Anda di halaman 1dari 2

Kronologi Tritura

• Demonstrasi pertama gerakan mahasiswa terjadi pada 8 Januari 1966 di Gedung Sekretariat
Negara.
• Pada 12 Januari 1966 kelompok pemuda dan mahasiswa yang tergabung dalam Front Pancasila
melakukan demonstrasi di depan Gedung DPR-GR.
• Pada 24 Februari 1966 seorang mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia bernama
Arief Rahman Hakim tertembak saat sedang berdemonstrasi di depan Istana Negara.
• Pada 25 Februari 1966 Presiden Soekarno membubarkan KAMI.
Isi supersemar
• Mengambil segala tindakan yang dianggap perlu untuk terjaminnya keamanan dan ketenangan
serta kestabilan jalannya revolusi.
• Menjamin keselamatan pribadi dan kewibawaan Pimpinan Presiden/Panglima
Tertinggi/Pemimpin Besar Revolusi.
• Melaksanakan dengan pasti ajaran Pemimpin Besar Revolusi.
Kronolohi pengunduran soekarno
 Pada Juni 1966 Presiden Soekarno menyampaikan pidato pertanggungjawabannya sebagai
presiden yang kemudian dikenal dengan nama pidato Nawaksara.
 Pada 20 Juni hingga 5 Juli 1966, melalui Ketetapan Nomor V/MPRS/1966, MPRS meminta
Presiden Soekarno melengkapi isi pidato Nawaksara.
 Presiden Soekarno pun menyampaikan kembali pidato pertanggungjawaban pada 10 Januari
1967 di hadapan anggota MPRS dan DPR-GR. Pidato tersebut dituangkan dalam Surat Presiden
RI Nomor 1/Pres/1967 dan diberi nama ”Pelengkap Nawaksara” (Pelnawaksara).
 Pada 9 Februari 1967 DPR-GR mengajukan resolusi dan memorandum kepada MPRS agar
mengadakan sidang istimewa untuk mengatasi situasi politik yang memanas.
 Para pimpinan ABRI tersebut membujuk Presiden Soekarno untuk menyerahkan kekuasaan pada
pengemban Ketetapan Nomor IX/MPRS/1966, yaitu Letjen Soeharto, sebelum sidang umum
MPRS dilaksanakan.
 Pada 22 Februari 1967 Presiden Soekarno secara resmi mengundurkan diri dari jabatannya.
 Pada 12 Maret 1967 Soeharto diangkat sebagai Pejabat Presiden Indonesia oleh MPR Sementara.
 Selanjutnya, Soeharto resmi dilantik sebagai Presiden Republik Indonesia pada 27 Maret 1968.
Pelantikan Presiden Soeharto ini menandai dimulainya periode Orde Baru.
Proses intgerasi
Muncul partai politik yang memperjuangkan kemerdekaan Timor Timur.
 Union Democratica Timorense (UDT) menghendaki agar Timor Timur tetap berada di bawah
kekuasaan Portugis dengan menjadi provinsi Portugis di seberang lautan.
 Frente Revolutionaria de Timor Leste Independente (Fretilin). Fretilin menghendaki
kemerdekaan penuh bagi rakyat Timor.
 Associacao Populer Democratica Timorense (Apodeti). Apodeti menghendaki agar Timor Timur
berintegrasi dengan wilayah Indonesia.
 Klibur Oan Timur Aswain (Kota). Kota ingin berintegrasi dengan wilayah Indonesia.
 Trabalhista. Ingin berintegrasi dengan wilayah Indonesia.
Kronoloagi integrasi timor timur
 Pada 28 November 1975 Fretilin memproklamasikan kemerdekaan Timor Timur.
 Pada 30 November 1975 kelompok pro-NKRI yang membacakan Deklarasi Balibo yang berisi
keinginan bergabung dengan Republik Indonesia.
 Pada 17 Desember 1975 tentara Indonesia masuk ke Timor Timur sekaligus menandai awal
Operasi Seroja.
 Pada 31 Mei 1976 Kepala Pemerintahan Timor Timur mengajukan petisi yang berisi
penggabungan Timor Timur dengan Indonesia.
 Pada 17 Juli 1976 Timor Timur resmi sebagai provinsi Republik Indonesia
Meningkatkan produktivitas pertanian
 intensifikasi pertanian. Ini diterapkan dalam bentuk Panca Usaha
Tani yakni pemilihan bibit unggul, pengaturan irigasi, pemupukan, teknik
pengolahan tanah, dan pemberantasan hama.
 ekstensifikasi pertanian. Langkah ini merupakan perluasan area pertanian yang
sebelumnya belum dimanfaatkan. Contohnya itu seperti pemanfaatan hutan, lahan
gambut, atau padang rumput untuk digunakan sebagai lahan pertanian.
 diversifikasi pertanian. Ini dapat katakan pengalokasian sumber daya pertanian ke
beberapa aktivitas lainnya yang menguntungkan, baik secara ekonomi atau
lingkungan. Contohnya menanamkan beberapa jenis tanaman dalam satu lahan
atau memelihara beberapa hewan ternak dalam satu kandang. Nah, yang terakhir, 
 rehabilitasi. Rehabilitasi ini merupakan sebuah usaha meningkatkan hasil pertanian
dengan cara memperbarui segala hal terkait pertanian. Misalnya memperbaiki
sawah tadah hujan menjadi sawah irigasi.

Anda mungkin juga menyukai