Anda di halaman 1dari 8

PROPOSAL KEWIRAUSAHAAN

‘’AQUARIUM DARI BARANG BEKAS”

Disusun Oleh :
Januar Ramadhan 1811312045
Dinda Tsurayya 1811313001
Tri Nadia Putri 1811313007
Taufik Febryanto 1811313013
Sari Nadhifa Afdhal 1811313021

PROGRAM STUDI S1 ILMU KEPERAWATAN


FAKULTAS KEPERAWATAN
UNIVERSITAS ANDALAS
2020

1
1. Ringkasan Eksklusif

Tujuan dari usaha ini adalah untuk memenuhi penugasan mata kuliah
kewirausahaan serta memperkenalkan dan menciptakan sebuah produk akuarium dari
barang bekas seperti monitor komputer dan tv tabung bekas yang dapat diminati oleh
masyarakat umum sehingga menjadi sebuah usaha yang menguntungkan dan
memiliki potensi untuk berkembang lebih besar.
2. Latar Belakang
Masalah komputer dan tv merupakan salah satu perkembangan zaman
sekarang ini dengan kemajuan teknologi yg semakin pesat. Begitu besar peranannya
dalam kehidupan manusia sehari-hari seperti komputer membantu untuk sebuah
pekerjaan supaya menjadi lebih cepat dan tv menjadi sebuah hiburan disela kesibukan
manusia setiap hari. Kini tidak heran setiap rumah pasti mempunyai tv, bahkan biasa
lebihnya lebih dari satu. Namun, seiring dengan berkembangnya zaman yg setiap
saat selalu lebih maju dan meningkatnya teknologi, kini telah hadir laptop dan tv
LED yang membuat komputer dan tv tabung semakin sedikit diminati oleh
masyarakat. Sedangkan produk-produk terbaru kini mempunyai harga yg jauh lebih
murah sehingga saat tv rusak, manusia lebih memilih membeli baru sehingga tv yang
lama akan menjadi sebuah sampah begitu juga dengan monitor komputer.
Monitor computer, tv tabung, dan bohlam bekas akan mejadi sebuah barang
rongsokan yang tidak dipakai dan tidak digunakan lagi masyarakat yang
mengkonsumsinya. Oleh karena itu, saya mencoba mengolahan monitor computer, tv
tabung, bohlam bekas yang menjadi perhatian saya saat ini. Salah satu contoh
pengolahan sederhananya adalah menjadikan sebuah AQUARIUM. Selain unik,
Aquarium dari monito tv, dan bohlam bekas juga menjadi benda yang bernilai besar,
setidaknya bisa mengurangi sampah atau menjadikannya karya seni. Untuk menjadi
masalah utama adalah kurangnya tanggapan bagi masyarakat tentang fungsi dan guna
monitor tv bekas dan bohlam itu. Terutama untuk daerah perkotaan yang terdapat
banyak monitor komputer, tv, dan bohlam bekas yang belum dimanfaatkan.

2
3. Deskripsi Perusahaan

4. Visi Dan Misi


1) Visi
Menjadi wirausaha yang berkualitas dengan kinerja yang baik dalam
menghasilkan produk yang bermanfaat di lingkungan serta memuaskan bagi
produsen maupun konsumen.
2) Misi
a. Menciptakan produk aquarium dari barang bekas yang tidak terpakai
b. Memperkenalkan produk kepada masyarakat bahwasanya barang bekas yang
sudah tidak terpakai seperti monitor computer, tv tabung, bohlam bekas bisa
diolah menjadi produk aquarium yang unik dan menarik.

5. Struktur Organisasi

1. Ketua : Tri Nadia Putri


2. Manager Produksi : Januar Ramadhan
3. Manager Pemasaran : Dinda Tsurayya
4. Manager Keuangan : Sari Nadhifa Afdhal
5. Manager Operasional : Taufik Febryanto

6. Analisis Pasar dan Pemasaran


Produk kami adalah berupa aquarium yang diolah menarik dari barang barang
bekas yang sudah tidak terpakai seperti tv, monitor computer dan bohlam bekas yang
diolah menjadi aquarium yang unik dan menarik untuk menarik minat masyarakat.
Sasaran usaha kami adalah para pencinta ikan hias, masyaarakat pecinta ikan hias
dan penjual ikan hias. Mengingat dari dulu penjualan ikan hias tidak ada naik turun
dalam dunia bisnis, selalu stabil maka tidak ada kemungkinan dengan mencoba usaha
ini bisa menarik masyarakat untuk mencintai ikan hias juga.

3
7. Analisis SWOT

a. S : Strength (Kekuatan) :
 Usaha yang dirancang kelompok sesuai dengan tren masyarakat
sekarang pelihara ikan cupang.
 Bayak dicari masyakat karena bentuknya yang unik dan menarik dari
aquarium biasanya.
b. W: Weakness (kelemahan)
 Kurangnya pengalaman dalam berwirausaha dalam setiap anggota
kelompok
 Butuh waktu lama dalam pembuatan produk.
 Terbatasnya fasilitas untuk memproduksi produk dengan skala besar
(mencari barang bekas yang sulit)
 Kurangnya modal yang akan membuat lemahnya usaha
c. O: Opportunities (Peluang)
 Tingginya minat pasar terhadap produk yang ditawarkan
 Adanya social media sebagai media untuk menjadi wadah pemasaran
produk
 Memberlakukan sistem PO dalam dirstribusi produk
d. T : Threaths (Ancaman) :
 Potensi munculnya usaha yang baru yang serupa
 Potensi berkembangnya usaha yang sama tetapi memiliki inovasi yang
berbeda dan akan menjadi trend baru
 Potensi munculnya usaha yang lebih menarik minat pasar

8. Segementasi dan Target Pasar

Sasaran utama usaha adalah para pencinta ikan hias, mengingat dari dulu
penjualan ikan hias tidak ada naik turun dalam dunia bisnis, selalu stabil maka tidak

4
ada kemungkinan dengan mencoba usaha ini bisa menarik masyarakat untuk
mencintai ikan hias juga.
9. Strategi Pemasaran

Strategi promosi dan pemasaran, awalnya dengan cara menitipkan di kios ikan
hias dan pasar ikan serta tempat wisata. Setelah itu dimedia sosial seperti Facebook,
Instagram, Tik tok dan media online lainnya.

10. Analisis Pesaing

Penjualan Aquarium sangatlah mudah ditemukan dipasaran, namun produk


yang hasilkan adalah aquarium dari barang bekas yang sudah tidak dipakai dan diolah
menjadi aquarium yang unik dan menarik.

11. Kapasitas Produksi

Kapasitas produksi yang kami hasilkan maksimal 5 pcs perbulan untuk


aquarium dari barang monitor komputer dan tv, dan 25pcs untuk aquarium dari
bohlam bekas

12. Fasilitas dan Perlengkapan


- Bahan :
1) Monitor atau TV Tabung bekas dan rusak
2) Kaca Aquarium
3) Filter Aquarium
4) Background Aquarium
5) Lampu Aquarium
- Alat :
1) Alat yang digunakan dalam Kegiatan ini adalah sebagai berikut:
2) Pemotong Kaca
3) Obeng
4) Lem Kaca
5) Alat ukur / meteran

5
13. Teknik pembuatan
Berikut Cara pembuatan Aquarium dari monitor dan TV tabung bekas :
1. Bongkar Monitor atau TV tabung bekas dengan obeng
2. Keluarkan dan bersihkan isi dari monitor
3. Ukur sisi dalam monitor untuk membuat ukuran Aquarium
4. Setelah ukuran sudah didapat, maka kaca siap dipotong sesuai ukuran yg kita
dapat agar ukuran aquarium sesuai dengan monitor dan bisa masuk
5. Setelah kita dapat potongan kaca sesuai ukuran, selanjutnya kaca tersebut
akan di lem.
6. Apabila pengeleman sudah selesai, background siap ditempel agar posisi
dalam monitor tidak terlihat dan monitor terlihat nyata.
7. Pasang lampu Aquarium pada monitor dan Setting juga Filter Aquarium
8. Dan masukkan hasil Aquarium yang sesuai dengan ukuran monitor kedalam
monitor yang sudah dibongkar tadi.
9. Isi dengan ikan berserta hiasan lainnya dan obeng kembali atau tutup monitor
seperti semula, dan selesai.
10. Berikut contoh gambarannya :

6
14. Pemasok

- Dari toko barang-barang bekas/ rongsokan elektrik

- Dari penjual ikan hias

- Toko kaca

15. Analisis Sumber Daya Manusia (SDM)

16. Rencana Pengembangan Usaha

Langkah pengembangan kedepan, jika usaha ini berkembang dan tingkat


permintaan yang tinggi adalah dengan mematenkan usaha dan membuka home
industry.
17. Biaya Operasional dan Pemasaran Awal (dalam rupiah)

Proyeksi Keuangan
Biaya operasional dan Pemasaran awal
Pemotong Kaca Rp 50.000

Obeng Rp. 25.000

Lem Kaca Aquarium Rp. 27.000

Meteran Rp 10.000

Pamflet x 50 Rp. 100.000

Banner x2 Rp. 100.000

Listrik Rp. 50.000

Biaya Bahan Baku


Monitor atau TV Tabung bekas dan rusak Rp. 500.000
x5
Bola Lampu bekas x25 Rp. 20.000
Kaca Aquarium x5 Rp. 210.000

7
Background Aquarium x5 Rp. 235.000
Filter Aquarium x5 Rp. 185.000
Lampu Aquarium x5 Rp. 110.000
Pipa gelembung udara x 5 Rp. 35.000
Batu Warna-warni Aquarium x10 Rp. 50.000

 Total Biaya Awal


Biaya operasional dan pemasaran awal + Biaya bahan baku = 2.122.000
Total biaya perbulan = 1.345.000
Biaya Perbulan
- Fixed Cost
Listrik : 50.000
- Variable cost
Total dari biaya perbulan 1.345.000
Analisa keuntungan :

18. Jadwal Kegiatan


Berikut Tabel Jadwal Kegiatan :
Jadwal Kegiatan Hari Ke 1 2 3 4 5 6 7
1. Pembelian dan Pemesanan Bahan
2. Pengerjaan Proyek
3. Percobaan Proyek
4. Sosialisasi

Anda mungkin juga menyukai