Anda di halaman 1dari 4

ESSAY

1. Keadaan Sosial dan Budaya


2. Bagaimana Komunikasi Pada Pelayanan Kesehatan

Mata Kuliah : Komunikasi Dalam Keperawatan I


Dosen Pengampu : Wenna Araya, S.Psi. MPd.

Disusun Oleh
Kelompok 3 :
Edina (2019. C.11a.1074)
Mantili (2019. C.11a.1050)
Lara Sinta (2019. C.11a.1047)

YAYASAN EKA HARAP PALANGKA RAYA


SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN
PROGRAM STUDI S1 KEPERAWATAN
TAHUN AJARAN 2019/2020
1. Keadaan Sosial dan Budaya
a. Pendahuluan
Keadaan sosial tepatnya didaerah kami Provinsi Kalimantan Tengah,
Kabupaten Murung Raya, Kota Puruk Cahu. Kondisi sosial masyarakat
Puruk Cahu pada umumnya tidak terlepas dari keadaan sosial yang terjadi
dalam kehidupan, sebab masyarakat adalah Zoon Politicon atau
masyarakat sosial yang saling berhubungan antara satu dengan yang lain,
saling berinteraksi untuk mencapai tujuan hidup, contoh kondisi sosial
yang terjadi pada beberapa masyarakat yang ada di puruk cahu adalah
masalah pendidikan, masalah kesehatan, masalah krisis ekonomi,
ketersediaan pasokan pangan, dan pengangguran tingkat kejahatan.

b. Pembahasan
Terkait kondisi sosial yang terjadi di masyarakat kabupaten Murung
Raya kita ambil salah satu contoh yaitu masalah pendidikan terutama
untuk di desa-desa kecamatan yang ada di Kabupaten Murung raya
masalah pendidikan itu terjadi karena :
1) mahalnya biaya pendidikan untuk tingkat SD, SMP, dan SMA
2) fasilitas pendidikan yang kurang memadai
3) rendahnya kesempatan pemerataan pendidikan

Hal tersebut sering kali terjadi di daerah-daerah terpencil seperti


yang ada di kecamatan di Murung Raya yang sering kali tidak menjadi
sorotan perhatian pemerintah setempat. Sedangkan di perkotaannya
tercukupi akan kebutuhan fasilitasnya, hal inilah yang dapat memicu
adanya kesenjangan dan permusuhan antara masyarakat di desa dan dikota
di wilayah kabupaten Murung raya dan kecamatan di dalamnya dan akan
mengakibatkan interaksi sosial yang tidak baik. Dan diketahui keadaan
saat ini bahwa anak-anak di daerah terpencil kurang mendapatkan
pendidikan di usia produktif. Bagaimana pemerintah di kabupaten murung
raya menyikapi hal ini?
Jika keadaan pendidikan masih seperti ini terus. Kapan pendidikan
di Indonesia bisa maju dan setara dengan negara-negara lain. Adapun
solusi yang dapat diberikan dari permasalahan dari permasalahan di atas
antara lain dengan mengubah sistem-sistem sosial yang berkaitan dengan
sistem pendidikan. Pemerintah harus peka terhadap kondisi pendidikan di
setiap daerah dan dapat mengambil langkah yang pasti untuk memperbaiki
kualitas sesuai dengan kondisi daerah masing-masing. Nah Itulah kondisi
sosial yang terjadi di wilayah kabupaten Murung Raya.
Untuk masalah budaya Masyarakat budaya Murung Raya terutama
untuk suku dayak asli murung raya yaitu suku Dayak Siang adalah suku
asli penduduk kabupaten murung raya yang sangat memegang kuat
kekentalan budaya hingga sampai saat ini. Contohnya pada saat ini
masyarakat dunia gencar untuk menghadapi penyakit Virus
Corona/COVID-19. Masyarakat suku dayak siang melakukan upacara adat
untuk menolak bala dijauhkan dari penyakit Virus Corona nah bisa diliat
itulah contoh adat budaya yang ada di kabupaten Murung Raya.
2. Bagaimana Komunikasi Pada Pelayanan Kesehatan
1) Pendahuluan.
Dalam menjalankan peran sebagai komunikator, seorang perawat/
dokter atau tenaga kesehatan lainnya perlu menyampaikan pesan dengan
jelas, lengkap dan sopan. Hal ini sangat penting agar pesan kita dapat
diterima oleh klien atau pasien sehingga kesembuhan pasien dapat
tercapai. Sebagai komunikator tenaga kesehatan harus harus bisa
memahami keadaan dan kondisi yang diinginkan oleh pasien sehingga
proses komunikasi dapat berjalan dengan lancar. Tenaga kesehatan harus
bisa menjadi edukator, artinya dapat memberikan pendidikan komunikasi
kepada klien.

2) Pembahasan
Seperti yang dikatakan bahwa tenaga kesehatan yaitu sebagai
komunikator atau edukator untuk klien karena dalam pelayanan kesehatan
perlu adanya komunikasi yang jelas kepada pasien. Nah disini yang
menjadi permasalahannya untuk dibahas adalah khususnya pada wilayah
Kabupaten Murung Raya terutama didaerahnya di kecamatan terkecil
masyarakatnya ada yang susah untuk berkomunikasi menggunakan Bahasa
Indonesia terutama buat yang Lansia inilah yang menjadi permasalahan
yang membuat kesulitan tenaga kesehatan ketika melayani klien/pasien
yang tidak bisa berkomunikasi menggunakan bahasa indonesia di wilayah
Kabupaten Murung Raya.
Namun ada solusi untuk menghadapi masalah tersebut tenaga
kesehatan bisa meminta bantuan kerabat sesama tenaga kesehatan atau
kerabat dari pasien/keluarga yang bisa membantu berkomunikasi kepada
pasien ketika ingin memberitahu apa yang ingin disampaikan kepada
klien/pasien.

Anda mungkin juga menyukai