktik profesi ini dibuat untuk
mendapatkan surat pengantar kepada perusahaan/proyek yang dituju. Atas perkenan dan
kerjasama Bapak/Ibu, kami sampaikan terima kasih.

Surabaya, Agustus 2020


Peserta Praktik Profesi,

Nama Mahasiswa 1 Nama Mahasiswa 2 Nama Mahasiswa 3


NPM NPM NPM

Mengetahui,
Dosen Pengampu Praktik Profesi

Azkia Avenzoar, ST., MT.


NIP. 198602102019031010

Panduan Pelaksanaan Mata Kuliah Praktik Profesi


Program Studi Arsitektur – UPN “Veteran” Jawa Timur
28
Lampiran 1: Curiculum Vitae Peserta

Nama : Nama Mahasiswa Peserta 1 FOTO TERBARU


Tempat lahir :
FORMAT BEBAS,
Tanggal lahir : BOLEH SELFIE
Alamat KTP : KEMUDIAN DI-
Riwayat Pendidikan :
CROP

SD
SMP
SMA
Pengalaman :
Organisasi

Prestasi yang :
pernah diraih

Pengalaman kerja :
(jika ada)

Nama : Nama Mahasiswa Peserta 2 FOTO TERBARU


Tempat lahir :
FORMAT BEBAS,
Tanggal lahir : BOLEH SELFIE
Alamat KTP : KEMUDIAN DI-
Riwayat Pendidikan :
CROP

SD
SMP
SMA
Pengalaman :
Organisasi

Prestasi yang :
pernah diraih

Pengalaman kerja :
(jika ada)

Panduan Pelaksanaan Mata Kuliah Praktik Profesi


Program Studi Arsitektur – UPN “Veteran” Jawa Timur
29
Nama : Nama Mahasiswa Peserta 3 FOTO TERBARU
Tempat lahir :
FORMAT BEBAS,
Tanggal lahir : BOLEH SELFIE
Alamat KTP : KEMUDIAN DI-
Riwayat Pendidikan :
CROP

SD
SMP
SMA
Pengalaman :
Organisasi

Prestasi yang :
pernah diraih

Pengalaman kerja :
(jika ada)

Panduan Pelaksanaan Mata Kuliah Praktik Profesi


Program Studi Arsitektur – UPN “Veteran” Jawa Timur
30
Lampiran 2: Jadwal Kuliah

Nama Mahasiswa 1
No. Hari Mata Kuliah Mulai Selesai
1 Senin
2 Selasa
3 Rabu
4 Kamis
5 Jum’at

Nama Mahasiswa 2
No. Hari Mata Kuliah Mulai Selesai
1 Senin
2 Selasa
3 Rabu
4 Kamis
5 Jum’at

Nama Mahasiswa 3
No. Hari Mata Kuliah Mulai Selesai
1 Senin
2 Selasa
3 Rabu
4 Kamis
5 Jum’at

Panduan Pelaksanaan Mata Kuliah Praktik Profesi


Program Studi Arsitektur – UPN “Veteran” Jawa Timur
31
Format Laporan Tugas Praktik Profesi (http://bit.ly/FilePraktikProfesi)

LAPORAN TUGAS PRAKTIK PROFESI


Bidang: Perancangan / Pengawasan / Pelaksanaan(ketik salah satu)

NAMA PROYEK
ALAMAT LOKASI PROYEK
DI KOTA/KABUPATEN

Disusun oleh:
Nama Mahasiswa NPM
Nama Mahasiswa NPM
Nama Mahasiswa NPM

PROGRAM STUDI ARSITEKTUR


FAKULTAS ARSITEKTUR DAN DESAIN
UNIVERSITAS PEMBANGUNAN NASIONAL “VETERAN”
JAWA TIMUR
2020
Panduan Pelaksanaan Mata Kuliah Praktik Profesi
Program Studi Arsitektur – UPN “Veteran” Jawa Timur
32
LEMBAR PENGESAHAN LAPORAN TUGAS
MATA KULIAH PRAKTIK PROFESI

Menerangkan bahwa mahasiswa sebagai berikut :


Nama Mahasiswa NPM
Nama Mahasiswa NPM
Nama Mahasiswa NPM

Telah menyelesaikan Tugas Mata Kuliah Praktik Profesi pada :

Nama Proyek :

Lokasi :

Pemilik Proyek :

Bidang Pekerjaan ⎕ Perancangan ⎕ Pelaksanaan ⎕ Pengawasan

Pada Pihak ⎕ Kons. Arsitektur ⎕ Kontraktor ⎕ Kons. Pengawas

Nama & Alamat : PT./CV.


Perusahaan : Alamat Jl.

Surabaya, ………………………….

Menyetujui, Menyetujui,
Dosen Pembimbing, Dosen Pengampu Mata Kuliah,

……..…………………………………. ……..……………………………….
NIP. / NPT NIP. / NPT

Mengetahui,
Koordinator Progdi Arsitektur

……..………………………………….
NIP. / NPT

Panduan Pelaksanaan Mata Kuliah Praktik Profesi


Program Studi Arsitektur – UPN “Veteran” Jawa Timur
33
KATA PENGANTAR

Kata Pengantar berisi ungkapan syukur kepada Allah SWT dan penyampaian
terima kasih kepada pihak-pihak yang turut andil dalam penyelesaian Laporan Tugas
ini.

Hormat kami,
Tim Penyusun

Panduan Pelaksanaan Mata Kuliah Praktik Profesi


Program Studi Arsitektur – UPN “Veteran” Jawa Timur
34
DAFTAR ISI

Kata Pengantar ........................................................................................................... iii


Daftar Isi ..................................................................................................................... v
Daftar Tabel ................................................................................................................ vi
Daftar Gambar ............................................................................................................ vii
Daftar Lampiran ......................................................................................................... viii
Bab I PENDAHULUAN .............................................................................................. 1
1.1 Latar Belakang ................................................................................................ 1
1.2 Tujuan dan Sasaran ........................................................................................ 1
1.3 Lingkup Pekerjaan........................................................................................... 1
1.4 Sistematika Laporan........................................................................................ 1
Bab II KAJIAN TENTANG PERUSAHAAN ................................................................ 1
2.1 Deskripsi Umum Perusahaan .......................................................................... 1
2.2 Struktur Organisasi Perusahaan ...................................................................... 1
2.3 Administrasi Perusahaan................................................................................. 1
2.4 Lingkup Kerja Perusahaan .............................................................................. 1
Bab III HASIL DAN PEMBAHASAN .......................................................................... 1
3.1 Deskripsi Umum .............................................................................................. 1
3.2 Sub-bab sesuai bidang .................................................................................... 1
3.3 Sub-bab sesuai bidang .................................................................................... 1
3.4 Sub-bab sesuai bidang .................................................................................... 1
3.5 Sub-bab sesuai bidang .................................................................................... 1
3.6 Sub-bab sesuai bidang .................................................................................... 1
3.7 Sub-bab sesuai bidang .................................................................................... 1
3.8 Rapat Koordinasi ............................................................................................. 1
3.9 Permasalahan dan Solusi................................................................................ 1
Bab IV KESIMPULAN DAN SARAN .......................................................................... 1
4.1 Kesimpulan ..................................................................................................... 1
4.2 Saran .............................................................................................................. 1

Panduan Pelaksanaan Mata Kuliah Praktik Profesi


Program Studi Arsitektur – UPN “Veteran” Jawa Timur
35
DAFTAR GAMBAR

Gambar 3.1 Pekerjaan Persiapan ............................................................................... 1


Gambar 3.2 Pembagian Area Kerja ............................................................................ 1
Gambar 3.3 Direksi Keet ............................................................................................. 1
Gambar 3.4 Barak Pekerja.......................................................................................... 1
Gambar 3.5 Tenda Fabrikasi Begel dan Penulangan .................................................. 1
Gambar 3.6 Tenda Fabrikasi Kayu Bekisting .............................................................. 1
Gambar 3.7 Gudang Peralatan Kerja .......................................................................... 1
Gambar 3.8 Pos Satpam dan Tempat Parkir............................................................... 1
Gambar 3.9 Pekerjaan Tanah ..................................................................................... 1
Gambar 3.10 Penulangan Pondasi Poer ..................................................................... 1
Gambar 3.11 Pemotongan Besi untuk Tulangan ......................................................... 1
Gambar 3.12 Perakitan Tulangan Kolom .................................................................... 1
Gambar 3.13 Pembuatan Bekisting Kolom ................................................................. 1
Gambar 3.14 Pemasangan Kayu Penyangga Bekisting .............................................. 1

DAFTAR TABEL

Tabel 2.1 Dokumen Administrasi Proyek .................................................................... 1


Tabel 2.2 Dokumen Teknis Proyek ............................................................................. 1
Tabel 2.3 Dokumen Usulan Biaya Proyek ................................................................... 1
Tabel 2.4 Kebutuhan Kualitas dan Kuantitas Tenaga Kerja ........................................ 1
Tabel 2.5 Kebutuhan Kuantitas Peralatan Kerja .......................................................... 1
Tabel 3.1 Jenis-jenis Kayu untuk Pembuatan Bekisting .............................................. 1
Tabel 3.2 Pembongkaran Jenis Bekisting Menurut Jenis Bekisting ............................. 1

Panduan Pelaksanaan Mata Kuliah Praktik Profesi


Program Studi Arsitektur – UPN “Veteran” Jawa Timur
36
DAFTAR LAMPIRAN

a) Form-form Kegiatan
 Copy Surat Permohonan Magang Praktik Profesi (Form 2)
 Copy Surat Tanggapan Permohonan Magang Praktik Profesi (Form 3)
 From 4a: Asistensi dengan Dosen Pembimbing
 Form 4b: Asistensi dengan Pembimbing Lapangan
 Form 4c: Logbook Kerja Mahasiswa

b) Foto-foto Kegiatan Magang Praktik Profesi

c) Lampiran C Dokumen Proyek, seperti: (sesuai bidang praktik profesi)


 Pradesain: Desain skematik, proposal desain
 Pengembangan Desain (Design Development)
 Gambar kerja proyek
 Time schedule pelaksanaan proyek
 Rencana Anggaran Biaya (RAB) proyek
 Rencana Kerja dan Syarat (RKS) proyek
 Dan lampiran sesuai obyek dan pembahasan

Panduan Pelaksanaan Mata Kuliah Praktik Profesi


Program Studi Arsitektur – UPN “Veteran” Jawa Timur
37
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar belakang


Berisi tentang latar belakang dan pentingnya kegiatan praktik profesi oleh mahasiswa
arsitektur yang dikaitkan dengan profesi arsitek dan obyek studi yang diamati, baik
perancangan, pengawasan, maupun pelaksanaan.
Pada bagian akhir latar belakang dijelaskan gambaran umum tentang objek dan
perusahaan/proyek tempat praktik profesi. Nama perusahaan, nama dan lokasi proyek
yang dijalani, pemilik proyek/ pemberi tugas, serta data-data lain yang tersedia.

1.2 Tujuan dan Sasaran


Berisi tujuan yang hendak dicapai pada kegiatan praktik profesi ini, serta sasaran-
sasaran yang akan dilakukan untuk mencapai tujuan tersebut (disesuaikan dengan bidang
perancangan/ pelaksanaan/ pengawasan, yang tentunya memiliki fokus dan lingkup kerja
yang berbeda-beda).

1.3 Lingkup Pekerjaan


Menjelaskan batasan obyek studi dan pengamatan sesuai dengan yang akan
dilaksanakan pada kegiatan praktik profesi. Meliputi dua hal yakni perusahaan tempat
praktik profesi dan proyek/obyek yang diamati dan dilaporkan. Bisa disertakan juga tahap-
tahap pekerjaan yang diamati pada proyek tersebut (disesuaikan dengan bidang
perancangan/ pelaksanaan/ pengawasan, yang tentunya memiliki fokus dan lingkup kerja
yang berbeda-beda).

1.4 Sistematika Laporan


Menjelaskan tentang bagaimana laporan tersebut disusun meliputi rincian bab-bab
nya dan apa saja isinya dan langsung dikaitkan dengan objek yang diamati. Jelaskan juga
tentang pembagian tugas pengamatan dalam satu kelompok.

Panduan Pelaksanaan Mata Kuliah Praktik Profesi


Program Studi Arsitektur – UPN “Veteran” Jawa Timur
38
BAB II
KAJIAN TENTANG PERUSAHAAN

Landasan / tinjauan teori pada laporan menjadi satu atau lebur dengan isi laporan. Masing-
masing pembahasan harus diiringi dengan landasan teori yang menyertai. Misalnya
pembahasan tentang aspek legal perusahaan, maka laporan harus memuat kutipan dari
buku atau literatur lain tentang aspek legal apa saja yang harus dimiliki perusahaan
konsultan/kontraktor, kemudian dianalisis berdasarkan kondisi perusahaannya.

2.1 Deskripsi Umum Perusahaan


Menampilkan secara lengkap data atau profil perusahaan tempat praktik profesi
beserta data proyek sebagai obyek yang diamati dan dilengkapi penjelasannya.
Tambahkan hasil wawancara dengan pemilik/ direktur perusahaan terkait filosofi dan arah
kerja perusahaan, berikut visi dan misinya. Bisa juga dilengkapi dengan foto kondisi
kantor.
Data dukung: Profil perusahaan
Tinjauan literatur: Tentang bentuk perusahaan PT atau CV atau yang lain beserta
kelebihannya

2.2 Struktur Organisasi Perusahaan


Menjelaskan tentang struktur organisasi perusahaan tempat praktik profesi beserta
penjelasan tugas dan wewenang masing-masing posisi. Sedapat mungkin mahasiswa
mendapatkan data tentang struktur organisasi perusahaan, baik yang sudah tertulis,
maupun diolah dari hasil wawancara (apabila belum tersedia datanya). Pada bagian ini
perlu dijabarkan tentang posisi dan pembagian kerja personel, baik struktural maupun
fungsional. Pada bagian ini mahasiswa menganalisa kondisi eksisting perusahaan
kemudian dibandingkan dengan kondisi ideal berdasarkan literatur-literatur yang ada.
Data dukung: Diagram sturuktur organisasi perusahaan
Tinjauan literatur: Tentang tugas dan wewenang masing-masing posisi pada
perusahaan konsultan/kontraktor

2.3 Administrasi Perusahaan


Mendeskripsikan tentang aspek legal apa saja yang harus dimiliki oleh perusahaan.
Apakah perusahaan tersebut mengikuti asosiasi perusahaan tertentu atau tidak. Seperti
Gapensi, Inkindo, Perkopindo, Hastindo, dan lain-lain. Kemudian, apakah personel yang
ada telah terdaftar pada asosiasi profesi seperti IAI, PII, Pertapin, Hastindo, dan lain-lain.

Panduan Pelaksanaan Mata Kuliah Praktik Profesi


Program Studi Arsitektur – UPN “Veteran” Jawa Timur
39
Jelaskan keuntungan mengikuti asosiasi ini yang dikaitkan dengan fokus kerja
perusahaan.
Data dukung: Aspek legal perusahaan
Tinjauan literatur: Tentang pentingnya asosiasi perusahaan dan asosiasi profesi /
tenaga ahli. Bisa ditampilkan juga pembahasan tentang asosiasi perusahaan dan asosiasi
profesi / tenaga ahli tersebut (sejarah berdirinya, visi-misi dan lingkupnya)

2.4 Lingkup Kerja Perusahaan


Menjelaskan tentang fokus kerja atau bidang/objek yang menjadi fokus perusahaan.
Bagaimana cara perusahaan tersebut mendapatkan proyek (aspek marketing). Jelaskan
mulai dari perusahaan mendapatkan proyek hingga proyek tersebut selesai. Kemudian
ceritakan tentang proyek yang sedang anda jalani dan amati pada saat praktik profesi ini.
Sedapat mungkin peserta mendapatkan data tentang pengalaman perusahaan, objek
yang pernah dikerjakan, foto-foto seperlunya, pemilik proyek/ pemberi tugas proyek
tersebut, dan keterangan pendukung lainnya.
Data dukung: Portofolio perusahaan beserta keterangannya
Tinjauan literatur: Tentang lingkup kerja perusahaan konsultan/kontraktor

Panduan Pelaksanaan Mata Kuliah Praktik Profesi


Program Studi Arsitektur – UPN “Veteran” Jawa Timur
40
BAB III
HASIL DAN PEMBAHASAN

Landasan / tinjauan teori pada laporan menjadi satu atau lebur dengan isi laporan. Masing-
masing pembahasan harus diiringi dengan landasan teori yang menyertai. Misalnya
pembahasan tentang tahap pengembangan desain arsitektur, maka laporan harus
memuat kutipan dari buku atau literatur lain tentang program dan standar ruang, gaya
desain bangunan, serta teori-teori tentang fisika bangunan (pencahayaan, penghawaan)
yang dikaitkan dengan desain bangunan

Bidang Perancangan
3.1 Deskripsi Umum Proyek
Menjelaskan dengan rinci proyek yang sedang dijalani, mulai dari pemilik proyek,
tahap-tahap proyek/pekerjaan, pihak-pihak yang terlibat, lokasi, biaya, jangka waktu, dan
sebagainya. Apabila proyek didapatkan melalui tender, jelaskan tentang alur/cerita yang
telah dilalui sebelum akhirnya proyek tersebut dikerjaakan. Mulai dari aanswijzing,
penyampaian penawaran, menggunakan model prakualifikasi/ pasca kualifikasi, klarifikasi,
sampai pada pengumuman pemenang.
Data dukung: Dokumen tender apa saja yang harus disiapkan
Tinjauan literatur: Peraturan Presiden Nomor 16 tahun 2018 tentang Pengadaan
Barang/Jasa Pemerintah;

3.2 Tahap Awal dan Proposal


Menjelaskan mengenai tahap awal dan proposal yang meliputi survey dan
pengukuran lahan, maupun survey harga material dan upah (jika ada). Selanjutnya
menjelaskan mengenai proses perancangan berdasarkan data yang didapatkan. Jelaskan
juga proses presentasi kepada pemilik proyek/klien, apa saja yang perlu dipersiapkan, apa
saja yang dipresentasikan, dan cantumkan pula hasil notulensinya.
Data Dukung: Hasil survey; Hasil aanswijzing atau brief proyek, dll. Foto saat presentasi
proposal
Tinjauan lliteratur: Tentang survey dan data awal proyek.

3.3 Tahap Pengembangan Desain Arsitektur


Menjelaskan tahap pengembangan desain setelah konsep dan proposal disetujui
yang meliputi syarat dan program ruang, serta implikasinya terhadap struktur dan
mekanikal, elektrikal, plumbing. Bisa dijelaskan juga mengenai beberapa alternatif desain
yang muncul hingga akhirnya dipilih salah satu untuk dilanjutkan ke tahap berikutnya.

Panduan Pelaksanaan Mata Kuliah Praktik Profesi


Program Studi Arsitektur – UPN “Veteran” Jawa Timur
41
Data dukung: Foto sketsa desain.
Tinjauan literatur: Tentang program tapak, desain/gaya bangunan dan program ruang.
Contoh pencantuman gambar (bisa ditampilkan gambar dari sumber yang lain):

Gambar 3.1 Sketsa Desain


Sumber: Amalia, 2020

3.4 Tahap Analisa Struktur dan MEP


Menjelaskan alasan kenapa sistem struktur tersebut dipilih yang dikaitkan dengan
rancangan. Kemudian menjelaskan sistem mekanikal, elektrikal, dan plumbing (MEP)
beserta standar volume air bersih, air kotor, dan jalur distribusinya.
Data dukung: Sketsa/gambar arsitektur yang dilengkapi dengan struktur dan utilitas
Tunjauan literatur: Tentang struktur dan utilitas bangunan

3.5 Tahap DED (Detail Engineering Design)


Menjelaskan standar pembuatan DED yang digunakan pada proyek tersebut serta
jumlah dan jenis gambar kerja yang dihasilkan pada masing-masing tahap proyek.
Tampilkan juga standar layering pada auto CAD yang digunakan pada proyek/perusahaan
ini.
Data Dukung: Standar layering CAD yang digunakan (Screen Capture dari CAD)
Tinjauan literatur: Tentang standar gambar kerja

3.6 Tahap Perhitungan Biaya (RAB) dan Time Schedule (TS)


Menjelaskan mengenai cara menghitung volume pekerjaan dan harga satuan
pekerjaan yang meliputi harga material dan upah. Bagaimana mengkaitkan biaya dengan
penyusunan time schedule. Mahasiswa peserta harus bisa membuat dan menjelaskan
cara membuat RAB dan TS.
Data Dukung: RAB dan TS
Tinjauan literatur: Cara menghitung RAB dan membuat TS

Panduan Pelaksanaan Mata Kuliah Praktik Profesi


Program Studi Arsitektur – UPN “Veteran” Jawa Timur
42
3.7 Permasalahan dan Solusi
Menjelaskan mengenai permasalahan teknis maupun administrasi pekerjaan serta
bagaimana cara mengambil solusi terbaik atas permasalahan tersebut dari beberapa
solusi yang muncul.
Data Dukung: Foto atau sketsa
Tinjauan literatur: Disesuaikan dengan permasalahan yang ada

3.8 Rapat Koordinasi


Peserta praktik profesi wajib mengikuti rapat koordinasi proyek setidaknya sekali
selama praktik profesi dan menjelaskan jalannya rapat, peserta rapat, notulensi rapat,
serta keputusan yang dihasilkan dalam rapat tersebut.
Data dukung: Foto rapat
Tinjauan literatur: Tentang rapat proyek

Contoh pencantuman gambar (bisa ditampilkan gambar dari sumber yang lain):

Gambar 3.2 Rapat Koordinasi via Daring


Sumber: Pratama, 2019

3.9 (Boleh ditambahkan sesuai konteks dan lingkup kerjanya)

Panduan Pelaksanaan Mata Kuliah Praktik Profesi


Program Studi Arsitektur – UPN “Veteran” Jawa Timur
43
Bidang Pelaksanaan/Pengawasan
3.1 Deskripsi Umum
Menjelaskan dengan rinci proyek yang sedang dijalani, mulai dari pemilik proyek,
tahap-tahap proyek/pekerjaan, pihak-pihak yang terlibat, lokasi, biaya, jangka waktu, dan
sebagainya. Jelaskan pula tentang perolehan proyek apakah penunjukan langsung atau
tender. Bagaimana tahap-tahap yang dilalui hingga proyek tersebut berjalan. Mulai dari
aanswijzing, penyampaian penawaran, menggunakan model prakualifikasi/ pasca
kualifikasi, klarifikasi, sampai pada pengumuman pemenang (jika proyek tersebut didapat
dengan tender).
Data Dukung: Dokumen tender apa saja yang harus disiapkan
Tinjauan literatur: Peraturan Presiden Nomor 16 tahun 2018 tentang Pengadaan
Barang/Jasa Pemerintah

3.2 Pekerjaan Struktural


Menjelaskan secara umum konsep struktur yang digunakan pada obyek studi,
kemudian menjelaskan secara deskriptif mengenai tahap-tahap pekerjaan struktural yang
meliputi pekerjaan pondasi, dinding struktur, balok, kolom, rangka atap dan lainnya sesuai
konteks proyek.
Data Dukung: Gambar struktur (dikutip seperlunya, selebihnya diletakkan di lampiran)
Tinjauan literatur: Tentang struktur bangunan dan proses pekerjaannya.

Contoh pencantuman gambar (bisa ditampilkan gambar dari sumber yang lain):

(a) (b)
Gambar 3.3 Direksi keet
(a)Bagian depan; (b) Bagian dalam (R. Kerja Utama)
Sumber: dok. Pribadi, 2017

Panduan Pelaksanaan Mata Kuliah Praktik Profesi


Program Studi Arsitektur – UPN “Veteran” Jawa Timur
44
Gambar 3.18 Bekisting plat lantai Gbr 3.5 Pemasangan bekisting dan
Sumber: Konstruksi Beton Bertulang, 2001 scafolding pada plat lantai 2
Sumber. Dok. Pribadi, 2017
3.3 Pekerjaan Arsitektural
Menjelaskan secara umum bahan finishing arsitektural yang digunakan, kemudian
menjelaskan secara deskriptif cara pemasangannya beserta alat bantu yang digunakan,
antara lain: pekerjaan dinding, lantai, plafond, atap dan lainnya sesuai konteks proyek.
Data Dukung: Gambar arsitektur (dikutip seperlunya, selebihnya diletakkan di lampiran)
Tinjauan literatur: Tentang gambar dan detail arsitektur

3.4 Pekerjaan Mekanikal, Elektrikal, dan Plumbing


Menjelaskan secara umum konsep MEP yang diterapkan, kemudian menjelaskan
secara deskriptif urutan dan cara pemasangannya serta spesifikasi teknisnya, antara lain:
pekerjaan listrik, pekerjaan pipa air bersih dan kotor, pekerjaan lift, pengamanan
kebakaran dan lainnya sesuai konteks proyek.
Data Dukung: Gambar MEP (dikutip seperlunya, selebihnya diletakkan di lampiran)
Tinjauan literatur: Tentang utilitas/MEP bangunan dan proses pekerjaannya

3.5 Permasalahan dan Solusi


Menjelaskan mengenai permasalahan teknis maupun administrasi pekerjaan serta
bagaimana cara mengambil solusi terbaik atas permasalahan tersebut dari beberapa
solusi yang muncul (kaitkan dengan aspek mutu, biaya, dan waktu)
Data Dukung: Foto atau sketsa permasalahan
Tinjauan literatur: Disesuaikan dengan permasalahan yang ada.

Panduan Pelaksanaan Mata Kuliah Praktik Profesi


Program Studi Arsitektur – UPN “Veteran” Jawa Timur
45
3.6 Rapat Koordinasi dan Laporan Berkala
Peserta magang wajib mengikuti rapat koordinasi proyek setidaknya sekali selama
pemagangan dan menjelaskan jalannya rapat, peserta rapat, notulensi rapat, serta
keputusan yang dihasilkan dalam rapat tersebut.
Data Dukung: Foto rapat dan format laporan berkala
Tinjauan literatur: Tentang laporan berkala proyek

Contoh pencantuman gambar:

Gambar 3.6 Rapat koordinasi Gambar 3.7 Peninjauan lapangan oleh


mingguan/ bulanan Pemilik Proyek
Sumber. Dok. Pribadi, 2017 Sumber. Dok. Pribadi, 2017

3.7 (Boleh ditambahkan sesuai konteks dan lingkup kerjanya)

Panduan Pelaksanaan Mata Kuliah Praktik Profesi


Program Studi Arsitektur – UPN “Veteran” Jawa Timur
46
BAB IV
KESIMPULAN DAN SARAN

4.1 Kesimpulan
Mengungkapkan kaitan antara hasil pengamatan obyek studi dengan teori akademik
yang didapatkan di perkuliahan.

4.2 Saran
Mengungkapkan saran-saran objektif pada kegiatan praktik profesi, antara lain
kepada institusi pendidikan, maupun kepada perusahaan/proyek tempat praktik profesi.

DAFTAR PUSTAKA

Adler, David. (1999). “The Metric Handbook Planning and Design Data Second Edition”, The
Architectural Press, New York.
Marlina, Endy. (2008).“Panduan Perancangan Bangunan Komersial”, Andi Offset, Yogyakarta.
Peraturan Daerah Kota Surabaya Nomor 2 Tahun 2012 Tentang Bangunan Gedung

Panduan Pelaksanaan Mata Kuliah Praktik Profesi


Program Studi Arsitektur – UPN “Veteran” Jawa Timur
47
PEDOMAN CAPAIAN PENGETAHUAN DAN KETERAMPILAN
MATA KULIAH PRAKTIK PROFESI
P R O G R A M S T U D I AR S I T E K T U R

Pedoman ini merupakan acuan bagi mahasiswa, dosen pembimbing, dan


pembimbing lapangan tentang target pengetahuan dan keterampilan yang dicapai dalam
pembelajaran praktik profesi. Keberhasilan capaian target ini sangat tergantung pada
keaktifan dan inisiatif mahasiswa dalam menjalani praktik kerjanya.
Adapun ketersediaan data dan sejauh mana keterlibatan mahasiswa dalam perusahaan
maupun proyek menjadi kebijakan perusahaan sepenuhnya. Apabila data yang dimiliki
perusahaan/proyek bersifat rahasia, mahasiswa cukup mendeskripsikan gambaran umumnya
saja.

No. CAPAIAN PENGETAHUAN TENTANG PERUSAHAAN

1 Mahasiswa mengetahui tentang jenis badan hukum perusahaan (PT, CV, dll)
dan memahami kelebihan, kekurangan masing-masing bentuk badan hukum
2 Mahasiswa mengetahui tentang bentuk-bentuk struktur organisasi perusahaan,
dan menjabarkan tugas dan peran masing-masing posisi
3 Mahasiswa mengetahui tentang aspek legal perusahaan, asosiasi perusahaan
konsultan dan kontraktor, serta asosiasi profesi/tenaga ahli
4 Mahasiswa mengetahui tentang jenis-jenis proyek baik perancangan,
pelaksanaan fisik, maupun pengawasan, serta mampu menjelaskan lingkup
kerjanya

BIDANG PERANCANGAN

No. CAPAIAN PENGETAHUAN DAN KETERAMPILAN


1.  Mahasiswa mengetahui alur dan proses lelang/Pengadaan Barang/Jasa
Pemerintah berdasarkan Perpres No. 16 tahun 2018 dan Permen PU No. 14
tahun 2020
 Mahasiswa mengetahui dokumen perencanaan dan perancangan apa saja
yang dihasilkan oleh biro/konsultan arsitektur
2.  Mahasiswa mengetahui tentang hal-hal yang perlu disiapkan saat survey
lapangan dan apa saja yang dihasilkan

Panduan Pelaksanaan Mata Kuliah Praktik Profesi


Program Studi Arsitektur – UPN “Veteran” Jawa Timur
48
 Mahasiswa mampu meniriskan potensi dan tantangan tapak berdasarkan
hasil survey
 Mahasiswa mampu berpikir kreatif dan solutif atas kondisi tapak terhadap brief
yang diberikan kemudian menuangkannya ke dalam sketsa rancangan
3.  Mahasiswa memahami tentang program tapak, gaya bangunan dan standar
program ruang
 Mahasiswa mampu dan terlibat dalam pembuatan gambar pra-rancangan /
proposal desain yang informatif dan inovatif
4.  Mahasiswa memahami tentang dampak desain arsitektur terhadap pemilihan
struktur dan MEP, baik skala bangunan maupun tapak
 Mahasiswa mampu berpikir integral dan terlibat dalam membuat konsep
arsitektur yang langsung dikaitkan dengan konsep struktur dan MEP.
5.  Mahasiswa mengetahui tentang standar gambar kerja
 Mahasiswa mampu dan ikut andil dalam membuat gambar kerja
6. Mahasiswa mampu membuat perhitungan biaya (RAB) dan time schedule (TS)
7. Mahasiswa mampu berpikir inovatif dan solutif terhadap permasalahan teknis
yang dihadapi oleh desain
8. Mahasiswa mengetahui tentang hal-hal yang dipersiapkan dan dibahas dalam
rapat koordinasi

BIDANG PELAKSANAAN/PENGAWASAN
Sub. CAPAIAN PENGETAHUAN DAN KETERAMPILAN
Bab
1.  Mahasiswa mengetahui alur dan proses lelang/Pengadaan Barang/Jasa
Pemerintah berdasarkan Perpres No. 16 tahun 2018 dan Permen PU No. 14
tahun 2020
 Mahasiswa mengetahui dokumen administratif dan teknis apa saja yang
dibutuhkan dalam proses lelang/tender pelaksanaan maupun pengawasan
2.  Mahasiswa mengetahui konsep struktur yang digunakan pada proyek yang
sedang dijalani dan diamati
 Mahasiswa mampu mengkaitkan dampak rencana struktur terhadap material
finishing arsitektur yang digunakan

Panduan Pelaksanaan Mata Kuliah Praktik Profesi


Program Studi Arsitektur – UPN “Veteran” Jawa Timur
49
3.  Mahasiswa mengetahui dan memahami alur dan prosedur pelaksanaan/
pengawasan proyek
 Mahasiswa mampu dan ikut andil dalam pembuatan gambar kerja shop
drawing
4.  Mahasiswa mengetahui konsep MEP yang digunakan pada proyek yang
sedang dijalani dan diamati
 Mahasiswa mampu mengkaitkan dampak rencana MEP terhadap finishing
arsitektur
5. Mahasiswa mengetahui permasalahan serta teknik-teknik penyelesaian
masalah dalam proyek fisik pelaksanaan
6. Mahasiswa mengetahui tentang hal-hal yang dipersiapkan dan dibahas dalam
rapat koordinasi

Panduan Pelaksanaan Mata Kuliah Praktik Profesi


Program Studi Arsitektur – UPN “Veteran” Jawa Timur
50

Anda mungkin juga menyukai